SURYA EPAPER 25 FEBRUARI 2013

Page 1

LAST MINUTES

Geng Bersenjata Serbu Kota di Nigeria

The Best OF Java Newspaper Indonesia Print Media Award

SENIN, 25 MARET 2013

(IPMA) 2013

NO. 134 TAHUN XXVI

YOLA - Sekelompok pria bersenjata menyerbu Ganye, kota kecil di Nigeria, Minggu (24/3). Mereka membunuh 25 orang dan membebaskan 120 tahanan.(ap)

TERBIT

24 HALAMAN

HARGA Harga Langganan: Rp 29.000/bulan l Berlangganan/Pengaduan/Sirkulasi:

(031) 8479 555

ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA

Rp 1.000 (031) 8419 000

Satu Orang Muntahkan 31 Pelor

■ Eksekutor Empat Tahanan Lapas Sleman

Liburkan Sipir dan Datangkan Psikiater

■ Mirip Operasi Ekor Kuda

sleman, surya - Penyidik Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menemukan 31 proyektil peluru pada tubuh empat korban penembakan di Lembaga Pemasyarakatan Cebongan, Sleman, Sabtu (23/3) dinihari. Dugaan sementara 31 pelor itu ditembakkan hanya oleh satu orang eksekutor. Kapolda DIY Brigadir Jenderal Sabar Rahardjo menyatakan pihaknya masih memperdalam hasil investigasi. "Gak tau kita (diberondong atau tidak), yang pasti dari keempat itu ada 31 (peluru)," jelasnya di Mapolda

AKSI DAMAI - Sejumlah warga melakukan aksi damai di sekitar Tugu Yogyakarta, Minggu (24/3) malam. Aksi ini merupakan reaksi warga Yogya mengenai kasus penembakan empat tersangka pengeroyokan di dalam Lapas Cebongan, Sleman, Sabtu (23/3) dinihari.

S

ebanyak 31 tahanan di Blok Anggrek nomor 5, Lembaga Pemasyarakatan Cebongan, Sleman, terguncang sejak Sabtu (23/3) dini hari. Mereka menjadi saksi hidup penembakan empat orang tahanan oleh segerombolan pria. Apalagi para korban ■ KE HALAMAN 7

■ KE HALAMAN 7

surya.co.id surabaya.tribunnews.com

Bagaimana nasib jenazah empat korban penembakan?

KLIK ANTARA/REGINA SAFRI

Sopir Porsche Buang 598 Pil Happy Five

Tarif Listrik Naik Lagi 1 April

■ Ditangkap Usai Tabrak Sirion jakarta, surya - Garagara sebuah kecelakaan lalu lintas, polisi akhirnya mendapatkan tersangka pemilik ratusan pil pembuat orang teler. Dany Leonardi ditetapkan menjadi tersangka kepemilikan 598 butir pil Happy Five setelah mobil Porsche Panamera B 88 DAN yang dikemudikan-

■ Rumah Mewah Paling Tinggi

nya menabrak Daihatsu Sirion B 1393 KKS, Minggu (24/3) sekitar pukul 02.30. Selain Dany, polisi juga menetapkan temannya, Hardi Arga sebagai tersangka, karena lewat tes urine keduanya terbukti positif amphetamine. ■ KE HALAMAN 7

Jenazah Rudi Sempat Disimpan di Mobil storyhighlights ■ Rudi Gunawan dilaporkan hilang oleh istrinya pada 14 Maret.

ANTARA/DHONI SETIAWAN

MOBIL NARKOBA - Polisi menutupi mobil mewah Porsche Panamera yang ringsek di halaman Ditlantas Polda Metro Jaya, Minggu (24/3).

krisdayanti ulang tahun

■ Mobil Rudi ditemukan di Jalan Tambak Langon Jumat (15/3). ■ Jenazah pengusaha besi itu ditemukan di sebuah rumah di Jalan Banyu Urip Jaya I, tertanam di sebuah bekas kolam ikan.

Malu Masih Suka Salah

K

risdayanti (KD) tengah berbahagia. Tanggal 24 Maret kemarin, istri pengusaha Raul Lemos itu merayakan ulang tahunnya yang ke-38. Kali ini adik artis Yuni Shara itu merayakan hari bahagianya itu bersama 150 anak yatim piatu yang tinggal

di sebuah yayasan. Di sana, KD bersama Raul Lemos menggelar syukuran. “Wah, saya umurnya sudah banyak nih 38 tahun. Terima kasih sudah berdoa untuk saya,” tutur KD di Yayasan ■ KE HALAMAN 7

tebusan Rp 50 juta. Sebelum pergi pada Selasa (12/3), Rudi mengaku hendak bertemu Edi Junaidi, rekan bisnisnya yang juga anggota Denpom V/Brawijaya berpangkat pembantu letnan dua. Namun, ketika hal itu ditanyakan kepada Edi, pria 44 tahun itu mengaku tidak jadi bertemu Rudi. Menurut Ling Ling, ibu Michelle, Kamis (14/3), anaknya sempat bisa mengontak Rudi tetapi hanya sebentar. “Suaranya lemas. Tidak

Dia berdinas di Denpom V/IV Brawijaya. Saat ini masih dalam proses pemeriksaan di Pomdam V/Brawijaya untuk mengetahui motifnya. Kolonel (Arm) Totok Sugiarto Kepala Penerangan Kodam V Brawijaya

■ KE HALAMAN 7

■ KE HALAMAN 7

Presenter Ricky Jo Dimakamkan

Penuhi Janji Mengecat Rumah untuk Papa Isak tangis dan keharuan mewarnai pemakaman jenazah presenter olahraga Ricky Johanes di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Minggu (24/3). Putri almarhum, Cintana Emanuella (12) dan Chyanda Ravaella (8) menangis histeris saat peti jenazah akan ditutup.

S

elamat jalan Ricky Jo dan salam olahraga. Itulah kata-kata terakhir yang diucapkan sahabat dekat almarhum saat penutupan peti jenazah. Berbagai kenangan diungjoin facebook.com/suryaonline

surabaya, surya - Kegalauan Michelle menunggu kejelasan nasib sang suami, Rudi Gunawan (45), terjawab sudah. Pengusaha besi yang tinggal di Jalan Manyar Kertoarjo III itu ditemukan dalam keadaan membusuk dan tertanam dalam bekas kolam ikan di sebuah rumah di Banyu Urip Jaya I Surabaya, Minggu (24/3). Michelle melaporkan hilangnya sang suami ke Polrestabes Surabaya pada Rabu (13/3). Ia khawatir karena mendapat telepon dari seseorang yang minta

SURABAYa, surya - Pemerintah akan menaikkan tarif listrik pada 1 April 2013 nanti. Ini merupakan yang kedua kalinya pada tahun ini, sejalan rencana kenaikan tarif listrik bertahap 3 bulan sekali sejak 1 Januari 2013. Dari berbagai golongan pengguna listrik PT PLN (Persero), setidaknya ada 4 golongan listrik yang paling tinggi mengalami kenaikan. "Pasti naik, kenaikan tarif listrik 1 April sebesar 4,3 persen (rata-rata) tetap sesuai ketentuan," kata Jarman, Dirjen Ketenagalistrikan Kementerian ESDM, seperti dikutip Minggu (24/3). Empat golongan itu mengalami kenaikan tertinggi karena tidak lagi mendapatkan subsidi dari pemerintah. Pertama, golongan pelanggan Rumah Tangga Besar (R-3 dengan daya 6.600 Volt Amper ke atas), contohnya rumah mewah. Mengalami kenaikan 9,62 persen, naik dari Rp 1.195 per Kwh menjadi Rp 1.310 per Kwh.

kapkan sahabat dan kerabat. Tamara Geraldine, misalnya, mengaku nyaman setiap kali curhat kepada almarhum. "Aku memang kalau curhat sama Ricky. Setiap curhat aku selalu bilang jangan 'kasih

tahu siapa-siapa ya' sama dia. Dan dia selalu membalas 'aku bakal bawa semua rahasiamu sampai mati, dek'. Belakangan, dia sering mengucapkan itu. Berulang-ulang, sampai aku selalu teringat," ujar Tamara di TPU kemarin. "Entahlah, itu sebuah firasat atau bukan. Aku kurang peka dengan hal seperti ini," jelas Tamara Geraldine yang juga presenter acara olahraga. Ricky mengeluh sesak napas saat berangkat dan pulang dari ■ KE HALAMAN 7

LIPUTAN6.COM

PEMAKAMAN - Suasana pemakaman Ricky Jo yang dikebumikan di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Minggu (24/3). follow @portalsurya


SURYA LINES

| SENIN, 25 MARET 2013 Satu Orang... ■

DARI HALAMAN 1

DIY, Minggu (24/3). Penyidik juga masih meneliti jenis peluru dan senjata yang digunakan pelaku. "Apa saja hasil temuan, belum dapat kami sampaikan agar tidak mengaburkan penyelidikan. Penyidik juga perlu melakukan penelitian ilmiah," tandasnya. Soal dugaan siapa pelaku pembantaian empat tahanan itu, Sabar juga belum tahu. Ia hanya berjanji akan membukanya ke publik bila sudah benar-benar mengetahui siapa para penembak itu. Empat tahanan korban penembakan itu adalah Hendrik Angel Sahetapi alias Deki, Yohanes Juan Manbait, Gameliel Yermiyanto Rohi Riwu, dan Adrianus Candra Galaga. Mereka tewas dalam sel setelah diberondong peluru oleh segerombolan pria. Sempat tersiar kabar penembakan itu dilakukan oknum anggota Komando Pasukan Khusus (Ko-

Liburkan... ■

DARI HALAMAN 1

meringkuk pada sel yang sama dengan mereka. "Tahanan itu masih mengalami shock. Ada yang diam, terlihat melamun, penuh tanda tanya tentang apa yang telah terjadi," kata Kepala Lapas Cebongan, Sukamto Harto, Minggu (24/3). Kondisi serupa juga dialami 10 sipir yang berjaga pada saat peristiwa penembakan terjadi. Kata seorang sipir yang berjaga pada malam itu, Supratikno, delapan sipir mengalami luka karena dianiaya dengan pukulan tangan maupun popor senapan. Ketika penembakan terjadi, ada 35 orang berstatus tahanan

Sopir... ■

DARI HALAMAN 1

Menurut Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, Dany dicurigai mengemudi di bawah pengaruh narkotika. “Kondisinya (Dany) saat mengemudi memang sadar, tapi pengaruh dari zat amphetamine tersebut kan masih ada,” kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Minggu malam. Selain terbukti mengonsumsi zat amphetamine, Dany dan Hardi juga terbukti membawa 598 butir obat terlarang jenis Happy Five dalam mobil Porsche tersebut. Karena itu, keduanya pun ditetapkan sebagai tersangka dugaan kasus kepemilikan dan

Tarif... ■

DARI HALAMAN 1

Kemudian, pelanggan Bisnis Menengah (B-2 dengan daya 6.600 Va sampai dengan 200 kVa), contoh hotel berbintang 3 ke atas, kantor perbankan, restoran besar. Kenaikannya sebesar 8,23 persen, naik dari Rp 1.216 per Kwh menjadi Rp 1.315 per Kwh. Selanjutnya, pelanggan Bisnis Besar (B3, dengan daya diatas 200 kVa), contoh shopping center/mal, hotel bintang 4, hotel bintang 5, taman hiburan dan rekreasi komersial, stasiun televisi swasta. Kenaikannya sebesar 10,26 persen dengan tarif naik dari Rp 975 per Kwh menjadi Rp 1.076 per Kwh. Berikutnya, pelanggan kantor pemerintah sedang (P1 daya 6.600 Va sampai dengan 200 kVa), contoh Kantor Pemerintah dan Pemerintah Daerah. Golongan

Penuhi... ■

DARI HALAMAN 1

meeting. Ia kemudian dilarikan ke RS MMC, Kuningan. Ia dibawa ke UGD pada pukul 16.50 WIB. Dokter sempat menyadarkan Ricky dengan alat kejut dan juga infus. Namun, sekitar pukul 17.38 WIB, ia dinyatakan meninggal dunia. Sony Tulung merasakan kehilangan. Ia rela terbang dari Surabaya ke Jakarta untuk mengikuti prosesi pemakaman sahabatnya itu. "Saya naik first flight jam 05.45 WITA. Dari Bali tadinya ada urusan properti terus ke Surabaya ada kerjaan," ujar Sony di TPU. Wajah pria yang sudah mengenal Ricky sejak era 90-an ini terlihat pucat. Mimiknya juga berubah ketika menatap kedua

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

passus) TNI AD. Motifnya adalah balas dendam atas kematian Sertu Santoso, anggota Kopassus Grup II Kandang Menjangan, Kartosuro, Solo. Santoso meninggal di tangan keempat tahanan Lapas Sleman di Hugo's Cafe, Jalan Adisutjipto Km 8,5 Maguwoharjo, Sleman pada Selasa (19/3). Namun pihak Kopassus maupun Kodam IV Diponegoro telah membantah anggotanya terlibat penyerangan ini. Sementara itu Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) ikut menginvestigasi penyerangan di Lapas Cebongan, Sleman. Hasilnya, menurut Kontras, penembak empat tersangka pengeroyok anggota Kopassus itu diketahui hanya satu orang. Berdasarkan keterangan saksi-saksi di lokasi kejadian, seorang pelaku tersebut menembak hingga menewaskan empat tersangka dengan cepat dan tepat sasaran. "Jadi pelaku eksekusi hanya satu orang. Dia menembak di depan 31 tahanan sel 5A," terang Koordinator Kontras Haris Az-

har di kantor Imparsial, Jakarta Pusat, Minggu (24/3). Haris mengatakan, berdasarkan keterangan saksi, sempat terjadi kepanikan dan kegaduhan dalam sel tahanan tersebut. Sebanyak empat orang tersangka kemudian dipisah dari tahanan lainnya dan ditembak hingga tewas. Pelaku penyerangan lainnya, lanjut Haris, bertugas untuk berjaga di sekitar lokasi, menjadi timekeeper (pengatur waktu), hingga mengamankan kamera CCTV. Penyerangan ini pun telah dipersiapkan dengan matang dengan waktu keseluruhan selama 15 menit. Sementara Direktur Program Imparsial Al- Araf meyakini aksi penyerangan tersebut teroganisir. Hal itu terlihat dari cara penyerangan yang dilakukan secara sistematis, cepat, dan taktis, serta penggunaan persenjataan yang memadai, yaitu AK 47, senjata api jenis FN, dan granat. "Penyerang memiliki kapasitas penggunaan senjata secara profesional," terangnya. Seperti diberitakan, gerom-

bolan bersenjata api laras panjang, pistol, dan granat datang menyerang Lapas Cebongan. Awalnya, mereka mengaku dari Polda DIY sambil menunjukkan surat berkop Polda. Mereka mengaku ingin membawa empat tersangka kasus pembunuhan Sertu Santoso. Mereka mengancam meledakkan lapas ketika permintaan ditolak pihak lapas. Akhirnya, petugas membukakan pintu dan belasan orang memakai penutup kepala masuk. Mereka menyeret petugas lapas untuk menunjukkan empat tahanan yang dicari. Koordinator Kontras Haris Azhar menambahkan, berdasarkan keterangan saksi, ada seorang pelaku yang diduga menjadi timekeeper atau pengatur waktu dalam melakukan aksi tersebut. "Ada saksi mengatakan, satu orang penyerang melihat jam tangan terus," ujar Haris. Dijelaskan Haris, ada anggota tim penyerang yang bertugas menyandera, ada yang bertugas mengamankan daerah, dan ada yang terus masuk hingga ke sel

tahanan. "Yang mengeksekusi cuma satu orang. Itu model operasi ekor kuda, yang dilakukan orang-orang terlatih secara rapi," tandas Haris. Dia bahkan menduga jumlah kelompok penyerang lebih dari 17 orang. Pasalnya, angka 17 orang itu didapatkan dari keterangan para saksi yang berada di balik pagar kedua Lapas. Tidak tertutup kemungkinan, menurut Haris, ada juga orangorang yang ditempatkan untuk berjaga di luar gerbang dan beberapa titik lain dalam rangka pengamanan operasi.

di sel itu. Untuk menenangkan tahanan lainnya, sipir mencoba mengumpulkan mereka pada Sabtu pagi. "Kami yakinkan, kejadian serupa tak akan terjadi lagi. Keamanan mereka kami jamin," kata Sukamto. Upaya lain, tahanan dan kesepuluh sipir mendapatkan pendampingan psikolog maupun psikiater dan siraman rohani dari tokoh agama. Sipir yang berjaga juga mendapat libur sehari. "Kami ganti dengan regu lain," kata Sukamto. Sementara itu ruang sel di blok A5 tempat penembakan akan dicat ulang. "Karena kondisi sel itu bisa menimbulkan trauma," kata Sukamto. Dia menjelaskan, di ruang sel berukuran sekitar 40-45 meter persegi itu masih ditemukan be-

kas-bekas penembakan. Antara lain bercak-bercak darah empat tahanan yang ditembak. Juga bekas tembakan. "Kami akan cat ulang. Juga kami ganti kasurnya," kata Sukamto. Fasilitas di dalam sel tersebut berupa kasur, tempat air panas, serta kamar mandi dan kakus di dalam sel. Hingga saat ini, ruang sel tersebut dikosongkan, lantaran masih diperlukan untuk penyidikan polisi. Di sisi lain, empat jenazah korban penembakan di Lapas Cebongan, akhirnya batal disemayamkan di asrama NTT, Yogyakarta, Minggu (24/3). Meski telah mengantongi izin dari RSUP Dr Sardjito untuk mengeluarkan jenazah, pihak keluarga sepakat untuk langsung membawa jena-

zah ke bandara untuk diterbangkan ke Nusa Tenggara Timur. Faktor keamanan menjadi alasan pembatalan rencana disemayamkannya jenazah di asrama NTT. Selain itu, keputusan tersebut juga sesuai pesan gubernur NTT. Demikian disampaikan tokoh warga sekaligus sesepuh NTT di Yogya, Daniel Damaledo. Menurutnya, sangat riskan untuk membawa jenazah keluar dari RSUP Dr Sardjito. "Pak gubernur juga berpesan demikian, kalau melihat kondisi terakhir saat ini, memang sangat riskan untuk membawa jenazah keluar," terangnya kepada wartawan di Instalasi Kedokteran Forensik RSUP Dr Sardjito. Lebih lanjut ia mengatakan,

sebelumnya memang ada permintaan untuk menyemayamkan jenazah di asrama NTT. Hal itu dilakukan untuk dilakukan misa dan pemberkatan doa atas jenazah sebelum dibawa ke Kupang dan Flores. Namun akhirnya hal itu batal dilakukan. Warga sepakat melakukan doa bersama di Instalasi Forensik RSUP Dr Sardjito, sembari menunggu jenazah dibawa ke bandara. Ia juga mengatakan, keempat jenazah tersebut kemungkinan baru akan diterbangkan ke NTT, pada Senin (25/3) pagi ini, atau Selasa (26/3). Hal itu karena, tambahnya, butuh sejumlah persiapan yang harus dilakukan untuk mengurus jenazah.(tribun jogja/kompas.com)

konsumsi narkotika. “Dalam pemeriksaan akan dikembangkan bagaimana barang tersebut ada pada mereka dan dari sumber mana,” kata Rikwanto. Rikwanto menuturkan dari hasil pemeriksaan, Dany mengakui barang haram itu miliknya. Dan saat kecelakaan ratusan butir happy five itu sempat dibuang oleh Dany. Namun beruntung saat dibuang di sekitar TKP, saksi di lapangan yakni sekurity gedung Arta Graha mengetahui Dany lah yang membuang benda itu. Pil Happy Five masuk dalam golongan amphetamin yang diketahui berasal dari Jepang. Di Negeri Matahari Terbit itu, Happy Five bernama Erimin. Atas dugaan kepemilikan nar-

kotika itu, baik Dany dan Hardi terancam jerat UU Psikotropika No. 5 Tahun 1997 Pasal 62 dengan ancaman hukuman 5 tahun. Dany pun sudah dibawa ke Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya. Selain dugaan kepemilikan dan konsumsi narkotika, Dany juga sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi di dekat pusat perbelanjaan Pacific Place antara Porsche yang ia kemudikan dengan Daihatsu Sirion yang dikemudikan Isduard Ababil Myron Srimat. Kepada polisi, Dany mengaku sebelum kecelakaan baru kembali dari tempat keluarganya dan lewat Jalan Sudirman. Sirion melaju dari arah Jalan Jenderal Sudirman menuju kawasan Sudirman Central Bu-

siness Distric (SCBD). Di pertigaan Pacific Place, Porsche Dany hendak berbelok, namun karena jarak yang terlalu dekat, Porsche tersebut menabrak Sirion dan menyebabkan Isduar terluka dan dilarikan ke RS Siloam, sementara Dany diamankan ke Polda Metro Jaya. Sirion milik Isduar dan Porsche milik Dany juga diamankan sebagai barang bukti. Di dalam Sirion itu, selain Isduard ada empat penumpang, yaitu Mieke Olivia (23), Putri Hestu Gumah (23), dan R Budiman (54). Satu penumpang lagi, menurut Rikwanto, belum dimintai keterangan untuk berita acara pemeriksaan. “Dia mengeluh sakit dan minta pulang. Adapun para korban lainnya tidak terluka parah dan telah di-

rawat di RS Siloam. Mereka diperbolehkan rawat jalan,” kata Rikwanto. Soal tunggangan Dany, Porsche Panamera merupakan sedan sport coupe yang diproduksi perusahaan Jerman, Porsche sejak 2009 untuk pasaran global. Mobil ini dirakit di Leipzig, Jerman Porsche ini hadir dengan tiga varian, yakni Panamera S, Panamera 4S, dan Panamera Turbo. Harga mobil ini di Jerman dilepas paling murah 85.000 euro atau Rp1,2 miliar. Namun, bila kita melihat tingginya bea masuk, PPnBM serta pajak-pajak lainnya, bisa jadi harga yang sudah mahal itu kembali membengkak ketika dijual di Indonesia. ( k o m p a s . com/tribunnews)

ini mengalami kenaikan 3,69 persen, naik dari Rp 1.220 per Kwh menjadi Rp 1.265 per Kwh. Di Surabaya, Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Perbelanjaan Indonesia (APPBI) Jawa Timur, Riza Wibowo mengatakan, rencana kenaikan tarif listrik untuk tenant-tenant sudah final. Artinya, hal ini sudah disepakati oleh pengelola pusat perbelanjaan di kota ini yang berjumlah 22 mal. “Kenaikan tarif listrik ini sebenarnya cukup membebani pengelola mal. Sebab biaya listrik bisa dibilang sebagai komponen dominan dalam biaya operasional mal,” ujar Regional Mall Director PT Lippo Malls Indonesia ini. Meski demikian, tak banyak yang bisa mereka perbuat untuk menekan biaya itu, kecuali menaikkan biaya sewa tenant. Pada akhirnya, kebijakan itu mau tak

mau, akan berdampak pada kenaikan harga barang yang harus ditanggung konsumen. “Sebenarnya memang memberatkan, tapi namanya juga usaha, harus memberikan timbal balik. Kalau harus naik tarif listriknya, kami ikut saja,” katanya. Beberapa pengelola mal juga menyatakan kesiapannya menyesuaikan tarif service charge untuk kedua kalinya tahun ini. Kondisi ini tak terelakkan lagi, mengingat kenaikan tarif listrik berbarengan dengan kenaikan harga beberapa komponen lain, seperti gas dan upah minimum karyawan (UMK). Direktur Pemasaran Pakuwon Group, Sutandi Purnomosidi mengatakan, pihaknya secara otomatis akan memberlakukan tarif listrik sesuai ketentuan pemerintah. "Naiknya berapa, ya kami akan beritahukan ke tenant ada kenaikan sekian sesuai atur-

an," tambahnya. Untuk kenaikan TTL tahap kedua, Sutandi menyebut, hal itu tidak memengaruhi okupansi mal yang dikelolanya. Beberapa mal, seperti Royal Plaza, Tunjungan Plaza atau PTC, memiliki okupansi 99 persen dan tetap bertahan. GM Galaxy Mall, Neil Storrey mengaku, kenaikan TTL memberi pengaruh cukup besar pada faktor biaya pengelolaan mal. "Kontribusi listrik mencapai 60 persen operational cost, yang sebagian besar untuk AC dan lampu," ujar Neil. Galaxy Mall, lanjutnya, sudah menaikkan service charge 10 persen awal tahun ini. Tetapi tidak menutup kemungkinan akan ada penyesuaian tarif baru, seiring kenaikan TTL. "Tidak menutup kemungkinan bulan depan kami evaluasi lagi, bisa jadi ada kenaikan 5 persen," ujar Neil. Penerapan tarif baru di Galaxy

Mall tidak memengaruhi kerja sama dengan tenant. Mayoritas bisa menyesuaikan dan pendapatan mal juga tidak terimbas negatif. Namun, diakui, kondisi ini bakal berimbas pada harga jual produk. Sementara, kalangan perhotelan di Surabaya, menyatakan telah menaikkan tarif kamar pada awal Maret ini. "Kami tidak tahu apakah akan ada kenaikan tarif kamar lagi, sebagai imbas kenaikan tarif listrik tahap kedua nanti," ujar Soleh, Ketua PHRI Jatim. Salah seorang warga Perum Permata Safira di kawasan Wiyung, Surabaya, Budi Santosa mengatakan, dirinya tidak memasalahkan kenaikan tarif listrik yang kedua kalinya ini. "Karena pemerintah kan sudah memperhitungkan semuanya. Lagipula ini juga untuk mendidik masyarakat untuk berhemat," kata Budi, yang menggunakan daya 4.400 watt. (dtc/rey/ben)

putri Ricky Jo. "Saya nggak tega melihat anak-anaknya, kasihan," ujar Sony. Bagi Sony Tulung, Ricky Jo adalah sosok pria yang asyik, gaul, dan fun untuk dijadikan teman. "Dia nggak rese, positif banget, kalau diajak cerita nyambung aja. Pinter bawa diri juga dan suka ketawa makanya banyak yang sayang," tuturnya. Sony Tulung mengaku kaget ketika kali pertama mendengar kabar Ricky Jo via BlackBerry Messenger dari Tamara Geraldine. Ia tidak percaya lantaran Ricky selalu nampak sehat. "Saya telfon Ricky, nomornya nggak aktif. Saya cari tahu ke teman-teman yang lain, dan ternyata kabarnya benar," kenang Sony Tulung. Ratusan pelayat datang dengan mengenakan kostum The Red Devil. Baik kerabat,

tetangga, pun wartawan ikut memakai jersey Setan Merah. Itu sebagai bentuk penghormatan terhadap Ricky yang merupakan fans beratManchester United . Setelah Ricky Jo dimakamkan, keluarga langsung menabur bunga di atas pusaranya. Para pelayat melepas Ricky dengan menyanyikan lagu milik Queen, We Are The Champion. Awalnya, Ricky akan dimakamkan Senin (25/3). "Tapi keluarga sudah berkumpul semua di Jakarta, jadi tidak ada alasan untuk ditunda lagi," kata Mario, kerabat Ricky. Kepedihan terlihat di wajah Serly Ogotan, mantan istri Ricky. "Untuk semua, kami sekeluarga Ricky Johanes mohon didoakan, mohon dimaafkan segala kesalahan-kesalahan

Mas Ricky, biar dilapangkan jalannya," ungkapnya. Tak lupa Serly berterima kasih atas segala dukungan yang diberikan kepada Ricky semasa hidupnya. "Mohon doanya, makasih atas semua dukungannya," ungkapnya. Banyak kenangan indah semasa hidup Ricky bersama adiknya Mia. "Ricky itu ayah yang bertanggungjawab. Dia juga anak yang selalu sayang sama ortu. Dia pekerja keras, punya darah seni yang tinggi sejak kecil," kenang Mia yang tak henti-hentinya menangis di hadapan jenazah. Tak ada firasat apa-apa yang dirasakan Mia. Hanya saja Ricky sempat mengungkapkan keinginan agar anaknya bisa meneruskannya menyanyi. "Terus saya janji untuk memproduseri satu album full,"

ungkap Mia. Mia pun bercerita kalau Ricky sempat menepati janjinya kepada almarhum sang ayah, yang lebih dulu meninggal. "Setelah meninggal papa, sebulan yang lalu, Ricky menepati janji untuk ngecat rumah ortu. Terus dia juga sempat laporan kalau tugasnya sudah rampung. Dia bilang, 'Ricky udah selesai cat rumah dan Ricky daftar jadi caleg Gerindra," tandas Mia. Edwin Manansang juga tak menyangka Ricky secepat ini dipanggil Tuhan. "Saya tahu kemarin sore, kaget. Nggak nyangka, karena Ricky sehat-sehat saja. Presenter olahraga juga pasti sehat," ungkap personel Trio Libels yang mengenal almarhum sejak 25 tahun lalu ini. (liputan6.com/kompas/ tribunnews)

Mal Siap Naik

join facebook.com/suryaonline

Lapas Bukan Sasaran Teroris

Haris Azhar menilai kecil kemungkinan penyerangan tersebut dilakukan kelompok teroris. Salah satu alasan Haris, lapas atau penjara bukan menjadi target operasi teroris. "Dari sisi target operasi, selama ini yang menjadi target operasi teroris adalah polisi, pos-pos polisi, dan simbol-simbol Barat. Sulit dipercaya teroris yang melakukan serangan ke lapas," kata Haris.

Lebih dari itu, menurut Haris, tidak ada korelasi yang jelas antara para teroris dengan Lapas Cebongan maupun empat korban penyerangan. Karena itu, dia menilai mengarahkan dugaan pelaku penyerangan pada kelompok teroris terlalu mengada-ada. "Teroris-teroris itu tidak punya model operasi seperti itu, dalam bentuk rangkai yang rapi dan teratur dengan operasi model buntut kuda," katanya. Dari Jember, mantan Ketua Umum PB Nahdlatul Ulama (NU) meminta agar pemerintah mencari akar persoalan dari serangkaian kasus kekerasan yang terjadi di Indonesia. Terkait kasus penembakan di Lapas Sleman, Hasyim melihat ada dual hal yang harus segera dilakukan. "Pertama ada sistem an-

Jenazah... ■

DARI HALAMAN 1

banyak ngomong dan tidak cerita dia ada di mana. Tiba-tiba putus. Lalu anak saya hubungi kembali tidak direspons,” kata Ling Ling seperti dikutip Suarasurabaya. net. Sehari setelah Michelle melapor polisi, mobil Rudi, Toyota Avanza L 1678 PG, ditemukan warga di Jalan Tambak Osowilangun sekitar pukul 08.00 WIB dan langsung diderek ke Mapolsek Asemrowo. Polisi yang mencurigai Edi pun bekerja sama dengan Pomdam V/Brawijaya. Hasilnya, Edi pun ditangkap. Melalui serangkaian interogasi, pria itu mengaku dan terbongkarlah ‘kuburan’ di rumah mertuanya serta peran kakak iparnya, Arief. Informasi yang berhasil dikumpulkan, Edi dan Rudi merupakan rekan bisnis. Saat kejadian, diperkirakan Selasa (12/3), Edi dan Rudi bertemu di suatu tempat. Entah apa penyulutnya, mereka pun bertengkar. Ada informasi, Edi sukses menarik uang Rp 10 juta dari rekening Rudi lewat ATM. “Setelah mendapatkan uang Rp 10 juta itu, mereka masih cekcok di dalam mobil Rudi, Avanza hitam L 1678 PG,” jelas anggota yang menolak namanya disebutkan. Kemungkinan, mereka kemudian pindah ke mobil Edi, Toyota Rush. Di dalam mobil itu, Edi yang bertugas sebagai Bintara Tinggi Pemelihara Ketertiban (Bati Hartib) di Denpom V/Brawijaya itu kemudian membunuh Rudi saat mereka berada di kawasan Bringkang Menganti Gresik. Belum ada penjelasan soal bagaimana Edi membunuh teman baiknya itu. Yang jelas, hanya ditemukan memar di kepala korban, dan tangan kiri yang putus pada siku yang diduga akibat ikatan tali. Jenazah Rudi sempat dibiarkan saja di dalam mobil, bahkan ketika diparkir di halaman Denpom. Tapi ketika jenazah mulai berbau, Rudi datang ke rumah mertuanya itu dan meminta bantuan kakak iparnya, Arief Andiyanto (44) untuk mengubur jenazah itu di bekas kolam ikan. Arief mengaku, penguburan itu

Malu... ■

DARI HALAMAN 1

Pendidikan Islam Al- Mahbubiyah, Jl Jeruk Purut No 10 Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Minggu (24/3) pagi. KD mengaku sengaja menggelar syukuran ulang tahunnya di sebuah yayasan dengan sederhana lantaran yayasan itu berdekatan dengan rumahnya dan ia pun ingin sekalian berbaur bersama orang-orang di lingkungannya. “Saya bersyukur di tempat kami sekarang lingkungan pesantren banyak, diberi doa di rumah kami. Di rumah juga sudah ada pengajian setiap bulannya,” tandas KD kepada tabloidnova.com yang diamini Raul. Di ulang tahunnya kali ini, KD terlihat semakin matang. Pelantun tembang Menghitung Hari ini pun mengaku ingin sesegera mungkin memperdalam ilmu agama. “Bersyukur karena bisa jadi keluarga yang Insyaallah disayang Allah. Semoga Allah memberikan panjang umur, kesehatan, dan manusia lebih baik lagi, dampingi suami dan anak saya. Semoga diberi kelancaran untuk perdalam agama saya,” harapnya. Menurutnya, hal yang paling penting seiring pertambahan umurnya, adalah bisa menjadi ibu rumah tangga yang lebih

taraparat keamanan yang tidak adil, ini harus segera dibenahi. Kedua, karena leadership. Ada kejadian seperti ini Presiden jangan diam saja," ujar Hasyim, Minggu (24/3). Penembakan yang terjadi di Lapas Sleman hanyalah rangkaian kejadian dari peristiwa yang sudah-sudah. Menurutnya, kasus itu bukanlah peristiwa kasuistik. "Kalau hanya per kasus, kok terus menerus dan sering," tanyanya. Menurut Hasyim, jika yang menjadi persoalan adanya sistem yang tidak adil di aparat keamanan, maka itu berbahaya. “Ketidakadilan itu bisa menimbulkan konflik. Jika aparat keamanan sudah bertengkar, maka negara itu dalam keadaan darurat,” tegas Hasyim.(tribun jogja/kompas.com/uni)

dilakukan Kamis (14/3). AKP Agung Pribadi, Kanit Resmob Satreskrim Polrestabes Surabaya, di sela proses evakuasi jenazah, menjelaskan, proses pemeriksaan masih dilakukan bersama Pomdam V Brawijaya sehingga belum bisa memberikan informasi lebih lanjut. Kepala Penerangan Kodam V Brawijaya, Kolonel (Arm) Totok Sugiarto, ketika dikonfirmasi membenarkan bila Pelda Edi Junaedi adalah anggota Kodam V Brawijaya. “Dia berdinas di Denpom V/IV Brawijaya. Saat ini masih dalam proses pemeriksaan di Pomdam V/ Brawijaya untuk mengetahui motifnya,” kata Totok. Proses penyelidikan di Banyu Urip Jaya itu sempat menggemparkan warga. Sekitar pukul 11.00 WIB, warga menyaksikan Arief datang bersama para polisi yang sebagian besar berpakaian preman. Mereka terlihat menuju ke rumah Arief di nomor 45, dan disambut istrinya, Waldimah. “Ada mayat di rumahnya mbak Mah (sapaan Waldimah-red). Itu mas Arif yang mbunuh,” seru beberapa warga yang langsung mengerumuni rumah berpagar hitam itu. Ketua RT 2 RW 5, Kelurahan Putat Jaya, Latifah, juga ikut datang dan ketika tahu dia sebagai ketua RT langsung diajak masuk ke dalam rumah. Benar saja, di taman yang terletak di tengah rumah ditemukan satu jenazah pria yang sudah membusuk. “Masih pakai baju. Sudah hampir hancur,” kata Latifah, usai mengikut prosesi penggalian. Lebih lanjut, Latifah menjelaskan, jenazah pria yang tidak dikenalnya itu berada di tempat bekas kolam ikan yang sudah disemen. Ketika masuk, Latifah sempat bertemu Arief dan Waldimah. Arief hanya diam saja. Sementara Waldimah terlihat menahan tangis. Di rumah itu, kata Latifah, Arief tinggal bersama Waldimah dan empat anaknya, serta ibu kandungnya Widowati. Rumah itu sebelumnya milik Alm Sutikno, ayah Arief. “Tadi saya tidak melihat ibu dan anak-anak mbak Mah. Kelihatannya sudah diungsikan,” lanjut Latifah. (rie)

baik lagi bagi keluarganya. “Saya malu kalau di usia saya yang sudah sebanyak ini masih suka melakukan kesalahan. Banyak arahan dari suami saya yang saya mengerti, tapi belum bisa saya jalani,” ujar wanita asal Batu ini. Seperti apa misalnya? “Ya macem-macemlah. Intinya dari semua itu aku bisa menjadi ibu rumah tangga yang lebih baik lagi bagi keluarga saya,” kata ibu empat anak ini (dua diantaranya dari hasil pernikahan sebelumnya dengan Anang Hermansyah). Kado Cium dari Raul Lemos

B Dalam acara perayaan ulang tahun KD, Raul Lemos suami KD tampak terus mendampingi istri, bahkan saat ditanya wartawan apa hadiah spesial untuk istrinya, dia spontan langsung merangkul dan mencium pipi dan bibir KD. “Ini kado spesialnya. Semoga lebih dewasa, jadi ibu yang baik dan untuk anak saya dan keluarga. Terus happy dikasih anak cakep,” ucap bapak dua anak dari pernikahan dengan KD. Dan KD-pun hanya bisa tersipu melihat polah suaminya itu. “Soalnya kalau saya sebutin kadonya apa nanti pamer. Semoga rumah tangga kami langgeng, diberi keturunan yang soleh dan soleha. Itu surganya dunia dan akhirat,” harap pengusaha asal Timor Leste itu. (wk/nva) follow @portalsurya


ROAD TO ELECTION

SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

|

Efek Jokowi Kalahkan Mega

■ PDIP Berpeluang Jadi Jawara 2014 ■ Elektabilitas Demokrat Tinggal 4,3 Persen JAKARTA, surya - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang dua periode memposisikan diri sebagai oposisi, berpeluang menjadi jawara pada Pemilu 2014 mendatang. Peluang ini terpotret lewat survei Lembaga Survei Nusantara (LSN) yang dirilis di Hotel Century, Minggu (24/3). Prilaku pemilih yang dipotret selama periode 1 - 15 Maret 2013 tersebut memperlihatkan PDIP menjadi partai paling banyak dipilih. Angka elektabilitas (tingkat keterpilihan)-nya tembus 20,5 persen. Angka ini melambung tinggi dibanding hasil-hasil survei setahun terakhir, apalagi dibanding perolehan suara Pemilu 2009 yang berada di kisaran 14 persen. Dalam berbagai survei setahun terakhir, angka tertinggi yang diraihnya berkisar 18,8 persen. “PDIP dinilai konsisten pada kepentingan rakyat kecil. Ini alasan paling menonjol,” terang Umar S Bakry, Direktur Eksekutif LSN dalam konferensi pers, Minggu (24/3). Faktor lain yang mengantrol elektabilitas PDIP adalah sosok Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi. Hasil survei menunjukkan adanya Jokowi effect bagi partai berlambang banteng moncong putih tersebut.

storyhighlights ■ PDIP punya elektabilitas 20,5 persen sekaligus paling tinggi. ■ Efek Jokowi punya andil lebih besar dibanding Megawati. ■ Sebanyak 9,5 persen memilih PDIP karena tertaik Jokowi dan hanya 7 persen karena faktor Megawati Sebanyak 9,5 persen responden mengaku memilih PDI-P karena tertarik figur Jokowi. Efek Jokowi ini mampu mengalahkan faktor Megawati yang angkanya berkisar 7,1 persen. “Jadi dari sisi yang lain, bisa dimaknai PDIP telah menemukan ikon baru yang dapat menggairahkan semangat kader lainnya, yaitu Jokowi,” tegas Umar Persepsi Korup

Jika pemilu digelar bulan ini, PDIP dipastikan bisa mengambilalih tahta jawara dari Partai Demokrat (PD). Pada survei LSN ini, elektabilitas Demokrat terjun bebas hingga tinggal 4,3

persen. Elektabilitas ini sangat jauh dibanding saat menjadi jawara Pemilu 2009 dengan perolehan 20,85 persen suara. Potret elektabilitas yang disuguhkan LSN ini merupakan yang terburuk dibanding hasil survei berbagai lembaga dalam setahun terakhir. Potret paling buruk sebelumnya diperlihatkan Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), dengan elektabilitas PD berkisar 8 persen. Hasil survei SMRC ini yang kemudian menjadi alasan majelis tinggi membebastugaskan Ketua Umum Anas Urbaningrum, selain alas hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Umar S Bakry menjelaskan sejumlah faktor sentimen negatif Demokrat. Di antaranya kinerja pemerintah yang dianggap stagnan dan tidak mengubah apa pun. Publik menilai hanya kinerja bidang kesehatan dan pendidikan yang positif. “ sektor lain, publik memberi nilai merah,” kata Umar. Sentimen negatif lainnya disebabkan persepsi PD merupakan partai korup. Sebanyak 70,4 persen responden mempersepsi PD sebagai partai terkorup. “Persepsi ini terus menguat,” kata dia. Selain memotret elektabilitas, survei LSN memang juga memotret persepsi masyarakat terhadap partai politik peserta Pemilu 2014. Hanura dinilai paling bersih dengan angka 13,5 persen responden. Persepsi bersih selanjutnya ditempati PDIPerjuangan sebanyak 9,2 persen, dan Partai Gerindra 8,5 persen. Sebaliknya persepsi paling korup disematkan pada Partai Demokrat dengan angka sebesar 70,4 persen. Lalu Partai Golkar 5,7 persen dan PKS sebesar 4,4 persen. Meski dipersepsi korup, Golkar dinilai punya nilai plus dibanding PD. Golkar dipersepsi sebagai partai yang memiliki gagasan dan tekad melakukan perubahan. Persepsi partai pengusung perubahan didominasi Partai NasDem dengan 14,3 persen, PDI-P sebanyak 13,8 persen, dan Partai Golkar mengantongi suara 13,2 persen. (kompas.com/tmp)

Arus Besar DPD Minta SBY Ketua Umum BOGOR, SURYA - Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menggelar pertemuan dengan DPD PD propinsi di kediamannya, Puri Cikeas, Bogor, Minggu (24/3). Pertemuan berlangsung sekitar empat jam dan berakhir sekitar pukul 17.00 WIB. Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Jero Wacik seusai rapat menjelaskan, dalam rapat itu setiap DPD menyampaikan aspirasinya. Beberapa diantaranya meminta agar SBY menjadi ketua umum partai. “Banyak yang usulkan Pak SBY jadi ketua umum, ya... dipikirkan dulu, beliau seba-

gai presiden tugas negara harus dinomorsatukan,” katanya. Jero mengatakan aspirasi yang disampaikan oleh DPD itu dinilai murni dan tidak ada kepentingan tertentu di baliknya. Ketua DPD Demokrat Papua, Lukas Enembe, menambahkan pihaknya termasuk di antara yang meminta SBY rela menjadi ketua umum untuk menyelamatkan partai. Menurut Gubernur Papua ini, usulan yang disampaikan pada SBY itu merupakan hasil kesepakatan pengurus 29 Dewan Pimpinan Cabang Papua. “Aspirasi ini tadi, kami sampaikan secara langsung kepada

SBY dalam pertemuan itu. Akar rumput menginginkan Pak SBY jadi ketua umum,” kata Lukas Tak hanya DPD Papua, menurut Lukas, banyak DPD lain yang juga menginginkan SBY memimpin partai itu. “Keinginan rata-rata DPD di seluruh Indonesia seperti itu,” ujar dia. Meski demikian, SBY tak serta-merta menerima aspirasi DPD. Lukas mengatakan SBY menyampaikan beberapa alasan dan pertimbangan jika maju memimpin Demokrat. “Nanti dibicarakan di Bali seperti apa,” ucap Lukas, menirukan tanggapan SBY. (ant/tmp)

ANTARA

KONSOLIDASI - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa (kanan) yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) berdialog dengan sejumlah pelajar di sela acara konsolidasi PAN di Sepikul, Kedu, Temanggung, Jawa Tengah, Minggu (24/3). Konsolidasi digelar untuk persiapan Pemilu 2014 sekaligus pemenangan Pilbup Temanggung dan Pilgub Jawa Tengah.

Golkar Jatim Ngotot Usung Sukiman-Sugito ■ Pemilihan Bupati Madiun SURABAYA, surya - Meski KPU Kabupaten Madiun telah mencoret calon wakil bupati (cawabup) Sugito, namun Partai Golkar Jatim tetap ngotot mengusung pasangan Sukiman-Sugito dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Madiun 2013. Partai Golkar minta Dinas Pendidikan, Kebudayaan, Pemuda dan Olah Raga (Dikbudpora) Kota Madiun membatalkan surat pencabutan legalisir ijazah Sugito. “ Dalam bekerja Dikbudpora Kota Madiun tidak boleh terpengaruh tekanan dari siapa pun,” kata Plt Ketua DPD Kabupaten Madiun Heri Sugihono, Minggu (24/3). Diberitakan sebelumnya, KPU Madiun mencoret pencalonan cawabup Sugito karena legalisir ijazahnya dibatalkan Dinas Dik-

budpora Kota Madiun. Garagara pencoretan tersebut, cabup Sukiman kehilangan pasangan. Akibat lainnya, Pilbup Madiun batal dilanjutkan. KPU harus membuka pendaftaran pasangan calon dari nol lagi karena peraturan tidak membolehkan pilkada diikuti satu pasangan melawan bumbung kosong. Akibat pencoretan Sugito, praktis tinggal pasangan incumben Muhtarom, yang tersisa. Menurut Wakil Ketua DPD Partai Golkar Jatim tersebut menjelaskan, sebenarnya tidak ada yang salah dengan legalisir ijazah Sugito yang lulusan STM Kosgoro Kota Madiun. Sugito juga memiliki nomor induk di sekolah yang telah ditutup operasionalnya tersebut. “Persoalannya itu hanya

Muzadi bukan sekedar hadir, tapi memberikan brifing ( pengarahan). Tak cuma itu, spanduk besar yang menjadi background panggung memampang jelas peran Hasyim Muzadi. “Pengarahan politik Pilgub Jatim 2013 oleg KH Hasyim Muzadi,” begitu kalimat yang tertulis mencolok. Hasyim Muzadi dalam pengarahannya menyampaikan pentingnya kader nahdliyin menjadi pemimpin di negeri ini, termasu

suRya/SRI WAHYUNI

BERI SEMANGAT - Hasyim Muzadi saat membrifing pendukung Khofifah di Jember, Minggu (24/3) kemarin. join facebook.com/suryaonline

Jawa Timur. Ia mengakui sebagai bagian dari tokoh yang mendorong Khofifah untuk maju sebagai gubernur Jatim. Menurutnya, di Jatim yang berpenghuni mayoritas nahdliyyin, kader NU tidak cukup hanya mengambil porsi calon wakil gubernur. Alasannya, wakil gubernur tidak bisa mengambil kebijakan. “Kalau wakil ya hanya disuruh-suruh. Tetapi kalau gubernur bisa mengambil kebijakan,” tegas Hasyim. Pengasuh pesantren Darul Hikam Malang lalu mengingatkan agar kecurangan Pilgub Jatim 2008 tidak terulang. Menurutnya saat itu ada kecurangan sekitar 142 ribu suara. Aliansi Masyarakat Pendukung Khofifah di Jember digagas sejumlah tokoh NU. Seorang penggagas aliansi, Nur Hasan menyatakan aliansi ini merupakan gerakan lama. "Aliansi ini sudah menjadi pendukung Khofifah pada Pilgub 2008 lalu. Sekarang kami bangun dan tata lagi, karena selama lima tahun ini diam,” imbuhnya. (uni)

pada buku induk sekolah yang hilang karena sekolahnya sudah tutup. Tapi Pak Sugito punya nomor induk. Dia (Sugito) juga mampu menghadirkan tiga orang saksi yang menjadi teman sekolahnya dulu. Persyaratan dari Dikbudpora itu kan hanya RALAT PENGUMUMAN LELANG KEDUA EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Menunjuk Pengumuman Lelang Kedua Eksekusi Hak Tanggungan yang diterbitkan di harian Surya pada hari Rabu, tanggal 13 Maret 2013 terdapat ralat pada No. 1 debitur Lim Su Heng : ....Kec. Tandes,....dst seharusnya ....Kec. Tandes (sekarang Kec. Sukomanunggal)....dst. Demikian ralat ini untuk diketahui. Surabaya, 25 Maret 2013 PT. Balai Lelang Tunjungan PT. Bank Permata, Tbk www.tunjungan.co.id INFO : 0315451945 / 081990900633 / 085655432672

ANTARA/YUSRAN UCCANG

JAKARTA, surya - Komisi Pemilihan Umum (KPU) diminta mengeluarkan aturan pembatasan dana kampanye untuk caleg. Aturan ini diyakini dapat mencegah praktik korupsi saat menjadi anggota legislatif sekaligus menekan angka gangguan kejiwaan para caleg. Desakan itu disampaikan Ketua Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Didik Supriyanto dalam diskusi di Jakarta, Minggu (24/3/2013). Ikut hadir di forum itu, Reza Syawawi dari Transparancy Internasional Indonesia dan Arwani Thomafi Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Arwani Thomafi diminta bicara pengalaman pencalegan. Sekretaris Fraksi PPP DPR ini mengatakan, banyak politisi periode 2009-2014 yang kesulitan membayar utang kampanye Pemilu 2009. Mereka jor-joran dana agar terpilih. Padahal dana itu pinjaman.

“Caleg jadi saja, ada yang kesulitan. Gaji yang diterima langsung dipotong bank. Apalagi caleg yang tidak terpilih. Banyak utang, tidak bisa bayar cicilan, akhirnya stres,” kata Arwani. Arwani mengungkapkan hari-hari ini sudah banyak tuntutan dari daerah untuk membicarakan dana kampanye. Arwani mengatakan, partainya juga berkepentingan pengaturan belanja kampanye. Tentu saja aturan itu harus mempertimbangkan kondisi masing-masing daerah. Tiap daerah memiliki tingkat pembiayaan berbeda. “Transportasi di dapil Jakarta pakai mobil sudah bisa mobilitas. Di dapil saya (Jawa Tengah III) harus naik pesawat, sewa mobil. Apalagi di kawasan timur harus transit dulu, naik kapal. Jika KPU ada konsep yang jelas, kenapa tidak. Demi pemilu yang jujur dan adil, demi menghindari pemilu yang liberal, kata Arwani. (kompas.com)

RALAT PENGUMUMAN LELANG Menunjuk Pengumuman Lelang Kedua Eksekusi Hak Tanggungan yang terbit pada Surat Kabar Harian Surya tanggal 22 Maret 2013, dengan ini kami meralat : Tertulis 2. An Siti Rosidah , Seharusnya 2. An Yulianus Sugama. Demikian Ralat kami sampaikan.

CARI SIMPATI - Warga memperlihatkan kartu sehat dari salah seorang bakal calon walikota Makassar, Danny Pamanto, Minggu (24/3). Sejumlah bakal calon walikota Makassar melakukan aksi simpati dan kegiatan sosial untuk memperoleh simpatik dari warganya, menjelang Pilkada yang berlangsung September 2013.

Hasyim Brifing Pendukung Khofifah Batasi Dana Kampanye Kurangi Caleg Stres

JEMBER, surya - Barisan pendukung Khofifah Indar Parawansa berkumpul di Jember. Para pendukung yang menamakan Aliansi Masyarakat Pendukung Khofifah tersebut menggelar forum bertajuk Silaturrahim dan Konsolidasi Pendukung Khofifah, di Kaliwates, Jember, Minggu (24/3). Mantan Ketua Umum PBNU Hasyim Muzadi menjadi bintang dalam forum ini. Hasyim

surya/dok

Heri Sugihono

dua saksi,” tandas Heri. Heri melihat ada kejanggalan dari pencabutan legalisir itu. Indikasinya keputusan mencabut legalisir ijazah itu dilakukan justru pada saat Dikbudpora menjemput fatwa dari Dinas Pendidikan Jatim. Padahal Dinas Pendidikan Jatim justru memberi fatwa keputusan Dikbudpora Kota Madiun melegalisir ijazah Sugito sudah sesuai kewenangannya. Ditanya mengenai kekuatan pasangan Sukiman-Sugito pilbup Madiun, Heri menyatakan, pasangan yang diusung Partai Golkar, PDIP dan PKS tersebut, trennya menanjak. Terkait rencana KPU Kabupaten Madiun yang akan menggelar pilgub sebelum 23 Juli 2013 atau sebelum calon incumben Muhtarom berakhir, Hery me­nyatakan kurang sepakat. Karena pihaknya masih harus menunggu hasil putusan PTUN. Sugito saat ini menggugat keputusan Dikbudpora yang mencabut legalisir ijazahnya melalui PTUN. losan. “Gubenur dulu juga ada Plt, jadi kalau bupati ada plt-nya juga tidak ada masalah,” pungkasnya. (dos)

Sidoarjo, 25 Maret 2013 PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Kantor Cabang Sidoarjo PENGUMUMAN LELANG ULANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Menunjuk pengumuman Lelang yang terbit tanggal 19 Februari 2013 di Harian Surya, PT. Bank Danamon Indonesia, Tbk dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surabaya, akan melaksanakan penjualan di muka umum (lelang) parate eksekusi berdasarkan Pasal 6 Undang-undang Hak Tanggungan Nomor 4 tahun 1996, pada:

Hari Tanggal Pukul Tempat

: : : :

Senin; 1 April 2013; 13.30 WIB; KPKNL Surabaya, Jl. Indrapura Nomor 5 Surabaya.

Terhadap barang jaminan milik Penanggung Hutang dan/atau Penjamin Hutang dalam kondisi apa adanya, Debitur atas nama: 1. MOCH. ZAINURI 1 (satu) bidang Tanah dan Bangunan beserta segala sesuatu yang berdiri melekat diatasnya, SHM No. 247, Luas 173 m2, atas nama Moh. Zainuri, terletak di Desa Banjarjo, Kecamatan Padangan, Kabupaten Bojonegoro. (Nilai Limit Rp. 42.000.000,00 / Uang Jaminan Rp. 42.000.000,00). 2. SUNARTO 1 (satu) bidang Tanah dan Bangunan beserta segala sesuatu yang berdiri melekat diatasnya, SHM No. 744, Luas 1050 m2, atas nama Sunarto, terletak di Desa Leran, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro. (Nilai Limit Rp. 45.000.000,00 / Uang Jaminan Rp. 45.000.000,00). 3. SISWANTO 1 (satu) bidang Tanah dan Bangunan beserta segala sesuatu yang berdiri melekat diatasnya, SHM No. 304, Luas 72 m2, atas nama Siswanto, terletak di Desa Sumput, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik. (Nilai Limit Rp. 30.000.000,00 / Uang Jaminan Rp. 30.000.000,00). Syarat-syarat Lelang : 1. Peserta Lelang wajib menyetor uang jaminan ke rekening an. KPKNL Surabaya (Rekening Penampungan Lelang) No. 140.000.206.3874 pada Bank Mandiri Cab. Surabaya Indrapura, yang sudah efektif selambatlambatnya 1 (satu) hari kerja sebelum pelaksanaan lelang, 2. Slip setoran harus dalam bentuk Setoran Tunai bukan merupakan Slip atau Bukti Setoran melalui ATM 3. Peserta Lelang wajib melakukan penawaran lelang paling sedikit sama dengan Nilai Limit, jika tidak melakukan penawaran dikenakan sanksi tidak diperbolehkan mengikuti lelang selama 3 ( Tiga ) bulan di Wilayah Kerja KPKNL Surabaya. 4. Penawaran Lelang dilakukan secara tertulis, menggunakan materai cukup dan biaya Materai menjadi Beban Pembeli. 5. Peserta Lelang yang ditunjuk sebagai Pemenang Lelang wajib melunasi kewajibannya dan dikenakan Bea Lelang Pembeli sebesar 2 % dari harga Lelang paling lambat 3 ( Tiga ) hari kerja setelah pelaksanaan Lelang ke KPKNL Surabaya tersebut diatas. 6. Jika pemenang Lelang tidak melunasi sisa pembayaran lelang sesuai ketentuan ( Wanprestasi ) maka Pemenang Lelang akan dikenakan Sanksi tidak diperbolehkan mengikuti lelang selama 6 (Enam) bulan diwilayah kerja KPKNL seluruh Indonesia. 7. Obyek dilelang dengan ketentuan dan kondisi apa adanya dan peserta lelang dianggap telah mengetahui keberadaan dan kondisi obyek lelang, sehingga apabila karena suatu hal terjadi gugatan, dan pembatalan/penundaan pelaksanaan lelang, maka pihak-pihak yang berkepentingan/peminat lelang tidak diperkenankan untuk melakukan tuntutan dalam bentuk apapun kepada KPKNL Surabaya dan PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. 8. Informasi lebih lanjut hubungi PT. Bank Danamon Indonesia Tbk, (031) 5459785

Surabaya, 25 Maret 2013 Pemohon Lelang PT Bank Danamon Indonesia, Tbk

follow @portalsurya


Surya Biz surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

|

|

22/3

SENIN, 25 MARET 2013

SURABAYA, SURYA - Kalangan anak muda yang doyan desain balap, nampaknya menjadi lirikan Yamaha ketika merilis Mio seri GT ini. Dibanding pendahulunya, Mio J, fitur-fitur yang ada di Mio GT lebih detil. Service General Manager PT Surya Timur Sakti Jatim (STSJ), Ilham Wahyudi menyebutkan, sejumlah fitur di motor matic ini antara lain, teknologi Yamaha Racing YMJET FI, DiAsil Cylinder dan Forged Piston. “Ini untuk kinerja mesin yang optimal dan mendorong penghematan bahan bakar hingga 30 persen,” ujar Ilham, dalam ajang Big Bang Yamaha Motor Show, di mal Royal Plaza, Sabtu-Minggu (23-24/3) . Sales and Marketing Deputy Director STSJ, Sang Hong menambahkan, Mio GT bertujuan lebih memperjelas segmen pasar dengan mempertimbangkan faktor psikografis. “Segmentasinya tetap konsumen muda, tetapi lebih kami persempit yaitu orang-orang muda yang doyan dengan desan balap,” jelasnya. Upaya memperjelas segmen pasar, juga dilakukan Yamaha dengan melakukan perubahan minor pada Mio J Teen. Di antaranya pada desain grafis yang lebih ceria, sekaligus sporty dan modern, serta penambahan Smart Lock System yang memungkinkan kepraktisan dan keamanan ketika menge-

rem di jalan menanjak atau menurun. “Kami menginginkan segmen yang lebih detil. Mio J Teen yang baru ini kami buat memang untuk orang-orang muda, tetapi lebih spesifik adalah orang muda yang enerjik dan ceria,” katanya. Sepanjang Januari hingga Februari 2013, Yamaha berhasil mencatat penjualan sebanyak 42.000 unit di Jatim. Rinciannya, 30 persen berasal dari kontribusi penjualan Mio Series, 29 persen Yamaha Sport, 17 persen Soul GT, sisanya tersebar pada merek lain, seperti Vega dan Jupiter. Penjualan awal tahun itu mengalami peningkatan 133 persen dibanding periode sama 2012. Kenaikan ini dipicu oleh pertumbuhan pasar di Jatim, juga didorong gencarnya Yamaha meluncurkan produk baru. “Januari kemarin kami meluncurkan produk baru seperti, Xeon RC, Soul, dan GT Street,” tambahnya. Target penjualan Mio GT yang dipatok Rp 13,85 juta (On The Road) di Surabaya pada 2013, sebanyak 47.700 unit. (ben)

PERKIRAAN PASAR

24/3

DOLAR AS/TROY OUNCE 1.613.25

KURS VALAS

HALAMAN 3

HARGA EMAS

(24 KARAT)

1.608.55

MATA UANG EUR SGD THB USD

Rp 508.000/gram

KURS JUAL 12,644.41 7,834.85 335.34 9,792.00

KURS BELI 12,515.92 7,755.82 331.19 9,694.00

Lebih Tonjolkan Fitur Balap

TAMBAH FITUR - Pramuniaga menjelaskan spesifikasi Yamaha Mio GT yang diperkenalkan dalam ajang Big Bang Yamaha Motor Show, Sabtu (23/3).

Iming-iming Investasi Properti di Luar Jawa

SURYA/SUGIHARTO

■ Siapkan Fasilitas Lebih bagi Warga Surabaya SURABAYA, SURYA - Warga Surabaya menjadi target pasar menarik bagi pengembang properti di Kalimantan. Antusias pengusaha properti dari luar Jawa itu, salah satunya terlihat dari upaya pengembang proyek Super Blok di Banjarmasin, The Grand Banua, saat pameran Real Estate Expo di Gramedia Expo. Tak tanggung-tanggung, properti terbesar di Kalimantan Selatan ini memberi penawaran khusus bagi warga Surabaya yang tertarik berinvestasi membeli apartemen. PR & Promotion Manager The Grand Banua, Nia Kurniawati mengatakan, warga Surabaya yang membeli unit apartemen akan mendapat bonus furnitur. Selain bonus tambahan tiket pesawat pulang pergi dan fasilitas menginap di hotel, agar bisa melihat perkembangan proyek.

“Bonus ini untuk pembeli warga Surabaya, kalau warga Banjarmasin sendiri dapatnya hanya unit apartemen saja. Jadi kalau warga sini beli apartemen kami, mereka tinggal bawa koper,” ujar Nia, di sela pameran di Gramedia Expo, Minggu (24/3). Managing Director The Granda Banua, Edward Sarjono menambahkan, Surabaya menjadi pasar menarik karena banyak pengusaha dari kota ini yang menjalankan bisnis di Kalimantan. “Daripada menginap di hotel, banyak yang tertarik beli apartemen kami. Tentunya juga bisa jadi tambahan penghasilan dari sewa apartemen,” ujar Edward. Superblok The Grand Banua menempati area seluas 30 hektare. Dalam kawasan berkonsep eksklusif dan modern ini dipadukan apartemen, kondotel, City Walk, Convention Center,

Shoping Mall dan perumahan. Wakil Ketua REI Jatim bidang Pengembangan Kawasan, Nurul Haqi Asri mengatakan, warga Surabaya menjadi sasaran pengembang luar pulau karena banyak yang memiliki ‘power’. Selain mengincar pebisnis Surabaya, pengembang luar pulau Jawa ini sebenarnya juga berharap warga Kalimantan asli yang ada di Surabaya bisa membeli properti di kampung halaman. "Warga Kalimantan yang tinggal di Surabaya tentu jadi sasaran, paling tidak warga perantauan itu akan bangga memiliki properti hebat didaerahnya," ujar Nurul Hagi. Ia menilai, potensi dunia properti di Kalimantan masih akan terus bertumbuh. Sekarang ini banyak kota-kota di Kalimantan yang tumbuh menjadi kota profesional. Kondisi pertumbuhan ka-

wasan itu membuat investor dari luar Kalimantan berdatangan. “Prospek properti di Kalimantan akan tumbuh, ini berarti nilai properti di sana bisa terus naik. Kondisi masyarakat Kalimantan yang rata-rata tumbuh dan banyaknya pekerja yang bankable masih berpotensi mengangkat nilai properti di sana,” katanya. Banyak Pemain

Bukan hanya pemain lokal, pengembang properti besar cukup banyak yang melirik potensi pasar di luar Jawa. Sebut saja, PT Ciputra Development Tbk yang menggarap Pangkal Pinang, PT Cowell Development Tbk menyasar Balikpapan dan Agung Podomoro Group yang membidik Samarinda. The Grand Banua saat ini telah menyelesaikan pembangunan tower I untuk kondotel yang akan diresmikan November nanti. "Kondotel berisi 210 unit itu semua sudah terjual habis," jelas Nia.

INVESTASI DI LUAR JAWA ■ The Grand Banua, proyek Super Blok di Banjarmasin ■ PT Ciputra Development Tbk, proyek hunian Citra Garden di Pangkal Pinang ■ PT Cowell Development Tbk, kompleks hunian Borneo Paradiso di Balikpapan ■ Agung Podomoro Group, kembangkan kluster di Bukit Mediterania di Samarinda

Setelah sukses menjual kondotel, mereka mulai menawarkan apartemen dengan harga mulai Rp 400 juta. Ada 110 unit apartemen yang akan menempati tower 18 lantai. “Untuk apartemen sudah terjual 40 persen, dalam pameran ini kami berharap 10-15 persen pembeli Surabaya,” tambah Nia. (rey)

Pakai Nama Lokal

K

ETUA Umum Persatuan Perusahaan Realestat Indonesia (DPP REI) Setyo Maharso meminta kalangan pelaku industri properti Indonesia untuk menggunakan bahasa lokal dalam penamaan apartemen dan unit cluster. Menurut dia, saat ini banyak apartemen dan unit cluster yang menggunakan nama asing dengan alasan yang tidak jelas. Padahal, dengan menggunakan nama lokal, cara ini bisa mendapatkan nilai tambah, baik dari sisi pendapatan penjualan produk properti maupun unsur kearifan lokal. "Tugas REI yang harus mendidik anggota dan mulai untuk bisa mendapatkan kearifan lokal dan mendapatkan nilai jual yang laku," kata Setyo,

akhir pekan lalu. Presiden Federation Internationale des Administrateurs de Bien-Conselis Immobiliers (FIABCI) Asia Pacific Teguh Satria berpendapat, pelestarian nama lokal untuk diterapkan menjadi nama unit apartemen dan cluster penting dilakukan, seperti di Provinsi Bali. "Carilah identitas nama yang diketahui semua orang agar laku di pasar. Cara ini saya pandang lebih baik," jelas Teguh Satria. Selain itu Pemda diminta untuk membuat sisi regulasi yang tegas yang mengatur pembangunan properti yang berhadapan langsung dengan warisan budaya. Ini penting dilakukan agar pengembang properti tahu batasan-batasan pembangunan yang akan dilakukan.(detikFinance)

Penjualan Melesat Berkat Diskon Rp 3,9 Juta

■ Siap Dilelang, Gantikan Listrik Tenaga Diesel

BOJONEGORO, SURYA Ajang Suzuki Mega Camp ternyata menuai berkah. Hanya dalam sehari, mampu terjual 450 unit sepeda motor atau melampaui target yang sebesar 200 unit. Kepala Regional Office Jatim PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Teuku Agha mengatakan, total penjualan berbagai tipe sepeda motor Suzuki sejak pukul 08.00 hingga 15.00 mencapai angka yang fantatis, yaitu 450 unit. "Produk yang paling laris jenis matic, karena kami beri diskon Rp 3,9 juta untuk tipe ini," jelas Agha, di lokasi Suzuki Mega Camp di Bojonegoro, Minggu (24/3). Meski melampaui target, pihaknya tak buru-buru menutup promosi penjualan. Ia optimistis

JAKARTA, SURYA - Pemerintah akan segera menetapkan tarif khusus (feed in tariff) listrik, yang dihasilkan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) dalam dua pekan ke depan. Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Rida Mulyana mengatakan, dengan tarif khusus itu, pengembangan tenaga surya untuk pembangkit listrik diharapkan bisa dipercepat dan menggairahkan minat investor. Saat ini, lanjut Rida, pemerintah tengah mempersiapkan Peraturan Menteri ESDM yang mengatur mengenai feed in tariff pembangkit tenaga surya.

angka penjualan ini akan terus bertambah dan bisa mencatat rekor penjualan tersendiri dengan bertambahnya pengunjung. Kota Bojonegoro dipilih sebagai ajang spektakuler karena pangsa pasar sepeda motor Suzuki di kota ledre ini lebih bagus dibanding kota lainnya, mencapai 400 unit per bulan. Namun, Agha mengungkapkan, masyarakat Jatim tak perlu khawatir jika tak sempat menikmati diskon Rp 3,9 juta ini. Pasalnya, ajang seperti ini akan hadir kembali di berbagai kota. “Suzuki sudah menjadwalkan event ini di 60 kota dalam setahun ini,” katanya, tanpa menyebut lokasi event berikutnya.

Harga Listrik Tenaga Surya Akan Ditetapkan

SURYA/ADRIANUS ADHI

SERVICE GRATIS - Teknisi Suzuki melakukan service sepeda motor pelanggan, di ajang Suzuki Mega Camp, di Bojonegoro, Minggu (24/3). Sebelumnya, ajang serupa telah digelar di Jakarta dan Cimahi. Pada event ini, para pengunjung mendapat hiburan balapan drag rice, pertunjukan musik, pameran produk sepeda motor dan spare part terbaru. Selain itu

juga service gratis untuk semua produk sepeda motor dan disediakan ribuan oli gratis. “Kami juga memperkenalkan tiga varian baru, Smash Titan, Satria Black Fire dan Nex Black Fire," terang Agha. (dri)

"Kami menargetkan, Peraturan Menteri ESDM itu akan terbit paling lambat dua minggu lagi," kata Rida, pekan lalu. Dalam peraturan menteri itu, akan ditetapkan tarif khusus bagi listrik berbasis tenaga surya itu maksimal 25 sen dolar AS atau setara Rp 2.500 per kWh. Jika komponen lokal pada proyek PLTS itu 40 persen atau lebih, harga jual listrik bisa naik jadi 30 sen dolar AS. "Angka ini lebih rendah dibandingkan biaya penyediaan listrik jika memakai PLTD (pembangkit listrik tenaga diesel) yang mencapai Rp 4.000 per kWh," jelasnya. Setelah aturan menteri itu terbit, maka pemerintah akan me-

lelang pembangunan PLTS untuk menggantikan peran PLTD. Lelang dijadwalkan pada April nanti, dan lama pembangunan proyek sekitar enam bulan. "Jadi kami menargetkan kuota itu akan terpenuhi pada akhir tahun ini. Jadi peran PLTD akan digantikan dengan PLTS yang masuk jaringan, tidak memakai baterai, hanya beroperasi pada siang hari," ujar Rida. Sejauh ini sudah ada sejumlah calon investor yang berminat ikut lelang proyek itu. Nantinya pengembang yang menang tender wajib menyediakan lahan, membangun PLTS, dan menghubungkan pembangkit itu ke jaringan PLN. (kompas.com)

Peluang Bisnis Tahu Sari Laut ala Kadin Jatim

Ajari Cara Membuat hingga Bantuan Alat dan Modal Peluang bisnis baru dikenalkan Kadin Jatim bagi calon wirausaha yang tertarik dengan cara pengolahan tahu ramah lingkungan. Melalui program pelatihan, Kadin Jatim mensosialisasikan cara pembuatan produk tahu baru yang bisa jadi pilihan sehat bagi masyarakat.

P

RODUK tahu ramah lingkungan yang dikenalkan adalah tahu yang diproses dengan menggunakan bahan pendukung sari air laut (SAL). Ini merupakan salah satu produk hasil penelitian Kadin Jatim yang bisa diterapkan secara mudah oleh siapapun. Cara mudah membuat tahu ramah lingkungan ini dirasakan langsung oleh beberapa war-

tawan yang diberi kesempatan mengikuti pelatihan, Sabtu (23/3). Dalam hitungan jam, jurnalis media cetak, televisi dan online itu, bisa mempraktekkan pembuatan tahu Sari Air Laut. Wakil Ketua Kadin Jatim, Bidang ESDM, Nelson Sembiring mengatakan, SAL adalah bahan yang diambil dari bahan ‘sari’ garam dan air dari dasar

join facebook.com/suryaonline

laut yang sudah diolah. Dalam proses pembuatan tahu ini, SAL berfungsi jadi kogulan (bahan pengikat protein atau pengental) menggantikan penggunaan whey (limbah cair) dalam pembuatan tahu tradisional. “Dengan menggunakan SAL, proses produksi tahu berlangsung bersih dan tidak ada limbah buangan yang berbau, proses produksi juga bisa dilakukan di dapur rumah, tidak perlu lahan luas,” ujar Nelson, yang hadir dalam pelatihan, Sabtu (24/3). Selain bebas limbah, tahu yang biasa disebut Nigarin (nama sebuah produk suplemen SAL) juga dipastikan lebih sehat. “Saya sudah teliti kandungan di dalam tahu, dan

lebih baik,” ujar peneliti yang mendapat gelar S2 dan S3 di Jepang itu. Meski pembuatannya lebih praktis dan mudah, wirausahawan yang ingin menggeluti bisnis tahu sari laut atau tahu Nigarin ini tidak bisa serta merta melakukannya. Pendamping UKM Kadin Jatim, Muhammad Rif'an Rahmatullah mengatakan, masih perlu usaha ekstra untuk menjual produk tahu Nigarin. “Harga produksi kalau dihitung masih tinggi, karena itu perlu mencari atau membuat pasar yang bisa menerima produk tahu ini,” ujar Rif’an. Menurutnya, tahu Nigarin yang memiliki karekteristik padat itu bisa dijual seharga Rp 2.500 agar mendapat keun-

tungan. “Tinggal pintar-pintar mencari pasar saja. Kami kira sekarang semakin banyak masyarakat yang sadar pada jenis makanan sehat dan yang prosesnya ramah lingkungan,” tambahnya. Bukan hanya produk tahu sehat, air sisa olahan tahu juga bisa diolah menjadi bahan minuman atau jeli yang bisa diperdagangkan. Sedangkan sisa proses pembuatan tempe bisa dikelola sebagai bahan olahan makanan, untuk bahan camilan. Sosialiasi Bertahap

Sosialisasi dan pelatihan pembuatan tahu Nigarin kini mulai dijalankan Kadin Jatim secara bertahap di beberapa

SURYA/DYAN REKOHADI

TAHU SEHAT - Pelatihan pembuatan tahu Nigarin ala Kadin Jatim. kabupaten. "Kami tidak hanya sosialisasi berupa wawasan dan keterampilan, tetapi juga memfasilitasi masyarakat yang ingin mendapatkan bahan atau alat pembuatan tahu Nigerin, ber-

ikut bimbingan selama proses awal berjalan," kata Nelson. Bahkan, Kadin Jatim siap membantu kucuran modal untuk usaha ini dengan menggandeng pihak perbankan. (dyan rekohadi) follow @portalsurya


LIPSUS TELEKOMUNIKASI

SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

|

Adu Nilai Tambah Provider ■ Gencar Rangkul Perusahaan Lain

B

isnis telekomunikasi menjadi ladang luas bagi pengembangan banyak hal, termasuk menarik dan menggandeng pihak lain untuk saling berbagi keuntungan. Klub Inggris, Manchester United, misalnya, ingin terus eksis dan mengembangkan pangsa pasar di dunia, salah satunya dengan merangkul Turk Telekom, perusahaan telekomunikasi di Turki. Untuk kontrak kerja sama selama tiga tahun sejak Maret 2012 itu, Turk Telekom mengurusi antara lain hak telepon seluler, permainan di telepon seluler, dan proyek-proyek sosial media. Bahkan, ada rencana menampilkan para pemain Red Devils di iklan Turk Telekom , serta program sekolah sepak bola untuk para pemain muda di Turki. Bagaimana di Indonesia? Belum lama ini, Telkomsel menyusun kerjasama strategis dengan maskapai Citilink. Anak perusahaan Garuda Indonesia ini akan membantu penjualan produk-produk Telkomsel di gerai penjualan tiket, hingga di dalam pesawat. Direktur Sales Telkomsel, Mas’ud Khamid mengatakan, pelanggan Telkomsel akan semakin dipermudah dalam mendapat pulsa. Kemanfaatan layanan Telkomsel semakin dirasakan pelanggan karena semua wilayah rute penerbangan Citilink terlayani oleh jaringan terluas Telkomsel yang didukung 54.000 BTS. Kerja sama ini setidaknya menjadi gambaran bahwa bisnis telekomunikasi terhubung ke berbagai sektor. Karena terhubung ke mana saja, tak heran

makna provider

■ Provider telekomunikasi adalah perusahaan

yang menyediakan berbagai layanan telekomunikasi. ■ Tahun 1993, industri GSM (Global

System for Mobile Communication) mulai berkembang, ditandai proyek percontohan seluler digital PT Telkom di Pulau Batam dan Bintan. ■ Dekade ini, muncul operator GSM, dari PT

Satelit Palapa Indonesia (Satelindo) yang memperkenalkan SIM Card (1994), disusul Telkomsel yang didirikan Telkom (1995), dan PT Excelcomindo Pratama (1996). ■ Tahun 2000, layanan SMS (Short Message

Service) mulai marak dan tiga tahun kemudian masuk era CDMA dimulai dengan hadirnya Esia dan Flexi. surya/sugiharto

kirim uang - Karyawan XL Center di Jl Pemuda Surabaya memperhatikan seorang pelanggan menghitung uang setelah menerima kiriman dari kerabatnya melalui Western Union.

bila perusahaan-perusahaan telekomunikasi semacam Telkomsel gencar menjalin hubungan dengan perusahaan lain. Operator lain juga melakukannya, sebut saja PT XL Axiata Tbk. Pada Februari 2013, resmi menjalin kerja sama dengan perusahaan penyedia jasa pengiriman uang berjaringan internasional, Western Union. "Namanya, XL Tunai Remitance International. Sasarannya, para Tenaga Kerja Indonesia

Axis Siap Gandeng Bank dan Maskapai

K

erja sama perusahan telekomunikasi dengan maskapai bukan hanya Telkomsel bersama Citilink. Tahun ini, rencana serupa akan dilakoni Axis. Hanya belum jelas, jasa penerbangan yang akan digandeng. "Kami tidak mengekor, sudah ada skema kerja sama dengan dua perusahaan, tapi memang belum sempat kami sampaikan ke publik," tutur Head of Corporate Communications Axis, Anita Avianty. google Dua perusahaan yang dimkasud Anita Avianty adalah, satu perusahaan maskapai penerbangan, dan lainnya, perbankan. Anita Avianty belum dapat membocorkan nama maskapai dan lembaga perbankan itu. "Tunggu sampai sifatnya sudah officially (resmi) dulu. Tapi saya pastikan kalau kerjasama itu akan mulai dikerjakan tahun ini,” tandasnya. Sejak akhir 2011, Axis sebenarnya telah menjalin mitra dengan Bank Sinar Harapan Bali (Bank Sinar) yang berbasis di Bali, untuk layanan keuangan mobile banking bernama “Sinar Sip”. Layanan itu memungkinkan masyarakat yang belum mendapatkan layanan perbankan tradisional untuk melakukan transaksi perbankan berbiaya rendah dan mudah menggunakan teknologi seluler. Kepemilikan saham Bank Sinar sekarang dikuasai Bank Mandiri dan sisanya oleh PT Pos Indonesia dan PT Tabungan Asuransi Pegawai Negeri (Taspen). Corporate Communication XL East Region, Putro Pamungkas juga memastikan bahwa tahun ini, XL kembali bekerjasama dengan perusahaan lain. Hanya saja, ia belum bisa memastikan perusahaan apa yang akan digandeng oleh Axis, termasuk jenis usaha dari perusahaan itu. (ben)

join facebook.com/suryaonline

(TKI)," tutur Corporate Communication XL East Region, Putro Pamungkas. Western Union adalah jasa pengiriman uang dari dan ke berbagai negara di dunia. Perusahaan ini menggunakan tekologi elektronik yang secara online dan real time menjangkau ke berbagai pelosok dunia, termasuk Indonesia. Lewat program yang membidik para pekerja migran atau TKI itu, XL memberikan la-

yanan pengiriman uang secara mudah dan praktis. Mereka bisa mengirim uang ke keluarganya di tanah air dengan mudah. Cukup datang ke kantor Western Union di negara tempat mereka bekerja, lalu mengirimkan uang ke kerabatnya yang pengguna XL, dengan menyebutkan nomor ponselnya saja. "Setelah terkirim, penerima bisa mengambil uang di geraigerai XL terdekat,” terang Putro Pamungkas.

Punya Manfaat

Terkait kerja sama yang dibentuk perusahaan-perusahaan operator dengan perusahaan lain, Putro Pamungkas menilai, hal itu cukup penting. Ia tak heran apabila banyak operator menempuh langkah itu seluas mungkin dengan perusahaanperusahaan lain. Bagi operator semacam XL, kerja sama itu memungkinkan mereka untuk memberikan nilai tambah dan kemanfaatan bagi

para pelanggan di mana pun berada. Selain itu, diyakini apat menambah jumlah pelanggan yang dimiliki XL. Hingga akhir Kuartal IV2012, jumlah pelanggan XL tercatat sekitar 10 juta orang, atau 300.000 lebih banyak dibanding jumlah pelanggan pada Kuartal III-2012. Head of Corporate Communication Axis, Anita Avianty membenarkan, kerja sama dengan perusahaan lain mutlak

dibutuhkan untuk bisa beradu kualitas layanan dengan operator lain. Di Axis sendiri, telah dibentuk kerja sama dengan Skype dan Viber untuk melayani panggilan melalui internet atau Voice Over Internet Protocol (VoIP). Dalam membangun kerja sama ini, Axis, selalu memiliki visi untuk menjangkau sebanyak-banyaknya pelanggan dan memberikan nilai tambah bagi mereka,” ujarnya. (ben)

Infrastruktur Jadi Pertimbangan

B

agi perusahaan telekomunikasi, kerja sama dengan perusahaan lain berpeluang menciptakan nilai tambah layanan bagi para pelanggan serta diharapkan menarik pelanggan baru. Sedangkan perusahaan mitra bisnis operator telekomunikasi itu, bisa memperbesar loyalitas pelanggan. Vice President Marketing and Communication Public Relations Citilink Indonesia, Aristo Kristandyo mengatakan, kerja sama dengan Telkomsel berpeluang menciptakan kepuasan dan loyalitas pelanggan. Kerja sama Telkomsel dan masakpai penerbangan murah Citilink bersifat mutualisme. Artinya, kedua belah pihak bisa saling memanfaatkan kekuatan masing-masing. Bila Telkomsel memanfaatkan jaringan penerbangan yang dimiliki Citilink, maka anak perusahaan Garuda Indonesia itu bisa memanfaatkan jaringan luas serta besarnya jumlah pelanggan yang dimiliki Telkomsel. "Pelanggan Telkomsel yang telah sampai 120 juta orang ini diharapkan bisa memanfaatkan layanan penerbangan Citilink," tutur Aristo Kristandyo. Hingga saat ini, jumlah pelanggan yang dimiliki Telkomsel

antara

jabat tangan - CEO Citilink, Arif Wibowo (kiri) bersama Direktur Sales Telkomsel, Mas'ud Khamid berjabat tangan usai penandatangan kerja sama perluasan usaha dan promosi. adalah yang terbesar dibandingkan perusahaann telekomunikasi lainnya sementara Citilink, dari tahun ke tahun terus memiliki jumlah penumpang meningkat. Pada 2011, maskapai yang meraih Travel and Tourism Foundation untuk kategori Leading Low Cost Airline 2011/2012 ini, mencatat 1,7 juta penumpang. Lalu, pada 2012 meningkat menjadi 4 juta dan untuk 2013 mereka menargetkan jumlahnya akan meningkat menjadi 7,8 juta penumpang. Aristo Kristandyo mema-

parkan, kerja sama strategis ini akan meliputi distribusi produk baik produk-produk Citilink ke pelanggan Telkomsel yangmemiliki infrastruktur jaringan yang luas. Saat ini, pihaknya tengah mematangkan produk-produk layanan yang akan dipasarkan sementara Telkomsel tengah meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di setiap gerainya. “Kami sedang menjajaki agar Telkomsel bisa melayani penjualan tiket Citilink,” tandasnya. (ben)

follow @portalsurya


JAWA TIMUR

| SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

PNS Dinkes Curi Mobil untuk Sabu ■ Ditangkap Saat Fly

surya/didik mashudi

belum yakin - Deretan perahu wisata di Sungai Brantas Kota Kediri. Meski sudah beroperasi sejak sebulan lalu, perahu wisata ini belum mengurus izin operasionalnya. Pengelola berkilah baru penjajajakan untuk mengetahui animo masyarakat.

Pengelola Perahu Wisata Belum Urus Izin ■ Sebulan Baru Penjajakan kediri, surya - Meski sudah beroperasi hampir sebulan, pengelola perahu wisata di Sungai Brantas, Kota Kediri, berkilah baru melakukan penjajakan pasar. Karena itu, mereka masih belum mengurus izin operasional. "Sekarang masih menjajaki pasar, nanti kalau permintaan masyarakat bagus kami akan urus izinnya," ungkap Moestoro, pengelola perahu wisata Su-

ngai Brantas, Minggu (24/3). Perahu wisata yang dioperasikan di Sungai Brantas didatangkan dari Pantai Prigi. Ada delapan unit perahu yang disiapkan termasuk sebuah speedboat yang dioperasikan sebagai perahu SAR. Pengelola perahu wisata ini telah membuat dermaga tambatan perahu di utara Jembatan Brawijaya. Ada bangunan sepi permanen untuk antre

dan tunggu penumpang. Menurut Moestoro, sejauh ini animo masyarakat yang ingin rekreasi di Sungai Brantas masih belum banyak. Meski begitu dia yakin perahu wisata yang dikelola punya prospek yang bagus. Dikonfirmasi terpisah Kadisparpora Kota Kediri Nur Muhyar menjelaskan, pihaknya memang memberi kesempatan pengelola perahu wisata untuk melakukan uji coba dan penjajakan pasar. Jika prospeknya bagus pengelolanya akan

dipermudah dalam mengurus perizinannya. "Sekarang masih uji coba dulu untuk mengetahui animo masyarakat yang ingin rekreasi di Sungai Brantas. Kalau prospeknya bagus kami akan minta pengelolanya segera mengurus izinnya," ujarnya. Sebelumnya sudah pernah ada pengelola perahu wisata di Sungai Brantas yang memanfaatkan dermaga Joyoboyo. Tetapi karena animo masyarakat kurang akhirnya menutup usahanya. (dim)

bangkalan, surya - Seorang PNS di lingkungan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bangkalan, Eko Heri Wahyudi (30) harus berurusan dengan polisi, Minggu (24/3). Dia diduga menggelapkan mobil Honda Jazz warna merah M 505 VE milik temannya, Berlinda (25), warga Gapura, Kelurahan Parsanga, Kecamatan Kota Sumenep, Sabtu (23/3). Mobil itu ternyata digadaikan tersangka Rp 10 juta. Polisi menduga, latar belakang penggelapan mobil ini lantaran tersangka kecanduan narkoba, dan butuh uang untuk membeli narkoba. ”Tersangka kami bekuk saat mengkomsumsi sabu,” jelas Kasatreskrim Polres Bangkalan, AKP Mukhammad Lutfi. Berdasarkan keterangan polisi, Berlinda yang tidak lain adalah teman tersangka, dalam perjalanan dari Surbaya menuju Sumenep bersama seorang rekannya. Eko menawarkan rumahnya di Kelurahan Bancaran, Kecamatan Kota sebagai per-

singgahan sementara. ”Berlinda dan rekannya menginap di rumah Eko. Namun, mobilnya raib setelah keduanya bangun pagi. Saat itu juga korban melapor polisi,” ungkap Kasatreskrim AKP Mukhammad Lutfi. Namun tidak lama kemudian, polisi menemukan mobil yang dilaporkan hilang itu tengah parkir di Jalan Teuku Umar, Kampung Senenan, Kelurahan Kemayoran, Kecamatan kota, Minggu (24/3). Mobil beserta pengendaranya yang diketahui berasal dari Desa Parseh, Kecamatan Socah dibawa ke mapolres untuk dimintai keterangan. Dari pengakuan sopir itu, mobil digadaikan Eko Rp 10 juta ke H Muzakki, warga Desa Parseh. ”Pengendara itu adalah anak dari H Muzakki,” ungkap Mukhamad Lutfi. Berdasarkan pengakuan pengendara itu, petugas tidak mengalami kesulitan menemukan Eko. Petugas menjemput Eko yang tengah asyik menik-

storyhighlights ■ Eko menawarkan menginap di rumahnya kepada Berlinda ■ Saat bangun pagi, mobil Berlinda sudah raib ■ Polisi menemukan mobil itu digadaikan Eko ■ Eko ditangkap saat menikmati sabu-sabu mati sabu di Desa Parseh. Kepala Dinkes Kabupaten Bangkalan Dr Ahmad Aziz membenarkan bahwa Eko Heri Wahyudi merupakan PNS di lingkungan dinkes. Ia mengaku masih menunggu informasi lebih lanjut dari polisi atas tindakan stafnya itu. ”Belum saya cek apakah dia sering bolos atau tidak. Saya juga masih menunggu informasi lebih lanjut dari polisi untuk memberikan sanksi terhadap Eko,” jelasnya. Kini tersangka Eko tengah mendekam di balik jeruji mapolres dengan ancaman tujuh tahun penjara. (st32)

Wapres Minta Iparnya Tak Berpolitik blitar, surya - Kunjungan ke Jawa Timur dimanfaatkan Wapres Boediono untuk menyempatkan diri berziarah ke makam kedua orangtuanya di di pemakaman umum Swangsang, Kelurahan Bendo Gerit, Kecamatan Sanan Wetan, Kota Blitar, Minggu (24/3). Tak pelak, kedatangan Boediono dan istrinya ke makam disambut puluhan warga setempat. Namun, warga hanya bisa melihat dan berkerumun dari jauh atau di luar makam. Wapres tiba dengan menumpang mobil sedan Mercy nopol B 1285

RST. Tak ketinggalan, Pangdam V/Brawijaya, Mayjen Ediwan Prabowo dan Waka Polda Jatim, Brigjen Pol Moechgiarto turut mengantar. Di makam, mereka hanya sekitar 15 menit. Sebelum meninggalkan makam, Boediono dan istrinya menyempatkan diri menyapa warga yang berkerumun di luar makam. Satu per satu warga dan anak-anak disalami. "Kelas berapa dik sekarang?" tanya Boediono pada anak kecil yang ikut berebut bersalaman. Dandim Blitar, Letkol (Inf) Su-

surya/imam taufiq

salam wapres - Boediono menyalami seorang bocah, seusai berziarah ke makam orangtuanya di Bendogerit, Blitar.

naryo, mengatakan, kedatangan Wapres Boediono ke Blitar dalam kaitannya dengan rencana menghadiri acara di Malang, Senin (25/3). Di Blitar merupakan acara pribadi wapres. Meskipun demikian, Boediono tidak menyempatkan diri menjenguk rumah semasa kecilnya dulu. Dari makam, ronbongan langsung menuju Hotel Tugu Lestari, tempatnya langganan menginap. Justru para kerabatnya yang datang ke hotel itu untuk bertemu dengan Boediono. Agus Priono, adik ipar Boediono mengatakan, dirinya sudah bertemu di hotel. Ia tak bicara sesuatu yang penting, hanya menanyakan kabar keluarga dan kondisi kesehatan. Namun di sela-sela obrolan, Boediono berpesan pada Agus, agar tak ikut berpolitik prasktis. Dia diminta fokus pada pekerjaannya, yakni sebagai PNS di Badan Pertanahan Nasional (BPN). "Saya tadi bertemu dengan mengajak istri dan anak-anak. Nggak ada yang diomongkan macammacam. Saya dipesan agar fokus sebagai PNS. Saya kan pegawai BPN. Obrolannya, ya tanya kabar, itu saja," tuturnya. (fiq)

Penyidik Tunggu Hasil Kajian ITS kediri, surya - Penyidik tipikor Polres Kediri Kota menunggu hasil kajian penelitian tim ahli bangunan dari ITS terkait kualitas Jembatan Brawijaya, Kota Kediri. Penelitian tim ahli ITS ini sangat penting untuk menentukan kelaikan dan kelanjutan proyek jembatan. Tim peneliti telah melakukan pengambilan sampel seluruh pilar jembatan serta menelitinya di laboratori-

um ITS. Kapolres Kediri Kota AKBP Ratno Kuncoro mengatakan, hasil penelitian tim dari ITS bakal sangat signifikan serta menentukan masa depan proyek Jembatan Brawijaya. "Selain meneliti kualitas bangunan jembatan, tim ITS juga melakukan kalkulasi biaya pembangunan proyek jembatan," ungkap AKBP Ratno Kuncoro, Minggu (24/3).

surya/didik mashudi

teliti beton - Tim dari ITS meneliti struktur beton penyangga Jembatan Brawijaya. join facebook.com/suryaonline

Namun yang lebih penting, tim akan mengeluarkan semacam rekomendasi apakah bangunan jembatan yang dianggarkan Rp 66 miliar layak atau tidak. "Kelayakan bangunan jembatan ini kami anggap sangat penting karena menyangkut keselamatan para penggunanya," paparnya. Polisi bakal menyampaikan hasil penelitian tim ahli ITS kepada Pemkot Kediri dan anggota dewan. "Kami masih menunggu hasil resminya," tambah Ratno. Langkah penyidik selanjutnya dalam memeriksa kasus dugaan korupsi Jembatan Brawijaya adalah bakal meminta keterangan tiga ajudan wali kota. Pemeriksaan ajudan walikota ini merupakan tindak lanjut dari pengakuan Fajar Purna Wijaya, sepupu wali kota. Tim peneliti ITS beberapa hari lalu telah melakukan penelitian di lokasi Jembatan Brawijaya. Penelitian ini dilakukan atas permintaan penyidik Tipikor Polres Kediri Kota. Belum diketahui kapan hasil penelitian itu selesai. (dim)

surya/sudarmawan

karaoke sederhana - Suasana di dalam warung kopi dengan fasilitas karaoke sederhana yang menempati lahan PT KAI.

Tanah PT KAI Disulap Jadi Warung Karaoke madiun, surya - Lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) VII di ring road Surabaya - Madiun, Desa Pajaran, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, kini menjadi puluhan bangunan rumah sederhana dan warung yang dilengkapi karaoke. Jumlahnya kini semakin terus bertambah banyak. Bahkan masih ada yang menyewakan lahan, dan menambah bangunan baru. Salah seorang pemilik warung dan rumah karaoke sederhana di lokasi itu mengatakan, minuman yang ditawarkan ada kopi wadon (perempuan) dan kopi lanang (lelaki). Kopi wadon adalah kopi yang sebenarnya, dan kopi lanang mengarah ke minuman berkadar alkohol rendah. Salah seorang penghuni rumah dan warung karaoke di lokasi itu, TT (27) mengaku, bangunan yang ditempatinya milik

penjual makanan dan minuman di rumah itu. Meskipun tanahnya didapat dari hasil membeli, akan tetapi tidak berhak memiliki. "Belinya dari PT KAI. Akan hanya berhak menempati dan menggunakan saja," terangnya. Pelanggan mereka sebagian besar para sopir truk dari luar kota. Sambil makan atau sekadar ngopi, mereka bisa melepas penat dengan berkaraoke. Kepala Satpol PP Pemkab Madiun, Agus Budi Wahyono menjelaskan, pihaknya tidak bisa menertibkan bangunan rumah dan warung yang berubah fungsi menjadi rumah karaoke sederhana itu. Alasannya, lahan yang digunakan milik PT KAI Daop VII Madiun. Agus mengaku selama ini sudah memantau perkembangan rumah dan warung yang sebagian besar dilengkapi perlengkapan karaoke sederhana itu. (wan)

follow @portalsurya


Jawa Timur

ptun-kan dikbudpora

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

HALAMAN

|

|

surya/imam hidayat

Kubu, Sugito mengancam bakal menggugat Dikbudpora Kota Madiun ke PTUN, karena pencoretan namanya dari daftar bakal calon wakil bupati yang dilakukan KPU Kabupaten Madiun. Sugito dicoret lantaran Dikbudpora Kota Madiun menarik legalitas ijasahnya. (bet)

SENIN, 25 MARET 2013

Nekat Pakai Perahu Seberangkan Sembako ke Kepulauan

surya/rivai

angkut sembako - Perahu kecil membawa bahan pokok ke perahu besar yang bakal menyeberangkan ke Pulau Raas.

sumenep, surya - Cuaca ekstrem yang kerapkali terjadi di Sumenep membuat kapal besar terpaksa tidak berlayar, dengan alasan demi keselamatan penumpang. Tapi bagi warga kepulauan yang mempunyai perahu, tidak peduli dengan cuaca. Dengan alasan keterpaksaan, mereka tetap menyeberangkan muatan sembako dari Sumenep menuju kepuluan dengan perahu. Seperti yang terjadi pada Minggu (24/3). Sebuah perahu berukuran besar nekat menyeberangi laut. Perahu ini sarat dengan muatan sembako dengan tujuan Pulau Raas, Kecamatan Raas. Perahu ini melayari lautan Sumenep dengan jarak tempuh sekitar 6 jam.

Harga Cabai Ikut Turun

Pelayaran ke Pulau Raas ini penuh risiko karena kerapkali terjadi perahu karam atau terbalik, dan sudah banyak jatuh korban jiwa. Seperti yang terjadi pada tahun 2009, puluhan warga tewas tenggelam pada saat akan mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) saat pemilu. Adnan, pemilik perahu, mengaku harus berlayar karena untuk mengangkut kebutuhan bahan pokok untuk warga Kepulauan Raas. Adnan mengaku sudah terbiasa menggunakan perahu tradisional seperti itu untuk menyuplai sembako ke kepulauan. "Ini kami lakukan hampir setiap hari, karena tidak ada alternatif lain untuk mengirim sembako ke Pulau Raas. Cuaca bagaimana pun kami selalu berusa-

ha tetap jalan,’’ katanya, saat ditemui di pelabuhan Bintaro, Dungkek, Sumenep, Minggu (24/3). Menurutnya, jika kondisi cuaca bagus, maka pelayaran Sumenep - Pulau Raas hanya membutuhkan waktu 5 - 6 jam. Namun bila cuaca buruk, bisa-bisa sampai satu hari perjalanan atau bahkan terpaksa kembali lagi ke pelabuhan semula. "Walaupun dari pagi sampai malam ke Pulau Raas, kami tetap berusaha untuk melanjutkan perjalanan kendati dihadang ombak besar sekali pun. Kami muat sembako untuk kebutuhan hidup masyarakat,’’ tambah Adnan. Menurutnya, kenekatan yang dilakukan bukan karena ingin menentang maut atau melawan kehendak Yang Maha Kua-

sa. Tetapi lebih pada rasa tanggungjawab kepada masyarakat kepulauan yang kebutuhan hidupnya banyak bergantung pada ketersediaan sembako dari daratan Sumenep. Adnan mengaku bakal berhenti mengoperasikan perahunya jika sudah ada kapal yang rutin bisa menyeberangkan sembako ke kepulauan. Wilayah kepulauan di Kabupaten Sumenep sangat bergantung suplai bahan pokok dari daratan Madura. Tetapi seringkali suplai tertahan lantaran tidak ada kapal yang berlayar akibat cuaca buruk. Kapal perintis yang mempunyai jadwal penyeberangan reguler seringkali penyeberangan tertunda lantaran cuaca buruk, atau kapal harus masuk dok. (riv)

■ Pedagang Takut Ditinggalkan Pembeli sumenep, surya - Kendati di beberapa daerah di Jawa Timur, harga cabai, bawang, dan tomat mengalami lonjakan yang sangat tinggi, namun di Sumenep ketiga komuditas tersebut masih stabil. Pantauan Surya di pasar tradisional Kecamatan Lenteng, Minggu (24/3), harga cabai rawit merah hanya Rp 35.000/kg hingga Rp 40.000/kg. Harga cabai sayur dijual antara Rp 5.000/ kg hingga Rp 7.500/kg. Sunaini (35) salah satu pedagang rempah-rempah di Pasar Lenteng mengaku harga barang dagangannya masih standar. Tidak hanya cabai rawit dan cabai sayur, bahkan bawang putih yang sebelumnya sempat harganya melambung tinggi, harganya Rp 30.000/kg. "Cabai masih seperti biasa. Bawang putih pun pun masih relatif stabil. Memang sebelumnya kami menjual berkisar antara Rp 23.000/kg hingga Rp 25.000/kg, tetapi sekarang kami menjual Rp 30.000/kg,’’ katanya. Sedangkan bawang merah, dia hanya menjual dengan harga Rp 35.000/kg hingga Rp 40.000/kg. Harga ini bertahan dari minggu sebelumnya. Padahal di luar Sumenep harga bawang putih dan bawang merah naik hingga Rp 50.000/kg. ‘’ Kami hanya mengambil untung antara Rp 500 hingga Rp 1.000 per kilogram,’’ imbuhnya. Stabilnya harga cabai rawit, cabai sayur, bawang putih, dan bawang merah, karena pembeli menahan diri untuk beli cabai dan bawang dalam jumlah besar. Ketika kabar melonjaknya harga bawang hingga tembus Rp 70.000/kg dan cabai tembus Rp 50.000/kg, jumlah pembeli langsung merosot. "Karena itu saya menjual di bawah harga agar pembeli ba-

LINTAS

storyhighlights ■ Harga cabai di Sumenep cenderung turun hingga Rp 35.000/kg - Rp 40.000/kg ■ Pedagang berupaya menekan harga karena takut ditinggalkan pedagang nyak. Barang ini pun sisa kulakan harga lama," aku Suhaini. Pengakuan yang sama dikatakan Hafidah (47) salah satu pedagang cabai di pasar tradisional, Bangkal, Kecamatan Kota Sumenep. Kendati dia mengaku kesulitan mencari cabai dengan kualitas terbaik, tetapi cabai yang ia jual pun masih relatif baik dan harganya masih tetap stabil. "Kualitas cabai di Sumenep, baik itu cabai rawit dan cabai sayur menurun, karena petani

lebih suka memanen cabainya lebih awal. Itu terjadi karena khawatir cabainya menjadi busuk akibat curah hujan yang tinggi,’’ ujar Hafidah. Kondisi di Sumenep itu sedikit berbanding terbalik dengan di Ponorogo. Harga bawang merah dan cabai rawit serta tomat justru masih tinggi (Surya, Minggu 24/3). Harga cabai rawit berangsur naik menjadi Rp 40.000/kg dari harga sebelumnya Rp 36.000/kg. Sedang tomat naik dari Rp 8.000/kg menjadi Rp 12.000/kg. Cabai di Ponorogo mengandalkan kiriman dari Babadan. Namun karena kiriman tidak mencukupi, terpaksa para pedagang mengambil hingga ke Kediri. Melonjaknya harga menyebabkan pedagang ketakutan pembeli enggan berbelanja. Untuk itu, mereka mengurangi stok sebagai antisipasi menurunnya permintaan. (riv)

Pasokan Mulai Banyak Harga cabai rawit merah di Bojonegoro, pada akhir pekan ini stabil tinggi berkisar Rp 42.000/kg - Rp 45.000/kg karena pasokan dari Tuban berkurang akibat banyak tanaman yang mati terserang hama. "Pasokan cabai rawit asal Tuban berkurang karena banyak yang mati terserang hama penyakit patek sejak sebulan lalu," kata seorang pedagang cabai di Pasar Besar Bojonegoro Ny Warsini. Mengenai tingginya harga cabai rawit merah itu dibenarkan pedagang peracangan di Pasar Sukorejo, Bojonegoro Nyonya Bambang. "Di tempat saya harga cabai rawit merah Rp 42.000/kg, tapi kalau cabai jenis lainnya harganya biasa tidak mengalami lonjakan," ujarnya. Namun, menurut Warsini, pasokan cabai rawit merah produksi dari berbagai daerah di Tuban ke pasar stempat mulai menunjukkan peningkatan sejak tiga hari lalu, sehingga harga cabai rawit merah juga ikut turun. "Mungkin serangan hama penyakit patek agak mereda. Karena itu harga cabai rawit merah mulai turun," jelas dia. Warsini menjelaskan bahwa berkurangnya pasokan cabai rawit merah produksi lokal tidak mengakibatkan stok cabai rawit merah di pasar setempat menjadi langka, karena para pedagang bisa memperoleh cabai rawit merah produksi Pare, Kediri. "Kalau pasokan cabai rawit Tuban normal harganya hanya sekitar Rp 20.000/kg," ucapnya. Tetapi harga cabai jenis lainnya, selain cabai rawit merah cenderung turun. (ant)

pacitan - Kabupaten Pacitan mengusulkan pendirian museum kepurbakalaan untuk menampung aneka situs prasejarah maupun benda-benda arkeologi yang banyak ditemukan di daerah tersebut. "Sebagai daerah yang memiliki banyak situs prasejarah, Kabupaten Pacitan layak memiliki museum kepurbakalaan sendiri," demikian cetus Wabup Pacitan, Prayitno. Daerah pesisir selatan yang berada di ujung barat Provinsi Jawa Timur ini memang dikenal sebagai 'gudang' benda-benda purbakala. Menanggapi usulan tersebut, Kepala Museum Negeri Mpu Tantular, Gunawan Ponco Putro menyatakan, Pacitan memang sudah selayaknya memiliki museum prasejarah. (ant)

Target Bulog Kediri Turun kediri - Target pengadaan beras Perum Bulog Subdivre Kediri turun menjadi 75.000 ton pada 2013 dibandingkan 2012 yang mencapai 81.157 ton. "Target pengadaan awalnya 90.000 ton, tapi setelah dibahas lagi turun menjadi 75.000 ton," kata Kepala Seksi Analisa Harga dan Pasar Bulog Subdivre Kediri Dwi Santoso di Kediri, Minggu (24/3). Ia menyebutkan penurunan target itu sudah dikoordinasikan dengan Bulog Jatim, namun enggan menyebutkan alasannya. Tetapi diduga penyebabnya adalah musim yang kurang mendukung serta serangan hama. Penyerapan gabah, menurut Dwi sudah mencapai sekitar 2.000 ton. Saat ini penyerapan memang belum maksimal karena masih belum memasuki panen raya. (ant) join facebook.com/suryaonline

Pejalan Kaki 'Melayang' Ditabrak Xenia JOMBANG, surya - Diduga sopir mengantuk, mobil Daihatsu Xenia AE 326 SJ menabrak Isnandar (36), pejalan kaki, warga Dusun Koro Desa Pongpongan Kecamatan Merakurak, Tuban, di Jalan Gatot Subroto Jombang, Minggu (24/3). Akibatnya, korban luka berat dan dirawat di RS dr Mudjito. Seorang saksi mata mengatakan, korban terlempar jauh. “Saat berhenti sopirnya kelihatan seperti mengantuk,” kata saksi mata di dekat lokasi kejadian. Saat ditabrak, pejalan kaki itu berada di utara tempatnya berdiri. Sedangkan saat 'mendarat' usai terlempar, korban berada di sisi selatannya. “Korban tak sadarkan diri,” tambahnya. Peristiwa itu terjadi pukul 13.45 WIB. Sopir Xenia yang menabrak korban adalah Dwi

Yunanto (31), asal Desa Kadipaten Kecamatan Babatan Ponorogo. Kejadian bermula ketika korban berjalan kaki di Jalan Gatot Subroto hendak menemui temannya, seorang sopir truk. Saat itu, korban hendak membicarakan pengiriman barang ke Garut. Sembari menunggu temannya, korban berjalan menyusuri Jalan Gatot Subroto. Jalan di sebelah timur Universitas Darul Ulum itu memang kerap digunakan parkir truktruk besar. Mendadak Daihatsu Xenia menghantamnya dari belakang. Darah pun bercucuran dari kepala bagian belakang korban. Selain luka di kepala, korban juga mengalami luka di lengan dan pinggang. Sejumlah tukang becak langsung melarikan korban ke RS Mudjito.

surya/sutono

ditahan - Mobil Daihatsu Xenia yang menabrak korban ditahan di Mapolres Jombang. Bagian depannya penyok akibat menabrak korban. Petugas belum bisa menyimpulkan penyebab pasti kecelakaan tersebut. “Kami masih melakukan penyelidikan untuk

mengetahui penyebab pasti dari kejadian tersebut,” kata Kanitlaka Satlantas Polres Jombang, Ipda Darul Asrifin. (uto)

15 Tahun Rusmiati Jualan Jus Cacing

JAWA TIMUR

Usulkan Museum Prasejarah

surya/rivai

lebih murah - Suhaini, seorang pedagang cabai sedang memasarkan dagangannya di pasar tradisional Kecamatan Lenteng, Sumenep. Harga cabai di Sumenep tidak setinggi di daerah lain.

Anaknya yang Sakit Jadi Kelinci Percobaan Sudah banyak yang mengetahui bahwa cacing tanah (Lumbricus rubellus) berkhasiat menyembuhkan penyakit tipus dan demam tinggi. Namun masih jarang orang yang bisa mengolahnya jadi obat. Di antara orang yang jarang itu ada Rusmiati (54).

s

etiap hari rumah Budijono (61) dan Rusmiati di Jalan Lesanpuro, Dusun Niten, Desa Sumoroto, Kecamatan Kauman, Kabupaten Ponorogo selalu didatangi orang. Mereka ingin membeli jus cacing buatan Rusmiati. Ya, ini bukan kuliner biasa, melainkan jamu untuk penyakit tipus atau demam tinggi. Pasangan keluarga sederhana ini dikenal banyak kalangan karena kepiawiannya meracik cacing sebagai obat penyakit. Namun Rusmiati sebenarnya bekerja sebagai guru di SDN 3 Sumoroto. Bu Guru Rusmiati mulai

meracik jamu cacing sejak 15 tahun lalu. Namun kepiawaiannya mulai terkenal sejak 10 tahun lalu. Kemahiran ibu tiga anak ini diperoleh dari kakak kandungnya, Dr Sudarmo (alm), seorang dosen IPB Bandung. Sudarmo meneliti kandungan dalam cacing tanah yang ternyata mempunyai khasiat menyembuhkan penyakit demam dan tipus. Saat itu, salah satu anaknya terkena tipus. Rusmiati mencoba membuat jamu seperti yang dianjurkan kakaknya. Ternyata manjur. "Sejak saat itu saya meyakini jus cacing bisa menyembuhkan tipus dan penyakit lainnya,"

surya/sudarmawan

manjur - Ny Rusmiati menyerahkan jamunya kepada salah satu pelanggan yang sering membeli karena jamu Rusmiati manjur. terangnya. Rusmiati kemudian berpikir untuk membuat jamu itu untuk orang lain yang membutuhkan. Maka sejak saat itu, Rusmiati lambat laun mulai terkenal dengan jus cacingnya. Hingga kini, jamu racikan Guru SDN 3 Sumoroto ini su-

dah terkenal di wilayah Ponorogo dan wilayah eks-Karesidenan Madiun, termasuk hingga Wonogiri, Jakarta, Surabaya, dan Malang. Bahkan hingga ke luar negeri karena dibawa para TKI asal Ponorogo. "Setiap hari selalu ada orang

mencarinya. Paling tidak sehari saya bisa menghabiskan sedikitnya 20 porsi," ungkap Rusmiati. Bukan hanya orang sakit yang meminumnya, orang sehat pun juga untuk menjaga kesehatannya. Meskipun bahan bakunya cacing, tetapi bukan sembarang cacing tanah. Rusmiati mengaku harus mendatangkannya dari Bogor. Rusmiati menjual jus cacingnya Rp 15.000 seporsi. Dia membutuhkan sekitar tujuh cacing untuk membuat seporsi jus cacing. Untuk orang sakit, dianjurkan minum tiga porsi sehari. Seporsi jus cacing diyakini bisa membunuh 30 persen virus tipus. Karena jus cacing tidak diberi pengawet, maka hanya bisa tahan dua jam pada suhu kamar. Apabila dimasukkan termos atau lemari es, bisa tahan hingga dua hari. Jika dibawa ke tempat jauh, harus diubah menjadi ekstrak. (sudarmawan) follow @portalsurya


Gowes Naik 2.754 Anak Tangga shanghai - Krystian Herba (31) asal Polandia naik 2.754 anak tangga setinggi 474 meter hingga puncak Shanghai World Financial Center dalam waktu 81 menit 51 detik untuk memecahkan rekornya sendiri, 2.040 anak tangga.(telegraph)

| SENIN, 25 MARET 2013

HALAMAN

Perusahaan Australia Gugat Bupati Banyuwangi ■ Konflik Tambang Emas Tumpang Pitu SURABAYA, surya - Konflik pengelolaan tambang emas Tumpang Pitu di Banyuwangi berlanjut. Terbaru, Intrepid Mines Ltd - perusahaan tambang Australia menggugat Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas ke PTUN Surabaya. Intrepid menyoal SK Bupati Banyuwangi yang menyetujui pengalihan izin usaha pertambangan (IUP) dan operasi produksi PT IMN ke perusahaan lain. “Gugatan kami daftarkan 14

Maret 2013. Kami sangat yakin, keputusan itu administrasinya salah dan melanggar hukum,” tegas Executive General Manager Intrepid Indonesia Tony Wenas, di Hotel JW Marriott, Surabaya, Minggu (24/3). Awalnya, Bupati Banyuwangi Ratna Lestari menyetujui IUP eksplorasi dan operasi produksi ke PT Indo Multi Niaga (IMN) pada 25 Januari 2010. Kemudian, terjadi pengalihan dari IMN ke PT BSI (Bumi Suksesindo).

Menurut Tony, Intrepid punya hubungan dan kepentingan ekonomis langsung terhadap IUP eksplorasi dan operasi produksi IMN di tambang emas di Tujuh Bukit, Tumpang Pitu. Persentasenya, 80 persen saham untuk Intrepid dan 20 persen IMN yang termaktub dalam perjanjian Intrepid-IMN. “Kepentingan ekonomis ini timbul berdasarkan perjanjian Alliance Agreement antara IMN - Intrepid,” jelasnya. Tony menambahkan, yang dia gugat adalah SK bupati Azwar Anas yang berisi persetujuan pengalihan IUP eksplorasi dan

operasi produksi. Dari semula dipegang IMN yaitu SK Nomor 189/9/KEP/429.011/2010 dan 188/10/KEP/429.011/2010 tertanggal 25 Januari 2010 kepada Bumi Suksesindo berdasarkan SK Nomor 188/709/ KEP/429.011/2012 dan 188/555/KEP/429.011/2012 tertanggal 28 September 2012. Oktober 2012 lalu, Intrepid juga melaporkan pemegang saham PT IMN, Maya Miranda Ambarsari dan Andreas Reza Nazaruddin ke Mabes Polri, dengan dugaan penipuan dan penggelapan.(uji)

BKKBN JATIM ANTARA/ZABUR KARURU

AKSI MKRI - Ketua Majelis Kedaulatan Rakyat Indonesia (MKRI) Ratna Sarumpaet (tengah), Permadi (kanan) dan Sekjen MKRI Adhie Massardi memberikan penjelasan kepada wartawan terkait aksi hari ini.

Ratna dkk Nekat Mau Kudeta SBY

■ Gelar Aksi di 25 Provinsi jakarta, surya - Majelis Kedaulatan Rakyat Indonesia (MKRI) tetap akan menjalankan aksi yang disebut-sebut sebagai upaya untuk mengudeta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada hari ini, Senin (25/3). Ketua MKRI Ratna Sarumpaet mengungkapkan aksi digelar serentak di 25 provinsi. "Untuk di Jakarta, aksi dilakukan di Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI)," kata Ratna saat jumpa pers di Sekretariat MKRI di Jakarta, Minggu ( 24/3). Hadir tokoh lain yang tergabung dalam MKRI seperti Adie M Massardi, Erwin Usman, Neta S Pane, Haris Rusli. Ratna mengatakan, aksi batal digelar di depan Istana Negara lantaran banyak teror dan ancaman yang menyebutkan MKRI akan dibenturkan dengan kelompok lain. Mereka akan membangun panggung di YLBHI untuk orasi dari berbagai tokoh, pentas musik, dan aksi lain yang dimulai pukul 11.00 WIB. Ia menyebut jumlah massa yang hadir sekitar 3.000 orang. Mereka mengaku sudah menyampaikan pemberitahuan aksi

kepada Kepolisian. Adapun di daerah akan digelar aksi serupa di pusat-pusat pemerintahan. Ratna menjamin aksi akan berjalan damai di seluruh wilayah Indonesia. Pihaknya akan mencegah upaya provokasi dan penunggangan dari pihak manapun. Dia juga meminta kepada kelompok lain agar jangan terprovokasi untuk dibenturkan dengan MKRI. Aksi hari ini merupakan dekla­rasi gerakan MKRI. Gerakan disebut akan terus berjalan setelah deklarasi. Tujuan mereka, yakni menggulingkan pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono sebelum Pemilu 2014 . Setelah itu, mereka akan membentuk pemerintahan transisi untuk menyiapkan pemilu. SBY Tetap Bekerja

Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik Daniel Sparringa mengatakan Presiden SBY tidak terganggu sama sekali dengan rencana kudeta yang akan dilakukan hari ini, sehingga akan tetap bekerja. "Pada Senin 25 Maret, Presiden memiliki agenda yang padat dan beliau akan tetap bekerja seperti

storyhighlights

■ Sebanyak 3.000 orang akan gulingkan SBY sebelum Pemilu 2014.

Pecahkan Rekor MURI Mural Pengecatan 12.742 Genteng Rumah Se-Jawa Timur BADAN Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jatim berhasil memecahkan Rekor MURI (Museum Rekor Indonesia) dengan melakukan mural pengecatan 12.742 genteng/atap rumah di Kabupaten/ Kota se-Jawa Timur. Kepala Perwakilan BKKBN Jatim, Djuwartini, SKM, MM mengatakan tujuan pengecatan mural di genteng/atap rumah bertuliskan “KB - 2 Anak Cukup” ini untuk memperkenalkan institusi BKKBN dan arti penting Sebuah Keluarga Kecil dan peranannya dalam mewujudkan pembangunan kependudukan yang berkualitas pada semua dimensi serta upaya percepatan KIE (Komunikasi Informasi dan Edukasi) kepada masyarakat. “Kegiatan ini diharapkan dapat memperkenalkan, mengajak dan sekaligus memperoleh dukungan masyarakat untuk meningkatkan kesertaan ber-KB. Dan yang lebih membanggakan, kami berhasil memecahkan rekor ini untuk pertama kalinya di Indonesia,” jelasnya. Pengecatan genteng/atap rumah PLKB/PKB, PPKBD dan masyarakat umum ini dianggap merupakan media promosi yang efektif

karena arah dan posisi pandangan bebas dari gangguan dan potensi lainnya sehingga mudah terlihat dan terbaca bagi masyarakat yang melintas. Penganugerahan dan penyerahan Piagam Rekor MURI diserahkan langsung oleh Ketua MURI kepada BKKBN Jatim pada 25 Maret 2013 dalam kegiatan Gerebek Pasar

Tradisional di Pasar Tradisional Sumoroto Kecamatan Kauman Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur . Djuwartini menambahkan, prestasi ini merupakan sebuah pemicu semangat untuk menjadi lebih baik lagi dalam mengemban tugas terkait program kependudukan dan keluarga berencana di masa mendatang. (adv)

■ Aksi di Jakarta berpusat di gedung YLBHI. ■ Aksi serentak juga digelar di 25 provinsi. ■ Mereka akan membentuk pemerintahan transisi. ■ Presiden SBY tetap bekerja seperti biasa. biasa," kata Daniel, dalam siaran pers, Minggu. Dia menegaskan bahwa Presiden tidak merasa terpengaruh dengan isu atau rencana kudeta yang beredar akhir-akhir ini. "Tidak ada yang bisa mengancam dan menakut-nakuti Pak SBY hanya karena segerombolan orang berteriak di jalanan dengan pesan politik yang tidak relevan," ujar dia. Sebelumnya, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Letnan Jenderal Marciano Norman mengatakan, akan ada aksi unjuk rasa di Jakarta pada Senin (25/3), dengan agenda untuk menuntut Presiden SBY turun dari jabatannya.(kompas.com/tribunnews)

Peninjauan Bupati Heru Tjahjono bersama Saifullah direktur RSUD di ruang green zone.

Gedung Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD dr Iskak Tulungagung Bertaraf Internasional)

Musuh Presiden Rusia Tewas di Bak Mandi london, surya - Boris Berezovsky, yang merupakan salah satu lawan politik Presiden Rusia Vladimir Putin, ditemukan tewas di rumahnya di Inggris, Sabtu (23/3) waktu setempat. Pengusaha 67 tahun yang mengasingkan diri itu ditemukan tewas di bak mandi oleh pengawalnya di Ascot, Berkshire. Ia adalah saksi kunci dalam pemeriksaan mata-mata Alex­ander Litvinenko yang tewas dibunuh. Keluarga dan teman-teman mengatakan taipan yang mengalami depresi selama tekanan Kremlin ini tewas dengan cara bunuh diri. Sebaliknya sejumlah pihak menduga Boris menjadi korban pembunuhan. Namun hasil penyelidikan polisi Inggris tidak menemukan bahan kimia, radiasi, maupun bahan membahayakan lain di lokasi kejadian. Dia selamat dari sejumlah upaya pembunuhan setelah berseteru dengan Putin, termasuk bom pada tahun 1994. Dan tahun lalu ia berseteru di pengadilan dengan pemilik klub sepakbola Chelsea, Roman Abramovich, dan kehilangan hingga 130 juta

BKKBN Provinsi Jatim berhasil memecahkan Rekor MURI dengan melakukan mural pengecatan 12.742 genteng/ atap rumah di Kabupaten/Kota se-Jawa Timur.

P

Ciptakan Pelayanan Yang Cepat Dan Tepat

ERESMIAN Gedung Gawat Darurat (IGD) RSUD dr Iskak Bupati Tulungagung Ir Heru Tjahjono MM, Kamis (14/03), se­ bagai bukti keseriusan RSUD dr Iskak Tulungagung dalam melayani pelayanan kegawatdaruratan ke­ pada masyarakat dari segala lapisan secara cepat, optimal dan paripurna. Gedung IGD ini bisa dikatakan sebagai rumah sakit kecil terlengkap yang siap 24 jam untuk menerima

pasien baik dari Tulungagung mau­ pun dari luar Tulungagung. Pertama pasian datang akan di­ tempatkan ke ruang Triase (kamar terima). Ada tiga ruang berikutnya sebagai penanganan pasien dari ruang Triase., yaitu area gawat dan darurat (red zone). area gawat ti­ dak darurat (yellow zona) dan tidak gawat tidak darurat (green zona). Selain itu juga tersedia ruang ru­ ang Asthma zone untuk penderita

ASMA. Seperti yang dijelaskan langsung oleh dr Achmad Saifullah Sp.B yang juga Direktur RSUD dr Iskak Tulung­ agung, apabila pasien diperlukan untuk operasi, bisa langsung dita­ ngani di ruang operasi dilantai dua. IGD juga dilengkapi pelayanan pendukung lainnya seperti ruang perawatan asthma, ruang perawatan keracunan, ruang perawatan psiki­ atri, kamar operasi, radiologi, ru­

ang observasi intensif serta paviliun rawat inap.CT Scan,dan Ruang Ra­ diologi. “Kami berharap dengan adanya gedung IGD ini, kami bisa mem­ berikan pelayanan yang cepat dan tepat kepada masyarakat Tulung­ agung, dan tentunya bisa menjadi rujukan bagi rumah sakit diluar Tu­ lungagung.” Harap Achmad Saiful­ lah mengakhiri pembicaraannya. (gus/adv)

CNN

Boris Berezovsky poundsterling atau setara Rp 1,9 triliun. Tim Bell, juru bicara Berezovsky, mengatakan bahwa bosnya sangat tertekan selama beberapa bulan terakhir. "Salah satu alasan adalah masalah keuangan, tapi ia khawatir tentang pelecehan oleh Rusia dan merasa terbebani oleh sejumlah besar kasus hukum," kata Bell. Berezovsky tinggal di Ing-

join facebook.com/suryaonline

gris mulai tahun 2000. Namun serangkaian kasus pengadilan yang berkepanjangan dan sangat mahal menggerogoti kekayaannya. Pengacaranya, Alexander Dobrovinsky, bahkan menyatakan kondisi terakhirnya sangat memprihatinkan. "Dia terbelit utang, dan bahkan sampai menjual lukisan dan barang-barang pribadi lainnya.(mail/ap/ono)

Penanganan secara cepat diruang Red Zone.

Peralatan terlengkap diruang Red Zone. follow @portalsurya


Tunjungan Life

pacir an kur angi beban tanjung perak

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

HALAMAN

|

|

Pemprov Jatim segera mengoperasionalkan pelabuhan kelas I antarpulau antarprovinsi di Paciran, Lamongan. Langkah ini sebagai upaya mengurangi beban Pelabuhan Tanjung Perak yang sudah overload sejak lama. baca halaman 10

SENIN, 25 MARET 2013

Ibu-Ibu pun Teriak dari Luar Tali Pembatas ■ Menggambar Negeri Impianku

SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ

LOMBA MENGGAMBAR - Sebanyak 1.100 anak dari 300 sekolah di Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik mengikuti lomba menggambar Faber Castell bertema Menggambar Negeri Impianku di Grand City Mall Surabaya, Minggu (24/5).

surabaya, surya - Andin Afifuddin (30), begitu bersemangat memberi arahan kepada Lareyna Zahira (5), putrinya. “Adek, itu atasnya belum diwarna,” teriak Andin kepada Lareyna. Lareyna pun mengikuti instruksi sang ibu dari sisi luar tali pembatas area lomba menggambar di Atrium Grand City Mal, Minggu (24/3). Diambillah krayon warna kuning dan digoreskan ke atas kertas A3 yang sudah bergambar sepasang anak perempuan dan laki-laki yang lari. Di atasnya terdapat rumah besar bak tempat damai impian mereka. Andin mendaftarkan putrinya ke lomba menggambar Faber Castell ini setelah membaca informasi di Twitter. Segera saja dia memasukkan nama Lareyna yang sekolah di TK Muslimat NU 2, Gresik. “Dia suka menggambar, tetapi memang masih harus dibimbing sedikit untuk menempatkan warna apa di gambar apa,” kata

Andin. Sama pula dengan pemikiran Rusmiati. Ibu dari Riska Tridianti Darma Jayanti (9) ini, mendaftarkan nama putrinya karena memang suka menggambar. “Dia belajar menggambar secara otodidak, tidak pernah kursus. Dan memang suka sibuk dengan pensil warnanya di rumah,” ucap Rusmiati. Gradasi warna pun dipelajarinya dari sekolah. Siswi kelas tiga SD Muhammadiyah 3 Tambak Segaran ini hanya tersenyum malu membenarkan semua perkataan ibunya. Hari itu sangat istimewa bagi dia, ikut lomba menggambar bersama orangtua dan adik. Kreativitas anak tanpa diimbangi dengan dukungan orangtua dan sarana memadai memang akan kurang berkembang. Menggambar pun dinilai sebagai satu cara paling efektif dalam mengembangkan kemampuan berpikir dan imajinasi ■ KE HALAMAN 15

Telepon Siswa Tiap Jam 01.00 ■ Jelang Unas, SMAN 10 Terapkan Tahajud Cell surabaya, surya Ujian Nasional (Unas) kini tak sekadar persoalan lulus atau tidak, tapi berkaitan erat dengan kredibilitas sekolah. Oleh karena itu, sekolah pun berlomba-lomba meluluskan seluruh siswanya, tanpa terkecuali. Untuk mencapai target itu, tak cukup dengan penguatan materi pelajaran, tapi juga mental siswa. Upaya ini seperti dilakukan SMAN 10 Surabaya, dengan membuat program tahajud cell.

storyhighlights ■ Program tahajud cell, wajib diikuti siswa kelas XII SMAN 10 Surabaya karena sudah menjadi komitmen mereka sejak awal

Kepala SMAN 10, M Sukron, mengungkapkan, tahajud cell ini adalah panggilan shalat tahajud bagi seluruh siswa kelas XII. Waktunya mulai pukul 01.00 hingga 03.00 tiap hari. Pelaksanaannya langsung dikomando oleh Sukron. "Jadi sekitar pukul 01.00, saya telepon seluruh ketua kelasnya, membangunkan mereka untuk shalat tahajud. Nanti dari masing-masing ketua kelas

■ SMAN 10 juga menggelar shalat dhuha berjemaah sebelum pelajaran dimulai, pada pukul 06.30 ■ SMAN 6 pilih menggelar istighotsah di Masjid Al Akbar Surabaya, empat hari sebelum Unas digelar

■ KE HALAMAN 15

N

Langsung Juara Jatim. Sebelumnya memang saya dari Jawa Barat,” jelas Kharisma ketika ditemui di tempat dinasnya, Kamis (21/3). Kharisma menjelaskan, sejak SMA sudah aktif sebagai karateka. Hal ini tak lepas dari sekolah dan tempat tinggalnya di Cirebon. Lulus dari SMA Negeri 3 Cirebon, putri pasangan Raden Pranowo dan Hely Ratnawati ini masih berkonsentrasi pada kegiatan karatenya sambil bekerja sebagai administrasi freelance. “Karena saya malas kulaih, iseng-iseng mendaftar di sekolah Secaba Kowal. Ternyata diterima dan saya langsung dapat tugas di sini (Puspenerbal Juanda),” ujar lulusan Secaba Kowal angkatan ke-31 tahun 2011 itu. Keberadaan Kharisma di Jatim, terdeteksi pelatih karate Jatim yang kemudian mengajaknya bergabung. Tapi agar memberi semangat dan sesuatu yang beda, Kharisma dimasukkan ke cabang olahraga wushu. “Meski berbeda dengan karate, tapi dasarnya hampir ■ KE HALAMAN 15

join facebook.com/suryaonline

cara psikologis ini sangat berguna untuk ketenangan saya menghadapi Unas," katanya saat dihubungi Surya, Minggu (24/3). Sebenarnya sebelum ada program ini, Adam sudah sering menjalankan shalat tahajud, karena program belajarnya memang memungkinkan hal itu. "Sebelumnya, saya mengatur tidur setelah maghrib. ■ KE HALAMAN 15

■ Lomba Mendorong Perahu

SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ

DORONG PERAHU - Sejumlah peserta lomba mendorong perahu sepanjang 60 meter di Pantai Nambangan, Surabaya, Minggu (24/3).

surabaya, surya - Warga sekitar Pantai Nambangan, Minggu (24/3) pagi, menikmati hiburan yang tidak biasa. Sebanyak 17 tim dari berbagai elemen masyarakat berkumpul mengikuti lomba mendorong perahu di kawasan yang biasanya sibuk dengan kegiatan para nelayan itu. Tampak di antara 17 itu ada tim dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Korem 084 Bhaskara Jaya, DPRD Kota Surabaya, dan berbagai komunitas yang ada di Kota Pahlawan. Termasuk nelayan dari sekitar Pantai

Nambangan. Dalam lomba itu, masingmasing tim terdiri atas delapan orang. Sekali putaran, empat tim diadu dalam mendorong perahu mulai dari bibir pantai hingga ke titik laut, di mana perahu bisa dikayuh untuk ke tengah. Perahu bisa dikayuh jika kedalaman air sekitar satu meter atau sepinggang orang dewasa. Tapi tak hanya itu, mereka juga harus mendorong kembali perahu itu menuju ke bibir ■ KE HALAMAN 15

Mie Pangsit Goobyos Nyos

Bikin Keringat dan Air Mata Bercucuran Ada banyak kedai pangsit mie dengan nama Gajah Mada. Di antara semuanya, mungkin yang paling beda adalah kedai pangsit mie Gajah Mada di Jalan Raya Jemursari, Jalan Kutisari Indah Utara, dan Jalan Rungkut Wonorejo. Karena hanya di tiga kedai itu bisa ditemukan nama mie pangsit Goobyos Nyos dan Bonek. Seperti apa rasanya?

S SURYA/HABIBUR ROHMAN

Program tahajud cell yang digelar SMAN 10 Surabaya menjelang Ujian Nasional (Unas), mendapat respon positif dari siswa kelas XII. Adam Pratama Putra, siswa SMAN 10, mengaku menjadi lebih tenang dan percaya diri menyambut Unas setelah melakukan shalat tahajud yang merupakan program ini. "Buat saya yang tunanetra kan gak mungkin bisa menyontek, wong baca aja gak bisa, kecuali pakai braille. Tapi se-

Wah Curang, Ada Cewek Jadi-Jadian Ikut Dorong

kharismawati

ama Kharismawati, sebelumnya sudah dikenal sebagai atlet karate dari Jawa Barat. Tapi mulai tahun 2013 ini, nama Kharismawati dengan tambahan kepangkatan serda (PDK/W) sudah berganti sebagai atlet wushu dari Jawa Timur. Dan, sebagai atlet Jatim, untuk pertama kalinya, Kharisma berhasil meraih juara pertama kelas 60 kg putri di Kejuaran Unisda Cup di Jombang. Kejuaraan ini digelar untuk persiapan dan pemanasan di Kejurda Wushu. Prestasi gadis kelahiran Palembang 3 Juni 1991 ini, tidak akan tampak bila sudah berbalut seragam dinasnya. Sehari-hari dibalik kegarangan di ajang olahraga wushu, Kharisma adalah personel Korps Wanita AL (Kowal) yang dinas sebagai staf Renbang, Pusat Penerbangan TNI AL (Puspenerbal) Juanda. “Ini karena tempat tugas saya di Jatim juga, sehingga saya bisa gabung sebagai atlet

Tidak Kaget Terima SMS Ketua Kelas

esaat tiba di kedai mie pangsit Gajah Mada, Jalan Raya Jemursari, ada nama menu yang cukup menarik, yaitu mie pangsit Goobyos Nyos dan Bonek.

Ketika disajikan, pada mangkok mie pangsit Goobyos Nyos, terasa aroma pedas. Butiranbutiran merah terlihat lengket pada mienya. Bersama pangsit dan sayur sawi hijau segar, dan

irisan daun bawang, mie pun bisa langsung disantap. Dan, terasalah pedas yang amat sangat. Tapi tetap masih bisa dinikmati. Sendok demi sendok membuat mie pangsit masuk ke mulut. Sensani pedas membuat keringat bercucuran. Begitu juga air mata. “Tapi masih enak kok untuk diteruskan. Eman kalau tidak dihabiskan,” komentar Ali Masduki, yang menyantap mie dengan telaten, meski keringat sudah membasahi wajah dan lehernya. ■ KE HALAMAN 15

surya/sri handi lestari

gobyos - Renald Christopher saat melayani pelanggannya yang membeli mie pangsit Goobyos Nyos di kedainya Jl Raya Jemursari, Jumat (22/3). follow @portalsurya


SURABAYA LINES 15

| SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Pedagang Pasar Turi Lega ■ Wali Kota Tolak Perubahan Pembangunan surabaya, surya - Sejumlah perwakilan pedagang Pasar Turi menyambut baik keputusan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, yang meminta agar tidak ada perubahan dalam proses pembangunan Pasar Turi Baru. Permintaan ini muncul setelah investor pembangunan Pasar Turi mencoba mengusulkan perubahan ke Pemkot Surabaya. "Keputusan wali kota yang menolak usulan perubahan pembangunan Pasar Turi oleh onvestor cukup melegakan pedagang," kata H Taufik, Ketua Himpunan Pedagang Pasar (HPP) Turi Surabaya, Minggu (24/3). Dijelaskan Taufik, dalam pertemuan antara pedagang dan Wali Kota Surabaya tersebut, wali kota secara tegas telah menolak usulan investor yang akan melakukan perubahan berupa layout, zoning, dan pembongkaran tempat penampungan sementara (TPS). "Bahkan, Ibu Wali Kota menginginkan agar pembayaran cicilan stan pedagang di-

storyhighlights ■ Berdasar pengakuan pedagang, wali kota secara tegas menolak usulan investor untuk mengubah pembangunan Pasar Turi ■ Wali kota menginginkan pembayaran cicilan stan pedagang dikembalikan seperti kesepakatan awal ■ Investor diminta menaati instruksi wali kota untuk kembali pada perjanjian yang telah ditandatangani kembalikan seperti kesepakatan awal," ucapnya. Di mana, ungkap Taufik, pembayaran cicilan stan pedagang yang sebagian ada kepada PT Gala Bumi Perkasa (GPP) dikembalikan pada perjanjian antara Pemkot Surabaya dengan investor, yakni pembayaran melalui

SURYA/DD

DIKEBUT - Pasar Turi dalam proses pembangunan. Wali Kota Surabaya menolak ada perubahan dalam proses pembangunan Pasar Turi.

Telepon... ■

DARI HALAMAN 9

ini menyebar SMS atau telepon ke seluruh siswa yang beragama Islam di kelasnya," katanya, Minggu (24/3). Karena jumlah kelasnya ada delapan, setiap dini hari Sukron menghubungi delapan ketua kelas. Ia memastikan anak didiknya itu akan meneruskan panggilan shalat ke teman-temannya, karena sebelum program ini dilaksanakan, ia mengumpulkan seluruh siswanya diajak berkomitmen melaksanakan tahajud cell. "Saya katakan, mari kita sha-

Wah, Curang... ■

DARI HALAMAN 9

pantai. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Anom Wibowo, berdampingan dengan Komandan Korem 084 Bhaskara Jaya, Kolonel Infanteri Wisnu Prasetyo Budi, secara bersamaan menjadi pelepas tim yan menjalani putaran pertama. “Siji, loro, telu!” teriak Anom sambil menyunkan bendera start. Di sela lomba, Anom dan Wisnu menyatakan apresiasinya terhaadap lomba dorong perahu itu. Apalagi tim dari instansi ke-

Bikin... ■

DARI HALAMAN 9

Melihat penampilan Ali, si pemilik kedai, Renald Christopher tersenyum-senyum. “Gobyos ya mas. Makanya itu saya kasih nama Goobyos Nyos,” kata Renald menyapa Ali. Sementara yang di mangkok satunya adalah mie pangsit Bonek. Dalam penampilannya, mie pangsit ini adalah mie hijau. Dilengkapi dengan irisan ayam, irisan daun bawang, dan bawang goreng. Juga

PT Gala Mega Invesment (GMI) Join Operating (JO). Di mana PT GMI JO merupakan konsorsium dari tiga perusahaan, yakni PT Gala Bumi Perkasa (GBP), PT Central Asia Investment (CAI) dan PT Lusida Mega. Pedagang lainnya, H Syukur, menunjukkan bukti adanya dua kuitansi pembayaran cicilan stan pedagang, yakni atas nama PT GPP dan satunya atas nama PT GMI. "Bu Wali menginginkan agar pembayaran cicilan kepada PT GMI, dan itu sesuai dengan perjanjian semula," tandas Syukur. Sementara Ketua I HPP, H Abdul Rosyid, mengatakan, berdasarkan pertemuan dengan perwakilan dari perkumpulan pedagang di Pasar Turi pada 21 Maret 2010 lalu, kalau GMI JO sebagai pemegang kendali pembangunan Pasar Turi Baru. "Untuk itu telah minta kepada Ibu Wali Kota agar membuat keputusan, agar kantor GMI di Dupak yang selama ini ditutup akibat konflik tersebut bisa aktif kembali," katanya. Selain itu, ungkap Abdul Rosyid, pihaknya juga meminta agar para investor menaati intruksi dari wali kota untuk kembali pada perjanjian yang telah ditandatangani. "Keputusan Ibu Wali Kota tersebut kami kira sebagai solusi terbaik memecahkan persoalan pembangunan Pasar Turi," ujar Abdul Rosyid. Sebelumnya, Wali Kota Tri Rismaharini telah menyatakan kalau investor harus mematuhi perjanjian yang telah dibuat. Jika investor tidak mematuhi perjanjian dan gagal memenuhi target, maka bisa dikenakan sanksi sesuai perjanjian. "Coba nanti kita lihat dahulu perjanjianya seperti apa, yang jelas investor tidak boleh melanggar dan mengubah perjanjian," tutur Risma. (aru)

lat tahajud sama-sama, tapi di rumahnya masing-masing. Karena sudah komitmen, jadi hukumnya wajib. Kalau ketua kelas tidak mau menyampaikan ya dosa," jelas Sukron. Program ini mulai dilaksanakan akhir Februari 2013 dan sampai saat ini masih berlangsung. Selain tahajud cell, SMAN 10 juga menggelar shalat dhuha berjemaah di sekolah pada jam ke nol (pukul 06.30). "Jadi, siswa per kelas ke masjid, mereka sudah disambut bapak ibu gurunya," katanya. Idealnya, setiap hari seluruh siswa kelas XII diajak shalat berjemaah. Tapi, karena keterbatasan tempat akhirnya digilir.

"Tahajud cell dan shalat dhuha ini adalah bentuk permohonan kami kepada Allah setelah kami beriktiar," katanya. Sementara untuk wujud iktiarnya, sekolah ini menggelar try out online, off line hingga simulasi Unas. "Semakin banyak latihan, tentu semakin bagus buat anakanak. Apalagi nanti ada 20 paket soal, jadi harus benar-benar disiapkan. Semoga hasilnya maksimal," harapnya. Unas di SMAN 10 selain diikuti siswa reguler juga lima siswa inklusi. Mereka terdiri dari dua siswa tunarungu, dua tunadaksa dan satu tunanetra. Selain pelatihan yang sama

duanya juga turut serta. “Kami sangat apresiatif ya. Apalagi tim kami juga ikut,” komentar Anom, yang taampil dengan celana pendek dan kaos seragam Polri berwarna kuning. Anom sendiri tidak ikut tampil dalam lomba mendorong bersama tim Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang berkostum sama. Wisnu juga mengaku terkesan. “Kami tidak kalah kan dengan nelayan yang sudah biasa sama (dorong) perahu. Beberapa putaran, kami yag unggul,” katanya. Sementara itu, di sela lomba, dua komunitas perempu-

an, mendaftar secara dadakan. Mereka juga berjumlah delapan orang dan mulai melakukan lomba. Karena tidak terbiasa, tim perempuan ini terlihat keberatan. Spontan, Anom pun mendekat dan ikut mendorong salah satu tim. “Wah curang ada cewek jadijadian yang ikut dorong,” teriak penonton. Ratusan pengunjung pantai Nambangan yang menyaksikan acara itu mengaku sangat terkesan dan tertarik. “Bagus sekali. Lucu dan ramai,” komentar salah satu penonton. (rie)

selada hijau segar dan pangsit rebus. “Ini mie Bonek, karena membuat mi-nya dari campuran tepung terigu dan baby kailan atau sawi kecil sebagai pewarna hijaunya,” jelas Renald yang merupakan finalis API 4 (Akademi Pelawak Indonesia) itu. Kedua menu ini memang baru. Sementara mie pangsit Gajah Mada sendiri sudah dimilikinya sejak tahun 1995. Saat itu, dia membelinya dari pemilik asli yang ngetem di Jalan Kutisari Indah Utara. Dari tempat itu, kemudian Renald

membuka cabang di Jalan Raya Jemursari dan Jalan Rungkut Wonorejo. Untuk membedakan dengan mie pangsit Gajah Mada lainnya, mulai dua tahun terakhir, dua menu unik ini disajikan Renald. “Apalagi saat ini banyak yang hobi makan pedas-pedasan,” lanjut anak bungsu dari empat bersaudara itu. Inspirasi membuat mie Goobyos Nyos ini, karena Renald pernah melihat ada pembeli mie pangsit yang bisa menghabiskan sebotol sambel. Dan, dari melihat itu, Renald,

join facebook.com/suryaonline

SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ

AWAS DEMAM BERDARAH - Petugas melakukan pengasapan di kawasan Kupang Krajan, Surabaya, Minggu (24/3). Fogging dilakukan untuk mencegah penyebaran demam berdarah yang berasal dari gigitan nyamuk aedes aegypti.

Setiap Pengawas Awasi 17 Peserta ■ Total Peserta Unas 124.663 Siswa SURABAYA, surya - Ujian nasional (Unas) di Surabaya akan diikuti 124.663 peserta. Meliputi siswa SMA, MA, SMK, SMP, MTs, SD, MI, Paket C, Paket B, Paket A serta jenjang peserta empat tahun. Jumlah ini berdasarkan daftar nominasi tetap (DNT) yang diputuskan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kepmendikbud). Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Surabaya Ikhsan mengatakan, DNT ini telah disesuaikan dengan peserta ujian online yang telah tersedia di website milik Dindik Surabaya. "Karena datanya sudah ada, kami tidak mungkin kerepotan," kata Ikhsan, Minggu (24/3). Setelah mendapat DNT, Dindik Surabaya juga sudah menyusun formasi pengawas Unas. Jumlahnya mencapai 14.422 pengawas di semua jenjang pendidikan. Dari jumlah ini berarti satu pengawas mengawasi sedikitnya 17 peserta. "Untuk pengawas ini kami pilih orang-orang yang siap. Artinya secara fisik dan kemampuan

dengan siswa reguler, siswa inklusi ini juga mendapat tambahan pelatihan, khususnya untuk tunanetra, karena di Unas nanti tdak ada soal huruf braille, sehingga harus dibacakan. "Mereka semua ada pendampingan. Untuk tunarungu, kami banyak memberi pelatihan soalsoal dengan membacakan agar melatih kepekaan mereka," katanya. Sukron berharap hasil Unas nanti bisa meluluskan seluruh siswanya, termasuk inklusi.

Tidak... ■

DARI HALAMAN 9

Dan, bangun tengah malam untuk belajar hingga pagi. Jadi memungkinkan saya untuk tahajud," ungkap wakil Jatim di Olimpiade Sains Nasional 2012 lalu ini. Saat program tahajud cell ini bergulir, Adam menjadi tidak kaget dengan panggilan SMS dari ketua kelasnya. Tapi akhir-akhir ini, dia kadang kelewat tidak menjalankan tahajud karena program belajarnya berubah. Saat ini dia belajar di sore hingga malam, sehingga tidurnya te-

kemudian menyediakan mie Goobyos yang berhasil membuat orang berkeringat lebih banyak alias Goobyos itu. Goobyos sendiri merupakan bahasa khas Surabaya untuk menyebut maksud tersebut. Tidak hanya di kedai Jalan Raya Jemursari saja untuk bisa menikmati pangsit mi yang dipatok seharga Rp 8.000–Rp 10.000 ini. Jam buka dan tutup di tiga kedai ini dibuat berbeda oleh Renald. Untuk di Jalan Raya Jemursari, mulai pukul 11.00 hingga 17.00. Setelah itu, pukul 17.00–22.00 dilanjutkan

dia mampu," terangnya. Sebagai persiapan Unas, Ikhsan sudah membuat panduan seperti pamflet berisi data-data peserta ujian, ketentuan pelaksanaan ujian serta petunjuk teknis proses Unas. Panduan ini akan diberikan pada kepala sekolah dan pengawas. "Dengan panduan ini, kepala sekolah (kasek) atau pengawas tidak akan kesulitan dalam menuntaskan pelaksanaan Unas," jelasnya. Dindik juga akan menyebarkan pamflet panduan ini di papan pengumuman sekolahsekolah serta di website milik dindik. "Kami ingin Unas berjalan lancar dan sukses," tegas mantan Kepala Bappemas dan KB ini. Diberitakan sebelumnya, soal Unas untuk SMP, SMA/SMK saat sudah mulai proses. Sedangkan soal Unas untuk SD, MI, SDLB, belum disusun karena hingga kini BSNP belum mengirimkan format soalnya ke Dinas Pendidikan Jatim. Soal dari BSNP ini nantinya akan digabung dengan soal-

Sementara itu, SMAN 6 Surabaya punya cara lain menguatkan mental siswanya jelang Unas. SMA yang letaknya bersebelahan dengan Balai Pemuda ini memilih istighotsah (doa bersama) akbar yang akan dilaksanakan empat hari sebelum Unas atau tanggal 12 April 2013. "Istighotsah akan kami laksanakan di Masjid Al Akbar Surabaya. Pesertanya selain siswa juga guru dan wali murid," ungkap Nurseno, Kepala SMAN 6 Surabaya.

ngah malam. Hal itu dilakukan karena jika berhenti di sore hari laptop braille nya sering ngadat kalau dinyalakan lagi tengah malam, sehingga tidak bisa dipakai belajar. "Jadi saya ubah jam belajarnya dari sore sampai malam, sehingga kadang-kadang keterusan tidak bisa tahajud," akunya. Meski demikian, Adam menyatakan selalu mengusahakan untuk bisa tahajud, karena bisa menenangkannya. Dia juga tidak terlewat mengikuti shalat dhuha berjemaah di sekolahnya. "Semoga dengan upaya ini hasil Unasnya nanti bagus," harapnya. (uus)

buka di Rungkut dan Kutisari. “Untuk tutupnya sebenarnya mengikuti saja. Kalau sudah habis ya tutup. Tak perlu menambah porsi lagi,” ujarnya. Karena dibuat fresh, tanpa bahan pengawet, Renald pun selalu memberikan pangsit minya ke tetangga atau kerabat kalau masih lebih. “Mienya tak bisa tahan lama. Setiap harinya pasti baru,” tandas pria yang juga atif sebagai MC dan lawak bersama kelompok Rejo SQL dengan personel Joni SQL yang juga alumni API. (sri handi lestari)

soal yang disusun tim dari dinas pendidikan jatim. Kepala Bidang TK,SD dan Pendidikan Khusus, Dinas Pendidikan Jatim Nuryanto mengungkapkan, presentasi soal-soal dari tim propinsi sebesar 75 persen. Sementara dari BSNP 25 persen. Meskipun hanya 25 persen, master soal dari BSNP tetap penting. "Semoga dari BSNP bisa segera turun sehingga minggu depan kita sudah bisa menyusun soalnya," katanya. Khusus untuk soal-soal dari provinsi, pihaknya telah menunjuk tiga orang perwakilan masing-masing kabupaten/kota yang terdiri dari guru matematika, bahasa indonesia dan IPA. Guru yang ditunjuk ini harus memiliki kualifikasi khusus diantaranya mempunyai kompetensi membuat soal-soal berstandar nasional. "Dia juga memiliki standar kelulusan minimal S1 dan guru profesional serta berprestasi,"katanya. Nuryanto menarget, penyusunan soal ini harus selesai akhir Maret 2013 sehingga April sudah mulai proses percetakan. (uus)

Selain istigotsah akbar, setiap hari sekolah yang tahun lalu menyabet gelar tiga besar nilai rata-rata Unas terbaik se Jatim ini juga menggelar istighotsah rutin. Pelaksanaannya pada jam ke nol (pukul 06.30) dan usai shalat dzuhur. Istighotsah ini dibimbing oleh guru kelasnya masing-masing. Diakui Nurseno, program ini untuk menguatkan mental dan psikologi siswa menjelang dan saat pelaksanaan Unas. "Harapan kami, mereka tidak drop dan yakin bahwa ada kekuatan Tuhan yang membantunya, sehingga mereka tidak perca-

Ibu-ibu... ■

DARI HALAMAN 9

secara kreatif. Faber Castell menggelar lomba menggambar bertema Menggambar Negeri Impianku ini di 50 kota di Indonesia, berlangsung sejak Desember 2012 hingga Maret 2013. Jumlah peserta di Surabaya sendiri mencapai 1.100 anak dari 300 sekolah di Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik. Kategori terbagi menjadi dua yaitu sekolah dasar (SD) dan taman kanak-kanak (TK). “Kelas I sampai III SD melengkapi dan mewarnai gambar, sedangkan peserta TK mewarnai gambar saja,” ujar Yandramin Halim,

Langsung... ■

DARI HALAMAN 9

sama, jadi tidak ada kesulitan,” lanjutnya. Kini, sebagai atlet wushu Jatim, Kharisma bersiap untuk tampil dalam Pekaan Olahraga Provinsi (Porprov) April 2013 mendatang. Berlanjut ke Kejurnas Wushu di bulan Mei 2013.

ya pada hal-hal yang menjerumuskan seperti mencontek atau coba-coba mencari kunci jawaban," jelasnya. Penguatan mental ini sangat penting, karena di Unas mendatang, mereka dituntut untuk mandiri karena ada 20 tipe soal berbeda, sehingga sangat tidak mungkin untuk bekerjasama dengan temannya. "Mereka harus percaya dengan kemampuannya sendiri," katanya. Terkait kemampuan siswa ini, sama dengan sekolah lain, SMA 6 juga menggelar berbagai try out. "Insyallah siswa kami sudah siap," tegasnya. (uus)

Managing Director PT Faber Castell International. Peserta juga diwajibkan menggunakan beberapa teknik gambar yang dikembangkan oleh panitia, yaitu teknik blending, sgrafitto, stencil, emboss, shadding, tinting, dan batik. “Imajinasi itu dapat dituangkan ke dalam gambar dan diperlihatkan ke orang lain. Inilah tujuan lomba ini,” ucap Yandramin. Lomba yang terbagi menjadi lima wilayah ini akan menentukan 10 pemenang di seluruh Indonesia yang berhak menerima hadiah utama berwisata ke Hongkong, termasuk 20 tiket untuk orangtua mereka. Program ini sekaligus juga untuk merayakan hari ulang tahun ke-250 Faber Castell. . (ida)

Dengan kegiatan dan prestasinya itu, Kharisma bersyukur tempatnya berdinas sangat mendukung. Tanpa dukungan tempat dinas, kesempatan untuk menyalurkaan kemampuan dan memberikan prestasinya bisa tidak tersalurkan. “Saya melihatnya juga prestasi bagi korps saya, sekaligus institusi saya berdinas,” ujarnya sambil tersenyum. (rie) follow @portalsurya


10 SURABAYA BLITZ

SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

|

SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ

SUNDAY MARKET - Sejumlah remaja putri memilih barang di salah satu stan pada kegiatan Sunday Market di Surabaya Town Square (Sutos), Minggu (24/3). Pagelaran kedua yang mengsung tema London Calling tersebut menghadirkan paduan fashion, musik dan makanan minuman pilihan yang tidak ada di pasaran.

WW Aman dari Goyangan

■ Untuk Sepekan ke Depan surabaya, surya - Dalam waktu sepekan ke depan, posisi Ketua DPRD Surabaya, Wishnu Wardhana (WW), dan Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Surabaya, Agus Santoso (AS), dipastikan akan aman sementara. Ini karena mulai Senin (25/3) hingga seminggu ke depan, seluruh anggota DPRD Surabaya memasuki masa reses. Artinya, tidak akan ada anggota DPRD yang masuk ke gedung dewan dan mempersoalkan atau menggoyang kembali posisi WW dan AS. "Tapi pada pekan berikutnya pasti akan ada gerakan lagi sebagai wujud penolakan kepada kedua orang itu," kata Muhammad Anwar, anggota Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPRD Surabaya, Minggu (24/3). Dijelaskan Anwar, keberadaan WW dan AS yang resmi pindah ke Partai Hanura sebenarnya secara otomatis tidak berhak lagi duduk sebagai anggota DPRD. Terlebih Partai Hanura di DPRD Surabaya tidak memiliki satu

waki pun. Dengan demikian jika WW dan AS tetap duduk sebagai anggota DPRD bisa diartikan Partai Hanura tiba-tiba punya wakil di DPRD. "Jelas itu tidak boleh terjadi, maka keduanya harus keluar sebagai anggota DPRD karena sudah tidak memiliki legalitas apapun terlepas dari jabatan keduanya," ucapnya. Sedangkan anggota Fraksi Gabungan, Camelia Habiba Muhammad mengatakan, bila dilihat dari segi aturan, kalau WW dan AS masih berhak melakukan kegiatan reses yang menjadi hak anggota DPRD sepanjang SKnya belum dicabut. Hanya saja, dalam formulir administrasi di sekretaris DPRD yang harus diisi antara lain nama dan fraksi. "Kalau keduanya sudah tidak menjadi anggota Fraksi Demokrat, mereka mau nulis fraksi apa, itu yang membingungkan sekarang ini," kata Camilia. Hal sama disampaikan wakil ketua Fraksi Partai Golkar, Adies Kadir. Menurutnya, sikap

■ Tetap Ambil Dana Reses fraksi Golkar sudah jelas terkait persoalan WW dan AS, yakni tidak lagi mengakui keduanya di posisi jabatannya. FPG akan meminta masukan dan konsultasi ke Gubernur Jawa Timur dan bahkan ke Depdagri terkait persoalan ini. "Karena setelah legalitas ketua DPRD dan ketua BK DPRD itu tidak ada kejelasan, FPG bingung juga bagaimana keabsahan dari produk-produk dari DPRD nantinya," katanya. Mengenai akan dilaporkanya anggota DPRD Kota Surabaya ke Polisi, menurut Adies, hal itu justru akan melanggar undangundang. Karena anggota DPRD dalam menjalankan tugas kedewanan tidak bisa dicampuri oleh pihak luar. Terlebih anggota DPRD memiliki hak imunitas sehingga apapun yang dilakukan di dalam gedung dewan dalam rangka menjalankan tugas dilindungi undang-undang. "Jadi, apapun yang dilakukan oleh anggota dewan di dalam gedung DPRD baik itu sampai

storyhighlights ■ Mulai Senin (25/3), seluruh anggota dewan memasuki masa reses ■ Gerakan penolakan terhadap keberadaan Wishnu Wardhana dan Agus Santoso digulirkan lagi setelah reses ■ Agus Santoso merasa masih berhak mengambil dana reses dengan dalih bahwa dana itu bukan dari fraksi, tapi dari APBD banting meja ataupun kursi tidak bisa dianggap sebagai pidana. Makanya pelaporan ke polisi itu justru bisa bertentangan dengan UU," ucap Adies Kadir. Terkait dana reses sebesar Rp 47 juta, AS menjelaskan dirinya bersama WW masih berhak mendapatkannya. Dana terse-

but, lanjut AS, bukan dana fraksi, tetapi APBD Surabaya. Agus malah balik mempertanyakan jika akhir-akhir ini seluruh anggota Fraksi Demokrat yang memboikot segala keputusan atau kebijakan ketua DPRD Surabaya, namun tidak konsisten dengan keputusannya sendiri dan tetap mengambil dana reses yang ditanda tangani ketua DPRD. Menurut dia, dana reses itu sah karena diperuntukkan bagi seluruh anggota dewan, bukan untuk anggota partai. "WW dan Agus dilantik oleh Pengadilan Negeri dan diresmikan oleh Gubernur Jatim. Jadi sah mendapatkan dana reses," katanya. Saat ditanya soal blangko atau surat pernyataan pengambilan reses yang ada tulisan fraksi, Agus mengatakan tidak ada blangko atau tulisan fraksi itu. "Saya katakan sekali lagi, reses itu uang rakyat. Jadi harus dikembalikan ke rakyat," katanya. (aru/ant)

Hati-Hati Beli Rumah di Wilayah Timur ■ Terkena Proyek Jalan Lingkar Luar surabaya, surya - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memperingatkan pengembang perumahan di kawasan Timur Surabaya agar memperhatikan rencana tata ruang wilayah (RTRW). Sebab, jika perumahan yang dibangun masuk dalam proyek jalan lingkar luar timur Surabaya (JLLTS), maka akan dibongkar Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR), Agus Imam Sonhaji, mengatakan, pihaknya telah melihat dan mengetahui ada sejumlah kawasan pengembangan perumahan di wilayah timur yang tidak memperhatikan keberadaan Perda RTRW Surabaya Nomor 3 Tahun 2007 tentang Tata Ruang Kota Surabaya. Akibatnya mereka saat ini kesulitan mendapatkan izin mendirikan bangunan (IMB) karena wilayahnya masuk proyek JLLTS. "Kami sudah berulang kali memperingatkan, tapi mereka ngotot minta IMB meskipun itu tidak akan pernah kami berikan karena lokasi rumah masuk rencana proyek JLLTS," katanya, Minggu (24/3).

Memang, diakui Agus, tanah yang dikembangkan oleh pengusaha perumahan, sudah menjadi hak milik mereka. Akan tetapi bukan berarti pengembang bisa membangun perumahan begitu saja dan memasarkan ke masyarakat tanpa memiliki IMB. Untuk itu, Agus mengharapkan pengembang perumahan di kawasan timur bisa memahami rencana tersebut dengan tidak membangun perumahan di wilayah yang masuk rencana proyek JLLTS. Apalagi sekarang ini sejumlah proyek perumahan mulai dikerjakan. Pemkot sendiri, menurut Agus, nantinya tidak akan begitu saja mengambil lokasi wilayah proyek JLLTS. Pemkot akan menyiapkan pembebasan lahan JLLTS yang akan dilakukan pembangunannya dalam waktu dekat. "Untuk itu kami juga mengharap masyarakat meninjau kembali rencana membeli perumahan ataupun pertokoan yang masuk wilayah proyek JLLTS, sehingga terhindar dari pembebasan," tutur Agus. (aru)

Pelabuhan Paciran Kurangi Beban Tanjung Perak PADAT - Aktivitas Pelabuhan Tanjung Perak yang padat segera terkurangi setelah Pemprov Jatim mengoperasionalkan Pelabuhan Paciran, Lamongan. ANTARA

surabaya, surya - Pemprov Jatim segera mengoperasionalkan pelabuhan kelas I antarpulau antarprovinsi di Paciran, Lamongan. Langkah ini sebagai upaya mengurangi beban Pelabuhan Tanjung Perak yang sudah overload sejak lama. Kepala Dinas Perhubungan dan Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ) Jatim, Wahid Wahyudi mengatakan, sebelum resmi dioperasionalkan, Pemprov Jatim terlebih dahulu akan menggelar uji coba pelayaran pertama dari Paciran ke Garongkong Sulawesi Selatan. Kapal yang dioperasionalkan jenis kapal ro-ro dengan kapasitas 70 kendaraan truk dan 200 orang penumpang. "Uji coba pelayaran akan dilaksana-

kan 28 Maret nanti," ujarnya, kepada Surya, Minggu (24/3). Menurut Wahid, pada tahap pertama uji coba kapal, prioritasnya adalah angkutan barang. Hal ini sebagai upaya memperlancar arus lalu lintas perekonomian. Ternyata setelah ditawarkan kepada pengusaha angkutan barang, demand-nya atau permintaannya cukup besar. Ini terlihat dari banyaknya orang yang menyatakan mau memanfaatkan pengiriman barang lewat Pelabuhan Paciran menuju Sulawesi ini. Perjalanan kapal dari Paciran menuju Garngkong mekawan waktu sekitar 20 jam. Diharapkan dua hari sekali, kapal ro-ro yang dipakai berangkat secara bergantian, bisa mela-

yani masyarakat. "Kemarin saja sudah ada 20 truk yang ditolak, akibat banyaknya pihak yang ingin memanfaatkan trayek angkutan penyeberangan baru yang kami buka ini," jelas Wahid. Selain dari wilayah Lamongan dan sekitarnya, barang-barang yang dikirim ternyata juga berasal dari luar Provinsi Jatim, seperti Jawa Tengah dan wilayah provinsi lain. Ditambahkan Wahid, dipilihnya Paciran sebagai pelabuhan baru kelas I dimaksudkan agar aktivitas ekonomi tidak hanya tersentral di Surabaya. "Tata ruang di kawasan pantura tersebut juga merupakan kawasan industri," imbuh Wahid. (uji)

Kapolda Jatim Kesengsem Suara Burung di Kantor Gubernur

Bekerja Lebih Semangat dan Serasa di Rumah Upaya mempertahankan keaslian bangunan cagar budaya atau heritage, tidak hanya dengan menjaga dan merawat fisik bangunan sesuai aslinya. Langkah menambah agar sebuah bangunan yang dilindungi undang-undang tetap asri dan alami juga harus dilakukan.

S

emangat itulah yang dikembangkan oleh Pemprov Jatim. Untuk memberikan warna baru agar bangunan Kantor Gubernur di Jalan Pahlawan 110 Surabaya tetap asri dan alami, Biro Umum Setdaprov Jatim membuat terobosan, yakni memelihara burung berkicau.

Sangkar burung ditaruh di antara pohon dan taman di sekitar gedung utama Kantor yang dibangun tahun 1929 oleh Hindia Belanda dan diresmikan tahun 1931. Kabag Administrasi Aset Biro Umum Setdaprov Jatim, Adi Kamal, mengatakan, terdapat enam burung yang ditaruh di

join facebook.com/suryaonline

tiap sisi taman Kantor Gubernur Jatim. Jenisnya, satu cucak rawa, branjangan, dua robin, dan dua jalak. Burung tersebut bunyi kicauannya luar biasa. "Lima hari dalam seminggu, yakni mulai Senin sampai Jumat selalu kami pasang. Waktu pemasangan mulai jam 05.3017.00," ujar Kamal didampingi Kasubag Pemanfaatan Pengamanan Pemeliharaan Aset, Supadi, yang juga seorang penggemar burung, Jumat (22/3). Keberadaan burung-burung tersebut sontak membuat nuansa lain kantor Gubernur. Mantan Kepala Biro Umum Bobby Soemiarsono menjelaskan, ide pemasangan burung di

taman kantor Gubernur terjadi tanpa sengaja. Ketika ngobrolngobrol dengan Kamal dan Supadi, keluarlah ide tersebut. "Pak Supadi yang hobi banget dengan burung sangat merespon dan siap meminjamkan koleksi burung yang dimiliki," jelasnya. Tapi khawatir Gubernur dan Wakil Gubernur tidak berkenan, pada tahap awal yang dipasang hanya seekor burung, yakni cucak rawa. Hingga dua minggu, ternyata tak ada teguran, maka Supadi dengan persetujuan Bobby yang sekarang menjabat sebagai Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) membawa koleksi burung miliknya. "Pak Gubernur sendiri malah

senang dengan keberadaan suara burung di kantornya. Biar pegawai lebih semangat lagi, karena serasa bekerja di rumah," kata Bobby, menirukan pernyataan Pakde Karwo kepadanya. Selain Pakde Karwo, sejumlah pejabat penting juga memberikan apresiasinya terhadap keberadaan burung itu. Kapolda Jatim, Irjen Pol Hadiatmoko, misalnya. Beberapa waktu lalu, usai mengikuti pertemuan di Gedung Binaloka, kompleks Kantor Gubernur Jatim dan mendengar suara cucak rawa langsung mencari sumber suara itu. Matanya langsung tertuju pada sangkar yang tergantung di pojok barat sisi selatan taman

surya/mujib anwar

kantor gubernur. "Oo ... ternyata burung ini yang terus-terusan berkicau dan membuat suasana kantor ini lebih alami," ujarnya. Kepada seorang pegawai Biro Umum, Hadiatmoko bertanya jenis burung apa yang kicauan-

lebih alami - Seorang tamu di Kantor Gubernur Jatim, Jalan Pahlawan 110 Surabaya, sedang mengoda burung di taman, agar mau berkicau, Jumat (22/3).

nya menarik perhatian tersebut. Saat di jawab cucak rawa, orang nomor satu di korps baju coklat Jatim itu, langsung menimpali, seraya berseloroh, "Lho burung mahal kok ditaruh di sini, tidak takut hilang tah," candanya. (mujib anwar) follow @portalsurya


Gadget Style surya.co.id

HALAMAN 11

surabaya.tribunnews.com

|

|

SENIN, 25 MARET 2013

APU Seri A II

Bisa Main Game 8 Monitor FOTO-FOTO: CYNTHIA ISKANDAR/AMD INDONESIA

S

ukses dengan prosesor Accelerated Processing Unit (APU) Seri A generasi pertama tahun 2011, vendor prosesor Advance Micro Devices (NYSE: AMD) meluncurkan kembali prosesor APU Seri A generasi kedua (II). APU Seri A generasi kedua dari perusahaan yang berbasis di Sunnyvale, California ini menawarkan menawarkan core yang lebih banyak dari seri sebelumnya. Component Business Lead AMD Indonesia, Frankie Widjaja, menjelaskan prosesor APU Seri A, baik seri pertama dan kedua ini merupakan teknologi yang menggabungkan Central Processing Unit (CPU) dengan Graphics Processor Unit

Performa overclocking bisa ekstrim lebih dari 6.5 GHz. Ini dapat memberikan pengalaman bermain game yang luar biasa. frankie widjaja Component Business Lead AMD Indonesia (GPU) dalam satu chip set, prosesor APU Seri A. “Bisa dibilang, prosesor ini gabungan dari prosesor dengan kartu grafis (VGA). Atau kalau kami sebut, dua otak dalam satu chip. Tidak harus pakai tambahan VGA kalau sudah menggu-

nakan prosesor ini,” kata Frankie saat peluncuran prosesor APU Seri A Generasi Kedua di Hotel Gajah Mada, Jumat (22/3) lalu. Namun untuk prosesor APU Seri A generasi kedua, lanjut Frankie, ada tambahan fitur AMD Turbo Core 3.0, yang dapat meningkatkan performa secara otomatis dari core GPU dan CPU. Frekuensi memori bisa ditingkatkan menggunakan aplikasi piranti lunak AMD OverDrive untuk melakukan overclock. “Performa overclocking bisa ekstrim lebih dari 6.5 GHz. Ini dapat memberikan pengalaman bermain game yang luar biasa,” ucapnya. Frankie menjelaskan, prosesor APU Seri A II ini sudah terma-

suk AMD Seri Grafis Radeon HD 7.000. Gambar yang dihasilkan dari kartu grafis (VGA) Radeon HD 7.000 ini dimanfaatkan AMD untuk memberikan teknologi eyefinity di prosesor APU Seri A II. Menurut Frankie, teknologi eyefinity ini memungkinkan bisa bermain game menggunakan 48 monitor (multi-monitor) tanpa harus memakai VGA secara terpisah. “Pakai resolusi penuh 1080p, pun detil gambar tetap jernih. Dan saya jamin tidak akan ngelag!,” ujarnya. Frankie mengungkapkan terdapat tujuh jenis produk untuk prosesor APU Seri A II ini. Mulai dari harga jual $53 - $122 (sekitar Rp 514.000-1.181.000)

Incar Pasar Smarphone dan Tablet

K

ecanggihan prosesor AMD APU Seri A generasi kedua (II) membuat vendor prosesor Advance Micro Devices (NYSE: AMD) tertantang memasuki pasar Smartphone dan Tablet. Hal itu dipastikan Component Business Lead AMD Indonesia, Frankie Widjaja, yang mengatakan AMD dengan prosesor APU (Accelerated Processing Unit) akan merambah ke pasar yang lebih besar lagi, Smartphone dan Tablet. “Penggunaan prosesor AMD APU Seri A II untuk personal computer (PC) sudah tidak diragukan lagi. Kami bahkan memenangkan pengharagaan dua tahun berturut-turut dari prosesor ini. Pasti kami akan kembangkan untuk

X

teknologi pada Smartphone dan Tablet,” kata Frankie. Frankie membeberkan di markas utama AMD memang sedang dan terus melakukan riset pengembangan untuk implantasi prosesor APU

Seri A ini di tubuh Smartphone dan Tablet. Menurut Frankie, untuk Smartphone dan Tablet, diperlukan performa display yang sangat tajam. AMD sedang mengoptimalkan untuk diaplikasikan di gadget selain PC.

“Tapi kami sudah melakukan itu. Teknologi grafis yang ada di prosesor APU Seri A (GPU Radeon) sudah ada di konsol-konsol ternama seperti XBOX360, Nintendo Wii, dan nantinya di Sony PS4. Untuk Smartphone dan Tablet, tinggal menunggu waktu saja,” ucap Frankie mantap. Meski begitu, Frankie enggan memberitahu kapan teknologi itu akan diluncurkan. Sedikit memberi bocoran, Frankie mengungkapkan AMD tengah menjalin komunikasi dengan produsen Tablet ternama untuk memakai prosesor APU Seri A pada produk terbarunya nanti. “Kabar yang saya dapat, tahun ini akan diluncurkan produk Smartphone atau Tablet baru dengan prosesor APU Seri A sebagai mainprocessor-nya,” pungkas Frankie. (isy)

Xbox 360 Microsoft

box 360 merupakan konsol video game kedua yang dikembangkan dan diproduksi Microsoft. Beberapa fitur utama Xbox 360 terintegrasi dengan Xbox Live yang memungkinkan pemain berkompetisi secara online. “Ini dilengkapi sensor juga dari Kinect yang dilengkapi sensor untuk membaca gesture tubuh pemain,” kata Christian Handrika, store sales Game Republic di lantai tiga Mal Grand City, Minggu (24/3). Saat layar games mengharuskan pemain melonjoin facebook.com/suryaonline

cat, maka dia harus meloncat. Ketika harus lari, pemain berlari di tempat, serta belok ke kiri dan kanan menyesuaikan rute yang ditempuh “Jadi, karakter di layar games ya si pemain itu sendiri. Sebagian besar games-nya berkisar pada aktivitas fisik, seperti olahraga,” papar Christian. Misalnya Zumba fitness, Michael Jackson The Experience, the Black Eyed Peas, Yoostar on MTV, Star Wars, dan My Body Coach 3. Memori internalnya sampai 250 GB dengan harga Rp 6 juta per unit. Kapasitas paling kecil juga ada, yaitu 4 GB dengan harga Rp 4,5 juta. (ida)

3

“Seperti produk-produk kami sebelumnya, prosesor APU Seri A II ini pun ramah di kantong. Harga kompetitif tapi dengan teknologi berkelas,” ungkapnya. Malang Pasar Potensial

B Sebagai basis kota pendidikan di Jatim, Kota Malang diyakini jadi pasar potensial untuk prosesor APU Seri A II. Saat peluncuran Prosesor APU Seri A II di Hotel Gajah Mada, Jumat (22/3/2013) lalu, Frankie. “Saya percaya, anak-anak muda di Malang sudah tahu kalau prosesor APU Seri A generasi pertama telah memenangkan Best Choice Computex Award 2011 dan

2012. Tentu yang seri kedua ini semakin canggih teknologinya, yakni ada enam model prosesor APU Seri A II ini,” kata Frankie sambil menyatakan optimismenya anak muda Malang akan memanfaatkan segala fitur yang dihasilkan prosesor APU Seri A II. Frankie menuturkan prosesor APU Seri A II bisa mendukung industri kreatif yang selalu lekat dengan jiwa anak muda, khususnya di Kota Malang. “Itu mengapa kami menggelar launching ini khusus di empat kota, Jogja, Surabaya, Bandung, dan Malang. Arti Kota Malang bagi kami sangat penting,” tutur Frankie yang juga mengatakan market share prosesor AMD

didominasi kaum muda. Dengan prosesor APU Seri A II, jelas Frankie, pengguna bisa membuka aplikasi photoshop, video editing, dan gaming, tanpa memerlukan kartu grafis (VGA) lagi. “Tapi memang untuk apliksi dan gamegame tertentu kami anjurkan menggunakan tambahan VGA agar performa tetap baik,” ungkapnya. Frankie mengatakan prosesor APU Seri A II juga mendapatkan sertifikasi pertama untuk kompabilitas terhadap sistem operasi Windows 8. “Intinya, prosesor APU Seri A II memang cocok untuk semangat anak muda yang dinamis dan kreatif,” tutupnya. (isy)

Nintendo 3DS

DS adalah konsol game portable yang diproduksi Nintendo. Gadget ini merupakan alat autostereoskopik yang memungkinkan efek stereoskopik tiga dimensi tanpa menggunakan kacamata 3D. “Bermainnya lebih seru kalau tiga dimensi,” kata Christian Handrika, store sales Game Republic di lantai tiga Mal Grand City, Minggu (24/3). 3DS ini tersedia dalam dua ukuran, yang biasa dan XL, dalam warna pearl pink. Layarnya sudah terpasang antigores sehingga ketika dimainkan anak-anak tidak perlu khawatir menjadi rusak. “Layarnya bisa touchscreen dan juga dilengkapi pensil stylus,” imbuh Christian. Game yang bisa dimainkan juga tertentu, games ini dijual secara terpisah. Asyiknya gadget ini tersambung dengan wifi. Dan semua itu memungkinkan pengguna dapat download game melalui internet. Malah pemain dapat berkompetisi games secara online dengan temantemannya. (ida)

K

FOTO-FOTO: SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ

Wii U Nintendo

urang puas bermain games di layar kecil, bolehlah memuaskan diri dengan bermain di layar lebar. Konsol video games produk Nintendo ini menampilkan video 1080p HD. Sehingga, gambar karakter dalam permainan yang dipilih sangat nyaman ditonton. “Konsol ini memungkinkan pengguna switch permainan dari layar ke televisi,” ujar Christian Handrika, store sales Game Republic di lantai tiga Mal Grand City, Minggu (24/3). Wii U ini menggabungkan metode input tradisional seperti tombol, stik dual

analog, dan D-pad sekaligus dengan layar sentuh. Memori internalnya mencapai 32GB. Hebatnya, gadget ini memudahkan penggunanya mengunduh konten games di Nintendo eShop. Ukuran Wii U ini hampir sama dengan pendahulunya, Wii. Dimensinya berukuran tinggi 1.8 inci, lebar 10.5, dan panjang 6.8 inci. Terdapat pula 4 slot USB, dua di depan dan dua di belakang. Serta mendukung adaptor Wii LAN. “Mereka juga dapat berkomuikasi dengan pengguna Wii U lainnya pada real time dengan Wii U Chat,” imbuh Christian. Satu unit Wii U sekitar Rp 6 juta. (ida) follow @portalsurya


12 GRESIK PLUS

SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

|

Pasar Baru Rp 4,7M Rawan Pencemaran

■ Baru Diresmikan Tanpa Dilengkapi IPAL lamongan, surya - Pasar Tradisional Produk Peternakan Terpadu (PTPPT) senilai Rp 4,7 miliar di Kecamatan Lamongan Kota, baru diresmikan. Sayangnya, pasar tersebut tidak dilengkapi dengan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Keberadaan pasar PTPPT di pinggir kota yang semua saluran pembuangan air melewati kanal-kanal dalam kota. Warga mengkhawatirkan dampak lingkungan bau dan pencemaran air yang menuju persawahan. Ketua Komisi C (pembangunan) DPRD Kabupaten Lamongan Sutarjo memahami kekhawatiran warga. Karena itu ia akan membahas masalah IPAL PTPPT itu dalam sidang dewan pekan depan. "Dalam jangka menengah dan jangka panjang, pasar khusus produk peternakan unggas itu bukan mustahil akan menjadi masalah baru bagi warga kota Lamongan, yakni masalah lingkungan," kata Sutarjo kepada Surya, Minggu (24/3) Diberitakan sebelumnya, pasar PTPPT diresmikan bersamaan dengan Pasar Ikan Dinoyo Deket pada Kamis (21/3) lalu. PTPPT berlokasi di sisi barat Pasar Sidoharjo Kota Lamongan.

storyhighlights ■ Diresmikan Pasar Produk Peternakan Lamongan Anggaran Rp 4,7 miliar ■ Tidak Dilengkapi Instalasi Pengolah Limbah ■ Komisi C DPRD Ingatkan Dampak Lingkungan di masa mendatang Pasar unggas itu dilengkapi dengan fasilitas penyembelihan agar konsumen mendapatkan daging unggas segar. "Sarana IPAL kian mutlak diperlukan karena bupati saat peresmian kemarin juga memproyeksikan berdirinya rumah potong hewan," kata anggota Fraksi PKB itu. Sejumlah kalangan mengkhawatirkan kasusnya seperti Pasar Ikan yang ada di barat kota. Meski sudah berdiri puluhan tahun, namun IPAL-nya baru dibangun setahun lalu. Itupun belum baru 40 persen mengolah limbah Pasar Ikan. Selebihnya masih dibuang melalui saluran di selatan pasar dan utara pasar yang tidak masuk ke saluran penampungan

dan pengelolaan IPAL. surya/moch sugiyono

Tunggu DED

Kepala Dinas Koperasi Industri dan Perdagangan (Kopindag), Aris Wibawa saat diminta tanggapannya, menyatakan bahwa pihak Dikopindag memang hanya kebagian membangun Pasar Unggas sesuai anggaran yang diperoleh dari Kementerian Perdagangan RI. “Memang idealnya harus ada IPAL agar tidak ada permasalahan dengan lingkungan. Ke depan akan diusahakan kelengkapannya, yakni pembangunan IPAL,” kata Aris yang juga mantan Kepala Badan Lingkungan Hidup. Pembangunan IPAL masih menunggu detail engineering desain (DED) termasuk pengelolaannya juga akan ditangani PD Pasar. Aris optimis pembangunan IPAL akan segera terwujud karena kelengkapan itu belum tuntas. Nanti akan segera dikoordinasikan dengan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan untuk melengkapi itu. " Tunggu DED, kalau dalam DED tidak ada rencana IPAL, maka akan diusulkan dalam perubahan anggaran keuangan (PAK)," janji Aris. (st36)

SATGAS PDIP - Ratusan anggota satuan tugas (Satgas) PDIP se-Kabupaten Gresik mengikuti upacara penyerahan baret merah oleh Ketua DPC PDIP Gresik, Hadi Kusono, di Lapangan WEP Gresik, Minggu (24/3).

Ratusan Satgas PDIP Buru Baret Merah gresik, surya - Ratusan Satuan Tugas (Satgas) DPC PDIP Gresik dari 16 kecamatan, digembleng dengan lari pagi di jalan tengah Kota Gresik sepanjang 5 kilometer untuk mendapatkan baret merah, Minggu (24/3). Anggota Satgas PDIP Gresik berlari-lari keliling Kota Gresik, melintasi Jl Jaksa Agung Suprapto, Jl Pahlawan, Jl Hakim Kayat, Jl Usman Sadar, Jl Proklamasi, Jl Arif Rahman Hakim, Jl Panglima Sudirman kemudian kembali ke Jl Jaksa Agung Suprapto. Penguatan fisik anggota Satgas PDIP Gresik sebanyak 152 orang untuk mendapatkan baret merah. Satgas yang kuat bisa menjaga dan membangun masa depan masyarakat Kabupaten Gresik dan wong cilik. "Kita satu tujuan dan patuh dengan keputusan DPP. Rambut kita boleh putih, tulang boleh retak, tapi semangat untuk membangun NKRI dan memperjuangkan wong cilik harus tetap seperti anak muda," kata Hadi Kusono, Ketua DPC PDIP Gresik, saat memimpin upacara Satgas PDIP di Lapangan Wahana Ekspresi Poesponegoro depan Kantor PDIP. Lebih jauh, Kusono, mengingatkan Satgas PDIP Gresik dilarang gagah-gagahan

Pemahat Dewa di Kampung Patung Trowulan

Garap Relief Taman Hadapi Lesunya Pasar Indonesia dalam perjalanan sejarahnya memiliki banyak kerajaan. Di Pulau Jawa hanya ada dua daerah sebagai sentra pematung sebagai penanda bahwa dengan bekas daerah kerajaan, yakni Kabupaten Magelang dan Kabupaten Mojokerto.

pahat patung Salah seorang pemahat dari Dusun Jati Sumber, Desa Wates Umpak, Kecamatan Trowulan asyik menatah batu andesit menjadi sebuah patung.

S

uara batu dipahat terus bersahutan sepanjang hari di Dusun Jati Sumber, Desa Wates Umpak, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto.Di kampung pematung tersebut terdapat puluhan pematung atau perajin patung. Memang, tak semua warga di kampung ini menggantungkan hidup dari mengolah batu Andesit menjadi bentuk dewa. Namun satu diantaranya bernama Ribut Sumiyono, menjadikan patung dewa sebagai profesi hingga kini. "Masyarakat Jati Sumber memiliki sejarah kuat sebagai pematung yang diwariskan secara turun temurun. Ada Mbah Wagiran dan Mbah Harun yang dikenal Bapak Pematung di kampung kami," kata Ribut saat ditemui Surya di padepokan Selo Adji, Dusun Jati Sumber, yang merupakan rumahnya, Jumat (22/3). Masa kejayaan perajin patung di Trowulan mulai terlihat pada era 1990-an. Stok patung produksi kampung ini selalu habis. Karya yang banyak diminati patung Budha. Ada juga patung Dewi Sri, Dewi Shinta atau Ganesha. Pasarnya tidak hanya memenuhi permintaan lokal, tapi internasional. "Setiap hari waktu itu hampir selalu ada kontainer membawa patung dari Trowulan. Tapi begitu bom Bali dan krisis di Eropa sekarang, pasar makin lesu," kata pria lahir pada 1963. Karena lesunya permintaan patung, terpaksa Ribut harus merumahkan sebagian besarnya pekerjanya. Kalau dulu, Ribut mempekerjakan 35 pematung reguler kini hanya tinggal 7 pekerja saja. "Kondisi sekarang ini membuat pematung dituntut kreatif mencari peluang pasar yang baru," kata pematung yang aktif di Dewan Kesenian Mojokerto ini. Tuntutan Era

Parapematung Jati Sumber kini mulai terbuka dengan garapan patung yang tak disakralkan. Kalau dulu memahat patung untuk sesembahan dan pembeli internasional, sekarang pematung mulai membidik pembeli lokal di tingkat Jatim. Mereka bekerjasama dengan desainer interior atau taman. Perajin patung pun kini sudah sibuk menggarap relief taman atau interior rumah. "Ini tuntutan era. Jadi tidak ada salahnya semua kita ambil peluang yang ada," kata Ribut. Perumahan dan pengembang besar di Surabaya dan Malang mulai merangkul pematung Trowulan. "Kami memang kini harus lebih terbuka dan fleksibel. Melayani pemilik rumah, hotel, dan tempat rekreasi. Tentu harus kerja sama dengan desainer," aku Santoso yang sibuk menggarap pesanan relief taman. (faiq nuraini) join facebook.com/suryaonline

surya/faiq nuraini

KLINIK HARAPAN SEHAT

Mengatasi Penyakit Kanker AKHIR-akhir ini kita sering mendengar banyak berita tentang masyarakat dari usia Muda (usia produktif) antara 30-50 tahun yang banyak terserang berbagai penyakit Metabolic seperti: Diabetes, Darah Tinggi, Hiper Cholesterol, Stroke maupun Kanker. Klinik kami juga mengatasi berbagai penyakit kanker misalnya: payudara, nasofaring, getah bening/ kalenjar teroid, paru-paru, limforma, rahim, pankreas dan penyakit dalam seperti stroke, diabetes, lever dan lain-lain, cara pengobatannya dengan Metode Herbal digabungkan dengan pengobatan modern mengatasi rasa nyeri, mual dan sakit yang sangat menderita serta penurunan berat badan, menambah nafsu makan, pemulihan kondisi fisik serta meningkatkan kualitas hidup pasien dan mendapat hasil yang maksimal, pengobatan tersebut tanpa OPERASI. Bagi pasien yang menjalani pengobatan di Klinik Harapan Sehat akan merasakan hasilnya setalah 3-5 hari dan setelah pengobatan 16 hari pasien dianjurkan untuk

check up di Laboratorium guna mengetahui hasil pengobatan yang sesungguhnya. Pesan dari Klinik Harapan Sehat bagi pasien yang menderita kanker, jika berobat kemana-mana masih belum berhasil datang ke klinik kami dengan sistem pengobatan kami dan tidak ada efek samping, semua sudah dibuktikan oleh pasien. Datang langsung ke Klinik Harapan Sehat. (ikl)

INFORMASI HUBUNGI : JL. GAYUNGSARI BARAT III / 47- 49 SURABAYA TELP. (031) 829 2116, 829 0998, HP. 081 331 976 788 BIAYA KONSULTASI GRATIS “BISA RAWAT INAP” Disediakan mobil antar jemput dari Juanda ke Juanda Buka 07.00 – 22.00 wib

di masyarakat, lebih baik melindungi 'wong cilik'. Satgas hendaknya memposisikan diri sebagai perwakilan di masingmasing Desa. "Tolong dijaga nama baik PDIP. Kesalahan kecil yang dilakukan anggota Satgas sudah juga menjadi kesalahan PDIP. Kewibawaan PDIP dan Satgas tidak bisa dipisahkan," tegas Kusono. Salah satu tugas Satgas PDIP ke depan adalah mengamankan Surat Keputusan

(SK) DPP PDIP terkait agenda politik pemilihan gubernur Jatim, pemilu 2014. Untuk itu Satgas diminta teguh menjalankan amanat partai. "Apapun keputusan DPP, suka maupun tidak suka harus tetap diperjuangkan. Atribut Satgas akan dicabut untuk yang lain jika ada anggota berjalan melenceng dari garis yang ditetapkan DPP PDIP," tegas Kusono, yang juga Wakil Ketua DPRD Gresik. (st38)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

Terapi Adem Panas Agus Suyanto METODE pengobatan dan terapy kami adalah menggunakan air mendidih yang terkenal dengan metode pertemuan dingn & panas, enak dan tidak sakit langsung ada perubahan Tahapan ini bertejuan untuk : 1. Melancarkan peredaran darah yang menuju ke jantung dengan melakukan pendinginan dan pemanasan pada bagian tubuh., Pendinginan dan pemanasan memberikan efek mengurangi penyempitan pembuluh darah, mencairkan gumpalan darah dan mencairkan gumpalan getah benih. 2. Menulusur system syaraf dan otot sehingga mengembalikan kembali fungsi saraf,otot tubuh dan melancarkan peredaran darah. 3 Melakukan terapy untuk merangsang dan memulihkan kembali fungsi syaraf dan bagian tubuh yang mengalami cacat akibat stroke seperti wajah,lidah,mulut,leher,tanga n,dan kaki sehingga dapat berfungsi kembali 1. Stroke dan cacat akibat stroke Stroke termasuk penyakit pembuluh darah otak yang ditandai dengan kematian jaringan otak yang terjadi karena berkurangnya aliran darah dan oksigen ke otak. Berkurangnya aliran darah dan oksigen

ini bisa dikarenakan adanya sumbatan,penyempitan atau pecahnya pembuluh darah. Yang tidak berfungsi sebagian tubuh,kelumpuhan pada kaki dan tangan,yang disertai rasa kesemutan,tebal dan berat serta kaku.Gejala ini dapat muncul pada stroke iskedemik maupun hemorragik. 2. Vertigo dan Migrain Vertigo : adalah sakit kepala seakan-akan berputar, ditandai dengan rasa mual,dan kehilangan keseimbangan. Migrain : adalah sakit kepala sebelah, ada rasa berdenyut-denyut disekitar pelipis.dahi,atau mata.yang ditandai dengan rasa mual,wajah menjadi sembab,penglihatan kabur,tangan dan kaki terasa dingin. 3. Pengapuran Dini Pengapuran adalah suatu penyakit dimana tulang rawan sendi menipis, Gejala pengapuran ditandai dengan kaki, tangan dan leher terasasakit,nyerii sulit untuk ditekuk. Saksikan Dialog interaktif setiap hari selasa jam 13:30 WIB di JTV campursari ADEM PANAS Hari kamis jam 22:00 WIB di minggu pertama dan minggu ke tiga di JTV (ikl)

Alamat Praktek : Terapi Adem Panas Surabaya : jl. Penjaringan Asri 1F-XVIII/33, Rungkut-Surabaya Telephone : 031- 8701970.031-70 000 280,031- 718 000 20 HP: 081 233 48 4444 Jakarta : Jalan Pulonangka Timur no. 79 & 95 Pulomas – Jakarta Timur Telephone : 021 -4892951,4713700,68600001 HP: 0812 33333 993.

Hipertiroid Hilang dengan Alami DI usianya yang ke-51 tahun, seorang guru di Desa Jember Lor, Kel. Patran, Kab. Jember, Jawa Timur menuturkan, telah 6 tahun lamanya menderita hipertiroid, “Karena hipertiroid, badan saya sering terasa lemas, keluar keringat dingin, sering BAB, berat badan turun, dan rambut menjadi rontok,” papar Wiji Pristiningsih. Sampai akhirnya, ia mengetahui tentang manfaat Gentong Mas dan tertarik mencoba, “Setelah minum secara teratur, saya bersyukur sekali, sekarang stamina meningkat, badan sudah enak, keluhan-keluhan yang dulu saya rasakan sudah hilang. Saya sudah merasakan manfaat herbal ini sejak minum kotak ketiga. Semoga pengalaman saya yang mendapat kesehatan dengan cara yang alami ini dapat bermanfaat untuk yang lain,” ungkapnya. Gentong Mas adalah minuman herbal dengan kandungan vitamin dan nutrisi bermutu. Bahan utama Gentong Mas yaitu Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) terbukti memiliki banyak

manfaat untuk kesehatan. Gula Aren banyak mengandung nutrisi yang dibutuhkan tubuh diantaranya Riboflavin yang membantu pembentukan antibodi dan energi, memperbaiki kerusakan sel saat proses produksi energi, dan memperbaiki jaringan sistem pencernaan. Sementara itu, Ascorbic Acid bersifat antioksidan dan mampu menangkal radikal bebas. Sementara itu, Habbatussauda memiliki banyak manfaat diantaranya dapat meningkatkan jumlah sel-sel T, yang baik untuk meningkatkan sel-sel pembunuh alami. Efektifitasnya hingga 72 % jika dibandingkan dengan plasebo hanya 7 %. Dengan demikian mengkonsumsi Habbatussauda dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu, Habbatussauda pun memiliki manfaat sebagai anti histamin, anti bakteri dan sumber nutrisi yang diperlukan tubuh, serta kandungan aktif Habbatussauda mengandung asam lemak yang setelah dikaji dapat berfungsi sebagai anti tumor. Bagi Anda yang membutuh-

kan silahkan hubungi: Surabaya : 081320070604 031 75161806 Malang : 081219269565 03415491890 Madiun : 081359291111 Kab Madiun : 081231871578 Kota Kediri : 085223018142 Kab Kediri : 081333178394 Mojokerto : 085223636470 Gresik : 081322445096 Blitar : 081233052584 Banyuwangi : 085234398441 Sidoarjo : 081252532578 Tulung Agung : 081252532577 Jombang : 085257044832 Jember : 081338611049 Trenggalek : 082139057979 Magetan : 081977373653 Probolinggo : 081331952259 Nganjuk : 082333335319 Pasuruan : 081252756227 Ponorogo : 081274310596 Bojonegoro : 081233390005 Situbondo : 085258506595 Ngawi : 081215110665 Bondowoso : 082336106409 Lamongan : 081331257610 Tuban : 081216135230 Lumajang : 081336191009 Bangkalan : 082118867006 Sampang : 082141417808 Pamekasan : 082140744863 Sumenep : 085232302824 Pacitan : 085335454594 Depkes: P-IRT: 812.3205.01.114 www.gentongmas.com (ikl)

follow @portalsurya


HOTLINE PUBLIC SERVICE 13

| SENIN, 25 MARET 2013

SUARA PUBLIK Anda punya keluhan atau pendapat terkait pelayanan umum? Jangan pendam sendiri. Anda punya hak untuk bersuara.

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Punya masalah dengan layanan publik, dari gangguan telepon, listrik, air, pajak, parkir, dan layanan umum lainnya? Kirim ke Harian Surya, lengkapi identitas diri dan nomor kontak yang mudah dihubungi.

Kirim SMS ke

083 831 686 299 083 857 517 888

PASAR TURI TANDES - jn Tol dr pasar turi ke tandes timur brrlubang, mhn perhtian dinas trkait unt sgr mangatasinya, thanks. 628533132xxxx PUNGUTAN PARKIR MADIUN - unt samsat kota & kabupaten madiun memungut parkir Rp 15 rb pd stiap wajb pajak, tp mengapa parkir di tmpt umum msh ditarik Rp 2rb-3rb per spd motor. Piye iki pak? 628961881xxxx PONGANGAN SUKOMULYO - jl kh syafi'i ds pongangan s/d skmulyo berlubang, sering trjd kecelakaan, tlg PU kab.Gresik sgr mlakukan perbaikan..trimaksih. Romdlon - 628385677xxxx E KTP MALANG KACAU - zaman sdah canggih masak bikin eKTP morat marit, nama dipotong, alamat di ubah-ubah, gak menyelesaikan masalah, malah bikin masalah saja! 62341972xxxx

FAKSIMIL:

031-8414024

SURAT :

Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya

Speedometer Yamaha Byson SEPEDA motor Yamaha Byson saya dibeli cash dari dealer Yamaha di Surabaya Barat pada April 2012. Baru berjalan lima hingga

enam bulan dari pemakaian speedometer tiba-tiba mati. Byson saya bawa ke bengkel Yamaha dan divonis speedometer digital

mati/error serta tak bisa diperbaiki lagi. Analisis sang montir bahwa sepeda motor Byson saya sering kehujanan sehingga kemasukan

EMAIL :

surya.laporcak@gmail.com

air sebagai penyebab kerusakan. Hasil diskusi dengan montir, untuk speedometer Byson memang sering bermasalah. Banyak customer Byson yang mengalaminya. Saya juga bertanya ke contact center Yamaha dan diinformasikan bila garansi Byson saya telah habis. Yang membuat saya kecewa adalah kenapa Byson dilengkapi speedometer rapuh, padahal cuaca Indonesia kalau tidak kemarau ya penghujan. Otomatis desainnya harus mempertimbangkan dua hal tersebut. Dengan sering-

Rhesa Budi Djanitra Bendul Merisi - Surabaya rheshow@yahoo.com (http://surabaya.tribunnews. com/2013/03/22/speedometeryamaha-byson-rapuh)

Info Lelang BRI Kapas Krampung

E KTP LOWOKWARU MALANG - di lowokwaru kodya malang kok dalam 1 KK ada aja yg msh kurang 1 org, 2 org, 3 org atau 4 org. Bgmn nih kadispendukcapil kota malang? 628585510xxxx AWAS BAMBE - kpd bpk kpl ds bambe yg baru terpilh, tlg jln dpn pabrik keramik diamon mhn sgr diperbaiki krn sdh membahayakan pemakai jl, mhn dtindaklnjuti pak akdes, trm ksh 628123272xxxx E KTP KABUPATEN KEDIRI KELIRU - bgmn menyelesaikan kekeliruan tanggal lahir di e-ktp saya? 628155389xxxx

MENANGGAPI keluhan Ibu Evelyn Susanto dari Mayjen Sungkono - Surabaya pada rubrik Hotline Public Service Harian Surya (18/3/2013), atas nama BRI Surabaya Kapas Krampung kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami. Kesalahan ada pada pihak internal kami, dan BRI telah bertemu dengan Ibu Evelyn untuk menjelaskan permasalahannya dan Ibu Evelyn bisa menerima dengan baik penjelasan kami. Karena itu sudah tidak ada lagi permasalahan antara Ibu Evelyn dengan BRI Surabaya Kapas Krampung.

GEPENG BLITAR - tlg unt dinas terkait mhn menertibkan/mengendalikan gepeng di sekitar jln kawi blitar krn sdh sngt mmprihatinkan & menganggunggu lalin, terima kasih. Raras - 628775670xxxx KTP PEMILIK MOTOR - Pak Kapolri, sy taat dgn membyar pajak spd motor, tp mngapa sering dipersulit saat mmbayar pajak hanya krn tdak pnya KTP pmilik kndraan bemrotor. Kenapa? 628123445xxxx RASKIN SINGOSARI - kok pembanguan beras jatah warga miskin di Songosaro masih dpungut Rp 20rb? Memang ini aturan resmi pemerinya? Mhn penjelasannya. 62898000xxxx E KTP TULUNGAGUNG - pembagian e-KTP di kel.ketanon kec. kedungwaru, Tulungagung kok aneh, ada yg sudh terima ada yg belum, pdahal ngurusnya bersamaan! jgan smpai ada pungli dikemudian hari. 628573620xxxx LAKA MARGOMULYO - salam hormat bu wali kota, bpk kapolres, dishub, dan dinas PU Sby, tolong jln.margomulyo khususnya di bawah tol bs sgr diperbaiki. krn klau malam sering terjadi kecelakaan (motor) apalagi klau hujan, pasti dis itu banjir shg tidak tahu mana jln baik atau rusak. trima kasih. 628573359xxxx

nya terkena air (hujan dan cuci) sebenarnya hal wajar untuk motor. Bila dalam desain speedometer belum sempurna, sebaiknya dipikirkan untuk menarik sparepart tersebut dan digantikan dengan yang sempurna. Mohon penjelasan Yamaha.

CITIZEN/RAHMAD FUDOLI

Foto-foto Citizen Photos suryaonline.co/images

KLIK

MENGECAT JALAN - Sejumlah Satpol PP sedang melakukan pengecatan jalan di kawasan Jalan Dharmahusada Surabaya. Kegiatan ini dilakukan untuk membuktikan bahwa tugas Satpol PP tidak hanya melakukan penertiban yang lebih identik dengan penggusuran dan pengusiran para pedagang, namun Satpol PP bisa melakukan tugas lain seperti mengecat jalan seperti yang mereka lakukan ini.

Budi Santoso Pemimpin Cabang BRI Surabaya Kapas Krampung (http://surabaya.tribunnews. com/2013/03/15/layananketus-bri-kapas-krampung)

HARIAN PAGI

PEMIMPIN UMUM : PEMIMPIN REDAKSI : WAKIL PEMIMPIN REDAKSI : MANAJER LIPUTAN: Sigit Sugiharto SEKRETARIS REDAKSI :

H Herman Darmo Febby Mahendra Putra Farhan Effendy MANAJER PRODUKSI: Adi Sasono P Sujarwanto

Staf Redaksi: Satwika Rumeksa, Tri Yulianto, D Wahjoe Harjanto, Trihatmaningsih, Tri Dayaning Reviati, Eko Supriyanto, Hariyanto, Tri Mulyono, Tutug Pamorkaton, Wahyudi Hari Widodo, Endah Imawati,Yuli Ahmada, M Rudy Hartono, Ahmad Pramudito, Anas Miftahudin, Joko Hari Nugroho, Wiwit Purwanto, Suyanto, Deddy Sukma, Habiburrohman, Adi Agus Santoso, Titis Jatipermata, Fatkhul Alami, Doso Priyanto, Dyan Rekohadi, Sri Handi Lestari, Marta Nurfaidah, Sugiharto, Musahadah, Mujib Anwar, Hadi Santoso, Ahmad Zaimul Haq, Aji Bramastra, Nuraini Faiq, Adrianus Adhi Nugroho, Eko Darmoko, Haorrahman Dwi Saputra, Muhammad Miftah Faridl, Amru Muis; Ilustrator: Rendra Kurniawan, Akhmad Yusuf Marzuki; Perwajahan: Teguh Wahyudi, Edy Minto Prasaro, Agus Susanto, Haryoto, Njono, Anang Dwi H, Aloma Irjianto General Manager Business: Agus Nugroho; Wakil General Manager Busines: M TauďŹ q Zuhdi ; Manager Iklan: Prasetiyo ; Wakil Manager Iklan: Shinta Indahayati; Manager Business Development: Prasetiyo; Biro/Perwakilan: Malang: Hesti Kristanti, Wahyu Nurdiyanto, Eko Nurcahyo, Sylvianita Widyawati, Iksan Fauzi Alamat: Jl Sultan Agung No. 4, Malang. Telepon: (0341) 360201 Fax: (0341) 360204. Iklan: fax (0341) 360204, Sirkulasi (0341) 360203, Pasuruan: Sudarma Adi, Kediri: Didik Mashudi, Madiun: Imam Hidayat, Jakarta: Kistyarini, Ravianto, Alamat: Jl Palmerah Selatan 12 Tlp (021) 5483008, Fax: (021) 5495360 Kantor Pusat: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293 Telepon: (031) 8419000, Fax Redaksi: (031) 8414024 Alamat Surat: PO BOX 110 SBS 60400 Surabaya Penerbit: PT Antar Surya Jaya, Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No.202/SK/MENPEN/ SIUPP/A.7/1986 Tanggal 28 Juni 1986. Percetakan: PT Antar Surya Jaya. Isi di luar tanggung jawab percetakan. Tarif Iklan: Iklan taktis 1 Karakter Rp 1.000 (minimal 2 baris); Iklan display/ umum (hitam putih) Rp 35.000/mmk, Iklan display/umum (warna) Rp 45.000/ mmk; Iklan duka cita Rp 4.000/mmk (hitam putih); Iklan mendesak/duka cita untuk dimuat besok dapat diterima sampai pukul 15.00 WIB. Bagian Iklan: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293, Telepon: (031) 841 9000, Fax: (031) 8470000 dan (031) 8470500. Perwakilan Iklan Jakarta: Gedung PT Indopersda Primamedia, Jl Palmerah Selatan No.3 Jakarta. Telepon (021) 5483863, 54895395, 5494999, 5301991 Fax : (021) 5495360. Bagian Sirkulasi (Langganan): Gedung Kompas Gramedia Jl. Jemur Sari No. 64 Surabaya, Telepon: (031) 8479555 (Pelanggan/Pengaduan), (031) 8483939, 8483500 (Bagian Sirkulasi) Fax: (031)8479595 - 8478753. Harga Langganan Rp 29.000/bulan, Rekening: BCA Cabang Darmo, Rek 0883990380; Bank BNI Cabang Pemuda, Rek. 0290-11969-3 (untuk iklan); Bank Mandiri Cabang Rungkut, Rek 141-00-1071877-3 (untuk sirkulasi) atas nama PT Antar Surya Media. Surya Online: http://www.surya.co.id E-Mail: redaksi@surya.co.id

SEMUA WARTAWAN SURYA DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA / MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER. Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Harian Surya dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari Harian Surya.

join facebook.com/suryaonline

citizen reporter BUKAN rahasia bila Bali menjadi tujuan wisata dunia dengan beragam destinasi memikat. Di antara tujuan wisata yang ada, Museum Rudana patut masuk daftar kunjungan. Museum Rudana memamerkan ribuan lukisan karya seniman terkemuka, dari I Gusti Nyoman Lempad, I Gusti Ketut Kobot hingga seniman asing seperti Rudolf Bonnet, Antonio Blanco, Arie Smith, dan sebagainya. Terletak di Ubud, Museum Rudana memang berbeda dengan museum pada umumnya.

Liput dan tulis sendiri pengalaman atau acara Anda sepanjang 450 kata, lengkapi identitas diri, nomor kontak, dan pas foto diri terbaru. Email ke harian.surya@gmail.com

Mengintip Museum Rudana HALIMATUS SAKDEYAH Mahasiswa Sastra Indonesia Universitas Negeri Malang halimatus_55@yahoo.co.id

Ramai pengunjung dak dijumpai di sana. Yang ada justru suasana tenang dan nyaman. Hawa sejuk dengan kepungan kebun pohon tropis, berjenis anggrek, dan sa-

wah subur mengelilingi museum, berhasil menyapu lelah pengunjung. Aroma Kamboja dan dupa menyambut pengunjung. Masuk ke dalam museum, se-

pasang ukiran naga besar menghiasi tangga depan bangunan utama menyambut tetamu. Naga Basuki -demikian sapaannya- lambang lapisan bumi, kedamaian, ketertiban, dan kesejahteraan. Masuk pintu utama, terlihat patung Boma yang menurut keyakinan agam Hindu adalah makhluk berkekuatan besar. Boma adalah penjaga bumi yang sering digambarkan sebagai pohon besar berfungsi sebagai pelindung kehidupan di bumi. Museum Rudana didirikan Nyoman Rudana pada 1974.Ba-

Ternyata di museum yang menyimpan ribuan lukisan maestro dunia itu kerap menjadi jujugan tokoh-tokoh dunia! ngunan utama museum terbagi tiga bagian yang menyimpan 8000 koleksi lukisan dan patung. (http://surabaya.tribunnews. com/2013/03/22/mengintipmuseum-rudana)

Wali Kota Termiskin di Dunia ARIF KHUNAIFI Santri Mahad TeBe Indonesia arifkhunaifi@yahoo.co.id

CERITA ini datang ketika kami mengadakan kajian bening hati untuk Indonesia, Minggu (10/3) di Masjid Al-Muhajirin, Pemkot Surabaya. Tri Risma Harini, Wali Kota Surabaya datang setengah jam lebih awal dari yang dijadwalkan. Setelah salawat al Banjari dilantunkan, dilanjutkan dengan paparan Bu Risma yang berkisah tentang awal mula beliau akan maju pilwali. Saat akan dipinang parpol untuk menjadi cawali kota Surabaya,

beliau menelepon seorang kiai sebuah ponpes untuk didoakan agar tak terpilih sebagai wali kota. Tentu dengan alasan kuat, yakni, sebagai perempuan dia tak sekuat Umar bin Khattab yang mampu memanggul beras untuk orang-orang miskin. Kisah Umar yang ia dengar semasih di sekolah madrasah itu membekas di benaknya saat maju pilwali. Terutama kisah, perempuan yang memasak batu demi menenangkan tangisan anak-anaknya yang kelaparan. Padahal ia tak memiliki sebutir beras pun untuk dimasak sebagai nasi. Saat itulah Khalifah Umar yang tengah belusukan di kampung mengetahui kebohongan perempuan yang juga warganya. Kisah itu yang disodorkan Bu Risma. Justru alasan itulah parpol yang mendukungnya berdalih agar harapan Bu Risma men-

sejahterakan warga Surabaya seperti sahabat Umar bisa terlaksana! Ketika ia menegaskan dirinya tak pernah meminta dan berdoa agar tak jadi wali kota, dan ketika sejumlah parpol mengancam akan menurunkannya, wali kota perempuan pertama di Surabaya itu menyatakan siap. Ketika akhirnya kursi Surabaya satu berhasil didudukinya, Bu Risma berpikir bagaimana bisa membantu warga miskin Surabaya agar kelak di akherat tak mendapat adzab Allah SWT. Maka, Bu Risma mulai belusukan ke kampung-kampung mencari warga miskin dan anak-anak yang tak mampu sekolah. Selain mengumpulkan lurah dan camat agar mendata warga yang butuh bantuan. Bahkan, di mobilnya selalu ada beras yamg selalu dibawa.

"Jika masih ada yang tak terdata, di akhirat kelak saat ditanya mengapa masih ada orang miskin di Surabaya yang tak terbantu, saya akan panggil kalian semua untuk mempertanggungjawabkannya," ancam

Risma kepada lurah dan camatnya. Lalu? Klik di http://surabaya. tribunnews.com/2013/03/22/ bu-risma-wali-kotatermiskin-di-dunia

follow @portalsurya


YouGen surya.co.id

HALAMAN 14

S

|

enja itu sudah tidak begitu panas. Cuaca cerah. Sinar matahari yang lembut memberikan semangat pada tim-tim basket yang sedang dan bersiap bertanding pada ajang persahabatan sekaligus launching sarana olahraga atau sports center Universitas Pelita Harapan (UPH) pekan lalu. UPH Sports Center ini berada di roof lantai I gedung City of Tomorrow (Cito) Surabaya. Lahan ini sebelumnya adalah tempat parkir yang kini disulap menjadi lapangan olahraga serba guna. Bukan saja sebagai lapangan basket melainkan juga bisa dipakai bermain futsal, bola voli, tennis, bulu tangkis, atau aktivitas lainnya. Sore itu dua tim yang sedang melakukan persiapan untuk pertandingan persahabatan bola basket pada terakhir adalah tim basket SMA IPH Surabaya dan tim basket SMAK St Louis Surabaya. Kedua tim sudah melakukan pemanasan di pinggir lapangan, sementara suporter kedua tim juga bersiap untuk memberikan dukungannya. Sambil menunggu persiapan kedua tim, layaknya pertandingan sesungguhnya, sebuah grup cheerleaders menyuguhkan atraksi dance. "Untuk meramaikan launching sports center ini diadakan pertandingan persahabatan antartim di SMA," kata Ika Devita Susanti, Media Relations UPH. Menurutnya, sports center UPH ini dibuat untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada mahasiswa UPH yang berbakat dan ingin mengembangkan olahraga, khususnya basket. Sebelumnya, UKM basket beserta tim intinya berjuluk UPH Falcons itu berlatih di luar, dengan waktu latihan tiga kali seminggu. Namun, dengan adanya fasilitas lapangan ini mereka yang gemar basket tidak perlu lagi jauh jauh ke lapangan

surabaya.tribunnews.com

| SENIN, 25 MARET 2013

di luar UPH, bahkan kapan saja mereka bisa berlatih. Berolahraga di Atap

Lapangan basket ini cukup representatif. Oleh karena berada di atas atap, udara yang segar dan penerangan lampu yang terang benderang, membuat lapangan basket ini siap di gunakan malam hari. “Senang sekali bisa memiliki lapangan basket sendiri, temanteman bersemangat untuk latihan di sini,” kata Yosua Kurniawan, kapten Tim UPH Falcons diamini teman-temannya. Hanya karena tempatnya yang diluar dan berada di atap, kalau hujan deras disertai angin lantai arena olahraga ini menjadi sedikit basah. “Kalau hanya hujan ringan saja tidak ada masalah,” ujarnya. Adanya arena olahraga dan lapangan basket yang representatif membuat tidak ada alasan untuk bermalas-malasan berla-

join facebook.com/suryaonline

tih. “Kapan pun harus siap latihan,” tegasnya. Wa k i l Rektor Bidang Kemahasiswaan UPH, Koentjoro Angkawidjaja, menambahkan bahwa sarana olahragaUPH Sports Center ini sudah lama diidamkan oleh civitas akademika UPH. “Semoga sarana olahraga ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh semua mahasiswa, dan meningkatkan prestasi dalam bidang olahraga,” harapnya. Sports center ini makin nyaman karena juga dilengkapi perangkat audio. Seperti pada pertandingan persahabatan yang dige-

Universitas Pelita Harapan

Cari Keringat di Atap Mal

Beasiswa untuk Pemain Basket Berprestasi

S

lar saat launching, seperangkat audio lengkap dengan satu set peralatan disc jockey membuat suasana pertandingan bola basket makin hidup. “Kebetulan di sini ada mahasiswa yang menjadi DJ. Karena perangkatnya sudah ada, mereka menjadi DJ bergantian untuk menghibur dan meramaikan pertandingan basket ini,” ungkap Ika. (wiwit purwanto)

UKSES tidaknya tim basket UPH Falcons tak luput dari sentuhan tangan dingin manajer, Fabrianne Winarko. Mahasiswi semester akhir Fakultas Hukum UPH, saat ini menjadi sosok penting bagi kelangsungan dan kelanjutan prestasi UPH Falcons. “Saya ingin sekali melambungkan UPH dengan tim basketnya,” tekad mahasiswi yang bisa dipanggil Fabri ini. Adanya sports center yang di dalamnya terdapat pula arena lapangan basket menambah semangat bagi dirinya dan tim UPH Falcons untuk giat berlatih. Prestasi yang akan datang harus lebih baik dan meningkat. Misalnya, sebelumnya UPH Falcons pernah mendapat sejumlah prestasi seperti, Juara II Menpora Cup Tahun 2011, masuk 4 besar Campus League 2012 dan prestasi lainnya. “Kalau sudah ada lapangan sendiri berarti

S

DOKUMEN PRIBADI/IIT

prestasi harus lebih baik, dong,” tegas Fabri yang sebelumnya pernah menjadi manajer utuk tim basket SMA Santa Maria Surabaya itu. Mendukung prestasi tim UPH Falcons, Fabri sudah mempersiapkan sejumlah program seperti melakukan latihan terpusat di daerah tertentu. “Program camp di luar, selain teori, latihan fisik juga melakukan pertandingan persahabatan dengan tim yang ada di sekitar pusat pelatihan,” jelasnya. Program lainnya adalah coaching clinic dengan mendatangkan atlet dan pakar basket. Khusus untuk tim basket UPH Falcons ini pihaknya melakukan seleksi yang ketat menyesuaikan kebutuhan tim. “Jadi tidak semua mahasiswa bisa masuk dalam tim inti, tetapi kalau untuk UKM Basket silakan saja dan sangat terbuka,” terangnya. UKM Basket bisa diikuti semua mahasiswa untuk olahraga dan cari keringat. Akan tetapi, untuk tim UPH Falcons jelas akan ada seleksi yang ketat. Untuk merangsang anggota, jika tim UPH Falcons ini semakin menunjukkan kelas dan prestasinya semakin meningkat ia sebagai manajer bersama pihak rektorat merekomendasikan beasiswa basket. Beasiswa itu bisa diperoleh setelah ada rekomendasi manajer dan pihak rektorat. (iit)

Bazar untuk Biaya Tanding

EBAGAI bentuk solidaritas dan ikut memiliki, seluruh anggota UKM basket dan tim inti UPH Falcons bahu membahu dalam penyediaan anggaran bila dibutuhkan untuk suatu pertandingan atau kejuaraan. Fabri, manajer tim, mengatakan biaya ini mutlak ada untuk mendukung kehidupan timnya. “Nah, kami berpendapat ada atau tidak ada dukungan dari pihak UPH tim harus tetap jalan,” katanya. Banyak cara untuk pengumpulan dana ini, salah satunya dengan melakukan kegiatan bazar dengan menjual makanan dan minuman kepada mahasiswa. Meski tampak sepele, upaya mendapatkan dana dari bazar itu terbukti sanggup menambal kebutuhan untuk bertanding. “Bazar ini pernah kami lakukan ketika kami kepepet pendanaan tim,” ungkapnya. Bazar dilakukan mahasiswa yang memiliki perhatian dengan UKM Basket. Sasarannya juga para mahasiswa sendiri. Dua minggu sebelum

pertandingan tim saat Liga Basket Mahasiswa (Libama) di Jember masih membutuhkan sejumlah dana. Untuk mengatasi ini pengurus UPH Falcons menggelar bazar. “Sejumlah rekan membuka meja dan menjual makanan seperti popcorn, mi instan, minuman, dan makanan ringan,” katanya. Meja bazar ini di buka di lorong yang banyak dilewati mahasiswa, dengan harapan banyak mahasiswa yang lewat lalu membeli makanan dan minuman tadi. Tidak mudah memulai usaha itu karena harus dilakukan di antara waktu kuliah. Akan tetapi, justru keterampilan membagi waktu, perhitungan usaha, dan kemauan mendapatkan hasil adalah sisi lainnya. “Hasil bazar ternyata lumayan bisa untuk pendanaan tim,” tuturnya. Pengalaman dalam pengumpulan dana melalui bazar itu bukan tidak mungkin akan dilakukan kembali bila kondisi tim UPH Falcons ini benar-benar membutuhkan dukungan agar tim tetap eksis. (iit)

follow @portalsurya


Sidoarjo Region surabaya.tribunnews.com

HALAMAN 16

|

|

surya.co.id

SENIN, 25 MARET 2013

Hujan Bikin Tomat-Cabai Jadi Mahal

surya/anas miftakhudin

naik terus - Pedagang tomat dan cabai menggelar dagangannya di Pasar Larangan, Sidoarjo. Kedua jenis produk holtikultura itu harganya meroket hingga 150 persen akibat musim hujan, Minggu (24/3).

sidoarjo, surya - Setelah harga bawang putih dan bawang merah mulai turun, kini giliran harga tomat dan cabai menggila di pasaran. Harga tomat di Pasar Tradisional Larangan, Sidoarjo melejit hingga 150 persen dari harga semula Rp 5.000/kg. Para pedagang mengaku belum tahu mengapa harga tomat dan cabai melonjak, karena hanya menerima pasokan dari tengkulak. “Saya tinggal ambil dari tengkulak dan jualan,” tutur Ny Darmono menunjukkan dagangannya di salah satu lapak di Pasar Larangan, Minggu (24/3). Ia hanya menduga harga tomat-cabai naik karena hujan terus menerus dan membuat tomat atau cabai busuk. "Barang jadi sedikit sehingga harganya naik terus,” sambung Ny Darmono. Menurutnya, harga tomat saat normal di kisaran Rp 5.000 dan kini menjadi Rp 13.000/kg. Sedangkan cabai yang semula Rp 40.000/kg kini menjadi Rp 47.000/kg. Ia menduga harga cabai tidak sampai Rp 120.000/kg seperti tahun sebelumnya, tetapi di kisaran Rp 47.000 dan kemungkinan akan turun lagi. Kenaikan lombok dan tomat tidak banyak mempengaruhi konsumen, karena menjadi komponen penting dari masakan.

“Masih banyak kok pembeli yang tidak tahu, karena tidak seperti harga bawang waktu itu,” jelas Ny Darmono. Kepala Dinas Pertanian Perkebunan dan Peternakan, Ir Handajani yang dihubungi, menjelaskan harga lombok dan tomat sangat bergantung pada cuaca. Saat musim hujan seperti sekarang tanaman cabai dan tomat ha-

rus ditangani secara ekstra. Selain itu, risiko busuk terhadap kedua jenis tanaman sangat tinggi jika terkena hujan. “Di Sidoarjo sendiri jarang petani yang menanam lombok atau tomat. Kalau pun ada jumlahnya sangat sedikit. Di Sidoarjo lebih dominan menanam padi, kangkung, sawi dan bayam,” katanya. (mif)

Obat Miskin Rp 40 M ■ Gara-gara Pendatang

Miskin Makin Banyak

sidoarjo, surya - Jumlah pasien miskin yang berobat ke RSUD Sidoarjo dengan Surat Keterangan Tanda Miskin (SKTM) diprediksi meningkat karena yang belum terlindungi Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) dan Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) masih banyak. Karena itu Pemkab Sidoarjo dana Rp 40 miliar untu keperluan berobat warga miskin. Angka ini didasarkan jumlah warga miskin yang berobat pada 2012. “Kami perkirakan, anggaran itu bakal kurang jika pemegang SKTM terus bertambah. Apalagi, sampai saat ini belum ada update database jumlah warga miskin oleh Pemkab Sidoarjo,” tutur Ketua Komisi D DPRD Sidoarjo, H Mahmud, Minggu (24/3). Sesuai data, anggaran berobat warga miskin pada 2012 ditetapkan Rp 29 miliar. Namun, pemkab menguras celengan Rp 40 miliar, karena semakin banyak warga miskin yang harus dilayani. Karena itu, kini pemkab akhirnya mematok dana Rp 40 miliar pengobatan. “Belajar dari data yang ada, kemungkinan untuk pengobatan warga miskin masih mencapai Rp 50 miliar bahkan bisa lebih,” jelasnya. Politisi PAN ini menegaskan, tahun ini Dinas Kesehatan Sidoarjo diminta menyiapkan tim verifikasi biaya pasien SKTM. “Tahun sebelumnya RSUD mengklaim biaya pengobatan SKTM ke Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan (DPPKA). Kini ditangani Dinkes,” jelasnya. Sesuai data di Pemkab Sidoarjo, hingga 2012, warga miskin di Sidoarjo mencapai 121.000 keluarga, meningkat dari tahun sebelumnya, 99.000 keluarga. “Setiap tahun pendatang yang menetap di Sidoarjo bertambah. Bukan cuma dari kalangan menengah, tetapi juga kalangan bawah, sehingga saat sudah mengantongi KTP, mereka mendapat hak kesehatan yang sama,” kata anggota Komisi D, Habibul Muiz. Menurut politisi PKS ini, berdasarkan laporan Wakil Direktur RSUD Sidoarjo Dr Atok Irawan, tahun 2012 pasien yang menggunakan Jamkesmas hanya 10 persen. Humas RSUD Sidoarjo Ahmad Zainuri, mengaku pihaknya hanya pelayan. Warga yang menunjukkan Jamkesmas, Jamkesda dan SKTM langsung dilayani. “Kami tidak berhak melarang karena tugas kami melayani masyarakat yang sakit. Apalagi mereka membawa kartu Jamkesmas, Jamkesda atau SKTM,” paparnya. (mif)

GP Ansor Konsolidasi Demi Gerakan Aswaja sidoarjo, surya - GP Ansor yang baru dilantik diminta menjadi garda terdepan gerakan Ahli Sunnah Wal Jamaah (Aswaja). “GP Ansor sebagai salah satu badan otonom NU mempunyai kewajiban untuk mengamankan gerakan Aswaja yang akhir-akhir ini sudah banyak diabaikan,” tandas Ketua PC NU Sidoarjo, KH Abdi Manaf saat pelantikan GP Ansor Sidoarjo, masa khidmah 2013 -2016 di Gedung Rahmatul Ummah, Minggu (24/03), kemarin. Ketua PW GP Ansor Jatim, Alfa Isnaeni, mengatakan, kepengurusan GP Ansor Sidoarjo pimpinan Selamet Budiono tengah menghadapi tantangan berat yaitu membuat pengurus yang solid khususnya menyangkut cara pandang yang sama tentang Ansor. Cara pandang yang sama ini harus dibentuk melalui jenjang kaderisasi yang terstruktur. ”Pengurus GP Ansor saat ini beragam ada yang dari IPNU, PMII, HMI dan lainnya. Kalau dari IPNU atau PMII masih jelas sebab sudah mengetahui tentang gerakan Aswaja,” tuturnya. Sementara itu, Selamet sangat setuju pada Alfa. Dalam waktu dekat ini pihaknya akan melakukan konsolidasi internal dan melakukan pelatihan kader lanjutan untuk setingkat pimpinan. “Sehingga sebagai garda terdepan gerakan Aswaja akan tercapai,” ungkapnya. Bupati Sidoarjo H Saiful Ilah, mengingatkan segenap PC GP Ansor Sidoarjo agar segera bekerja sesuai amanat para kiai. “Jangan sampai setelah dilantik mereka tidur. Setelah dilantik ya harus bekerja,” terangnya. (mif) join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Malang Life

Banjir Tengah Kota

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

HALAMAN 9

|

|

surya/stf4

Pengguna jalan menerobos genangan air di Jalan S Supriyadi, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Minggu (24/3). Genangan air setinggi 30cm, sepanjang 1 kilometer ini disebabkan selokan yang tidak dapat menampung derasnya air hujan yang menguyur kawasan ini. Genangan air ini menyebabkan arus lalu lintas tersendat. Pengguna jalan memilih menghindari sisi terdalam genangan air dengan mengalihkan kendaraan ke tengah jalan. (stf4)

SENIN, 25 MARET 2013

Tanam Bawang Merah Dapat Samsung Galaxy Tab

surya/hayu yudha prabowo

MALANG BERKEBUN - Anggota Komunitas Malang Berkebun mengajak masyarakat memanfaatkan lahan sekecil apapun untuk ditanamai tanaman produktif serta sayuran di Taman Sigha, Kelurahan Merjosari, Kota Malang, Minggu (24/3). Selain sadar lingkungan, ajakan memanfaatkan lahan itu juga untuk ketahanan pangan individu.

MALANG, surya - Bermula dari percakapan sejumlah anak muda di jejaring twitter, komunitas Malang Berkebun untuk mewadahi minat pada urban farming. Mereka mengajak masyarakat luas untuk sadar lingkungan dan memanfaatkan lahan untuk ketahanan pangan individu. Seperti yang dilakukan di Taman Merjosari, Kota Malang, Minggu (24/3). Mereka membagikan bungkusan berwarna hijau berisi benih bawang merah kepada pengunjung. Sementara yang lainnya memberikan kertas berisi gambar dan petunjuk sederhana menanam bawang merah variestas tuk tuk di polybag. Diska Rahmita Gasti (22), pegiat Malang Berkebun bercerita, komunitas yang terbentuk 2011 silam ini terbentuk lewat curhat di twitter dengan temannya yang bernama Yusmia. Curhat tersebut ternyata diikuti oleh teman-teman lainnya dengan minat serupa, yakni membentuk komunitas Malang

Berkebun yang menjadi cabang Indonesia Berkebun yang sudah ada terlebih dahulu. Pekerja lepas bidang desain grafis ini mengakui, cukup sulit mengembangkan minat masyarakat untuk berkebun. Karena banyak yang masih berpaku bahwa berkebun membutuhkan lahan yang luas. Padahal yang dikembangkan Malang Berkebun justru memanfaatkan sekecil apapun lahan yang tidak terpakai. “Istilahnya kami hanya butuh lokasi untuk meletakan polybag saja. Bukan lahan yang sangat luas seperti berkebun konvensional,” tuturnya. Mencoba semakin mengenalkan gerakan urban farming di Malang, Komunitas Malang Berkebun mengelar lomba tanam bawang merah varietas tuk tuk untuk masyarakat umum. Sebagai hadiah mereka menyediakan Samsung Galaxy Tab serta sejumlah smart phone lainnya. Untuk mengikuti lomba ini,

para peserta harus mempunyai akun twitter. Kemudian menjadi follower akun twitter @IDBerkebun dan mengikuti peraturan yang sudah ditetapkan. Para peserta harus mengirim twitpic fase penanaman hingga proses panen ke akun twitter panitia. “Panitia akan menilai berdasarkan gambar masingmasing. Nantinya hasil panen bukan hanya dari kwantitasnya, tapi juga kualitas hasil panen,” katanya. Imam Syafii (43) warga Pisang Candi, Kecamatan Sukun, Kota Malang tertarik dengan lomba ini. Bukan karena hadiah yang bernilai jutaan rupiah, namun lomba ini menjadi kesempatan untuk menimba ilmu dalam hal bercocok tanam. Apalagi selama ini ia belum pernah menanam bawang merah dengan mengunakan biji. “Saya tidak mengincar hadiahnya. Yang penting pengalaman ini bisa dibagi dengan warga yang lain dan kami menambah ilmu,” ujarnya. (day)

Rumatan Metadon Minim Peminat ■ Pecandu Narkoba Takut Dikriminalisasi

surya/dok

OPERASI SAKAW - Kasubag Humas Polres Malang Kota AKP Dwiko Gunawan (tengah) menunjukkan sejumlah barang bukti dari 20 tersangka narkoba yang terjaring Operasi Sakaw Semeru 2013.

Malang, Surya -Program terapi rumatan metadon ditujukan untuk mengurangi ketergatungan narkoba dan penggunakan jarum suntik di antara para pecandu. Namun di Malang program ini berjalan kurang efektik karena lokasi terapi berada di dekat kantor polisi. Seperti diungkapkan Direktur Rumah Sakit Umum Saiful Anwar (RSSA) Malang, Budi Rahaju, terapi rumatan metadon sebagai pengganti narkotika. Pecandu, khususnya narkotika suntik, diganti ■ KE HALAMAN 15

Rampok Satroni Rumah Nenek MALANG, surya - Tidur Siani (60) terganggu pada Sabtu dini hari (23/3) ketika mendengar suar gaduh dari ruang tamu rumahnya. Tak dinyana, begitu keluar kamar, nenek ini langsung diancam celurit oleh perampok bercadar. “Saya disuruh menunjukkan tempat menyimpan uang,” kisah Siani, warga Dusun Krajan RT 42/RW 04, Desa Sumber Bening, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang kepada wartawan, Minggu (24/3). Perampok juga mengancam membunuhnya jika ia berani berteriak minta tolong atau berontak. Menurut Siani, perampok

Saya disuruh menunjukkan tempat menyimpan uang Siani

mungkin menduga ia memiliki banyak uang. Hal itu sudah ia sampaikan kepada perampok. “Kulo mboten nggadah arto (saya tidak punya uang, red),” jelas Siani kepada perampok yang kemudian mengikatnya di kamar dengan memakai kain serbet. Karena tidak mendapatkan apa yang diinginkan, peram-

pok pun menyambar apa yang ada. Perampok kemudian melucuti perhisan yang dipakai Siani, yaitu gelang emas seberat 16 gram, 1 kalung emas yang memiliki berat 17 gram, sebuah cincin 5 gram, sepasang anting seberat 5 gram dan sebuah ponsel genggam merk Nokia. ■ KE HALAMAN 15

surya/iksan fauzi

DISKUSI TB - Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan, Surpiyantoro (pegang mikropone) mengisi diskusi dalam peringatan Hari TB SeDunia di RS Paru Kota Batu, Minggu (24/3).

Kalau pun ada penderita TB, sebaiknya mereka mengikuti petunjuk dokter agar tidak sampai menular kepada orang lain. Surpiyantoro Sekjen Kemenkes dari 200 penderita per 100.000 penduduk. Pada 2012, penderita TB berkisar 104 orang per 100.000 penduduk. Endang menambahkan, sedikitnya penderita TB itu karena pihaknya membangun dan memperkuat jaringan antar-ru-

mah sakit dan puskesmas. Para bidan desa juga terlibat dalam menyosialisasikan penyakit TB kepada warga. “Setiap bulan kami selalu koordinasi, mengevaluasi, dan mengkajinya,” kata Endang. Jalan sehat itu juga dihadiri Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Surpiyantoro. Ia berharap agar masyarakat menerapkan pola hidup sehat dengan menjaga kesehatan paru-paru, seperti tidak merokok. “Kalau pun ada penderita TB, sebaiknya mereka mengikuti petunjuk dokter agar tidak sampai menular kepada orang lain,” saran Surpiyantoro. (iks)

Al Mukhlishin Saksi Bisu Perjuangan Pengikut Diponegoro

Harus Selalu Ramah

Kota Batu kini menjelma menjadi kota wisata dan menjadi daya tarik para wisawatan. Selama 2012, tercatat ada sekitar 4 juta wisawatan yang datang ke kota apel ini. Siapa sangka, di tengah keramaian kota ini berdiri sebuah masjid yang menjadi saksi bisu perjuangan Pangeran Diponegoro (1825-1830).

M

eski usianya baru 21 tahun, Yonanda Galuh Puspitasari sudah lama berkecimpung dalam publik relation (PR). Wanita yang akrab disapa Jona ini sudah berkecimpung di PR sejak lulus SMA tiga tahun silam. Dia mengawali menjadi PR di Malang Indie Community (MIC), dan sejak sebulan lalu dia dipercaya menjadi PR New My Place. Dengan pengalamannya menjadi PR itu, Jona merasa tidak canggung dengan aktivitasnya. Perbedaannya hanya dari segi penampilan. Selama ini dia cenderung berpenampilan maskulin. Namun setelah menjadi PR New My Place Jona harus tampil feminim. Mahasiswa Universitas Wisnuwardhana (Unidha) Malang ini menganggap dunia PR sama dengan dunia artis. Dua profesi ini samasama membutuhkan akting. “PR harus selalu tersenyum pada semua orang. Tidak peduli

join facebook.com/suryaonline

Kepanjen, Surya- Keberadaan kereta api komuter rute Lawang-Kepanjen tetap diprogramkan oleh Dinas Perhubungan dan Lalau Lintas Angkutan Jalan (Dishub LLAJ) Provinsi Jatim. Bahkan, komuter termasuk program andalan. “Namun nantinya komuter itu akan ditarik lokomotif, bukan seperti komuter yang lalu itu,” jelas Bambang Kartika, Kabid Teknik Keselamatan Transportasi Dishubkominfo Kabupaten Malang kepada Surya, Minggu (24/3). Dengan gerbong yang ditarik lokomotif, maka diharapkan kendala elevasi ketika melewati Lawang bisa teratasi. Dalam uji coba komuter tahun lalu tanpa lokomotif ternyata gagal. Sebab, ketika melawati tanjakan di Lawang, komuter itu tidak mampu naik. Padahal saat itu, tidak banyak penumpang di komuter itu. Terkait ini, Direktorat Keselamatan Kereta Api tidak berani mengoperasikan komuter di rute itu, meski pemkab sudah memberikan saran agar tidak mengoperasikan komuter rute Lawang-Kepanjen, tetapi mulai Singosari ke Kepanjen. “Mungkin melihat uji coba komuter kedua tidak berhasil membuat Direktorat Keselamatan Kereta Api tak berani ambil risiko,” papar Bambang. (vie)

Batu, Surya - Penyakit tuberkulosis (TB) masih menjadi ancaman bagi warga Jatim. Berdasar data Dinas Kesehatan (Dinkes) Jatim 2012, setidaknya ada 42.440 orang di Jatim terserang penyakit menular dan mematikan ini. Kepala Dinkes Jatim, Harsono menyebutkan, dari data itu, ada 26.702 penderita berpotensi menularkan, dan penderita TB yang telah meninggal dunia mencapai 728 orang. Sedangkan penderita TB per kota/kabupaten di Jatim mencapai 200 penderita per 100.000 jiwa. “Kami berharap angka ini turun, karena biaya perawatan tiap pasien lumayan besar. Di Jatim, butuh anggaran Rp 38,2 miliar per tahun, dengan biaya perawatan per penderita minimal Rp 900.000,” papar Harsono kepada wartawan usai jalan sehat memperingati hari TB sedunia di RS Paru Batu, Minggu (24/3). Harsono mengatakan, meski pemerintah pusat mengalokasikan dana jaminan kesehatan masyarakat (Jamkesmas) dan pemerintah daerah menyediakan jaminan kesehatan daerah (Jamkesda), sebaiknya masyarakat menjaga kesehatan. Jangan sampai menderita TB hingga parah. Kepala Dinkes Kota Batu, Endang Triningsih mengatakan, kasus penderita TB di Kota Batu belum masuk kategori membahayakan. Penderita TB di kota wisata ini jumlahnya tidak lebih

Menengok Masjid Tertua di Batu

Yonanda Galuh Puspitasari

■ KE HALAMAN 15

Tetap Awas, Penyakit TB Mengancam! Programkan Komuter

G surya/NEDI PUTRA AW

us Ulul Azmi (44) menungkapkan, semasa ayahnya Kiai Moch Luthfie Wal Aman masih hidup pernah bercerita bahwa Masjid Al Mukhlishin dulunya menyatu dengan pesantren di tengah perkampungan Matsari

(sekarang perkampungan Lahor, red). Masjid berukuran 20 meter x 20 meter itu didirikan Kiai Matsari atau lebih dikenal sebagai Kiai Zakaria. Kiai Zakaria adalah salah satu ■ KE HALAMAN 15

surya/hayu yudha prabowo

TERTUA - Kondisi Masjid Al-Muklisin di jalan Lahor, Kelurahan Pesanggrahan, Kota Batu yang dibangun pada tahun 1836, Kamis (14/3). follow @portalsurya


MALANG LINES 15

| SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Menag Kuliah Umum di Tenda ■ STAI Al Qolam Tak Punya Gedung Layak

surya/irwan syairwan

IKUR - Reinaldi Fajar menunjukkan iguana kesayangannya yang bernama Ikur. Reinaldi merasa kecintaannya terhadap iguana semakin terwadahi setelah gabung dengan Komunitas Pencinta Iguana (KPI) Malang

Obsesi Komunitas Iguana Gelar Expo Malang, Surya - Reinaldi Fajar (20) sempat kebingungan mencari informasi seputar binatang peliharaannya, iguana, di Kota Malang. Beruntung, saat berada di car free day Jalan Ijen, mahasiswa jurusan Administrasi Politeknik Negeri Malang ini melihat sekumpulan anak muda menggendong iguana di tangan, dada, dan bahu. “Saya lihat ternyata itu Komunitas Pencinta Iguana (KPI) Malang. Langsung saya gabung,” kata Reinaldi saat ditemui di NReptile Indonesian Reptile Expo and National Contest 2013 di

Rampok... ■

DARI HALAMAN 9

Nilai kerugiannya diperkirakan mencapai Rp 15 juta. Setelah itu, pelaku kabur. Siani yang tinggal berdua saja dengan cucunya, Novita (13) di rumah itu menceritakan, ada dua

Al Mukhlishin... ■

DARI HALAMAN 9

pengikut Pangeran Diponegoro yang berjuang melawan Belanda. Setelah Pangeran Diponegoro diringkus Belanda, para pengikut ini diburu Belanda, termasuk Kiai Zakaria. Kiai Zakaria akhirnya lari ke Batu bersama Kiai Abu Ghonaim, Mbah Bener, Mbah Banter, Mbah Patok, dan sejumlah pengikut lainnya untuk mencari dukungan. Tiga bulan tinggal di Bumiaji, Kota Batu, Kiai Abu Ghonaim wafat dan dimakamkan di Dusun Banaran. Sementara Kiai Zakaria bermukim di Dukuh Macari, Desa Sanggrahan (sekarang timur Balai Kota Batu, red). Kiai Zakaria mendirikan Masjid Al Mukhlishin yang menjadi masjid pertama di wilayah Batu.

Rumatan... ■

DARI HALAMAN 9

dengan zat serupa dengan cara diminum. Cara ini untuk mencegah penggunakaan jarum suntik secara bergantian di antara para pecandu. Metode ini untuk mencegah penyebaran HIV/AIDS lewat penggunaan jarum suntik. Selain itu metadon bisa digunakan untuk terapi para pecandu yang ingin lepas dari ketergantungan narkotika. Meski efek fly yang ditimbulkan tidak sama dengan narkotika asli, metode ini cukup efektif sebagai pengganti narkotika. “Pelan-pelan dosis penggunaannya kami turunkan terus. Sampai kemudian pengguna

Setelah kami jelaskan tentang iguana, baru masyarakat tahu kalau hewan ini jinak. Okky Sandya Ketua KPI Malang Mall Olympic Garden (MOG), Minggu (23/3). Reinaldi menuturkan, ia langsung mendaftar menjadi anggota KPI yang ke-16, dan aktif sejak dua bulan lalu sebagai anggota. Ketua KPI Malang, Okky Sandya, menu-

turkan KPI Malang yang berdiri pada 2 September 2012 ini bukan hanya mewadahi para pencinta iguana, tetapi juga menyosialisasikan tentang hewan reptil yang bernama latin iguana iguana ini. “Pengalaman saya memelihara iguana, orang yang belum tahu langsung takut duluan. Padahal iguana ini sangat jinak,” kata Okky. Okky menuturkan, secara fisik iguana memang tampak seperti hewan buas. Tetapi hewan yang biasa ditemukan di Amerika Latin ini herbivora (pemakan tumbuhan). “Se-

telah kami jelaskan tentang iguana, baru masyarakat tahu kalau hewan ini jinak. Orangtua saya juga dulu sempat khawatir kalau digigit. Tetapi ternyata tidak pernah terjadi,” ujar Okky yang kuliah di Fakultas Hukum Universitas Brawijaya ini. Okky menuturkan KPI Malang belum pernah menggelar expo seperti yang dilakukan komunitas N-Reptile Malang. Namun begitu, KPI Malang memiliki ambisi untuk menggelar event pada saat ulang tahun perdana September mendatang. (isy)

orang perampok yang masuk rumahnya. Satu orang berkulit hitam dan bertubuh pendek. Seorang lainnya tinggi dan memiliki wajah jelek. Ia bisa melihat wajah keduanya, karena penutup kain di wajah mereka tiba-tiba melorot saat mengobrak abrik lemari di

kamarnya. Siani juga mengingat, saat pelaku kabur dari rumahnya, ia sama sekali tidak mendengar suara mesin sepeda motor atau mobil. Siani menduga pelaku datang ke rumahnya dengan berjalan kaki. Kapolsek Bantur AKP Azwandy mengatakan, peram-

pokan ini sudah dilaporkan dan pihaknya sudah melakukan penyelidikan dan melakukan olah tempat kejadian perkara. Sejauh ini, polisi masih terus melakukan penyelidikan. “Korban tidak sampai dilukai dan segera kami lakukan penyelidikan,” jelas Azwandy. (vie)

“Pada dinding mihrab Masjid Al Mukhlishin, dulu ada tulisan berangka tahun 1249 Hijriah (sekitar 1829-1830 Masehi),” tutur Gus Azmi saat ditemui di rumahnya di Jalan Lesti, Jumat (22/3). Nama Kiai Matsari merupakan pemberian Belanda. Biasanya Belanda menjuluki Kiai Zakaria ini sebagai Kiai Amat Sari. Begitu pemahamannya terhadap Islam luar biasa, membuat sang kiai disegani. Daerah tempat tinggal kiai ini dikenal juga sebagai Kampung Pesantren. Kiai Matsari memiliki kebun kopi yang sangat luas. Kebun kopi itu terhampar di lereng Gunung Panderman. Banyak warga sekitar kampung dan luar Batu yang nyantri di pondok pesantren kiai sekalian bekerja. Suatu saat, para santri memanen kopi, padahal menurut Belanda belum waktunya. Untuk mempertanggungja-

wabkan perbuatan santrinya, Kiai Zakaria rela dipenjara. Setiap kali masuk penjara, terjadilah gempa dahsyat. Anehnya, gempa yang terjadi hanya di sekitar penjara (sekarang menjadi Kantor Polsek Batu, red). Gus Azmi menambahkan, bukti fisik kesejarahan Dusun Macari hanya pada Masjid AlMuhlishin. Namun, kurangnya pemahaman warga sekitar akan arti peninggalan bangunan bersejarah membuat saksi bisu itu tinggal sebuah kolam air berukuran 30 meter x 75 meter yang jaraknya sekitar 100 meter sebelah utara masjid. Dulunya, kolam itu hanya sebuah pancuran air. Selain itu, juga ada sebuah komplek makam keluarga yang sekarang sudah berbaur menjadi pemakaman umum. Sekarang, Masjid Al Mukhlishin sudah mengalami renovasi beberapa kali. Di bagian

bangunan paling tua, terlihat genteng sudah menghitam dan lapuk, begitu juga dengan temboknya. Di bagian mihrab juga belum berubah. Di bagian depan masjid sudah direnovasi. Di sebelah Masjid Al Mukhlishin, pada 1967 berdiri sebuah Madrasah Ibtida’iyah (MI) Darul Ulum. Kini, MI itu memiliki siswa sekitar 200 anak. Hingga kini sekolah itu masih menjadi tempat anak-anak sekitar menimba ilmu agama dan umum. Lamanya umur bangunan masjid itu membuat takmir berkeinginan merenovasi. Salah satu Takmir Masjid Al Mukhlishin, Muhammad Uzair Abdillah, mengatakan, renovasi masjid paling utama di bangunan asli bagian belakang. “Kami sudah mengestimasi kebutuhan untuk renovasinya kurang lebih Rp 200 juta,” ujar Uzair usai mengajar di MI Darul Ulum. (iksan fauzi)

narkotika bisa lepas dari ketergantungan,” terang Budi Rahaju. Namun di Kota Malang, program ini berjalan kurang efektif. Satu di antaranya karena lokasi pelayanan rumatan metadon berada di dekat kantor polisi. Selama ini rumatan metadon diberikan di RSSA, lokasinya di samping kamar jenazah. Dijelaskan Budi Rahaju, para pengguna narkotika adalah orang-orang yang paranoid. Mereka mudah ketakutan. Dari survei yang dilakukan pihak rumah sakit, para pengguna khawatir mereka akan ditangkap polisi jika melakukan rumatan metadon. Apalagi lokasi rumatan itu tepat di depan Polres Malang Kota. Sedang di bagian belakang merupa-

join facebook.com/suryaonline

kan markas tentara. “Itu yang membuat para pecandu ketakutan untuk melakukan terapi metadon,” tambahnya. Budi Rahaju menyayangkan minimnya minat pecantu terhadap terapi metadon. Padahal rumatan metadon sudah menjadi program dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jatim. Untuk memindahkan lokasi rumatan di tempat lain juga butuh pertimbangan mendalam. Sebab rumatan metadon dilakukan bersama dokter ahli jiwa. Mereka yang memberikan konseling kepada para pecandu sehingga para pecandu mau mengeluarkan segala permasalahannya. Para pecandu yang mempunyai kemauan kuat untuk lepas dari ketergantungan, mayori-

tas pindah lokasi terapi metadon ke Puskesmas Kendalsari. Sebagai solusinya, menurut Budi Rahaju, butuh jaminan dari polisi agar para pecandu yang ingin sembuh ini tidak dikriminalisasi. Jaminan ini akan mendorong lebih banyak pecandu untuk menjalani terapi metadon. “Kalau polisi memberikan jaminan, mereka kan juga tenang dan tidak takut untuk datang ke lokasi terapi,” ucapnya. Kapolres Malang Kota, AKBP Teddy Minahasa, membenarkan apa yang diungkapkan Budi Rahaju. Lokasi terapi yang berada di depan Polres Malang Kota memicu paranoid dari para pecandu. Namun Teddy menjamin, para pengguna tidak akan dikriminalisasi. Menurut Teddy,

Kepanjen, Surya - Ada yang menarik ketika Menteri Agama (Menag), Suryadharma Ali, memberikan kuliah umum di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al Qolam, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, Minggu (24/3) sore. Kuliah yang biasanya diberikan di ruangan kampus, tetapi kali ini digelar di sebuah tenda. Kuliah umum Menag digelar di tenda karena kampus yang didirikan oleh konsorsium 18 pondok pesantren (ponpes) itu tidak memiliki gedung yang representatif untuk kuliah umum. Karena itu, untuk membuat ruang pertemuan yang agak besar secara temporer didirikan tenda. Kemarin, para undangan dan mahasiswa STAI berada di dalam tenda mendengarkan kuliah umum Menag yang juga Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu. “Kami hanya memiliki tujuh kelas yang dipakai mulai pagi hingga malam sepanjang minggu,” jelas KH Achmad Fahrulrozi, Ketua Yayasan Al Qolam ketika memberikan pengantar kuliah umum.

Jumlah mahasiswa aktif STAI Al Qolam sebanyak 632 orang dan yang sedang mengerjakan skripsi 150 orang. Mahasiswa di STAI Al Qolam umumnya merupakan santri ponpes. Yayasan berharap Menag memberi bantuan terhadap kampus itu. Hal itu bisa dimaklumi Suryadharma Ali. “Saya sampai bingung harus menyampaikan apa ini? Kasih arahan atau bantuan ya. Soalnya pengantarnya minta bantuan,” tandas Suryadharma Ali. Pernyataan itu disambut tawa undangan dan mahasiswa. “Soalnya pengantarnya memelas dan tidak mau meminta, tetapi menyindir,” jawab Suryadharma Ali disambung senyum. Menurut Suryadharma Ali, di pemerintahan harus tegas. Harus ada bukti meminta sehingga pemerintah punya dasar untuk memberi. Kalau ada pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), dasar pemberian bantuan itu ada. Menanggapi hal itu, Gus

Malah kalau kuliah dengan kondisi ini, mahasiswa lebih menyimak. Bandingkan dengan ruang kuliah yang ber AC, pasti bawaannya ngantuk saja. Suryadharma Ali Menteri Agama Fahrul, sapaan akrab LH Achmad Fahrulrozi menyatakan, proposalnya menyusul, Terlepas dari tu, Menag merasa kagum dengan kondisi STAI sekarang. Sebab animo yang kuliah masih tinggi, karena masih bisa mendapatkan 800 mahasiswa. “Malah kalau kuliah dengan kondisi ini, mahasiswa lebih menyimak. Bandingkan dengan ruang kuliah yang ber AC, pasti bawaannya ngantuk saja,” kata Menag yang dalam kuliah umum itu membawa tema “Pluralisme Sebagai Kekuatan”.(vie)

DaDi Raup Bantuan Rp 400 Juta ■ Aji Lebih Tonjolkan Figur Malang, Surya - Empat hari sudah, Tim Pemenangan pasangan calon wali (cawali) Malang Heri Pudji Utami-Sofyan Edi Jarwoko (DaDi) membuka rekening gotong-royong (RGR) untuk warga yang ingin memberikan dukungan. Bendahara Tim Pemenangan DaDi, Johan Budhie Sava, menuturkan sampai Minggu (24/3) dana bantuan yang masuk sudah Rp 400 juta. Johan mengatakan para donatur ini masih didominasi perorangan ketimbang perusahaan. Budhie membeberkan ada sekitar 500 orang yang sudah memberikan bantuannya ke rekening BCA Acc 38050771111 atas nama Johan Budhie Sava. “Kami sangat berterimakasih kepada warga yang secara sukarela memberikan bantuan,” kata Johan saat ditemui Surya di Posko Utama DaDi, Minggu (24/3). Terpisah Sofyan Edi Jarwoko menuturkan jumlah sumbangan yang cukup besar dari warga mengindikasikan banyaknya warga Malang yang memiliki satu visi dan misi terhadap pasangan DaDi. “Saya dan Bunda sangat berterimakasih kepada

Harus... ■

DARI HALAMAN 9

hati sedang sedih, yang penting selalu tersenyum,” kata Jona, Jumat (22/3). Gadis asal Sumberpucung, Kabupaten Malang ini menganggap senyum PR sangat penting. Sebagai person yang sering berhadapan dengan

surya/hayu yudha prabowo

DANA KAMPANYE - Sofyan Edi Jarwoko, Calon Wakil Wali Kota Malang yang berpasangan dengan Bunda Heri Pudji Utami (DaDI) menerima sumbangan dana kampanye dari simpatian di Media Center DaDi, jalan Bandung, Kota Malang, Minggu (24/3). warga yang telah menyumbangkan rejekinya untuk kami. Tidak akan kami sia-siakan sumbangan ini,” kata Sofyan Edi, kemarin. Sofyan Edi yang juga Ketua DPD Partai Golkar Kota Malang ini mengungkapkan, para penyumbang ini terdiri atas 60 komunitas yang yang jumlahnya mencapai ratusan orang. “Hari ini kami dapat lagi bantuan Rp 20.500.000 dari Komunitas Ojok Lali dan Arema Batam. Kami akan gunakan amanah ini untuk kebaikan warga Malang juga,” papar Sofyan Edi. Sementara pasangan calon

yang diusung PKB dan Gerindra, HM Anton-Sutiaji (Aji) lebih menonjolkan kefiguran dan kepemimpinan yang dimiliki ketimbang memberi janji-janji. Hal itu diungkapkan Sutiaji. Ketua Fraksi PKB DPRD Kota Malang ini mengatakan, rekam jejak keduanya bisa ditelusuri sebelum mencalonkan. “Kami di dewan selalu membuat perda dan kebijakan yang pro-masyarakat. Sebab yang kami inginkan hanya satu, kebutuhan dasar warga Malang harus terpenuhi,” kata Sutiaji, kemarin. (isy)

sponsor, relasi perusahaan, atau instansi lain, PR mewakili karakter perusahaan. Apabila PR kurang ramah, instansi lain pasti menganggap perusahaan kurang ramah. Tetapi Jona sangat senang

bisa dipercaya menjadi PR. Dia bisa mengenal berbagai ragam karakter orang dari berbagai latar belakang. “Syarat utama menjadi PR adalah harus pandai bergaul dengan berbagai tipe orang,” pungkas Jona. (jay)

mereka adalah korban yang juga harus dilindungi. Bahkan, para pecandu seharusnya dijadikan justice collaborator untuk mengungkap jaringan narkotika di atasnya. “Mereka bisa digandeng polisi untuk mengungkap jaringan narkotika yang memasok barang kepada mereka. Kami jamin mereka yang melakukan rumatan metadon tidak akan ditangkap,” tegasnya. Untuk mendapatkan terapi metadon, para pecandu membayar Rp 10.000 setiap kali datang. Uang ini lebih untuk menguji keteguhan para pecandu untuk sembuh. Sebab, jika digratiskan mereka datang sesuka hati. Namun dengan membayar, pecandu yang mempunyai tekat kuat yang mau datang. (day) follow @portalsurya


Batu Plus surya.co.id

HALAMAN 16

|

Peringatan Hari Air

surabaya.tribunnews.com

| SENIN, 25 MARET 2013

surya/STF4

Aktivis Jaring Komunikasi Pemantauan Kualitas Air (JKPKA) Malang mengelar aksi Hari Air Sedunia yang diperingati setiap tanggal 22 Maret di Jalan Ijen, Kota Malang, Minggu (24/3). Pada peringatan kali ini, aktivis JKPKA Malang mengenakan busana dari sampah daur ulang dan menyebarkan brosur mengenai ancaman krisis air bersih di masa mendatang jika tidak ada upaya pelestarian sumber air dan kegiatan ramah lingkungan. (stf4)

Pemkot Lebur Empat Struktur Organisasi

surya/hayu yudha prabowo

WISATA BUNGA - Agung Setiawan (27), pengelola wisata Petik Bunga Mawar Gumur di perkebunan mawar, Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jumat (1/3). Wisata petik bunga mawar di area seluas 60 Hektar ini menjadi tempat percontohan pengelolaan desa wisata di Kota Batu.

Batu, Surya - Empat Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) di Pemkot Batu dinilai tidak efektif dalam melayani masyarakat. Karena itu, keempat organisasi itu akan dilebur menjadi dua bagian. Keempat organisasi itu adalah Bagian Perlengkapan dan Bagian Keuangan. Kedua SOTK ini akan dimerger menjadi satu badan baru yakni Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD). Selain itu, dua bagian lain yang akan dimerger adalah Bagian Perekonomian dan Bagian Pembangunan. Demikian diungkapkan Kepala Bagian Organisasi Pemkot Batu, Sanyoto Widayat, Minggu (24/3). Menurut Sanyoto, peleburan itu merupakan instruksi Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko (ER) untuk meningkatkan mutu kinerja

dan ketertiban para pegawai pemkot. Selain melebur empat organisasi, pemkot juga membentuk satu badan baru untuk meningkatkan dan memaksimalkan pelayanan kepada publik, terutama dalam pe-

layanan perumahan. Hal ini akan direalisasikan dengan membentuk Kantor Perumahan sebagai badan baru di lingkungan pemkot. Sanyoto menambahkan, keberadaan Kantor Perumahan ini diharapkan bisa mem-

berikan pelayanan maksimal kepada masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan perumahan. Salah satunya, adalah realisasi program dari wali kota yang akan menyediakan 1.000 rumah bagi pegawai negeri sipil (PNS). (iks)

Desa Wisata Dikebut ■ Punten dan Gunungsari

jadi Pilot Project

BATU, surya - Dinas Priwisata (Disparta) Kota Batu akan mempercepat pembangunan desa wisata modern yang dipadukan dengan nuansa pedesaan. Rencananya, ada dua desa yang akan menjadi pilot project, yaitu Desa Punten dan Gunungsari. Kepala Disparta Kota Batu, Mistin mengatakan, percepatan ini menindaklanjuti hasil konsultasi ke Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pekan lalu. Saat itu, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berjanji membantu menurunkan anggaran dari Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Selain wisata (PNPM) pariwisata modern, dua desa serta tenaga ahli. itu benar-benar “Pekan depan pembentukan panimenonjolkan tia dari SKPD (Satuagrowisata. an Kerja Perangkat Mistin Daerah), masyarakat Kepala Dinas Pariwisata desa dan Jatim Park Foundatioon (JTPF) sebagai pengkonsep, desainer, dan penyumbang tenaga ahli,” papar Mistin, Minggu (24/3). Untuk mewujudkan desa wisata ini, sambung Mistin, Pemkot akan menyatukan visi program dengan Satuan Kerja Perangkat daerah (SKPD). “Harapannya nanti, selain wisata modern, dua desa itu benar-benar menonjolkan agrowisata,” sambung Mistin. Sementara itu Fajar Trang Bawono dari JTPF mengatakan kedua desa tersebut menjadi semacam laboratorium untuk merumuskan model untuk pengembangan desa wisata lainnya. “Jadi tidak kita geber agar semua desa jadi desa wisata. Tapi kita buat formulanya dulu, baru membuat di tempat lain,”ujarnya. Pembangunan desa wisata dilakukan dengan membuat relasi antar desa. Satu desa dengan desa lainnya menjadi satu jaringan wisata. "Desa wisata prinsipnya sama dengan membuka usaha untuk warga desa. Bukan investor luar desa yang membuka usaha. Saat ini upaya percepatan desa wisata ini sudah dilakukan. Pihak JTPF memasang target, saat Idul Fitri tahun ini program percepatan desa wisata sudah bisa dirasakan. (iks/day)

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Super Ball surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

HALAMAN 18

|

join facebook.com/suryaonline

| SENIN, 25 MARET 2013

follow @portalsurya


MULTISPORT 23

| SENIN, 25 MARET 2013

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Eagle Lanjutkan Trend Positif SURABAYA, SURYA - Keperkasaan Eagle Malang kembali memakan korban di Gool Futsal Mangga Dua Surabaya, Minggu (24/3) siang. Dalam laga lanjutan Divisi II LFA Jatim IV ini, Ferry Yudiawan dkk sukses melanjutkan trend positif dengan menghantam Meta Futsal, 5-1 (0-1). Di babak pertama, Eagle yang bermain tanpa kehadiran pilarnya, Aidil Hidayah, karena cedera, tampil loyo. Bahkan, menit ke-7, Meta sukses membobol gawang Eagle melalui kaki Aldy. Gol Aldy ini menjadi satu-satunya gol di babak pertama. Skor

0-1 untuk Meta bertahan hingga turun minum. Masuk babak kedua, Eagle mencoba bangkit. Mereka terus menggempur pertahanan Meta. Hasilnya, menit ke-24, Catur sukses merobek jala Meta sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Empat menit kemudian, giliran Ferry yang mencetak gol dan membalik kedudukan menjadi 2-1. Unggul 2-1 membuat semangat anak-anak Eagle makin menggila. Menit ke-32, Krisdian memperbesar keunggulan Eagle menjadi 3-2. Dua gol terakhir Eagle dilesakkan Zulfikar menit ke-35 dan Usa Lak-

sono menit ke-36. Pelatih Eagle Malang, Zamri Effendi, mengungkapkan, meski tertinggal satu gol hingga babak pertama usai, namun semangat anak-anak Eagle tidak kendor. Sebaliknya, mereka makin termotivasi untuk menyamakan kedudukan di babak kedua. "Anak-anak tetap memiliki motivasi dan semangat tinggi untuk mengejar ketinggalan. Padahal anak-anak kelelahan, karena delapan pemain kami baru pulang dari Bali dan Tarakan Kalimantan mengikuti turnamen di sana," ujar Zamri, Minggu (24/3). (edr)

Green Army Permalukan Barkla SURABAYA, SURYA - Tim promosi Green Army sukses mempermalukan Barkla 4-2 dalam lanjutan Divisi I LFA Jatim IV di Gool Futsal Mangga Dua Surabaya, Minggu (24/3). Ini merupakan kemenangan kedua yang dipetik Green Army musim ini. Sebelumnya tim asuhan Hadi 'Iwan' Purwanto ini mengalahkan sesama tim promosi FFC Sidoarjo, 5-4 (1-0), 10 Maret lalu. Musim lalu Green Army adalah runner up Divisi II dan berhak promosi ke Divisi I. Kendati sebagai tim promosi, Green Army tidak kecil nyali. Mereka langsung mengambil inisiatif menekan Barkla. Hasilnya, Green Army memimpin lebih dulu menit ke-13, setelah pemain Barkla Aris melakukan bunuh diri. Secara keseluruhan, pertandingan babak pertama berlangsung imbang. Di babak kedua, Green Army sukses memperbesar keunggulan menjadi 2-0 melalui gol Ahmad

menit ke-22. Tiga menit kemudian, Nazarudin mengubah skor menjadi 3-0 untuk Green Army. Memimpin tiga gol, belum membuat skuad Green Army puas. Mereka masih ngotot menambah gol. Kerja keras ini membuahkan hasil, setelah Arya Kautsar menit ke-28 menjebol gawang Barkla. Tertinggal empat gol, Barkla berusaha bangkit. Mereka sukses memperkecil kedudukan menjadi 1-4 menit ke-36 melalui gol yang dicetak Faruq. Dua menit kemudian, Barkla kembali memperkecil ketinggalan menjadi 2-4 lewat gol Zainal. Pelatih Green Army, Hadi 'Iwan' Purwanto, mengungkapkan, kemenangan ini berkat pengetahuannya tentang kelemahan Barkla. "Skill pemain Barkla bagus, sayang mereka tidak memiliki motivasi tinggi. Inilah yang berhasil kami manfaatkan. Motivasi Barkla yang lemah kami lawan dengan motivasi tinggi," kata Iwan, usai pertandingan. (edr)

Gagal Atasi All Star Asia â– Thailand Rebut

Posisi Puncak

KALAH - Tunggal putri Aprilia Yuswandari gagal mempersembahkan poin buat Indonesia, setelah dijegal Yip Pui Yin 14-21, 12-21 di DBL Arena Surabaya, Minggu (24/3).

Debut Manis Sulton Achirudin SURABAYA, SURYA - Debut Sulton Achirudin bersama tim barunya, Laros FC berakhir manis. Pemain yang pernah membela SFC Bulldozer dan Laju Jaya Kediri ini ikut mengantar kemenangan Laros FC 3-2 (1-1) atas PCF Mahasiswa dalam lanjutan Divisi I Liga Futsal Amatir (LFA) Jatim IV di Gool Futsal Mangga Dua Surabaya, Minggu (24/3) siang. Pada tiga laga Laros FC sebelumnya, Sulton absen, karena ada kesibukan di Kediri serta baru saja sembuh dari sakit. Kehadiran Sulton, mampu membuat semangat anak-anak Laros FC meroket. Gol pembuka Laros di laga ini tercipta menit ke-9 melalui kaki Oktavianus. Keunggulan Laros tidak bertahan lama. Hanya berselang tiga menit Mahasiswa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol yang dicetak Deniar. Sama-sama mengincar poin penuh, kedua tim saling serang di babak kedua. Laros FC yang musim ini bertabur pemain bintang kembali memimpin lewat Waldee Trudis menit ke-31. Lagilagi keunggulan Laros FC tak

SURYA/ERFAN HAZRANSYAH

SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ

DEBUT - Bintang baru Laros FC, Sulton Achirudin (kanan) berusaha melewati pemain PCF Mahasiswa, Minggu (24/3). bertahan lama. Dua menit berselang, Deniar kembali merobek gawang Laros dan menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Kedudukan 2-2 membuat atmosfer pertandingan makin panas. Bahkan, benturan antarpemain dari kedua tim sering terjadi. Petaka menghinggapi Mahasiswa menit 37 dan 38. Dua pemainnya, Fahrizal dan Deniar, diganjar kartu merah wasit. Keadaan ini membuat Laros bermain agresif.

Satu menit menjelang pertandingan usai, Cornen menjebol gawang Mahasiswa dan membuat Laros menang 3-2. Sulton mengakui, di debutnya bersama Laros, ia belum bisa bermain bagus. Masih banyak kekurangan yang harus dibenahi dalam kubu Laros. "Koordinasi dan konsentrasi pemain Laros masih kurang. Kami memang menang, tapi sebenarnya tim bermain belum maksimal,� kata Sulton. (edr)

Popsivo Benamkan TNI AU GRESIK, SURYA - Tim bola voli putri Jakarta Popsivo PGN membenamkan Jakarta TNI AU 3-1 (26-24, 20-25, 25-17, 25-18) dalam lanjutan Proliga di GOR Tridharma Gresik, Minggu (24/3). Seiring kemenangan itu Popsivo berada di puncak klasemen sementara dengan nilai 21 sedangkan TNI AU kian terbenam di dasar klasemen dengan nilai 3. Posisi Popsivo di puncak klasemen sementara bisa saja digusur Gresik Petrokimia. Syaratnya, Gresik Petrokimia menang 3-0 atau 3-1 melawan

Jakarta Pertamina Energy. Jika Gresik Petrokimia menang, 3-0 atau 3-1 poinnya juga 21. Dengan poin sama 21, maka untuk menentukan siapa yang berhak berada di puncak klasemen tinggal menghitung rasio. Saat berita ini naik cetak, pertandingan Gresik Petrokimia melawan Jakarta Pertamina Energy masih berlangsung. Pelatih Popsivo PGN, M Ansori mencoba merotasi pemain dan beberapa posisi agar tidak mudah terbaca lawan termasuk penempatan tiga pemain asing dua quicker satu open spiker. Masuknya Aline Cristina

Santos Dasilva sebagai blocker terbaik dari Brasil turut mengangkat performa tim. Rotasi pemain terbukti merepotkan TNI AU, bahkan pergerakan open spiker Aline Antunes bisa diredam. Timnya kehilangan set kedua, karena terlalu percaya diri sedangkan tim lawan menekan. "Kami menargetkan menang di setiap pertandingan sambil membaca kelemahan. Saingan terberat saat ini Gresik Petrokimia. Selain itu Jakarta Electric PLN juga meningkat performanya," kata Ansori usai pertandingan. (kompas.com)

SURABAYA, SURYA - Tim Indonesia gagal mengatasi permainan skuad All Star Asia pada kejuaraan bulu tangkis internasional Axiata Cup 2013. Tim Merah putih harus puas bermain 2-2 melawan All Star Asi pada pertandingan di DBL Arena Surabaya, Minggu (24/3). Hasil imbang ini membuat Indonesia gagal mempertahankan posisi puncak klasemen sementara. Posisi Indonesia digusur Thailand yang memetik kemenangan meyakinkan 4-0 atas Vietnam. Simon Santoso dkk mengumpulkan 12 poin dari dua kemenangan dan dua seri pada empat laga yang dijalani. Sedang Thailand mengemas 13 poin dari tiga kali menang dan sekali imbang. Menghadapi All Star Asia, Indonesia memulai permainan dengan buruk. Tunggal putri Indonesia yang menurunkan Aprilia Yuswandari gagal menyumbangkan angka, setelah dijegal Yip Pui Yin 14-21, 12-21. Pada pertandingan pembuka ini, Aprilia gagal memberi perlawanan maksimal. Pebulu tangkis asal PB Semen Indonesia ini selalu tampil di bawah tekanan lawan. Pada awal-awal pertandingan, Aprilia sejatinya mampu bermain imbang. Tapi

pada pertengahan gim pertama, Aprilia terpeleset dan membuat engkel kaki kanannya cedera. Gim pertama akhirnya dimenangi Yip Pui, 21-14. Pada gim kedua, kendali permainan tetap dipegang Yip Pui. Tunggal putri asal Hongkong ini selalu memberi bola-bola di depan net sisi kanan lapangan Aprilia. Penempatan bola lawan menyulitkan Aprilia yang mengalami cedera. Yip Pui langsung unggul 8-0 atas Aprilia. Tertinggal jauh membuat sulit Aprilia dan Yip Pui akhirnya memanangi laga 21-12. Setelah kalah di partai pertama, Indonesia kembali menelan kekalahan di laga kedua. Tunggal putra Indonesia Simon Santoso tidak kuasa membendung keganasan tunggal All Star Asia Lee Hyun Il. Simon sebagai pemain peringkat delapan dunia menyerah melalui permainan tiga gim yang ketat, 19-21, 21-14, 17-21. Tertinggal 0-2 tidak membuat motivasi pemain-pemain Indonesia surut. Sebaliknya, Indonesia terus berjuang dan bekerja keras pada dua laga terakhirnya. Indonesia mampu memperkecil kekalahan 1-2 lewat ganda campuran M Rijal/Debby Susanto yang menundukkan Tarun Kona/Ashwini

Ponnappa, 11-21, 21-19, 21-14. Indonesia akhirnya mampu menyamakan skor 2-2 melalui pasangan ganda putra Angga Pratama/Ryan Agung. Keduanya tanpa banyak kesulitan menghentikan perlawanan ganda China Bao Chun Lai/ Zheng Bo melalui, 21-10, 21-14. Manajer Tim Indonesia Bambang Roedyanto mengaku, hasil imbang 2-2 atas tim All Star Asia merupakan hasil yang kurang memuaskan. Karena kemenangan jadi target awal saat bertemu All Star Asia. "Tapi, kita harus menerima hasil seri 2-2 ini. Awalnya kami berharap bisa mengambil angka pada tunggal putri, tapi Aprillia Yuswandari terpeleset pada gim pertama dan mengganggu langkahnya," sebut Bambang usai laga. Bambang menuturkan, pada penyisihan kedua, 29 Maret 2013 nanti, Indonesia bakal menurunkan kekuatan lebih baik. Pasangan ganda campuran terbaik Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Mohammad Ahsan, Hendra Setiawan dan Bona Septano sudah bisa ikut. "Tontowi/Liliyana sudah istirahat, minggu depan sudah bisa main. Target kami mengambil posisi puncak klasemen," harap Bambang. (fat)

Sebastian Vettel Kuasai Klasemen Pembalap SEPANG, SURYA - Sebastian Vettel meraih hasil sempurna di GP Malaysia, Minggu (24/3). Start dari posisi terdepan, pembalap Jerman ini mengakhiri balapan sepanjang 56 lap tersebut sebagai pemenang, mengalahkan rekan setimnya di Red Bull Racing-Renault, Mark Webber, serta pembalap Mercedes, Lewis Hamilton. Dengan hasil ini, Vettel, yang menguasai Formula 1 selama tiga tahun terakhir, menguasai posisi teratas klasemen sementara dengan total poin 40 ditempel Kimi Raikkonen di posisi kedua dengan 31 poin. Sukses ini sekaligus mengantar Vettel mempertahankan posisi untuk selalu naik podium, karena pekan lalu dia finis di posisi ketiga GP Australia. Sementara itu pembalap Ferrari yang menjadi juara GP Malaysia musim lalu, Fernando Alonso, harus menerima kenyataan pahit ka-

HASIL GP MALAYSIA (10 BESAR) Minggu (24/3)

1. Sebastian Vettel 2. Mark Webber 3. Lewis Hamilton 4. Nico Rosberg 5. Felipe Massa 6. Romain Grosjean 7. Kimi Raikkonen 8. Nico Hulkenberg 9. Sergio Perez 10. Jean-Eric Vergne

Red Bull Racing-Renault Red Bull Racing-Renault Mercedes Mercedes Ferrari Lotus-Renault Lotus-Renault Sauber-Ferrari McLaren-Mercedes STR-Ferrari

rena sudah meninggalkan lomba menjelang akhir lap pertama. Dia mengalami masalah pada sayap depan mobilnya akibat bersenggolan dengan Webber sebelum memasuki tikungan pertama usai start. Alonso mengawali balapan basah ini dengan cukup bagus. Start dari posisi ke-

tiga, juara dunia 2005 dan 2006 ini mampu melewati rekan setimnya, Felipe Massa, untuk mengambil alih posisi kedua dan menguntit pembalap Vettel, yang start dari posisi terdepan. Sayang, sayap depan F138 milik Alonso bersenggolan dengan mobil pebalap Red Bull lainnya, Mark Webber, yang juga berhasil menyalip Massa sebelum tikungan pertama. Akibatnya, sayap depan Alonso patah dan terseret di aspal serta mengeluarkan percikan api ketika dia berusaha mempertahankan posisinya di urutan kedua. Menjelang akhir lap pertama, Alonso, yang pekan lalu menjadi runner-up GP Australia, tak bisa mengendalikan mobil akibat hilangnya keseimbangan lantaran kondisi sayap depan tersebut. Mobil Alonso tak bisa menikung dan melaju ke gravel. Usahanya untuk memutar mobil tak berhasil sehingga tamatlah balapannya pada seri kedua Formula 1 musim 2013 ini. (kompas.com)

ANDALUS Hajj & Umra Service

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Bal-balan Cak surya.co.id

HALAMAN 24

|

surabaya.tribunnews.com

| SENIN, 25 MARET 2013

Persebaya Siap Berhenti ■ April, Semua Pemain Tunggu Keputusan Gede surabaya, surya - Bagaimana kelanjutan nasib Persebaya Surabaya yang berkompetisi di Liga Prima Indonesia (LPI) akan terjawab bulan depan. CEO Persebaya, Gede Widiade, sudah berencana mengumpulkan para pemain Tim Bajul Ijo awal April nanti, guna memberi penjelasan mengenai jadi tidaknya tim kebanggaan warga Surabaya itu terus berkompetisi atau tidak. Sebaliknya, rencana pertemuan itu sepertinya sudah diantisi-

pasi para pemain. Pemain senior Persebaya, Erol Iba mengaku sudah tak sabar dan siap menerima resiko dari keputusan yang diberikan manajemen nanti. Pemain berharap, pertemuan dengan Gede bisa mengetahui jawaban yang jelas soal keikutsertaan Persebaya musim depan. Karena tahun depan direncanakan ada unifikasi atau penyatuan liga, baik Liga Super Indonesia (LSI) dan Liga Prima Indonesia (LPI).

Kapten tim, Erol Iba menuturkan, ia sudah siap dengan semua kemungkinan yang terjadi. "Sebagai pemain, saya seperti pejuang dan harus siap dengan semua yang terjadi. Persebaya mau jalan terus, itu bagus. Kalau memang mau berhenti, ya tidak masalah. Semua yang memutuskan adalah manajemen dan pengurus," kata Erol, Minggu (24/3). Menurut Erol, ia tidak mau menutup-nutupi soal hasil Kon-

gres Luar Biasa (KLB) PSSI di Jakarta, 17 Maret lalu. Saat ini perubahan dalam sepak bola Indonesia harus disikapi dengan bijak dan diharapkan bertambah maju ke depannya. Mantan pemain Timnas Indonesia ini memahami perkembangan sepak bola di Indonesia. "Saya tidak bisa apa-apa, hanya bisa menyikapi. Apa pun yang akan diputuskan manajemen soal masa depan tim, saya siap menerima," terang mantan pe-

main Persik dan Arema ini. Pernyataan Erol diamini Mat Halil. Bek senior ini ingin segera mengetahui sikap dan keputusan manajemen terkait hasil KLB PSSI. Sehingga masa depan Persebaya di kompetisi mendatang segera diketahui. "Sebagai pemain, saya berharap bisa jalan terus. Kompetisi kan sudah jalan," aku Halil. Halil mengaku, ia sudah mengetahui bahwa klub yang terlibat dualisme tidak bisa ikut dalam penyatuan kompetisi

musim depan. "Saya akan berusaha all-out membela Persebaya. Semuanya keputusan ada di manajemen, tugas saya bermain sebaik mungkin," terang Halil. Halil menjelaskan, saat pertemuan nanti, pemain berharap mendapatkan jawaban memuaskan. "Pak Gede sudah berjuang habis-habisan demi tim. Saya respek kepada beliau. Karena mau membiayai dan mengelola Persebaya," ucap Halil. Seperti diketahui, KLB PSSI

memutuskan bahwa musim depan akan dilakukan penyatuan kompetisi yang diikuti 18 tim LSI dan empat tim teratas LPI atau totalnya 22 tim. Syaratnya, tim yang terlibat dualisme tidak disertakan dalam penyatuan. Persebaya yang bermain di LPI, dalam posisi kritis. Karena di Surabaya ada dua tim bernama Persebaya meski di bermain kompetisi berbeda. Persebaya versi Gede bermain di LPI sedangkan Persebaya DU bermai di kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia atau di bawah LSI. (fat)

Kesempatan Melawan Matador lemaskan otot - Laga terakhir Persebaya DU saat melawan Perseta Tulungagung sebulan silam. Hari ini (25/3) mereka bisa melemaskan otot.

surya/erfan hazransyah

surabaya, surya - Skuad Persebaya DU tidak mau kehilangan ritme permainan dan suasana kompetisi, kendati sudah sebulan lebih tak bertanding di kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia. Uston Nawawi dkk akan diuji tim Matador Jakarta di lapangan Nanggala Dukuh Menanggal Surabaya, Senin (25/3) besok. Uji coba ini digelar agar pemain-pemain Persebaya DU siap dan mantap menghadapi lanjutan kompetisi. "Saya ingin melihat kemampuan pemain saat ini seperti apa. Uji coba ini penting, karena tim sudah lama tidak berkompetisi," jelas

Tony Ho, arsitek Persebaya DU, Minggu (24/3). Menurut Tony, Matador Jakarta diajak melakukan uji coba karena sedang menjalani pemusatan latihan di Surabaya. Kebetulan Uston Nawawi dkk butuh uji coba dan kedua tim akhirnya sepakat bertemu di lapangan. Tony menuturkan, sasaran timnya dalam uji coba lawan Matador adalah mempersolid kekompakan tim. Karena selama ini Persebaya DU hanya menjalani latihan reguler. "Saya ingin melihat kerjasama tim saat ini. Lewat uji coba ini diharapkan kinerja dan kerjasama antarpemain bisa semakin

Oumar dan Traore Diragukan Tampil sidoarjo, surya - Menjamu Perseta Tulungagung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (26/3), Deltras Sidoarjo terancam kehilangan pemain asingnya. Mereka adalah duet Mali, yaitu pemain belakang Cheik Oumar Dombia dan striker Abdoul Hamidou Traore. Oumar dikabarkan sakit akibat karena kelelahan dan Traore cedera hamstring. Tentunya tanpa kedua pemain ini, Deltras akan tampil pincang. Pasalnya kedua pemain ini merupakan pilar The Lobster, Deltras, di lininya masing-masing. "Kemungkinan keduanya untuk bermain masih ada. Tetapi kami masih memantau perkembangan terakhir mereka," tegas Djoko Susilo, pelatih Deltras, Minggu (24/3). Andaikata Traore benar-benar absen, Deltras masih memiliki alternatif di lini depan seperti Faisal Muttaqin dan

Engkus Kushawa. Sedangkan di lini belakang, Deltras memiliki Rudianto, Bambang Suprapto dan Arthur Frets Assa yang bisa diplot sebagai pemain bertahan. Biasanya, Oumar berpartner dengan Kasiadi, Andik Rendika Rama, atau Heri Viandoyo di pertahanan. "Semua alternatif bisa dimainkan. Kini tinggal mengetahui kondisi terakhir Oumar dan Traore. Jika siap, mereka akan diturunkan," ucap Djoko. Di klasemen sementara Grup III, The Lobster menghuni peringkat lima dengan tujuh poin. Puncak klasemen dihuni Persebaya DU (10 poin), sedangkan juru kunci atau peringkat delapan dihuni Persekam Metro FC (3 poin). Menjamu Perseta Tulungagung di hadapan Deltamania, julukan suporter Deltras, Jefri Dwi Hadi dkk wajib merebut poin sempurna. (edr)

surya/erfan hazransyah

tetap kuat - Dengan atau tanpa Abdoul Hamidou Traore (kanan), Deltras tetap tidak merubah target. join facebook.com/suryaonline

bagus," harap Tony. Kevakuman pertandingan yang lama, lanjut Tony, harus disiasati dengan menggelar uji coba. Kedatangan Matador menguntungkan timnya yang sedang menjalani kompetisi. "Pemain-pemain tidak boleh kehilangan suasana pertandingan. Kerjasama tim harus selalu terbangun supaya selalu siap menghadapi pertandingan kapan pun," tegas pelatih asal Makassar ini. Meski hanya uji coba, Tony berharap tim bisa menunjukan permainan terbaik. Kerjasama lini per lini diharapkan bisa dijalani secara apik. Sehingga saat dipertandingan resmi, peak performance bisa dipertahankan. "Saya berencana melakukan uji coba sekali sebelum menghadapi pertandingan lanjutan di kompetisi," ucap mantan asisten pelatih Arema LSI ini. Persebaya DU dijadwalkan menghadapi Persebo Bondowoso, 29 Maret. Setelah itu, Persebaya DU masih menjalani dua pertandingan, yakni menghadapi tuan rumah Deltras Sidoarjo dan Perseba Super Bangkalan, masing-masing 2 dan 6 April.(fat)

Persegres Akan Bermain Cepat!

surya/erfan hazransyah

menantang maung - Siswanto (kiri) akan menggerakkan speed Persegres dalam pola permainan tik-tak melawan Persib Bandung. Laha nanti seperti menantang maut bagi Persegres. gresik, surya - Persegres Gresik United memiliki cukup waktu buat persiapan menjelang laga away melawan tuan rumah Persib Bandung, Sabtu (30/3) nanti. Waktu ini dimanfaatkan Persegres untuk melakukan persiapan sembari memikirkan taktik menjegal Persib. "Kami belum banyak melakukan persiapan. Tetapi kami sudah memikirkan cara tentang bagaimana menghadapi Persib," kata Khusaeri, pelatih caretaker Persegres, Minggu (24/3). Menghadapi tuan rumah Persib, Khusaeri tetap memainkan strategi yang sama seperti tiga laga sebelumnya, sejak ia menukangi

Arema Harus Benahi Kelemahan Sayap malang, surya - Arema Cronous masih memiliki kelemahan dalam laga uji coba kontra dua tim Divisi Utama PSSI Pengcab Kota Malang, Sabtu (23/3) lalu. Kelemahan ini harus segera dievaluasi sebelum melawan Persita Tangerang, 31 Maret nanti. Di antara kelemahan tim adalah kurang disiplinnya menjalankan materi latihan. Diantaranya buildup dan wing-play. Pemain bermain kurang sabar dalam mengumpan bola ke rekannya. “Semua kelemahan ini akan kami evaluasi,” kata asisten pelatih Arema Cronous, Satia Bagja, Minggu (24/3). Tim pelatih masih memiliki waktu untuk memperbaiki kelemahan ini. Pada latihan Senin (25/3), Satia belum memastikan materi yang diberikan. Dia harus berkonsultasi dengan pelatih Arema, Rahmad Darmawan (RD). Kemungkinan RD sudah bergabung dengan tim. Satia memastikan materi latihan tidak melenceng dari evaluasi hasil uji coba lalu. Menurutnya, dua pola ini sangat mujarab untuk memetik kemenangan dari Persita. “Persita diperkuat pemain muda. Mereka biasa bekerja ke-

ras dan sabar,” tambahnya. Rekor Persita memang tak sebagus Tim Singo Edan. Persita baru mengemas tiga kali menang, lima kali seri, dan lima kalah. Sebaliknya Arema sudah delapan kali menang, tiga kali kalah. Satia tetap meminta Sunarto dkk tidak meremehkan Persita. Bahkan tim seperti Mitra Kukar yang diperkuat beberapa pemain Timnas pun bisa ditahan di kandangnya, Stadion Aji Imbut. “Persita sering mempersulit lawan. Beberapa kali mereka mencuri peluang,” terang Satia. Sementara terkait perkembangan Sunarto, pemain yang lama absen akibat cedera ligamen kanan ini kemungkinan bisa berlatih hari ini.. “Program rehabilitasinya sudah berakhir. Semoga sudah berlatih normal bersama tim,” kata Nanang Tri Wahyudi, dokter tim Arema. Mantan dokter Timnas ini yakin pemilik nomor punggung 15 itu bisa diterjunkan dalam laga kontra Persita. Tetapi keputusan diterjunkan atau tidaknya Sunarto tergantung pelatih. (jay)

Persegres paska pemecatan pelatih Suharno. Strategi ini adalah memainkan bola-bola pendek yang cepat dari lini ke lini. "Permainan bola-bola pendek yang cepat tetap jadi andalan kami. Namun sesekali kami menyisipi dengan permainan bolabola panjang," ucapnya. Untuk memainkan bola-bola pendek, ungkap Khusaeri, dibutuhkan keharmonisan antar lini. Sejauh ini keharmonisan antar lini belum muncul dalam permainan Laskar Joko Samudro. Khususnya harmonisasi antara lini belakang dan tengah. "Antara lini belakang dan tengah belum klop," ujarnya.

Sedangkan untuk harmonisasi lini tengah dan depan, sejauh ini Khusaeri cukup puas dengan kinerja anak didiknya. Khusus untuk lini depan, di laga terakhir melawan tuan rumah Persita Tangerang, 17 Maret lalu, Khusaeri memiliki catatan bagus untuk penampilan lini depan Persegres. Hasil imbang 2-2 atas Persita adalah tak lepas dari peran pemain di lini depan. "Meskipun striker kami kurang tajam, tetapi kami sudah puas dengan kinerja mereka. Shohei Matsunaga, April Hadi, dan Siswanto misalnya, mereka bermain bagus saat dijamu Persita. Ini akan menjadi catatan bagus buat mereka," imbuhnya. (edr)

Persela Ingin Terus Mencetak Gol lamongan, surya -Enam gol telah dicetak Persela Lamongan dalam tiga laga terakhir kompetisi Liga Super Indonesia (LSI), atau masing-masing dua gol di setiap pertandingan. Raihan gol ini dibuat Laskar Joko Tingkir saat dibesut pelatih caretaker Didik Ludiyanto yang menggantikan peran Gomes De Oliveira. Nah, di laga selanjutnya saat menjamu Pelita Bandung Raya (PBR), Rabu (27/3) lusa, Persela berambisi meneruskan trend positif dengan selalu mencetak gol, tentunya di samping ambisi utama mengantongi poin sempurna alias kemenangan. Di klasemen sementara Liga Super Indonesia (LSI), kini Persela berada di peringkat 12 dengan raihan 13 poin. Sedangkan calon lawannya, PBR, berada di peringkat 16 dengan sembilan poin. Dua gol di tiga laga ini diperoleh Persela saat menang 2-0 atas tim tamu Mitra Kukar, 2-1 atas tuan rumah Persija Jakarta, dan kalah 2-4 dari tuan rumah PSPS Pekanbaru. “Trend positif selalu mencetak gol ingin kami pertahankan

persela for surya

produktif - Menang tetap visi utama Persela selain meningkatkan produktivitas di depan gawang lawan. saat menjamu PBR. Kami berharap ketajaman para pemain bisa terlihat di pertandingan ini,” tegas Didik, Minggu (24/3). Menjamu PBR yang dijadwalkan digelar di Stadion Surajaya Lamongan nanti, daya gedor Persela dipastikan akan bertambah seiring masuknya sang kapten Gustavo Lopez. Sebab, di laga sebelumnya melawan tuan rumah PSPS, Lopez absen akibat hukuman akumulasi kartu dan cedera yang dideritanya. Dengan kembalinya Lopez,

diharapkan aliran bola kepada dua bomber maut, Samsul Arif dan Mario Costas, semakin gencar guna melahirkan peluang dan menciptakan gol. Hingga kini, Samsul adalah pemain paling subur di Persela. Ia sudah mengoleksi lima gol. Di bawah Samsul, ada Costas dan Zaenal Arifin yang mengoleksi masing-masing tiga gol. “Demi menjaga trend positif, kami terus mengasah finishing para pemain. Selain itu, organisasi antarpemain di lapangan juga perlu dimatangkan lagi,” kata Didik.(edr) follow @portalsurya


Aremania

FORKI MALANG GELAR TURNAMEN PELAJAR

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

HALAMAN 24

|

Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (FORKI) Kota Malang bersiap menggelar turnamen antar pelajar. Rencananya turnamen ini akan digelar pada 20-21 April 2013 nanti. Sekretaris FORKI Kota Malang, Ujang Suryana menyatakan pihaknya sudah mensosialisasikan turnamen ini ke beberapa sekolah yang memiliki karateka. Meski belum dibuka secara resmi, sejumlah sekolah sudah memastikan diri akan ikut dalam turnamen itu. “Sudah ada 18 sekolah yang memastikan akan ikut. Semuanya berasal dari Kota Malang,” kata Ujang, Minggu (24/3). Sebenarnya turnamen ini tidak hanya dikhususkan pelajar dari Kota Malang. Ujang mentargetkan pelajar dari Malang Raya bakal meramaikan turnamen ini. “Turnamen ini hanya untuk pembinaan. Kami ingin meningkatkan kualitas karateka di Kota Malang,” tambahnya. (jay)

| SENIN, 25 MARET 2013

Jangan Remehkan Persita! ■ Arema Masih Banyak Kelemahan MALANG, SURYA- Arema Cronous masih memiliki banyak kelemahan, dan hal ini harus segera diperbaiki guna mengahadapi Persita Tangerang pada 31 Maret nanti. Demikian hasil evaluasi dari uji coba kontra dua tim Divisi Utama PSSI Pengcab Kota Malang, Sabtu (23/3). Di antara kelemahan tim adalah kurang disiplinnya pemain menjalankan materi latihan, di antaranya terkait build up dan wing play. Pemain cenderung bermain kurang sabar dalam mengumpan bola ke teman. Selain itu, masalah egoism juga masih muncul dalam uji coba melawan PS UMM dan PS Amarta di Stadion Gajayana itu. Para pemain masih menonjolkan kemampuannya masing-masing, sehingga tim tampak kurang kompak. Memang dalam uji coba itu, tim yang diarsiteki Rahmad Darmawan (RD) ini tak kesulitan untuk menaklukkan kedua tim. Dalam uji coba pertama melawan PS UMM, Kayamba Gumbs dkk menang 2-0. Dua gol itu dicetak Kayamba Gumbs dan hasil bunuh diri bek PS UMM, FX Yanuar. Sedang di laga kedua melawan Amarta, Arema menang 3-0. Semua gol dicetak Alberto ‘Beto’ Gonzalves. Gol-gol yang dicetak pemain Arema itu pun sebagian besar bukan hasil kerja sama antar-pemain, melainkan hasil kreasi individu. Padahal, pelatih, saat uji coba itu berharap adanya kerjasama antar lini. Namun, kenyataannya egoisme pemain masih juga menonjol. Egoisme pemain memang selalu menjadi problem tim asuhan RD ini. Saat awal-awal terbentuknya tim dan beberapa kali mengikuti turnamen sebelum kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) bergulir, permainan individu selalu menonjol di tim Arema. Dampaknya, Arema selalu mearih hasil buruk dalam setiap turnamen yang diikuti. “Semua kelemahan yang muncul dalam laga uji coba kemarin akan kami perbaiki,” kata Satia Bagja, asisten pelatih Arema Cronous, Minggu (24/3). Tim pelatih masih memiliki waktu untuk memperbaiki kelemahan tim. Minggu (24/3) para pemain diistirahatkan dan latihan baru akan digelar kembali pada Senin (25/3). Satia belum dapat memastikan materi yang akan dibe-

UJI COBA - Alberto Goncalves, striker Arema Cronous, melewati hadangan bek FC Amarta dalam laga uji coba di Stadion Gajayana Malang, Sabtu (23/3). Arema menang 3-0 dari FC Amarta, dan semua gol dicetak Alberto Goncalves.

rikan dalam latihan ini. Dia harus konsultasi dengan pelatih Arema Cronous, Rahmad Darmawan (RD). Tetapi kemungkinan besar RD sudah bisa bergabung lagi dengan tim dalam latihan ini. Dia memastikan materi yang akan diberikan selama latihan di Malang tidak melenceng dari evaluasi hasil laga uji coba kemarin. Menurut Satia, dua pola ini sangat mujarab untuk memetik kemenangan dari Persita. “Persita diperkuat pemain muda. Mereka biasa bekerja keras dan sabar,” tambahnya. Rekor Persita memang tak sebagus Singo Edan. Persita baru mengemas tiga kali menang, lima kali seri, dan lima kali kalah. Sebaliknya, tim kebanggaan Aremania sudah delapan kali menang, tiga kali kalah, dan belum pernah seri. Tetapi, Satia tetap minta Hendro Siswanto dkk tidak meremehkan Persita. Sebab, para lawan harus bekerja keras untuk membekuk Persita. Bahkan, tim seperti Mitra Kukar yang diperkuat beberapa pemain Timnas juga bisa ditahan imbang Persita. Padahal, saat itu Mitra Kukar main di kandangnya, Stadion Aji Imbut. “Persita sudah sering membuat susah tim lawan. Beberapa kali dia bisa mencuri peluang,” terang Satia.(jay)

Sunarto Mulai Membaik SUNARTO

SETELAH lama absen latihan akibat cedera otot ligament kanannya, striker Arema Cronous, Sunarto kemungkinan sudah bisa bergabung latihan. Saat ini dokter tim Arema Cronous, Nanang Tri Wahyudi masih menganalisa perkembangan cedera Sunarto. Menurut Nanang, cedera Sunarto memang memperlihatkan perkembangan positif sejak beberapa hari terakhir. Bahkan pada selama

pekan kemarin, pemain asal Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang itu sudah ikut latihan bersama tim. Sunarto sebelumnya absen dalam beberapa pertandingan setelah mengalami cedera otot ligament saat memperkuat Arema melawan PSPS Pekanbaru pada Februari lalu. Tapi Nanang belum bisa merekomendasikan Sunarto bergabung latihan dengan tim secara normal. Sunarto hanya diperkenan-

kan menjalani materi ringan bersama tim. Materi yang berpotensi kontak fisik belum bisa dilakoni. “Program rehabilitasinya sudah berakhir. Semoga mulai besok sudah normal bersama tim,” kata Nanang, Minggu (24/3). Mantan dokter Timnas ini yakin pemilik nomor punggung 15 itu sudah bisa diterjunkan dalam laga kontra Persita Tangerang, 31 Maret 2013 nanti. Tapi ke-

putusan diterjunkan atau tidaknya Sunarto tergantung tim pelatih. Tapi peluang Sunarto bermain dalam laga nanti sangat kecil. Lulusan akademi Arema ini belum pernah ikut materi strategi dan taktik. Bahkan Sunarto tidak diterjunkan saat Singo Edan menjajal dua tim Divisi Utama PSSI Pengcab Kota Malang. “Kalau dia diturunkan, tentu belum bisa full time,” tambahnya. (jay)

SURYA/DOK SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO

Persema Pilih Mogok Tanding ■ 90 Persen Tidak Berangkat ke Makassar CETAK GOL Striker Arema LPI Jaya Teguh Angga menendang bola yang tidak bisa dijangkau kiper Kejora FC dalam laga ujicoba di Lapangan Merjosari, Kota Malang, Minggu (24/3).

SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO

Gurning Puas dengan Permainan Tim MALANG, SURYA - Pelatih Arema LPI Abdurahman Gurning puas dengan penampilan pemainnya saat menang 10-0 atas tim Divisi Satu Persema, Kejora FC di Lapangan Merjosari, Minggu (24/3) pagi. Menurutnya, pemain telah menunjukkan permaian yang bagus sesuai intruksinya. Dalam pertandingan kemarin, empat gol Arema LPI disumbang Emile Mbamba, dua gol dari Jaya Teguh Angga, dan dua gol milik Galih Rajasa. Sedangkan sisanya disumbangkan Saroji dan Rahardian Adi Sasongko. Gurning mengaku sengaja mencari lawan tanding dari Divisi Satu Persema untuk meningkatkan rasa percara diri pemain sebelum menjamu Persiraja Banda

join facebook.com/suryaonline

Aceh, Kamis (28/3) nanti “Tujuan ujicoba ini hanya untuk memotivasi anak-anak. Dengan menang besar, semangat anak-anak semakin meningkat,” kata Gurning. Gurning juga puas dengan penampilan Singo Edan yang dinilainya sudah banyak mengalami perkembangan. “Koordinasi tim sudah mulai matang. Mayoritas gol yang tercetak dalam laga ujicoba berasal dari kerjasama tim yang bagus. Golnya sudah bisa dilakukan secara terinci, tidak lagi aksi individu,” tambahnya Mantan pelatih PSPS Pekanbaru ini mengungkapkan kendala utama tim besutannya adalah tidak memiliki playmaker. Sebenarnya dia berharap bisa mendapat

pemain baru di posisi playmaker atau mencetak pemain yang ada menjadi playmaker. Sementara itu, laga home melawan Persiraja bisa jadi batal terlaksana, karena hingga hari ini manajemen belum mengajukan izin ke instansi terkait. Seperti ke Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Malang untuk izin stadion dan izin keramaian ke Polres Malang Kota. Biasanya semua perizinan ini mulai diurus sejak tujuh hari sebelum pertandingan. Manajer tim Arema LPI, Haris Fambudy mengakui izin laga kontra Persiraja nanti belum diajukan. Meski demikian Haris yakin laga akan digelar. “Satu hari saja sudah cukup untuk mengurus izin,” ucapnya. (jay)

MALANG, SURYA - Belum jelasnya keanggotan di PSSI membuat manajemen Persema harus berpikir ulang untuk melanjutkan keikutsertaan di Liga Prima Indonesia. Bahkan kabar yang beredar menyebutkan Persema tidak akan berangkat ke Makassar untuk pertandingan melawan PSM Makassar, 27 Maret 2013 mendatang. Kim Kurniawan dkk memang sudah siap mental bertanding melawan PSM. Tapi manajemen masih menunggu keputusan pemilik modal soal kelanjutan Persema di Liga Prima Indonesia (LPI). Asisten manajer Persema, Dito Arif menyatakan manajemen sedang menjadwalkan bertemu dengan Peni Suparto. Pertemuan ini rencananya digelar paling lambat Rabu (27/3). Sebenarnya Wali kota Malang itu sudah lama tidak terlibat dalam struktur Laskar Ken Arok. Informasi yang dihimpun Surya, Peni masih memiliki saham di Persema. Tapi nilai saham sebesar lima persen itu bukan atas Peni. Tapi saham itu diatas-namakan anaknya, Titis Shinta Dewi. “Peni adalah sebagaian dari stakeholder Persema. Wajar bila harus dimintai pertimbangan untuk menentukan nasib Persema,” kata Dito, Minggu (24/3). Karena belum ada keputusan dari pemilik saham, peluang Persema berangkat ke Makassar sangat tipis. Dito memperkirakan peluang Laskar Ken Arok berangkat ke Makassar hanya sekitar 90 persen. Menurutnya, manajemen sudah berkirim surat ke PT LPIS agar menunda laga PSM kontra Persema, Sabtu (23/3) kemarin. Tapi peluang LPIS memenuhi permintaan Persema sangat kecil. Sesuai aturan kompetisi, surat peermintaan penundaan laga minimal diajukan H-7. “Persema harus siap menerima konsekwensi terburuk,” tambahnya. Sementara itu pelatih kiper Persema, Aldi Doman-

toro memastikan tim dalam kondisi siap berangkat ke Makassar meski belum ada kejelasan dari manajemen. Aldi mengatakan, meskipun tanpa kehadiran pelatih Slave Radovski, persipan tim sudah cukup dan siap untuk menghadapi PSM. “Tim sudah siap berangkat. Hanya tinggal menunggu kepastian dari manajemen,” kata Aldi. Secara hitungan, Persema paling lambat harus berangkat ke Makassar Senin (25/3) agar berkesempatan menjajal lapangan dan sekaligus ikut dalam technical meeting sebelum laga. (jay)

SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO

MOGOK TANDING - Kim Kurniawan dan kawankawan kemungkinan tidak akan berangkat ke Makassar menyusul belum jelasnya keputusan PSSI terkait nasib Persema.

follow @portalsurya


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.