Sripo, 23 Agustus 2013

Page 1

SRIWIJAYA POST

HALAMAN 21

Spirit Baru Wong Kito

JUMAT 23 AGUSTUS 2013 ECERAN RP 2.000

28

HALAMAN

MANAGED BY

Meski Pesta Gol, SFC Belum Aman PALEMBANG, SRIPO — Sriwijaya U-21 berpeluang besar meraih satu tiket semifi-

nal Indonesia Super League (ISL) U-21 setelah mempermalukan tamunya Persiram Rajaampat dengan skor telak 5-0 pada babak delapan besar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) ke halaman 11

SRIPO/IGUN

SELEBRASI — Pemain SFC U21 melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang PERSIRAM Raja Ampat di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis (22/8) malam.

Wong Kito Mulai Jual Dolar � Transaksi Tembus Rp 500 Juta per Hari � Rupiah Anjlok ke Angka Rp 11.450 PALEMBANG, SRIPO — Anjloknya nilai tukar rupiah terhadap Dolar ternyata dimanfaatkan wong Palembang maupun nasabah untuk menjual Dolar di sejumlah money changer

maupun bank. Akibatnya transaksi membengkak bahkan tembus Rp 500 juta perhari. Seperti pada Kamis (22/ 8), sejumlah money changer mencatat angka jual Dolar

Amerika capai Rp 11.450 sementara untuk beli Rp 11.050 per Dolar. Nilai ini diakui tinggi atau naik hampir 150 point dibandingkan, Rabu (21/8) lalu, dengan harga jual Rp 11.300

dan beli Rp 10.900. Makanya konsumen maupun nasabah langsung menjual Dolar beramai-ramai. Kebanyakan konsumen menjual untuk mengambil selisih harga saat dibeli dulu.

Inilah Paket Kebijakan SBY

Meraup Untung Beluri Broer Kesempatan buat masyarakat yang berinvestasi emas untuk meraup untung. Wawan Dableakc Kurs naik, harga karet juga naik. Jadi aman bg yg bekebon.

PRESIDEN Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan mengumumkan paket kebijakan untuk merespon krisis pelemahan nilai tukar rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS) dan melorotnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), Jumat (23/8) siang. Apa saja yang akan disampaikan

Presiden? Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Pembangunan Firmanzah mengatakan, fokus kebijakan yang akan diumumkan adalah stimulus fiskal terkait pemberian fasilitas penang

Seperti yang diakui Irman. Kepada Sripo, pegawai swasta ini mengakui sangat diuntungkan dari kondisi ini. Baru dua bulan lalu, dia membeli hampir 15 ribu dolar untuk investasi. Dia sendiri awalnya mengaku tidak memprediksi kondisi ini. Paling besar selisih harga jual dikisaran Rp 500 hingga Rp 1000 per Dolar. “Selama ini saya sering beli Dolar, lalu dua tiga

bulan jual lagi. Paling untungnya Rp 500 hingga Rp 1000 perdolarnya. Jika ditotal berkisar Rp 3 hingga Rp 5 jutalah,” kata dia. ke halaman 11

ke halaman 11

Disti Liana Bersyukurlah bagi yang banyak menimpan emas. Payo rame-rame kito jual emas. hahaha. Suwandi Baturaja Jual gale klu ade nak dijual mumpung rege emas naik, klu perlu emas simpanan puyang digrubukan lame jual lah pule.

Laporan Korupsi Sumsel Kecil

Buya Menjawab BUYA Drs H Syarifuddin Yakub MHi siap menjawab pertanyaan soal ibadah agama Islam. Kirim pertanyaan ke Sripo Jl Jend Basuki Rahmat No 1608 B-D Palembang faks 312888 312888, SMS ke 0811710188 188, E-mail: sriwijayapost@yahoo.com atau facebook: sriwijayapost

� KPK: Melapor Bisa Pakai Samaran � Investigasi Dugaan Kor upsi di PT BA Korupsi PALEMBANG, SRIPO — Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Adnan Pandu Praja SH SpN LLM menyayangkan belum banyak kesadaran masyarakat yang melaporkan

tindak pidana korupsi ke KPK. Hal itu dikemukakan saat berkunjung ke Kantor Harian Sriwijaya Post, Kamis (22/8) siang. Menurutnya laporan pengaduan korupsi dari Sumatera Selatan terbilang kecil. Untuk wilayah Palembang hanya 39 laporan hingga per Juni 2013. “Kita tidak tahu apakah karena orang tidak ke halaman 11

Suara Keras Saat Salat

SRIPO/IGUN

JELASKAN — Kepala Newsroom Sripo-Tribun Sumsel Hadi Prayogo (kiri), menjelaskan tentang konsep Cross Media kepada Wakil Ketua KPK Adnan Pandu Praja (kanan) dan Kepala LKPP Agus Raharjo (kedua dari kanan) di Kantor Sriwijaya Post, Palembang, Kamis (22/8).

Konser Kemerdekaan Hadirkan Choki Sitohang � Lapangan Golf akan diambil alih Pemkot � Persiapan acara pembukaan ISG 3 � Dana Bawaslu Rp 40 Miliar baru cair Rp 25 Miliar, kapan sisanya?

Panitia Siapkan Tiket Tambahan PALEMBANG, SRIPO — Seluruh umat Kristiani di Kota Palembang dan sekitarnya, Sabtu (24/8) pukul 18.00, akan berkumpul di Grand Ballroom Sriwijaya Sport Center (SSC), untuk berdoa bersama bagi bangsa. Meski tiket masuk sudah habis, seluruh umat Kristiani dipersilakan untuk hadir karena panitia telah menyiapkan tiket tambahan. Acara yang dikemas dalam acara bertajuk ‘Konser Kemerdekaan’, Gereja YHS Palem-

bang bekerjasama dengan Sriwijaya Post dan Tribun Sumsel mengharapkan ibadah ini menjadi momen kebersamaan bagi umat Kristiani untuk sama-sama berdoa bagi Indonesia, khususnya Kota Palembang. Konser Kemerdekaan yang diprediksi akan dihadiri 2.000 jemaat lebih ini akan menghadirkan Choky Sitohang dan Tesa Idol. Choky dan Tesa akan menyanyikan lagu-lagu pujian dan kesaksian, baik lagu-lagu rohani maupun lagu-lagu perjuangan. Konser ini juga digelar di bebe ke halaman 11

Assalamu’alaikum Wr Wb Buya, dalam salat berjamaah, pernah terjadi bacaan imam pada salat zuhur keras. Padahal menurut apa yang kami ketahui salat zuhur dan ashar bacaannya adeng saja, bagaimana salat kami? Apa batal atau masih diterima Allah Swt. Terimakasih jawabannya Buya. 085273299xxx Sebagaimana salat yang dilakukan Rasulullah Saw bah ke halaman 11


2

SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

SALAM SRIWIJAYA

Obsesi Seorang Caleg EKARANG ini musim politik. Dimana-mana orang bicara soal politik. Apalagi sekarang ini sedang berlangsung proses penetapan calon anggota legislatif (Caleg), sehingga mereka (baik partai maupun si caleg) jor-joran untuk mendapat simpati masyarakat. Semua itu dilakukan dengan harapan nantinya pada saat pemilu 2014 nanti rakyat memilih Parpol atau Caleg bersangkutan. Tentu saja untuk menggelar kampanye membutuhkan dana cukup besar, baik partai secara kelembagaan maupun pribadipribadi calon. Apalagi pemilu saat ini menggunakan sistem suara terbanyak, sehingga masing-masing calon melakukan upaya maksimal agar suaranya terbesar. Dengan sistem tersebut, persaingan tidak hanya antar partai politik, tapi justru lebih “keras” terjadi intern Caleg dalam satu partai. Lantaran itulah, banyak Caleg yang terpaksa melego harta bendanya, guna mendapat dana segar untuk membiayai kegiatan kampanye. = Banyaknya jumlah parpol dan Caleg, bisa dijadikan gambaran bahwa kursi legislatif (DPR-DPRD, dan DPD) sangat empuk untuk diduduki. Mereka berobsesi betapa senang dan bangganya menjadi seorang anggota Dewan. Bahkan, menjadi Caleg tak ubahnya melamar sebuah pekerjaan di suatu perusahaan besar, dengan tawaran gaji yang menggiurkan, namun volume pekerjaan yang terkesan santai. Belum lagi harapan-harapan akan pendapatan-pendapatan lainnya, yang merupakan bagian dari kewenangan menjadi anggota Dewan. Kalaulah menjadi Caleg tersebut sama dengan melamar sebuah lowongan kerja, maka bisa dibayangkan bahwa orangorang yang akan duduk di sana bukannya memperjuangkan ideologi partai yang diwakili atau aspirasi rakyat.Tapi justru yang ada di pikiran mereka bagaimana mendapatkan penghasilan sebesar-besarnya, dengan cara apapun. Kondisi tersebut akan semakin memprihatinkan, bila dikaitkan dengan banyaknya dana yang mereka keluarkan saat menjadi Caleg. Sehingga paling tidak dia akan berupaya mengembalikan dana yang sudah dia keluarkan. Kalau sudah demikian, maka persetan dengan ideologi atau bahkan aspirasi rakyat, yang terpenting bagaimana memanfaatkan jabatan sebagai anggota Dewan untuk menumpuk kekayaan. Karena itulah, tak heran bila saat ini kita menyaksikan KPK yang terus menerus menangkap para anggota Dewan yang terbukti menerima suap. Dengan jabatan, kewenangan, serta koneksi yang dimiliki, mereka leluasa “memeras” siapa saja untuk mendapatkan materi, dengan berbagai dalih dari alasan membantu sampai alasan demi kepentingan daerahnya. Semua itu hanya omong kosong, sebenarnya itu merupakan bagian dari upaya anggota Dewan untuk menumpuk kekayaan. Dengan kekayaan yang didapat dengan muda tersebut, maka mereka akan menuruti gaya hidup yang mereka anggap modern, misalnya belanja dan liburan ke luar negeri, kongko-kongko bersama keluarga jetset, atau untuk “main” perempuan bagi yang gila wanita. Mudah-mudahan caleg pemilu 2014 nanti lebih baik dari sebelumnya. Rakyat cuma bisa berharap, tanpa daya apapun. Apalagi dengan sistem politik sekarang ini, sulit rasanya untuk menyaring mana caleg yang baik atau tidak. Semua secara umum bergantung pada materi, yang banyak uang biasanya akan mulus duduk di kuris legislatif. Sebaliknya, yang tak punya uang, hanya ikut-ikutan ramai.

S

Para Kepsek dan Pengawas Sekolah di OKI antusias mengikuti tes urine. Mereka tidak takut tersandung narkotika karena yakin memang tidak mengkonsumsinya Seorang pendidik yang luar biasa, mampu menginspirasi orang untuk berbuat benar dan baik

Jalan Sosial Berlobang Kepada Yth Walikota cq Kadis PU Kota Palembang. Tolong Pak perbaiki jalan kami di Jalan Sosial tepatnya di TK YP Indra, jalannya bergelombang dan berlobang. Disini sering terjadi kecelakaan, mobil pun sering nyangkut. Terima kasih atas perhatiannya 08521885xxxx

Segera Cek ke Lapangan JAWAB Terima kasih atas informasinya. Hal ini akan disampaikan ke dinas terkait untuk dicek ke lapangan apakah sudah masuk dalam anggaran. Kalau sudah masuk, diupayakan agar segera diperbaiki. (fiz) Yan Sitorang Kabag Humas/ Protokol Pemkot Palembang

SRIPO/ZAINI

TAMBAL JALAN –– Lima pekerja dinas PU Bina Marga dan PSDA Kota Palembang menambal jalan rusak di Jalan Pangeran Ratu depan kantor KPU Sumsel, Kamis (22/8).

JUMAT 23 AGUSTUS 2013 17 SYAWAL 1434 H

SHUBUH

: ...04.46WIB

ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA`

: .... 12.07WIB : ....15.31 WIB : .... 18.07WIB : .... 19.21WIB

SABTU 24 AGUSTUS 2013 18 SYAWAL 1434 H

SHUBUH

: ...04.46WIB

DIREKTUR UTAMA: Herman Darmo, DIREKTUR: Ir HM Soleh Thamrin, Bambang Hartono. PEMIMPIN UMUM: Ir HM Soleh Thamrin. . PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNGJAWAB: Hadi Prayogo, REDAKTUR PELAKSANA: L Weny Ramdiastuti. MANAGER LIPUTAN: Theresia Juita. REDAKTUR EKSEKUTIF: Sutrisman Dinah. MANAGER PRODUKSI: Wiedarto. SEKRETARIS REDAKSI: H. Salman Rasyidin. STAF REDAKSI: Aminudin, Subardi, Azwir, Hanafijal, Rustam Imron, Ray Happyeni, Sudarwan, Zainal Piliang, Harina Asiana, Syahrul Hidayat, Leni Juita, Muhammad Husin, Abdul Hafiz, Tarso, Lisma Noviani, Sugeng Haryadi, Ardani Zuhri, Zaini,Vanda Rosetiati, Saftarina, Aang Hamdani, Hendra Kusuma, Ahmad Farozi, Dewi Handayani, Eko Adiasaputra, Evan Hendra. Ilustrator: Antoni Agustino PERWAKILAN JAKARTA: Febby Mahendra Putra (Kepala Biro), Domuara Ambarita (Wakabiro), Budi Prasetyo, Antonius Bramantoro, Jonson Simanjuntak, Murjani, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Ismanto, Rachmat Hidayat, Sugiyarto, Yuli Sulistiyawan, Zulfikar W Eda

HARIAN UMUM

SRIWIJAYA POST

Penerbit: PT Sriwijaya Perdana SIUPP: No 233/SK/Menpen/ SIUPP/A.7/1987 tanggal 22 Juni 1987 Jo.196/Ditjen

PEMIMPIN PERUSAHAAN: Bambang Hartono MANAJER IKLAN: MF Ririn Kusumawardani MANAJER SIRKULASI : Zulkarnain Tarmizi ALAMAT REDAKSI/IKLAN/SIRKULASI: Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 B-D, Telp (0711) 310088 (6 saluran), Fax (0711) 312888. PERWAKILAN JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 12 Jakarta 10270, Telp. (021) 5483863, 5495359, 5494999, 5301991, Fax (021) 5495360 IKLAN: Gedung Persda Lt 1 Jl Palmerah Selatan No. 1-4 Jakarta 10270 Telp (021) 548 3008, 548 0888, 549 0666 Ext 7635 s/d 7638 Fax (021) 5369 6583 E-mail: sriwijayapost@yahoo.com HARGA LANGGANAN: Rp 50.000 sebulan (pembayaran di muka), luar kota plus ongkos kirim. Terbit tujuh kali seminggu. Pembayaran iklan langsung ke Bank: Bank Central Asia Palembang Rek No. 021-309665-3, Bank Permata, Palembang, Rek. No. 0400027048, BNI 46, Rek. No. 0051447426, atau langsung ke Kantor Pusat Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 B-D Palembang, Telp Iklan (0711)-311888, Fax Iklan (0711) 310391.

WARTAWAN SRIWIJAYA POST SELALU DIBEKALITANDA PENGENAL DANTIDAK DIBENARKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARA SUMBER


SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

3

Brio MPV Siap Dilepas JAKARTA,SRIPO — PT Honda Pospect Motor (HPM) akhirnya siap menjual mobil model terbarunya yang mengusung konsep kendaraan multi guna (MPV) berbasis Brio. Rencananya, mobil ini bisa mulai dijajaki konsumen Indonesia di IIMS 2013, Kemayoran, Jakarta Pusat pada 19-29 September, mendatang dan pada Oktober sudah dijual ke seluruh konsumen di Indonesia. “DI IIMS kami World Premiere Brio MPV. Kami juga sudah mulai membuka pesanan bagi konsumen yang berminat,” jelas Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual HPM, Kamis (22/8). Sampai kini, HPM meng-

aku masih terus menyelesaikan pabrik keduanya di Karawang, Jawa Barat sebagai basis produksi Brio MPV. “Mudah-mudahan awal tahun depan (2014) sudah bisa jualan. Namun bisa sudah dibuka mulai tahun ini,” lanjut Jonfis. Kendati demikian, Jonfis belum bisa mematok harga. “Berapa harga termurah dan termahal Avanza (Rp 140-180 juta), di situ pula kita bermain,” kelakar Jonfis. Menyangkut rencana Brio LCGC, Jonfis mengaku masih terus mengikuti perkembangan penerapan peraturan. “Brio LCGC diluncurkan setelah MPV, sekitar pertengahan tahun depan,” katanya. (kc)

Harta Karun BlackBerry Diincar JAKARTA,SRIPO — Perusahaan teknologi ataupun perusahaan ekuitas yang berniat membeli Black-Berry, diprediksi kurang tertarik dengan bisnis perangkat ponsel pintar. “Harta karun” alias aset lain yang diincar adalah paten, perangkat lunak (software), dan jaringan server. Menurut perusahaan financial BMO Capital Markets, unit bisnis perangkat keras BlackBerry memiliki nilai 800 juta dollar AS. Sementara aset paten, perangkat lunak, dan jaringan, masing-masing bisa bernilai 1 miliar dollar AS. BMO berpendapat, Black-Berry bernilai sekitar 2,8 miliar dollar AS dalam bentuk tunai. Sistem operasi Black-Berry 10, selain dipakai pada perangkat ponsel, juga dikembangkan untuk di mobil, pembangkit listrik, bahkan nuklir. Perusahaan asal Kanada ini juga memiliki jaringan server BlackBerry Enterprise Service (BES) yang terkenal dengan layanan komunikasi keamanan tingkat tinggi, sehingga dipercaya oleh segmen bisnis dan pemerintah. Seperti diketahui, dewan direksi BlackBerry pada Agustus 2013 telah membentuk komite khusus untuk mengambil langkah strategis yang dapat meningkatkan nilai perusahaan, termasuk menjadi perusahaan

privat, membentuk perusahaan patungan, sampai yang terburuk, menjual perusahaan. Menurut Brian Heun, managing partner di Red Capital Management Sky, tidak ada pihak yang tertarik untuk membeli seluruh entitas BlackBerry. “Saya pikir sekarang mereka dalam tahap mengatakan, “Kami akan melakukan apapun untuk memaksimalkan nilai, termasuk memecah-belah perusahaan,’” ujar Heun beberapa waktu lalu. Intenational Business Machines (IBM) melakukan pendekatan informal untuk membeli bisnis layanan korporasi BlackBerry pada tahun 2012, kata dua sumber yang akrab dengan isu ini. IBM tidak tertarik dengan unit bisnis BlackBerry yang lain. Lisette Kwong, juru bicara BlackBerr y, enggan berkometar tentang penjualan unit-unit bisnis BlackBerry. Bisnis perangkat keras BlackBerry mengalami penurunan dalam industri ponsel pintar. Menurut lembaga riset IDC, pangsa pasar BlackBerry dalam bisnis ponsel pintar global turun menjadi 2,9 persen pada kuartal kedua 2013, dari 4,9 persen pada periode yang sama tahun 2012. Meski demikian, Bloo-mberg mencatat, Black-Berry jauh dari kebang-krutan karena perusahaan tidak memiliki utang dan memiliki kas yang kuat. (kc)

ist

Ilustrasi

Jemaah Haji Dimanja Tarif Hemat

lTelkomsel Gandeng Operator Arab Saudi PALEMBANG,SRIPO — Telkomsel bekerjasama dengan seluruh operator seluler di Arab Saudi. Kerjasama bertujuan menekan tarif komunikasi para pengguna yang sedang melaksanakan Ibadah Haji. Cukup aktifkan international roaming dengan mengunjungi Grapari terdekat. Pengguna yang berada di Jeddah ataupun Madinah, tidak perlu ganti kartu atau setting ponsel. Mereka bisa berkomunikasi dengan keluarga atau kerabat di Indonesia, asalkan sudah mengaktifkan international roaming sebelum berangkat ke Arab Saudi. Caranya, dengan menghubungi call center 133 atau mengunjungi Grapari. Tarif berlaku sama di semua operator seluler Arab Saudi. Panggilan telepon ke Indonesia ataupun ke nomor lokal Arab Saudi dikenakan Rp 4.000 per menit. Sedangkan tarif menerima telepon dari manapun Rp 2.000 per menit. Untuk berkirim SMS ke negara manapun dikenakan biaya Rp 500 per SMS, serta gratis menerima SMS dari semua operator. Anak perusahaan Telkom

ini juga menyediakan paket internet hemat, mulai dari Rp 200.000 untuk 10 hari, sampai Rp 500.000 untuk 40 hari. Vice President Marketing Communications, Irlamsyah Syam dalam siaran pers yang diterima Sripo, Kamis (22/8), mengatakan, seseorang yang ingin melaksanakan Ibadah Haji biasanya melakukan persiapan tersendiri untuk komunikasi. “Persiapan komunikasi juga merupakan fokus yang perlu diperhatikan agar silaturahmi dengan keluarga dan kerabat di Tanah Air tetap berjalan,” ujarnya. Ia melanjutkan, tahun ini pihaknya juga menyediakan aplikasi gratis Tel-komsel Ibadah untuk pelanggan Telkomsel yang memakai perangkat Black-Berry, Android dan iOS. Aplikasi ini menyediakan informasi seputar panduan Haji, doa, jadwal shalat, terjemahan bahasa Indonesia, lokasi tempat ziarah, percakapan praktis dalam bahasa Arab, wisata belanja dan kuliner. Ada pula informasi tempat penting seperti hotel, rumah sakit, kantor perwakilan RI di Arab Saudi, dan informasi kurs. (why)

IST

TAMPILAN muka mirip Honda Brio MPV


4

SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

2014 Perekonomian Dunia Membaik lMarket Outlet 2014 JAKARTA, SRIPO —Tahun 2014 mendatang perekonomian dunia diperkirakan akan mengalami pertumbuhan. Tahun depan pertumbuhan ekonomi dunia akan mencapai 3,8 persen. Pertumbuhan ekonomi dunia terlihat pada negara-negara Asia Timur yang menggantungkan diri pada pertumbuhan yang terjadi di China. “Jepang berusaha mendorong inflasi agar mencapai level 2 persen. China mencapai tren normal pertumbuhan ekonomi

mereka, yaitu 7 persen,” kata ekonom OCBC Bank Singapore Gundy Cahyadi dalam Market Outlook di Jakarta, Kamis (22/8). Gundy mengatakan, perekonomian dunia diprediksi akan mengalami peningkatan sebesar 3,8 persen. Sementara itu, lanjutnya, pada tahun 2013 ini perekonomian dunia akan mencapai angka 3,1 persen. Perekonomian Amerika Serikat (AS) menurut Gundy mengalami perbaikan karena kebijakan quantitative easing yang dikeluarkan oleh the Fed.

Namun dunia masih harus mengawasi utang AS yang masih tinggi. Jika the Fed menghentikan kebijakan quantative easing, Gundy melihat penguatan dollar AS akan terus terjadi. Sementara itu, Zona Eropa menurut Gundy telah menunjukkan tandatanda positif adanya pertumbuhan. Meskipun demikian, tingkat pengangguran yang masih cukup tinggi di beberapa negara Zona Eropa menunjukkan perbaikan ekonomi yang belum cukup baik. (kc)

Akses Masyarakat Lemah JAKARTA, SRIPO — Akses masyarakat terhadap perbankan di tanah air dinilai masih rendah. Hal ini bisa terlihat dari rasio pemberian kredit terhadap Pendapatan Domestik Bruto (PDB). Ketua Umum Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Darmin Nasution mengatakan, masyarakat yang belum terkena akses ke perbankan ini terutama di kalangan masyarakat terisolir. Bagaimanapun, masyarakat Indonesia memang banyak berada di pelosok yang belum ter-jangkau perbankan. “Indonesia memiliki kelemahan ekonomi dalam akses dan kemampuan m-

negara sekawasan seperti di Malaysia dan Thailang yang sudah mencapai 110 persen. Sementara rasio kredit terhadap PDB China telah menembus 140 persen. Darmin sempat menganggap bahwa sebelumnya rasio kredit terhadap PDB China ini akan sama dengan rasio dari Indonesia. Darmin mengharapkan dengan upaya bank sentral yang ingin mewujudkan perbankan inklusif, maka akan meningkatkan rasio kredit terhadap PDB, sekaligus meningkatkan akses masyarakat terhadap perbankan di tanah air. Sebelumnya, bank sentral juga pernah merilis layanan transfer uang melalui nomor telepon. Layanan ini bekerjasama dengan tiga operator besar di Indonesia yaitu XL, Indosat dan Tel-komsel. Harapannya, masyarakat pelosok bisa menerima maupun mengirim uang ke manapun tanpa perlu ke bank secara cepat dan muDARMIN NASUTION dah. (kc)

asyarakat untuk memanfaatkan sektor jasa keuangan. Bukan hanya lemah tapi sangat lemah,” kata Darmin saat memberi sambutan Sosialisasi Undang-undang nomor 1 Tahun 2013 tentang Lembaga Keuangan Mikro di kantor Kementerian Keuangan Jakarta, Kamis (22/8). Ia mencatat, rasio kredit terhadap PDB masyarakat Indonesia hanya sekitar 32 persen. Angka ini jauh lebih rendah dibanding negar a -

SRIPO/ZAINI

DIPADATI PENGUNJUNG — Sejumlah nasabah Bank BCA antre melakukan transaksi di kantor BCA di Jalan Kapten A Rivai , ( Foto diambil beberapa waktu lalu)

BI Desak RUU Antikrisis JAKARTA, SRIPO — Bank Indonesia (BI) mendesak Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk segera menyelesaikan rancangan undangundang Jaring Pengaman Sistem Keuangan (JPSK). Hal ini penting untuk mengantisipasi krisis yang sewaktu-waktu bisa terjadi. Gubernur BI Agus Martowardojo mengatakan, aturan ini akan mampu menyikapi situasi global yang belum pulih. Apalagi menyikapi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan nilai tukar rupiah yang tiba-tiba melemah seperti yang akhir-akhir ini terjadi. “Kita lihat RUU JPSK 7 April 2012. Kita harapkan bapak ibu di DPR bisa me-

ngalokasikan waktu menyelesaikan undang-undang ini,” kata Agus selepas rapat Forum Koordinasi Stabilitas Sistem Keuangan (FKSSK) di kantor Ke-menterian Keuangan Jakarta, beberapa waktu lalu. Saat menjadi Menteri Keuangan dulu, Agus juga menginginkan agar DPR memprioritaskan RUU JPSK ini dibanding aturan redenominasi atau penyederhanaan penyebutan nominal mata uang rupiah. Namun Agus bilang bahwa RUU ini tetap akan masuk dalam prioritas pertama pembahasan dengan Dewan Perwakilan Rakyat pada tahun ini. Saat ini, pemerintah ha-

nya menggunakan Crisis Management Protocol (CMP) untuk mengantisipasi pelemahan kondisi makro moneter tanah air, selama RUU JPSK belum disahkan menjadi undang-undang. “Kita masing-masing institusi sudah ada CMP itu. Dan bisa mendeteksi krisis sekaligus respon di pelaku stabilitas sistem keuangan,” tambahnya. Sekadar catatan, saat ini DPR memang belum mulai membahas RUU JPSK. Sebab, anggota DPR masih berkutat dengan persoalan lama, yaitu pencabutan Peraturan Pemerintah Pengganti UU (Perpu) no 4/2008 tentang JPSK. Persoalan tersebut sudah

menahun dibahas. Pada 2008, pemerintah membuat Perpu JPSK sementara sebagai dasar hukum menyelesaikan persoalan krisis. Namun, perpu tersebut ditolak DPR untuk diundangkan. DPR kemudian meminta pemerintah memasukkan UU pencabutan Perpu sebelum memasukkan RUU baru. Pemerintah mengaku sudah memasukkan pencabutan Perpu tersebut, tapi belum pernah dibahas. Mengasumsikan perpu sudah dicabut, pemerintah kemudian mengajukan pembahasan RUU JPSK. Namun, hingga kini anggota DPR masih mempertanyakan apakah perpu tersebut masih berlaku. (kc)


SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

5

16 Lulusan IBA Cumlaude

● Yudisium FE Universitas IBA Palembang PALEMBANG, SRIPO – Sebanyak 54 mahasiswa Fakultas Ekonomi (FE) Universitas IBA Palembang, Kamis (22/8) resmi menjadi Sarjana Ekonomi (SE). Dari jumlah itu, 16 lulusan meraih predikat terbaik (cumlaude) dengan Indek Prestasi Komulatif (IPK) di atas 3,5 dan mereka dilantik Dekan FE Universitas IBA H RY Effendi SE, MSi. Selain memberikan ucapan selamat, Effendy juga mengatakan, “untuk mencapai prestasi, tentunya harus melalui proses dan jalan dilalui tidaklah mudah tetapi berliku dan sulit. Bagi yang mampu melaluinya, mereka akan berhasil.” Dirincikannya, dari 54 lulusan itu terdiri dari 21

orang program studi (Prodi) Akuntansi dan 33 orang Prodi Manajemen. Sementara dari 16 lulusan cumlaude tersebut, terdapat dua orang sarjana yang akan menerima kembali uang yang sudah dibayarkan selama kuliah. Hal itu dilakukan, ungkap Effendi, sebagai bentuk apresiasi yayasan IBA pada mahasiswa yang sudah meraih nilai tertinggi untuk tiap fakultas. Dua orang mahasiswa ini masing-masing berasal dari Prodi Akuntansi dan Manajemen. Ia juga mengapresiasi semua lulusan FE Universitas IBA, karena mereka tidak hanya aktif untuk meraih prestasi akademik. Semua sarjana baru ini juga sangat

Tiga Prodi Akreditasi B

D

I Universitas IBA saat ini sudah ada tiga Prodi yang mendapat akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Dua diantaranya, Prodi Akuntansi dan Manajemen dari Fakultas Ekonomi. Dengan status inilah, Rektor Universitas IBA Dr Ir Karlin Agustina MSi memberikan semangat kepada alumni untuk bangga dan membuat para alumni untuk terus menunjukkan kualitas karena sudah bisa dianggap sebanding dengan Prodi di PT Negeri (PTN). Selain itu, Universitas IBA juga menjadi PT Swasta (PTS) yang mendapat kuota penerima beasiswa Bidikmisi yang selama ini hanya diberikan pada PTN. “Saya harapkan seluruh alumni untuk dapat menginformasikan mengenai beasiswa Bidikmisi ini kepada seluruh keluarganya yang akan melanjutkan kuliah. Apalagi untuk yang berasal dari keluarga kurang mampu tetap berkesempatan besar mendapat beasiswa ini,” jelas Karlin. (cr4)

Guru Ikut Pelatihan PMR PALEMBANG, SRIPO – Sebanyak 50 guru SD, SMP, dan SMA/SMK/MA sePalembang mengikuti pelatihan peran guru sebagai fasilitator Palang Merah Remaja (PMR) di sekolah. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Palembang untuk meningkatkan peranan guru. Ketua Panitia Hartono Adhi Hanura SE, MM, Kamis (22/8) mengatakan, pelatihan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Disdikpora Palembang pada kegiatan PMR di sekolah. Menurutnya, tidak hanya siswa yang seharusnya aktif dalam kegiatan PMR di sekolah. “Guru sebagai fasilitator juga hendaknya peduli pada apa saja yang dilakukan siswa di sekolah,” katanya. Selama ini belum banyak sekolah menggelar kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) PMR. Salah satu faktor penyebabnya karena guru yang tidak sepenuhnya mengarahkan siswa untuk aktif dalam PMR. Tanpa arahan guru, maka siswa akan

merasa malas untuk mengaktifkan kegiatan PMR yang jika dilakukan secara aktif, akan memberikan manfaat besar. Hartono menjelaskan dalam kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari pada 22-24 Agustus ini, para guru akan diberikan beberapa materi. Materi tersebut diantaranya gerakan PMI, prinsip PMI, organisasi PMI, Panca Bakti PMR, dan kegiatan berbasis kompetensi. Selain materi, juga akan dilakukan praktek pertolongan pertama dan keterampilan. Kepala Disdikpora Palembang Ahmad Zulinto SPd MM mengatakan, guru merupakan ujung tombak dalam menentukan maju mundurnya kegiatan kepemudaan, salah satunya PMR. Oleh sebab itu, diharapkan dengan pelatihan ini guru akan mempengaruhi terbentuknya anakanak yang peduli. “Tujuan pelatihan ini untuk menyatukan persepi dan langkah meningkatkan pembinaan PMR di sekolah masing-masing,” katanya. (cr4)

aktif dalam semua kegiatan kemahasiswaan dan hal ini tidak banyak terjadi. “Oleh sebab itu, saya sangat bangga. Semoga semua ilmu baik akademik maupun organisasi dapat mereka manfaatkan sebaik mungkin dalam kehidupan mereka pascakampus,” ujarnya. Selain itu, Effendy juga berpesan pada semua alumni untuk terus mengembangkan kemampuan yang dimiliki sehingga dapat menghadapi persaingan untuk menuju karir terbaik. Sementara Rektor Universitas IBA Dr Ir Karlin Agustina MSi berpesan untuk dapat menjaga nama baik almamater dimana pun berada. Menurutnya, tidak ada alasan untuk alumni merasa rendah diri dibandingkan lulusan perguruan tinggi lain. “Justru seharusnya dijadikan motivasi untuk dapat bersaing secara sehat dan menunjukkan kualitas lulusan Universitas IBA yang sebenarnya,” ungkapnya. (cr4)

SRIPO/cer4

MELANTIK – Dekan FE Universitas IBA H RY Effendi SE MSi melantik 54 Sarjana Ekonomi baru pada yudisium di Aula FE Universitas IBA lantai 2, Kamis (22/8).



CSbqp!xPoh!zh!Mfxbu!ebo oKvxbm!NvcjM-!ejUbspi!ej!qjohhjs Qpufotjbm!Obl!nCfmj@ KbMbo-!ejokvl!uvmjtbo!EJKVXBM@@ Ohbqp!ebl!ejJLMBOlf!cbf!ej Xpjj///!QsjnjUjG!cbohFu!Hjdv!Mippi"" !TSJXJKBZB!QPTU" Ebl!kbnbo!mbHj!Nbboh"" Uh!Cbdp!Xpoh!Cfevju Tf.TVNTFM""

EJKVXBM

Ojj!Bmbnbuozp;

Km!Cbtvlj!Sbinbu 2719!Qbmfncboh Ufmq!!421199!0!422999 Gby!!)1822*!4214:2



SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

9

Pemimpin yang Jujur dan Amanah

A

manah adalah men yampaikan hak apa saja kepada pemilik nya, tidak mengambil sesuatu melebihi haknya dan tidak mengurangi hak orang lain baik berupa harga maupun jasa. Berkaitan dengan pemimpin, amanah adalah hal yang mutlak diperlukan dalam segala tingkat kepemimpinan, entah itu pemimpin keluarga, masyarakat, perusahaan maupun bangsa. Dalam Islam, amanah adalah tuntunan iman. Lawannya khianat adalah salah satu ciri kekafiran. Rasulullah SAW bersabda: “Tiada iman pada orang yang tidak menunaikan amanah dan tiada agama pada orang yang tidak menunaikan janji.” (HR Ahmad dan Ibnu Hibban). Di hadist yang lain Rasulullah SAW juga bersabda: “Tunai-

kanlah amanah pada orang yang memberikan amanah itu kepadamu dan jangan kau khianati orang yang pernah mengkhianatimu.” (HR Al-Imam Ahmad dan Ahlus Sunan). Amanah itu menentukan nasib suatu bangsa. Jika setiap orang menjalankan tugasnya dengan penuh amanah dan tanggung jawab maka selamatlah mereka. Sebaliknya jika diselewengkan maka hancurlah sebuah bangsa. Rasulullah SAW mengingatkan kita dalam sebuah hadistnya: “Bila amanah disia-siakan maka tunggulah kehancurannya. Dikatakan, bagaimana bentuk penyianyiannya itu? Beliau bersabda, “Bila persoalan diserahkan kepada orang yang tidak berkompeten maka tunggulah kehancurannya.” (HR Bukhari dan Muslim). Bangsa Indonesia saat ini sedang mengharapkan pemimpin yang ama nah yang bisa membawa bangsa ini ke arah lebih baik dan menyadari tanggung jawab yang diembannya. Banyak sekali pemimpinpemimpin yang bisa kita jadikan

contoh, teladan atau inspirasi. Misalnya saja Rasulullah SAW, khalifah Abu Bakar Shiddiq ra atau Umar bin Abdul Aziz. Nabi Muhammad SAW memiliki sifat kenabian yang terdiri dari sidiq (jujur), tabligh (menyampaikan), amanah (dapat dipercaya) dan fathonah (cerdas). Dengan sifat kenabian itu beliau telah banyak memberikan contoh kepada kita agar menjadi pemimpin atau khalifah yang bermanfaat bagi orang banyak. Tidak cepat terpancing emosi sehingga mampu menjadi makhluk yang sabar. Senantiasa menyambung tali silaturahim dan mampu memaafkan orang yang berbuat tidak baik kepada dirinya. Dari seorang khalifah Abu Bakar Siddiq ra dapat kita ambil i’tibar dari pidato singkat beliau ketika diangkat menjadi khalifah yang isinya: “Wahai manusia! Aku telah diangkat untuk mengendalikan urusan kalian, padahal aku bukanlah orang yang terbaik di antara kamu. Jika aku menjalankan tugasku dengan baik ikutilah aku. Tetapi jika aku berbuat salah sudilah kamu membetulkannya. Orang yang kamu pandang kuat, aku pandang lemah sampai aku dapat mengambil hak darinya. Sedangkan orang yang kamu pandang lemah, aku pandang kuat sampai aku dapat mengembalikan haknya kepadanya. Hendaklah kamu taat kepadaku, taat kepada Allah dan Rasul-Nya. Tetapi bilamana aku tidak menaa-

BIO-FILE Nama : Siti Rohana Tempat dan Tanggal Lahir : Bamasco, 31 Juli 1982 Alamat : Jalan Segaran No 497 Palembang Pendidikan : ◗ S1 Fakultas Syariah (2006) ◗ S1 Kualifikasi IAIN Raden Fatah Palembang Pengalaman : Pengajar SDIT Kamiliyah (2008 - sekarang) Email : Sitirohana811@yahoo.co.id Telepon/HP : 082182349986

SITI ROHANA Pendidik dan Juru Dakwah

ti Allah dan Rasul-Nya, maka kamu tidak patut menaatiku.” Pidato Abu Bakar ini menunjukkan kepribadiannya yang rendah hati, tulus dan jujur. Sebagai pimpinan umat ia sangat mencintai kebenaran berdasarkan syariat Islam dan selalu menjunjung nilai tinggi keadilan, kemerdekaan, persamaan, kebersamaan dan permusyawaratan. Kita rindu dengan sosok pemimpin seperti khalifah Abu Bakar. Pemimpin yang amanah sangat dibutuhkan di negeri ini. Ketika keadaan negeri masih diselimuti oleh beragam masalah. Mulai dari pendidikan, sosial, ekonomi, politik, hingga merembet ke hukum, HAM dan lain sebagainya. Kita amat rindu dengan sosok pemimpin yang mengayomi, mencintai rakyatnya dan mengarahkan segenap akal pikirannya dan tenaga serta kemampuannya untuk membangun dan menyejahterakan rakyat yang dipimpinnya. Kita juga rindu dengan sosok pemimpin yang menyayangi orang miskin, mencintai kaum papa dan tak berdaya, merakyat dan mampu menjembatani kesenjangan dan perselisihan yang terjadi sehingga rakyatnya bisa hidup berdampingan secara damai tanpa kelas dan kedudukan di bawah sinar rahmat dan hidayah Allah SWT. Adalah Umar bin Abdul Aziz. Setelah diumumkan pengangkatannya menjadi khalifah, Umar kemudian menyendiri di rumahnya dan beliau tidak mau keluar menemui seseorang. Dalam kesendirian itu, beliau menghabiskan waktu dengan bertafakkur, berdzikir dan berdoa kepada Allah rabbul jalil. Pengangkatannya sebagai khalifah atau pemimpin tidak disambutnya dengan pesta kemenangan tetapi justru

dengan melakukan introspeksi diri. Ketika Umar bin Abdul Aziz datang dalam pertemuan dengan para pembesar negeri, para tokoh masyarakat dan hadirin yang telah menunggunya terdiam dan serentak bangkit berdiri memberi hormat kepada sang khalifah, apa kata beliau? “Wahai sekalian manusia, jika kalian berdiri, saya pun berdiri. Jika kalian duduk, saya pun duduk. Manusia itu sebenarnya hanya berhak berdiri di hadapan rabbul alamin.” Itulah yang dikatakan pertama kali khalifah Umar bin Abdul Aziz kepada umat yang dipimpinnya. Sebagai seorang pemimpin beliau bisa dengan mudah mendapatkan penghormatan dan kemewahan. Namun ternyata Umar tidak serta merta meneruskan budaya kepemimpinan yang sebenarnya menguntungkan dirinya secara pribadi itu. Beliau tidak mau dihormati berlebihan, memilih sikap rendah hati dan sederhana dalam memimpin umatnya. Hasilnya, kepemimpinannya dikenang dengan penuh rasa hormat dan mewariskan nilai-nilai kebajikan. Jika ketiga contoh pemimpin tadi bisa kita teladani maka akan baiklah keadaan negeri ini. Sayangnya, dewasa ini banyak sekali pemimpin yang kurang menyadari amanahnya dan lebih berorientasi pada tujuan pragmatisme dan nilai-nilai kemewahan seperti mengejar harta kekayaan. Pemimpin yang berorientasi pada nilai-nilai kemewahan dan materialisme akan cenderung dikendalikan oleh nafsu dan ego pribadinya. Maka tidak heran ketika sedang memegang tampuk kekuasaan, yang dipikrkan adalah apa yang dapat diperoleh bagi keuntungannya dari orang lain, bukan bertanya apa kebaikan yang da-

pat diberikan pada orang lain. Pemimpin yang berorientasi pada nilai-nilai materialisme dan keme wahan duniawi cenderung mudah menyalahgunakan kekuasaan untuk tujuan kepentingan pribadinya, untuk tujuan kekayaan harta. Bagaimana akhir kehidupan mereka? Banyak di antara mereka yang masa tuanya tidak hidup damai, malah gundah gulana karena dijerat hukum. Karena sesungguhnya meraih kemuliaan dengan dibungkus materi hanyalah semu dan tipuan belaka. Menurut hemat penulis ada dua kriteria pemimpin yang amanah: ◗ Pemimpin yang amanah adalah pemimpin yang setiap kali mengucapkan janji berusaha sekuat tenaga memenuhinya. Nabi Muhammad SAW pernah tiga hari tiga malam datang ke sebuah tempat hanya karena ada janji dan orang yang berjanjinya lupa, tetapi Nabi tidak marah karena keberuntungan bagi beliau adalah kemampuan memenuhi janji. ◗ Pemimpin yang amanah akan bertanggung jawab terhadap setiap perkara sekecil apapun. Setiap berkata benar-benar tidak ada keraguan. Tidak meremehkan waktu walau sedetikpun, karena detik juga berharga (telat sedetik, semenit, sejam, semuanya sama saja yaitu telat). Jika jual beli pantang mengambil hak orang lain. Secara teknis, amanah itu dapat dirinci meminjam istilah Musthafa al-Maraghi dalam Tafsir Al-Maraghi. Ada tiga klasifikasi yang harus dijalani seorang pemimpin: ◗ Pertama, amanah pemimpin kepada Tuhan. “Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mengkhianati Allah dan Rasul-Nya, dan janganlah kamu mengkhianati amanahamanah yang dipercayakan kepadamu sedang kamu mengetahuinya.” (QS Al-Anfaal 27). Keamanahan kepada Tuhan adalah dengan menjalan-

kan perintah dan menjauhi larangan-Nya. Ia menjadi prioritas utama karena semua itu memiliki konsekuensi yang sangat jelas dalam menentukan kualitas kepemimpinan seorang pemimpin. ◗ Kedua, amanah pemimpin kepada masyarakat. “Sesungguhnya Allah SWT menyuruh kamu menyampaikan amanat kepada yang berhak menerimanya dan (menyuruh kamu) apabila menetapkan hukum di antara manusia supaya kamu menetapkan dengan adil. Sesungguhnya Allah memberi pengajaran yang sebaik-baiknya kepadamu. Sesungguhnya Allah adalah Maha Mendengar lagi Maha Melihat.” (QS An-Nisaa’ 58). Seorang pemimpin harus memberikan hak penuh kepada masyarakat yang dipimpinnya dengan memberikan apa yang dibutuhkan masyarakat dan tidak pernah berusaha mencari keuntungan pribadi atas kepentingan masyarakat karena seorang pemimpin itu juga adalah bagian dari masyarakat sehingga dalam menjalankan kepemimpinannya ia harus benar-benar merasakan apa yang dirasakan masyarakat. ◗ Ketiga, amanah pemimpin kepada dirinya sendiri yaitu seorang pemimpin sebagaimana lazimnya manusia lainnya tentu juga memiliki hak untuk mendapatkan ketenangan baik secara fisik maupun mental, karena ini merupakan cerminan dari substansi ajaran Islam ayang selalu moderat dan tidak ekstrim terhadap diri sendiri. Kesimpulannya, marilah kita berusaha bersama-sama menjadi pemimpin yang melaksanakan amanah kepemimpinan seperti yang dituntut oleh Islam. Apabila kita melaksanakan tugas dengan penuh keadilan dan kerendahan diri kepada Allah SWT, maka yakinlah bahwa itu adalah usaha kita untuk merintis jalan ke surga yang akan dapat dinikmati buat selama-lamanya.


Walikota Lantik Pengurus Tim Penggerak PKK Kota Palembang � Ketua Tim Penggerak PKK Hj Masyito Romi Herton � Siap Bantu Sukseskan ISG

W

ALIKOTA Palem bang, H Romi Herton SH MH melantik 30 orang Tim Penggerak PKK Kota Palembang, di Gedung Wanita Rajawali Palembang, Kamis (22/8). Usai pelantikan, Romi menyatakan para pengurus PKK ini langsung mengemban tugas kepercayaan untuk ikut serta menyukseskan perhelatan akbar olahraga dunia, Islamic Solidarity Games (ISG) yang akan dilangsungkan 22 September mendatang. Selain itu, Romi juga menyatakan langsung melibatkan PKK Kota Palembang untuk menunjukkan kerja nyatanya turun ke lapangan untuk meninjau progres percepatan pembangunan yang tengah dilakukan.

“Saya sudah meminta kepada Ketua Tim PKK Kota Palembang Hj Masyito Romi Herton untuk turut membantu bersama tim PKK yang lainnya untuk menyukseskan ISG ini,” tegas Romi. Romi menilai, kerja nyata yang sudah dilakukan tim PKK Kota Palembang belum lama ini sudah secara langsung turut menjaga keindahan taman-taman kota. “Mereka (tim PKK, red) sudah meninjau keliling taman-taman kota yang ada dan ini sudah dalam tugasnya Tim PKK Pokja IV yang membidangi kebersihan,” katanya. Romi pun pada kesempatan ini menyatakan ISG menjadi barometer program kerjanya sejak menjabat sebagai Walikota Palembang.

“Persiapan kita sudah full speed, full power untuk menyukseskan ISG, terlebih lagi tepat penyelenggaraan ISG artinya dua bulan saya menjabat dan 45 hari kerja saya. Saya harap Palembang lebih bersih, indah dan cantik,” ungkapnya. Ketua Tim PKK Kota Palembang Hj Masyito Romi Herton mengatakan, dari tinjauan taman-taman kota beberapa waktu lalu, terlihat beberapa taman kota yang harus mendapat perawatan yang lebih baik lagi. “Hasil tinjauan kita beberapa waktu lalu memang ada beberapa taman kota yang ada harus dilakukan perawatan yang lebih. Terlebih menjelang ISG ini harus kelihatan taman kota kita lebih cantik lagi,”tegasnya. Selain itu, Tim PKK juga mempunyai tugas pokok yang harus segera dilakukan untuk menunjang program Pemkot Palembang. “Terbentuknya Tim PKK ini sudah tentu tugasnya turut serta mensukseskan program kerja Pemkot Palembang untuk lebih baik dan lebih bagus lagi yaitu di antaranya melakukan penyuluhan ke setiap masyarakat tentang kebersihan, kesehatan termasuk pola hidup sehat,” kata Masyito. (saf/ADV)

WALIKOTA Palembang saat melantik Kepengurusan Tim Pengerak PKK Kota Palembang, Kamis (22/8).


SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

Mesir Pastikan Ikut ISG Palembang PALEMBANG, SRIPO — Negara Mesir telah memastikan keikutsertaan pada ajang olahraga Islamic Solidarity Games (ISG) III di Palembang, 22 September1 Oktober 2013. “Mesir melalui ketua National Organization Committee telah menyatakan tetap ambil bagian dalam Islamic Solidarity Games (ISG) meskipun saat ini sedang mengalami konflik dalam negeri,” kata Sekretaris Islamic Solidarity Sports Federation (ISSF) Faisal Al Nassar usai pertemuan dengan seluruh pimpinan kontingen negara peserta (Chef de Mission/CDM) di Palembang, Rabu (21/8). Ia mengemukakan, selain Mesir, dua negara lainnya yakni Irak dan Suriah juga telah memastikan keikutsertaan pada ajang olahraga negara-negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) itu. “Ketiga negara yakni Mesir, Irak, dan Suriah, berharap ajang ISG ini menjadi pendamai di tengah-tengah situasi yang tidak kondusif di negara

masing-masing,” ujarnya. Ia menambahkan, ketiga negara itu juga berharap ISG menjadi bentuk solidaritas negara-negara Islam atas kondisi memprihatinkan yang terjadi dalam satu tahun terakhir. Sementara, Ketua Deputi I Panitia Pelaksana ISG (InaISGOC) Joko Pramono mengatakan sebanyak 31 negara telah memastikan keikutsertaan pada ajang yang mempertandingkan 13 cabang olahraga itu. Sedangkan, sebanyak tujuh negara masih dinantikan konfirmasinya hingga akhir Agustus 2013. “Panitia pelaksana terpaksa memberikan batas waktu mengingat berkaitan dengan persiapan tuan rumah. Data mengenai jumlah negara peserta, ofisial dan atlet, sangat dibutuhkan untuk mendata semua kebutuhan,” ujarnya. Pimpinan kontingen negara peserta Islamic Solidarity Games III meninjau kesiapan Provinsi Sumatera Selatan sebagai penyelenggara dengan berkunjung ke Palembang, 17-21 Agustus 2013. Sebelumnya, delegasi Is-

lamic Solidarity Sports Federation (ISSF) telah mengunjungi Palembang dengan mengirimkan tiga orang perwakilan ISSF itu, Abby Mubiru (chairman supervision and coordination), Saeed Hussein Abdul Ghaffar (Member SCC), dan Lanny Galikuwa Kimbowa (ISSF Secretariat Support Team). Sumatera Selatan yang menjadi tuan rumah SEA Games XXVI/2011 telah mendapatkan payung hukum berupa penetapan resmi selaku tuan rumah ISG dari presiden melalui surat Keputusan Presiden (Keppres) pada 29 Juli 2013. Sekitar 1.743 oang atlet, 589 orang ofisial akan ambil bagian pada perhelatan itu. Sebelumnya, panitia melansir sebanyak 26 negara telah memastikan keikutsertaan, yakni, Brunai Darussalam, Indonesia, Malaysia, Pakistan, Tajikistan, Turmekistan, Algeria, Burkina Faso, Maladewa, Maroko, Sudan, Uganda, Mesir, Iran, Irak, Kuwait, Libya, Oman, Palestina, Qatar, Saudi Arabia, Syria, Uni Emirat Arab, Azerbaijan, Turki, dan Guyana. (cr7/ant)

Wong Kito Mulai Jual Dolar

gi,” katanya. Sementara Asistant Distrik Manager PT H La Tunrung Authorized Money Changer Palembang, Ayu Wahyuni mengatakan, sejak sebelum Bulan Ramadan lalu nilai tukar rupiah terus mengalami pemelemahan, tren pelemahan rupiah ini diprediksi akan terus berlanjut. Akibatnya penjualan Dolar mengalami peningkatan. “Rata-rata penjualan Dolar setiap harinya lebih dari 10 ribu Dolar atau sekitar Rp 100 juta. Namun sekarang ini justru sering lebih mencapai 50 ribu Dolar perhari. Saking membanjirnya penjualan Dolar sering kali kita harus meminta tambahan stok uang dari kantor pusat,” ungkap Ayu di kantornya, Jalan R Soekamto Simpang Patal Palembang. Menurutnya, dari sekian banyak mata uang asing yang diterima untuk penukaran, namun saat ini Dolar yang paling mendominasi, selain orang menjual karena sebelumnya melakukan investasi menabung Dolar, banyak juga yang bepergian keluar negeri membutuhkan Dolar. Namun, biasanya orang yang bepergian transaksi penukaran tidak terlalu besar maksimal 100 Dolar. “Setiap hari, kantor cabang Palembang mendapatkan jatah Rp300 juta, namun jumlah tersebut di saat Dolar meroket seperti ini sering kali kurang, sebab transaksi penjualan Dolar bisa melebihi Rp500 jutaan,” katanya. Pada saat bulan Puasa lalu penukaran uang sempat didominasi mata uang Rial, hal ini disebabkan nasabah membutuhkan mata

uang Arab tersebut untuk keperluan melaksanakan umrah. PT La Tunrung sendiri setiap harinya buka sejak pukul 07.30 hingga pukul 20.00 malam, hal ini dilakukan untuk mengcover para pekerja yang sibuk bekerja pada siang hari sehingga tidak sempat melakukan penjualan. “Namun walau bertransaksi pada saat jam operasional perdagangan valuta asing sudah ditutup, namun diberlakukan harga terakhir pada saat sesi penutupan perdagangan, transaksi seperti ini biasanya dilakukan oleh nasabah yang sudah berlangganan,” ujar dia. Pimpinan Wilayah PT BRI Palembang Budi Satria mengaku, sejak nilai tukar rupiah terus mengalami penurunan, memang terjadi peningkatan volume perdagangan valuta asing, kususnya penjualan Dolar. “Sewajarnya jika Dolar naik maka banyak orang yang menjual Dolar, sebab di saat seperti itu, orang yang menabung Dolar akan mendapatkan keuntungan ketika menjual Dolar pada saat harganya memang tingi,” ujar dia. Senada diungkapkan Kepala Cabang Utama Bank BCA Palembang, Fatmahadi. Meski tidak merinci total transaksi yang ada di Bank BCA, namun diakui terjadi aksi jual besar-besaran untuk mata uang Dolar. Di Bank BCA bahkan meningkat hampir 30 persen selama empat hari terakhir. “Untuk transaksinya naik sekitar 30 persen, kemungkinan jika Dolar terus naik akan naik lagi. Saat ini kita lebih fokus pada penyiagaan dana agar tidak kurang,” kata dia. (why)

Meskipun berhasil memuncaki klasemen sementara dengan raihan 6 poin dari dua pertandingan, tapi SFC U-21 belum bisa memastikan diri merebut satu dari dua tiket semifinal yang tersedia. Apalagi PBR tentunya masih menaruh harapan untuk mengamankan satu tiket ke semifinal, dan jalan itu mau tidak mau harus ditempuh dengan cara mengalahkan SFC. Bahkan untuk lebih aman lagi, PBR wajib meraih kemenangan sebesarbesarnya atas SFC, minimal dengan margin 6-0. Hal itu dikarenakan posisi PBR yang semula berada di puncak klasemen sementara, terpaksa harus melorot ke posisi runner up usai ditaklukkan Persija dengan skor tipis 1-0 pada Kamis (22/8) sore itu. Kendati Persija menang atas PBR dan sama-sama mengemas 3 poin, tapi tim ibukota itu tetap harus berada di posisi ketiga sebab kalah dalam produktifitas gol. Artinya, jika Persija mau tetap lolos ke semifinal maka paling tidak mereka mesti meraih kemenangan 1-0 saja saat bertemu Persiram, sembari tentunya berharap SFC juga mampu mengalahkan PBR. Sementara peluang Persiram untuk lolos ke semifi-

nal cukup sulit meskipun masih terbuka. Tim asal Papua itu wajib meraih kemenangan mutlak dengan margin 6 gol tanpa balas saat bertemu Persija nanti, dan juga masih harus tergantung laga lain yakni berharap agar PBR dikalahkan SFC minimal 1-0. “Permainan anak-ana malam ini (kemarin, red) sangat baik dan ini harus dipertahankan saat bertemu PBR nanti. Hasil imbang memang sudah mengamankan posisi kita, tapi kalau bisa meraih kemenangan kenapa harus berharap hasil seri,” sambung Subangkit. Dia menegaskan pada anak-anak asuhnya jangan muda puas diri dengan kemenangan besar lawan Persiram kemarin. Perjalanan timnya masih sangat panjang untuk menuju tangga juara. Masih ada tiga pertandingan lagi, sebelum timnya merebut gelar ISL U-21 untuk pertama kalinya. “Kita belum pikirkan soal babak semifinal atau bahkan final. Fokus kan saja dulu pada laga lawan PBR (25/8) nanti, bagaimana caranya tim tetap disiplin dan jangan berpuas diri dulu,” tegas eks Pelatih Persiwa Wamena itu. (cw2/cr7/cmg3)

dari halaman 1 Namun kini, setelah harga Dolar melejit, dia mengakui keuntungan jadi dua kali lipat. Dua-tiga bulan lalu, dia mengaku masih membeli Dolar dikisaran Rp 9100 perdolar. “Sekarang sudah Rp 11 ribuan, makanya ini langsung saya tukar,” ucap Irman. Awalnya, katanya, dia masih enggan menjual Dolar yang dimiliki. Beberapa temannya juga menganjurkan agar menahan dulu karena kemungkinan harga jualnya akan kembali naik. Namun, lanjut dia, setelah dipikir-dipikir, lebih untung jual sekarang karena saat ini kondisi ekonomi sulit ditebak. Harga Dolar diakuinya kemungkinan akan naik, namun siapa yang bisa menjamin tidak akan turun dalam waktu dekat. “Makanya saya nilai dengan harga Dolar yang saat ini Rp 11.450 sudah sangat tinggi. Selisih yang saya dapat juga lumayan,” katanya. Senada diungkapkan Rani, konsumen lainnya. Saat ditemui di counter Bank Sumsel Babel Arivai, dia mengakui memang ingin menukar Dolar Amerika. Namun dia bukanlah investor atau pengumpul Dolar. Uang Dolar diakui sisa dari perjalanan ke luar negeri beberapa waktu lalu. “Ini masih ada lebih makanya saya tukar. Lumayan juga, apalagi sekarang nilai tukarnya sedang ting-

Meski Pesta Gol, SFC Belum Aman dari halaman 1 Palembang, Kamis (22/8) malam. Lima gol Laskar Wong Kito junior dicetak Vava Mario Yagalo pada menit ke-4 dan Rizky Dwi Ramadhan menit ke-20 dan 25. Dua gol lainnya disumbangkan Novi Setiawan menit ke-70 dan Alan Martha menit ke-81. Dengan hasil ini, Rizky Dwi Ramadhana dan kawan-kawan hanya membutuhkan minimal hasil imbang tanpa gol, saat bertemu Pelita Bandung Raya pada pertandingan terakhir, 25 Agustus mendatang. Kendati demikian, posisi SFC U-21 belum sepenuhnya aman. Sebab tiga tim lainnya, Pelita Bandung Raya U-21, Persija Jakarta U-21 dan Persiram U-21 masih memiliki kesempatan jika SFC tidak waspada. “Kita memang sudah menginjakkan satu kaki ke semifinal, tapi posisi ini masih belum aman sepenuhnya. Anak-anak masih harus berjuang pada pertandingan terakhir, sebelum benar-benar memastikan diri lolos ke babak semifinal nanti,” kata Head Coach SFC U-2, Subangkit usai pertandingan, Kamis (23/8).

KLASEMEN SEMENTARA GRUP K 1. Sriwijaya FC U-21 2 2 0 0 2. Pelita Bandung Raya U-21 2 1 0 1 3. Persija Jakarta U-21 2 1 0 1 4. Persiram Rajaampat u-21 2 0 0 2

6-0 2-2 1-1 1-7

6 3 3 0

Inilah Paket Kebijakan SBY dari halaman 1 guhan pajak untuk jangka waktu tertentu (tax holiday) dan insentif keringanan pajak (tax allowance). “Fokusnya stimulus fiskal terkait pemberian tax holiday dan tax allowance untuk menjaga daya saing dan memberikan insentif kepada industri kita untuk bisa berja-

Panitia Siapkan Tiket Tambahan dari halaman 1 rapa kota besar di Indonesia, seperti Jakarta, Makasar, Malang, Samarinda dan Surabaya oleh Gereja

Laporan Korupsi Sumsel Kecil dari halaman 1 mau mengadu. Data KPK tahun 2012 dari 6.344 laporan, dari Sumsel 308 laporan. Yang paling besar itu dari DKI sebanyak 1.164. Lalu Jatim sebanyak 633. Kemudian Jabar ada 560 laporan,” kata Adnan yang diterima langsung Pemred Sripo Hadi Prayogo didampingi Manlip Theresia Juita. Ia mempertanyakan keengganan masyarakat melapor karena kekurangmengertian ataukah karena ketakutan untuk melapor. Padahal, menurutnya, untuk melaporkan kasus korupsi seseorang bisa menggunakan nama samaran. Di era komunikasi ini, pelapor pun bisa melapor dengan mengirimkan email disertai berkas dan data. Adnan Pandu yang datang bersama Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Agus Raharjo, menyebutkan, untuk memberantas korupsi dan mengkampanyekan gerakan antikorupsi, KPK saat ini memiliki radio streaming sendiri, yakni Radio KanalKPK. Radio streaming ini dapat diakses melalui jaringan internet di alamat http://www.kpk.go.id/streaming

Suara Keras Saat Salat dari halaman 1 wa pada salat Zuhur dan Ashar bacaan Alfaatihah dan Surah pada rakaat pertama dan kedua, serta Alfaatihah pada rakaat ketiga dan keempat dibaca dengan sirr (suara berbisik) sedangkan salat Maghrib, Isyak dan Subuh dengan jahr (bersuara keras). Apabila melakukan sebaliknya karena tidak disengaja, maka tidak memba-

11

lan dan bisa mampu menyerap lapangan kerja dan lapangan kerja baru akan tercipta,” tutur Firmanzah, Kamis (22/8). Dengan memberikan keringanan kepada industri yang umumnya padat karya tersebut, pemerintah berharap tidak ada lagi pemutusan hubungan kerja (PHK). Sebab dengan adanya PHK, perekonomian Indonesia akan semakin payah untuk bisa selamat dari krisis global yang telah melanda negara-negara lain. Pemerintah juga akan

mengejot investasi dalam negeri. Berdasarkan data Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada semestar I 2013 ini realisasi investasi dalam negeri cukup menggembirakan. Firmanzah mengungkapkan, realisasi investasi itu meningkat 30 persen dibandingkan semester I tahun 2012. “Jadi, ada lapisan sektor keuangan dan lapisan sektor riil. Sektor riil kita sedang bergerak. Kami optimistis realisasi investasi tahun ini bisa di atas Rp 390 triliun,” tambahnya.

Pemerintah juga mendukung sejumlah perusahaan multinasional dan perusahaan domestik untuk terus memperluas usahanya di Indonesia. Perluasan pabrik dan peningkatan produksi terus dilakukan seperti di bidang otomotif dan ritel yang bisa menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar. Selain itu pemerintah juga akan berusaha meredam gejolak inflasi yang cukup besar pengaruhnya bagi peningkatan daya konsumsi masyarakat. (Kontan)

YHS. Di Palembang besok akan dilayani oleh Gembala Gereja YHS Palembang dari Surabaya Ps Yusak Hadisiswantoro. Untuk menghadiri konser ini, harus memiliki tiket masuk. Satu tiket untuk dua orang. Tiket sendiri telah habis sejak hari Senin lalu. Bagi umat Kristiani yang

ingin datang dan hadir dalam konser ini, dapat hadir 30 menit lebih awal, panitia tetap mempersilahkan hadir dengan para keluarga dan teman-teman. Sebab panitia telah menyediakan tiket tambahan dan kursi tambahan sehingga umat Kristiani di Palembang boleh diberkati dan menjadi berkat bagi In-

donesia dan khususnya, Kota Palembang. Hari ini (Jumat), Ps Yusak Hadisiswantoro tiba di Palembang dan akan mengunjungi Tribun Sumsel untuk pers conference, dan juga talkshow di Kompas TV pukul 10.15-10.45 dan 102,6 Sonora FM Pukul 11.00-12.00 WIB. (rel)

Ia juga menyayangkan dalam seminar ‘Meningkatkan Peran Serta Aparatur Pemerintah Daerah (Pemda) dalam Pemberantasan Tidak Pidana Korupsi, di Hotel Aryaduta, kemarin, hanya dihadiri pihak Pemkot Palembang tanpa melibatkan pihak legislatif (DPRD). “Padahal korupsi pengadaan barang, DPR-nya kan bisa tahu proyeknya apa, siapa pemenangnya. Seperti kasus Nazarudin, Hambalang itu melibatkan banyak pihak,” ujar Adnan. Namun dia sempat memuji masa kepemimpinan Walikota Palembang Eddy Santana Putra yang tertib dalam pengadaan barang di lingkungan Pemkot Palembang. Menyinggung soal putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menunda kemenangan dengan alasan adanya dugaan penyalahgunaan dana APBD Sumsel yang dikaitkan dengan kampanye Pilgub Sumsel, Adnan mengaku tidak akan diambilalih KPK. “Uang itu kan dibagi-bagi, penerimanya kan masyarakat. Bukan wilayah KPK yang menanganinya, karena KPK menangani jika uangnya yang menerima penyelenggara negara,” kata Adnan yang mengaku tidak menguasai masalah itu. Sementara menyinggung masalah korupsi yang sedang diinvestigasi KPK, dengan gamblang menyebut korupsi di lingkungan

PT BA. “Saat ini kami tengah dalami. Sama seperti korupsi Sapi Ekspor itu bukan sekali jadi, namun melalui investigasi beberapa lama,” jelasnya. Ditanya tentang kasus korupsi di lingkungan PT BA, Adnan enggan merinci karena itu bukan wilayahnya. Namun informasi menyebutkan kasus dugaan korupsi di lingkungan PT BA ini terkait lahan pertambangan yang melibatkan beberapa bupati. Pengadaan Barang Rawan Korupsi Sementara Kepala LKPP Agus Raharjo menyebutkan kehadirannya bersama KPK di Palembang terkait pengadaan barang instansi Pemerintah yang baik dan mensosialisasikan situs h t t p : / / w w w. l p k p p . g o . i d , yang memuat secara gamblang daftar harga barang yang boleh dibeli dan ditender. Disebutkan, adapun yang boleh tender antara lain gedung/bangunan, jalan, jembatan. Sedangkan barang-barang yang bisa dibeli tidak lagi ditender, contohnya alat kesehatan, obat, kendaraan bermotor, alat pertanian dan lainnya. Agus mengatakan LKPP berdiri sejak 2008. Pihaknya bergandengan dengan KPK karena 44 persen kasus korupsi menyangkut pengadaan. “Kita berupaya agar tidak terjadi lagi, belum ada tender sudah ada pemenang proyek dana APBD/APBN sebelum lelang tender. Saat ini le-

lang tender sudah bisa dengan sistem lelang elektronik. Dengan mengklik situs www.LKPP.go.id, di kanal InaProc, e-Cataloge LKPP, semua akan terupdate disitu,” kata Agus Raharjo. Lebih jauh ia menjelaskan dengan informasi yang tersedia, sekarang pembelian barang yang dilakukan “plat merah” atau instansi pemerintah akan lebih murah. Karena, daftar harga barang tertera di situs LKPP tersebut. Dicontohkannya, pembelian mesin traktor F1500-IN yang harga retailnya Rp 12.348.000 bisa dibeli seharga Rp 11.113.200 oleh instansi pemerintah. Begitu juga mesin F220-D yang harga retailnya Rp 10.899.000 bisa dibeli seharga Rp 9.809.100 oleh instansi pemerintah. Sementara Hadi yang juga Kepala Newsroom Sripo-Tribun Sumsel, menjelaskan tentang duet Sripo-Tribun Sumsel. Dimana kedua koran yang tergabung dalam Tribun Network, Kompas Gramedia ini sudah mengusung konsep cross media sehingga pengaruhnya tidak sebatas oplah tapi jangkuan (reach). “Lewat online dan komunitas facebook, berita kami tidak menjangkau wilayah Sumsel saja, tapi juga di luar Sumsel,” kata Hadi seraya menunjukkan langsung lewat slide data googleanalytics yang merekam pengunjung sripoku.com dan tribunsumsel.com dari berbagai belahan dunia. (fiz)

talkan salat dan tidak disunnahkan untuk sujud sahwi, karena mengeraskan bacaan salat dan berbisik pada salat yang sudah ditentukan adalah termasuk sunnat hai’ah. Salat mempunyai beberapa syarat, rukun, sunnat-sunnat Ab’ad dan sunnat-sunnat Hai’ah. Syarat sesuatu yang sudah dilakukan sebelum salat, sedangkan rukun berada pada saat mengerjakan salat. Yang disebut sunnat Ab’ad ialah sesuatu perbuatan sunnat yang apabila tertinggal boleh diganti dengan sujud sahwi, sedang-

kan sunnat Hai’ah adalah perbuatan sunnat apabila tidak dilakukan karena terlupa tidak diganti dengan sujud sahwi. Adapun perbuatan sunnat di dalam salat yang disebut dengan Hai’ah, yang jumlahnya 25 macam, diantaranya; · Bertawajjuh (membaca doa iftitah) sesudah takbiratul ikhram dengan doa ini; ALLAHU AKBAR KABIRO WALHAMDULILLAHI KATSIRO WASUBHAANALLAHIBUKROTAWWA ASHILA...WA ANA MINAL MUSLIMIN. “Allah Maha besar lagi

sempurna kebesaranNya, segala puji bagiNya dan Maha suci bagi Allah sepanjang pagi dan petang hari. Kuhadapkan wajahku kepada zat yang menciptakan langit dan bumi, dengan lurus dan pasrah, dan tidak termasuk orang-orang yang menyekutukan Allah (musyrik). Sesungguhnya salatku, ibadahku, hidup dan matiku, kuserahkan kepada Allah pemelihara semesta alam. Tidak ada sekutu bagiNya. Demikian itulah Allah perintahkan kepadaku. Dan aku adalah yang termasuk dalam golongan orang Islam.”


12

JELANG

SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

Tiang Layar Dewaruci Patah

● Dihantam Badai di Australia JAKARTA, SRIPO — Kapal Perang TNI Angkatan Laut KRI Dewaruci mengalami musibah dalam perjalanan ke Freemantle, Australia Barat. Salah satu tiang layarnya patah. KRI Dewaruci yang kini dijadikan kapal latih bagi Angkatan Laut Indonesia, sedang dalam perjalanan menghadiri konvensi kapal-kapal perang, ketika diterpa badai angin kencang di tengah samudera. Menurut keterangan polisi setempat, Dewaruci diawaki 145 personil dan kadet dan mengalami musibah di titik 60 mil luat dari Pantai Shark Bay. Badai angin kencang sedang terjadi di area tersebut. Para kru kapal mengirimkan sinyal pertolongan dan melaporkan kepada pihak berwenang Austra-

lia, mereka terpaksa melanjutkan perjalanan dengan mesin ke kota Geraldton. Otoritas Maritim Australia (AMSA) menjelaskan, mereka telah mengontak awak KRI Dewaruci namun mereka menyatakan belum membutuhkan pertolongan segera. KRI Dewaruci dijadwalkan tiba Fremantle 27 Agustus dan akan tinggal selama tiga hari. Pihak Kadin Kota Fremantle, yang mengorganisir konvensi menjelaskan, 60 penumpang di KRI Dewaruci merupakan pemain drum band yang dijadwalkan tampil 28 Agustus di jalan-jalan kota itu. Pemberitaan ABC Australia, Selasa malam, menyatakan kapal layar tiang tinggi buatan galangan kapal Stulcken & Sohns, Hamburg, pada 1952 itu diketahui

terjebak badai besar dalam pelayaran dari Kupang, NTT, menuju Freemantle, Australia Barat. Kapal bertonase 847 ton memiliki tiga tiang, yaitu tiang Bima (utama dan paling depan, setinggi 39,5 meter dari geladak), tiang Arjuna di tengah, dan tiang Yudistira di buritan kapal. Ketiga tiang ini dihubungkan kabel baja sebagai penguat satu sama lain dan badan utama kapal dan tiang horisontal (dinamai “cocor”) di haluannya. Sebanyak16 layar berada di seluruh tiang ini, dengan tiang Bima yang memiliki layar terbanyak.Kapal layar tiang tinggi ini difungsikan sebagai kapal latih bagi kadet-kadet (taruna) Akademi TNI AL, namun dioperasikan Komando Armada Indonesia Kawasan

Timur di dalam Satuan Kapal Bantu. Selain sebagai kapal latih, KRI Dewaruci juga menjadi Goodwill Ambassador of Indonesia ke seluruh dunia. Otoritas maritim setempat (Australian Maritime Authority/AMSA), KRI Dewaruci diketahui terjebak badai di Samudera Hindia, sekitar 60 mil laut dari Pantai Shark Bay, menuju Pelabuhan Freemantle, dekat Perth. AMSA, menyatakan sinyal darurat mereka terima dari KRI Dewaruci yang langsung direspons cepat. Dalam kontak AMSA dengan KRI Dewaruci itu, menyatakan belum memerlukan pertolongan gawat-darurat segera. Hingga berita ini disebarluaskan, KRI Dewaruci dilaporkan ABC meneruskan pelayaran menuju kota terdekat, Geraldton, untuk reparasi lengkap. (Tribunnews/Ant)

TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI GHOZALI

DUKUNGAN RAKYAT — Sejumlah anggota Kopassus terdakwa penyerangan Lapas Cebongan menemui warga pendukung seusai menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Militer II-11 Yogyakarta, Bantul, DI Yogyakarta, Kamis (22/8/2013). Puluhan warga dari berbagai elemen memberikan dukungan kepada 12 anggota Kopassus terdakwa penyerangan Lapas Cebongan yang tengah menjalani proses persidangan. Diagendakan pada tanggal 5 September 2013 majelis hakim akan menjatuhkan vonis.

DEADLINE


PALEMBANG CITY HALAMAN 13 SRIWIJAYA POST

JUMAT, 23 AGUSTUS 2013

Warga Bisa Dapatkan Rumah Murah

� Dipamerkan di PS Mall � Bagi yang Berpenghasilan Rendah PALEMBANG, SRIPO – Sudah bukan rahasia umum lagi, bahwa masyarakat berpenghasilan rendah sulit mendapatkan tempat tinggal yang layak dan murah, tak terkecuali di Sumsel. Menjawab kondisi itu, Pemprov Sumsel bekerja sama dengan Badan Layanan Umum Pusat Pembiayaan Perumahan (BLUPPP) Kemenpera RI, mulai hari ini (Jumat, 23/8) pukul 14.00 akan digelar expo/pameran di Palembang Square (PS) mall. Rencananya pembukaan ekspo itu akan dihadiri GuSRIPO/ZAINI

SORTIR KERTAS SUARA – Sejumlah pekerja lepas KPU Kota Palembang menyortir kertas suara ulang pemilihan Gubernur Sumsel 2013 di kantor KPU kota Palembang di Jalan Mayor Santoso Kamboja, Kamis (22/8).

Surat Suara Disortir � Form C6 Tiba di KPU PALEMBANG, SRIPO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palembang mulai menyortir kertas surat suara yang akan digunakan untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Gubernur (pilgub) Sumsel, 4 September mendatang. Sekitar 20 warga setempat direkrut untuk menyortir surat suara yang rusak, dengan honor masing-masing Rp 10 per

lembar. “Akan kami periksa satu-persatu kertas surat suaranya hingga lusa. Untuk hari ini saja sudah ada puluhan kertas surat suara yang rusak, seperti warnanya luntur dan sobek,” ujarnya Achmad Hasan, SH, Kasubag Keuangan, Umum, dan Logistik KPU Palembang, kemarin. Pihaknya sedang melakukan pensor ke halaman 19

16 Ilir Jadi Kawasan Terpadu

Dibangun Hotel dan Pasar Malam

PALEMBANG, SRIPO – Bagi masyarakat di Sumsel yang hingga saat ini belum menerima e-KTP, tahun 2014 mendatang ditargetkan pendistribusian diselesaikan. Pencetakan yang saat ini dilakukan di pusat (Depdagri), mulai tahun depan (2014) akan dilakukan

PALEMBANG, SRIPO – Pengembangan Pasar 16 Ilir Palembang akan dibuat menjadi kawasan terpadu. Konsep yang digunakan adalah mengembalikan fungsi asli pasar terbesar di Sumsel itu, ada pasar basah, pasar kering, dan tekstil. Selain sebagai pusat bisnis, akan dibangun juga perpustakaan di pinggir Sungai Musi, pusat kuliner, dan hotel. Desain bangunan kawasan terpadu tersebut dipercayakan Pemkot Palembang kepada arsitek ternama yang sekarang sedang mengambil S2 Arsitek ITB, Akira Dwi Agustin. Dihubungi Sripo, Kamis (22/8), Akira mengatakan walaupun direncanakan bangunan kawasan terpadu, tapi pihaknya tetap mempertahankan ikon Pasar 16 Ilir. Pembangunan pasar tertua di Palembang ini didasarkan pada fungsi komersil dan fungsi sosialnya. Untuk meningkatkan fungsi komersil, akan dibu-

at sketsa hotel dan pasar malam, sementara sebagai fungsi sosial akan dibangun perpustakaan dan fasilitas kegiatan sosial lainnya. Pemerintah Kota Palem ke halaman 19

Pemadaman ini dilakukan untuk melancarkan kegiatan pemeliharaan yang rutin dilakukan oleh PLN. Kami sudah melakukan publikasi kepada masyarakat bahwa sejumlah titik akan mengalami pemadaman untuk sementara waktu LILIK PURNOMO Humas PLN WS2JB PALEMBANG, SRIPO – Sejumlah kawasan Kota Palembang, kemarin mengalami pemadaman arus listrik PLN. Akibatnya, kegiatan perekonomian di beberapa area perkantoran harus terhenti sementara. Tidak tanggung-tanggung padamnya arus listrik terjadi dalam jangka waktu

ke halaman 19

� Mulai Tahun 2014 � Yang Hilang Dicetak Tahun Depan

� Listrik PLN Mati

SRIPO/ZAINI

bernur Sumsel H Alex Noerdin. “Saya besok hadir

expo, adalah untuk menginformasikan dan memberikan penjelasan yang seluas-luasnya kepada masyarakat yang berpenghasilan rendah. Dimana mereka yang gaji pokoknya atau mereka yang penghasilannya kurang dari 3,5 juta rupiah itu bisa mendapatkan rumah murah dengan harga maksimal 88 juta, dengan bunga tetap 7,25%. “Jadi bunganya tetap 7,25% sampai masa akhir kreditnya selama 20 tahun. Jadi kira-kira cicilannya

KTP Mulai Dicetak di Daerah

Kegiatan Bisnis Terhenti

KAWASAN gedung pasar 16 Ilir Palembang.

H Alex Noerdin

dan Menteri yang membukanya. Saya mendukung acara tersebut, karena itu program pemerintah yang pro rakyat,” kata Alex, Kamis (22/8) didampingi Asisten Ekeu & Pembangunan, Kadis PU Cipta Karya Prov Sumsel, serta Karo Humas dan Protokol Sumsel. Sedangkan Saraswati, Pemimpin Badan Layanan Umum Pusat Pembiayaan Perumahan Kementerian Perumahan Rakyat mengatakan, tujuan Pembukaan Badan Layanan Umum Pusat Pembiayaan Perumahan (BLU-PPP) dan

yang cukup lama yaitu sekitar delapan jam lebih. Agus, seorang mekanik Motor Kawasaki mengungkapkan dirinya cukup kesulitan untuk menjalankan aktivitasnya dalam memperbaiki kendaraan yang datang ke bengkel ke halaman 19

di setiap Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) kabupaten dan kota. Drs Hj Mawarna Sulbahri, MM, Kepala Bagian Kependudukan Biro Pemerintahan Setda Provinsi Sum ke halaman 19

SRIPO/ZAINI

E-KTP – Seorang petugas Kecamatan Alang-Alang Lebar mengambil sidik jari warga yang membuat E-KTP di kantor Kecamatan Alang-Alang Lebar di Jalan Tembus KM 9 Kecamatan Alang-Alang Lebar ( Foto diambil beberapa waktu lalu).


14

SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

Waspadai Hujan Sporadis Pancaroba PALEMBANG, SRIPO — Memasuki musim peralihan pancaroba September 2013, patut diwaspadai turunnya hujan sporadis. Hal ini perlu diantisipasi mengamankan cuaca di kawasan Jakabaring Sport City (JSC) selama pesta olahraga negara Islam Islamic Solidarity Games (ISG) III, 22 September-1 Oktober. “Untuk September ini sudah memasuki musim peralihan pancaroba. jJadi prediksinya masih akan terjadi hujan yang sporadis. Apagi ISG akan dilaksanakan pada akhir bulan, jadi kondisi pancaroba ini agak sedikit mengganggu. Tapi dengan kondisi nanti, kita ada modifikasi cuaca kondisi bisa kita perbaiki. Kita atur lagi,” ungkap Forecaster Meteorologi BMKG SMB II Palembang Alan Aslani yang bertugas di Posko Lanud Palembang, Kamis (22/8). Diterangkan Alan, kalau ada awan hujan yang me-

nutupi menuju ke Jakabaring yang merupakan kawasan sport (Jakabaring Sport City) pada perhelatan even ISG nanti, disemai duluan agar turun lebih awal sehingga tidak terjadi hujan di daerah Jakabaring agar tidak mengganggu pertandingan. “Untuk BPPT, kita selalu siap berkoordinasi, tinggal menunggu pelaksanaan dari pantauan Citra Satelit radar kita bisa mengetahui kondisi dimana posisi awan sehingga bisa kita semai,” katanya. Alan mengatakan untuk suhu wilayah Sumsel saat ini yang terpantau suhu maksimum tertingginya ada 33,2 derajat celcius. Dan menurutnya ini sudah termasuk suhu panas. Sedangkan untuk minimumnya sekitar 23 derajat celcius. “Suhu rata-rata 33 derajat celsius. Baru 33,2 derajat 17 Agustus lalu,” kata Alan. Untuk titik hotspot yang

terpantau dari citra satelit modis di Sumsel ada 15 titik hotspot per tanggal 20/8/ 2013 pukul 05.00. Lebih rincinya di Muaraenim (2), di Muba ada 5, di Mura ada 4, di OI ada 3, dan di OKI ada 1. Curah hujan yang masih sporadis ini dinilai karena di Sumsel khususnya sekarang masih kemarau basah. Masih ada hujan sporadis, walaupun tidak setiap hari. Bisa kadang-kadang lebat tapi dalam intensitas sebentar. Sementara untuk kecepatan angin masih dari Tenggara berkisar 5-30 m perjam (15 knot). Hal ini lumayan untuk membawa awan hujan karena angin agak kencang jadi awannya lebih banyak lari dibawa oleh angin. Dengan kondisi suhu yang agak panas begini, kata Alan potensi kemungkinan hotspot agak bertambah karena saat ini lagi musim kemarau. (fiz)

SRIWIJAYA POST/ZAINI

DUKUNG ISG — Sejumlah mahasiswa yang tergabung Aliansi Mahasiswa Sumatera Selatan Menggugat (AMSM) aksi demo di bundara air mancur, Kamis (22/8) Melalui koordinator aksi Syahreza meneriakkan yel-yel dan membacakan tuntutan diantaranya, Mengajak pemuda, mahasiswa, pedagang dan masyarakat Kota Palembang untuk mendukung kegiatan Islamic Solidarity (ISG) diKota Palembang, Menghimbau masyarakat untuk tidak dipengaruhi oleh kampanye hitam kandidat Gubernur Sumsel.

Siap Dukung PSU OPTIMIS sudah melaksanakan amanah partainya, anggota DPRD Kota Palembang H Syafran Syaropi mengaku sudah maksimal. “Sampai hari ini sudah kerjakan amanah partai di DPRD kota Palembang ini,” kata M Syafran Syaropi yang ditemui usai Rapat Paripurna DPRD Kota Palembang beberapa hari lalu. Pria kelahiran OKU 26 Juni 1979 dari fraksi Golkar ini mengaku secara pribadi dirinya lebih sigap untuk SRIPO/SAFTA

menentukan arah dalam rangka ikut berpartisipasi dalam proses Pemilihan Suara Ulang (PSU) untuk Pilkada Sumsel pada 4 September mendatang. Bahkan dengan nada optimis dirinya mengaku siap berjibaku untuk mendukung calon yang diusung dari partainya. Diakui Syafran, meskipun sempat terganjal isu yang dilontarkan kepada calon yang diusung partainya namun Syafran mengaku dirinya wajib optimis. Hal ini karena persoalan yang menyangkut kredibilitas calon yang diusung partainya sudah

M Syafran Syaropi

diklarifikasi. Ketua Komisi IV DPRD Kota Palembang ini pun mengklaim optimis perolehan suara calon yang diusung partainya di atas 40 persen. Bahkan suami Oktarina Nilamsari SE ini mengaku selaku fungsionaris partai, dirinya wajib ikut terjun ke lapangan mensosialisasikan melalui pendekatan emosional kekeluargaan. “Kita sudah sosialisasi di tiap kecamatan di kota Palembang untuk mendukung calon yang kita usung,” kata Syafran. (saf)

RS Siloam Siaga ISG Layanan 24 jam PALEMBANG, SRIPO — RS Siloam mempersiapkan segala fasilitas dan peralatan yang dibutuhkan menjelang Islamic Solidarity Games (ISG) yang akan diselenggarakan pada 22 September mendatang. Hal ini dilakukan bekerjasama dengan Dinkes Kota Palembang dan Dinkes Provinsi Sumatera Selatan. Hal ini diungkapkan oleh Head of Division Business Development RS Siloam Sriwijaya Sujono, ISG adalah ajang yang lebih besar dari Sea Games sehingga setiap RS harus meningkatkan pelayanan yang ada untuk merawat atau mengobati atlet-atlet yang akan bertanding nantinya. “Kesiapan yang telah kita lakukan dengan koordinasi bersama dinas kesehatan kota dan provinsi yaitu menyiapkan apa saja yang nanti dibutuhkan dalam pelaksanaan ISG nantinya seperti pengadaan Mobil Ambulance, Ruang Emergensi,

ICU, Rawat Inap dan dokterdokter yang akan dilibatkan juga para pendukung lainnya seperti dokter Otopedi (ahli tulang),”ungkapnya, Kamis (22/8) Ia mengatakan, selain itu pihaknya juga berusaha mempercepat pelayanan yang diberikan terutama pertolongan yang benarbenar dibutuhkan. “Untuk meningkatkan pelayanan yang diberikan kepada para peserta ISG, semua harus siap dan cepat untuk penangannya,” katanya. Sambungnya, RS Siloam Sriwijaya memiliki visi berkualitas internasional, menjangkau seluruh lapisan masyarakat, memiliki jaringan yang luas, melayani berdasarkan iman kepada tuhan. ôKita juga menjalankan strategi emergency departemen, peralatan kedokteran terkini, telemedicine. Hal ini agar menjadi pilihan terpercaya untuk menda-

patkan pelayanan kesehatan,ungkapnya. lanjutnya, pihaknya juga menyediakan Pelayanan medis atau diagnostik Radiologi 24 jam, UGD dengan respon cepat, staf yang terlatih, dokter jaga perawat ambulance, dan dokter spesialis on call dalam 2 jam. ôRadiologi dan laboratorium 24 jam hanya dengan menelepon dan pemeriksaan MRI Kepala dan MRI (alat untuk mengetahui secara cepat diagnostik untuk kesemuanya), bebernya. Sementara itu, Network Reach & Development Rumah Sakit Siloam Sriwijaya Valentshia Lim mengatakan, untuk pelayanan kamar, sudah disiapkan kelas dari VIP sampai dengan Presiden yang totalnya 40 bed, begitupun dokter-dokternya tetap menggunakan dokter dari Siloam yang pernah menangani pasien seperti Kiper Sepakbola SFC. (mg2)


SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

15

Mobil Pejabat Wajib Sedia Kotak Sampah PALEMBANG, SRIPO –– Seluruh pejabat (stakeholders) di lingkungan kota Palembang mulai dari Walikota, Wakil Walikota, Sekda, Asisten, kepala dinas sampai pejabat setingkat kabag dan kasi wajib menyediakan kotak sampah dalam kendaraan mereka. “Wajib ada kotak sampah dalam kendaraan. Jika melihat sampah di jalan, stop dan segera ambil dan masukkan dalam kotak sampah yang ada dalam mobil. Ini untuk memberi contoh pada masyarakat,” kata Walikota Palembang, H Romi Herton, Kamis (22/8). Didampingi Wakil Walikota Palembang, H Harnojoyo, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Hardayani, MT, Kepala DKK Kota Palembang Agung, Kepala DJPP, Kepa-

la Dishub serta beberapa pejabat di lingkungan Pemkot Palembang dengan menggunakan satu bus, Romi sekitar pukul 14.00 WIB terjun langsung ke lokasi pembuangan sampah yang dikeluhkan masyarakat yaitu di Perumahan Griya Hero Palembang. Romi yang langsung turun melihat sampah yang dikeluhkan masyarakat sudah setahun tidak diangkut-angkut oleh DKK Kota Palembang, langsung menanyakan kepada Kepala DKK Kota Palembang, Agung kapan sampah ini diberesi. “Pak Agung, kapan sampah ini akan diberesi,” kata Romi sambil melihat tumpukan sampah yang berserakan di jalan depan Perum Griya Hero ini. Agung pun langsung menyatakan siap mengangkut

sampah yang terlihat berserakan di badan jalan ini. “Malam ini juga selesai Pak Wako,” kata Agung. Romi pun akan segera mengimbau kepada seluruh kendaraan umum agar juga menyediakan tempat sampah pada tiap kendaraan mereka. “Angkot, bus dan kendaraan umum lain wajib menyediakan tempat sampah di dalam kendaraan. Makanya kepala dinas dan kita pejabat ini wajib baca koran dan tonton televisi, kalau ada keluhan masyarakat cepat kita mengetahuinya,” kata Romi. Terkait sanksi yang akan diberikan apabila tidak menyediakan tempat sampah di dalam kendaraan, Romi mengaku belum bisa memberikan sanksi sebelum disiapkan Peraturan Daerah (Perda)-nya dulu. (saf)

Back Up Pemkot

SRIPO/JACK

Hj Masyito Romi Herton

SECARA struktur organisasi, keberadaaan Hj Masyito Romi Herton di kepengurusan Tim Penggerak PKK Kota Palembang adalah sebagai ketua. Untuk itulah, dirinya mengaku siap membantu memback up seluruh program kerja pemerintah kota (Pemkot) Palembang terutama yang ada kaitan dengan kepentingan bersama terutama para kaum wanita. “Terbentuknya tim PKK ini sudah tentu tugasnya turut serta mensukseskan program kerja Pemkot Palembang untuk lebih baik dan lebih bagus lagi,” kata Masyito usai pelantikan kepengurusan Tim Penggerak PKK Kota Palembang di Gedung PKK Rajawali Palembang, Kamis (22/8). Menurut istri Walikota Palembang, H Romi Herton ini. beberapa kegiat-

an yang difokuskan pada back up program Pemkot di antaranya, melakukan penyuluhan ke setiap masyarakat tentang kebersihan, kesehatan, serta termasuk pola hidup sehat. Diakui Masyito program kerja PKK sinkron dengan program kerja Pemkot sehingga sangat balance atau seimbang. “Seperti program kerja Pokja IV yang membidangi kebersihan. Kita sudah tinjau beberapa taman kota dan sudah mulai akan memberdayakan kegiatan PKK,” kata Masyito seraya menegaskan program kerja yang harus mereka realisasikan dalam waktu dekat adalah ikut serta menyukseskan perhelatan olahraga akbar di kota Palembang yaitu Islamic Solidarity Games (ISG) yang akan diselenggarakan 22 September. (saf)

SRIPO/SAFTA

Walikota Palembang H Romi Herton didampingi Wawako Harnojoyo dan beberapa pejabat lain meninjau langsung tumpukan sampah berserakan di depan Griya Hero Palembang, Kamis (22/8) siang.

Riverside Pastikan Menu Halal

� Jamu Peserta ISG PALEMBANG, SRIPO –– Sebagai salah satu restoran yang menjadi target sasaran peserta Islamic Solidarity Games (ISG) di Palembang, Riverside Restoran Terapung di Sungai Musi ini memastikan diri semua menu yang disajikan untuk peserta ISG adalah halal. “Insya Allah, kita pastikan menu-menu di sini halal,” kata Manager Riverside, Eddy Boy, Rabu (21/8). Diakui Eddy, meskipun sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) namun pihaknya sudah wantiwanti sedini mungkin memprotek semua perlengkapan dan bahan baku sajian yang akan disiapkan pihaknya terutama untuk jamuan kepada para peserta dan delegasi ISG yang mayoritas negara Islam. Menurut Eddy, sebagian besar menu-menu yang disajikan restonya selama ini memang lebih kepada menu oriental. Sebagian besar menu Asia, barberque dan na-

sional sehingga semua bahan baku dipastikan halal. “Pindang, dan barbeque kan sudah pasti halal. Apalagi khusus barbeque kita banyak menggunakan seafood seperti ekor tenggiri bakar, Betutu Steam, udang satang dan daging sapi. Eddy yang pada kesempatan ini mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui Walikota Palembang yang memberikan arahan agar pihaknya mempersiapkan fasilitas resto terapung ini secara maksimal. Terkait fasilitas baik di lantai satu maupun lantai atas resto. “Pak Walikota sudah memberikan arahan agar kami mempersiapkan semuanya termasuk kesiapan fasilitas di dalam ruangan,” kata Eddy. Persiapan Khusus Eddy menyebutkan pihaknya sudah mempersiapkan menu khusus dengan koordinasi beberapa koki yang dikontak dari luar resto. Hal

ini untuk antisipasi jika ada permintaan menu khusus dari peserta ISG seperti menumenu Timur Tengah seperti nasi samin, malbi atau menu khas lainnya. Semua karyawan juga akan berbusana khusus yaitu perlengkapan seperti tanjak, baju koko dan busana muslimah. Khusus untuk komunikasi, pihaknya sudah mendatangkan guru privat bahasa Arab yang khusus memberikan kursus kilat kepada seluruh karyawan di restonya. Begitu pula dengan layanan bayar,

Eddy menyebutkan pihaknya juga akan bersikap fleksibel dengan menerima semua mata uang pembayaran yang dilakukan peserta ISG yang berkunjung ke tempatnya. Tarif tetap dan besarnya pembayaran tetap akan kita sesuaikan dengan kurs mata uang yang mereka berikan,” kata Eddy seraya menambahkan jam layanan pun akan diperpanjang. Termasuk untuk menu sarapan pagi dimsam pihaknya sudah mempersiapkan mulai jam 07.00 WIB sudah siap. (saf)

SRIPO/JACK


16

SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

Jalan Rusak Segera Diperbaiki LUBUKLINGGAU, SRIPO -Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Lubuklinggau Nobel Nawawi mengatakan, pada tahun 2013 ini pemerintah setempat akan memperbaiki Jalan Nangka yang kerusakan parah pada beberapa titik. Jalan yang berada di wilayah Kelurahan Ponorogo dan Kelurahan Batu Urip Kecamatan Lubuklinggau Utara II itu akan diperbaiki melalui dana APBD Perubahan. “Untuk Jalan Nangka itu kita perbaiki melalui APBDP tahun ini, tapi sifatnya hanya penanggulangan sementara, karena kalau mau perbaikan secara total atau keseluruhan itu belum memungkinkan pada APBD-P, sebab dananya cukup besar,” kata Nawawi kata Nobel Nawawi kepada Sripo Kamis (22/8).Karena itu, tambahnya, untuk sementara perbaikan yang pentingpenting dulu, dananya dianggarkan sekitar Rp 400 juta.

Dia katakan, untuk perbaikan secara menyeluruh, nanti kembali dianggarkan pada anggaran APBD induk 2014. Pihaknya sudah merinci, dana yang diperlukan untuk perbaikan dibeberapa titik lokasi Jalan Nangka yang mengalami kerusakan parah diperkirakan menelan dana sekitar Rp 2 miliar. “Untuk lokasi jalan yang rusak parah, itu mesti direkon ulang, tak bisa hanya dilapis saja tapi agregat sampai tuntas. Kita prioritaskan perbaikan untuk dilokasi yang rusaknya cukup parah dulu,” katanya. Menurutnya, selain Jalan Nangka, masih banyak lokasi-lokasi lain dalam Kota Lubuklinggau yang jalannya rusak dan perlu perbaikan. Seperti diwilayah timur kota, yaitu jalan di Kelurahan Marga Mulya sampai ke Simpang Periuk. Tak hanya perbaikan saja kata Nobel Nawawi, pihaknya juga tengah merencanakan untuk peningkatan dan pelebaran jalan dibeberapa lokasi. Con-

tohnya pelebaran dan peningkatan jalan mulai dari Kelurahan Rahma sampai Kelurahan Air Kuti Kecamatan Lubuklinggau Selatan. Pemerintah setempat sudah menganggarkan dana sebesar Rp 13 miliar pada APBD-P 2013 ini untuk pelebaran dan peningkatan jalan yang panjangnya sekitar 13 kilometer tersebut. Untuk Jalan Rahma - Air Kuti, katanya lagi, perlu ditingkatkan dan dilebarkan, karena kedepannya lokasi tersebut sangat strategis sebagai daerah penyangga industri dan memang sudah direncanakan. Maka jalannya akan dilebarkan jadi 11 meter. Untuk sementara ini, dikerjakan agregat B dulu, nanti pada APBD induk 2014 baru dilakukan peningkatan lagi dengan dana yang lebih besar. “Kita ingin jalan tersebut standar nasional, karena sebagai kawasan industri nantinya tentu jalan tersebut cukup banyak dilalui kendaraan,” katanya. (zie)

Pemimpin yang Harus Meminta Maaf

● Ribuan Masyarakat Hadiri Halal Bihalal MARTAPURA, SRIPO -- Bupati OKU Timur H Herman Deru SH MM menegaskan bahwa seorang pemimpin yang harus lebih dulu meminta maaf kepada masyarakat yang dipimpinnya. Demikian diungkapkan Deru dalam sambutannya pada acara halal bihalal, bersama ribuan masyarakat dan pegawai pemkab OKU Timur Kamis (22/8) di pendopoan Pemkab OKU Timur.

Menurut Deru, kesalahan seorang pemimpin sangat mutlak terjadi ketika mengambil satu keputusan dan kebijakan yang secara tidak disadari menyinggung masyarakat. Untuk itu kata dia, seorang pemimpin akan lebih baik jika meminta maaf terlebih dahulu kepada yang dipimpinnya karena pemimpin memiliki kesalahan lebih besar dibandingkan dengan yang dipimpinnya.

SRIPO/EVAN HENDRA

HALALBIHALAL — Bupati OKU Timur H Herman Deru SH MM saat bersalaman dengan sejumlah warga yang hadir dalam acara halal bihalal yang digelar pemkab OKU Timur.

“Untuk itu, seorang pemimpinlah yang harus meminta maaf terlebih dahulu kepada yang dipimpinnya. Karena kesalahan bisa jadi lebih banyak dibuat oleh seorang pemimpin dibandingkan masyarakatnya,” kata Deru. Dalam kesempatan yang sama juga Deru menegaskan kepada para jemaah haji yang hadir dalam acara halal bihalal tersebut untuk bisa menjaga diri dan sesama ummat Islam serta silaturahmi. “Para jamaah haji yang datang hari ini semoga menjadi haji yang mambur dan bisa kembali ke OKU Timur tanpa kurang satu apapun dengan menjadi haji mambur,” kata Deru. Deru juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang hadir untuk ikut serta dalam menyukseskan pesta demokrasi pemilihan ulang gubernur dan wakil gubernur yang sebelumnya sempat dibatalkan karena adanya kecurangan yang dilakukan oleh salah satu kandidat. “Torehan dan sentuhan tangan yang akan menentukan kemajuan daerah ini kedepan,” himbaunya. (hen).

Beberapa titik Jalan Nangka yang melintasi Kelurahan Batu Urip dan Kelurahan Ponorogo Lubuklinggau Utara II yang mengalami kerusakan parah akan diperbaiki melalui APBD-P 2013. Tampak salah satu titik Jalan Nangka yang mengalami kerusakan.

Pemilik Conter HP Mengeluh nurut Medi setelah di cek ulang data yang stand KWH meter cocok dengan hasil foto smart phone milik petugas pencatat meter. Untuk mengoreksi kelebihan pembayaran tagihan rekening listrik Medi datang ke Kantor PLN Baturaja untuk minta penjelasan. Namun tidak ada solusi. Akibatnya tagihan di Juli dan Agustus melonjak menjadiRp 204.336 dan Rp 206.361 padahal normalnya hanya berkisar Rp 150 ribu/bulan. Medi menjelaskan pada Meitagihan rekening listriknya Rp 48.653, kemudian bulanJuni Rp 93.732, bulan Juli Rp204.336 serta bulan Agustus Rp 206.361. Terpisah, Supervisor PTPLN Baruraja Sutejo yang dikonfirmasi menjelaskan, pasca pengantian standKWH meter, setelah stand meter diangkat ada sisa pemakaian bulan lalu yangmasuk ke KWh berikutnya. Dikesempatan itu Supervisor ADM PLN ini Baturaja menjelaskan, daya di konter HP Kalong 1.300 VA dua bu-

lan tagihan rekeningnya dibawah Rp 100 ribu sehingga terjadi penumpukan yang dibebankan pada bulan berikut. “Itulah sebabnya dua bulan (Juli dan Agustus terjadi lonjakan) , setelah itu akan normal kembali,” katanya. Tambah Daya Gratis Pada bagaian lain, kata Sutejo, PLN Baturaja juga memberikan kesempatan kepada konsumen yang ingin menambah daya gratis biaya penyambungan. “PLN sedang mengeluarkan program Tambah Daya Gratis Biaya Sambungan,” kata Sutejo seraya menambahkan waktunya tinggal empat hari lagi. Dan program ini sebelumnya sudah diumumkan melalui radio . Bagi pelanggan dari daya 450 VA sampai dengan daya 2.200 VA. Pelanggan dengan daya tersebut diberikan kemudahan untuk menaikan daya listriknya menjadi 1.300 VA hingga 3.500 VA tanpa dipungut biaya penyambungan oleh PLN. Sedangkan untuk pelang-

BATURAJA, SRIPO -Lurah Sukajadi, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Jailani Hasan SSTP Msi lengser dari jabatannya, Kamis (22/8). Sesuai Keputusan Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), nomor 821/341/KPTS/XXXI/ IV.2/2013, pertanggal 20Agustus 2013, Jailani selanjutnya menempati posisi Kasubbag Anjab dan Kepegawaian Pada Bagian Organisasi, sedangkan Jabatan Lurah Sukajadi dipercayakan kepada Ogan Amrin SSTP yang sebelumnya menjabat Lurah Talang Jawa. Jailani saat menjabat Lurah Sukajadi sempat dua kali didemo warganya dengan tudingan tidak amanah, diantaranya membagikan beras raskin tidak tepat sasaran. Selain itu juga dituding me-nyelewengkan dana bantuan gubernur. Jailani yang ditemui seusai serah terima jabatan mengatakan,dia ikhlas menerima apa pun keputusan dari Bupati OKU Drs H Yulius Nawawi. Menurut Jailani apapun keputusan yang di-terima itulah yang terbaik dan semua pasti ada hikmahnya. Bupati OKU, Drs H Yulius Nawawi, secara pribadi dan mewakili pemerintah Kab OKU mengucapkan selamat kepada pejabat yang dilantik. (eni)

Pembangunan Tembok Dipertanyakan ● Perluasan Mess Pemkab

● Tagihan Listrik tak Wajar BATURAJA, SRIPO — Pemilik konter HP Kalong Seluler mengeluh akibat tagihan rekening listrik yang tak wajar alias tidak sesuai dengan yang tertera di stand meter. Medi pemilik konter mengatakan pihaknya kecewa dengan petugas PLN Baturaja yang terkesan saling lempar. Pada Mei 2013 stan meter di warung Medi tidak bergerak (macet_ dari awal hingga akhir berada di 2029400-2029400 . Karena takut terjadi kesalahan dan untuk menghindarkan terjadi tagihan diluar kewajaran dia melaporkan ke PLN, selanjutnya meteran diganti dengan yang baru oleh pihak PLN. Namun anehnya saat diganti stan meter baru, langsung muncul angka 39400 . “Seharusnya kembali ke nol dulu, sesuai angka petugas pencatat meter,” kata Medi kepada Sripo, Kamis (22/8). Medi menunjukan angka yang difoto petugas pencatat meter yang direkam dengan menggunakan perangkat smart phone. Me-

Lurah Sukajadi Lengser

SRIPO/ENI

Medi

gan listrik pintar (prabayar) juga tidak dikenakan uang jaminan langganan (UJL) sehingga benar-benar gratis. Pelanggan lsitrik pintar hanya perlu membeli token perdana minimal Rp 5000 sedangkan untuk pelanggan pascabayar dikenai uang jaminan langganan (UJL) sesuai tariff yang berlaku. Program ini berlaku sampai 31 Agustus .(eni)

TEBINGTINGGI, SRIPO -Pembangunan tembok pembatas sebagai perluasan lahan mess Pemkab dan rumah dinas bupati Empatlawang dipertanyakan keabsahannya. Pasalnya, pembangunan tembok tersebut diklaim berada di atas lahan milik organiasasi Muhammadiyah. Kepala SMP Muhammadiyah Tebingtinggi, Arif Husni, Kamis (22/8) mengatakan, bahwa tembok pembatas itu dibangun di atas lahan milik SMP-SMA Muhammadiyah Tebingtinggi. Karena itu, pihaknya mempertanyakan pembangunan tembok tersebut. Menurutnya tembok pembatas itu telah mengambil lahan selebar 1,5 meter dan panjang kurang lebih 100 meter. Kendati demikian, kata Arif, sampai saat ini tidak ada koordinasi dengan pihaknya ataupun Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Empatlawang. “Pembangunan ini kita permasalahkan, karena di atas lahan milik Muhammadiyah. Semestinya mereka berkoordinasi terlebih dahu-

lu, sehingga pembangunannya sesuai dengan batasbatas lahan,” ungkapnya. Dikatakannya, pihaknya sebelumnya sudah menghentikan pengerjaan sebelum hari raya Idul Fitri. Karena tidak terima pembangunan tembok di atas lahan hak milik Muhammadiyah sejak tahun 1970 an itu. Hanya saja, beberapa hari ini pengerjaan kembali dilanjutkan.”Belum ada koordinasi, namun pembangunan kembali dilanjutkan. Sepertinya tidak ada itikad baik untuk berkoordinasi,” tandasnya. Pada sisi lain, pihak kontraktor dari CV Hidayat Pratama, mengemukakan, apa yang dipermasalahkan oleh Arif Husni itu, akibat kurangnya koordinasi antar intern Muhammadiyah sendiri. “Sebelumnya sudah ada koordinasi antara pihak Pemkab Empatlawang dan Muhammadiyah. Sebelum lebaran pekerjaan sempat terhenti, namun setelah ada koordinasi antara Pemkab dengan Muhammadiyah, diminta dilanjutkan kembali. Jadi di sini kita lihat kurang-

nya koordinasi antar intern Muhammadiyah,” ungkap penasihat hukum sekaligus pengawas lapangan CV Hidayat Pratama, Rosyidi yang ditemui di lokasi. Menurutnya, sudah ada koordinasi antara pihak Muhammadiyah dengan pemkab, yakni tukar guling lahan, karena sebagian lahan Muhammadiyah diambil untuk pelebaran lahan pembangunan mess Pemkab Empatlawang. “Sudah ada persetujuan dari Ketua PDM Empatlawang untuk melanjutkan kembali. Sementara Kepala SMP Muhammadiyah melarang, namun kita tetap melanjutkan, karena dasar kita sesuai dengan RABnya,” jelasnya. Ketua PDM Empatlawang, Khairullah ketika dikonfirmasi mengaku, sudah mengetahui perihal adanya pembngunan tembok tersebut dan tidak terlalu mem-permasalahkannya. Sebab, Pemkab Empatlawang sendiri sudah mempunyai iktikad baik, dengan mengganti bangunan beberapa ruangan belajar bagi SMP dan SMA Muhammadiyah Tebingtinggi. (st2)

17

Jangan Naik Angkutan Mati Pajak ● TTak ak Ada Asuransi Jika TTerjadi erjadi Kecelakaan ● Puluhan Angkutan Umum di Pagaralam Mati Iuran W ajib Wajib PAGARALAM, SRIPO -- Pihak Jasa Raharja (JR) cabang Kabupaten Lahat mengibau masyarakat Kota Pagaralam untuk tidak menumpang angkutan umum yang telah mati iuran wajib atau mati pajak. Karena jika terjadi kecelakaan saat menaiki kendaraan tersebut, maka penumpang tidak mendapatkan santunan asuransi kecelakaan dari Jasa Raharja. Data yang didapat pihak JR melalui kegiatan uji petik yang dibantu pihak Sat Lantas Polres Pagaralam, terhadap angkutan umum dan barang di Pagaralam, tercatat ada puluhan kendaraan umum mati pajak yang ma-

sih beroperasi. Juru Layan Jasa Raharja Cabang Lahat, Sugianto mengatakan, dalam upaya meningkatkan pelayanan serta memberikan kepastian jaminan perlindungan keselamatan terhadap masyarakat dan pengguna alat transportasi umum jika terjadi kecelakaan lalulintas. Pihak JR terus melakukan pendataan kendaraan yang telah mati pajak. “Kegiatan razia uji petik yang kita lakukan untuk merupakan salah satu sosialisasi dan pembinaan kepada para pengusaha angkutan umum dan sopir kendaraan bermotor untuk da-

pat menyetorkan Iuran Wajib Kendaraan Bermotor Umum (IWKBU),” ujarnya. IWKBU merupakan Premi Asuransi Jasa Raharja yang harus dibayar penumpang dan disetorkan pemilik atau pengusaha kendaraan bermotor jasa angkutan umum kepada Jasa Raharja. Hal tersebut bertujuan untuk menjamin keselamatan seluruh penumpang jika terjadi kecelakaan. “Membayar premi IWKBU berarti menjamin asuransi keselamatan penumpang selama perjalanan,” jelasnya. Bagi pemilik angkutan umum yang kendaraannya belum membayar IWKBU

diwajibkan membayar asuransi. Ada 30 sopir yang didapati tidak melakukan pembayaran asuransi. Sanksi diberikan kepada sopir yaitu langsung dipungut IWKBU. “Kita berharap dengan adanya kegiatan uji petik, para pemilik kendaraan umum dapat patuh dalam menyetorkan Iuran Wajib ke Kantor Jasa Raharja dan Samsat. Hal tersebut sudah diatur dalam UU No 33 dan 34 tahun 1964 Jo Peraturan Pemerintah No 17 Tahun 1965 Tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang,” katanya.(mg16)

Kepala Sekolah Tes Urine KAYUAGUNG, SRIPO -- Badan Narkotika Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melakukan tes urine terhadap Kepala Sekolah (Kepsek) dan pengawas tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) yang bertugas di wilayah Bumi Bende Seguguk. Tes tersebut guna mengantisipasi adanya oknum pendidik tersandung narkoba. Pantauan di lapangan, Kamis (22/8) di SMA Negeri 1 Kayuagung, para guru tersebut, walaupun dilakukan secara mendadak, namun ratusan kepsek dan pengawas sekolah kooperatif mengikuti tes urine. Mereka yang terdiri dari pria dan wanita rela antrean panjang menunggu giliran untuk di tes urine-nya. Hal itu lantaran mereka yakin kalau memang selama ini tidak pernah mengkonsumsi narkotika dalam jenis lainnya. Bustari selaku Kabid Pemberdayaan Masyarakat BNN Provinsi Sumsel, didampingi Kepala BNK OKI Sudiyanto Djafar SSos menerangkan, tes urine bagi kepsek dan pengawas di OKI ini kali pertama dilakukan di kabupaten/kota di Sumsel. ôKalau

untuk guru sejumlah daerah termasuk Kota Palembang sudah melakukannya, kalau kepala sekolah dan pengawas baru kita lakukan di OKI,ö ujar Bustari disela-sela kegiatan. Hal ini, kata dia, dilakukan guna mengantisipasi adanya kepala sekolah dan pengawas di OKI yang ketergantungan narkoba. ôKalau nanti ternyata positif, maka kita berupaya agar yang bersangkutan dapat menghentikannya. Namun jika tidak bisa kita tanggulangi maka akan kita rujuk untuk direhabilitasi, sebelum yang bersangkutan ditangkap aparat kepolisian maupun BNN,ö ujarnya seraya mengatakan, dalam beberapa hari kedepan hasil tes urine ini bisa diketahui. Ditambahkan Kepala BNK OKI, Sudiyanto bahwa kegiatan tes urin terhadap kepsek dan pengawas sekolah ini adalah kali kedua yang dilakukan BNK OKI, sebelumnya BNK juga melakukan tes terhadap pegawai negeri sipil (PNS) di jajaran Pemkab setempat. Target kita sebanyak 200 orang baik kepsek maupun pengawas. Jika tidak tercapai, maka pegawai Dinas Pendidikan OKI juga kita libatkan,ö tukas-

SRIPO/MAT BODOK

TES URINE — Kepala Sekolah dan pengawas sekolah melakuan tes urine guna mengetahui

nya. Menurutnya, apapun hasil tes urine nantinya, hal tersebut akan disampaikan kepada Bupati OKI, Ir H Ishak Mekki MM. ôKalau hasilnya semua negatif memang itu yang kita harapkan, tapi kalau ada yang positif biar Pak Bupati nanti yang mengambil tindakan, dari pada mereka terus-terusan ketergantungan dengan narkoba, ujung-ujungnya ditangkap aparat kepolisian ataupun BNN,ö kata Sudiyanti seraya menuturkan, alhamdulil-

lah tes urine terhadap pegawai Pemkab OKI beberapa waktu lalu hasilnya semua negatif. Kedepan, pihaknya berharap tes urine juga dapat dilakukan terhadap semua kepala desa (Kades) di wilayah OKI. ôBegitu juga dengan calon pegawai negeri sipil (CPNS) maupun tenaga honorer K1 dan K2 yang akan diangkat menjadi PNS, nantinya harus dilakukan tes urin,ö tandas mantan Kabag Humas dan Protokol Setda OKI ini.(std)


18 SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

863 Caleg Berebut 75 Kursi PALEMBANG, SRIPO –Setelah ditetapkan melalui rapat pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumsel, sebanyak 863 caleg (calon legistatif diputuskan dan dinyatakan syah untuk bertarung dalam pemilihan legistatif (pileg) pada 2014 mendatang. Ke-863 caleg yang sudah ditetapk a n melal u i DCT (Daft a r Caleg Te t a p ) , akan memperebutkan 75 k u r s i anggota D e w a n Perwakilan D a e r a h ( D P D ) Sumsel. “ D C T s u d a h

diputuskan dan ditetapkan melalui rapat pleno hari ini (kemarin). Jumlahnya tetap sama yakni 863 caleg dan tidak ada yang berkurang satu pun dari pengajuan dari 12 parpol (partai politik) yang ikut serta,” ujar Herlambang, Komisioner Divisi Teknis dan Data KPU Sumsel, Kamis (22/8). Dikatakan Herlambang, jumlah DCT sebanyak 863 caleg sama jumlahnya dengan jumlah caleg pada tahapan DCS (Daftar Caleg Sementara) sebelumnya. Dari 863 caleg, hanya tiga nama yang berubah oleh pengurus partai politik masing-masing. Ketiganya yakni berasal dari Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Persatuan pembangunan (PPP). “Ketiga caleg yang dirubah dan diganti pengurus partainya, atas tanggapan dari masyarakat dan rekomendasi partai tapi semuanya sudah selesai. Untuk semua nama caleg yang yang masuk DCT, nanti akan diumumkan di media atau bisa langsung dilihat di Kantor KPU Sumsel,” ujar Herlambang. (mg19)

Palsukan Tanda Tangan

� Caleg Saling Geser Nomor Urut TEBINGTINGGI, SRIPO— Mendekati masa penetapan Daftar Calon Tetap (DCT), sejumlah calon peserta pemilihan legislatif (Pileg) 2014 di Kabupaten Empat Lawang, saling geser nomor urut. Dengan berbagai cara, hingga nekat memalsukan tandatangan pengurus untuk pengesahannya. Informasi yang dihimpun menyebutkan, sejumlah daftar calon yang diserahkan dari pimpinan partai politik (Parpol) menuai permasalahan. Seperti nama-nama ataun nomor urut calon itu sendiri. Seperti kemelut yang terjadi pada DPC Partai Demokrat, adanya perubahan nomor urut calon. Diduga, ada pemalsuan tandatangan sekretaris sebagai pejabat pengesahaannya, sehingga dinilai sudah cacat hukum.

“Saya siap tempuh jalur hukum, karena ini sudah pidana, yakni pemalsuan data,” ungkap ketua DPC Demokrat, Mulyono di hadapan anggota komisioner KPUD Empatlawang, Kamis (22/8). Pihak KPUD Empatlawang sendiri tidak menampik banyaknya temuan permasalahan daftar calon masing-masing parpol. Hal ini bisa diklearkan, karena sekarang ini masih Daftar Calon Sementara (DCS) dan DCT belum ditetapkan. “Memang, permasalahan yang timbul pada daftar yang diajukan hampir sama. Pihak KPUD bisa mengclearkan, namun proses lebih lanjut kembali pada pengurus parpol itu sendiri,” ungkap ketua KPUD Empatlawang, Muroimin Zahri melalui anggota, Merian.

Sementara mengenai daftar pemilih, Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada Empatlawang lalu yakni sebanyak 180.360 mata pilih dapat dijadikan Daftar Pemilih Sementara (DPS). Pihak KPUD sendiri akan meminta petugas pemutakhiran mata pilih, yakni PPS agar segera melakukan perbaikan. “Masa perbaikan DPS 24 Agustus-6 September, penyerahan data ke KPUD 710 September, selanjutnya penetapan DPT 7-13 September 2013,” terangnya. Sebelumnya sejak sengketa Pilkada Empatlawang, pihak KPUD Empatlawang tidak lagi masuk kantor di jalan poros TebingtinggiPendopo. Pleno KPUD Empatlawang membahas DCT dan DPT Pileg 2014 dilaksanakan di hotel Zulian, Kamis (22/8).(st2)

Bawaslu Dicairkan Rp 25 Miliar Rindu Kepemimpinan Soeharto � Dana Pilgub Cair PALEMBANG, SRIPO–Pemerintah Provinsi Sumsel mencairkan dana sebesar 90 miliar untuk pemungutan suara ulang (PSU) Gubernur/wakil Gubernur sesuai yang telah diajukan oleh KPU, Bawaslu dan untuk Kepolisian (Polda). Dana tersebut dicairkan untuk kelancaran penyelenggaraan pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) Gubernur/wakil gubernur priode 2013-20018 yang akan berlangsung pada awal september 2013 mendatang. Kepala BPKAD Sumsel Laonma PL Tobing, kamis (22/08) mengatakan, pencairan dana tersebut baru sebagian dicairkan terutama untuk KPU Sumsel dan Bawaslu, sedang untuk kepolisian sudah dicairkan secara utuh 6 miliyar. “Kita baru mencairkan separoh lebih untuk KPU dan Bawaslu, dan sisanya akan dilunasi menunggu permintaan selajutnya, na-

mun pencairan itu sesuai permintaan awal,” urai Laonma. Dikatakan Laonma pencairan dana PSU itu meliputi untuk kebutuhan Banwaslu 40 miliar baru dicairkan sebesar 25 miliar, KPU dari permintaa sebesar 42 miliar baru dicairkan sebesar 31 miliar. Sementara untuk Polda sudah dicairkan semua sebesar 6 miliar. Sementara itu, Ketua Divisi Sosialisasi KPU, Ong Berlian, mengatakan KPU Sumsel mulai melakukan sosialiasi PSU melalui spanduk, baliho, benner, pamlet, diskusi radio bahkan melalui iklan-iklan di media massa. Diterangkan Ong, dalam sosialiasi PSU kali ini KPU Sumsel hanya menindak lanjuti keputusan makamah konstitusi yang isi menegaskan Pilkada Sumsel diulang di empat wilayah PSU yakni kabupaten Prabumulih, OKU Timur, OKU, OKU Selatan dan

SRIPO/ZAINI

FORMULIR C-6 – Sorang pekerja menyusun kardus berisi formulir C-6 pemiihan ulang Gubernur Sumsel 2013 di kantor KPU Kota Palembang jalan Mayor Santoso Kamboja, Kamis (22/8).

Kecamatan Warkuk. “Mulai tertanggal 21 Agustus sampai 4 September mendatang dengan melibatkan PPK dan PPS kami lakukan sosialisasi di

seluruh wilayah PSU, materi sosialisasi sama seperti pemilihan sebelumnya namun cuma difokuskan di wilayah PSU saja,” kata Ong. (Rep/ts)

TINGGAL 12 hari lagi warga Sumsel yang berdomisili di Kota Palembang, Prabumulih, Ogan Komering Ulu (OKU), Kabupaten OKU Timur, dan Kecamatan Warkuk Selatan Kabupaten OKU Selatan, akan menggelar Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumsel. Namun tidak semua warga menyambut gembira pesta demokrasi tersebut. Chici Rima Pratama, salah satu mahasiswi IAIN Raden Fatah jurusan ekonomi Islam ini berpendapat, PSU justru merugikan rakyat banyak. “Pilkada ulang itu menguras banyak dana APBD dan bakal dimanfaatkan oknum-oknum nakal yang ingin menikmati uangnya,” ujar putri pertama pasangan Khairudin dan Zainab ini saat dibincangi Sripo, kemarin. Menurut dara manis yang punya hobi menulis novel tersebut, pemimpin yang terpilih harus mengutamakan kepentingan dasar rakyat seperti pangan, sandang, dan papan diatas kepentingan lain. “Pinginnya punya pemimpin kayak pak Soeharto (mantan penguasa Orde Baru). Walau otoriter tapi perut rakyat diutamakan. Pertahanan kita juga lebih kuat, gak mudah tunduk sama AmeriChici ka,” kata gadis yang bercita-cita jadi pengusaha berprinsip syariah tersebut. (cr8)

Rima Pratama


SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

Tanah Pensiunan TNI Diserobot PALEMBANG, SRIPO — Diduga telah melakukan penyerobotan tanah di Desa Pematanglebung, Kelurahan Talangkelapa, As (50) salah seorang oknum polisi, dilaporkan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Mapolda Sumsel. Pelapor adalah Chaidir Ali (77), yang merupakan pensiunan TNI. Chaidir Ali (77), merasa tidak terima tanahnya telah direbut As Juli 2011 lalu. Dimana terlapor (Asred) tinggal di kawasan Ario Kemuning ini telah mendirikan bangunan rumah serta menyewakan bangunan tower di atas tanah seluas 20.000 meter persegi.

Pelapor yang tercatat warga Perumnas Talangkelapa Blok 3 Nomor 704, RT 26, Alang-alang Lebar ini menceritakan, dirinya memiliki tanah seluas 20.000 M2 dengan SK Tanah Nomor 785/SKT/ SKR/1998, sejak 10 Juli 1998 di lokasi kejadian. “Saya tidak terima karena dia (terlapor-red) dengan sengaja menyerobot tanah saya dengan cara mendirikan bangunan rumah dan menyewakan tower tanpa izin,” katanya, seraya menambahkan, setelah musyawarah keluarga, lebih baik diselesaikan secara hukum. Dengan pengambilalihan tanah itu, Chaidir merasa

telah dirugikan sekitar Rp 500 juta. Untuk itu, korban menuntut terlapor dapat diproses sesuai hukum yang berlaku. Sementara itu, Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol R Djarod Padakova membenarkan pihaknya telah menerima laporan korban dan dengan segera perkara ini akan ditindaklanjuti. “Korban telah diambil keterangan dan perkara ini masih dalam proses penyidikan oleh petugas,” pungkasnya. Kemudian, Djarod menambahkan jika memang terlapor terbukti bersalah, maka dapat dijerat dengan pasal 385 KUHP, tentang penyerobotan tanah. (mg2)

Lapas Lahat Over Kapasitas

hal-hal yang tidak diinginkan, terutama adanya peredaran narkoba di dalam Lapas,” ujarnya. Dikatakan, penuh sesaknya Lapas yang sudah over kapasitas, tidak menjadi penghalang bagi mereka untuk terus bekerja. Berbagai upaya terus dilakukan, untuk memberikan pembinaan kepada narapidana serta pelayanan kesehatan. Termasuk menjalin komunikasi yang baik dengan pendekatan, agar semua program yang sudah direncanakan bisa terealisasi.

dari halaman 20

mencapai 145 orang, sementera sisanya adalah kasus perampokan, penipuan, dan tidak pidana umum lainnya. Sementera untuk kasus korupsi ada orang, dan tahanan anak-anak 11 orang. “Kasus narkoba memang mendominasi. Dan kami selalu mengantisipasi

Nyaris Diperkosa Saat BAB ■

dari halaman 20

yang masih menyimpan perasaan cinta membuntuti Ar. Diduga, pelaku tidak percaya Ar akan BAB, dan menduga Ar akan menghubungi laki-laki lain dari dalam toilet. Lantas, pelaku memanggil Ar, merasa dijawab. Lantas pelaku emosi dan mendobrak pintu toliet hingga rusak dan terbuka. Benar saja, Ar sedang dalam posisi BAB dan langsung berteriak. Namun secepat itu juga, pelaku meringsek masuk ke toilet dan membekap mulut Ar. Tidak itu saja, pelaku memeluk dan mencium korban sehingga membuat Ar

Warga Bisa Dapatkan Rumah Murah ■

dari halaman 13

630.000 per bulan,” ujarnya. Ini juga bukan hanya untuk yang berpenghasilan formal (karyawan) dengan slip gaji, tapi juga bagi pekerja informal. Bunga 7,25% itu sudah termasuk asuransi jiwa dan kebakaran. Kemudian ketika masyarakat membeli rumah 88 juta, mereka sudah bebas PPN, jadi tidak lagi dikenai pajak. “Sumsel dan Lampung ini merupakan kantong karena banyak teman dari asosiasi yang membangun rumah di sini. Jadi ini kesempatan mempromosikan dan memberikan informasi yang seluas-luasnya kepa-

Kegiatan Bisnis Terhenti ■

dari halaman 13

nya. “Akibat listrik mati, saya hanya bisa ganti oli, sedangkan untuk perbaikan yang menggunakan peralatan listrik tidak dapat dilakukan. Terpaksa semua konsumen yang datang harus pergi ke bengkel yang lain,” ungkapnya, Kamis (22/8) di dealer Kawasaki Jalan Basuki Rahmat Palembang itu. Tidak hanya kegiatan perbaikan motor, kegiatan jual beli pun harus terhenti karena semua unit komputer di kantornya tidak dapat difungsikan. “Semua komputer mati, ya terpaksa semua kegiatan terhenti sementara. Ya kami hanya nongkrong-nongkrong di kantor,” katanya. Tidak hanya itu, pantauan Sripo, padamnya aliran listrik membuat arus lalu lintas menjadi semerawut, terutama di Simpang Sekip Ujung. Hal itu, dikarenakan rambu lalu lintas di empat penjuru perepatan tersebut tidak berfungsi. Petugas

19

Kompolnas Terima 14 Pengaduan

Antisipasi Selain itu, pengelola Lapas juga tetap waspada dan melakukan tindakan antisipasi untuk mengantisipasi kerusuhan di dalam Lapas seperti yang terjadi di beberapa tempat di Indonesia. Dengan upaya itu, ketenangan dan aktivitas tidak terganggu hingga warga binaan ini selesai menjalani masa tahanan. “Fasilitas pendukung di Lapas serba terbatas. Namun kami selalu optimalkan, sehingga tidak merugikan narapidana,” tegas Hardianto. (mg10)

PALEMBANG, SRIPO – Kepolisian Daerah (Polda) Sumsel memiliki catatan paling tinggi yang masuk ke Komisi Polisi Nasional (Kompolnas). Tercatat sejak lima bulan terakhir, ada 14 kasus yang dilaporkan masyarakat Sumsel ke Jakarta. Hal itu dikemukakan Prof Adrianus E Meliala PhD ketika mengunjungi Markas Kepolisian Daerah (Mapolda) Sumsel, Kamis (22/8) pukul 13.00. Dikatakan, Polda Sumsel termasuk institusi kepolisian yang cukup banyak dilaporkan. “Kalau Polda Sumsel kasusnya bermacam-macam yang dilaporkan ke Kompolnas, seperti penganiayaan, penyerobotan tanah, oknum Shabara yang menikahi perempuan dan lain lain,” bebernya. Menurutnya, secara nasional saat ini sedikitnya 1.700 laporan yang masuk ke Kompolnas, meski demikian tidak emua kasus akan

ditindaklanjuti. Bahkan beberapa kasus bukan domain Kompolnas, tetapi ada juga kasus yang mengada-ada, dan ada juga kasus yang memanfaatkan bahkan terkesan mengadu domba antara kepolisian dan kompolnas. Setiap kali laporan yang diterima Kompolnas, ungkap Adrianus, ketika mau diklarifikasi data dan bukti yang berkaitan dengan kasus tersebut, ternyata pelapor tidak memberikan atau malah tidak bisa dihubungi. “Mayoritas kasus yang dilaporkan lebih dari 90 persen merujuk kinerja reserse. Ini menjadi perhatian, bisa jadi aparat yang kotor, namun bisa juga ini sebagai

bentuk ekspresi masyarakat yang tinggi terhadap hukum,” ungkapnya. Ditempat yang sama, Kapolresta Palembang, Kombes Pol S Ginting saat diselasela tatap muka dengan Kompolnas mengatakan, adanya Kompolnas sangat membantu pihak Polri dalam mengambil kebijakan-kebijakan yang akan d ambil dalam menghadapi masalah. “Adanya kompolnas Polri terbantu dan saling memberikan dorongan untuk kebaikan,” ungkapnya. Ditambahkan, selain itu Kompolnas juga langsung mengawasi kinerja polri, “Jka kami sedang ada masalah, Kompolnas langsung meng-

awasi dan langsung mengajak berkoordinasi untuk mencari solusi dan jalan keluar yang baik, jadi Kompolnas berperan penting,” ujarnya. (mg2)

Kapolsek Kemuning Dilaporkan

ketakutan dan menggigit tangan pelaku. Mendapat reaksi perlawanan dari Ar, pelaku bertambah beringas dan mendorong Ar hingga terjatuh di lantai toilet. Tidak puas, pelaku juga menginjakinjak Ar. Dengan sisa tengah yang ada, Ar terus berteriak dan minta tolong. Beruntung teriakan Ar didengar anggota Pol-PP dan Polisi serta warga Muaraenim lainnya yang sedang mengurus akte kelahiran di Disdukcapil, lantas mereka pun bergegas dan menolong Ar yang sudah sempoyongan karena dipelakukan kasar oleh pelaku. Pelaku sendiri langsung ditangkap dan diserahkan ke Polres Muaraenim. “Aku kaget dan ketakutan, tiba-tiba pintu toilet didobrak. Baju aku ditarik.

Ia menampar dan memukul dan menginjak-injak badan aku,” kata Ar dihadapan petugas. Ar juga mengatakan, perlakukan kasar yang dilakukan Ar merupakan yang kedua kalinya, tetapi yang kedua

ini sudah diluar batas dan tidak dapat ditolerir lagi. Sementara Kasat Reskrim AKP John Luis Letedara mengatakan, “Korban dan Pelaku kini diperiksa dan kasusnya ditindaklanjuti,” katanya. (ari)

kum, Mulyadi SH dari kantor hukum Pemantau Penegakan Hukum Indonesia (PPHI) Palembang, Rusmah warga Jl Supersemar Lrg Sepakat Jaya 4 Kelurahan Pipa Reja, Kecamatan Kemuning Palembang ini mengadu ke petugas Propam Polresta Palembang, atas kinerja hukum dari Polsek Kemuning tempat dirinya melapor. Ibu rumah tangga ini merasa kebingungan, karena tiga pelaku yang semuanya wanita dibebaskan polisi. Padahal antara Rusmah dan ketiga pelaku belum ada perdamaian dalam bentuk apapun. “Saya memang orang kecil dan suamiku bekerja sebagai buruh. Aku ingin keadilan hukum ditegakkan, percuma melaporkan

kasus ini ke Polsek Kemuning. Kami memang orang kecil dan memang tidak mengerti hukum,” ujarnya. Dikatakan, pelaku yang menganiaya itu merupakan tetangganya sendiri yakni Nv, As dan Pn yang tinggal di rumah bedeng. “Saat kejadian aku ditarik paksa dari keluar dan dipukuli. Aku dipukuli pakai baskom, sapu lidi dan dipukuli pakai tangan,” katanya. Pertikaian itu dipicu saat Rusmah menegur pelaku Nv membakar sampah dekat jemuran pakaian, karena tidak senang ditegur, dirinya dipukuli sehingga mengalami luka memar di sekujur tubuh dan kini sudah divisum. Sementara Kuasa Hukum pelapor, Mulyadi SH mengatakan, kliennya menuntut keadilan hukum karena sebagai korban kasus pengeroyokan yang diperlakukan tidak adil. “Kapolsek Kemuning kita prompakam. Karena kasus yang dialami korban adalah kasus 170 KUHP. Sesuai

aturan hukum, pelaku kasus 170 KUHP tidak bisa dibebaskan dari penjara, sebelum adanya bukti perdamaian,” kata Mulyadi, seraya menambahkan, dirinya mendampingi korban adalah murni untuk menuntut keadilan hukum karena korban masyarakat yang tidak mampu. Sementara Kapolsek Kemuning Iptu Riska Apriyanti dihubungi via ponselnya mengatakan, proses kasus yang dimaksud masih dalam pemeriksaan dan tetap dilanjutkan petugas penyidik. “Berkasnya ada yang menjamin, karena antara mereka ada yang berdamai dan ada jaminannya,” katanya. Terkait laporan Rusmah, Riska mengaku belum monitornya. Namun, ia mempersilakan korban dan diakui sebagai haknya. “Jangan sampai simpang siur saja, kita tidak membebaskan. Mereka ingin damai, jadi kita kasih waktu dan ketiga pelaku tidak ada di Polsek,” katanya. (mg19)

da masyarakat berpenghasilan rendah bahwa mereka tidak ditinggalkan pemerintah. Justru pemerintah membantu mereka supaya mereka mendapat rumah sederhana yang layak huni,” tegas Saraswati lagi. Nantinya, Kementerian Perumahan Rakyat tidak membangun rumah, tapi memfasilitasinya dengan program menurunkan atau menetapkan harga tetap 88 juta dengan menetapkan bunga yang sudah ditentukan oleh pemerintah termasuk asuransi jiwa dan kebakaran dan bebas PPN.Jadi program ini betul-betul pro rakyat, syaratnya adalah dia punya penghasilan yang dihitung oleh bank. Jadi banknya itu adalah bank yang sudah bekerjasama dengan Kemenpera yaitu BTN, BTN Syariah, BRI Syariah, BRI, Mandiri, Mandiri Syariah, Bukopin, dan Bank Sumsel.

“Akan berbelit-belit jika ada masyarakat yang ingin mengambil rumah, tapi ada bank yang belum bekerja sama dengan kita. Pasti akan diberikan ketentuan-ketentuan yang komersial, sedangkan ketentuan ini tidak komersial. Kemudian uang mukanya ini maksimal 10%,” katanya. Selama pameran sampai dengan Desember 2013, BRI Syariah sudah membebaskan uang muka yaitu 0%. Ini program Menteri Perumahan Rakyat, H Djan Faridz. Sementara stok rumah yang dibangun oleh pengembang ada sekitar 1020 ribu dari target 121.000 unit. Sedangkan baru tercapai sampai Juli 2013 sebanyak 6 ribu. “Jadi kami harus segera memberikan sosialisasi atau informasi kepada masyarakat bahwa stok rumah ini ada. Terbuk-

ti dari pameran yang sudah kami lakukan di tiga kota yaitu Banjarmasin, Tangerang dan Bogor rating penjualannya tinggi. Untuk Sumsel bila ada lokasi, stok rumah yang 2013 sudah bisa di-KPR-kan segera. Kebutuhan rumah ini bukan hanya untuk masyarakat yang fix income saja, yang punya slip gaji, tapi yang non fix income pun bisa. Contohnya Bank Sumsel sudah menyalurkan dana bagi nelayan yang dikelola oleh SP2J. Itu dia nyicilnya per hari. Masyarakat seperti itu yang non fix income, mereka kalau ditanya bisa nyicil 600 ribu per bulan jawabannya tidak bisa. Tapi kalau per hari 20 ribu bisa. “Ini juga kita harapkan segera bisa tersosialisasikan karena mereka juga punya hak dari program pemerintah yang prorakyat ini,” tambah Saras. (trs/rel)

yang telah hilang E-KTP nya agar melaporkan ke Disukcapil setempat, yang sebelumnya melaporkan ke pihak kepolisian setempat,” katanya. Pihaknya saat ini telah melakukan tiga program strategis nasional yaitu pemuktahiran data kependudukan, pemberian NIK secara nasional, serta penerapan E-KTP di Kabupaten/ kota. Dimana untuk penerapan E-KTP di Sumsel, merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang pertama kalinya yang telah secara serentak melakukan penerapan E-KTP di 15 ka-

bupaten. “Semua kabupaten/kota di Sumsel telah ikut melaksanakan progam ini, sedangkan kalau untuk provinsi lainya di Indonesia, itu tidak semua Kabupaten/kota mereka melaksanakan program ini, “cetusnya. Dalam penerapan E-KTP, Provinsi Sumsel ditargetkan oleh Kemendagri bahwa perekaman E-KTP selesai April 2013 lalu. Terhadap keberhasilan itu, Gubernur Sumsel H Alex Noerdin telah mendapatkan penghargaan dari Mentri Dalam Negeri, termasuk juga 15 kabupaten/ kota. (rop/TS)

keamananpun segera mengambil inisiatif untuk mengatur lalu lintas. Bahkan antrean panjang juga terjadi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Minyak Umum (SPBU) yang terletak di kawasan R Soekamto Palembang. Itu dikarenakan hanya beberapa mesin pengisian yang berfungsi. Itupun karena bantuan genset yang sudah dioperasikan sejak pagi. Tidak hanya di kawasan R Soekamto, di Perumahan Bukit Sejahtera Palembang juga mengalami hal serupa. Wawan,g warga mengungkapkan kekesalannya akibat tindakan pemadaman yang dilakukan oleh Perusahaan Listrik Negara (PLN) ini. “PLN gak professional, matiin lampu dari pagi sampai sore seenaknya saja. Sudah monopoli, naikin tarif tiap tahun. Tapi pelayanannya tetap saja bobrok,” ungkapnya kesal. Ia juga mengherankan Sumsel sebagai lumbung energy masih saja mengalami pemadaman seperti ini. “PLN mengklaim bahwa listrik kita surplus. Kok malah mati terus,” katanya. Sementara itu Ketua Ka-

mar Dagang Indonesia (KADIN) Sumsel, Ahmad Rizal mengungkapkan, dengan pemadaman ini menjadikan kegiatan perekonomian menjadi terganggu. Hal ini sangat merugikan para pengusaha yang membutuhkan kepastian dalam menjalankan usahanya. “Kalau PLN matiin listrik terus, maka akan berdampak pada terganggunya aktivitas usaha, utamanya yang sangat bergantung pada listrik. Jika listrik tidak ada, maka kegiatannya otomatis terhenti dan itu sangat merugikan,” katanya. Sejumlah pengusaha juga mengeluhkan belum baikknya pelayanan PLN yang sering melakukan pemadaman tanpa diberitahukan kepada masyarakat terlebih dahulu. Sehingga mereka (konsumen PLN. red) tidak memiliki persiapan cukup. Selain itu, ia mengeluhkan kinerja PLN yang selama ini belum maksimal. Misalnya saja, pemadaman yang dilakukan secara tiba-tiba. Hal itu merugikan para pengusaha karena bisa menghentikan sementara kegiatan produksinya,” jelasnya. Sebab

itu, ia menyarankan kenaikan harga TTL ini dapat dibarengi dengan Menanggapi hal tersebut, Humas PLN WS2JB, Lilik Purnomo mengungkapkan, pemadaman ini dilakukan untuk melancarakan kegiatan pemekliharaan yang rutin dilakukan oleh PLN. “Kami sudah melakukan publikasi kepada masyarakat bahwa sejumlah titik akan mengalami pemadaman untuk sementara waktu,” jelasnya. Pemeliharaan yang dilakukan antara lain pekerjaan pembersihan jaringan, manuver beban untuk Keandalan Islamic Solidarity Games, pekerjaan penarikan Jaringan baru bandara, penggantian kubikel PT PAN dan Pekerjaan Pemasangan jaringan. “Untuk semua jenis pemeliharaan itu, harus dilakukan pemadaman listrik agar 1semua dapat dilakukan dengan lancar,” jelasnya. Ia menambahkan, pemadaman dilakukan di siang hari karena, dikhawatirkan jika dilakukan di malam hari, kinerjanya tidak maksimal. Dan pada malam hari lebih banyak tenaga listrik yang diperlukan untuk penerangan. (rha/TS)

janya, Kamis (22/8). Lebih lanjut Apriadi mengatakan lahan parkir ini akan dibangun tidak jauh dari pasar konvensional ini. Selain itu, pihaknya juga membuka kesempatan kepada pihak swasta yang ingin mengembangkan usahanya dalam bidang parkir. “Sebenarnya usaha parkir ini cukup menjanjikan, jadi kami tidak menutup kemungkinan kepada pihak swasta yang ingin mengembangkan bisnisnya,” ujarnya. Mengenai pengembangan Pasar 16 Ilir, Pemkot akan meneliti dulu eksistensi bangunan Pasar 16, karena direncanakan akan ada penambahan lantai pada gedung ini. “Kami akan melakukan penelitian dulu, apakah pondasi gedung mampu menampung 10-15 tingkat apa tidak,” ujarnya. Apriadi mengakui rencana mengembangkan kawasan di sekitar Pasar 16 Ilir, mulai dari Halte Trans Musi, Tengkuruk, Lorong Basah, sampai dengan Panca Niaga. Untuk semua pedagang yang ada di pasar ini, tidak

akan dilakukan pemindahan, namun semuanya hanya akan dibuat lebih baik lagi, seperti kawasan kuliner yang ada di pinggir Sungai Musi akan dibuat lebih baik lagi, baik dari kebersihannya, kenyamanan pengunjung, dan keindahannya. “Untuk kawasan kuliner akan dibuat lebih baik lagi, mungkin nanti juga akan dibuatkan kamar mandi di sekitarnya, agar air yang digunakan tidak sembarangan,” ujarnya. Meskipun bangunan gedung dan kawasan ini akan dikembangkan, pihaknya tidak akan menghilangakan ikon gedung ini, yakni gedung-gedung lama yang ada di kawasan ini. “Gedung-gedung lama yang menjadi ikon Pasar 16 tidak akan kami bongkar, namun hanya akan kami perbaiki,” ujarnya. Ketika ditanya masalah biaya yang akan digunakan, Apriadi menjelaskan dua pilihan, yakni dana pinjaman di bank yang akan dikelolah oleh PD Pasar sendiri atau akan merangkul pihak ketiga. (cr5)

terkait jumlah surat suara yang rusak atau disortir agar segera diganti pada 25 Agustus mendatang. “Jumlah surat suara yang terpakai harus sesuai DPT Palembang ditambah 2,5% cadangan. Jadi yang rusak akan segera diganti,” katanya. Sedangkan terkait kelengkapan logistik lainnya, Achmad Hasan mengatakan hampir 90% selesai. Model C6 (formulir rekap suara) juga sudah tiba, jadi tinggal menunggu tinta

saja. Setelah lengkap semua akan kami distribusikan ke PPK, sekitar tanggal 30 atau 31 September. Salah satu pekerja, Nopriansyah (16) mengatakan pekerjaan pensortiran tersebut dapat diselesaikan dalam tempo tiga hari. “Kami semua ada 20 orang, kalau honornya sih kecil. Jadi kalau ada sejuta lembar dibagi 20 orang, kira-kira dapat upahnya sekitar Rp 500 ribu bersih,” ujar siswa SMA ini. (cr8)

dari halaman 20

Adrianus E Meliala

IST

SRIPO/ARDANI

TERSANGKA Yoki diperiksa petugas.

KTP Mulai Dicetak di Daerah ■

dari halaman 13

sel, menyebutkan banyaknya komplain E-KTP yang salah atau hilang, untuk pencetakannya itu akan dilakuan pada tahun 2014 mendatang. “Saat ini, untuk E-KTP yang hilang belum dapat dicetak karena pencetakan masih dilakukan dilakukan di pusat. Untuk itu warga

Dibangun Hotel dan Pasar Malam ■

dari halaman 13

bang juga berencana membangun lahan parkir tersendiri di kawasan Pasar 16 Ilir. Lahan parkir ini akan dibangun bertingkat, sehingga muatannya lebih banyak. Hal ini dilakukan karena selama ini kawasan tersebut tidak memliki lahan parkir yang cukup untuk semua kendaaraan, bagi para pedagang dan pengujung pasar ini. Lahan parkir ini akan dibuat tersendiri atau mungkin akan didempelkan dengan Pasar 16 Ilir. “Hal ini dilakukan untuk memudahkan dan menertibkan para pengunjung pasar, kan selama ini parkir dilakukan di bahu jalan sehingga mengakibatkan kemacetan dari berbagai arah,” ujar H Apriadi S Busri Ces, Direktur PD Pasar saat ditemui di ruang ker-

Surat Suara Disortir ■

dari halaman 13

tiran terhadap 1.167.729 lembar surat suara yang terbagi 194 kotak berisi masing-masing 6.000 lembar dan satu kotak berisi 3.729 lembar surat suara. Setelah menyortir seluruh surat suara, KPU Palembang akan melapor ke KPU Sumsel


20 SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013

Kapolsek Kemuning Dilaporkan

Nyaris Diperkosa Saat BAB MUARAENIM, SRIPO – Apa yang dialami Ar (20) benar-benar tidak dibayangkan sebelumnya. Ia selamat dari aksi kekerasan dan upaya pemerkosaan yang dilakukan Yoki (25), warga Desa Tanjung Serian, Kecamatan Muaraenim, yang tidak lain mantan pacarnya sendiri. Ia lolos dari cengkraman pelaku setelah diselamatkan warga yang mendengar suara teriaknya dari dalam toliet, tempat Ar bekerja. Kejadian itu pukul 10.00, Kamis (22/8) berawal saat Ar, mengurusi KTP dan KK calon konsumennya yang akan mengambil sepeda motor di dealer tempatnya bekerja. Tanpa diduganya, ia bertemu dengan pelaku. Namun pertemuan itu tidak direspon Ar karena memang antara keduanya tidak ada hubungan lagi. Usai melayani konsumennya, Ar menuju toliet karena ingin buang air besar (BAB) dan kebetulan letak toilet berdampingan dengan Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan

� Membebaskan Pelaku pengeroyokan

SRIPO/WELLY HADINATA

MELAPOR – Rusmah Talihati (28) didampingi Kuasa Hukum Mulyadi SH, Kamis (22/8) menuntut keadilan saat mendatangi dan melapor ke petugas Propam Polresta Palembang.

PALEMBANG, SRIPO –Merasa hukum tidak ditegakkan seadil-adilnya oleh polisi sebagai penegak hukum, seorang ibu rumah tangga bernama Rusmah Talihati (28), melaporkan Kapolsek Kemuning Iptu Riska Apriyanti ke Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polresta Palembang. Hal itu dilakukan lantaran Kapolsek telah melepaskan pelaku pengeroyokan. Didampingi kuasa hu ke halaman 19

Medi Ditemukan Tewas Tergantung BATURAJA, SRIPO —Peristiwa tragis menimpa Mediansyah bin Ilana (23), Warga Desa Bunglay, Kecamatan Peninjauan (OKU) ditemukan tewas tergantung di pondok Kebun, Kamis (22/ 8) sore. Sebelum itu, beberapa warga sempat melihat korban berjalan menuju kebun milik orangtuanya. “Sekitar pukul 12.00 WIB korban berpamitan kepada saya hendak ke kebun untuk mengambil buah jeruk. Namun hingga sore hari korban tak kunjung pulang ke rumah,” ujar Adi Putra Kakak Kandung korban kepada Sripo. Karena curiga, sekitar

pukul 16.00 WIB, Adi langsung menyusul adiknya ke kebun dan berusaha mencarinya karena tidak ada tanda- tanda ada orang atau suara dipondok. Adi semakin penasaran dan cepat naik ke atas pondok. Betapa terkejutnya Adi menyaksikan adik kandungnya sudah tewas tergantung di pondok. Adi berusaha mencari bantuan untuk menurunkan jasad Medi. Sementara itu warga lainnya mengontak polisi dari Polsek Peninjauan, mendapat laporan itu Kapolsek Peninjauan Iptu Saharuddin bersama anggota

langsung meluncur ke lokasi kejadian. Polisi dibantu warga langsung melakukan evakuasi korban dan korban langsung dilakukan visum luar. Selanjutnya jenazah korban diserahkan kepada anggota keluarganya untuk dikebumikan, Kapolsek Peninjauan Iptu Saharuddin yang berada di TKP mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. “Hasil olah TKP dan tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dan mencurigakan,” katanya. (eni)

ke halaman 19

Lapas Lahat Over Kapasitas

SRIPO/MG10

SITUASI Lapas Kelas II-A Lahat yang over kapasitas sehingga penghuni tidak nyaman lagi.

LAHAT, SRIPO —Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kls II-A Lahat, saat ini sudah melebihi kapasitas. Jumlah warga binaan yang ada di dalam sudah mencapai 325 orang. Padahal idealnya hanya untuk 200 orang sehingga situasi dan kondisi Lapas saat ini sudah kurang nyaman. Untuk data penghuni, narapidana yang tersandung kasus narkoba lebih mendominasi. Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Lahat L Hardianto Bc.IP,

SH, MH, Kamis (22/8) menjelaskan, sejak beberapa tahun terakhir kondisi Lapas sudah melebihi kapasitas daya tampung dar yang ada. Saat ini jumlah narapidana sebanyak 325 orang, yang terdiri dari berbagai kasus tindak kriminal. 74 diantaranya adalah berstatus tahanan. Dari seluruh penghuni Lapas, narapidana yang tersandung narkoba lebih mendominasi dibanding kasus lainnya. Jumlahnya ke halaman 19


SUPER LIGA

Putaran Kedua IPL Diundur PUTARAN kedua Indonesian Premier League (IPL) ĆšÄžĆŒĆ‰Ä‚ĹŹĆ?Ä‚ žƾŜÄšĆľĆŒ ÄšÄ‚ĆŒĹ? ĹŠÄ‚ÄšÇ Ä‚ĹŻ Ć?ÄžžƾůĂ͘ <ŽžĆ‰ÄžĆ&#x; Ć?Ĺ? yang awalnya dijadwalkan bergulir pada 24 Agustus mendatang harus diundur hingga 4 September karena beberapa faktor eksternal masih digodok oleh penyelenggara. “Salah satunya adalah ada Pilkada yang dilakukan di beberapa daerah. Juga ada beberapa pertandingan minta jadwal kepolisian untuk keamanan bertanding,â€? ungkap Juru Bicara LPI, Abi Hasantoso di Jakarta, Kamis (22/8). (asa/kc)

JUMAT 23 AGUSTUS 2013 MENSANA IN CORPORESANO

HALAMAN 21

ZONA BERITA OLAHRAGA SRIWIJAYA POST

Erick Absen Lawan Mitra Kukar

DIGANJAR KARTU SILUMAN ALEMBANG, SRIPO - Mana“Ž–Ž—ȹÂ?Š—ȹ™Ž•ŠÂ?’‘ȹ ›’ ħȹŠ¢ÂŠČą ȹ–Ž—¢ÂŽÂœÂŠÂ•Â”Š—ȹ”Ž™žÂ?ÂžÂœÂŠÂ—Čą ¢ÂŠÂ—Â?ČąÂ?’”Ž•žŠ›”Š—ȹ Čą Â’Â?Šȹ —Â?˜—Žœ’Šȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹ–Ž–‹žŠÂ?Čą ™•Š¢Â–Ž”Ž›ȹŠ—Â?Š•Š—ȹ ÂŠÂœÂ”ÂŠÂ›Čą ˜—Â?Čą Â’Â?Â˜Ç°Čą Â›Â’ÂŒÂ”Čą ÂŽÂŽÂ”ÂœČą ÂŽ Â’ÂœČąÂ?ÂŠÂ”ČąÂ‹Â’ÂœÂŠČą Â‹ÂŽÂ›Â–ÂŠÂ’Â—ČąÂœÂŠÂŠÂ?ČąÂ?’–—¢ÂŠČąÂ–Ž—“Š–žȹ Â’Â?›Šȹ ž”Š›ȹ™ŠÂ?Šȹ Š‹Â?žȹǝĹ˜ĹšČŚĹžǟȹ–Ž—Â?ŠÂ?Š—Â?ÇŻČą •ŠœŠ——¢ÂŠÇ°ČąÂ™ÂŽÂ–ÂŠÂ’Â—ČąÂŠÂœÂŠÂ•Čą ’‹Ž›’Šȹ’Â?žȹ Â?’—¢ÂŠÂ?ÂŠÂ”ÂŠÂ—ČąÂœÂžÂ?Š‘ȹ–Ž—Ž›’–Šȹ•’–Šȹ ”Š›Â?žȹ”ž—’—Â?ÇŻČą ŠÂ?Š‘Š•ȹÂ?ÂŠÂ•ÂŠÂ–ČąÂŒÂŠÂ?ŠÂ?Š—ȹ –Š—Š“Ž–Ž—ȹ Ç°Čą Â›Â’ÂŒÂ”ČąÂ‹ÂŠÂ›ÂžČąÂ–ÂŽÂ—ČŹ Ž›’–ŠȹŽ–™ŠÂ?ȹ”Š›Â?žȹ”ž—’—Â?ÇŻ Ž”›ŽÂ?ÂŠÂ›Â’ÂœČą ’–ȹ Ç°Čą ÂŠÂ’ÂœÂŠÂ•Čą ž›œ¢Â’Â?ȹ–Ž—Â?ŠÂ?Š”Š—ǰȹ™’‘Š”—¢ÂŠČą œžÂ?Š‘ȹ–Ž—Â?Š™ŠÂ?”Š—ȹÂ?ÂŠÂĄČąÂ›ÂŽÂœÂ–Â’ČąÂ?Š›’ȹ Čą Â’Â?Šȹ —Â?Â˜Â—ÂŽÂœÂ’ÂŠČąÂ–ÂŽÂ—Â?ÂŽÂ—ÂŠÂ’ČąÂœÂ’ÂŠÂ™ÂŠČą ÂœÂŠÂ“ÂŠČąÂ™ÂŽÂ–ÂŠÂ’Â—ȹ¢ÂŠÂ—Â?ČąÂ?’•Š›Š—Â?ČąÂ?Š–™’•ȹ œŠŠÂ?ȹ•ŠÂ?Šȹ ČąÂ&#x;ÂŽÂ›ÂœÂžÂœČą Â’Â?›Šȹ ž”Š›ȹ —Š—Â?Â’ǯȹȹ Š–Šȹ Â›Â’ÂŒČąÂ?Ž›ŒŠ—Â?ž–ȹÂ?Š•Š–ȹ Â?Š¥ȹÂ?Ž›œŽ‹žÂ?Ç°ČąÂœÂŽÂ‘Â’Â—Â?Â?ÂŠČąÂ‘ÂŠÂ›ÂžÂœČąÂŠÂ‹ÂœÂŽÂ—ÇŻ Čƒ Ž‘Š›žœ—¢ÂŠČą Â›Â’ÂŒÂ”ČąÂ?Â’Â?ÂŠÂ”ČąÂŠÂ‹ÂœÂŽÂ—Čą œŠŠÂ?ȹ•Š ÂŠÂ—Čą Â’Â?›Šȹ ÂžÂ”ÂŠÂ›Ç°ČąÂœÂŽÂ‹ÂŠÂ‹ČąÂ?’Šȹ ‹Š›žȹ–Ž—Â?Š™ŠÂ?ȹŽ–™ŠÂ?ȹ”Š›Â?žȹ”ž—ȏ ’—Â?ǰȄȹ”ŠÂ?Šȹ ÂŠÂ’ÂœÂŠÂ•Ç°Čą Š–’œȹǝĹ˜Ĺ˜ČŚĹžǟǯ ’•žŠ›ȹÂ?žÂ?ŠŠ—ȹ–Š—Š“Ž–Ž—ȹ Ç°Čą œŠŠÂ?Čą Čą Â’Â?Šȹ —Â?Â˜Â—ÂŽÂœÂ’ÂŠČąÂ–ÂŽÂ•ÂŠÂ”ÂžČŹ ”Š—ȹ›ŽÂ&#x;Â’ÂœÂ’ČąÂ‘ÂŠÂœÂ’Â•ČąÂ™ÂŽÂ›Â?Š—Â?’—Â?Š—ȹ Čą –Ž•Š ÂŠÂ—Čą Ž›œ’ ÂŠČą ÂŠÂ–ÂŽÂ—ÂŠÇ°ČąĹ˜ĹšČą ÂŽÂ’Čą

P

•Š•žǰȹ ›’Œ”ȹ¢ÂŠÂ—Â?ČąÂœÂŽÂ–ÂžÂ•ÂŠČąÂ?Â’Â?Š”ȹÂ?Â’Â?Š—ȏ Â“ÂŠÂ–ÂŠÂœÂ’Â‘ČąÂ–ÂŽÂ—ÂžÂ—Â?Â?žȹÂ?Š—ȹ–Ž–’—Â?Šȹ ™Ž—Â?Š™ŠÂ?ČąÂ?ÂŠÂ›Â’ČąÂœÂŽÂ–ÂžÂŠČąÂ™Â’Â‘ÂŠÂ”ȹ¢ÂŠÂ—Â?Čą –Ž—Â?Ž›Â?Â’ČąÂŠÂ”ÂŠÂ—ČąÂ–ÂŠÂœÂŠÂ•ÂŠÂ‘ČąÂ’Â—Â’ÇŻČąČƒ Â’Â?Šȹ ‹Ž•ž–ȹ–Ž—Ž—Â?ÂžÂ”ÂŠÂ—ČąÂœÂ’Â”ÂŠÂ™ÇŻČą Ž›•žȹŠÂ?Šȹ ”Š“’Š—ȹ–Ž—Â?Š•Š–ȹÂ?Ž—Â?Š—Â?ȹ‘Š•ȹ’—’ǰȄȹ ”ŠÂ?Š—¢ÂŠÇŻ ÂŽÂ›Â™Â’ÂœÂŠÂ‘Ç°Čą ŽŠÂ?Čą Â˜ÂŠÂŒÂ‘Čą Ç°Čą ÂŠÂœČą

Š›Â?ŠÂ?’ȹ–Ž—¢ÂŠÂ?Š”Š—ȹ”Ž™žÂ?ÂžÂœÂŠÂ—Čą Čą Â’Â?Šȹ —Â?Â˜Â—ÂŽÂœÂ’ÂŠČąÂ–ÂŽÂ—Â?ŠÂ?ŠȏŠÂ?Šǯȹ Ž‹Š‹ǰȹÂ?Â’Â?ÂŠÂ”ČąÂœÂŽÂ‘ÂŠÂ›ÂžÂœÂ—¢ÂŠČąÂ›ÂŽÂ&#x;Â’ÂœÂ’ČąÂ‘ÂŠÂœÂ’Â•Čą ™Ž›Â?Š—Â?’—Â?Š—ȹ ČąÂ&#x;ÂŽÂ›ÂœÂžÂœČą Ž›œ’ ÂŠČą ¢ÂŠÂ—Â?ČąÂœÂžÂ?Š‘ȹ•Š–Šȹ‹Š›žȹÂ?’•Š”ž”Š—ȹ œŽ”Š›Š—Â?ÇŻČą Ž›•Ž‹’‘ȹ›ŽÂ&#x;Â’ÂœÂ’ČąÂ’Â?žȹÂ?’•Š”žȏ ”Š—ȹ“Ž•Š—Â?ȹ•ŠÂ?ÂŠČąÂ”Â›ÂžÂœÂ’ÂŠÂ•ČąÂœÂŠÂŠÂ?ČąÂ?’–—¢ÂŠČą –Ž—“Š–žȹ Â’Â?›Šȹ ž”Š›ǯ Čƒ ÂŠÂœÂžÂœČąÂ’Â—Â’ČąÂ‹ÂŠÂ›ÂžČąÂ™ÂŽÂ›Â?Š–Šȹ”Š•’ȹ œŠ¢ÂŠČąÂŠÂ•ÂŠÂ–Â’ÇŻČą Ž‹Ž•ž–—¢ÂŠČąÂ?Â’Â?Š”ȹ™Ž›ȏ —Š‘ȹŠÂ?ÂŠČąÂ”ÂŠÂœÂžÂœČąÂ›ÂŽÂ&#x;Â’ÂœÂ’ČąÂ”ÂŠÂ›Â?žȹ”ž—’—Â?Čą œŽ™Ž›Â?’ȹ’—’ǰȄȹž—Â?”Š™—¢ÂŠÇŻ Ž—ž›žÂ?Čą Šœǰȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹ–Ž–‹žŠÂ?—¢ÂŠČą Â?Â’Â?ÂŠÂ”ČąÂ‘ÂŠÂ‹Â’ÂœČąÂ™Â’Â”Â’Â›ČąÂŠÂ?Š•Š‘ȹ›ŽÂ&#x;Â’ÂœÂ’ČąÂ”ÂŠÂ›Â?žȹ ”ž—’—Â?Čą Â›Â’ÂŒÂ”ČąÂœÂŠÂŠÂ?ȹ‹Ž›Â?Š—Â?Š—Â?ȹ”Žȹ Â–ÂŠÂ›Â”ÂŠÂœČą Ž›œ’ ÂŠČąÂ’Â?ÂžČąÂœÂŠÂ–ÂŠČąÂœÂŽÂ”ÂŠÂ•Â’ČąÂ?Â’Â?Š”ȹ ™Ž›—Š‘ȹÂ?Â’Â›ÂŠÂœÂŠÂ”ÂŠÂ—ČąÂ™ÂŽÂ–ÂŠÂ’Â—Â—¢ÂŠÇŻČą ’Šȹ œžÂ?Š‘ȹÂ?Š—¢ÂŠČąÂ”Ž™ŠÂ?Šȹ Â›Â’ÂŒÂ”ČąÂ•ÂŠÂ—Â?œž—Â?Ç°Čą ÂŠÂ™ÂŠÂ”ÂŠÂ‘ČąÂ–ÂŽÂ›ÂŠÂœÂŠČąÂ–ÂŽÂ—Â?Š™ŠÂ?”Š—ȹ”Š›Â?žȹ ”ž—’—Â?ČąÂœÂŠÂŠÂ?ȹ•Š ÂŠÂ—Čą Ž›œ’ ÂŠČąÂ™ÂŠÂ?Šȹ –Ž—’Â?ȹ”ŽȏĹ&#x;Ĺ–Ç°ČąÂ?Š—ȹÂ?ħȹŠ ÂŠÂ‹ČąÂ?Â’Â?Š”ȹŠÂ?Šȹ ÂœÂŠÂ–ÂŠČąÂœÂŽÂ”ÂŠÂ•Â’ÇŻČą Š•Š‘ȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹŠÂ?Šȹ Â›Â’ÂŒÂ”Čą

•Š‘ȹ¢ÂŠÂ—Â?ȹ–Ž—“ŠÂ?Â’ČąÂ™ÂŽÂ—ÂŒÂŽÂ?Š”ȹÂ?Â˜Â•Čą Â?ž—Â?Â?Š•ȹž—Â?ž”ȹ–Ž–‹Š ÂŠČąÂ?’–—¢ÂŠČą –Ž—Š—Â?ÇŻ Čƒ ÂŽÂ•ÂŽÂ™ÂŠÂœČąÂ™ÂŽÂ›Â?Š—Â?’—Â?Š—ȹ”’Â?ÂŠČąÂœÂŽÂ•ÂŠÂ•ÂžČą Â?Š™ŠÂ?ȹ”Ž›Â?ÂŠÂœČąÂ‘ÂŠÂœÂ’Â•ČąÂ™ÂŽÂ›Â?Š—Â?’—Â?Š—ȹ ÂŠÂœÂ•Â’ČąÂ?Š—ȹ ÂŠÂ”Â?žȹ’Â?žȹ‘Š—¢ÂŠČąÂŠÂ?ŠȹÂ?žŠȹ ™Ž–Š’—ȹ”’Â?Šȹ¢ÂŠÂ—Â?ČąÂ?Š™ŠÂ?ȹ”Š›Â?žȹ”ž—ȏ ’—Â?ǰȹ¢ÂŠÂ”—’ȹ ˜—Š›¢Â˜Čą ÂœÂ?Š–Š—ȹÂ?Š—ȹ

ž™›’¢ÂŠÂ—Â?Â˜ÇŻČą ’—’ȹ–Š•Š‘ȹÂ?’›ŽÂ&#x;Â’ÂœÂ’Čą Â›Â’ÂŒÂ”Čą —Š–‹Š‘ȹ”Š›Â?žȹ”ž—’—Â?ȹ•ŠÂ?Â’Ç°ČąÂ“ÂŽÂ•ÂŠÂœČąÂ’Â—Â’Čą ‹žŠÂ?ȹ”’Â?Šȹ‹’—Â?ž—Â?Ç°Č„ČąÂ?Ž›Š—Â?—¢ÂŠÇŻ ’”ŠÂ?Š”Š—ǰȹ Čą Â’Â?ÂŠČąÂ‘ÂŠÂ›ÂžÂœČąÂ‹Â’ÂœÂŠČą –Ž–™Ž›Â?Š—Â?Â?ž—Â?ȹ“Š ÂŠÂ‹Â”Š—ȹÂ?ŠÂ?Šȹ ”˜—Â?”›’Â?ČąÂŠÂ”ÂžÂ–ÂžÂ•ÂŠÂœÂ’Čą ›’Œ”ǯȹȹ ’”Šȹ Â›Â’ÂŒÂ”Čą ‹Ž—Š›ȹÂ?Š™ŠÂ?ȹ”Š›Â?žȹ”ž—’—Â?ȹ•Š ÂŠÂ—Čą Ž›œ’ ÂŠČąÂœÂŽÂ‘Š›žœ—¢ÂŠČąÂ?Â’ÂŠČąÂœÂžÂ?Š‘ȹŠ”žȏ Â–ÂžÂ•ÂŠÂœÂ’ČąÂœÂŠÂŠÂ?ȹ‹Ž›Â?Š—Â?Š—Â?ČąÂ”ÂŽČąÂ–ÂŠÂ›Â”ÂŠÂœČą ÂŽÂ›ÂœÂ’Â‹Čą Š—Â?ž—Â?ȹǝĹ—Ĺ›ČŚĹœǟȹÂ•ÂŠÂ•ÂžÇ°ČąÂœÂŽÂ‹ÂŠÂ‹Čą Â?žŠȹ”Š›Â?žȹ”ž—’—Â?ȹ•Š’——¢ÂŠČąÂœÂžÂ?Š‘ȹ Â?’”Š—Â?˜—Â?Â’ČąÂœÂŠÂŠÂ?ČąÂ?ħȹŠ–žȹ ÂŽÂ›ÂœÂ’Â™ÂžÂ›ÂŠČą

Š¢ÂŠÂ™ÂžÂ›ÂŠȹǝĹ˜Ĺ?ČŚĹ›ǟȹÂ?Š—ȹ Ž›œ’Â?ŠȹǝĹ—Ĺ–ČŚĹœǟȹ Â•ÂŠÂ•ÂžÇŻČąČƒ ¢ÂŠÂ?Š—¢ÂŠČąÂ?Â’Â?Š”ȹ‹ŽÂ?Â’Â?žǯȹ Â›Â’ÂŒÂ”Čą Â–ÂŠÂ•ÂŠÂ‘ČąÂ‘ÂŠÂ›ÂžÂœČąÂŠÂ‹ÂœÂŽÂ—ČąÂœÂŠÂŠÂ?ȹ”’Â?Šȹ‹Ž›Â?Ž–žȹ ȹǝĹ˜Ĺ&#x;ČŚĹœǟǰȹœŽÂ?Ž•Š‘ȹÂ?’ŠȹÂ?’—¢ÂŠÂ?Š”Š—ȹ Â?Š™ŠÂ?ȹ”Š›Â?žȹ”ž—’—Â?ȹ”ŽÂ?Â’Â?Šȹ•Š ÂŠÂ—Čą ›Ž–ŠȹǝĹ˜Ĺ™ČŚĹœǟȹ•Š•žǯȹ ÂŽÂ?Ž•Š‘ȹ’Â?žǰȹ Â›Â’ÂŒÂ”Čą ‹Š›žȹÂ?Š™ŠÂ?ČąÂœÂŠÂ?žȹ”Š›Â?žȹ”ž—’—Â?ČąÂœÂŠÂ“ÂŠČą ¢ÂŠÂ”Â—Â’ČąÂœÂŠÂŠÂ?ȹ•Š ÂŠÂ—Čą Ž›œħȹŠȹǝĹ˜Ĺ?ČŚĹ?ǟǯȹ Ž”Šȏ ›Š—Â?ČąÂ?’‹ŠȏÂ?’‹ŠȹÂ?’›ŽÂ&#x;Â’ÂœÂ’Ç°ČąÂ’Â—Â’Â”ÂŠÂ—ČąÂŠÂ—ÂŽÂ‘Ç°Č„Čą ”Ž•ž‘—¢ÂŠÇŻČą(cw2)

Akumulasi Kartu Sebelum Revisi: 1 Lawan Persipura 27 Mei 2013 2 Lawan Persita 10 Juni 2013 3 Lawan Arema 23 Juni 2013 *Akumulasi kartu kuning pertama (Aturan baru žĞžĂŜĹ? Ć&#x; Ĺ?Ä‚ ĹŹÄ‚ĆŒĆšĆľ Ć‰ÄžĆŒĆšÄ‚ĹľÄ‚ Ć?ĞƚĞůĂŚ Ĺ?ƚƾ Ä?ÄžĆŒĹŻÄ‚ĹŹĆľ dua kartu kuning dan kelipatannya). *Erick menjalani hukuman saat bertemu PBR pada 29 Juni 2013

Â›Â’ÂŒÂ”Čą ÂŽÂŽÂ”ÂœČą ÂŽÂ Â’Âœ

4 Lawan Persija 27 Juli 2013 Akumulasi Kartu Setelah Revisi: 1. Lawan Persiwa 24 Mei 2013, Eric dinyatakan dapat kartu kuning pada menit ke-90. Kartu kuning inilah yang digabungkan dengan kartu kuning saat lawan Persija 27 Juli lalu, dan mengharuskan Erick absen saat laga ĹŻÄ‚Ç Ä‚Ĺś DĹ?ĆšĆŒÄ‚ <ƾŏÄ‚ĆŒ ŜĂŜĆ&#x; ͘

SRIPO/DOK

Sepakbola ISG Diikuti 12 Negara

Kas Hartadi

SEBANYAK 12 negara dikabarkan akan menjadi peserta pertandingan sepakbola Islamic Solidarity Games III di Palembang, 22 September-1 Oktober 2013 mendatang. Íž^ĞƚĞůĂŚ ĹľÄžĹŻÄžÇ Ä‚Ć&#x; Ä?ÄžÄ?ÄžĆŒÄ‚Ć‰Ä‚ tahapan rapat, akhinya jumlah peserta cabang olahraga sepak Ä?ŽůÄ‚ ÄšĹ?ÄŽ ŜĂůŏĂŜ LJĂŏŜĹ? Ď­ĎŽ ŜĞĹ?Ä‚ĆŒÄ‚Í•Í&#x; ŏĂƚĂ <ĞƚƾĂ ĞƉƾĆ&#x; / WÄ‚ĹśĹ?Ć&#x; Ä‚ WĞůĂŏͲ sana Islamic Solidarity Games (ISG) Djoko Pramono usai pertemuan dengan para pimpinan ŏŽŜĆ&#x; ĹśĹ?ĞŜ ŜĞĹ?Ä‚ĆŒÄ‚ ƉĞĆ?ÄžĆŒĆšÄ‚ Íž ŚĞĨ De Mission/CDM) di Palembang, Rabu (21/8). Ia mengemukakan, lantaran jumlah peserta mencapai 12 negara, pertandingan harus digelar lebih awal dibandingkan 12 cabang olahraga lainnya yakni pada 16-29 September 2013. Menurutnya, sebelum dialihkan di Palembang, sebenarnya telah ditetapkan kuota negara peserta yakni berjumlah 12. Namun, setelah dialihkan ke Palembang

dipersempit menjadi 10 negara. “Akan tetapi sejumlah perwakilan CDM meminta tetap dijadikan 12 negara karena terdapat dua stadion yakni Stadion Madya Bumi Sriwijaya dan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang,â€? katanya. 12 negara yang ambil bagian itu adalah Indonesia, Saudi Arabia, Irak, Kuwait, Oman, Turki, Uni Emirat Arab, Qatar, Suriah, WÄ‚ĹŻÄžĆ?Ć&#x; ŜĂ͕ DÄ‚ĆŒĹ˝Ä?Ž͕ >Ĺ?Ä?LJĂ͘ ^ÄžͲ mentara, untuk cabang olahraga Ä?ŽůÄ‚ Ä?Ä‚Ć?ŏĞƚ Ä‚ĹŹÄ‚Ĺś ÄšĹ?Ĺ?ĹŹĆľĆ&#x; Ć?ĞžÄ?Ĺ?ĹŻÄ‚Ĺś negara. “Sebenarnya hampir terjadi keributan dalam rapat CDM ini karena beberapa negara ngotot mau ikut serta, tapi tuan rumah memiliki keterbatasan mengingat arena yang digunakan Ä‚ĹŹÄ‚Ĺś ÄšĹ?ƉĂŏĂĹ? Ć?ÄžÄ?Ä‚ĆŒÄ‚ Ä?ÄžĆŒĹ?Ä‚ĹśĆ&#x; Ä‚Ĺś dengan voli indoor,â€? ujarnya. WÄ‚ĹśĹ?Ć&#x; Ä‚ ůŽŏÄ‚ĹŻ ĆšÄžĆŒĆ‰Ä‚ĹŹĆ?Ä‚ žĞŜĹ?Ͳ gelar pertandingan basket pada 14 September 2013, agar dapat bersesuai dengan kebutuhan jumlah hari pertandingan cabang

olahraga bola voli. Adapun negara peserta cabang olahraga bola basket yakni Indonesia, Saudi Arabia, Mesir, Oman, AlĹ?ÄžĆŒĹ?Ä‚Í• dĆľĆŒĹŹĹ?Í• >Ĺ?Ä?LJĂ͕ WÄ‚ĹŻÄžĆ?Ć&#x; ŜĂ͕ ĚĂŜ Kuwait. Sumatera Selatan yang menjadi tuan rumah SEA Games XXVI/2011 telah mendapatkan payung hukum berupa penetapan resmi selaku tuan rumah ISG dari presiden melalui surat Keputusan Presiden (Keppres) pada 29 Juli 2013. Sekitar 1.743 oang atlet, ϹϴϾ Ĺ˝ĆŒÄ‚ĹśĹ? ŽĎ Ć?Ĺ?Ä‚ĹŻ Ä‚ĹŹÄ‚Ĺś Ä‚ĹľÄ?Ĺ?ĹŻ bagian pada perhelatan itu. ^ÄžÄ?ÄžůƾžŜLJĂ͕ ƉĂŜĹ?Ć&#x; Ä‚ žĞůĂŜͲ sir sebanyak 26 negara telah žĞžĂĆ?Ć&#x; ĹŹÄ‚Ĺś ĹŹÄžĹ?ŏƾƚĆ?ÄžĆŒĆšÄ‚Ä‚ĹśÍ• LJĂŏŜĹ?Í• Brunai Darussalam, Indonesia, Malaysia, Pakistan, Tajikistan, Turmekistan, Algeria, Burkina Faso, Maladewa, Maroko, Sudan, Uganda, Mesir, Iran, Irak, Kuwait, >Ĺ?Ä?LJĂ͕ KžĂŜ͕ WÄ‚ĹŻÄžĆ?Ć&#x; ŜĂ͕ YÄ‚ĆšÄ‚ĆŒÍ• Saudi Arabia, Syria, Uni Emirat Arab, Azerbaijan, Turki, dan Guyana. (asa/ant)

Joko Pramono

JACK


Jumat, 23 Agustus 2013

Halaman 22 | SRIWIJAYA POST

Hermansyah Ajukan Banding

SRIPO/ZAINI

Sukardi Kardok

PALEMBANG, SRIPO –Asisten Pelatih Mitra Kukar, Sukardi Kardok tampaknya masih shock akibat dipatuk ular cobra pada sesi latihan di Stadion Patra Jaya Plaju Palembang pada Rabu (21/8). Bahkan untuk menghilangkan traumanya itu, kabarnya Sukardi akan menemui anak dan istrinya yang berada di Jakarta. Demikian diungkapkan Liaison Officer, Taufik HD ketika dihubungi Sripo, Kamis (22/8). Niat untuk pulang menemui anak dan istrinya itu disampaikan langsung pada Taufik pada Kamis pagi, dan sepertinya baru sore harinya bertolak ke Jakarta. “Dia hanya bilang ingin menemui anak dan istrinya, yang memang berada di Jakarta. Mungkin sore ini (kemarin, red) dia berangkat,” katanya. Dikatakan, kondisi terakhir dari Sukardi sudah cukup membaik, meskipun masih sedikit lemas. Selama berada di hotel, Sukardi juga terus pantau oleh tim fisioterapi dan official dari Mitra Kukar.

Bahkan Sukardi bercerita luka patukan ular cobra itu sudah mulai membaik dan kakinya sudah berangsur berjalan normal seperti biasa. “Sejak kemarin kita juga bingung kenapa Sukardi tidak mau dirawat inap di rumah sakit. Dia hanya disuntik antibiotik di dokter praktek umum dan tidak minta dirawat inap. Kemauannya memang seperti itu dan diikuti oleh pihak Mitra Kukar, termasuk keinginanannya untuk ke Jakarta,” terangnya. Hanya saja Taufik berujar tidak mengetahui, apakah Sukardi ini akan kembali lagi ke Palembang atau tidak, saat Mitra Kukar bertanding lawan SFC pada Sabtu (24/8) nanti. Namun Head Coach Mitra Kukar, Stefan Hansson pun terlihat tak mempermasalahkan bila asistennya izin pulang ke ibukota. Dia memaklumi jika kondisi Sukardi masih sedikit shock dan memang kurang fit. “Mitra Kukar sendiri memberikan kebebasan kepada sang asisten ingin pulang atau tetap berada di Palembang. Mereka hanya berharap agar Sukardi cepat pulih dan kembali bergabung dengan timnya,” terang Taufik. (cw2)

JAKARTA, SRIPO – Pelatih kiper PS Bangka, Hermansyah, mengaku akan mengajukan banding terhadap keputusan Komisi Disiplin PSSI terkait hukuman enam bulan larangan mendampingi tim dan denda sebesar Rp 25 juta karena diangap melanggar kode disiplin mengenai fair play. Hermansyah dijatuhi hukuman karena dinilai sengaja menunjukkan kemaluannya saat cekcok dengan IST panitia pelaksana pertandingan Hermansyah timnya dengan PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (19/8). Menurut Komdis, Hermansyah melakukan tindakan melecehkan atau mendiskreditkan orang lain dengan menggunakan anggota tubuh. Meski begitu, Hermansyah mengatakan, tindakannya itu merupakan bentuk protes terhadap wasit yang dinilainya tidak berimbang dalam membuat keputusan. Ia mengaku, peristiwa itu merupakan bentuk spontanitas dan tidak bermaksud menontonkannya kepada publik. “Itu hanya tindakan spontan yang ingin membetulkan posisi alat vital. Saat itu saya menggunakan celana pendek yang ketat. Alat vital saya terjepit akibat berlari dari pinggir ke tengah lapangan,” aku Hermansyah saat dihubungi di Jakarta, Kamis (22/8). Menurut Hermansyah, dirinya merasa dizalimi dengan keputusan Komdis karena tidak dipanggil untuk menjelaskan insiden tersebut. Ia pun mengaku, akan mengajukan banding karena Komdis hanya melihat persoalan tersebut dari bukti foto. “Jadi, sebaiknya jangan diputus sepihak. Istri dan keluarga saya pun merasa dizalimi, setelah melihat foto itu di internet. Karena sebagai mantan pemain nasional, saya hanya ingin membantu perkembangan sepak bola Indonesia. Saya pasti akan banding,” kata Hermansyah. (asa/tribunnews)

Persib Siap Ladeni Persija di Mana Saja BANDUNG, SRIPO – Persib Bandung punya satu pertandingan tunda di musim ini. Laga Persija Jakarta menjamu Maung Bandung yang seharusnya digelar bulan Juni lalu urung digelar karena bus Persib dilempari dalam perjalanan menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno. PT Liga Indonesia (LI) selaku penyelenggara Liga Super Indonesia (LSI) memutuskan pertandingan ini digelar ulang di Sleman. Tanggal 28 Agustus dipilih PT LI untuk menggelar kembali pertandingan ini.

Manajer Persib H Umuh Muchtar mengatakan Persib belum mendapatkan kabar di mana pertandingan akan digelar. Namun, Maung Bandung siap menjalani pertandingan ini di manapun digelar. “Mau di manapun juga, asal di luar Jakarta, Persib siap,” kata Umuh kepada wartawan, Kamis (22/8). Bahkan jika pertandingan dihelat di pulau paling timur Indonesia sekalipun. “Meski harus di Irian, kami siap,” tutur Umuh. PT Liga Indonesia selaku operator kompetisi Liga Super Indonesia (ISL) akhirnya memastikan laga antara Persija Jakarta versus Persib Bandung akan digelar di Stadion

IST

H Umuh Muchtar Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada 28 Agustus 2013 mendatang. Keputusan tersebut sudah diinformasikan kepada kedua tim melalui surat

yang dilayangkan PT Liga dengan nomor 119/PJJ/PD/ 02/VIII/2013. Ketua Umum Persija Jakarta, Ferry Paulus, membenarkan keputusan yang telah diambil oleh PT Liga ini. Macan Kemayoran tinggal menunggu persetujuan digelarnya laga dari pihak kepolisian. “PT Liga sudah setuju digelar di Sleman. Sekarang kita masih menunggu surat izin dari pihak kepolisian,” kata Ferry . Laga antara Persija versus Persib seharusnya digelar pada 22 Juni 2013 silam. Akan tetapi, pertandingan yang seharusnya digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, ini harus ditunda karena ada oknum-oknum yang tidak

bertanggung jawab melakukan pelemparan kepada bus Persib saat keluar dari penginapan mereka. Insiden ini sempat melukai beberapa pemain dan ofisial Maung Bandung. Atas kejadian ini, pihak Komisi Disiplin PSSI telah menjatuhkan sanksi kepada Persija. Komdis menjatuhkan denda kepada Macan Kemayoran sebesar Rp50 juta. Persija juga harus menjalani hukuman percobaan di lima laga kandang. Mereka akan dikenai hukuman satu kali menggelar laga tanpa penonton jika kembali muncul insiden. (asa/tribunnews)



24

SRIWIJAYA POST Jumat, 23 Agustus 2013


PALEMBANG

ALAT UKUR TANAH

Rental Jual Beli Theodolite, WP, TS,Service & Kalibrasi,Hubungi: 081369120888 10138793B

AHLI SEDOT WC

SEDOT WC Mampet Tngki Bsar, Bs Mlm Hr,Hub:817743/081271780097/5820202 10138467B

CV.MULTI KARYA “VACUM” Tnk Besar,Hrg Murah,Hub: 08127873371/7001119 10138974B

RAJA MAMPET,Atasi WC/Saluran Trsumbat,Tnp dibongkar,Hub: 8630571 / 081378053587 10139164B

RENTAL

MOBIL DIJUAL

LOWONGAN KERJA

KEHILANGAN

RUMAH DIKONTRAKAN

DIVA RENTAL.Sedia: G.Vitara(AT), Innova, Yaris,Livina,Terios, Avanza. Hub: 085325778505

Kia Visto 2001 Orisinil, W. Silver, AC, RT, VR,BR,PW,PS,BanBaru,ShockBaru, Hrg Nego Hub: 0815-3817956 TP

Bth:OB,Pria.Krm Lsg Lmrn: Komp. Ruko Pondok Indah No.6B, samp. Karaoke Super Star Kalidoni 8410122

4 Buah BPKB Motor Yamaha Jupiter Z “08 BG3718CK.NOSIN: 2P29 49117.NOKA:MH32P20068K863763. Honda Supra “05 BG 4629 JC. NOSIN:HB31E1092270.NOKA: MH1HB31155K096039. Yamaha Mio Sporty “10 BG 6593 RV.NOSIN: 28D2182148.N OKA:MH328D3 05AK183477. Yamaha L2 “81 BG 5591 AZ.NOSIN:5E241405K.N OKA:L2S043886K.

1KT,R.Tamu,Pam,Listrik,Jl.Nusa Indah Lr.Teratai II(Dkt Carefour), 08163291129/0711-8423907

10138334B

10000000B

10139424B

DAFFA Rent a car,Mnywkn Minibus, Sedan,Truck,PU Dlm/Luar kota:08127112002 / 311259

All New Toyota”13,Dp 30Jt/Angs 2Jt.Miliki sgr Info 081227966782 / 085268777738

10138934B

10139351B

ANTARA RENTAL.Mnyediakan Mbl Xenia,Avnza,Inova, PU, Pajero &Dbl Cabin.Hr/Blnan/Thnan,081344184395

Cpt “99Jt.Kjg Kapsul LX UP”04 BG, Ac,PS,PW,VR,EM,Full Variasi Pakjo 082115759000

Distributor Makanan & Minuman Mbthkn:1.Adm Gudang/Kantor, 2.Sopir(Sim B1),Syrt:(P2/W1) Min SMU Sderajat,Jujur,Dsiplin,Brtgg Jwb.Kirim Lmrn ke HR Dept, Jl.Jend.Sudirman No.1029C Plg, Tlp:7310800 / 0711-357427

10139157B

C7 Rent Car.Alphard,LC,Dbl Cabin, Avanza,Xenia,Kuda, Innova, Hrg Brsaing,Dlm/Luar Kota,Bs dg Sopir, Hub:08117108634 10139355B

SUMUR BOR

Ahlinya Sumur Bor & Dijamin Anda Tidak Kecewa,Hub:0711-357445 / 08127393788 10138677B

DIJUAL CEPAT

Mesin Ex. Laundry,Dry Clean, Mesin Cuci, Dryer (Pengering) Hub. 082178395434

SERVICE AC

10139354B

BINTANG SERVICE Bergaransi. AC,Kulkas,Msn Cuci,Kipas Angin, dll.HENDRI 081367005594 / 07117366727 10138583B

PERDANA AC:Jual Bli AC Br& Bks,cuci,bgkr psg,Prbaikn, Mrh, Grnsi.8880345/082179925497 10139451B

Sinar Teknik Service AC,Mesin Cuci,Bergaransi,Hub:0711-710786 / 081373637885 10139135B

DOKTER KULKAS.Spsialis Prbaikan Kulkas Dlm/Luar Negri, Garansi.08127865778/4254662 10139268B

Jaya Bersama.Servis AC,Kulkas, M.Cuci,Water heater,dll.Hp:081278534480/0711-8888478

Dijual Alat2 Ex. Bengkel Motor Tol Set Bay Klip dll Lengkap Hub.0811-7107111 10139458B

Corolla DX’82 Harga 35Jt Nego Jl.Mayzen Dpn SMA Pusri.081278698958/715288 10139517B

Kjg Kapsul”02 Wrn Cream Tipe LSX, Bsn,BG1450MF,H.95Jt, Nego. Hub:085224434768. Jl.Sekip Bendung Gang Enim II Rt21 Rw06 No.1400 10139435B

PELUANG USAHA

Distributor Sabun Cair,Cuci Piring, P.Lantai,Karbol anti kuman,dll. 0852-66699060/0711-787335 10138230B

Usaha Sampingan,Jadi Agen Tiket Pesawat,Hubungi:0711-7314538

10138835B

Ahli Spesialis Service,Tv,M.Cuci, Kulkas Rusak.Hub APAU 7069694/ 0811781295 Lsg Dtg Prbaiki Grnsi

Mau Bisnis Sampingan,Ga Punya Modal Bsr?Dicari Agen The braga shoes,Pmsaran dg Katalog,tdk Prlu stok,Bs retur,Laba 30%,Hub: FEBY 0853-22216662 / Pin BB 2248D60E 10139530B

PELAMINAN

www.rdvarsitek.com Terima Pek. Bangunan & Interior,Hub: 3272856 / 0817538810 10137767B

BIRO JASA

J.Pngurusan PT,CV,Yysn, SITU, SIUP, Tdp,Iujk, Npwp,Sbu,Ska, Paspor, dll.081225296001/0821-79990907 10138216B

LES PRIVATE

Gemilang Private sjk’93,Dtg krmh, MIPA,B.Ing,Mlks,Tk,Sd,SMP,SMA, Pnglmn.7005517 10138936B

Gitar,Biola,Organ,Bljr Not Balok/ Angka,Dtg Krmh,Hub:07117316278 / 081278797030 10139426B

BIMBEL ALFATAH,Privat Mipa, Bhs Inggris,utk TK,SD,SMP, SMA, Jl.Printis Kemerdekaan No.899 Tlp:08194823729 / 085380002907 10139441B

RENTAL

RENTAL DAFFA.Avanza,Xenia, Innova, Hrian/Blanan,Hrg Murah. 082178757676/7770070/0819-27770700 10138439B

AGHA RENT.Sewa Mobil Triton, Innova,All New Xenia,1Hr=24jam, Murah. Hub:081367646754 10138432B

TNT Rent/Avanza,Xenia,Mlai 250an,Terios,Inova,APV,Fortuner. Hub:0813-73704994/089627049857/081373104441 10138841B

RENTAL KARTINI,Innova,APV, L200,Fortuner, Luxio.Hub: 0711710339/719337/082184553356

Pijat Urut Tradisional,Lulur, Reflexi, Pria/Wanita.Call Diana 085208935529 10138322B

KONVEKSI

10139491B

Dbthkn Sales Md Pria Tmatan SMA Sdrjt,Umr 28Th,Sim C,Gaji +U Makan+Transport+ Kmsi,siap Krj trgt,Ttngn Lok.Maskarbt 082179944437 10139561B

BIMBEL ATLANTIS.Bth Pgjr Tetap, Mtk,Fis,Ki,S1.Hub:818921 / 510453 / 377815 10139568B

Pers.Jasa Konstruksi Mbthkn Sgr:Staf Admin & Gudang. Syarat: Pria,Sim A/C,Min STM/SMA, Lmrn Krm: PT.BJPM, Komp. Graha Bukit Raflesia Blok N/No.01 Kenten (Dpn Indogrosir),Telp:0711-328512 10139583B

JUN KONVEKSI.Sablon,Kmeja, Jaket,Brdr Komp,Trning, Jl. Maysabara (sekip) 081927760480

Dbthkn Tnga Pangks Rambut Tmpt di Sako Hub:081367668033/082176321754 10138663B

Dcr ut Dpur&Playan,Min SMA, BLACKSTONE Grill&Cofee, Jl. Let. Arozak Kdgkwat,Hb: 5626639 10139099B

10139215B

DAIHATSU

Astra Daihatsu,Bisa Angs 1Jtan/ Kredit 6Th/Dp 11Jtan,Hub: ABUNAWAR 08127884759 10139152B

HONDA

Dijual H. Civic Century VTis “03 Istewa, Jok Kulit,Htm,H.135 Jt Nego Hub. 0812-71191485 10139458B

ISUZU

Ptr Royal “97Ac,rt,vr,br H.56,5 Jt.Ptr higret “96 Ac,rt,vr,br H.56 Jt Nego.081377881599 10138465B

TOYOTA

Kjg Astra “94 49Jt Atau Mazda Vantrend “94 30 Jt Hub.08127883978/7016016 10138628B

Jual Cpt.LXG 1.8 Efi’00,body orisinil, msn halus,Hrg 90Jt,Hub: 085368213467

Bakso Setan Bth Karyawati sbg Waitres sbyk 6 Orang,Umur Min 30Th,Domisili Daerah Sekip,Antar Langsung Wawancara:Jl.Mayor Salim batubara No.298C Sekip Ujung, Hp:085383938027 10139358B

Dbthkn 1)Chef (C) 1org 2)Chef Asst (CA) 3org,3)Kasir (KR),4) Waitress (WT),Syrt:1.Brpglmn Min 2Th(C,CA), 2.Pend.SMU (KR,WT), 3.Umur 1835th,4.diutmkn berdomisili sek.tlg kelapa Plg,Krm Lmrn ke : ORANGE Bakery & Resto,Jl.Jend. A.Yani No.435-436 Plaju (DpnRS. Muhammadiyah Plaju Plg 30251 10139473B

Dibthkn Karyawati utk Staf Ticketing di PT.Fargha Jelajah Dunia, Jl.Mayor Salim Batubara No.298E Sekip Ujung,sblh Pegadaian,Telp: 0711-364919 / 082175851111 10139483B

MOBIL DIJUAL

Dibutuhkan Penjahit Berpengalaman. Hub:0711-8407109

Isuzu Grand Phanther Touring ”2010,Original body,Full Var,08127331715 / 0711-712731

Dibthkn P/W utk Agen/SPG/Penjual ramuan oles/Tenaga Reflexi, Hub: 081272368717

10139477B

10139450B

Innova 2008 G Diesel,CA,RT/CD, AC DB,Wrn Grey,Plat B,Pjk Baru, Tgn Pertama,187Jt.Hubungi: 081283601372 / 085273084747 10139474B

Toyota Corona Ex Salon’87 Hitam, Mulus,H.28Jt,Pjk Pjg,Hub:081933370990 10139480B

Panther Hi Sporti’97 Abu-abu Met Harga Nego.0711-7758080/085267784099 10139526B

10138751B

10139527B

10139346B

Batagor Ihsan & Group Mbthkn: 1.Accounting Staf(D3),2.Cashier (SMA/D3),3.Waiter(SMA), 4.Kurir (SMA).Lmrn ditunggu 1 minggu, Kirim ke:BATAGOR IHSAN,Jl.R. Sukamto No.42B (Perempatan Sekip Ujung) Palembang. 10139281B

Prsh Rokok Bth:1.Kary.Kanvasing (Slsm Max 35th & Supir Max 30th)utk ditmptkn diluar kota slama 2minggu,2.Motoris:Mtr Sndiri, Jaminan STTB Trkhir+BPKB Mtr,3.SPG:T.165cm,Pnampilan Menarik.Syrt:Min SMA+STTB Asli,Mau bkrj krs,Dspln,Brtgg Jwb & PnuhTantangan,Lmrn Lkp+HP Ke HRD Jl.Basuki Rahmat 1607E Plb.Deretan Ruko Laundry MAIRA

10139571B

STNK Mtr Yamaha BG 6229 FO,an.Sukemi,Ds Padangbindu, Kec.Semidangaji OKU.STNK Mtr Szk BG 2675 FR,an.Mat Amir,Dsn 4 Ds Kekayang Peninjauan OKU, STNK Mtr Ymh BG 2813FV,an. Yovven Alinda,Jl.Let.Ali Hanafiah No.2 Tj.Baru Baturaja.STNK Mtr Ymha BG 6352FC,an. Gunawan, Jl.RE Martadinata No.484 BTA. STNK Mbl Mitsubishi BG 4388 FA, an.LENY Jl.Serma Zakaria,BTA. 10139580B

STNK Mbl Suzuki BG-2976-LF,an. Ibnu Sohar,Jl.Akmal No.821 Baturaja. STNK Mtr Honda BG 2580 FO,an.Muhajir,Ds. Raksajiwa, Kec.Semidangaji OKU.STNK Mbl Mitsubishi BG 9990 LF,an. Disvivaria, Dsn 1 Ulakpandan, Kec.Semidangaji OKU,STNK Mtr Honda BG 6929FL,an. YANTO, Jl.Uldu Sekarjaya Baturaja

Bth Cpt Lsg Kerja dijamin masuk : Supir, Scurity,OB, ADM Oprator Alat Berat, Pengawas Lapangan, Oprator produksi,dll. Gaji UMR, Lembur, Makan,Transport, Jamsostek. Hub. BU TINCE 0812 2224 1135 10138465B

Bth ADM,Kasir,Crew Swalayan Min.SMA/D1 Jl.PSi Lautan (PD. Serasi 3) No.1316 Tg. Buntung Hub. 0821-75880499 KEHILANGAN

10000000B

Engkel “08.BG 8645 LO.NOSIN: 4D34TD538 09.NOKA: MHMFE71 P18K06752. Kijang Krista “01.BG 1152 ZJ.NOSIN:2L9672431. NOKA:MHF11LF8210026590. Truck Dyna “07.BG 8373 FN.NOSIN: W04DTNJ13 419.NOKA:MHFC1 JU4474004674. Hino Dutro “02.BG 4378 MG.NOSIN: S05CBJ10 283.N OKA:MJEC1XG422 800174. Nissan Terrano “02 BG 35 TA. NOSIN: Z24914762Y.NOKA: WND21G62480. Kijang LGX “02 BG 29 UP.NOSIN: 7K0507186. NO KA:MHF11K F8320053464. 10000000B

Kijang LGX “02 BG 49 UP.NOSIN: 7K0498317.NO KA: MHF11K F8320051217. Kijang LGX “02 BG 59 UP.NOSIN:7K0498479. NOKA: M HF11KF8320051249.Kijang LGX “02 BG 79 UP.NOSIN: 7K0514560. NOKA: MHF11KF8 320055132. Panther “97 BD 1012 LC.NOSIN: E033473. NOKA: MHCTBR54 BVC033473. Avanza G “07 BG 1654 MH.NOSIN: DC04264. NOKA: MH FM1B43J7 K032416. Chevrolet Trooper “95 BG 1810 LM.NOSIN: Z940689. NOKA:UBS16F947429. 10000000B

Design Graphis,CS,Mrkting, Skretaris, Gaji diatas UMR,LISA: 082261011162/082178482815 10139362B

10000000B

10139292B

Tnh Siap Bangun,Ls± 8000m² ,Jl. Gotong Royong Tl.Jambe (Penunjang Pam,Listrik Ok) Dan Luas 65x155m,500m dr SMP 49 Tl.Betutu, Peminat Hubungi: 0816-32126456 10139433B

Tanah Uk.15x22m,SHM,Citra Damai 2,Siap Bangun,Hub: 7735800 / 0816380456 10139458B

Tnh Kavlingan Ruko Pinggir jln PlgBetung,Uk.5x40m,H.85Jt,Hanya ada 10 Kavling,Hub:0853-68908079 10139489B

Uk 10x20=200m2 di Km 6.5 Gasing Tjg Api-Api Rp.13.500.000 Cash& Krdt.085377229411/0812-79930086 10139570B

DISEWAKAN

Tenda,Kursi,Catering,Pelaminan, dll.Hub:0711-7018544 / 0711-410325 10138930B

RUKO 3 Lt,di Depan Pasar Satelit Sako,Hubungi:085326526178 10139344B

ASPAL

Aspal Shell & Emulsi,Partai & Eceran,Hrg Bersaing,Hub: 0811722075 Bandar Lampung 10137745B

CATERING KOST

ada kamar kost Putri KM.10 Pinggir Jalan Utama Hub.0813-73111546 10138628B

MY HOME.Kost Murah,Lkp, Nyaman, 600rb/1Jt(AC),Jl.Let arozak/Sbrg Singapore Int.Sch, 082374739000/ 714240 10139562B

WISMA NUGRAHA.Fas:Hotel, Jl. Sukarno Hatta Lubuk Bakung, 0711-5640054,081278354971

NASSYA CATERING 8-10 Lkp, 1618 Spsl,Bns eskrim &Tnda VIP, Mlyni Ctrg Kntr.8352782/0813-67237179 10138465B

AMANAH Ctrg.15rb,Srvis Lkp,u/ Rspsi,Aqiqah,dll.Psn Ns Kotak, Ns Mnyak,0711-7797055/Pin BB 29A1B22F 10139382B

BATUBATA

BATUBATA Kwalitas Baik,Antar Ke Tempat.Hubungi:0711-7002052 10138382B

10138680B

KOST BUNGA.Jl.Srijaya No.882 Km5,Musium Blaputradewa, Blanan/Hrian,085273246327 10138850B

FAMILY KOST.Harian/Bulanan, Jl. Jend. Sudirman,Hubungi:0711353418 10138944B

23 Buah BPKB MOBIL Futura PU “08,BG9183LU.NOSIN:G15A1D793938. NOKA:M HYESL4158J193395. Futura PU “09,BG9719MC. NOSIN: G15A1 D746560.NOK A: MHYES L41 59J139161. Futura PU “11, BG9058YA.NOSIN:G15A1D8030 80.NOKA:MHYESL415BJ190228. Futura PU “11,BG9291LU. NOSIN: G15A1D815 607.NOKA: MHYESL 415BJ201640. Sirion “11 BG1313JP. NOSIN:T70A68D.N OKA: PM2 M602S2B2000840. Avanza “09. BD1671DB. NOSIN: DD89519. NOKA:MHFM1BA3J9 K141153

TANAH DIJUAL

Tnh Kavling,Sematang Borang, 10x15m,Cash 16,5Jt,kredit 350rb/ bln.Hub:085384761007

PENGUMUMAN

Tercecer 2 Ijazah an.Zairul Albar & Ivan Susanto,2 BPKB Motor an. Awaluddin & Didi Djunaidi, Hub. Bpk.Ata 7364648/0852-73868484

10138628B

Dbthkn bbrapa wanita min sma,blm mnikah utk kryawan tko pempek. hu. 085211502288

10139375B

10139581B

Dibthkn Pria utk pedagang keliling Roti “Sari Roti”Penghasilan Min 3Jt/ Bln Hub.081373111546

Hino Dutro “05 BG 8039 D.NOSIN: W04DJ J27949.NOKA:MJEC1J G4050018486. Canter PS125 “08 BG 8709 MJ.NOSIN: 4D34TD 48671. NOKA:M HMFE74P48K0 14390. Dump Dyna “02 BG 4261 MG.NOSIN:W04DJJ11585.NOK A:MHFC1JU4020002508. Mazda BT50 “09 BG 9143 DH.NOSIN: WLAT1126110.NOK A:MM6U NY0W4 A0842880. Kijang PU “94 BG 9853 ME.NOSIN: 5K9235 174.NOKA :MHF31KF 5001171106

10139353B

10000000B

1Berkas Mutasi Keluar & BPKB Daihatsu”93 Wrn Abu2 Met,BG1175-NK,Noka:S89-088593, Nosin: 9088593,No. BPKB: 1061366F, An.SUKARDI

10139508B

10139458B

Dicari:Adm,Sopir,Gudang,PRT,Lmrn Atr Lsg Jl.Simanjuntak Vila Keb. Jeruk No.1078/B2 Rt.16 Phlw Plg

10138933B

10138932B

Bth:1.OB,Lk2,Max 27th,Sim C,2. Adm,Wnt,Bs Komp.Jujur, Loyal. Lmrn antr ke Yayasan Pendidikan LBBA, Jl.Let. Simanjuntak No.5E (Smpng Makam Pahlawan)

Dibthkn Karyawati utk jaga Counter Hp Jl.Kenari I No.38 Daerah Rajawali T.082182238889/7028889

LOWONGAN KERJA

ADIFAYU Trans Premium: Mnywkn Innova,Avnza, Civic, Jazz, Freed, Triton,Ford ranger, 5449000/08127172000

Aditya Rent a car.Innova,Avanza,L 300,D.Cabin,Vios,Civic,Freed,081271879999/416794

10139476B

10139142B

Kjg Innova G’07 Bsn Silver. Panther LM’05’06 Hjau Met.Avnza G’08 Htm.Engkel Canter’07.Taft Hiline Family Wagon MB’00.Taft Independent’02 Hitam Met,Taft GT’93 Hitam. Taft GT’85 Abu2. Kijang Kapsul PU’97 Bsn.Carry PU’08.Carry PU’08.Truck PS120 ’95’97.NUGRAHAMOTOR .DIKI 0813-73966656

10138843B

10139444B

Usaha Kuliner Palembang Butuh Wanita,Tamatan SMK Tataboga, Hub: 0811786360

10138628B

10138937B

10139329B

10139314B

10139560B

SEKAR MELATI.Mnywakan Plaminan Lkp 3Jt,Catering 15rb Perporsi, Hub:081373937166/8728280

ARSITEK

Renovasi Rumah Baru/Lama,dan Membangun Rumah,Hubungi: 082177733299

PT.BFI Finance (0711-370808/ 085268979991):Penawaran atas Unit YAMAHA MIO SPORTY CW CAKRAM 2010 (BG 2956 IA), Jupiter Mx 135 Kopling 5 Speed 2011 (BG 2321 JA),Honda Vario CW Cakram 2007 (BG 6739 UB),Revo CW 2008 (BG 2389 UC)

10138628B

KESEHATAN

Trm Prbaikan Sofa,K.Tamu,K.Ktr, K.Jati,Spbed,Plitur,ATENG 085380019585/081958140504

10139438B

Bth Tnga Baru:Adm,Kasir bisa Komptr,SPG,Sopir,Gudang,Min SMU.Jujur,Rajin,Brtgg Jwb.Lrmn Atr Ke Jl.PSI Lautan No.1316 Kbn Gede Dpn Lrg.Tpk Nyari 32 Ilir Tlp: 445098

10139569B

MOTOR DIJUAL

CV.MAILPRO.Kaos,Jkt,Trng,Tpi,Kmj, K.Bskt,B.Kki-Sbln/Brdr Komp (Smp.TmnBktBsr)7016245/08127866540

10139237B

SERVICE MEUBLE

10139434B

Honda Jazz’05,Matic,Htm,Pjk Panjang, KondisiOk.Hub:0816-32203320

10138434B

10139036B

Ahli Service Kulkas Tertusuk & Kerusakan Lain,Hub.TEKNIK 90,9 ilir.0711-367225

10139432B

Timor DOHC Th’97 Wrn Biru Mulus, Lengkap,Siap Pakai,Hub:085381537155

10139564B

Service TV Bergaransi,Segera Datang, Hub: AHOK 7010976 / 0812-7839272

10139137B

Dijual Murah,Xenia Li Sporty”11 Merah Marun,Orisinil,Km.10rb, Nego.081377797309

10138533B

10138839B

Ahli Spsialis Tv,Klks,M.Cuci Rsk, Hub:AYOUNG 8340105/081368839949 Lsg dtg Prbaiki.Grnsi

10138943B

Bisnis Es Cream Mr.Cool & Camelo. Mdl 350rb,Pasti Untung 2Jt-5Jt/ Bln,BUKTIKAN. 0812-78970868

10138806B

PELUANG BISNIS

SERVICE ELEKTRONIK

10138914B

CRV a/t’07 Hitam,BG,Jazz,Idsi Facelift’06 Silver,BG.Xenia Xi Th’08 Htm,B.Grand Livina XV’08 Htm, BG.Avanza G’08 Hitam,BG. Innova G Bsn’07 Hitam,B.Innova G Bsn’05 Htm.Innova G B,Bensin’04 Silver,B.Kijang Krista Dsl’00 Biru,BG.ARTHA MOBILINDO 0711-312150 /081532830008

PT.BFI Finance (0711-370808/ 085268979991):Penawaran atas Unit New Supra Fit NF 100 SLD 2006 (BG 4489 PB),Supra X.NF 125 TD 2008 (BG 6409 JM),New Fit X Cakram 2008 (BG 5556 UC & BG 3362 UH)

10139478B

Ahli Service Tv,M.Cuci,Kulkas Rusak.Hub.7059100/0813-68918732 (AGUAN) Lsg Dtg Prbaiki Grnsi

10138628B

Kjg LGX’2000,bensin, biru,hrg. nego/TP.Hub:0812-74661674 Jl.Angk.66 Rajawali I no.36Plg.

10139266B

3KT,2KM,di Komp.Villa Kenten Plg, Min 2Th,Hubungi:0852-67029073

D’PARAGON Jaringan Kost Exclsv fslts mewah ala hotel 2 Lok strtgs mulai 150/hr-2jt/bl.RSV: 081328885511/0711-8016777 www. dparagon.com 10139076B

T.Kost,Fas Lkp,Strtgs,AC,Lemari Springbed,Shower,Parkir Luas, Hub:08127871201 10139142B

RUKO DIKONTRAKAN

2,5Lt,Jl.Saptamarga Dpn Masjid Nurul yakin B.Sangkal,50Jt/Th Nego/081367402074/814455 (H.Usman) 10139162B

RUMAH DIJUAL

Rmh baru LT.116 LB.74,SHM, ,mnimalis modern,PLN,PDAM, Abi hasan, blkng PTC mall Hub. 082360409377 10138628B

RUMAH Lok.Kampus Lt311m, SHM,Lb (Lt1)213,5M(Lt2)50m 6Kt.07117934752/08568648599 10139521B

Jl.Tj.Perak No.42 Kenten, Komp. DPRD Plg,LT.548m², LB.320m ,5KT, 4KM,1RT,2RK, Carport 3Mobil, Hal. Luas,Ada kolam ikan,SHM, IMB, Hub:081281234345 / 0813-66639900 10139523B

RUMAH Lok.Kampus Lt318m, SHM, Lb(Lt1)150m(lt2)56m 7Kt, 5Ac.07117934752/08568648599 10139524B

LB.70,LT.232m² ,Villa Permata F4, Hubungi: 081271413977 10138430B

Rumah Perum Mitra Permai Blok E No.15 Jl.Lettu Karim Kadir Musi 2,LT.157,5,Pagar,Garasi,2KT,2KM,R. Tmu, Hrg Nego,081373403737 10138529B

Siap Huni,Komp.Griya Mitra 2 Tahap 5,Type 36/96,Pam, Lstrik, SHM,2Kmr,Pgr Kllg,Jl.Politeknik/ Musyawarah Bukit Lama,Hub: 08127892491 10139008B

T.45 LT.192,2KT,1KM,Jl.Sungai Sahang Gg.Buyut 5 Rt.58 Vila Skuning Indah 18,360Jt Nego,H: 082380032013 10139117B

Komp.Tmn Sasana Patra H2 No.24 Rt,25,LT.100,LB.80,Hrg Nego, Hub:081368085653 10139354B

2Lt,Komp.Kntn Sjhtera,Jl.Palm VI Blok S20,Lkp,H.220Jt Nego. 081278808989/081367362844 10139357B

2Lt,Jl.Perindustrian I Perum Sukarami Patra Permai III Blok AE No.2,081367273829/8410122 10139427B

Batubata Kwalitas Baik,Cetak Press 410,Terima Tmp,07113264400 / 0711-7072852 10138436B

Batubata Pres/Tps Gntng Smrg Sper,Morando,Glasir,Buleleng,Magase Gntg Kdok.430306/0811787260/08127121066 10139302B



JSC

SUPERSPORT

SRIWIJAYA POST JUMAT, 23 AGUSTUS 2013

JAKABARING SPORT CITY

27

Tiga Cabor ISG

Dipertandingkan Lebih Awal

IST

Suasana pengundian grup tiga cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada Islamic Solidarity Game (ISG), 22 September-1 Oktober 2013 mendatang. Acara pengundian basket, voli dan sepakbola itu berlangsung di Griya Agung, Kamis (22/8).

6DLQD 7DXĂ€ N WDN 3DQWDV Dihargai Tinggi MUMBAI, SRIPO Tunggal putri India, Saina Nehwal, menyatakan sikap Ć&#x; ĚĂŏ Ć?ĞƚƾŊƾ ĂƚĂĆ? ĹŹĆŒĹ?Ć&#x; ĹŹ dÄ‚ƾĎ ĹŹ Hidayat terhadap Indian Badminton League (IBL), event yang berlangsung di enam kota di India, 14-31 Agustus. ^ÄžÄ?ÄžůƾžŜLJĂ͕ dÄ‚ƾĎ ĹŹ menilai lelang pemain ƉĂĚĂ / > Ć&#x; ĚĂŏ Ä‚ÄšĹ?ĹŻ ƾŜĆšƾŏ pemain asing. IBL membeli pemain India dengan harga ŊĂƾŚ ĹŻÄžÄ?Ĺ?Ĺš Ć&#x; ĹśĹ?Ĺ?Ĺ? ÄšÄ‚ĆŒĹ?ƉĂĚĂ

Saina Nehwal IST

pemain asing yang lebih berpengalaman. dÄ‚ƾĎ ĹŹ ÄšĹ?Ä?ĞůĹ? ĚĞŜĹ?Ä‚Ĺś harga 15.000 USD untuk Ä?ÄžĆŒĹľÄ‚Ĺ?Ĺś ÄšĹ? Ć&#x; Ĺľ ,Ç‡ÄšÄžĆŒÄ‚Ä?Ä‚Äš Hotshots. Ia baru mengetahui bahwa pemain India ĚĂůĂž Ć&#x; žŜLJĂ ÄšĹ?ĹšÄ‚ĆŒĹ?Ä‚Ĺ? ŊĂƾŚ ĹŻÄžÄ?Ĺ?Ĺš Ć&#x; ĹśĹ?Ĺ?Ĺ? ĹŹÄžĆ&#x; ĹŹÄ‚ žĞůĹ?ŚĂƚ tayangan televisi tentang lelang pemain IBL. “Saya rasa pemain terkuat dunia (saat ini), Lee Chong Wei, dibeli dengan ĹšÄ‚ĆŒĹ?Ä‚ ƉĂůĹ?ĹśĹ? Ć&#x; ĹśĹ?Ĺ?Ĺ? ͞ϭϯϹÍ˜ĎŹĎŹĎŹ h^ ÍżÍ˜ ^ĂLJĂ Ć&#x; ĚĂŏ žĞůĹ?ŚĂƚ ĂĚĂŜLJĂ ĹŹÄžĆ&#x; ĚĂŏĂĚĹ?ĹŻÄ‚Ĺś ÄšĹ? Ć?Ĺ?ĹśĹ?͘ Ĺ?Ä‚ ÍždÄ‚ƾĎ ĹŹÍż ĹšÄ‚ĆŒĆľĆ? menerima kenyataan bahwa dia sudah pensiun ĚĂŜ Ć&#x; ĚĂŏ Ä?Ĺ?Ć?Ä‚ žĞŜĚĂͲ ƉĂƚ ĹšÄ‚ĆŒĹ?Ä‚ Ć&#x; ĹśĹ?Ĺ?Ĺ?͘ ^Ä‚ĹśĹ?Ä‚Ćš disayangkan dia mengĹŹĆŒĹ?Ć&#x; Ć?Ĺ? ůĞůĂŜĹ? ƉĞžĂĹ?Ŝ͕Í&#x; ŏĂƚĂ EÄžĹšÇ Ä‚ĹŻ ĹŹÄžĆ&#x; ĹŹÄ‚ žĞŜĚĞŜĹ?Ä‚ĆŒ berita mengenai kekeceÇ Ä‚Ä‚Ĺś dÄ‚ƾĎ ĹŹ Ć?ÄžĆ‰ĆľĆšÄ‚ĆŒ ĹšÄ‚ĆŒĹ?Ä‚ lelang pemain.

Nehwal merasa, sudah seharusnya IBL lebih menghargai pemain India ĹŻÄžÄ?Ĺ?Ĺš Ć&#x; ĹśĹ?Ĺ?Ĺ? ÄšĹ?Ä?ĂŜĚĹ?ĹśĹ? ƉĞͲ main asing, mengingat IBL merupakan turnamen yang berlangsung di India dengan banyak pemain India yang Ä?ÄžĆŒĆ‰Ä‚ĆŒĆ&#x; Ć?Ĺ?ƉĂĆ?Ĺ?͘ “Ini adalah turnamen di India dan tentu saja banyak pebulu tangkis India yang Ä?ÄžĆŒĆ‰Ä‚ĆŒĆ&#x; Ć?Ĺ?ƉĂĆ?Ĺ?͘ ƾŏÄ‚Ĺś Ä?ÄžĆŒÄ‚ĆŒĆ&#x; ĹŹÄ‚ĹľĹ? Ä?ÄžĆŒĹŻÄ‚ĹŹĆľ Ć&#x; ĚĂŏ Ä‚ÄšĹ?ĹŻ ƉĂĚĂ pemain asing. Saya rasa mereka (pemain asing) seharusnya senang dengan uang yang mereka dapat, karena belum tentu mereka bisa mendapatkannya, bahkan jika memenangkan turnamen Super Series. ^ĂLJĂ Ć&#x; ĚĂŏ žĞŜĚĞŜĹ?Ä‚ĆŒ ĂĚĂ komplain semacam ini dari pemain lain,â€? lanjut NehÇ Ä‚ĹŻÍ˜ Íž^ĂLJĂ ƚĂŚƾ ÄšĹ?Ä‚ ÍždÄ‚ƾĎ ĹŹÍż pemain hebat. Dia telah mendapat pencapaian yang luar biasa. Tapi saya kira Ć?ÄžĹŹÄ‚ĆŒÄ‚ĹśĹ? ÄšĹ?Ä‚ Ć&#x; ĚĂŏ Ä?Ĺ?Ć?Ä‚ berharap banyak. Lee Chong Wei tetap akan mendapat harga tertinggi. Ini sesuatu yang adil,â€? katanya. (asa/kc)

PALEMBANG,SRIPO - Lot Drawing Ceremony (pengundian Grup) sudah dilakukan untuk tiga cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada Islamic Solidarity Game (ISG), 22 September-1 Oktober 2013 mendatang. Acara pengundian basket, voli dan sepakbola itu berlangsung di Griya Agung Palembang, Kamis (22/8). Pada kesempatan itu juga disepakati ketiga cabor ini dipertandingkan lebih awal sebelum 22 September. Untuk basket dan voli pada 14 September nanti cabor Basketball dan Vollyball sudah mulai dipertandingkan, sedangkan sepakbola 16 September. Khusus sepakbola, akan dipertandingankan di dua lapangan, yakni di Â?ŠÂ?Â’Â˜Â—Čą ÂŽÂ•Â˜Â›ÂŠČą ›’ ħȹŠ¢ÂŠČą Jakabaring dan Stadion ŠÂ?¢ÂŠČą ž–’ȹ ›’ ħȹŠ¢ÂŠÇŻČą Final sepakbola akan berlangsung 29 September. Acara Lot Drawing

Ceremony dimeriahkan beberapa pertunjukan yang mencerminkan kekhasan budaya Provinsi Sumsel, seperti tarian Ž—Â?’—Â?Čą ›’ ħȹŠ¢ÂŠČąÂ‘’—Â?Â?Šȹ tarian Palembang Darussalam. Acara tersebut dihadiri perwakilan masingmasing negara peserta ISG, Chef-de-Mission (CDM) seperti, delegasi Qatar, NOC Uni Emirat Arab Ayesha Al Suwaidi, Malaysia, Senegal, Brunei Darussalam, Saudi Arabia dan negara-negara lainnya. Tak ketinggalan Gubernur Sumsel H Alex Noerdin, Walikota Palembang H Romi Herton, Ketua Umum KONI Sumsel Muddai Madang, serta perwakilan dari Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Anthony Sunanjo yang bertindak sebagai Chairman dalam seminar Chef De Mission (CDM) dan Indra Kartasasmita se-

bagai Head CDM Meeting. Untuk Negara peserta ISG cabor Sepakbola berjumlah 12 peserta yang dibagi menjadi tiga grup. Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Kuwait, Iraq dan Libya. Kemudian di Grup B ada Saudi Arabia, Turki, Palestina dan Uni Emirat Arab. Sementara di Grup C ada Syria, Marocco, Oman dan Qatar. Sedangkan untuk cabang basket diikuti 10 negara yang dibagi menjadi dua pool. Pool A diisi Indonesia, Oman, Turkey, Algeria dan Libya. Sedangkan di Pool B, Saudi Arabia, Kuwait, Qatar dan Palestina. Cabor voli juga diikuti 10 Negara yang dibagi menjadi dua pool. Di Pool A ada Iran, Qatar, Turki, Kamerun dan Kuwait. Sementara Indonesia tergabung di Pool B bersama Turkmenistan, Mesir, Libya, dan Arab Saudi.

Deputi I Inaisgoc Mayjen TNI (Purn) Joko Pramono mengatakan, total atlet dari 13 cabor ISG ini berjumlah 1743 ŠÂ?•ŽÂ?ǰȹśŞĹ&#x;ČąÂ˜Äœ ȹȹÂœÂ’ÂŠÂ•ČąĹ˜ÇŻĹ™Ĺ™Ĺ˜ÇŻČą

ž–•Š‘ȹÂ?Ž›œŽ‹žÂ?ȹ‹Ž•ž–ȹęȹȏ —Š•ȹÂ?ÂŠÂ—ČąÂ”Â˜Â—Ä™ČąÂ›Â–ÂŠÂœÂ’ČąÂ™ÂŽÂœÂŽÂ›Â?Šȹ masih terbuka hingga 31 Agustus. “Sebenarnya sudah tutup sejak 1 Juli lalu, tapi berhubung masih ada negara yang ingin ikut, kita perpanjang hingga 31 Agustus,â€? kata Joko. Sementara itu, Gubernur Sumsel H Alex Noerdin dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan Lot Drawing merupakan awal dari kegiatan ISG III. Karena itu dia berharap agar seluruh pihak yang terlibat bersama-sama bekerja keras untuk melaksanakan even internasional ini. “Kita harapkan kegiatan Lot Drawing ini awal dari kerja keras kita ke depan agar ini berjalan sukses,â€? ujarnya. (cr7)

Hasil Drawing Football Grup A: Indonesia, Iraq, Kuwait dan Libya Grup B: ^ĂƾĚĹ? ĆŒÄ‚Ä?Ĺ?Ä‚Í• dĆľĆŒĹŹĹ?Í• WÄ‚ĹŻÄžĆ?Ć&#x; ŜĂ ĚĂŜ hĹśĹ? ĹľĹ?ĆŒÄ‚Ćš ĆŒÄ‚Ä? Grup C: Syria, Oman, Qatar dan Maroko

Vollyball Mans Pool A : Iran, Qatar, Turki, Kamerun dan Kuwait Pool B : Indonesia, Turkmenistan, Mesir dan Libya

Basketball Mans Grup A: Indonesia, Oman, Turki, Aljazair dan Libya 'ĆŒĆľĆ‰ Í— ĆŒÄ‚Ä? ^ĂƾĚĹ?Í• <ĆľÇ Ä‚Ĺ?ƚ͕ YÄ‚ĆšÄ‚ĆŒ ĚĂŜ WÄ‚ĹŻÄžĆ?Ć&#x; ŜĂ

Beach Volly Women Indonesia, Uganda, Sudan, Malaysia dan Maldives

Pakaian Terbuka tidak Boleh Diprotes ISG Sesuai Aturan Federasi Internasional PALEMBANG, SRIPO - Seluruh pertandingan cabang olahraga pada Islamic Solidarity Games (ISG) III di Palembang, 22 September-1 Oktober 2013 sudah sesuai dengan peraturan federasi internasional. Hal itu diteĹ?Ä‚Ć?ĹŹÄ‚Ĺś <ĞƚƾĂ ĞƉƾĆ&#x; / WÄ‚ĹśĹ?Ć&#x; Ä‚ Pelaksana Djoko Pramono saat menghadiri Lot Drawing Ceremony (pengundian Grup) di Griya Agung Palembang, Kamis (22/8). “Semua pertandingan menerapkan peraturan sesuai ketentuan yang ditetapkan federasi internasional. Meskipun perhelatan ini diselenggarakan negara-negÄ‚ĆŒÄ‚ /Ć?ůĂž͕ ƉĂŜĹ?Ć&#x; Ä‚ ƉĞůĂŏĆ?ĂŜĂ telah memutuskan menggunakan aturan sebenarnya,â€?

ujar Djoko terkait dengan ketentuan pakaian yang akan digunakan untuk cabang olahraga voli pantai, renang, dan lainnya. Hanya saja, pihaknya tetap memberikan pengecualian bagi negara yang ingin tetap menggunakan pakaian serba tertutup pada berbagai cabang olahraga yang mempertandingkan kelompok puĆšĆŒĹ? Ć?ÄžĆ‰ÄžĆŒĆ&#x; Ç€ŽůĹ? ƉĂŜƚĂĹ?Í• ĆŒÄžĹśÄ‚ĹśĹ?Í• ĚĂŜ ĂƚůĞĆ&#x; ĹŹÍ˜ ÍžDÄ‚ĹŹĆ?ƾĚŜLJĂ Ć?ÄžĆ‰ÄžĆŒĆ&#x; Ĺ?ĹśĹ?Í• jika ada negara yang menggunakan pakaian serba terbuka sesuai dengan ketentuan inĆšÄžĆŒĹśÄ‚Ć?Ĺ?ŽŜÄ‚ĹŻ žĂŏĂ Ć&#x; ĚĂŏ Ä?ŽůĞŚ diprotes oleh negara lain, dan begitu pula sebaliknya,â€? ujarnya. Ia menambahkan, aturan

serupa juga diterapkan ƾŜĆšƾŏ ƉĞŜŽŜĆšŽŜ LJĂŏŜĹ? Ć?ÄžĆ&#x; ĂƉ pertandingan bersifat terbuka untuk umum. “Pelaksanaan di Indonesia berbeda dengan ISG pertama di Mekkah. Pada Ć?Ä‚Ä‚Ćš Ĺ?ƚƾ Ć&#x; ĚĂŏ ÄšĹ?Ć‰ÄžĆŒĹŹÄžĹśÄ‚ŜŏÄ‚Ĺś bagi laki-laki untuk menyaksikan pertandingan cabang olahraga kelompok putri. ^ÄžĹľÄžĹśĆšÄ‚ĆŒÄ‚Í• ƉĂĚĂ /^' ĹŹÄžĆ&#x; Ĺ?Ä‚ ini semua pertandingan bersifat terbuka untuk siapa saja,â€? katanya. Menurutnya, perubahan paradigma dalam pelaksanaan ISG itu dilatari karena Ä‚ĹŠÄ‚ĹśĹ? Ĺ?ĹśĹ? ƚĂŏ ŚĂŜLJĂ ÄšĹ?Ĺ?ĹŹĆľĆ&#x; negara-negara Islam. “Memang peserta ISG adalah negara-negara anggota Organisasi Kerja Sama

Islam (OKI) tapi buka beĆŒÄ‚ĆŒĆ&#x; Ć?ÄžžƾÄ‚ ŜĞĹ?Ä‚ĆŒÄ‚ Ĺ?ƚƾ ĂĚĂůĂŚ muslim,â€? ujarnya. Ia menambahkan, pada /^' ĞĚĹ?Ć?Ĺ? ĹŹÄžĆ&#x; Ĺ?Ä‚ Ĺ?ĹśĹ? Ä‚ĹŹÄ‚Ĺś dipertandingkan 13 cabang ŽůÄ‚ĹšĆŒÄ‚Ĺ?Ä‚ LJĂŏŜĹ? ĂƚůĞĆ&#x; ĹŹÍ• Ä?ŽůÄ‚ basket, bola voli indoor, bola voli pantai, taekwondo, karate, wushu, renang, bulu tangkis, sepak bola, tenis lapangan, panahan, dan angkat besi. Adapun peserta untuk kelompok voli pantai putra yakni Libya, Maladewa, Oman, Qatar, Uganda, Sudan, /ŜĚŽŜÄžĆ?Ĺ?Ä‚Í• WÄ‚ĹŻÄžĆ?Ć&#x; ŜĂ͕ DĂůĂLJͲ sia, dan Kuwait. Sedangkan, untuk kelompok voli pantai putri yakni Indonesia, Sudan, Uganda, Malaysia, dan Maladewa. (asa/ant)


SUPER SOCCER JUMAT, 23 AGUSTUS 2013

MENSANA IN CORPORESANO

Cetak Gol Perdana PENYERANG Barcelona, Neymar da Silva, mengaku senang bisa mencetak gol dalam pertandingan ŵĞůĂǁĂŶ ƚůĞƟĐŽ DĂĚƌŝĚ Ěŝ WŝĂůĂ ^ƵƉĞƌ ^ƉĂŶLJŽů Ěŝ Vicente Calderon, Kamis (22/8) dini hari WIB. 'Žů ƉĞƌĚĂŶĂ ŝƚƵ ƐĞŬĂůŝŐƵƐ ŵĞŵďƵĂƚ ƟŵŶLJĂ ŵĞŶĂŚĂŶ ŝŵďĂŶŐ ϭͲϭ ƚůĞƟĐŽ DĂĚƌŝĚ͘ ͞ ŬƵ ƐĂŶŐĂƚ ƐĞŶĂŶŐ ĚĞŶŐĂŶ ŐŽůŬƵ͘ ƉĂůĂŐŝ ƚĂĚŝ ŵĞůĂǁĂŶ Ɵŵ yang sangat kuat dengan pemain-pemain luar biasa,” jelas Neymar. (asa/kc) Neymar

HALAMAN 28

GDWD IDNWD

FENERBAHCE 0 VS 3 ARSENAL

Kemenangan Mahal Stadion Sukru Saracoglu malam itu menjadi salah satu arena yang paling menakutkan di sepakbola Eropa.Tapi intimidasi dari fans Turki mampu diredam oleh pemain Arsenal yang kelihatannya akan sulit keluar dari stadion dengan selamat. Ironinya di atas lapangan, Fenerbahce justru tertekan oleh gempuran para pemain tim Gudang Peluru. Kiper Volkan Demirel bahkan sudah mendapat sejumlah ujian ketka pertandingan baru berjalan beberapa menit. Di menit 19 misalnya, di mana Demirel harus menghadang bola kiriman Theo Walcott. Buruknya penyelesaian akhir dari Olivier Giroud juga menyelamatkan gawang Fenerbahce, setidaknya di babak pertama. d Di babak kedua, Arsenal tampil llebih dominan dan dengan tempo ttinggi. Hasilnya, Kieran Gibbs bbisa membawa timnya memimpin llewat tendangan kerasnya dari lluar kotak penalti di menit 51. Keunggulan Arsenal bertambah di menit 64 setelah Aaron Ramsey d melepas sepakan mengarah ke m ssudut bawah gawang Demirel ssetelah mendapat sodoran bola dari Jack Wilshere. Kemenangan Arsenal akhirnya disegel oleh Giroud lewat titik putih penalti pada menit 77, menyusul pelanggaran yang dilakukan Kadlec terhadap Walcott di kotak terlarang. nerFe r Dengan kemenangan ini, ke ri St WAJAH TENDANG ebo menendang wajah Arsenal tinggal membutuhkan W bahce Pierre urent Koscielny. hasil seri, atau kalah tak lebih La bek Arsenal dari 2-0, pada leg kedua di Emirates Stadium minggu depan sebenarnya sudah dipastikan absen pada laga untuk bisa lolos ke babak grup Liga Champions. Sebaliknya, selanjutnya melawan Fulham karena kartu merah yang didapat- Fenerbahce membutuhkan kemekannya saat melawan Aston Villa. nangan dengan marjin empat gol. Sebelumnya, Arsenal sudah tanpa (Tribunnews.com/cen) Kapten Thomas Vermaelen yang mengalami cedera. AFP PHOTO/BULENT KILIC/MIRROR.CO.UK Ini belum lagi ditambah dengan RAYAKAN GOL - Pemain Arsenal cedera yang dialami Alex Oxlade- merayakan gol Kieran Gibbs (depan) Chamberlain dan Mikel Arteta ke gawang Fenerbahce di Stadion yang menambah daftar panjang Sukru Saracoglu, Istanbul, Kamis cedera para pemain kunci The (22/8). Koscielny menutup matanya yang terluka (bawah). Gunners. untuk dilakukan sinar-X dengan beberapa jahitan di wajahnya. “Ketika aku melihatnya, aku marah. Tapi aku tidak tahu apakah pemain bisa menjelaskan dengan tepat apa yang dia lakukan. Dia telah menendang tengkorak kepala. Kami prihatin karena kami harus mengirimnya ke rumah sakit untuk melihat apakah dia mengalami patah tulang. Kami menunggu,” kata Wenger dilansir dailymail.co.uk. Gesekan keras lain yang terjadi adalah pertempuran ſsik antara Wojciech Szczesny dengan Moussa Sow. Kiper Arsenal itu terpaksa mendaratkan wajahnya ke rumput lapangan setelah berbenturan keras dengan Sow. Koscielny

ARSENAL meninggalkan raksasa Turki, Fenerbahce, dengan babak belur. The Gunners meraih obat penghilang rasa sakit dengan efek penenang setelah menang 3-0 atas Fenerbahce pada leg pertama playoff Liga Champions di Stadion Sukru Saracoglu, Istanbul, Kamis (22/8). Kemenangan pada laga tandang di kompetisi Eropa ini menghidupkan kembali roh Arsene Wenger. Kieran Gibbs membuka skor, Aaron Ramsey mencetak gol kedua, dan Olivier Giroud menambah gol ketiga lewat penalti. Kemenangan tiga gol tanpa balas membuat Arsenal memiliki jalur mulus untuk mentas di babak penyisihan grup Champions untuk tuk yang ke-16 kalinya di ajang kompetisi level Eropa paling bergengsi itu. Itu adalah respons yang sempurna setelah Arsenal menelanan kekalahan memalukan atas Aston Villa di partai perdana Premier League Inggris akhir pekan lalu. Namun sayangnya kemenangan ini dibayar mahal dengan masalah cedera anak asuh Wenger yang terus menumpuk. k. Laurent Koscielny dipaksa keluar lapangan di babak pertama ma dengan sobekan dekat matanya setelah Pierre Webo melakukan tindakan sembrono dengan mengangkat kaki terlalu tinggi. Sepatu Webo menghantam muka k Koscielny. Fisio Arsenal Colin Lewin terpaksa memotong kulit di wajah Koscielny. Diakuinya itu sangat mengerikan dan tindakan paling konyol yang pernah dilihatnya. Koscielny dibawa ke rumah sakit SUSUNAN PEMAIN FENERBAHCE: Demirel, Irtegun/Gonul (46'), Yobo, Alves, Kadlec, Topal, Meireles/ Potuk (82'), Belozoglu, Sow, Webo/Emenike (62'), Kuyt. ARSENAL: Szczesny, Sagna, Mertesacker, Koscielny/Jenkinson (35'), Gibbs, Rosicky, Wilshere, Walcott/Monreal 85'), Ramsey, Cazorla, Giroud/Podolski (82').

Gibbs Demiral

Wallcot

Demiral

Demiral Giroud

Ramsey

51’ Fenerbahce 0-1 Arsenal

64’ Fenerbahce 0-2 Arsenal

77’ Fenerbahce 0-3 Arsenal GRAFIS: BAYU

SSOCCER OCCER SSHORT HORT CASILLAS - Kabar menghebohkan merebak di Spanyol. Barcelona tengah menimbangnimbang kemungkinan untuk AFP PHOTO bergerak Iker Casillas mendatangkan Iker Casillas, notabene kiper seteru abadi mereka, Real Madrid. Ini menyusul situasi pelik Casillas di Madrid yang tak lagi menjadi kiper utama. Barca memang mencari kiper baru sebagai calon suksesor Victor Valdes yang bakal hengkang tahun depan. Sebelumnya Casillas juga telah dikait-kaitkan dengan sepasang klub Liga Primer Inggris, Manchester United dan Arsenal. VERMAELEN - Napoli dikabarkan melirik bek Arsenal Thomas Vermaelen. Ini dilakukan setelah The Partenopei gagal mendapatkan Davide Astori dari Cagliari. Vermaelen hingga saat ini masih mengalami cedera. DONOVAN - AC Milan mulai mengalihkan pandangan ke Landon Donovan karena status Keisuke Honda masih belum jelas. Tawaran Milan ini memungkinkan bintang LA Galaxi itu kembeli merumput di Eropa. MOLLO - Presiden Crystal Palace Jacques Rousselot mengaku klubnya berpeluang mendapatkan pemain Nancy, Yohan Mollo. Saat ini Mollo tengah berada dalam peminjaman dengan AS SaintEtienne.(cen)

KUALIFIKASI LIGA CHAMPIONS Dinamo Zagreb 0-2 Austria Vienna (68' Marin Leovac, 75' Marko Stankovic). Kartu merah: 71' Ante Rukavina (Dinamo) Fenerbahce 0-3 Arsenal (51' Kieran Gibbs, 64' Aaron Ramsey, 77'-pen Olivier Giroud) Ludogorets Razgrad 2-4 FC Basel (23' Marcelo Nascimento, 50' Ivan Stoyanov; 12', 59' Mohamed Salah, 64' Giovanni Sio, 84'-pen Fabian Schar). Kartu merah: 83' Uilson Junior (Razgrad) Schalke 04 1-1 PAOK Salonika (32' Jefferson Farfan; 73' Miroslav Stoch) Steaua Bucuresti 1-1 Legia Warsaw (34' Federico Piovaccari; 53' Jakub Kosecki)

LIGA SPANYOL Getafe vs Almeria Athletic Bilbao vs Osasuna LIGA JERMAN Dortmund vs W Bremen Jadwal Sabtu (24/8) LIGA INGGRIS Fulham vs Arsenal Everton vs West Brom Hull City vs Norwich City Newcastle vs West Ham Southamptonvs Sunderland Stoke City vs C Palace Aston Villa vs Liverpool LIGA Elche Espanyol Villarreal

SPANYOL vs Sociedad vs Valencia vs Valladolid

LIGA ITALIA Hellas Verona vs AC Milan Sampdoria vs Juventus

Q Ulasan Yanal

Q Ulasan Wenger

KEKALAHAN ini disebabkan pemain kami tidak bermain maksimal. Kami banyak melakukan kesalahan, kehilangan sentuhan, dan semua pemain tampil di bawah form. Kekalahan ini membuat peluang kami lolos sangat berat. Tapi kami tidak menyerah. Segala kemungkinan masih bisa terjadi di leg kedua. Untuk itu, saya berharap kami bisa tampil lebih baik di kandang Arsenal. *) Ersun Yanal, Pelatih Fenerbahce, dikutip uefa.com

TIM ini telah menunjukkan kekuatan mental yang hebat. Saya katakan kemarin bahwa tim ini hanya kalah satu pertandingan sejak Maret, dan berada di bawah keadaan yang sangat khusus. Saya percaya kami bermain dalam suasana yang sangat panas melawan tim yang baik. Namun, kami memiliki sikap proaktif dari menit pertama dan itu jelas sangat penting. Ramsey bermain luar biasa dan semua gelandang kami bermain bagus. *) Arsene Wenger, Pelatih Arsenal, dikutip uefa.com

6KFCM /CMUKOCN

-GMWCVCP /GPVCN

tweetball

0RXULQKR &LXWNDQ 0HQWDO /DPEHUW

AFP PHOTO/OLLY GREENWOOD

GOL IVANOVIC - Bek Chelsea, Branislav Ivanovic (kanan), menyundul bola untuk mencetak gol ke gawang Aston Villa di Stamford Bridge, London, Kamis (22/8).

nya waktu. “Lambert punya kepribadian dan perilaku khusus di lapangan. Dia mengingatkan saya pada diri saya sepuluh tahun yang lalu ketika saya mengeluh tentang setiap keputusan wasit pada saat yang sama saya ingin memiliki peluit di bibir saya,” kata

Hasil Kamis (22/8)

Jadwal Jumat (23/8)

CHELSEA 2 VS 1 ASTON VILLA

JOSE Mourinho kembali berperang dengan menggunakan senjata berkekuatan kata-kata. Dia mengeluarkan komentar yang menciutkan mental Paul Lambert setelah Chelsea menang 2-1 atas Aston Villa dalam laga lanjutan Premier League di Stamford Bridge, Kamis (22/8). Lambert, sebagai pelatih Villa, mengungkapkan kekecewaannya pada beberapa keputusan wasit. Dia menilai Branislav Ivanovic seharusnya dikartu merah setelah menyikut Cristian Benteke pada menit ke-71. Namun wasit Kevin Friend hanya memberikan kartu kuning. Hanya dua menit berselang, bek Chelsea itu menghadirkan mimpi buruk bagi The Villans. Ivanovic mencetak gol untuk memastikan kemenangan timnya dengan skor 2-1. Di masa injury time, Villa mengklaim hadiah penalti setelah Kapten Chelsea John Terry melakukan handball di area terlarang dalam mengantisipasi sundulan Gabriel Agbonlahor. Namun, wasit tidak mengira ada pelanggaran yang memupuskan harapan Villa untuk bisa mencuri angka. Sempat terjadi adegan saling tunjuk antara Mourinho dan Lambert di pinggir lapangan saat terjadi protes. Namun Lambert yang usianya enam tahun lebih muda dari Mourinho diyakini akan berubah seiring dengan berjalan-

/D /K

Mourinho dilansir dailymail. Namun demikian, Mourinho tetap memuji peran Lambert yang dinilainya mampu menciptakan sebuah tim yang bermain cukup solid dan bahkan beberapa kali merepotkan Chelsea. “Tapi dia adalah manajer muda. Sangat cerdas. Dia

menyesuaikan gayanya dengan kualitas pemainnya. Saya tidak heran jika Villa bisa menang di Arsenal. Musim lalu mereka lebih banyak mendapatkan poin di laga tandang daripada kandang, “ ungkapnya. Menanggapi hal ini, Lambert menolak untuk melanjutkan konfrontasi yang lebih besar dengan Mourinho. Dia hanya akan mengambil hal positif dari komentar pelatih yang terkenal cakap mengolah kata-kata itu “Jika Mourinho mengatakan hal tentang saya, saya akan menganggapnya sebagai pujian bagus karena dia seorang manajer fantastis. Karena itu, kami adalah sebuah tim sepakbola. Kami bermain sepakbola. Dan kami punya tipikal permainan sendiri,” kata Lambert dengan bijak. Pada laga ini, The Blues berhasil unggul terlebih dahulu berkat gol bunuh diri Antonio Luna di menit kedua. Namun, Benteke memaksa paruh pertama berakhir dengan skor imbang 1-1 melalui gol telatnya. (Tribunnews.com/cen) SUSUNAN PEMAIN Chelsea: Cech, Ivanovic, Cahill, Terry, Cole, Ramires, Lampard, Oscar/Van Ginkel (84'), Mata /Schuerrle (65'), Hazard, Ba/Lukaku (65') Aston Villa: Guzan, Lowton, Vlaar, Clark/Okore (42'), Luna, El Ahmadi/Tonev (82'), Westwood, Delph, Weimann, Benteke, Agbonlahor

Tuliskan “kicauan” Twitter Anda baik berupa komentar tentang sepakbola atau dukungan terhadap klub kesayangan Anda ke #Tribunsuperball atau @ Tribunsuperball.

#GGMU

@DinanPK@ TribunSuperBall Dengan membeli ZAHA sudah cukup

Antonius Bimo ?@Antonius_Bim@ Tribunsuperball ada apa dengan Carlo Ancelloti yang tidak memainkan Iker Casillas di laga perdana? #HalaMadrid Muhammad Arsyal ?@ arsyal_afc @ TribunSuperBall Its easy to support a team when in glory, but to support a team when in struggle, it shows your character.. Maulana Muslim ?@ maulana17_ @TribunSuperBall Go! Go! Livepool ! Liverpudlian kan slalu mendukungmu !!!

akan hancurr

ERY ?@ ERYpb1999 @ TribunSuperBall arema tanpa greg

Syamsul Fauzan ?@syamsulpauzan @tribunsuperball Ayo barca tahankan juara mu,Aku pendukung mu GO barca

Muhammad Samudra ?@ sam_taqsempurna @ Tribunsuperball putihnya baju Real Madrid melambangkan bersihnya permainan dan menyapu lawan! Maju Real Madrid!!!! FadhdhaL CiE QaTaLaN ?@MUFADHDHAL99 @ TribunSuperBall Toin foto neymar di BARCELONA dong............... #VISCAELBARCA Ungaran Der Panser ?@ramadhan1932 @ tribunsuperball meskipun Peluang PSIS Semarang Sudah Tertutup, Panser Biru Ungaran ( Cah Ndaze ) Akan tetap Terus mendukungmu Forza Psis Indra pratama ?@ Indra_JR011 Menunggu perpaduan antara tarian samba dan tango. Neymar dan messi akan membawa barcelona jawara la liga. Rizky Erwin Fernando ?@ Rizpey Sentuhan indah dilaga perdana M.City =)) . Aku yakin M.City pasti bisa menjuarai Priemer League @Tribunsuperball


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.