lampung post edisi 21 desember 2011

Page 1

± ±

± ±

CMYK CMYK

Terbit Sejak 1974 Sirkulasi: (0721) 788999 Layanan Umum: (0721) 783693 Iklan: (0721) 774111 SMS: 0815 4098 5000 Redaksi (0721) 773888 SMS: 0812 7200 999

www.lampungpostncom

RABU, 21 DESEMBER 2011

± ±

CMYK

l NO. 12295 l TAHUN XXXVII

DINAMIKA MASYARAKAT LAMPUNG

TERBIT 24 HALAMAN

lHARGA ECERAN : Rp3.000 KURS

± ±

Besok, Pemkot bongkar lapak PKL Pasar Tugu... HLM. 3

Revisi UU Pemilu sia-sia... HLM.7

BURAS

Tim terpadu kembali sisir perambah TNBBS... HLM. 24

Atasi Fobia Dunia-Akhirat! “TEMANI aku ke ahli jiwa!” ajak Edo. “Sudah lima malam aku tak bisa tidur!” “Menemani kau ke ahli jiwa karena kau tak bisa tidur?” timpal Edi. “Sadarkah kau? Bisa dikira orang, salah satu dari kita sakit jiwa! Kalau bukan kau, pasti aku yang dianggap sakit jiwa! Selain itu, ahli jiwa itu tergolong dokter spesialis, sekali konsultasi tarif resminya bisa Rp100 ribu! Belum tentu sekali jumpa langsung sembuh! Kalau harus berkali-kali, apa kau punya duit banyak?” “Tak bisa konsultasi gratis, ya?” tanya Edo. “Mungkin bisa kalau bawa surat keterangan miskin dari lurah!” jawab Edi. “Tapi kenapa sih, berhari-hari kau tak bisa tidur?” “Kalau aku berbaring di atas ranjang, serasa di bawah ranjang ada orang!” jelas Edo. “Sedang kalau aku ke kolong ranjang, orangnya di atas!” “Huahaha, itu fobia orang tak rajin beribadah!” tegas Edi. “Pertama potong semua empat kaki ranjangmu! Lalu sebelum tidur, baca Ayat Kursi!” “Apa hubungan kaki ranjang dan Ayat Kursi?” tanya Edo. “Pemotongan kaki ranjang itu solusi logis, sedang Ayat Kursi solusi spiritual!” jelas Edi. “Dengan tak ada lagi kaki ranjang, tak ada kolongnya, jika kau di atas ranjang tak ada tempat bagi orang yang kau takutkan di bawah kolong! Sedang Ayat Kursi untuk mendapat jaminan perlidungan Yang Mahakuasa dengan pengawasan malaikat! Maksudnya, setiap masalah diselesaikan fisik-formalnya secara logis-rasional, dilengkapi solusi spiritual sehingga insya Allah masalah selesai dunia-akhirat!” “Solusi dunia-akhirat!” timpal Edo. “Pasti itu yang diharapkan tokoh lintas agama dari pemerintahan SBY-Boediono, tapi ternyata tokoh lintas agama kecewa! Tanpa kecuali, pasangan SBY-Boediono sebenarnya telah berusaha maksimal sebatas kemampuan mereka sebagai manusia!” “Mungkin benar pasangan SBY-Boediono telah berusaha maksimal, tapi di mata tokoh lintas agama pelaksanaan tugas fisik-formalnya saja dilakukan dengan tidak memenuhi kriteria logis dan rasional, mereka sebut kebohongan!” tegas Edi. “Refleksi akhir tahun mereka di PP Muhammadiyah, Senin, diberi tajuk Tahun Penuh Dusta Masihkah Ada Asa Tersisa? Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin menegaskan sepanjang 2011 kehidupan berbangsa penuh dusta dari para pemangku negara! Pemimpin negara punya kebiasaan lari dari masalah yang sudah jelas mendera bangsa!” (Detik.com, 19-12) “Tapi, apa standar orientasi dunia-akhirat itu tak terlalu berat buat pemerintah?” tanya Edo. “Kalau untuk keduniawian semata,” jawab Edi, “Tak perlu tokoh lintas agama angkat bicara!” ***

Senyawa Kuku Deteksi Kanker PARA ilmuwan menemukan cara baru memeriksa risiko kanker, yaitu lewat kuku kaki. Diketahui unsur yang terkumpul di kuku kaki seperti nikel, bisa memberikan petunjuk tentang risiko kanker. Beberapa unsur seperti nikel dan selenium yang tinggi di tubuh dapat menurunkan risiko tipe kanker pankreas yang paling umum. Sedangkan kadar timbal, arsenik, dan kadmium yang tinggi meningkatkan risiko. Dalam studi ini peneliti melihat kadar 12 unsur dari 118 pasien dengan kanker pankreas dan dibandingkan dengan 400 pasien bebas kanker. Ternyata ada perbedaan besar dalam kadar unsur tersebut antara kelompok kanker dan yang sehat. Pasien dengan kadar arsenik dan kadmium di kuku 2—3,5 kali lebih tinggi memiliki risiko lebih besar terkena kanker pankreas dibanding orang yang kadarnya rendah. Orang dengan kadar timbal enam kali lipat lebih tinggi memungkinkan memiliki penyakit kanker pankreas. Kemudian, dengan kadar nikel dan selenium tinggi, yaitu 33%—95%, cenderung lebih kecil kemungkinan kanker. Temuan ini memperhitungkan faktor risiko lain, seperti diabetes, kelebihan berat badan, dan merokok. Merokok diperkirakan menjadi penyebab sepertiga kasus kanker pankreas. “Hasil kami mendukung peningkatan risiko kanker pankreas yang terkait tingginya kadar kadmium, arsenik, dan timbal,” kata peneliti, seperti dikutip Mirror.co.uk, Selasa (20-12). (U-1)

selasa, 20 DeseMBeR 2011 SUMBER BI

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Provinsi Lampung mendapat daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) sebesar Rp6,1 triliun. DIPA Lampung tersebut naik Rp400 miliar dari DIPA Lampung 2011 senilai Rp5,7 triliun. Namun, Kepala Bappeda Lampung Fahrizal Darminto mengatakan pihaknya belum mendapat perincian peruntukan anggaran

itu. “Besok (hari ini, red) kemungkinan perincian peruntukan DIPA itu baru diterima Bappeda Lampung. Ya, kami sudah meminta perinciannya,” kata Fahrizal usai acara penyerahan DIPA di Jakarta, Selasa (20-12). Ketika menyampaikan pidato penyerahan DIPA di Istana Negara, Jakarta, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan

Susilo Bambang Yudhoyono

kondisi sektor riil ekonomi dalam

negeri harus dijaga sehingga tidak ada pemutusan hubungan kerja (PHK). Mengenai goverment spen­ ding dan goverment expenditure, Presiden menekankan pada tahun anggaran 2012 penyerapan dan realisasi belanja pemerintah harus lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. “Menkeu menjelaskan sampai

30 November 2011 realisasi belanja di pusat baru 71%. Barangkali Desember atau akhir Desember angka meningkat. Bagi saya, ini tidak menggembirakan, baru 71%. Apalagi dilihat belanja barang hanya 59%, belanja modal 46%. Saya yakin kalau belanja rutin pasti terserap, tapi jauh lebih bagus belanja barang dan modal diserap habis,” kata Presiden. (WAH/U-1)

Batasi Air Tanah

Pesawat Sriwijaya Air Tergelincir

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pemerintah Kota Bandar Lampung harus membatasi penggunaan air tanah dan kegiatan industri untuk mencegah penurunan permukaan air tanah dan intrusi air laut.

n ANTARA

Sejumlah petugas berjaga di dekat pesawat Sriwijaya Air SJ 230 PK CKN rute penerbangan Jakarta tujuan Yogyakarta yang tergelincir di Bandara Adisucipto, Yogyakarta, Selasa (20-12). Pesawat tersebut tergelincir keluar landasan saat hujan deras, seorang penumpang asal Lampung menderita luka akibat terinjak. n BERITA Hlm.5

KasUs MesUJI

Penembak Warga Harus Dipidana JAKARTA (Lampost): Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menyayangkan dua polisi yang terlibat dalam kasus Mesuji hanya dikenai sanksi pelanggaran disiplin. Padahal, keduanya terindikasi melakukan tindak pidana dengan menembak warga. Ketua Komnas HAM Ifdhal Kasim menegaskan kedua polisi, yakni Kasubbag Bin Ops Polres Tulangbawang AKP Wetman Hutagaol dan Kanit Patroli Satuan Sabhara Polres Tulangbawang Aipda Dian Permanadua, semestinya dihukum berat. Namun, Polda Lampung cuma mengganjar hukuman tahanan rumah 14 hari.

Ifdhal Kasim menambahkan indikasi pidana dapat dilihat dari tewasnya warga setelah bentrokan. Menurutnya, penembakan yang terjadi di PT Barat Selatan Makmur Investindo (BSMI), 10 November lalu, disengaja. “Polisi ketika itu menembak ke arah massa. Peluru yang digunakan pun peluru tajam. Kalau itu (tembakan) peringatan, mengapa bisa sampai ada korban tewas,” kata Ifdhal di Jakarta, Selasa (20-12). Pada bagian lain, kinerja Tim Pencari Fakta (TPF) DPR Kasus Mesuji mendapat sorotan miring. Warga korban kerusuhan di Desa Sritanjung, Mesuji, Lampung,

dan Desa Sungai Sodong, Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, kecewa lantaran tim tidak menemui mereka saat terjun ke lapangan selama tiga hari sejak Sabtu (17-12). Dari Mesuji, delapan warga yang menduduki lahan kawasan Alba VIII, Register 45 Sungaibuaya, Kabupaten Mesuji, tepatnya di Tugu Roda dekat Kampung Jayasakti, Simpangpematang, mendapat surat panggilan kepolisian. Namun, Yusuf Ali, koordinator lapangan Megopak, Tulangbawang, mengatakan pihaknya tidak akan memenuhi panggilan tersebut karena telah menyerahkan persoalan ke Komnas HAM dan Komisi III DPR. (UAN/U-1)

Ma nta n A nggota Pa n itia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) R.M. Ayub Sulaiman mengatakan Pemkot perlu mencari alternatif agar masyarakat dan industri tidak melulu mengambil air bawah tanah. Pernyataan itu disampaikan terkait hasil penelitian yang menyebutkan air sumur warga Bandar Lampung, terutama sumur dangkal, banyak mengandung bakteri Escherichia Coli (E. Coli). Pencemaran terjadi karena septictank warga kurang aman. (Lampung Post, Senin, 19-12). Menurut Ayub, air permukaan bisa dijadikan sebagai sumber air baku bagi masyarakat. “Pemkot perlu melakukan pengembangan pemanfaatan air permukaan sebagai sumber air baku dari sungai-sungai besar, seperti Way Kuala, Way Kuripan, Way Galih, Way Simpur,” kata Ayub, Selasa (20-12). Berdasarkan analisis naskah akademik RTRW, jumlah kebutuhan air, dan kondisi eksisting air baku, rencana pengelolaan sumber air baku untuk 20 tahun mendatang dilakukan untuk menjamin ketersediaan air baku bagi aktivitas penduduk perkotaan. Berdasarkan kajian Raperda RTRW, kebutuhan air besih tahun 2020 mencapai 147.749.862 liter/hari. Kebutuhan tersebut meningkat seiring bertambahnya jumlah penduduk. Kebutuhan air bersih tahun 2030 mencapai 223.965.569 liter per hari. Sementara kebutuhan air bersih 2010 mencapai 105.558.120 liter per hari.

Susut Air

Di sisi lain, peneliti Universitas Lampung, Ofik Taufik Purwadi, mengatakan dampak kian susutnya air bawah tanah ini, nasib Bandar Lampung bakal seperti daerah Jakarta yang setiap tahun permukaan tanahnya menyusut 2 cm karena tanah menjadi kosong. Bahaya lain, ancaman intrusi air laut di Bandar Lampung cukup terasa. “Berdasarkan penelitian, intrusi air laut di pesisir pantai mencapai 1,1 kilometer,” kata dia. Celakanya, pengguna air bawah tanah tidak semuanya membayar pajak. Berdasarkan data yang dia telusuri, dari 188 perusahaan, hanya 88 yang memiliki nomor pokok wajib pajak (NPWP). “Padahal potensi pajak yang dapat diperoleh dari air bawah tanah ini Rp2,2 miliar per tahun. Itu baru perkiraan minimal. Kalau perusahaan tersebut memiliki lebih dari satu sumur bor dan beroperasi lebih dari ketentuan, besarnya bisa lebih dari itu,” kata Ofik. Kepala Bagian Humas Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Way Rilau Rozi Amri mengimbau agar warga beralih dari air sumur ke air bersih PDAM. Menurut Rozi, air bersih yang dihasilkan PDAM teruji melalui uji laboratorium sehingga bebas dari bakteri dan zat lain yang berbahaya bagi tubuh. Air bersih PDAM, kata dia, memenuhi standar Kementerian Kesehatan dan diuji rutin oleh Dinas Kesehatann tiap satu bulan sekali. Sayangnya, sumber air baku PDAM masih terbatas sehingga belum bisa melayani semua warga Kota Bandar Lampung. (MG3/MG2/U-1)

PeMeRINTaHaN

Konflik Kepala Daerah dan Wakil Ganggu Pelayanan BANDAR LAMPU NG (Lampost): Disharmoni kepala daerah dan wakilnya berdampak buruk pada birokrasi dan pelayanan masyarakat. Penyebab disharmoni lebih banyak dipengaruhi karakter pribadi pejabat politik. Demikian kesimpulan diskusi bertema Disharmoni kepala dae­ rah dan wakilnya yang digelar Lampung Post, Selasa (20-12). Gangguan terhadap birokrasi, terutama penempatan birokrat pada jabatan tertentu, sering tidak tepat. Pejabat yang berkapasitas dan memenuhi kriteria tidak disetujui hanya karena diusulkan wakil. Dampaknya, program pembangunan terham-

± ±

±

Naik Rp400 Juta, Lampung Terima DIPA Rp6,1 Triliun

OASIS

± ±

1 US$ Rp9.115

PeMBaNGUNaN

H. BAMBANG EKA WIJAYA

± ±

Rahmad Darmawan jajaki tim Pelita Jaya... HLM. 18

CMYK CMYK

Ketika

Pecah Kongsi

Terjadi

� Dasar yuridis pemilihan wakil kepala daerah secara langsung dalam pilkada tidak kuat. UUD 1945, khususnya Pasal 18, hanya mengamanatkan gubernur, bupati, dan wali kota dipilih secara demokratis.

Pemerintah tengah menyusun draf RUU Pemerintah Daerah. Nantinya, wakil kepala daerah tidak dipilih dalam pilkada, tetapi ditunjuk. Namun, timbul masalah, siapa pengganti kepala daerah jika berhalangan tetap mengingat wakil tidak punya legitimasi politik. � Hasil evaluasi tahun 2010, hampir 85% pasangan kepala daerah dan wakil kepala daerah pecah kongsi. Dari 244 pilkada 2010, hanya 22 yang kembali berpasangan sebagai calon.

bat, layanan publik terganggu, dan masyarakat dirugikan. Akademisi Universitas Lampung, Wahyu Sasongko, menilai

± ±

� Ekses negatif sistem paket kepala daerah dan wakil dalam pilkada langsung adalah konflik hasil pilkada, yakni 230 kasus. Sebanyak 196 di antaranya harus berakhir ke Mahkamah Konstitusi.

hubungan kepala daerah dan wakilnya merupakan komitmen berdua. “Penyelesaiannya ada pada yang bersangkutan. Sejak

� Contoh kasus konflik. Wakil Bupati Garut Diky Chandra mengundurkan diri karena tidak sejalan dengan Bupati Aceng H.M. Fikri.

awal harus share agar tidak terjadi seperti itu,” kata Wahyu. Sedang kan a kademisi dan pengamat politik Arizka Warganeg-

ara menilai ada pembagian tugas dan kewenangan yang tidak memuaskan dan wakil ingin eksis juga. “Harus ada pembagian tugas yang tegas di UU. Selain itu, Gubernur juga bisa mereduksi disharmoni itu mengingat perannya sebagai wakil Pemerintah Pusat di daerah,” kata dia. Sebenarnya, UU mengatur kewenangan wakil kepala daerah untuk mengawasi camat, antara lain menindaklanjuti temuan inspektorat, membina pemuda, dan perempuan. “Sejak awal, kepala daerah harus memilih wakil yang tidak ingin lebih,” kata Tajudin Nur, dari Kesbangpol Pemprov Lampung. (WAH/U-1)

CMYK

KUNCINYA BERBAGI...Hlm.7

± ±

±

±


±

CMYK

Rabu, 21 desember 2011 lampung post

±

CMYK

Bandar Lampung

±

I2

‘GASTROSKIZIS’

PENCURIAN

Bayi Terlahir dengan Usus Terburai

Pemecah Kaca Mobil Ditangkap

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pasangan Junaidi (22) dan Melyasari (20), warga Desa Tanjungsakti, Kelurahan Pakuanhaji, Kecamatan Sukadana, Lampung Timur, mendapat cobaan berat. Satu minggu yang lalu, Mulyasari melahirkan anak pertamanya di bidan desanya dengan usus terburai dan tanpa dinding perut (gastroskizis) atau gangguan celah usus perut. Sehingga, bayi malang itu harus dioperasi di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Bandar Lampung untuk menambal bagian perutnya yang bocor. Ketika operasi sudah dilakukan, keluarganya pun bingung mencari biaya operasi, pengobatan, dan perawatannya. Kini, bayi dengan berat 2,8 kg tersebut mendapatkan perawatan di ruang perinatologi anak RSUDAM Bandar Lampung dengan inkubator. “Persalinan anak saya berlangsung normal. Namun, saya kaget usus bayi saya

terburai dan tanpa dinding perut,” kata Junaidi ketika ditemui Lampung Post, Selasa (20-12). Menurut Junaidi, awalnya dia hendak mengurus Jampersal (Jaminan Persalinan) di rumah sakit untuk mengurangi biaya, tapi tidak bisa dilakukan, karena Jampersal yang dimiliki istrinya sudah tidak berlaku lagi setelah dia menikah. Kemudian dia mengurus beberapa kartu jaminan kesehatan yang lainnya seperti Jamkesmas, Jamkesda, dan Jamkesta ke Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, tapi semuanya tidak membuahkan hasil. “Saya sudah mendatangi Dinas Kesehatan Provinsi untuk mengurusi semua jaminan kesehatan, namun hasilnya enggak ada,” kata Junaidi. Saat ini Junaidi dan keluarganya harus mengeluarkan uang Rp1,3 juta untuk menebus biaya operasinya. Kemudian harus membeli enam kantong darah seharga Rp260 ribu per kantong. (mg5/K-2)

LALU LINTAS

Sarana dan Prasarana Jauh dari Harapan

±

±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Lalu lintas di Indonesia hingga hari ini masih jauh dari harapan. Baik dari faktor keamanan, sarana dan prasarana, serta keengganan warga dalam mematuhi peraturan lalu lintas masih sering terjadi. “Sehingga, momentum ini menjadi masukan dan saran dari kepolisian lalu lintas, terutama di Provinsi Lampung dalam membenahinya,” kata Wakapolda Lampung Kombes Pol. Rusman di hadapan ratusan mahasiswa Unila, Senin (19-12), di GSG Unila. Pernyataan Rusman disampaikan pada seminar bertema Aksi keselamatan jalan yang diselenggarakan Polda Lampung bekerja sama dengan PT Jasa Raharja Wilayah Lampung. Seminar ini dihadiri pula Kabid Dikmas Korlantas Mabes Polri AKBP Subono, Rektor Unila Sugeng P. Harianto, dan Kepala PT Jasa Raharja Wilayah

Lampung Ismail. Wakapolda menambahkan peran aktif mahasiswa dalam memelihara keamanan lalu lintas sangat diharapkan. Hal itu sudah tertuang dalam Undang-Undang No. 22 Tahun 2009. Hal ini karena banyak pelanggar lalu lintas adalah mahasiswa dan pelajar. Hal ini pun dilakukan dalam menekan angka kecelakaan yang terjadi pada mahasiswa dan pelajar. “Peran mahasiswa dalam memelihara keamanan dan ketertiban berlalu lintas tidak bisa ditawar-tawar lagi,” kata Rusman, mewakili Kapolda Lampung Brigjen Pol. Jodie Rooseto. Sementara itu, Rektor Unila mengatakan seminar ini diharapkan menjadi teladan bagi mahasiswa, terutama dalam mematuhi lalu lintas di jalan maupun di kampus. “Jangan ada lagi mahasiswa yang ugal-ugalan di jalan,” kata Sugeng. (mg5/K-2)

n lampung post/ZaInuDDIn

INTEROGASI. Kapolresta Bandar lampung aKBp m. nurochman menginterogasi seorang pelaku pencurian dengan cara memecahkan kaca mobil yang sedang parkir, di polresta Bandar lampung, selasa (20-12).

Hakim Tipikor Dipecat dari Peradi pendapat hukum dalam gugatan perkara perdata Sabilal sehingga Daerah Provinsi Lampung Perhimpunan advokat tidak dapat diterima gugatan Indonesia (Peradi) memecat Haridi, yang kini hakim ad tersebut (NO). Seharusnya sebagai advokat, hoc tindak pidana korupsi (tipikor), dari keanggotaan Haridi mengetahui penyebab tidak Peradi karena terbukti melanggar kode etik profesi dapat diterimanya gugatan tersebut serta mampu memberikan penadvokat. jelasan kepada kliennya. Apalagi, gugatan perdata dengan objek yang bayar biaya perkara Rp3,5 juta. Dalam sidang Dewan Kehorsama tiga kali ditolak oleh PengadiEmpat saksi yang dihadirkan di matan Peradi Lampung di ruang peradilan semu Universitas Ban- persidangan menguatkan pelang- lan Negeri Gunungsugih. Haridi juga dinilai tidak memdar Lampung, Selasa (20-12), yang garan atas Haridi. Majelis dalam pertimban- perhatikan kode etik profesi addipimpin Bambang Hartono, vokat Indonesia dengan anggota Faisal Khudori, gannya memPasal 1 huruf f Iswan Cahyadi, Ari Damastuti, b e n a r k a n mengenai honodan Abdul Kadir Muhammad, k e t e r a n g a n rarium advokat. serta panitera Kodrat dan Radna korban Sabilal Haridi juga dinilai tidak D i n y a t a k a n Wilis, Haridi dinyatakan terbukti dan keteranmelanggar kode etik advokat In- gan saksi-saksi. memperhatikan kode pemberian honorarium hadonesia Pasal 4 KEAI (Kode Etik Haridi memetik profesi advokat rus dengan keAdvokat Indonesia) huruf b, c, d, b e r i k a n k e sepakatan dan e jo Pasal 6 huruf d dan f Undang- terangan yang Indonesia. atau perjanjian Undang Nomor 18 Tahun 2003 menyesatkan bersama klien. klien mengenai tentang Advokat. Sedangkan Haridi dalam memTerungkap dalam persidangan perkara yang sedang diurusnya. Pertimbangan lain dinyatakan perlakukan kliennya, meminta itu, Haridi diberhentikan secara permanen dan dipecat dari pro- Haridi tidak berhati-hati da- honorarium tanpa ada kesepakatfesinya. Ia juga diwajibkan mem- lam menganalisis dan membuat an dalam kontrak kerja yang jelas.

baNDaR LaMPuNG (Lampost): Dewan Kehormatan

‘‘

Hakim menilai jawaban Haridi melalui kuasa hukumya Yulia Yusniar dan Nina Zusanti tidak sesuai hukum sehingga Haridi dinyatakan tetap bersalah. Alasan Haridi dalam pembelaannya menyatakan dirinya sudah mengundurkan diri dari advokat dinilai tidak tepat. Sebab, secara kelembagaan, seorang advokat harus mendapat persetujuan resmi dari pengurus pusat Peradi (DPN). Sementara Haridi masih mengajukan pengajuan pengunduran diri sepihak dan belum mendapat jawaban. Selain itu, teradu menyatakan Peradi tidak berwewenang menghukum Haridi, menurut majelis tidak beralasan karena hingga putusan dijatuhkan menyatakan Haridi sebagai advokat, mengingat SK pengunduran resmi belum ada. Haridi sampai pada masalah kode etik berawal dari profesi sebelum menjabat sebagai hakim tipikor tingkat satu Pengadilan Negeri Tanjungkarang. (mg6/K-1)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pelaku pencurian dengan cara memecahkan kaca mobil yang buron selama 10 bulan terakhir ditangkap jajaran Polresta Bandar Lampung, Sabtu (17-12), sekitar pukul 21.00. “Kami berhasil meringkus Legi (33), pelaku pencurian itu di lapangan parkir Saburai saat sedang menyaksikan konser. Saat kami ringkus pelaku tidak melakukan perlawanan,” kata Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Syaiful Wahyudi, Selasa (20-12). Selama ini, kata Syaiful, pelaku memang menjadi daftar pencarian orang (DPO) pihak Polresta Bandar Lampung. Syaiful menjelaskan pelaku melakukan pencurian pada Februari lalu di halaman parkir Graha Pattimura, Telukbetung Utara. Saat itu dia memecahkan kaca mobil yang sedang diparkir menggunakan besi. Selanjutnya pelaku mengambil sejumlah barang yang ada di mobil, antara lain sebuah tas hitam, lima lembar uang dolar Singapura, sebuah laptop, ponsel, dan flashdisk. Setelah melakukan aksinya, pelaku yang mengendarai sepeda motor bersama rekannya, Mulyadi, melarikan diri. Mulyadi saat ini tengah menjalani hukuman akibat perbuatannya. Syaiful menjelaskan pelaku biasanya mencari sasaran mobil yang diparkir dengan kondisi tidak ada penjaga parkirnya. “Pelaku mencari sasaran lebih dulu dengan berkeliling Bandar Lampung. Dia mencari parkiran yang tidak ada tukang parkir. Kemudian melihat isi mobil, kalau ada barang baru kaca dipecahkan,” kata dia. Saat ini pelaku dan barang bukti hasil curian diamankan aparat kepolisian. Akibat perbuatannya, pelaku akan dijerat Pasal 363 ke-4e dan 5e KUHP dengan ancaman penjara maksimal 9 tahun kurungan penjara. Sementara itu, menurut Kasat Reskrim, Legi dan kawanannya diketahui sudah empat kali melakukan pencurian dengan modus memecahkan kaca mobil. Semuanya di wilayah hukum Polresta Bandar Lampung. (mg7/K-2)

±

±

TRAGEDI MESUJI (1)

Desa Sungai Sodong Terpencil dan Terisolasi BANDAR LAMPUNG—Sungai Sodong, sebuah desa terpencil dan terisolasi. Letaknya di tengah perkebunan kelapa sawit milik PT Sumber Wangi Alam (SWA). Desa itu mendadak dikenal seantero Indonesia, bahkan dunia. Desa itu disebut-sebut menjadi lokasi aksi pembantaian terhadap lima pekerja perkebunan dan pabrik sawit PT SWA. Selain itu, dua warga Desa Sungai Sodong sendiri tewas dalam peristiwa berdarah itu. Desa Sungai Sodong masuk dalam wilayah Kecamatan Mesuji, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan. Aliran Sungai Sodong itulah yang menjadi batas wilayah Mesuji, Kabupaten Ogan Komering Ilir, dengan Mesuji, Kabupaten Mesuji, Lampung. Penduduk asli Desa Sungai Sodong merupakan keturunan orang Kayuagung Tua, yang beranak pinak mendiami sepanjang aliran sungai. Konon, banyak

±

n lampung post/HEnDRIVan gumaY

JENGUK KORBAN. anggota DpR K.H. abdul Hakim menjenguk muslim, korban penembakan di mesuji, di Rumah sakit Imanuel, Bandar lampung, selasa (20-12).

pendatang dari daerah luar yang berbaur dengan warga di sana karena banyak harapan yang bisa diperoleh dari bercocok tanam. Untuk mencapai Desa Sungai Sodong tidak mudah karena akses jalan menuju desa itu dibutuhkan kendaraan yang dapat mengatasi jebakan lumpur licin dan tanah me-

rah, terutama saat musim hujan. Untuk menuju pabrik pengolahan kelapa sawit milik PT Sumber Wangi Alam (SWA), Lampung Post harus menempuh perjalanan panjang dan terkecoh oleh penunjuk arah yang ternyata sudah diputar arahnya sehingga sempat tersasar beberapa kilometer dari tikungan

yang menuju Desa Sodong. Beruntung, wartawan bertemu dengan penduduk Desa Margobakti yang menunjukkan arah ke Desa Sodong. “Jangan ikuti arah penunjuk jalan itu, nanti tersesat karena sudah diputar oleh orang,” kata penyabit rumput itu. Perjalanan Lampung Post berawal dari Simpangpematang, tempat sejumlah wartawan, mulai dari media cetak dan elektronik, dari Bandar Lampung dan Jakarta menginap. Dari Simpangpematang menuju pertigaan Desa Surya Adi yang berjarak sekitar 18 km, bisa ditempuh kendaraan umum dan sepeda motor kecil. Kemudian, wartawan menelurusi jalan onderlaag di Desa Surya Adi menuju Desa Margobakti. Setelah menempuh perjalanan selama satu setengah jam, baru terlihat Desa Margobakti. Sebuah desa di pinggiran menuju kebun kelapa sawit. (aRIs susanto/K-2)

ASET KECAMATAN

Polisi Mediasi Sengketa Tanah Kuburan BANDAR LAMPUNG (Lampost): Jajaran Polresta Bandar Lampung berhasil meredam kerusuhan yang mungkin timbul antarwarga terkait sengketa tanah kuburan di Tanjungsenang, Bandar Lampung Kapolresta Bandar Lampung AKBP Nurochman mengatakan Selasa (20-12), sekitar pukul 00.30, hampir terjadi bentrok

±

CMYK

±

antarwarga yang saling mengklaim kalau tanah kuburan milik mereka. “Kedua kubu yang bertikai sudah membawa kayu balok, pentungan, dan senjata tajam. Sepertinya mereka sudah siap untuk saling serang,” kata Nurochman, Selasa (20-12). Saat itu, kata Nurochman, yang turun langsung ke lokasi bersama

jajarannya mengatakan suasana sudah cukup memanas. Untungnya, aparat kepolisian, forum komunikasi polisi masyarakat setempat bersama warga kelompok sadar hukum berhasil memediasi kedua belah pihak yang akan bertikai. Potensi bentrokan akhirnya d i re d a m s a at ke du a t okoh masyarakat dari masing-masing kubu diminta untuk berbicara

baik-baik. “Pembicaraan sendiri cukup alot, bahkan memakan waktu hingga dua jam,” kata Nurochman. Menurut dia, dalam dialog itu menghasilkan keputusan sementara bahwa tanah kuburan itu saat ini masih status quo. Sementara itu kedua kubu berjanji untuk menahan diri dan tidak melakukan hal-hal yang memicu bentrokan. (mg7/K-2)

CMYK

±

±


ua at un n r-

rh nhi ar

±

CMYK

Rabu, 21 Desember 2011 lampung post

±

CMYK

I3

Bandar Lampung

LINTAs

PENGELOLAAN SAMPAH

Pemkot Harus Siapkan Infrastruktur

Indofood Adakan Donor Darah

±

BANDAR LAMPUNG—PT Indofood Group secara serentak mengadakan donor darah nasional. Kegiatan corporate social responsibility (CSR) ini diselenggarakan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. Cabang Lampung. Kegiatan dipusatkan di pabrik ICBP Lampung, Desa Sindangsari, Tanjungbintang, Selasa (20-12). Branch Manager PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk. Cabang Lampung Wiji Sasangko, Selasa (20-12), mengatakan kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Indofood. “Kami ingin membantu PMI menyediakan darah bagi masyarakat yang membutuhkan,” kata Wiji. Donor darah ini diikuti segenap Muspika Tanjungbintang (Polsek dan kecamatan), karyawan ICBP Lampung, dan masyarakat sekitar pabrik. Kegiatan donor darah ini merupakan yang keempat (ke-4) selama tahun 2011 ini dengan bekerja sama dengan UPTD PMI Bandar Lampung. Lebih lanjut Wiji mengatakan kegiatan ini untuk menjadikan Indofood sebagai perusahaan yang memiliki komitmen dalam mendukung penyediaan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan. Bersama PMI, Indofood berupaya mengoptimalkan kegiatan donor darah di seluruh Indofood Group. Pada kegiatan donor darah kali ini, Indofood Group secara nasional menargetkan peserta sebanyak 5.000 orang. Sebelumnya, donor darah periode ke-3 pada September 2011 berlangsung sukses dan diikuti oleh 3.300 peserta. (WIn/K-1)

LALU LINTAS

Pemulung Korban Tabrak Lari Tewas

±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): M. Yusuf (76) ditemukan tergeletak tak bernyawa di tepi Jalan Imam Bonjol, dekat Metrologi Km 10, Kemiling, Selasa (20-12), sekitar pukul 05.30. Diduga pengumpul barang rongsokan itu korban tabrak lagi. Semula warga yang melintasi tempat kejadian menduga kakek yang tinggal di Jalan Pramuka, Kelurahan Sumberrejo, Kemiling, itu terjatuh karena sakit. Hal itu dilihat dari penampilan korban yang sudah tua dan membawa karung lusuh sehingga korban hanya ditutupi karung dan tetap tergeletak di tepi jalan. Kemudian ada warga yang mengenali M. Yusuf, segera mengabarkan peristiwa itu kepada keluarganya yang jaraknya hanya sekitar 1 km dari lokasi kejadian. Keterangan yang dihimpun Lampung Post, saat korban berjalan hendak mencari barang bekas untuk dijual kembali, dari arah Terminal Kemiling

±

meluncur kencang mobil pikap pengangkut sayuran menabrak M. Yusuf hingga terpental. Akibat kejadian itu, korban mengalami luka berat di bagian kepala. Setelah polisi datang, jenazah ayah tiga anak itu dilarikan ke RSUD Abdul Moeloek, Bandar Lampung. Joko (60), warga Jalan Raden Haji, Kemiling, yang juga tetangga korban, menuturkan sekitar pukul 05.00 dia melihat M. Yusuf yang dulu dikenal warga sebagai tukang memperbaiki kursi itu berjalan ke arah Jalan Imam Bonjol. “Dia sudah biasa bangun pagi langsung cari barang bekas bawa karung. Biasanya pukul 07.00, dia sudah di rumah memberesi kardus dan limbah lainnya yang bisa dijual,” kata Joko. Sifat dan pribadi almarhum yang dikenal ramah kepada setiap orang dan tidak pernah berselisih dengan siapa pun menumbuhkan simpati warga. (RIs/K-2)

Kapolda Beri Keterangan Pers

n lampung post/ZaInuDDIn

PKL RESAH. sekitar 150 pedagang kaki lima (pKl) di pasar tugu, tanjungkarang timur, merasa resah karena akan digusur pemkot Bandar lampung. para pedagang ini mengaku belum mendapat tempat yang representatif untuk berdagang kembali.

Besok, Pemkot Bongkar Lapak PKL kesejahteraan kami diperhatikan. Kami berjualan tidak merugikan bandar Lampung akan membongkar lapak pedagang orang, tidak mengganggu lahan kaki lima (PKL) Pasar Tugu yang menempati lahan parkir. Kalau boleh usul relokasinya di bagian atas Pasar Tugu saja. parkir besok (22-12). Satpol PP sudah menyampaikan Di situ kan kosong,” kata Andi kepada para pedagang untuk pindah dan masuk ke (45), pedagang kaki lima (PKL) dalam pasar. Pasar Tugu. Hal itu diucapkan Andi menanggapi adanya surat pemberitahuan Merak di samping Pasar Tugu. Kepala Dinas Pengelolaan Pasar dan sosialisasi penertiban dan Pemkot, kata dia, mengharapkan Bandar Lampung Khasrian Anwar, Selasa (20-12), mengatakan agar Pasar Tugu bisa lebih tertata pengosongan lapak PKL di emsemua pedagang yang menem- dan memiliki lahan parkir yang peran sekitar Pasar Tugu oleh Pemerintah Kota pati halaman parkir Pasar Tugu memada i, seBandar Lamharus pindah dan masuk. Pasar perti Pasar Panpung. Surat itu Tugu sebagai pasar tradisional jang dan Pasar mereka terima membutuhkan tempat parkir Bambu Kuning. parkir di pasar tugu pada Selasa (20Khasrian yang memadai. 12) pagi. “Parkir di Pasar Tugu sudah menambahkan sudah ditempati Di surat ditempati pedagang untuk ber- berdasarkan hapedagang untuk tersebut tertujualan. Ini harus ditata agar lahan sil kajian Unila lis seluruh PKL parkir bisa difungsikan sesuai bersama Dinas berjualan. P a s a r Tu g u Pengelolaa n peruntukannya,” ujar Khasrian. untuk mengoMenurut dia, Pemkot sudah Pasar menunmemberitahu melalui surat ke- jukkan bahwa konstruksi Pasar songkan lokasi dagang mereka pada pedagang untuk pindah ke Tugu masih cukup baik. Kurang sekarang paling lambat Rabu (21dalam pasar. Personel Satpol PP lebih 70% konstruksi masih baik 12). Jika tidak, akan dilakukan pun sudah memberi tahu secara dan hanya membutuhkan sedikit pembongkaran pada Kamis (22-12). Para PKL diinstruksikan pindah ke renovasi saja. lisan. Sementara itu, Andi (45), salah bagian belakang pasar tersebut. Jumlah pedagang yang meAndi mengatakan relokasi yang nempati lahan parkir mencapai satu PKL di Pasar Tugu, mem80 orang. Termasuk beberapa inta Pemkot memperhatikan dilakukan jelas tidak di belakang pedagang yang menempati Jalan kesejahteraan mereka. “Tolong Pasar karena, menurut dia, di

baNDaR LaMPuNG (Lampost): Pemerintah Kota

‘‘

lokasi itu sudah ada sekitar 25 pedagang yang menempatinya. “Kami yang di depan lebih banyak, masak mau ke belakang, nanti terjadi benturan malah,” ujarnya. “Kami ini cuma buka hingga siang hari, tiap hari juga bayar retribusi Rp5.000, masak dipindah ke belakang, kami tidak terlalu mementingkan keindahan yang penting kesejahteraan tolong diperhatikan,” kata Andi. A nd i mena mba h ka n ji ka keadaan sekarang ini di mana banyak PKL yang berjualan di pelataran Pasar Tugu tidak mengganggu lahan parkir yang ada. Miskan Sunaryo, ketua PKL setempat, mengatakan pemberitahuan oleh Pemkot Bandar Lampung terlalu mendadak sehingga terkesan memaksa. Ia mengatakan relokasi ke belakang pasar itu kurang tepat karena di situ tidak ada tempat yang memadai bagi mereka. “Kalau boleh usul, relokasinya di bagian atas bangunan Pasar Tugu saja, kan di situ juga kosong. Jadi kami menolak relokasi ke belakang pasar, seandainya direloaksi di tempat yang jelas kami siap,” kata pria yang sudah 10 tahun berjualan di Pasar Tugu itu. (mg7/mg2/K-1)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pengelolaan sampah di masyarakat harus diawali dengan penyediaan fasilitas oleh Pemkot Bandar Lampung, selain menyiapkan insentif dan disinsentif kepada kelurahan yang mampu mewujudkan lingkungan hijau. Hal tersebut disampaikan anggota Lembaga Penelitian Unila, Maulana Mukhlis, dalam dialog bertema Jejaring ketahanan kota-kota di Asia terhadap perubahan iklim, Selasa (20-12), di Hotel Marcopolo. Diskusi dihadiri pembicara dari Kementerian Pekerjaan Umum Dessy dan Kementerian Lingkungan Hidup Koko Wijanarko. Maulana mengatakan Pemkot harus menyiapkan infrastruktur untuk pemilihan sampah. Misalnya kotak sampah yang sudah dibagi menjadi sampah organik dan anorganik. Petugas sokli pun harus sudah memisahkan sampah di tingkatan warga. “Infrastrukturlah yang harus disiapkan Pemkot. Tidak mungkin merangsang warga untuk melakukan pemilahan bila tidak dirangsang dengan infrastruktur,” kata dia. Maulana mencontohkan daerah seperti Surabaya dan Probolinggo yang sudah lebih dahulu menerapkan pemilahan sampah dan bank sampah di tingkat kelurahan. “Daerah lain sudah mampu membuat sebanyak 60-an bank sampah kelurahan. Bandar Lampung juga pasti bisa untuk melakukan hal tersebut,” kata dia. Dosen FISIP Unila ini juga mengatakan sulit untuk merangsang warga untuk melakukan pemilahan sampah tanpa ada rangsangan dari Pemkot. Maulana mengusulkan agar ada insentif bagi warga yang sudah melakukan pemilahan sampah dan mewujudkan kelurahan hijau. Misalnya dalam bentuk bantuan bila mampu mewujudkan daerah yang hijau. “Misalnya dengan membuat aturan lomba kelurahan hijau dengan kriteria kelurahan memiliki bank sampah dan sudah melakukan pemilahan di setiap rumah tangga yang akan menjadi pemenang,” kata Maulana. Dia menambahkan Pemkot hanya perlu menyiapkan regulasi, bukan menjadi operator di lapangan. Masyarakatlah yang akan bekerja di lapangan. (mg2/K-1)

±

±

KETENAGAKERJAAN

Wali Kota Tunggu Angka UMK Dewan Pengupahan n lampung post/ZaInuDDIn

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. masih akan melihat hasil kesepakatan Dewan Pengupahan Kota (DPK) Bandar Lampung tentang upah minimum kota (UMK). Herman belum mendapat laporan tentang angka UMK tahun 2012. “Saya belum tahu tentang kesepakatan tentang UMK. Akan saya lihat dahulu,” kata Herman saat ditemui, Selasa (20-12). DPK sudah menyepakati angka UMK tahun 2012 pada rapat pada Senin (19-12) lalu. UMK tahun 2012 disepakati Rp981 ribu. Besaran UMK ini hanya 95,95% dari kebutuhan hidup layak Rp1.022.352. Herman berjanji tidak akan membuat kebijakan yang merugikan buruh. “Saya pasti akan membela buruh. Tapi saya juga tidak akan menyulitkan pihak pengusaha. Kalau pengusaha yang bangkrut, buruh juga yang rugi,” kata dia. Sebelumnya fraksi-fraksi di DPRD Bandar Lampung mendukung agar UMK 2012 bisa 100% dari kebutuhan hidup layak. Wali Kota diminta untuk merealiasikan visi dan misi di bidang ketenagakerjaan untuk menetapkan UMK yang sama nilainya dengan KHL. Dukungan itu disampaikan Ketua Fraksi PKS Yusuf Effendi, Ketua Fraksi PDIP Wiyadi, Ketua Fraksi PPP Musabakah, Ketua

Kapolda lampung Brigjen pol. Jodie Rooseto bersama sejumlah perwira memberikan keterangan kepada Metro TV mengenai peristiwa yang terjadi di Kabupaten mesuji, selasa (20-12).

KEHUTANAN

Hutan Register 29 Bersih dari Perambah ±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Hutan lindung Register 29 Batubrak dan Tirom saat ini telah 100% tidak lagi didiami perambah, setelah tim terpadu melancarkan operasi penurunan perambah awal Desember lalu. Kapolres Tenggamus AKBP Bayu Aji mengatakan 300 personel gabungan polisi, TNI, dan polisi hutan memindahkan 114 kepala keluarga dari lokasi tersebut. “Pada operasi yang berlangsung 10 hari ditemukan bangunan dari kayu yang akhirnya kami robohkan. Di lokasi itu juga dimusnahkan tanaman kopi, kakao, cengkih, dan lada seluas 379 hektare yang diduga sudah ditanam puluhan tahun,” ujar Bayu kepada Lampung Post di Bandar Lampung, Selasa (20-12). Saat ini pihaknya juga telah memasang tapal pembatas yang memisahkan antara hutan regiter dan area di luarnya serta

±

pembangunan sejumlah posko terpadu. Di sisi lain, patroli rutin tetap dilakukan guna mengantisipasi munculnya perambah di areal seluas 1.300 hektare tersebut. “Kami berharap masyarakat yang telah direlokasi dari hutan Register 29 dan Berak tidak kembali ke lahan yang secara undang-undang memang tidak diperkenankan untuk memasuki wilayah tersebut,” kata Bayu yang ditemui usai kegiatan ekspos Kapolda Lampung terkait permasalahan Mesuji. Mengenai nasib perambah yang direlokasi, ia berharap pemerintah daerah dapat mencari program yang tepat sehingga para perambah tidak merasa dirugikan karena terusir dari kawasan tersebut. Pa ra peramba h tersebut, menurutnya, berasal dari warga sekitar lokasi hutan register dan juga Kotaagung, yang jaraknya cukup jauh dengan areal hutan lindung tersebut. (mg7/K-1)

CMYK

±

n DoK. lampung post

Herman H.N.

Fraksi Gerindra Ikhwan Fadil Ibrahim, dan anggota Fraksi Golkar Benson Wertha. Wiyadi mengatakan Bandar Lampung sudah menjadi kota besar dengan tingkat kebutuhan ekonomi yang juga tinggi. Hal ini perlu didukung dengan upah yang mencukupi bagi para buruh. Dia menilai upah yang di bawah KHL akan membuat buruh kesulitan untuk mencukupi kebutuhan hidupnya. Para buruh yang sudah berkeluarga pasti banyak memiliki kebutuhan untuk menyewa rumah, makan, dan membayar biaya sekolah. Sedangkan Yusuf Effendi mengungkapkan upah yang sesuai dengan KHL menjadi hak buruh yang harus dipenuhi pemerintah dan pengusaha. Tiap tahunnya kebutuhan ekonomi para pekerja terus meningkat dan perlu didukung dengan jumlah upah yang sesuai dengan hidup layak. “Upah yang tidak seuai dengan KHL akan membuat kehidupan buruh disharmonisasi dalam memenuhi kebutuhan hidup,” kata dia. (mg2/K-2)

CMYK

±

±


I4

Bandar Lampung

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST PELAYANAN PUBLIK

BRT

Dokter Adhi Kewalahan Melayani Pasien RSUDAM

DAMRI Gabung dalam Konsorsium

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Dokter spesialis onkologi (bedah tumor) Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSU DA M) Ad h i Nug ra ha merasa kewalahan menangani pasien yang semakin banyak. Hal itu karena saat ini Adhi menangani pasien seorang diri. Sebelumnya dia dibantu dokter spesialis onkologi Ooki Nico Junior. Sampai saat ini, keputusan dari Pemprov Lampung kepada dokter Ooki untuk menangani pasien di RSUDAM belum juga ada. “Hanya saya sendiri, bisa dibilang dari awal saya kewalahan menangani pasien,” kata Adhi saat ditemui Lampung Post, Senin (19-12), di ruang konsultasi poliklinik spesialis onkologi. Menurut Adhi, pihak rumah sakit masih tetap menunggu permohonan agar Ooki kembali bekerja di rumah sakit ini sehingga kehadiran Ooki untuk membantu Adhi sangat dibutuhkan. Beberapa waktu lalu, Ooki didatangkan dari Rumah Sakit Lahat, Sumatera Selatan, guna menambah kekurangan tenaga dokter spesialis onkologi. Kemudian, pada pertengahan Agustus, Ooki mulai bekerja di RSUDAM

hingga Oktober. Sebelum demo yang terjadi beberapa waktu lalu, Adhi membutuhkan dokter spesialis onkologi yang lain untuk membantunya menangani pasien. “Dokter Ooki mulai bekerja pada pertengahan Agustus tahun ini, tetapi hanya bertahan sekitar dua bulan,” kata Adhi yang sudah bekerja di RSUDAM sejak Desember 2005 ini. Adhi menambahkan ketika Ooki membantunya dalam menangani beberapa pasien, pekerjaan melayani pasien akan cepat selesai. Baik di ruang poliklinik maupun da lam mena nga ni pasien yang akan dioperasi. Pada September, ada 730 pasien yang ditangani dokter Adhi dan Ooki di ruang konsultasi poliklinik. Kemudian, Oktober ada 807 pasien dan November ada 839 pasien. Namun, bulan ini Ooki mendapat surat dari Pemprov Lampung untuk tidak menanga ni pasien sehingga Adhi yang menanganinya. Sampai kemarin (20-12), sudah lebih dari 80 pasien yang ditangani Adhi di ruang poliklinik spesialis bedah onkologi. (MG5/K-2)

LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

KONSORSIUM BRT. DAMRI yang melayani jurusan dalam Kota Bandar Lampung sepakat menjadi konsorsium BRT mulai Februari 2012. Seluruh pegawai bus DAMRI akan menjadi pegawai konsorsium BRT.

Retribusi HGB Jangka Waktu 20 Tahun Dihapus BANDAR LAMPUNG (Lampost): Ketentuan pembayaran retribusi hak guna bangunan (HGB) aset Pemerintah Kota Bandar Lampung untuk jangka waktu 20 tahun dihapuskan.

PAD

DPRD Kota Sinyalir Pajak Restoran Bocor BANDAR LAMPUNG (Lampost): Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandar Lampung menilai banyak kebocoran anggaran pendapatan daerah dari sektor pajak restoran. Untuk itu, Pemkot setempat harus memperketat pengawasan terhadap penerapan pajak restoran. Wakil Ketua Komisi A DPRD Bandar Lampung Ferry Frisal Parinussa mengatakan perlu adanya penempatan petugas dari Pemkot untuk melakukan pengawasan terhadap penerapan pajak restoran. Mengingat, selama ini masih banyak kebocoran anggaran pendapatan daerah dari sektor itu. Bahkan, saat ini masih ada restoran melakukan diskriminasi terhadap konsumen atau pelanggan rumah makan (restoran). Misalnya, dengan pemberlakukan beda harga. Hal itu tentu akan menyebabkan kecemburuan antara konsumen. Menurut Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Bandar Lampung itu, tidak

hanya diketahuinya melalui laporan dari masyarakat. Namun juga dialami dia sendiri. “Jangan ada perbedaan antara konsumen satu dan yang lainnya, karena hal itu akan merugikan konsumen maupun rumah makan atau restoran itu,” kata dia, Senin (19-12). Ferry menilai selama ini kinerja pemerintah sudah berjalan baik, tetapi perlu ditingkatkan sehingga upaya penegasan dalam penerapan retribusi pajak restoran akan menambah PAD kota setempat. Selain merugikan pemerintah kota, dia menambahkan perlakuan diskriminasi penarikan pajak itu dapat merugikan konsumen yang menggunakan jasa rumah makan. Sementara itu, Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Bandar Lampung Yusran Efendi mengungkapkan realisasi pendapatan asli daerah (PAD) telah mencapai 95%. Dia optimistis pencapaian target PAD tahun ini bisa tercapai hingga 100%. (VER/K-2)

CMYK

Pedagang hanya diwajibkan menyewa kios/ruko/toko maksimal untuk lima tahun. “HGB tidak ada lagi. Yang ada kini sewa per tahun dan maksimal hanya lima tahun,” kata Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N., Senin (19-12). Herman yang ditemui seusai peninjauan monumen angkatan 66 Provinsi Lampung mengatakan pihaknya belum akan melakukan pengosongan kios/ ruko/toko yang berdiri di atas tanah Pemerintah Kota. Sebab, saat ini pihaknya masih akan mengevaluasi aturan yang ada. Meskipun telah ditetapkan

dalam Peraturan Wali Kota No. 47 Tahun 2011, penarikan retribusi untuk jangka waktu 20 tahun tidak akan dilakukan. Walaupun pengosongan masih akan dilakukan bagi pedagang kios/toko/ruko yang tidak melunasi sewa yang disepakati. Tidak itu saja, Pemkot juga akan kembali meneliti dan meminta pertimbangan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait penarikan retribusi HGB. Kemendagri

Sebab, terdapat dua peraturan pemerintah, yakni PP Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan

Ba rang Milik Negara/Daerah dan PP Nomor 40 Tahun 1996 tentang Hak Guna Usaha (HGU), Hak Guna Bangunan (HGB), dan Hak Pakai atas Tanah memuat hal bertentangan.

‘‘

HGB tidak ada lagi. Yang ada kini sewa per tahun dan maksimal hanya lima tahun. “Akan saya tanyakan kembali kepada Kemendagri apakah penarikan retribusi HGB masih bisa diperpanjang atau tidak. Sebab, dua PP itu (PP Nomor 6/2006 dan PP Nomor 40/1996) bertentangan,” kata dia. Sebelumnya, Herman membe-

rikan deadline hingga 20 Desember ba gi para pedagang yang belum mengurus perpanjangan HGB. Ketetapan retribusi yang diatur dalam Peraturan Wali Kota No. 47 Tahun 2011 berlaku bagi ruko di seluruh pasar milik Pemkot Bandar Lampung. “Sudah banyak juga pedagang yang perpanjang HGB mereka. Namun untuk yang belum kami berikan waktu hingga 20 Desember,” kata Herman H.N. usai memberikan pengarahan kepada para kepala sekolah penerima hibah, Selasa (6-12). Wali Kota yang ditemui di Ruang Tapis Berseri Pemkot Bandar Lampung mengimbau sekaligus menegaskan kepada pedagang yang belum memperpanjang HGB harus keluar dari ruko. (VER/K-2)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Unit Pelaksanan Teknis (UPT) DAM RI Lampung menyepakati untuk masuk konsorsium bus rapid transit (BRT). DAMRI akan memiliki saham di konsorsium senilai 20 unit bus. Kesepakatan itu dihasilkan dalam pertemuan antara Dinas Perhubungan Bandar Lampung, Organda Bandar Lampung, konsorsium BRT, dan UPT DAMRI di Rumah Makan Garuda, Selasa (20-12). Pertemuan dihadiri Ketua Organda Bandar Lampung Tony Eka Candra, Kepala Dinas Perhubungan Normansyah, Kepala UPT DAMRI Suparyan, dan Dirut Utama Konsorsium I Gde Jelantik. Ada beberapa hal yang disepakati dalam pertemuan itu. Antara lain, DAMRI bersedia bergabung dalam satu konsorsium Trans-Bandar Lampung dengan mendapat porsi 20 unit kendaraan dalam bentuk saham. DAMRI akan mendapat tambahan lima unit kendaraan jika load factor memungkinkan dalam waktu dua tahun. Per awal Februari 2012, sebanyak 60 karyawan DAMRI akan menjadi karyawan konsorisum bus TransBandar Lampung dengan standar gaji konsorsium. Tony mengatakan per awal Februari 2012 bus-bus DAMRI tidak akan beroperasi kembali. Untuk sementara, DAMRI masih bisa beroperasi hingga Februari. “Bagusnya memang tidak beroperasi lagi,” kata dia. Menurut Tony, pertemuan dengan DAMRI sudah berlangsung sejak Senin lalu (19-12). Namun, baru bisa diperoleh kesepakatan pada Selasa (20-12). Tony menambahkan konsorsium BRT merupakan gabungan dari beberapa perusahaan otobus (PO) dan DAMRI. (MG2/K-2)

TAHUN BARU ISLAM-HARI IBU

Pendidikan Agama Memiliki Nilai Vital

LAMPUNG POST/IYAR JARKASIH

SAKSIKAN LOMBA. Penasihat Majelis Taklim Perempuan Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (MTP IPHI) Lampung Trully Sjachroedin Z.P. menyaksikan lomba menghafal Alquran yang diikuti sekitar 150 anak usia 6̶12 tahun di Masjid Agung Alfurqon, Bandar Lampung, Selasa (20-12).

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pendidikan keagamaan memiliki nilai vital dalam menjaga keseimbangan perilaku seseorang dari berbagai pengaruh negatif. Untuk itu, dinilai sangat penting untuk mengajarkan pendidikan keagamaan kepada anak-anak sejak usia dini. Hal itu dikatakan Trully Sjachroedin Z.P, di sela-sela peringatan Tahun Baru Islam 1433 H dan Hari Ibu ke-83 di Masjid Alfurqon, Bandar Lampung, Selasa (20-12).

“Dengan menanamkan ajaran agama sejak dini, nantinya berpengaruh positif dalam perkembangan anak-anak untuk dapat berperilaku baik,” kata Trully Sjachroedin, penasihat Majelis Taklim Perempuan Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (MTP IPHI) Lampung. Pada kegiatan tersebut juga digelar lomba menghafal Alquran yang diikuti sekitar 150 anak usia 6—12 tahun. Kegiatan itu merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang telah dilakukan TMP

IPHI Lampung sebelumnya, yaitu khitanan massal dan berbagai dengan anak yatim. Menurut Trully, ajaran agama merupakan satu-satunya penangkal yang efektif untuk dapat menghindar dari maraknya pengaruh buruk di era globalisasi seperti sekarang. Dia menambahkan dengan keimanan yang melekat kuat dalam diri setiap anak akan memiliki banyak manfaat untuk menatap masa depan yang lebih baik. (YAR/K-2)

CMYK


rabu, 21 Desember 2011 lampung post

Nasional

I5

Serahkan Dipa

LINTAS

LONGsOr

Jalur Bukittinggi Putus

Banjir Rendam Ribuan Rumah

MEDaN—Banjir kiriman yang melanda tiga kecamatan di Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, merendam ribuan rumah warga di wilayah itu. “Sedikitnya 1.630 rumah warga terendam banjir akibat banjir kiriman yang terjadi sejak Minggu (18-12) malam,” kata Kepala Bagian Pemerintah Kota (Pemkot) Tebing Tinggi Ahdi Sucipto di Tebing Tinggi. Sebagian rumah warga yang terendam banjir tersebut berada di sekitar pinggiran daerah aliran Sungai (DAS) Bahilang dan DAS Padang. Tiga kecamatan yang terendam ialah Kecamatan Padang Hulu, Tebing Tinggi Kota, dan Bajenis. (mI/u-4)

PeNerbANGAN

Warga Lampung Korban Sriwijaya YOGYAKARTA (Lampost): Se­ orang warga Lampung menjadi korban insiden tergelincirnya pe­ sawat Sriwijaya Air di Bandara Adisucipto, Yogyakarta, Selasa (20­12). Chandrawati, warga Lam­ pung, itu mengalami luka memar di tangan dan kakinya. Seorang korban lainnya, Silvi (43), warga Jakarta. Keduanya langsung diba­ wa ke RS Panti Rini Kalasan. Karena hanya mengalami luka ringan, sejak pukul 20.00 kedua korban sudah meninggalkan RS Panti Rini. Keduanya terluka karena terinjak­injak penumpang lain yang panik dan berebut un­ tuk keluar dari badan pesawat. Evakuasi penumpang dilaku­ kan dengan menggunakan bus. Beberapa kendaraan terlihat masuk dan menjemput para pen­ umpang dari dalam pesawat. Pesawat Sriwijaya Air masih dalam kondisi semula di ujung runway timur dan belum di­ evakuasi. Aktivitas Bandara Adisucipto yang pada awalnya dihentikan sementara hingga pukul 17.35 diperpanjang penu­ tupannya sampai pukul 22.00. Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) hingga

±

tadi malam masih menyelidiki penyebab tergelincirnya pesawat Sriwijaya Air. “Masih di posisi semula, be­ lum tahu kapan akan dievakuasi. Soal penyebab, biarkan KNKT yang yang menyelidikinya dan menyampaikan hasilnya,” ujar PR Manajer PT Sriwijaya Agus Sujono tadi malam. Pihak Sriwijaya pun memas­ tikan seluruh penumpang tidak mengalami cedera sedikit pun. “Alhamdulillah semua penum­ pang selamat, sehat walafiat. Sudah dievakuasi semua,” kata Agus. Menurut Agus, pesawat Sriwi­ jaya Air yang tergelincir di Ban­ dara Adisucipto sekitar pukul 17.35 membawa 118 penumpang dewasa, 7 anak­anak, dan 4 balita. “Semuanya aman dan langsung kami evakuasi,” ujarnya. Data berbeda disampaikan Manajer Operasi PT Angkasa Pura I Bandara Adisutjipto Yo­ gyakarta, Agus Tugi Arto. “Ada lima penumpang mengalami luka­luka akibat benturan dalam kecelakaan tergelincirnya pesa­ wat Sriwijaya Air ini. Mereka saat ini dirawat di rumah sakit,” kata dia. (DtC/u-4)

CMYK

n Rusman/RumgapREs

presiden susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan sambutan pada penyerahan daftar isian pelaksanaan anggaran (DIpa) 2012 di Istana negara, selasa (20-12) pagi. Duduk nomor dua dari kiri gubernur lampung sjachroedin Z.p. n bErITa Hlm. 1

Setgab Alat Hegemoni Elite JaKarTa (Lampost): roda pemerintahan Presiden Susilo bambang Yudhoyono dan Wapres boediono selama 2011 berjalan tanpa konsep sehingga menonjolkan kepentingan mempertahankan kekuasaan. Hegemoni tersebut tergambar secara dominan dalam setiap pengambilan keputus­ an strategis oleh Sekretariat Gabungan (Set­ gab) Partai Politik Pendukung Pemerintah. “Penataan politik dan hukum tidak ada. Itu tampak jelas sejak adanya Setgab yang men­ jadi kerangkeng partai politik berkuasa,” kata Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan Ormas Nasdem, Ferry Mursyidan Baldan, dalam diskusi akhir tahun 2011 di Rumah Perubahan, Jakarta, kemarin. Dia menegaskan Setgab hanya membangun kerangkeng politik yang penuh kerancuan dan itu terbukti ketika reshuff le kabinet terjadi. Presiden Yudhoyono malah semakin terjerumus dalam sandera koalisi parpol yang seharusnya berada di bawah kendalinya.

Kelam

Sementara itu, mantan Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras) Usman Hamid menegaskan jalan­ nya pemerintahan saat ini seakan hanya untuk kepentingan golongan sendiri dan mengabai­ kan kepentingan rakyat. “Hanya upaya mempertahankan kekuasaan. Bentuknya, ya Setgab. Tidak ada sikap proaktif dari pemerintah untuk membangun ekonomi, penegakan HAM demi menyejahterakan rakyat,” ujarnya. Usman juga mengatakan akhir tahun ini sama kelamnya dengan awal 2011, bila dilihat dari sisi penegakan hukum dan HAM. Ia mengatakan awal 2011 dimulai dengan sengketa lahan antara warga dan TNI di

±

Kebumen, Jawa Timur, dan ada juga kasus pelanggaran hak beribadah dan berkeyakinan dalam kasus Cikeuting dan Cikeusik, serta kasus penyegelan Gereja Yasmin, Bogor. “Tahun ini situasi berjalan linier dan cen­ derung memburuk. Kasus Mesuji itu potret beda dari kasus di Kebumen. Petani berlawa­ nan dengan kekuasaan modal dan negara,” kata Usman. Menu r ut d ia, ha l it u terjad i ka rena pem i mpi n na siona l lebi h meribut ka n kepentingan golongan sendiri daripada kepentingan rakyat. “Segala urusan rakyat diamputasi untuk kepentingan kekuasaan,” kata dia. Bahkan, kata Usman, Presiden terkesan membarter upaya penyelesaian kasus HAM berat dengan kasus Bank Century. Hal itu setidaknya tampak saat pihak Demokrat mendekati Partai Gerindra dengan sosok mantan Danjen Kopassus Prabowo Subianto terkait Pansus Century di DPR. (mI/u-4)

PADANG (Lampost): Jalan yang menghubungkan Kota Bukittinggi menuju Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat (Sumbar), putus akibat longsor melanda di Nagari Nan Tujuh Kecamatan Palupuh, Kabupaten Agam. Camat Palupuh Muhammad Rasid di Lubukbasung kemarin mengatakan jalur lintas provinsi itu hingga kemarin sore belum bisa dilalui karena masih dipenuhi material longsor. “Material longsor berada di 11 titik dengan tinggi 2 meter dan panjang 15 meter, saat ini masih dibersihkan Dinas PU (Pekerjaan Umum),” katanya. Sementara kendaraan roda empat atau lebih dari Kota Pa­ dang, Bukittinggi, dan daerah lainnya yang menuju Kabupaten Pasaman dialihkan untuk semen­ tara ke Lubukbasung dan Padang Sawah. Dia mengatakan curah hujan, yang terjadi dari Senin (19­12) pukul 13.00 hingga pukul 17.00, mengakibatkan tiga unit rumah dan dua unit mobil Kijang Avanza tertimbun longsor, serta 37 kepala keluarga yang bermukim di Sariak Laweh diungsikan. “Diperkirakan, jumlah kerugian sekitar ratusan juta dan untuk korban jiwa kami masih melakukan pendataan,” katanya. Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, Mar­ tias Wanto, mengimbau warga yang tinggal di daerah rawan bencana, seperti Kecamatan Palu­ puh, Tanjung Raya, Lubukbasung, dan Pelembayan, meningkatkan kewaspadaan saat curah hujan tinggi. (mI/u-4)

CMYK

±


RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

LINTAS Tindakan Aparat Keamanan Mesir Dikecam

CMYK

KAIRO̶Polisi dan militer Mesir terus melakukan kekerasan terhadap para demonstran yang menentang pemerintah militer di Kairo, meskipun mendapat kecaman keras masyarakat internasional. Mereka menggunakan pentungan dan menembakkan gas air mata untuk membersihkan Lapangan Tahrir dari para demonstran. Sumber-sumber medis mengatakan bentrok antara aparat dan demonstran yang berlangsung sejak Jumat (16-12) tersebut telah menewaskan 13 demonstran dan melukai ratusan lainnya. Selain itu, puluhan orang ditangkap saat aparat berupaya membubarkan unjuk rasa di Lapangan Tahrir, pusat demonstrasi yang menggulingkan Presiden Hosni Mubarak pada Februari lalu. (MI/U-3)

I6 Internasional Kim Disemayamkan di Peti Kaca PYONGYANG (Lampost): Jenazah Pemimpin Korea Utara Kim Jong-il yang meninggal pada Sabtu (1712), kemarin disemayamkan di Kumsusan Memorial

Kemelut Kepemimpinan di Papua Nugini Berakhir PORT MORESBY̶Kebuntuan politik yang melanda Papua Nugini akibat adanya dua perdana menteri dinyatakan berakhir. Gubernur jenderal negara itu menyatakan mengakui pemerintahan Perdan Menteri Peter O Neill sebagai pemerintah yang sah negara Pasifik Selatan yang kaya sumber alam itu. Saya sekarang mengakui kelompok O Neill sebagai pemerintah yang sah, kata Ogio. Wakil Ratu Elizabeth dari Inggris, yang merupakan kepala negara Papua Nugini sesuai peraturan Persemakmuran, menambahkan dia telah keliru mengangkat Sir Michael Somare. Papua Nugini berada diambang kebuntuan politik sejak pekan lalu karena Somare maupun O Neill masing-masing mengakui sebagai perdana menteri yang sah. (ANT/U-3)

Mantan Miss Venezuela Meninggal akibat Kanker AUSTIN̶Mantan Miss Venezuela Eva Ekvall meninggal dunia, Sabtu (17-12), akibat penyakit kanker payudara. Eva yang belum lama ini tampil dalam sebuah buku dengan kondisi kepala gundul dan tanpa riasan muka itu meninggal dunia di rumah sakit di Houston, Amerika Serikat. Menurut jaringan TV berita Venezuela, Globovision, ia berusia 28 tahun. Mantan ratu kecantikan tersebut telah berusaha meningkatkan kesadaran mengenai kanker sejak ia pada 2010 didiagnosis terserang kanker payudara. Rumah sakit di Houston tempat ia dilaporkan meninggal, dan pengelola rumah pemakaman tempat mayatnya dibawa tak bersedia mengomentari kematian Ekvall. Ekvall meraih gelar Miss Venezuela pada 2000 dan menjadi runner-up ketiga Miss Universe pada 2001. Ia juga bekerja sebagai aktris dan anchor televisi. (ANT/U-3)

Palace. Para pelayat terus mengalir di tempat-tempat yang didekasikan untuk mengenang Kim dengan berurai air mata.

Demonstran Antikomunis Siap Berdialog BEIJING̶Kelompok demonstran antipartai komunis China menyatakan kesediaan untuk bernegosiasi dengan pemerintah, sambil mengajukan beberapa persyaratan, sebagai kompensasi penghentian aksi demonstrasi. Perwakilan demonstran desa, Yang Semao, mengatakan Wukan akan mengirim tiga wakil untuk berbicara dengan pejabat pemerintah di Kota Lufeng. Ia juga akan membatalkan aksi protes yang direncanakan digelar hari ini di Lufeng. Namun, Yang mengajukan syarat pemerintah harus menghapus barikade polisi di sekitar desa, dan mengizinkan para jurnalis agar bisa lebih banyak melihat tubuh Xue Jinbo, pencetus demontrasi yang ditahan pemerintah, serta pendirian sebuah kelompok investigasi konflik di Wukan. Jika mereka setuju untuk itu, kami akan membatalkan permohonan pawai demonstrasi besok, ujar Yang kemarin. (MI/U-3)

CMYK

REUTERS/KRT via REUTERS TV

PENGHORMATAN. Penerus pemimpin baru Korea Utara, Kim Jong-un, memberikan penghormatan kepada mendiang ayahnya, Kim Jong-il (kanan) yang dibaringkan dalam peti kaca di Istana Peringatan Kumsusan, Pyongyang, Selasa (20-12).

BADAI WASHI

Filipina Umumkan Bencana Nasional MANILA (Lampost): Hampir seribu orang dilaporkan tewas dan puluhan lain masih hilang diterjang banjir dan tanah longsor akibat badai Washi yang menghantam Filipina Selatan, Sabtu (17-12). Presiden Filipina Benigno Aquino, kemarin, mengumumkan keadaan bencana nasional. Badan Penanggulangan Bencana Nasional Filipina menyatakan sebanyak 957 orang tewas dan 49 lainnya belum ditemukan atau dikhawatirkan tewas akibat terjangan Washi. Sebagian besar korban berada di kota-kota Cagayan de Oro dan Iligan di wilayah Mindanao.

Menurut badan tersebut, lebih dari 338 ribu orang di 13 provinsi terkena dampak badai tersebut. Lebih dari 10 ribu rumah telah rusak akibat topan Washi yang diikuti dengan banjir dan tanah longsor. Di antara jumlah itu, sepertiga rumah hancur total. Banyak sekolah, jalan-jalan, dan jembatan juga rusak berat. Presiden Aquino menggelar pertemuan dengan para pejabat di dua kota tersebut untuk membahas langkah-langkah yang harus diambil dalam bencana nasional ini. “Prioritas pertama adalah merelokasikan ke daerah-daerah yang tidak mendatangkan bahaya bagi mereka,” kata Aquino dalam

pertemuan dengan para pejabat di Cagayan de Oro, seperti dilansir kantor berita Reuters, Selasa (20-12). China dan Amerika Serikat termasuk di antara donor internasional yang menawarkan bantuan. Sementara itu, Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Manila telah melakukan sejumlah bantuan. Berdasarkan koordinasi KBRI Manila dan KJRI Davao, hingga tanggal 20 Desember 2011, tidak ditemukan korban WNI yang tewas dalam bencana tersebut. Namun, beberapa rumah keluarga WNI dilaporkan mengalami kerusakan. (U-3)

PERTAHANAN

42 Jet Tempur F-35 Perkuat Armada Jepang

Dari tayangan televisi pemerintah Korut, terlihat jenazah Kim diletakkan dalam sebuah peti kaca. Kepalanya ditopang bantal putih. Bunga kimjongilia, yang diambil dari namanya sendiri, berwarna merah dan tengah mekar diletakkan di sekeliling jenazah Kim. Ista na tempat K im d isemayamkan itu merupakan tempat peristirahatan ayahnya, pend iri Kor ut, K im I l Sung. Jenazah Kim senior yang meninggal pada 1994 dibalsem dan diletakkan di lemari kaca sehingga dapat dilihat publik. Pewaris tahta Kim, Kim Jongun, mengunjungi istana tersebut dengan diiringi para petinggi militer dan pejabat-pejabat Partai Pekerja, satu-satunya partai di Korut. Dengan iringan musik syahdu, rombongan Jong-un memberi hormat di depan jenazah mantan orang nomor satu Korut yang dijuluki “Pemimpin Tersayang” itu. Hingga kemarin suasana duka sangat kental mewarnai seluruh wilayah Korut. Bendera dinaikkan setengah tiang di seluruh gedung dan ruang publik. Jalan-jalan di Pyongyang terlihat senyap. Namun, ratusan orang berkumpul di tempat-tempat penghormatan untuk Kim dengan terisak-isak. Kim rencananya dimakamkan di Kamsusan Memorial Palace pada 28 Desember. Para pejabat Korut mengatakan mereka tidak akan mengundang delegasi-delegasi asing. Mereka juga melarang acara-acara hiburan selama masa berkabung yang ditetapkan berlangsung 11 hari. Pada bagian lain, ucapan bela

sungkawa terus mengalir di kedutaan besar Korut di luar negeri. Presiden China Hu Jintao kemarin mendatangi Kedubes Korut di Beijing untuk mengirimkan ucapan berdukacita. Ucapan dukacita juga disampaikan seteru Korut, Korea Selatan. Seoul menyatakan akan mengizinkan warga negaranya yang memiliki hubungan dengan Korut untuk datang melayat. Namun, Korsel menegaskan tidak akan mengirim delegasi resmi ke Pyongyang. Estafet Kepemimpinan

Sementara itu, meskipun Kim Jong-un hampir pasti menjadi penerus Kim Jong-il, teka-teki siapa sebenarnya pemegang kek ua saa n d i Korea Ut a ra muncul ke permukaan. Hal ini mengemuka lantaran Jong-un tidak akan serta-merta menentukan semua kebijakan Korut. Pria berusia 27 tahun itu dinilai belum teruji untuk mengambil tongkat estafet kepemimpinan dari mendiang ayahnya. Penentu sebagian besar kebijakan vital Korut, seperti program nuklir, akan diambil alih oleh para penasihat negara. Di antara semua penasihat, yang paling berkuasa ialah Jang Song-thaek (65), kakak ipar mendiang Kim Jong-il. “Jang telah memainkan peranan penting selama Kim Jong-il sakit. Dia sanggup mengelola masalah suksesi bahkan hubungan Korut dengan Amerika Serikat dan China,” kata Yang Moo-jin dari University of North Korean Studies. (U-3)

TIMUR TENGAH TOKYO (Lampost): Pemerintah Jepang memutuskan untuk membeli 42 pesawat tempur F-35 memperkuat militer mereka dalam menghadapi ancaman militer China dan Korea Utara. Keputusan untuk membeli jet tempur canggih buatan Lockheed Martin, AS, itu dibuat di tengah-tengah kekhawatiran terhadap kondisi Korea Utara sepeninggal Kim Jong-il. Selain itu, pembelian ini juga menunjukkan Jepang semakin mempererat aliansinya dengan AS. Menteri Pertahanan Jepang Yasuo Ichikawa mengatakan pihaknya memutuskan untuk membeli 42 pesawat tempur F-35. Pembelian ini diperkirakan menghabiskan dana sekitar lebih dari 7 miliar dolar AS atau sekitar Rp63,5 triliun. “ W i l ay a h p e n g a m a n a n yang harus dijangkau terus berubah. Pesawat F-35 memiliki kemampu an merespons dengan baik setiap perubahan yang ada,” kata Ichikawa, seperti dilansir Reuters, Selasa (20-12). Sebelum memutuskan untuk

CMYK

membeli pesawat F-35, Jepang memiliki 2 pilihan pesawat tempur lainnya, yakni F/A-18 buatan Boeing dan Eurofighter Typhoon, buatan perusahaan konsorsium Eropa, termasuk BAE Systems. Namun, Jepang akhirnya menjatuhkan pilihan kepada F-35 yang memiliki kemampuan siluman yang lebih unggul dibanding pesawat lainnya. Keput u s a n Pemer i nt a h Jepang ini disambut baik oleh Pentagon dan juga oleh perusahaan Lockheed Martin. Menurut mereka, pesawat tempur F-35 mampu membangun pertahanan udara yang lebih baik bagi Jepang di wilayah Asia Pasifik. “Bagian program F-35 berharap untuk bisa memperkuat kemitraan dengan Jepang, dan berkontribusi dalam peningkatan keamanan di wilayah kawasan Asia Pasifi k,” demikian pernyataan pihak Pentagon sesaat setelah Jepang mengumumkan pembelian pesawat F-35 ini. (U-3)

Wapres Irak Dikenai Tuduhan Terorisme

REUTERS/STRINGER

PENANGKAPAN WAKIL PRESIDEN. Warga di pusat Kota Diyala, Baquba, berunjuk rasa menuntut Wakil Presiden Irak Tareq al-Hashemi diseret ke pengadilan atas dugaan serangkaian pembunuhan dan aksi pengeboman. Pemerintah Irak telah memerintahkan penangkapan bagi penganut Islam Suni tersebut.

BAGDAD (Lampost): Pemerintah Irak menuduh Wakil Presiden Irak Tareq al-Hashemi terlibat dalam aksi terorisme berupa serangkaian pengeboman dan pembunuhan. Pemerintah Irak kini mengeluarkan perint a h pena ng kapa n ter hadap al-Hashemi.

Al-Hashemi, penganut Islam Suni tersebut, dikenai tuduhan berdasar pengakuan dua pengawal pribadinya yang sebelumnya telah ditangkap. “ S e b u a h s u r at p e r i nt a h penangkapan telah dikeluarkan bagi Wapres Tareq al-Hashemi menurut Pasal 4 Undang-Undang Terorisme dan surat perintah penangkapan ini juga ditandatangani lima hakim. Surat perintah ini harus dilaksanakan,” kata Juru Bicara Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Irak, Mayor Jenderal Adel Daham, dalam konferensi pers dan dilansir Reuters, Selasa (20-12). Pihak Kemendagri menunjukkan rekaman pengakuan tiga orang pria yang mengaku sebagai pengawal Wapres al-Hashemi. Rekaman ini juga ditayangkan stasiun televisi Irak dan televisi lokal lainnya. Pria dalam rekaman mengaku mereka dibayar untuk melakukan serangkaian pembunuhan. Tiga pria tersebut mengaku disuruh ajudan Wapres al-Hashemi untuk melakukan pembunuhan dan penembakan terhadap sejumlah pejabat pemerintahan dan pejabat keamanan, serta meletakkan bom di pinggir jalan. (U-3)

CMYK


CMYK

Politika

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

Ruhut Sitompul Ancam Keluar dari Demokrat

Nomor 10 Tahun 2008 tentang Pemilu dikhawatirkan tidak mampu membenahi sejumlah persoalan krusial LAMPUNG POST/SYAIFULLOH

DISKUSI POLITIK. Politisi Partai Golkar Najamuddin (ketiga dari kiri) menyampaikan pandangannya dalam diskusi bertema Disharmoni kepala daerah dan wakil kepala daerah di Lampung Post, Selasa (2012). Hadir juga dalam diskusi, antara lain Gufron Aziz Fuadi (PKS), Fajrun Najah Ahmad (Partai Demokrat), serta akademisi Unila Wahyu Sasongko dan Arizka Warganegara.

DISHARMONI KEPALA DAERAH-WAKILNYA

Kuncinya Berbagi dan Menjaga Etika Politik BANDAR LAMPUNG—Setelah terpilih dan dilantik menjadi kepala daerah dan wakil kepala daerah, biasanya terjadi konflik. Ketua DPW PKS Lampung Gufron Azis Fuadi mengatakan setiap pihak harus sadar untuk berbagi. Kungkungan selama bertahuntahun di era Orde Baru menyebabkan belum sepenuhnya kesadaran berbagi tugas itu muncul. Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Lampung Najamudin mengatakan salah satu kelemahan aturan yang ada saat ini adalah

kepala daerah dan wakilnya yang diusung pada proses pilkada tidak bisa diintervensi lagi oleh partai. “Mereka tidak harmonis bukan karena partai. Lagi pula setelah jadi, partai pengusung tidak bisa berbuat banyak,” kata dia. Sekretaris DPD Partai Demokrat Lampung Fajrun Najah Ahmad mengatakan disharmoni lebih karena etika politik yang masih rendah. Pembelajaran politik harus terus dilakukan. Partai sudah berupaya menjembatani ketika terjadi konflik, tetapi dalam hal ini

partai hanya bisa mengingatkan. “Itu memang lebih banyak faktor personal. Etika berpolitiknya masih rendah,” kata Fajrun yang dibenarkan Wakil Ketua DPD Partai Hanura Lampung Rufinus Sirait dan perwakilan GMNI Anasrin. Sementara Hendry dari GMKI menyebut belum adanya ikatan emosional sebagai penyebab disharmoni dan Juniantama dari HMI Cabang Bandar Lampung menyebut persoalan komunikasi yang terjalin hanya politis, bukan berbasis kinerja. (WAH/U-3)

PILKADA 2012

Uang dan Hasil Survei Tentukan Pencalonan BANDAR LAMPUNG (Lampost): Ketersediaan uang dan tingkat elektabilitas hasil survei sangat menentukan seseorang dicalonkan dalam pilkada di tiga kabupaten yang akan digelar 2012 mendatang. Hal tersebut terungkap dalam diskusi yang digelar di kantor redaksi Lampung Post, Selasa (20-12). Dalam diskusi yang mengambil tema Disharmoni kepala daerah dengan wakil kepala daerah itu, Ketua DPW PKS Lampung Gufron Azis Fuadi mengatakan PKS ingin menampilkan kader dalam setiap pilkada. Tetapi, ketika perolehan kursi PKS tidak mencukupi satu perahu atau bahkan kurang signifikan, maka PKS mengusung calon dari eksternal. Tak hanya itu, bagi kader yang menyatakan ingin maju, PKS akan mengukur kemampuan finansialnya. Jika diperkirakan tidak mencukupi akan disarankan mundur. “Kalau kursi tidak memadai terpaksa kami

JAKARTA (Lampost): Revisi Undang-Undang (UU)

Setahun, Anggaran Jalan-Jalan DPR Rp265 Miliar JAKARTA̶Anggaran kunjungan kerja DPR untuk tahun 2012 mencapai Rp265 miliar. Data tersebut diperoleh LSM Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) dari Kepres Nomor 26 Tahun 2010 tentang anggaran belanja DPR. Anggaran kunjungan kerja DPR untuk tahun 2012 sebesar Rp265 miliar, naik dari tahun 2011 yang Rp251 miliar, ujar Koordinator Investigasi dan Advokasi Fitra, Uchok Sky Khadafi, dalam siaran pers, Selasa (20-12). Jadi setiap anggota Dewan akan menerima total anggaran sebesar Rp473 juta/anggota/tahun, kata dia. Dari penjelasan di atas, Uchok menyatakan reses untuk menyerap aspirasi rakyat, anggota Dewan tidak begitu signifikan untuk memperjuangankan kepentingan rakyat. Masa reses baik berbentuk kunjungan kerja sesuai dengan tatib, kunjungan kerja masa reses, dan kunjungan kerja perorangan, hanya melaksanakan tugas rutin, yang dampaknya hanya menghambur-hambur uang negara, ujar Uchok. Sementara itu, Wakil Ketua BURT DPR Refrizal mengatakan dana sebesar itu bukanlah pemborosan. Anggaran di DPR itu kan didistribusikan untuk alat-alat kelengkapan di DPR. BURT hanya menerima masukan rasionalisasi disesuaikan dengan bujet yang ada di Bappenas. Saya rasa semuanya efektif dan bukan merupakan pemborosan, kata Refrizal. (U-3)

I7

Revisi UU Pemilu Sia-sia

LINTAS JAKARTA̶Politisi dari Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengaku kesal telah direndahkan oleh sesama kader atas gayanya berpolitik. Lelaki berambut kuncir itu pun mengatakan siap keluar dari Partai Demokrat. Saya ini seperti David Beckham. Saya merasa politisi profesional dan ketika saya direndahkan, saya akan keluar dari Demokrat, kata Ruhut, yang dihubungi melalui telepon, Selasa (20-12). Ruhut mengaku sudah gerah di partai yang dikomandani Anas Urbaningrum itu. Ia merasa terus dijatuhkan oleh rekan-rekannya di internal PD. Kan saya setia, loyal sama SBY. Kalau kepada Demokrat, saya enggak. Kalau mereka terus tidak menerima cara berpolitik saya, ya saya bisa keluar, ujar Ruhut. Dalam memilih parpol, Ruhut mengedepankan ego pribadi. Ia mengaku dahulu hijrah dari Golkar karena dijanjikan kenyamanan oleh SBY. Faktor utamanya adalah cara berpolitik saya harus diterima partai itu. Jadi saat Pak SBY bisa menerima cara berpolitik saya, ya saya pindah ke Demokrat, ujar Ruhut. Namun, Ruhut mengaku ada elite PD yang menganggap dirinya sebagai batu sandungan. Ada oknum ada yang merendahkan saya dan menganggap saya menjadi batu ganjalan bagi mereka, contohnya beberapa orang di Dewan Pengawas yang membuat saya enggak semangat, kata Ruhut blak-blakan. (U-3)

CMYK

memakai ‘sopir tembak’ kalau ada kader yang ingin maju tetapi dananya tanggung, kami sarankan mundur saja. Ini riil karena partai tidak mungkin mendanai pencalonan,” kata Gufron. S e k r e t a r i s D PD P a r t a i Demokrat Lampung Fajrun Najah Ahmad mengatakan kader-kader memiliki peluang yang sama untuk diusung. Tetapi penentuan akhir pada hasil survei. Sebab partai realistis, meskipun kader, jika tidak memiliki potensi menang tidak akan dipaksakan. Mengenai kemampuan finansial, Fajar mengatakan pada proses pencalonan akan disampaikan kebutuhan anggaran untuk tim pemenangan dari partai. Penggunaan anggaran tersebut akan dipertanggungjawabkan. Selain itu, beberapa tim pemenangan yang ditunjuk calon akan masuk dalam tim pemenangan partai untuk mengawasi kegiatan pemenangan dan penggunaan anggaran. (WAH/U-3)

penyelenggaraan pemilu. Pasalnya, fraksi-fraksi di DPR lebih sibuk memperjuangkan kepentingan fraksi masing-masing. “Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) pernah dimintai masukan untuk RUU Pemilu. Tapi yang ditanyakan bukan hal krusial dan memerlukan pembenahan seperti penegakan hukum pemilu. Yang ditanyakan malah ambang batas parlemen dan alokasi kursi per daerah pemilihan,” kata anggota Bawaslu, Wirdyaningsih, di Jakarta, Selasa (20-12). Selain itu, Wirdyaningsih menilai penegakan hukum pemilu dalam RUU Pemilu lebih menekankan pada penyelenggara pemilu, bukan peserta. Padahal, ujarnya, diperlukan aturan yang lebih tegas, termasuk soal pemberian sanksi terhadap peserta yang melakukan politik uang. “Untuk peserta sanksi alakadarnya. Seharusnya dicoret saja agar orang tidak berani melakukan money politics,” ujarnya. Dia juga mengkhawatirkan pembahasan RUU Pemilu itu akan molor karena fraksi-fraksi di DPR ngotot memperjuangkan kepentingan mereka masing-masing. “Yang dibahas lebih kepada pertimbangan partai. Kalau diketok telat, pola yang sama akan terjadi pada Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Bawaslu pada waktu yang lalu, harus bekerja dengan aturan mendadak. Jangan sampai penyelesaian UU terlambat karena kepentingan partai,” kata Wirdyaningsih. Politikus Partai Golkar, Nurul Arifin, dalam kesempatan terpisah menilai fraksi-fraksi di DPR mulai melunak dalam pembahasan pasal krusial dalam RUU Pemilu. “Lobi-lobinya sudah cukup, tinggal eksekusi saja. Saya optimistis akhir Maret 2012 akan selesai,” ujarnya. Golkar sendiri membuka negosiasi terkait besaran ambang batas parlemen (parliamentary threshold—PT), asalkan alokasi kursi per daerah pemilihan tidak lebih dari 3—8 kursi per daerah pemilihan. Opsi lain yang ditawarkan Golkar adalah penerapan PT secara berjenjang. Hal ini, kata Nurul, menampung aspirasi sistem liga dalam pemilu. “Kalau tidak secara

flat, pilihan lain bisa untuk tingkat kabupaten dan kota PT 5%, di provinsi 4%, dan di nasional 3%. Kami tidak kaku untuk PT, asalkan ada kompensasi lain.” Untuk sistem pemilu, lanjutnya, Golkar berkeyakinan menggunakan sistem proporsional terbuka. Titik kompromi yang ditawarkan Golkar adalah kombinasi antara terbuka dan tertutup. “Ada tawaran kombinasi seperti kajian Golkar sehingga 70% menggunakan model terbuka, 30% tertutup. Sehingga, partai masih bisa menyiapkan tokoh tertentu.” Pelanggaran

Bawaslu selama 2011 mencatat terjadi 1.718 laporan atau temuan pelanggaran pemilihan umum kepala daerah (pilkada). Dari total itu, sebanyak 565 kasus telah diteruskan ke KPU. “Hanya 313 kasus yang ditindaklanjuti oleh KPU, lainnya tidak,” kata Wirdyaningsih. Selain itu, lanjutnya, Bawaslu mencatat 367 kasus politik uang pada pilkada. “Itu yang tercatat, banyak juga kasus yang tidak dilaporkan yang tidak kami ketahui,” kata Wirdyaningsih. Ia mengatakan angka itu diperoleh berdasarkan laporan dari 58 panitia pengawas pemilihan kepala daerah dari 80 panitia pengawas pemilihan kepala daerah yang diundang Bawaslu. Modus politik uang berupa bujukan untuk memilih calon tertentu dengan imbalan uang antara Rp20 ribu dan Rp5 juta. Selain itu, modus politik uang yang dilakukan dengan memberikan barang, seperti hadiah, pakaian, dan bahan makanan pokok, misalnya minyak goreng, gula pasir, dan mi instan. (PPS). Pelaku pelanggaran politik uang di antaranya tim sukses calon kepala daerah, warga yang tidak jelas tapi berkaitan dengan tim sukses atau pasangan calon, pemuka masyarakat, seperti kepala desa, ketua RT/RW, pejabat desa, dan panitia pemungutan suara (PPS). (MI/U-3)

CMYK

CMYK


CMYK

CMYK

I8 RABU, 21 DESEMBER 2011

Terbit Sejak 1974

Layanan Umum: (0721) 783693

Iklan: (0721) 774111 SMS: 0815 4098 5000

Redaksi (0721) 773888

SAAT kecil, komik Tintin seolah tak pernah lepas dari tangan mungil Rini Triyani Sugianto. Siapa sangka, ber tahun-tahun kemudian dia justru menjadi bagian penting dalam proses lahirnya film The Adventures of Tintin: Secret of The Unicorn. Bagi Rini, hanya ada satu kata untuk maju: never give up alias pantang menyerah. Rini adalah salah satu character animator yang terlibat dalam pembuatan film Tintin besutan sutradara Steven Spielberg. Dia ambil DOK. LAMPUNG POST bagian bersama sekitar 80 orang lainnya. Selain Rini, ada orang Indonesia lainnya yang turun membidani film Tintin. Mereka adalah Sindharmawan Bachtiar dan Eddy Purnomo. Buat saya, never give up. Jangan pernah bilang menyerah, biar pun kelihatannya susah, kalau ada kemauan, pasti akan selalu ada jalan, kata perempuan 31 tahun ini. Menurut dia, untuk menjadi seorang animator andal tidak harus berpendidikan tinggi karena pekerjaan animator ini sangat bergantung pada orang yang bersangkutan, seberapa besar kemauan dan niat mereka untuk belajar. Karena umumnya perusahaan animasi tidak melihat gelar seseorang, tetapi melihat karyanya. Untuk para animator, kalau memang ingin bergabung dengan suatu perusahaan animasi, harus pelajari benar-benar tipe animasi mereka bagaimana. Ketika menyampaikan demo, harus disamakan dengan tipe mereka, karena perusahaan bakal mencari portofolio yang bisa dipakai, ujar bungsu dari dua bersaudara ini. (DTC/U-2)

WAT-WAT GAWOH Maling pun Buat Daftar Curian BIASANYA mak ram sai nyani daftar belanja (ibu rumah tangga yang membuat daftar belanja) supaya tidak lupa. Tapi ini yang di Inggris ini lain. Seorang pencuri yang pelupa yang membuatnya. Daftar curian ini ditemukan Kepolisian Manchester di jalanan. Seperti diberitakan News Lite, Selasa (20-12), polisi menemukan daftar ini saat memeriksa sebuah laporan pencurian di sebuah tempat. Daftar ini sendiri menjelaskan apa saja yang diharuskan saat pencurian berlangsung, serta barang mereka incar. Diberi judul daftar pencurian, catatan tulisan tangan itu menjelaskan detail dari kunci mobil yang ditinggalkan pemiliknya. Mobil itu juga menjadi incaran dari pencuri. Tidak hanya mobil, catatan ini juga menuliskan sebuah sepeda yang ditinggalkan tanpa terjaga dan rumah-rumah yang kemungkinan besar untuk dimasuki. Lengkap ireh sampai nyatat rangni barang (lengkap dicatat hingga posisi barang-barang) yang akan mereka ambil. Selain itu, pencuri ini juga menulis peralatan yang dibutuhkan untuk melakukan aksi pencurian mereka. Alat-alat itu termasuk palu, obeng, bahkan sebuah tempat menggantung mantel. Polisi tidak mengetahui catatan itu dimiliki oleh siapa. Wui, inji bunyak nalom api bunyak pelupa ya (Ahai, ini pencuri tidak memiliki ingatan kuat atau pencuri yang merencanakan aksinya DP. RAHARJO dengan baik, ya)? (U-2)

LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

SILATURAHMI DANREM. Danrem 043/Gatam Kolonel Czi. Amalsyah Tarmizi diterima Pemimpin Umum Lampung Post Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Sabam Sinaga, dan Iskandar Zulkarnain, saat mengunjungi kantor harian ini, Selasa (20-12). Putra Lampung yang sudah 30 tahun bertugas di luar Sang Bumi Ruwa Jurai itu berbagi pengalaman dan ingin bersama-sama membangun daerah.

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Danrem 043/Gatam Kol. Amalsyah Tarmizi mengakui peran media massa sangat penting dalam pembangunan. Untuk itu, dia membutuhkan peran serta media dalam kegiatan yang dilakukan TNI. Terutama dalam berbagai kegiatan yang menyangkut kepentingan masyarakat. Saat ini, kata dia, dia balik ke kampung halaman untuk membangun daerah. Apala-

gi, sudah merupakan cita-citanya sejak dulu untuk menjadi Danrem di Lampung. “Pers yang dapat membentuk opini suatu lembaga baik atau tidak. Mudah-mudahan, Korem akan menjadi lembaga yang dinilai baik di mata masyarakat berkat informasi yang diberikan oleh pers,” kata Danrem. Dalam silaturahmi ke redaksi Lampung Post, Amalsyah diterima langsung Pemimpin Umum Lampung Post Bambang Eka Wijaya,

Wakil Pemimpin Umum Djadjat Sudradjat, dan Pemimpin Redaksi Sabam Sinaga. Selain itu, Redaktur Pelaksana Iskandar Zulkarnain dan Iskak Susanto, serta beberapa jajaran kru redaksi. “Lebih dari 30 tahun saya meninggalkan Lampung. Sekarang, saya kembali ke Lampung dan akan membangun daerah ini,” kata Amalsyah. Sebelum ke redaksi Lampung Post, Amalsyah terlebih dahulu bertemu Wali

JAKARTA (Lampost): Tersangka kasus cek pelawat

Evakuasi Pesawat Cessna

CMYK

Nunun Nurbaeti sejak Senin (19-12) kembali ke Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, setelah pihak RS Polri Said Sukanto Jakarta Timur menyatakan kondisi istri mantan Kapolri Adang Daradjatun itu membaik.

Pembatasan BBM Berjalan April 2012 Kebijakan pengendalian konsumsi BBM bersubsidi, antara lain melalui optimalisasi program konversi minyak tanah ke elpiji 3 kg, meningkatkan pemanfaatan energi alternatif, seperti bahan bakar nabati dan bahan bakar gas, menghemat konsumsi BBM subsidi, dan menyempurnakan regulasi kebijakan subsidi BBM dan elpiji 3 kg. “Kami tidak ingin melanggar UU,” kata Evita. Evita menuturkan saat ini pemerintah tengah menyiapkan sejumlah hal terkait dengan pelaksanaan pembatasan premium, misalnya menyiapkan revisi peraturan presiden (perpres) yang mengatur pengguna BBM bersubsidi. “Dari sisi kami sudah selesai dan sekarang sudah dikirim ke Setkab (Sekretariat Kabinet) untuk dibicarakan secara interdep (lintas departemen),” kata dia. Evita berharap revisi perpres selesai akhir Desember 2011 atau awal Januari 2012. Perpres menjadi acuan pelaksanaan pembatasan BBM bersubsidi. “Kami tidak bisa lakukan pembatasan tanpa revisi perpres.” Setelah revisi perpres keluar, pemerintah akan melaksanakan sosialisasi pada Januari 2012—Maret 2012. “Sehingga, per 1 April 2012 program sudah berjalan,” ujarnya. (MI/U-2)

Kota Bandar Lampung Herman H.N. Selain membahas soal pembangunan, Danrem juga membahas soal upaya mengembalikan kejayaan sepak bola Lampung. “Intinya, Wali Kota setuju. Tinggal bagaimana konsep pelaksanaannya saja. Serta akan dibahas masalah nama dan pendanaan dalam mengelola persepakbolaan Lampung,” kata mantan manajer kesebelasan Sriwijaya FC itu. (KIM/K-1)

Nunun Minta Diistimewakan

ENERGI

Danrem Amalsyah Butuh Peran Media Massa

Berbekal Never Give Up

JAKARTA (Lampost): Pemerintah yakin pelaksanaan program pengaturan penggunaan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi berjalan April 2012. Meskipun demikian, mekanisme pelaksanaan pengaturan belum bisa ditentukan sebelum revisi peraturan presiden yang mengatur penggunaan BBM bersubsidi selesai. Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Evita Legowo mengatakan itu kemarin di Jakarta. “Sampai saat ini kami belum bisa tentukan opsi apa yang akan digunakan. Yang jelas April (2012) nanti sesuai dengan amanat (undang-undang—UU) APBN akan dilakukan pembatasan BBM bersubsidi untuk kendaraan pribadi,” kata Evita. Pengat u ra n pengg u naa n BBM bersubsidi merupakan amanat UU APBN 2012. Pasal 7 Ayat (4) UU APBN 2012 menyebutkan pengendalian anggaran subsidi BBM tahun 2012 dilakukan melalui pengalokasian lebih tepat sasaran dan pengendalian konsumsi. Penjelasan ayat itu menyebutkan pengalokasian BBM bersubsidi secara tepat sasaran dilakukan melalui pembatasan konsumsi premium untuk kendaraan roda empat milik pribadi di Jawa-Bali sejak 1 April 2012.

www.lampungpost com

SMS: 0812 7200 999

SILATURAHMI

SIAPA MENGAPA

Sirkulasi: (0721) 788999

ANTARA/DEDHEZ ANGGARA

Anggota tim SAR melakukan evakuasi pesawat Cessna di tepi pantai Bungko, Kapetakan, Cirebon, Jawa Barat, Selasa (20-12). Pesawat Cessna 172 dengan kode PK-WTF milik Wings Flying School jatuh di tepi pantai Desa Bungko, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon, Senin (19-12). Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, tapi kondisi pesawat rusak parah, bahkan ekor pesawat patah.

PENEGAKAN HUKUM

Jaksa di KPK Hambat Pemberantasan Korupsi JAKARTA (Lampost): Indonesia Corruption Watch (ICW) menuding jaksa di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadi salah satu penghambat pemberantasan korupsi di Tanah Air. “Jaksa di KPK itu belum punya pola pikir bahwa korupsi merupakan kejahatan yang luar biasa. Buktinya masih ada tuntutan-tuntutan yang setengah hati dan ringan,” kata Koordinator Divisi Hukum dan Monitoring ICW Febri Diansyah di Yogyakarta, kemarin. Jika keberadaan jaksa seperti itu dibiarkan, kata dia, akan menimbulkan efek domino sehingga Indonesia bisa menjadi surga bagi koruptor. Ia mencontohkan kasus mantan Jaksa Urip Tri Gunawan yang oleh jaksa KPK hanya dituntut 15 tahun. “Untung saja saat itu hakim punya pola pikir yang baik. Urip pun dihukum 20 tahun,” kata dia. Keberadaan para jaksa itu, kata Febri, menjadi tantangan bagi pimpinan KPK yang baru saja menjabat. Pimpinan KPK harus

DOK. LAMPUNG POST

Febri Diansyah

mengubah mindset para jaksanya agar menempatkan korupsi itu sebagai kejahatan luar biasa. “Pola pikir jaksa di KPK itu harus dikoreksi. Jaksa KPK ke depan jangan tuntut hukuman setengah ke bawah, tetapi tiga per empat ke atas, kecuali untuk whistle blower yang harus dituntut lebih rendah,” ujarnya. Selain jaksa yang kerap mengajukan tuntutan rendah, kualitas hakim di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) juga menjadi penyebab masih suburnya korupsi di Tanah Air. Dalam catatan ICW, sepanjang 2011 ini ada 45 tersangka

korupsi yang divonis bebas Pengadilan Tipikor. Pengadilan Tipikor di Surabaya tercatat paling banyak membebaskan tersangka korupsi, yakni 25 orang. Lalu, diikuti Pengadilan Tipikor Samarinda dengan 15 tersangka, 4 orang tersangka di Pengadilan Tipikor Bandung, dan 1 di Pengadilan Tipikor Semarang. “Kalau keadaannya seperti itu, Pengadilan Tipikor seolah bertransformasi menjadi pengadilan konvensional yang dikenal gemar dalam memberikan vonis bebas kepada koruptor,” ujar peneliti hukum dan peradilan ICW Donal Fariz saat berada di Padang, Sumatera Barat, kemarin. Pimpinan baru KPK sejak dilantik pada 16 Desember lalu, hingga kemarin masih mengikuti masa pengenalan institusi mereka. Masa pengenalan akan berlangsung hingga Kamis (22-12), diikuti Abraham Samad (Ketua) dan para wakilnya; Busyro Muqoddas, Bambang Widjojanto, Zulkarnaen, dan Adnan Pandu Praja. (MI/U-2)

Meskipun kondisi Nunun kian pulih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum menjadwalkan pemeriksaan terhadap tersangka kasus cek pelawat pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Miranda Swaray Goeltom itu. “Hari ini (kemarin) atau besok (hari ini) KPK belum memeriksa Ibu Nunun,” ujar Juru Bicara KPK Johan Budi di gedung KPK, Jakarta, kemarin. Johan tidak menjelaskan alasan KPK belum memeriksa Nunun. Namun, kata dia, pada Senin (19-12) KPK menerima surat dari pengacara Nunun yang meminta agar tersangka yang ditangkap di Thailand pada Sabtu (10-12) itu diperiksa di rumah sakit. Tetapi permintaan itu mungkin tidak direalisasikan karena Nunun sudah kembali ke rutan. KPK belum mengetahui alasan Nunun meminta agar diperiksa di tempat yang nyaman. “Soal nyaman saya belum dapat detail yang dimaksud,” kata Johan. Hampir sepekan Nunun dirawat di RS Polri. Dokter menjelaskan Nunun menderita beberapa penyakit, di antaranya penyakit jantung, sakit kepala vertigo, gangguan kecemasan, dan gangguan tekanan darah (hipertensi). KPK belum menjawab permintaan Nunun itu. Namun, KPK berupaya agar Nunun membuka dan membongkar kasus cek pelawat selebar-lebarnya. Kasus cek pelawat itu telah membawa puluhan anggota DPR periode 1999—2004 ke penjara. Dalam kasus itu sebanyak 480 lembar cek perjalanan senilai Rp24 miliar dibagi-bagikan kepada wakil rakyat di Senayan. Tidak Berlebihan

Menanggapi permintaan Nunun, DPR mengingatkan agar KPK tidak didikte tersangka. “Ditanyakan, apa yang dimaksud nyaman. Apakah ruangan atau pe-

nyidiknya,” kata anggota Komisi III DPR Trimedya Panjaitan (PDIP). Untuk tujuan pemeriksaan, KPK bisa mengaturnya sepanjang tidak berlebihan. “KPK punya teknik, tetapi harus diingat Ibu Nunun tidak boleh mendapat privilese. KPK tidak boleh didikte tersangka,” kata dia. Anggota Komisi III DPR Aboebakar Alhabsy meminta KPK agar memperlakukan semua orang sama di depan hukum. “Namun bila lokasi pemeriksaan harus dipindah dalam upaya mengungkapkan kebenaran materil saya kira sah-sah saja,” kata politisi PKS itu.

‘‘

KPK menerima surat dari pengacara Nunun yang meminta agar tersangka diperiksa di rumah sakit. Di tempat terpisah, anggota Komisi III lainnya, Sarifuddin Sudding (Hanura), mengatakan permintaan itu hak tersangka agar dalam pemeriksaan dapat memberikan keterangan sebebasnya tanpa ada tekanan psikis. Sementara itu, mantan anggota DPR, Agus Condro Prayitno, yang dijadwalkan KPK untuk diperiksa tidak hadir kemarin. “Sebagai saksi bagi tersangka NN,” kata Kabag Pemberitaan KPK Priharsa Nugraha di gedung KPK, Jakarta, Selasa (20-12). Bekas politisi PDI Perjuangan itu seharusnya diperiksa pukul 10.00. Namun, Agus saat dikonfirmasi mengaku tidak tahu seputar jadwal pemeriksaan KPK ini. Agus tengah berada di Serang, Banten, untuk keperluan tertentu. “Saya tidak tahu ada pemeriksaan. Saya lagi di Serang,” katanya. (MI/U-2)

CMYK


CMYK

Memasuki akhir tahun 2011 ini, harga emas perhiasan 24 karat di Bandar Lampung merosot tajam.

FGII Lampung merekomendasikan kepada Komisi X DPR dan Balitbang pusat untuk menolak UN.

Hlm. 10

Hlm. 15

±

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD) KURS JUAL 9.546,73

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL 9.271,04

12.323,76

KURS BELI

KURS JUAL

11.039,21

KURS JUAL 7.361,61

9.615,00

KURS JUAL

KOMODITAS

KURS BELI 8.615,00

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI 6.590,93

EURO (EUR)

KURS BELI 6.590,93

Ekonomi

DOLLAR AMERIKA (USD)

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS BELI 8.302,01

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.300,67

KURS JUAL

8.549,53

KURS JUAL 1.235,54

KURS BELI 1.106,87

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI

12.500,46

CMYK

±

KURS JUAL

11.196,92

14.916,71

KURS BELI 13.364,45

per Selasa, 20 Desember 2011 n Sumber Bank Indonesia

Indeks KOMODITAS

±

LOKASI SENTRA

CPO

Medan

Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

±

RABU, 21 deseMber 2011 lampuNg post

I9

HARGA (Rp/Kg) 8.334

±

12.566 14.734 38.261 12.978 29.770 54.353 83.509 1.692

per Selasa, 20 Desember 2011 n Sumber: Bappebti-Kementerian Perdagangan

Harga Sayuran Condong Naik

KLIK Ada 3,9 Juta Lowongan Kerja di 2012

JAKARTA—Pemerintah menjanjikan akan ada tambahan 3,9 juta lapangan kerja baru pada 2012. Lapangan kerja baru ini akan menyerap penganggur yang selama ini masih cukup tinggi. “At least kita harus menciptakan 3,9 juta lapangan kerja pada 2012,” kata Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di Jakarta, Selasa (20-12). Menurut Hatta, lapangan kerja tersebut dapat menyerap 2,9 juta angkatan kerja baru dan 1 juta penganggur yang masih ada saat ini. “Dengan demikian kita bisa mengurangi satu juta (penganggur) paling tidak kita targetkan pada 2012 ini,” ujarnya. Hatta menambahkan setiap 1% pertumbuhan ekonomi diharapkan dapat menyerap sekitar 500 ribu orang tenaga kerja. “Kalau pertumbuhan kita 6,5%—6,7%, kita harapkan bisa di atas 500 ribu kita bisa per 1% capaian ditambah dengan spesial program-program yang berkaitan dengan lapangan kerja,” kata dia. (E-1)

Realisasi KUR Tembus Rp27 Triliun

JAKARTA—Pemerintah berhasil mengucurkan kredit usaha rakyat (KUR) Rp27 triliun sepanjang 2011. Jumlah tersebut melebihi target awal penyaluran KUR sebesar Rp20 triliun. “Saya laporkan, kredit usaha rakyat yang semula kita rencanakan Rp20 triliun pada akhir 2011, maka realisasinya adalah Rp27 triliun, meningkat Rp7 triliun,” kata Menko Perekonomian Hatta Rajasa di Jakarta, Selasa (20-12). Hatta menyebutkan dari realisasi tersebut, sebanyak 6 juta nasabah sudah menikmati fasilitas pendanaan dari pemerintah ini. Guna meningkatkan terus jumlah nasabah pada 2012 mendatang, Hatta menyatakan pihaknya akan melakukan perluasan aksesibilitas perbankan dengan lebih memberdayakan Bank Pembangunan Daerah (BPD). Hal ini mengingat bertambahnya jumlah KUR yang disalurkan, yaitu sebesar Rp30 triliun. (E-1)

KOMOdITAs

±

±

Harga Karet di Lamsel Bertahan Rendah SUKADANA (Lampost): Harga getah karet di tingkat petani Kabupaten Lampung Selatan masih bertahan rendah akibat tingginya curah hujan dalam beberapa pekan terakhir. “ H a r g a k a re t b e r t a h a n Rp6.500 karena kualitas getah dari petani menurun dengan kadar air sangat tinggi,” kata Bisri, petani karet di Desa Malangsari, Kecamatan Tanjungsari, Lampung Selatan, Selasa (20-12). Ia menyebutkan satu bulan sebelumnya harga getah karet basah masih pada kisaran Rp10 ribu per kilogram, kemudian anjlok menjadi Rp5.000 per kilogram. Sekarang kembali naik dan bertahan Rp6.500 per kilogram. Menurut dia, saat ini produksi karet meningkat seiring dengan curah hujan, tetapi para penyadap karet terkendala dalam proses penyadapan (nderes) batang karet yang selalu basah akibat hujan tersebut. Ia mengatakan produktivitas tanaman karet mulai pulih, yang sebelumnya sangat rendah akibat kemarau. “Saat ini produksi meningkat namun harga turun drastis akibat

±

curah hujan tinggi,” kata Bisri. Petani setempat lainnya, Sukari, mengatakan dalam beberapa pekan terakhir harga karet terus menurun karena bersamaan dengan musim hujan ini membuat getah tanaman tersebut memiliki kadar air lebih tinggi. Akibatnya, penurunan harga karet itu sangat berpengaruh terhadap pendapatan petani hingga separuhnya atau dari kisaran Rp1 juta menjadi sekitar Rp600 ribu dalam sepekan. Kemudian, katanya, petani juga terkendala dalam proses penyadapan karena curah hujan terlalu tinggi yang membuat batang karet selalu basah. Sementara itu, salah satu pengumpul setempat, Bondan, mengatakan harga karet memang menurun dari pabrik sehingga pembelian pengumpul kepada petani ikut turun drastis. Selain itu, penurunan harga ini karena kualitas getah karet dari petani kurang baik dengan kadar air lebih tinggi. “Jika petani ingin menjual dengan harga lebih tinggi harus mengeringkan dahulu untuk menyusutkan kadar air dalam getah,” ujarnya. (E-1)

CMYK

n lampuNg post/ZaINuDDIN

memasuki musim hujan, sejak minggu terakhir ini harga sejumlah sayur-mayur meningkat akibat suplai yang berkurang. Rampai, misalnya, dari pekan lalu Rp8.000/kg menjadi Rp10 ribu/kg. Demikian pula harga cabai naik menjadi Rp40 ribu/kg.

eNerGI

Sulit Bangun Rumah Murah di Lampung BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pembangunan rumah murah seharga Rp25 juta per unitnya sulit direalisasikan mengingat pengembang kesulitan mendapatkan izin dan harga-harga material bangunan yang terus mengalami peningkatan. “Rumah seharga Rp25 juta pasti banyak peminatnya, tetapi pengembang kesulitan membangun rumah seharga Rp25 juta tersebut,” kata Ketua Real Estate Indonesia (REI) Lampung Tata Indra, Selasa (20-12). Menurut Tata, pembangunan rumah murah dengan lahan disiapkan oleh pemda sulit didapatkan. Sebab, biasanya lahan yang disediakan oleh pemda diperuntukkan perumahan pegawai negeri sipil (PNS). Rumah yang lahannya disediakan pemda biasanya tidak dijual untuk umum. Kecuali ada penglepasan lahan oleh pemda yang dipecah untuk umum lalu melakukan kredit kepemilikan rumah (KPR). “Untuk hitungan paling murah saja Rp1 juta per meter, ru-

mah murah berukuran 36 meter persegi membutuhkan biaya Rp36 juta. Di Palembang rumah murah dijual seharga Rp45 juta,” kata Tata. Harga Rp36 juta itu, kata Tata, hanya harga bangunan, belum termasuk izin-izin dan fasilitas umum lainnya. Rumah seharga Rp25 juta juga memiliki kualitas bangunan yang kurang baik. Sehingga jangan sampai rumah yang dibangun tersebut sudah rusak meskipun baru satu tahun dibangun. Masih Untung

Sebaliknya, Deputi Perumahan Formal Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) Pangihutan Marpaung, Selasa (20-12), mengatakan meskipun dibuat dengan anggaran yang

±

minim, pengembang masih bisa menikmati margin. “Sekarang sudah mulai ada contoh Rp25 juta terbangun, kontraktor masih untung,” kata dia. Ia menjelaskan harga rumah itu sudah termasuk tanah, tetapi belum menghitung pajak. Hingga

‘‘

Rumah seharga Rp25 juta juga memiliki kualitas bangunan yang kurang baik. sehingga jangan sampai rumah yang dibangun tersebut sudah rusak meskipun baru satu tahun dibangun.

akhir tahun ini pihaknya sudah memfinalisasi pembangunan contoh 15 unit rumah murah di beberapa kota, antara lain

Dirjen Migas: BBM Tidak akan Naik di 2012

Balikpapan, Temanggung, Purworejo, Majalengka, Batam, dan Kendari. Rumah murah percontohan telah dibangun pemerintah di delapan kota di Indonesia. Rumah murah seharga Rp25 juta itu termasuk tanah dengan sertifikat hak guna bangunan (HGB) bertipe 36. Contoh pembangunan rumah murah seperti di Majalengka, di lokasi ini ada satu unit rumah sejenis dengan sama-sama menggunakan teknologi konvensional. Rumah murah dengan luas lantai 36 m2 ini tetap menggunakan konstruksi beton bertulang, dinding setengah tembok batako, dan separuh dinding ke atas menggunakan anyaman bambu diplester, kusen kayu, lantai rabat beton, atap seng. “Dindingnya tanpa plester, tanpa cat, tanpa plafon, lantai tanpa keramik, tipenya 36 sesuai ketentuan undang-undang. Tapi ada juga plester untuk dinding luarnya, atapnya ada yang asbes ada juga yang seng,” ujar Pangihutan Marpaung. (WIN/E-1)

JAK ARTA (Lampost): Dirjen Migas Kementerian ESDM Evita Legowo mengatakan tahun depan tidak akan ada kenaikan bahan bakar minyak (BBM) subsidi. Pasalnya, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tidak mengamanatkan kenaikan BBM. “Tidak ada kenaikan BBM tahun depan karena APBN 2012 tidak mengamanatkan kenaikan BBM yang ada pembatasan BBM pada 1 April 2012,” kata Evita di selasela peluncuran buku Roadmap Eksplorasi Migas 2011-2025 di Kementerian ESDM, Selasa (20-12). Namun, Evita menjelaskan bisa saja harga BBM akan naik pada 2012 kalau pada APBN Perubahan ditentukan kenaikan BBM. “Tidak tahu ya kalau APBNP 2012 nanti mengamanatkan kenaikan, kalau ditentukan naik maka harga BBM naik. Tapi selama tidak ada perubahan, BBM 2012 tidak akan naik,” ujarnya. Ev ita mengata kan saat ini pihaknya sedang fokus untuk menyelesaikan revisi Perpres Nomor 55 Tahun 2005 dan Perpres Nomor 9 Tahun 2006. “Pasalnya jika kedua perpres tersebut tidak selesai, pembatasan BBM yang akan dilakukan pada 1 April 2012 tidak bisa dilaksanakan. Pasalnya peraturan teknisnya belum ada,” kata Evita. Ia menuturkan targetnya awal tahun depan selesai dan pihaknya sudah bisa mengawasi ketat pembatasan BBM sampai 1 April. “Dari sisi kami kedua perpres tersebut sudah selesai tinggal dan sudah diserahkan ke Setgab untuk dibahas secara nasional,” katanya. Sebelumnya, Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan pemerintah saat ini belum memutuskan akan menaikkan harga BBM tahun 2012. “Kita tidak mau gegabah, kita harus hitung cermat, apalagi di April 2012 akan dilakukan pembatasan BBM dan kenaikan TDL. Nanti bagaimana daya beli, inflasinya, dan sebagainya kalau BBM juga kita naikkan,” ujarnya. (E-1)

CMYK

±

±

±


±

CMYK

rabu, 21 DESEmbEr 2011 lAmpuNg poSt

CMYK

±

Bisnis & Korporasi

KLIK JaKarTa—Bank BNI mengalami kerusakan pada jaringan anjungan tunai mandiri (ATM) sejak Selasa (20-12) pagi. Namun, bank menjamin kerusakan tidak mengganggu data nasabah dan transaksi yang dilakukan hari itu. “Kami sedang berusaha memperbaikinya, saat ini masih proses. Namun data-data nasabah dan transaksinya dijamin aman. Kami memiliki backup data yang terjaga baik,” kata Sekretaris Perusahaan BNI Tribuana Tunggadewi saat dihubungi di Jakarta, Selasa (20-12). Ia mengatakan sementara proses perbaikan berlangsung, transaksi nasabah bisa dilakukan secara manual melalui kantor-kantor BNI yang tersedia. Kerusakan yang berlangsung sejak pukul 08.00 disebabkan persoalan teknis hardware jaringan ATM BNI di seluruh Indonesia. “Diupayakan perbaikan selesai hari ini. Kami meminta maaf atas ketidaknyamanan ini,” ujarnya. Gangguan tersebut membuat transaksi yang menggunakan ATM BNI, seperti pengambilan uang tunai, transfer, dan pembayaran tagihan tidak bisa dilakukan. (E-2)

Sensation XL, Ponsel Kelas Atas HTC

±

JaKarTa—Produsen telepon pintar asal Taiwan, HTC Corporation, memperkenalkan smartphone kelas high end terbarunya HTC Sensation XL yang mengusung teknologi tata suara Beats Audio dengan layar 4.7 inci. “HTC Sensation XL kami luncurkan sebagai last product dari HTC di tahun 2011, dan merupakan best of the best,” kata Head of Product Marketing HTC Indonesia Samudro Seto dalam peluncuran ponsel pintar itu di Jakarta, Selasa (20-12). Menurut Seto, kamera resolusi 8 MP mampu mengambil gambar tajam dalam kondisi pencahayaan yang kurang dan bisa menangkap gambar dengan cepat. Layar 4.7 inci dengan kualitas HD jernih untuk menonton film dan video, dan untuk perekaman videonya sudah dilengkapi dengan HD video yang hasilnya bisa disunting langsung dalam handset-nya dengan kualitas suara stereo. HTC Sensation juga memberikan kapasitas penyimpanan data sebesar 5 Gb secara cloud (virtual). Seto mengungkapkan HTC Sensation XL ini merupakan ponsel yang memiliki hardware pure chip pertama dari HTC. (E-2)

2011 ini, harga emas perhiasan 24 karat di bandar Lampung merosot tajam. Penurunan harga jual emas ini mencapai rp20 ribu hingga rp30 ribu/gram. Saat ini harga emas rp475 ribu hingga rp480 ribu/gram.

n lAmpuNg poSt/mg3

TUrUN HArGA. Seorang pedagang menunggu emas di pasar Bambu Kuning, beberapa waktu lalu. memasuki akhir tahun 2011 ini, harga emas perhiasan 24 karat di Bandar lampung merosot tajam. penurunan harga jual emas ini mencapai Rp20 ribu hingga Rp30 ribu per gram.

TELEKOmUNIKASI

Axis Dapat Spektrum 3G Tambahan BANDAR LAMPUNG (Lampost): Operator GSM, A x is mengumumkan perolehan dan pembayaran spektrum 3G tambahan, Selasa (20-12). Perusahaan sekarang memperoleh dua blok (2 x 10 MHz) spektrum 3G, sama besarnya dengan spektrum yang dikuasai operator utama lainnya di Indonesia. Perolehan spektrum ini disahkan dengan diterbitkannya Keputusan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 636/ K EP/M.KOMINFO/12/2011. Tambahan spektrum 3G ini memungkinkan Axis memberikan layanan mobile internet berkecepatan tinggi di seluruh wilayah layanannya. “Kami menyambut positif pengalokasian sumber daya spek-

trum 3G yang telah dilakukan secara adil di industri. Pengalokasian spektrum tambahan ini sejalan dengan strategi Axis untuk memberikan layanan mobile broadband dengan kecepatan lebih tinggi di seluruh cakupan wilayah layanan kami. Perolehan spektrum ini juga menunjukkan komitmen jangka panjang kami untuk mengembangkan industri telekomunikasi di Indonesia,” kata Presiden Direktur dan CEO Axis Erik Aas dalam siaran persnya kemarin. Axis akan segera memanfaatkan spektrum tambahan ini dan akan menyediakan layanan broadband berkecepatan hingga 42 Mbps di wilayah-wilayah utama pada awal 2012. Ta mba ha n spek tr u m da n

investasi pada pembangunan jaring an yang saat ini sedang dilakukan akan memungkinkan Axis untuk membangun kesuksesan dalam memberikan layanan mobile internet berkecepatan dan berkualitas tinggi bagi para pelanggannya. Selanjutnya perusahaan juga telah siap untuk melakukan ekspansi jaringan mobile broadband dan peningkatan cakupan layanan secara nasional. Pengumuman pendanaan sebesar 1,6 miliar dolar AS yang barubaru ini diperoleh, diikuti dengan kontrak kerja sama dengan para vendor dan tender untuk sewa menara semakin memperkuat posisi Axis untuk terus tumbuh dan meningkatkan pangsa pasar serta pendapatannya. (NoV/E-1)

PErANGKAT

Acer Iconia A101 Dibanderol Rp4 Juta BANDAR LAMPUNG (Lampost): Acer memperkenalkan produk komputer tablet terbarunya, Acer Iconia A101. Produk dengan luas layar 7 inci ini memiliki berbagai keunggulan. Selain bentuknya yang stylish, enak digunakan, juga dilengkapi dengan koneksi 3G. Menurut Marketing Manager PT Sinar Eka Selaras (SES), distributor Acer, Lisa Widyawati, produk Acer Iconia A101 merupakan kesatuan antara teknologi terkini dengan pendekatan stylish. Selain bentuknya yang tergolong mungil untuk ukuran tablet, produk ini dilengkapi dengan prosesor dual-core NVIDIA tegra 2. D e s a i n y a ng mem i l i k i lengkungan pada bagian sisi serta pilihan warna yang tersedia membuat tablet ini terlihat elegan. Acer sendiri memberikan dua pilihan warna casing, yaitu cherry red (merah) dan trendy blue (biru). Di Lampung, authorized

±

±

CMYK

±

baNDar LaMPuNG (Lampost): Memasuki akhir tahun

Libur Nyaman Bersama Hyundai

JaKarTa—PT Hyundai Mobil Indonesia mempersiapkan program Hyundai iCare Program 2011-Libur Nyaman Bersama Hyundai. Program yang terdiri dari dua bagian ini dikemas khusus untuk seluruh pelanggan setia Hyundai yang akan berlibur ke luar kota dan melakukan servis berkala selama musim libur akhir tahun 2011 dan awal tahun 2012. Siaran pers PT Hyundai Mobil Indonesia menyebutkan mulai 12 Desember 2011—2 Januari 2012, PT Hyundai Mobil Indonesia memberikan penawaran menarik berupa diskon sparepart hingga 25% serta diskon jasa dan genuine materials sebesar 15% untuk paket engine tune up, timing belt, brake system, suspension system, dan clutch system. Pengguna kendaraan Hyundai yang mau berlibur keluar kota tidak perlu khawatir karena Posko Akhir Tahun Hyundai akan berada di tol Km 57 Cikampek dan di kawasan Puncak di Hotel Cisarua Indah mulai dari 30 Desember 2011—2 Januari 2012. (E-2)

I 10

Harga Emas Merosot Tajam

Jaringan ATM BNI Rusak

±

±

±

dealer Acer, Multicom, membanderol Iconia A101 ini dengan harga Rp4 juta ditambah bonus paket data unlimited dari XL Axiata selama enam bulan. Saat menggunakan produk Iconia A101, pengguna akan mendapatkan port HDMI yang memberikan pilihan pada untuk mendapatkan tampilan video berdefinisi tinggi hingga 1.080 piksel. Port ini juga berfungsi sebagai koneksi ke layar televisi atau pilihan layar lebar lainnya. “Jadi kita bisa langsung meng hubungkan Acer Iconia A101 dengan layar televisi atau layar lebar lainnya dengan tampilan gambar tetap sempurna,” kata Lisa, dalam keterangan resminya, kemarin. Acer Iconia A101 ini menggunakan sistem operasi Android versi 2.3 atau Honeycomb yang kompatibel dengan Flash 10.3. Ini akan memudahkan untuk membaca buku menggunakan e-book. (NoV/E-1)

Meskipun mengalami penurunan harga, aktivitas jual beli emas di sejumlah pertokoan emas di Bandar Lampung relatif sepi. “Mungkin imbas dari krisis Eropa, jadi harga emas turun jauh,” kata Ria, pemilik Toko Emas Rezeki di kompleks pertokoan Bambu Kuning Plaza, Selasa (20-12). Menurut Ria, sepekan sebelumnya harga emas perhiasan 24 karat masih dijual seharga Rp500 ribu hingga Rp510 ribu per gram. Namun, pada awal pekan ini turun menjadi Rp475 ribu hingga Rp480 ribu/gram. Lebih lanjut, Ria mengatakan meskipun mengalami penurunan harga, aktivitas di toko emas miliknya masih relatif stabil. Belum ada peningkatan jumlah konsumen yang membeli atau menjual emas. Demikian juga di Toko Emas Sinar Baru di kompleks pertokoan Pasar Tengah. Di toko emas ini, aktivitas jual beli emas masih relatif stabil. Di Toko Sinar Baru, emas perhiasan 24 karat masih dijual seharga Rp485 ribu/gram. Harga Dunia

Sementara itu, pada perdagangan Senin (19-12), harga emas di pasar spot ditutup turun ke level 1.593 dolar/ounce, dibandingkan penutupan akhir pekan lalu di 1.598,75 dolar. Harga emas sempat menyentuh 1.582,84 dolar/ounce karena kekhawatiran seputar penurunan peringkat Eropa telah mengangkat dolar AS. Di New York, harga emas berjangka untuk pengiriman Februari ditutup turun 1,20 dolar/ounce ke level 1.596,70 dolar dan diperdagangkan pada kisaran 1.593-1 .607,50 dolar/ounce. “Sebagian besar investor mungkin tidak ingin menjual, tapi tidak melihat juga alasan yang tepat

untuk bertahan,” kata Mike Guido, associate director hedge fund sales Macquarie, seperti dikutip dari Reuters, Selasa (20-12). Ia mengatakan harga kemungkinan akan berada di kisaran 1.590—1.600 dolar/ounce untuk 2 pekan ke depan, atau bahkan hingga awal tahun baru.

‘‘

Harga emas mencatat penurunan mingguan terbesar sejak September, seiring menguatnya dolar AS akibat kekhawatiran krisis di Eropa yang semakin memburuk. Harga emas terus turun, bahkan sempat berada di titik terendahnya dalam 12 minggu pada pekan lalu. Harga emas juga mencatat penurunan mingguan terbesar sejak September, seiring menguatnya dolar AS akibat kekhawatiran krisis di Eropa yang semakin memburuk. Kemarin dolar AS kembali menekan euro ke titik terendahnya dalam 11 bulan, dipicu kekhawatiran krisis Eropa yang akan mengganggu pertumbuhan ekonomi. Permintaan dolar AS juga meningkat setelah kematian Pemimpin Korea Utara Kom Jong-il yang dikhawatirkan memicu ketidakpastian. Sementara itu, harga emas PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) melanjutkan kenaikan pada awal pekan. Pada perdagangan awal pekan ini harga emas naik Rp1 juta/ kg. Sedangkan harga buy back emas Antam naik ke Rp475 ribu dari Rp474 ribu/gram. (WIN/E-2)

±

Tata Kelola Terbaik

n ANtARA/ulIl

Wakil Direktur utama pt Bakrie telecom Erik meijer (tengah) menerima Anugerah good Corporate governance Award yang menempatkan BtEl sebagai perusahaan telekomunikasi yang memiliki sistem tata kelola yang baik dengan menerapkan moral dan etika dalam setiap proses bisnis, Senin (19-12).

CMYK

±

±


± ±

CMYK CMYK

RABU, 21 DESEMbEr 2011 lampung post

± ±

CMYK

± ±

I 11

Pariwara

± ±

±

± ±

±

± ±

±

± ±

CMYK CMYK

± ±

CMYK

± ±


CMYK

Opini

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

TAJUK Hari Pertama Abraham Samad

ABRAHAM Samad, yang menghidupkan kembali gelora harapan, resmi memimpin Komisi Pemberantasan Korupsi kemarin. Serahterima jabatan ketua dari pejabat lama Busyro Muqoddas menjadi langkah pertama Samad yang menjanjikan banyak hal dalam tahun pertama kepemimpinannya. KPK adalah lembaga super yang dibentuk untuk memberantas superkorupsi yang mewabah di Indonesia. Karena itu, lembaga super yang bersifat sementara tersebut menjadi tumpuan harapan publik bahwa korupsi masih mampu diberantas. KPK adalah harapan baru bagi publik yang telah kehilangan kepercayaan kepada lembaga penegak hukum seperti kepolisian dan kejaksaan. Di era Taufiqurrahman Ruki, KPK berhasil merebut simpati. Memasuki masa Antasari Azhar, KPK sempat menggairahkan. Namun, gairah itu justru menjadi titik balik kemerosotan kredibilitas karena dua pemimpinnya, Bibit Samad Rianto dan Chandra Hamzah, terjerat kasus dugaan suap dan sempat ditahan walaupun akhirnya dibebaskan melalui pendeponiran. Kepemimpinan Busyro Muqoddas yang sempat menggembirakan ternyata tidak membawa harapan banyak. Sejumlah pemimpin KPK, termasuk Chandra Hamzah, disebut terdakwa Muhammad Nazaruddin, mantan bendahara Partai Demokrat yang tersangkut kasus suap Wisma Atlet di Palembang, menerima sogokan. Abraham Samad muncul pada situasi kredibilitas KPK sedang menukik tajam. Anak muda yang relatif bersih dan pejuang antikorupsi dari Makassar yang memiliki rekam jejak bening itu menggugah DPR untuk menyingkirkan calon-calon yang sebelumnya menjadi favorit partai-partai. DPR yang sebelumnya mendua, antara memerangi korupsi dan membela koruptor, bersepakat di belakang Samad. Oleh sebab itu, muncullah Samad sebagai pilihan mutlak mengantongi 43 suara dari 56 pemilih di Komisi III. Abraham Samad memukau DPR dan kita semua ketika berjanji membuka kasus-kasus besar yang selama ini mentok di KPK. Di antaranya kasus Bank Century dan tumpukan perkara yang berpusat di tangan Nazaruddin dengan pertautan di lingkaran elite partai dan pemangku kekuasaan. Samad berjanji bila dalam tahun pertama tidak mampu menuntaskan perkara-perkara besar itu, dia akan mengundurkan diri dan pulang ke kampungnya di Makassar. Janji itu berat, tetapi diucapkan dengan amat ringan. Apakah Samad tidak memiliki beban? Selama fit and proper test di DPR, dia kelihatan yang paling berani dan masuk akal berargumentasi. Padahal, menurut peringkat yang disusun panitia seleksi, Samad berada di posisi lima dari delapan calon yang diajukan. Satu-satunya beban yang dikhawatirkan akan mengganggu justru mayoritas mutlak suara Komisi III yang diberikan kepadanya. Keputusan DPR adalah keputusan politik. Apakah Samad akan kukuh menampik sikap DPR yang kerap mendua antara memerangi dan melindungi koruptor? Apakah Samad juga akan kukuh menghadapi retorika kekuasaan yang tidak intervensi, tetapi tetap saja lembaga penegak hukum merasa tidak independen? Langkah pertama telah diayun di hari pertama. Janjimu terlalu enak dan terlalu manis untuk dilupakan.

NUANSA

Untuk Ibu SEMUA orang pasti pernah memiliki ibu, karena mereka terlahir dari rahim seorang ibu. Menyusui dan menimang-nimang penuh kasih sayang, memberi nasihat kala malam telah larut, hingga gerbang mimpi menjelang pagi. Ibu jualah yang membentuk jiwa mentah dan mengelola emosi labil ini menjadi lokomotif kemajuan. Hingga memberi keberuntungan karena setiap hembusan napasnya selalu penuh dengan doa. Buatlah ibumu bahagia saat dia masih hidup, kata seorang sahabat sambil mengusap air mata sewaktu ditinggal sang bunda. Ibu memang segalanya, penegas kita di kala lara, impian dalam rangsa, rujukan di kala nista. Ibu adalah mata air cinta, jiwa keabadian bagi semua wujud, penuh cinta dan kedamaian. Kasih sayang ibu tak ada batasnya, ibarat matahari yang menyinari alam semesta. Kasih sayang ibu diberikan secara cuma-cuma, tanpa mengharapkan imbalan atau tuntutan kembalian kasih sayang dari sang anak. Kasih sayang seorang ibu diibaratkan sebesar buah kelapa, sementara kasih sayang seorang anak terhadap ibunya hanya sebesar butiran padi. Sangat jauh perbandingannya. Pepatah mengatakan, Kasih ibu sepanjang jalan, kasih anak sepanjang galah. Oleh sebab itu, seharusnya kita tak hanya menghormati, tapi juga mematuhi perintah dan seruan yang baik dari ibu. Seperti yang dilakukan Nabi Muhammad saw. Bahkan, ketika Nabi Muhammad saw. ditanya para sahabat, Siapa orang yang paling berjasa dan patut dihormati di dunia ini? Beliau menjawab, Ibumu. sampai beberapa kali. Baru kali ketiga ditanya, Nabi saw. menjawab, Ayahmu . Dengan demikian, menghormati ibu adalah sesuatu yang sangat penting, terlebih surga berada di bawah telapak kaki ibu. Keridaan ibu adalah keridaan-Nya, dan murka ibu adalah murka-Nya. Karena itu, janganlah mendurhakai dan membuat ibu bersedih. Berikanlah kebahagiaan agar wajah ibu menjadi berbinar-binar, kembali tersenyum. Dan jika hari ini kalian masih belum bisa berbuat banyak terhadap ibu, kirimkanlah ucapan sebagai kado kecil di Hari Ibu untuk menghormati seorang ibu yang telah mengandung, melahirkan dan membesarkan, serta memperhatikan kepada anak-anaknya dengan penuh kasih sayang. Kita tahu, tanpa ibu, dunia tak ada lahir generasi penerus bangsa, maka hormatilah ibumu, siapa pun dia. (WIWIK HASTUTI)

PAK DE

PAK HO

Anggaran kemiskinan Rp2,2 triliun tidak tepat sasaran.

Sering dana kemiskinan dipakai untuk kekayaan.

FERIAL

CMYK

I 12

PKBN dan SRI Tersingkir Ahmad Gelora Mahardika Magister Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta

P

ada hari Jumat 16 Desember 2011, sejumlah pemerhati politik dan berbagai unsur yang terlibat dalam perpolitikan Indonesia serentak mengarahkan pandangan mereka ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Mereka menanti sikap resmi pemerintah terhadap nasib Partai Kemakmuran Bangsa Nusantara (PKBN) dan Partai Serikat Rakyat Independen (SRI), apakah kedua partai baru itu lolos sebagai badan hukum. Setelah diberikan kesempatan untuk melengkapi berkas sejak pengumuman periode pertama 10 November 2011, telah muncul suara-suara miring yang menganggap skema pengumuman bertahap yang dilakukan Kemenkum dan HAM merupakan usaha untuk melakukan deal-deal politik agar partai-partai yang belum melengkapi berkas bisa lolos menjadi badan hukum. Namun, fakta yang terjadi sungguh mengejutkan. Kemenkum dan HAM untuk kedua kalinya tegas mengatakan kedua partai tersebut tidak lolos karena kekurangan persyaratan yang sebagaimana ditentukan dalam undang-undang.

Kerancuan Ideologi

Partai SRI yang siap mengusung mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memilih sikap legawa menyikapi keputusan ini. Namun, Ketua Umum PKBN Yenni Wahid menganggap ada konspirasi tersembunyi dalam keputusan tersebut. Lepas dari kontroversi yang ada dalam bayang-bayang sejumlah partai yang gagal dalam proses verifikasi, penulis melihat kesiapan PKBN dan SRI memang masih tertinggal cukup jauh dengan Partai NasDem. Persiapan yang dibangun baik secara infrastruktur dan suprastruktur masih sangat kurang. Ketika Partai NasDem secara terbuka mengadakan rapimnas dan melakukan sosialisasi yang masif, baik melalui media cetak maupun elektronik, berbanding terbalik dengan PKBN dan SRI yang terlihat “kehabisan bensin”. Kondisi yang terlihat secara kasat mata ini merupakan gambaran sederhana perbedaan antara Partai NasDem dan partai-partai yang lain. Andaikan sikap Kementerian Hukum dan HAM betul-betul merupakan sikap politis yang didasari intervensi dari sejumlah pihak, sebagaimana diungkapkan Yenni Wahid dan Ketua Umum Partai SRI Damianus Taufan, saya melihatnya sebagai dua sisi mata uang yang

berbeda. Di satu sisi, penulis melihat Kemenkum dan HAM memasung hak asasi berpolitik warga negara. Hal itu sangat bertentangan dengan judul press release yang dilakukan Menkum dan HAM Amir Syamsuddin pada 10 November 2011 yang berjudul Menghormati Hak Berpolitik Warga Negara.

‘‘

Konsep pluralitas dan multikultural yang seharusnya tecermin dalam representasi partai politik telah dikaburkan oleh kerancuan ideologi partai politik. Tetapi di sisi lain, sikap ini merupakan jiwa demokrasi yang ideal. Banyaknya partai politik di negeri ini telah memunculkan kebingungan masyarakat. Konsep pluralitas dan multikultural yang seharusnya tecermin dalam representasi partai politik telah dikaburkan oleh kerancuan ideologi partai politik. Contoh sederhana, partai yang mengklaim sebagai representasi Nahdlatul Ula-

ma (NU). Selain PKB, ada PKNU, PPNUI, PPP, masih ditambah PKBN yang gagal lolos verifikasi. Oleh karena itu, penulis menyetujui sikap Kemenkum dan HAM tidak memberi pengesahan badan hukum sebagai bagian dari penyederhanaan partai politik. Ide penyederhanaan partai politik pada hakikatnya telah muncul dalam Undang-Undang No. 2 Tahun 2011 tentang Partai Politik. Sayangnya, sejumlah pasal yang berfungsi signifikan dibatalkan Makhamah Konstitusi (MK). Namun, semangat penyederhanaan parpol tidak berhenti sampai di situ. Undang-Undang Pemilu yang kini dibahas DPR memberikan persyaratan berat sebagai prasyarat agar parpol bisa menjadi peserta pemilihan umum (pemilu). Pemilu Sederhana

Pada Pemilu 2009, KPU secara fantastis menganggarkan Rp47,9 triliun jauh dari anggaran pada tahun 2004 yaitu Rp3,5 triliun. Kondisi ini memunculkan ide untuk menciptakan pemilu yang sederhana. Ide pemilu sederhana bisa dilakukan secara bertahap dan dimulai dari sekarang. Pertama, pemilihan anggota KPU harus bersifat independen dan menghindarkan munculnya caloncalon pesanan dari sejumlah partai

tertentu. Kedua, RUU Pemilu yang kini dibahas DPR dan pemerintah harus memberikan persyaratan yang berat untuk partai-partai yang ingin berkiprah di Pemilu 2014. Sehingga, pada Pemilu 2014 jumlah partai yang ikut pemilu tidak sebanyak tahun 2009. Ketiga, pemerintah melalui KPU harus mampu memanfaatkan fasilitas pengadaan warisan periode sebelumnya. Selama ini anggaran KPU tersedot untuk pengadaan barang dan jasa. Dan langkah terakhir ialah penggunaan media e-KTP yang difungsikan sebagai kartu pemilih. Penggunaan e-KTP selain berpotensi menciptakan penghematan, juga menghindari hilangnya hak-hak politik warga negara seperti pada periode-periode pemilu sebelumnya. Pemilu 2014 memang masih lama, namun langkah pasti yang dilakukan pemerintah telah sesuai dengan spirit demokrasi modern. Untuk kasus PKBN dan Partai SRI, penyederhanaan partai politik memang harus dilakukan secara step by step, tidak bisa secara tiba-tiba. Akan tetapi, yang perlu dicatat adalah penyederhanaan partai politik tidak boleh melanggar hak asasi berpolitik warga negara. Namun, kasus ini tetaplah penulis lihat sebagai dua sisi mata uang, bersyukur sekaligus prihatin. (*)

Gerakan Sosial Usai Bakar Diri Sondang Febrie Hastiyanto Alumnus Sosiologi FISIP UNS Solo

M EN I NGGA LN YA Sonda ng Hutagalung, mahasiswa Universitas Bung Karno, yang membakar diri di depan Istana Merdeka menyentak rasa kemanusiaan kita. Meskipun motif Sondang belum pasti karena sesaat setelah membakar hingga meninggal dalam kondisi kritis, kuat dugaan aksi bakar diri Sondang merupakan ekspresi kekecewaan terhadap pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono. Sebagai aktivis sekaligus Koordinator Himpunan Advokasi-Study Marhaenis Muda untuk Rakyat dan Bangsa Indonesia (Hammurabi), satu komunitas Sahabat Munir yang dekat dengan Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras), Sondang tentu meniatkan aksinya sebagai gerakan sosial. Sejumlah kalangan menduga Sondang terinspirasi tukang sayur Mohamed Bouazizi yang melakukan aksi serupa yang kemudian mendorong lahirnya revolusi tak hanya di Yaman, juga di dunia Arab.

Namun, tampaknya ikhtiar Sondang menjadikan dirinya sebagai martir tak seperti yang ia duga. Sesaat setelah Sondang membakar diri hingga meninggal, gerakan sosial di Tanah Air masih tampak kalem, nyaris tak terpengaruh. Sondang boleh kecewa, namun secara teoritik gerakan sosial di Tanah Air yang tak bergeliat juga ada sebabnya. Pendorong

Fokus gerakan sosial umumnya pada perjuangan ekstraparlementer kelompok penekan (pressure group) dari koalisi masyarakat sipil yang menggelembung hingga menghasilkan kekuatan rakyat (people power). Metode gerakan sosial ekstraparlementer umumnya bermula dari jalanan. Gerakan sosial di banyak negara terbukti mampu menjatuhkan rezim berkuasa. Namun, rezim pengganti tidak selalu bisa membersihkan diri dari rezim lama. Hal ini sering menjadi kritik post factum paling lazim dalam menganalisis gerakan sosial. Pendorong lahirnya gerakan sosial umumnya dibedakan men-

jadi dua, yak ni faktor penyebab (causa tive fac tors) dan faktor pemicu (trigger factors). Faktor penyebab merupakan realitas objektif berupa situasi buruk yang terjadi masif dan hampir merata. Realitas objektif dapat terjadi “dengan sendirinya” misalnya bencana alam, resesi, konflik. Bisa juga terjadi karena didesain dengan membangun opini publik bahwa situasi yang buruk sedang terjadi. Usaha membangun opini publik umumnya dilakukan melalui demonstrasi berkelanjutan. Bila faktor penyebab telah terbangun, kemudian diperlukan faktor pemicu untuk mempercepat eskalasi ketidakpuasan publik. Metode ekstrem dapat dirancang sebagai faktor pemicu, misalnya mogok makan, apalagi pelakunya sampai meninggal, untuk mengundang kemarahan publik seperti kelompok intelektual dan para tokoh. Untuk gerakan sosial di Indonesia, transisi antara Orde Lama menuju Orde Baru dan Orde Baru menjadi Orde Reformasi merupakan contoh yang baik. Pada masa Orde

Lama, faktor penyebab terbangun sejak 1962—1963 dan mencapai puncaknya saat terjadi pembunuhan sejumlah jenderal di Lubang Buaya. Demikian pula Orde Baru mengakhiri kejayaannya setelah diterpa krisis moneter. Demonstrasi mahasiswa sejak pengujung 1997 sesungguhnya usaha permulaan untuk mematangkan situasi dan dengan cepat meletus dalam penembakan mahasiswa Trisakti. Gugurnya mahasiswa martir ini menjadi pemicu lahirnya Orde Reformasi. Situasi Objektif

Realitas yang sama secara relatif belum terjadi pada situasi objektif yang melatari aksi Sondang. Secara umum publik masih nyaman dengan situasi saat ini, meskipun ketidakpuasan terjadi di manamana. Aktor-aktor gerakan sosial seperti gerakan mahasiswa, misalnya, masih melakukan aksi secara sporadis dan reaksioner, tidak secara khusus meniatkan diri untuk menjalin simpul gerakan yang kuat. Aksi reaksioner gerakan mahasiswa ditandai dengan aksi nor-

matif umumnya bersandar pada momentum, semisal saat Hari Antikorupsi. Selepas momentum itu, gerakan mahasiswa kembali disibukkan tugas-tugas kuliah. Belum lagi periodisasi kepengurusan gerakan mahasiswa yang membuat pengurus baru harus memulai dengan pemanasan terlebih dulu. Pola siklikal periodisasi kepengurusan mahasiswa juga kurang taktis melahirkan gerakan sosial yang berkelanjutan dan konsisten. Meskipun pahit, secara teoritik kita dapat mengatakan aksi Sondang belum berhasil menginspirasi lahirnya gerakan sosial, bila ia dikategorikan sebagai faktor pemicu. Artinya, dalam 1—2 hari ke depan belum akan terjadi perubahan mendasar dalam tatanan sosial politik kita. Namun, ikhtiar Sondang mengorbankan dirinya akan dicatat sejarah sebagai kontribusi bagi penguatan gerakan sosial di Indonesia, yakni sebagai faktor penyebab yang akan menggugah kesadaran publik bahwa reformasi belum berjalan di atas relnya. (*)

CMYK

Stabilitas dan Pengawasan Bank Achmad Deni Daruri President Director Center for Banking Crisis

STABILITAS perbankan dan pengawasan bank merupakan dua aspek perbankan yang saling terkait. Keduanya memerlukan aturan perbankan global yang ajeg. Dialektika antara pengawasan perbankan dan krisis perbankan selalu menghasilkan strategi pengawasan perbankan yang lebih modern. Sejarah telah membuktikannya. Untuk itu, pada Januari 2001 Basel Committee menerbitkan draf yang telah direvisi dan di-update mengenai proposal awal yang dulu dikeluarkan tahun Juni 1999 untuk mereformasi Basel Capital Accord tahun 1988. Kerangka yang telah direvisi yang dikenal sebagai Basel II itu terdiri atas tiga pilar, yakni persyaratan capital adequacy, pengawasan tersentralisasi, dan market discipline, dan ketiga pilar itu akan membentuk dasar untuk membentuk kembali Basel Accord. Masalahnya, Basel Accord menyediakan pinjaman yang berisiko dengan mensyaratkan bank-bank menyisihkan jumlah kapital yang sama dengan pinjaman ke peminjam yang tidak dapat dipercaya sebagaimana dengan peminjam dengan kredit yang lebih baik. Sebagaimana dengan menghubungkan

kapital dengan credit rating dari agensi seperti Moody’s and Standard and Poor’s, credit rating dari internal bank juga digunakan sebagai penentu berapa banyak kapital yang harus disisihkan. Perubahan ini juga memiliki sasaran untuk mengembangkan perjanjian ini menjadi kerangka yang lebih universal untuk penggunaan oleh supervisor perbankan nasional dan diharapkan bahwa kerangka yang baru ini akan berefek pada 2005. Pada 15 November 2005, Basel Committee pada Banking Supervision mengisukan versi yang telah diperbaharui dari Basel II dan juga versi terbaru dari Capital Accord untuk memasukkan risiko pasar. Sebuah pengarahan “post-Enron” telah digunakan pada 2002. Sensitif Risiko

Pengarahan ini bertujuan pada pengawasan yang lebih efektif ke grup-grup finansial yang mengombinasikan perbankan, asuransi, dan aktivitas lain yang belum dikover dan diakunkan oleh regulasi EU yang berlaku saat itu. Sebagaimana tujuan utamanya yang mengurangi risiko, pengarahan ini juga bertujuan memastikan kapitalisasi konglomerat finansial secara cukup dengan melarang praktek yang bersifat inflasi terhadap base capital dari firma.

Deadline untuk implementasi dari pengarahan tersebut adalah Januari 2005. Bagaimanapun beberapa komentator telah berargumen bahwa salah bagi Eropa untuk mencoba menggunakan peraturan internasional yang baru pada kapital bank dengan cara yang seragam. Kritik telah dilayangkan pada Basel II, termasuk kebijaksanaan supervisory ini dapat membawa kepada regulatory capture, di mana sangat sensitif terhadap risiko, formula kapitalnya terlalu preskriptif dan kompleks serta tidak cocok untuk 90% populasi dunia. Pilar kedua dari New Basel Accord bagaimanapun juga menyadari peran vital yang dimainkan oleh pengawas yang mempertahankan dan memelihara kapitalisasi bank yang cukup. Dengan perbedaan pada struktur legal dan regulatory pada yurisdiksi yang berbeda, Basel Comittee sadar dengan adanya kebutuhan untuk memelihara fleksibilitas yang cukup dalam aplikasi pilar 2. Lebih Fokus

Tujuan dari Comittee dalam membuat pilar 2 adalah untuk mempromosikan dan mendukung proses yang ditujukan kepada bank-bank yang aktif secara internasional untuk menentukan kapital sesungguhnya

yang dimiliki. Juga untuk membuat proses ini berada di bawah pengawasan yang lebih terfokus daripada yang telah dilakukan. Pilar 2, baik dalam prinsip pertama dan pertimbangan akan adanya risiko yang lebih spesifi k, membuat jelas bahwa tanggung jawab utama adalah pada bank-bank untuk membuat ketentuan ini. Antara pilar pertama dan pilar kedua, Committee melihat adanya perbedaan antara keduanya. Pilar 1 merepresentasikan persyaratan minimum regulatory di mana pilar 2 menyadari bahwa bank-bank menghadapi risiko yang tidak tercantum dalam pilar 1 dan banyak bank memilih untuk beroperasi pada level kapital yang di atas dari apa yang dipersyaratkan pada pilar 1. Pilar 2 mengekspresikan tujuan Committee bahwa bank-bank yang aktif secara internasional setidaknya beroperasi dengan memenuhui di atas persyaratan minimum pilar 1. Prinsip ini memegang peranan penting dalam Capital Accord secara keseluruhan. Dan pilar 2 menyediakan fleksibilitas tentang bagimana ini dapat dicapai. Kerangka kerja formal mengenai pengukuran capital adequacy telah dikonstruksikan selama bertahun-tahun. (*)

POJOK Air sumur di Bandar Lampung tercemar bakteri dari septictank. Air PAM sering berhari-hari macet total. Ketua KPK Abraham Samad mengibarkan slogan gantung koruptor. Jangan matikan harapan rakyat.

Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Wakil Pemimpin Umum: Djadjat Sudradjat. Pemimpin Redaksi: Sabam Sinaga. Wakil Pemimpin Redaksi: Heri Wardoyo. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Dewan Redaksi Media Group: Elman Saragih (Ketua), Ana Widjaya, Andy F. Noya, Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Djafar H. Assegaff, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur M. Hutabarat. Sugeng Suparwoto, Suryopratomo, Toeti Adhitama. Redaktur Pelaksana: Iskandar Zulkarnain, Iskak Susanto. Sekretaris Redaksi: M. Natsir. Redaktur: Alhuda Muhajirin, Sri Agustina, Amiruddin Sormin, Wiwik Hastuti, Heru Zulkarnain, Zulkarnain Zubairi, Hesma Eryani, Sudarmono, Trihadi Joko, Umar Bakti, D. Widodo. Asisten Redaktur: Aris Susanto, Muharam Chandra Lugina, Musta an, Kristianto, Nova Lidarni, Syaifulloh, Lukman Hakim. Liputan Bandar Lampung: Juniardi, Sri Wahyuni, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Sony Elwina Asrap, Zainuddin. Biro Lampung Utara: Buchairi Aidi (Kabiro), Ruhiman, Hari Supriyono. Lampung Barat: Henri Rosadi (Plt. Kabiro), Eliyah. Way Kanan: Yoel Lukasim (Kabiro), Warseno, Mat Saleh. Lampung Tengah: Ikhwanuddin (Kabiro), Andika Suhendra (Wakabiro), M. Lutfi, Agus Hermanto. Metro/Lampung Timur: Sudirman (Kabiro), Djoni Hartawan Jaya (Wakabiro), Chairuddin (Wakabiro), Agus Chandra, Eddy Ribut Herwanto, Suprayogi. Tulangbawang: Muhammad Guntur Taruna (Kabiro), Juan Santoso Situmeang. Tanggamus: Mif Sulaiman (Kabiro), Sudiono, Sayuti, Widodo. Lampung Selatan: Herwansyah (Plt. Kabiro), Aan Kridolaksono, Usdiman Genti. Pesawaran: Meza Swastika. Desain Grafis: DP. Raharjo, Sugeng Riyadi, Sumaryono, Sugito, Malianingsih, Ridwansyah, David Jackson, Djadi Satmiko, Ferial, Nanang B, Dede Darmawan, Nurul Fahmi. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/ SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim). Account Executive Iklan: Oki Haray, Merry Destaria, Shiera Maqhruf, Mardlian Shah, Ferawati. Manajer Keuangan dan Akunting: Rosmawati Harahap. Manajer Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampungpost.com e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id redaksilampost@yahoo.com. Kantor Pembantu Sirkulasi dan Iklan: Jl. A.Yani No.7 Bandar Lampung, Telp: (0721) 255149, 264074. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Sanggar Pramuka No. 9, Kalianda Telp/Fax: (0727) 322724. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Imam Bonjol No.1, Telp/Fax: (0725) 47275. Menggala: Jl. Gunung Sakti No.271 Telp/Fax: (0726) 21305. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan

CMYK


CMYK

CMYK

Suara Pembaca

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

I 13

Lampung Post menerima kiriman tulisan berupa opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id atau redaksilampost@yahoo. com. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Pengiriman surat pembaca via e-mail harus dilengkapi alamat lengkap dan nomor telepon.

Kerusakan Jalan di Pesawaran JALAN utama yang menghubungkan Kecamatan Kedondong dan Penengahan—Pardasuka, Kabupaten Pesawaran, semakin parah. Ini terlihat jelas setelah kami investigasi dan cross check di lapangan. Jalan utama ini adalah jalur yang digunakan oleh banyak pihak, termasuk investor yang selalu hilir mudik di daerah ini, karena wilayah Kedondong, Penengahan, merupakan sentra perkebunan cokelat, kopi, dan juga daerah persawahan. Banyak warga yang mengeluh atas kondisi jalan tersebut. Jalur utama ini termasuk jalur vital karena sebagai jalur penggerak roda perekonomian yang menghubungkan Penengahan—Kedondong— Gedongtataan—Bandar Lampung. Kami sebagai bagian dari masyarakat yang peduli dengan pembangunan di Pesawaran ingin menanyakan kepada dinas terkait dan kepada Bupati yang memimpin Pesawaran. Masyarakat yang tinggal di jalur utama tersebut mengeluh dan kepada siapa harus mengadu jika tanggapan dari masyarakat tidak didengarkan instansi terkait. Tidak mungkin kami swadaya antarmasyarakat untuk mengaspal jalan tersebut. Besar harapan kami kepada Bupati Aries Sandi agar memperhatikan wilayah

Kecamatan Kedondong—Penengahan karena selama ini daerah tersebut bisa dibilang kurang diperhatikan. Seakan pemerintahan dan dinas terkait acuh tak acuh menanggapi keluhan masyarakat Pesawaran. Kami sangat mendukung kepemimpinan Bapak Bupati dalam hal pembangunan di Pesawaran.

‘‘

Jalur utama ini termasuk jalur vital karena sebagai jalur penggerak roda perekonomian yang menghubungkan Penengahan̶ Kedondong̶ Gedongtataan̶Bandar Lampung.

Kami masyarakat mempunyai mata yang dapat melihat dan hati untuk perasaan. Kalau jalan rusak seperti ini, ba nyak sekali kerugian yang muncul. Selain ongkos angkutan naik, investor juga enggan datang dan lewat ke daerah kami.

Mardlian Shah Ketua Forum Komunikasi Masyarakat Pesawaran

Ketika Peran Ibu Diabaikan DEWASA ini terjadi banyak kasus pengabaian peran seorang ibu. Peran ibu sangat dibutuhkan demi kelangsungan keluarga karena ibu sebagai pengatur rumah tangga dan anggota masyarakat yang diharapkan kontribusinya untuk kebaikan umat. Jika ibu mengabaikan perannya sebagai pengatur rumah tangga, dikhawatirkan bakal terjadi sejumlah hal negatif. Pertama, nasib anak-anak. Perkembangan anak tidak terkontrol dengan baik dan akan mengalami masalah pada sisi spiritual karena tidak ditanamkan nilai-nilai akidah/keimanan yang semestinya diberikan seorang ibu. Jika berkelanjutan, ketika menjelang remaja anak tersebut akan jauh dari nilai-nilai islami. Yang didapat hanyalah nilai kebebasan, anak lebih nyaman tinggal di luar bersama orang lain. Akhirnya, anak-anak merasa jauh dan tidak merasa memiliki ibu sehingga terdorong untuk tidak berbakti kepada orang tua. Kedua, dampak pengabaian menjadi korban suami karena sang suami merasa tidak ditaati istri dan tidak mendapatkan kesakinahan seperti yang terdapat dalam Alquran

Ar Rum: 21, “Dan di antara sebagian tandatanda kekuasaan Allah, Allah menciptakan di antara kalian pasangan yang kalian akan merasa tenteram (sakinah), rasa cinta (mawadah), dan kasih sayang (warahmah)”. Jika ibu tidak melakukan fungsi sebagai istri dengan baik jelas target berumah tangga tidak akan tercapai. Ketiga, dampak terjadi kepada pengaturan rumah tangga. Ketika istri sibuk di luar rumah, kondisi rumah menjadi tidak diperhatikan, fungsi ekonomi keluarga, fungsi keluarga sebagai rumah sakit untuk memelihara kesehatan anggota keluarga, begitu pula fungsi rumah sebagai tempat istirahat. Pada prinsipnya, Islam tidaklah melarang perempuan berkiprah di sektor publik. Akan tetapi, keputusannya untuk aktif di luar rumah harus mendapat izin dari suami. Ketika keputusan untuk berkarier ingin bernilai ibadah berarti sebelum terjun ke sektor publik harus mengetahui terlebih dulu hukum asalnya. Jangan mengambil hukum mubah (boleh) tapi meninggalkan hukum wajib. Tidak semata mengejar karier dan prestasinya, tapi harus ditanamkan di benak perempuan dan setiap muslim lainnya adalah setiap akan melakukan apa pun, harus terikat kepada hukum syara. Perempuan harus memahami komitmen yang kuat

untuk tidak mengabaikan tugas utama sebagai ibu maupun istri. Neni Kartika Mahasisiwa Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unila Pelajar Hizbut Tahrir Indonesia

Merenungi Kesempurnaan Ibu SEORANG ibu memiliki peran yang sa ngat penting dalam melahirkan dan membentuk generasi suatu bangsa. Seorang ibu memiliki peran dalam menentukan generasi intelektual pada masa sekarang maupun masa mendatang. Sebab, sejak awal, ibulah sosok yang pertama kali berinteraksi dengan putra-putrinya dan menanamkan nilainilai kehidupan kepada mereka. Islam menjamin kesempurnaan peran ibu. Untuk menjamin kesempurnaan peran tersebut, kita harus terikat kepada Islam. Sebagai konsekuensinya, kita harus menaati semua aturan Islam. Sebagai contoh ada suatu kisah, ada seorang ibu yang berbuat kesalahan, dia berzina dan kemudian dia mengakui kesalahaanya kepada Rasul. Rasul memerintahkan wanita tersebut untuk pulang dan merawat anaknya sampai besar. Namun, hal itu berbanding terbalik dengan kondisi saat ini bahkan ada seorang ibu yang melahirkan di dalam penjara. Lalu ba-

gaimana perasaan ibu tersebut dalam membesarkan anaknya di lingkungan orang-orang yang dapat dikatakan tidak diterima di masyarakat. Dalam hal ini negara memiliki peran yang besar untuk melaksanakan kesempurnaan peran tersebut. Namun, kenyataannya, tidak ada penjaminan oleh negara karena sistem yang diterapkan sekarang. Hukum-hukum Islam harus secara simultan dijalankan jika seorang ibu ingin menerapkan perannya. Akan tetapi, hal tersebut sulit untuk terwujud karena hanya berjalan secara individual. Peran tersebut tidak berjalan sempurna karena tidak adanya dukungan dari sistem. Lalu bagaimana bisa seorang ibu melahirkan generasi-generasi unggulan jika perannya tidak terwujud secara sempurna. Oleh karena itu, kita sebagai perempuan yang sejatinya adalah calon-calon ibu pencetak generasi bangsa tidak boleh berdiam diri. Kita harus memperjuangkan segera terciptanya kondisi yang kondusif dalam penjaminanan kesempurnaan peran ibu. Yakni dengan segera diterapkan daulah khilafah islamiyah. Karena hanya Islamlah yang akan memberikan penjaminan kesempurnaan perempuan itu sendiri. Tuti Handayani Mahasiswa FKIP Universitas Lampung Aktivis Hizbut Tahrir Indonesia

Kami membuka ruang keluhan, harapan, kritik, dan saran terhadap pelayanan umum, fasilitas publik, masalah sosial, atau kebijakan pemerintah dalam rubrik suara pembaca. Tanggapan Anda dapat dikirim via short message service (SMS) ke nomor 0815-405-9000 disertai nama dan alamat lengkap. Redaksi.

Titel Sarjana dalam e-KTP

Yth. Wali Kota Bandar Lampung, saya warga Kelurahan Penengahan, Tanjungkarang Pusat, pada tanggal 19 Desember sore dapat undangan foto pembuatan KTP elektronik (e-KTP) di kantor kecamatan. Saya ingin bertanya, apakah dalam pembuatan e-KTP titel pendidikan sarjana tidak diperbolehkan? Saat itu seorang petugas wanita bagian foto yang bilang begitu dan saya sempat berdebat. Jika iya, apa gunanya kuliah dan itu sangat penting dalam mencari pekerjaan. Di KTP saya yang lama dan masih berlaku, serta dalam KK gelar pendidikan saya tercantum. Mohon klarifikasi dan perbaikan. Bernard Jalan Sam Ratulangi Penengahan 085769957727

KUA Mesuji Jarang Ngantor

Yth. Kemenag Provinsi Lampung, tolong ditertibkan dan dikasih pengarahan karena KUA seharusnya menjadi contoh, tapi realisasinya jauh dari yang diharapkan. Sebut saja KUA Kecamatan Tanjungraya, Mesuji, jarang berangkat padahal terletak di ibu kota Mesuji. Oleh karena itu, Kemenag Tulangbawang dan Provinsi Lampung harus membimbingnya agar masyarakat Mesuji tidak resah. Abu Shohib Mesuji 085282638643

Mohon ditindaklanjuti oknum anggota Polres Lampung Utara yang suka memeras warganya. Terima kasih. 085711053041

Konsisten kepada Sumpah Jabatan

Yth. Bupati Lampung Selatan, tolong pada awal 2012 jalan raya Way Huwi menuju Rutan Way Huwi Sukarame diperbaiki karena kondisi rusak berat. 085267781269

Yth. para kepala daerah dan pejabat negara se-Provinsi Lampung, hendaknya tetap konsisten dengan sumpah jabatan yang diucapkan saat pelantikan agar dalam pelaksaan tugas dalam pemerintahan tidak melaku kan korupsi, tapi bekerja untuk kepentingan rakyat agar dapat makmur dan sejahtera. Seperti apa yang dikehendaki para pahlawan negeri ini ketika memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia. 081279633383

Oknum Polres Diduga Memeras

Kejahatan di Lambar Meningkat

Kerusakan Jalan Way Huwi

Yth. Kapolda Lampung, tolong diperbanyak personel polisi di wilayah Lampung Barat, terutama perwiranya, karena di wilayah ini kejahatan mulai meningkat. 085267781269

Kosong Yth. Pjs. Bupati Lampung Timur, SPBU di Sukadana kosong terus, tapi yang jual di depan SPBU stoknya selalu banyak. Tolong, Polres kan hanya dua jengkal dari situ. 081369480248

Perbaiki Jalan di Candipuro Mohon kebijakan Pemkab Lampung Selatan untuk memperbaiki Jalan Beringin, Kecamatan Candipuro, Lampung Selatan, karena jalannya sudah tidak layak pakai untuk kendaraan roda empat maupun roda dua. Mohon kebijakannya. 08153888596

Berapa Tarif Paket C Yth. Kadis Pendidikan Lampung Tengah, berapa biaya untuk mengikuti biaya paket C? Karena di Kecamatan Bangunrejo kami ditawari untuk ujian paket C sebesar Rp3 juta. 085718287062

SPBU di Sukadana Selalu

Pulanglah Rahmad Darmawan Saya berharap mantan pelatih Timnas U-23 Rahmad Darmawan dapat membangun sepak bola Lampung karena Lampung tempat RD lahir dan dibesarkan. Kami rindu dengan kejayaan bola Lampung di masa silam. Jayalah bola Lampungku! Tetro Bangunrejo, mteng 085768310156

Tunda Perubahan Logo Lamsel Yth. Pemkab Lampung Selatan dan pihak terkait, tolong dikaji ulang

tentang perubahan logo Lamsel. Logo Lamsel belum waktunya untuk diubah, tapi jalan-jalan di Lamsel yang harus diperbaiki. 085269408893

Baru Ditambal, Jalan Hancur Jalan ke arah Bratasena Gayabaru III baru tiga minggu sudah rusak lagi. Bagaimana kualitas aspal (asli atau palsu). Mohon kepada pihak berwenang untuk ditinjau. Sayang uang rakyat. Muammad Nur Bandarsurabaya, Lamteng 085269469175

Perbaikan Jalan Pugungtampak Yth. Bupati Lampung Barat, mohon diperhatikan jalan daerah Pugung, Pesisir Utara, sudah layak untuk diperbaiki dan mohon segera diperbaiki. Terima kasih. Guskannur Pugung Tampak

085367054732

Sertifikat di Lamsel Mahal Mohon kepada Bapak Bupati Lampung Selatan agar dikeluarkan Prona, karena pembuatan sertifikat tanah di Tanjungbintang sangat mahal. Dari awal pembuatan sampai jadi sertifikat, luas 1 hektare perkebunan biayanya Rp10 juta lebih. Bowok Tanjungbintang, Lamsel 085832758818

Dilarang Jemput Istri Yth. Kadis Perhubungan Lampung, tolong tindak tegas anggota Bapak di Pelabuhan Bakauheni. Apakah ada aturan seorang suami menjemput istri dilarang. Dan mobil saya tidak boleh keluar sama petugas yang jaga di terminal. Kejadiannya hari Sabtu 10 Desember 2011 pukul 06.00 pagi. Ibnu Sukarame, Bandar Lampung 081957341239

CMYK

CMYK


±

CMYK

RABU, 21 DESEMBER 2011 lampung post

±

Pariwara

CMYK

±

I 14

±

±

±

±

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


CMYK

±

CMYK

±

Pendidikan

RABU, 21 DESEMBER 2011 laMpunG poSt

±

I 15

Sekolah Rusak

LARAS BAHASA ‘Dua Family’

*Dian Anggraini

±

LEBIH dari sebulan terakhir, mata saya selalu tertuju pada sebuah ru­ mah makan bernama Dua Family. Rumah makan yang kini tumbuh bak jamur di musim hujan itu mengusik rasa penasaran saya, tidak hanya pada menu yang ditawarkan melainkan pula cara penyajiannya. Dilihat dari namanya, pastilah rumah makan tersebut menyajikan dua jenis masakan, Barat dan Timur. Tapi tidak menutup kemungkinan, jika si pemilik kaya kreativitas, ia menciptakan kuliner baru dengan me­ ngombinasikan kedua masakan tersebut, yang pastinya menggugah selera makan kita. Rasa pedas dan kaya rempah khas Timur, bercampur dengan gurihnya masakan para bule. Pasti lezat, gumam saya. Suatu siang, bersama si sulung Kaisar, saya sengaja singgah. Dengan perut yang sudah keroncongan, kami mengambil posisi yang tak jauh dari tumpukan makanan yang ternyata telah siap saji. Seorang pelayan menghampiri. Dengan logat Padang yang kental, dia ber­ tanya makanan apa yang kami pesan. Lalu, saya balik bertanya jenis masakan apa saja yang disajikan. Remaja tanggung ini mengatakan masakan yang disajikan tidak berbeda dengan rumah makan Pa­ dang lainnya, yaitu rendang, sop daging, lele bakar, ayam goreng pop, gulai ikan, perkedel, terung balado, dan lainnya. Ups, tak dinyana, rumah makan yang rada nginggris ini adalah rumah makan yang menyajikan masakan khas Padang, Suma­ tera Barat. Sederet menu yang disajikan tidak ada satu pun yang kebarat­baratan. Cara penyajiannya pun tetap tradisional. Dengan tumpukan piring di lengan kiri, pramusaji meletakan satu per satu piring di atas meja kami plus kobokan. Saya yang asli orang Indonesia saja terkecoh, dan saya berani men­ jamin ini juga terjadi pada orang asing yang mungkin saja mampir. Harapan untuk mencicipi kuliner baru menjadi lenyap seketika. Sepulang dari sana saya berpikir, mengapa pemilik rumah makan tersebut menamai usahanya dengan Dua Family. Tidak percaya dirikah ia dengan kekuatan bahasa Indonesia yang mampu menarik hati para pembeli, khususnya wisatawan asing. Harusnya, ia belajar dari pendahulunya, seperti Begadang, Dua Saudara, Gajeboh, Kamang, Lamun Ombak, dan Mata Air yang tetap laris manis diserbu pembeli yang ingin menyantap masakan Minang yang memiliki keunikan rasa ini. Saya yakin, jika meng­ gunakan nama Dua Keluarga, rumah makan itu tetap saja diminati. Menurut saya, daripada bergagah­gagah menggunakan bahasa “orang lain”, lebih baik menggunakan kosakata sendiri. Mengingat usaha yang ditekuni mencirikan daerah, kenapa tidak memakai kosakata daerah. Toh tetap saja mampu memikat hati calon pembeli yang sudah terbayang­bayang dengan mantapnya rasa rendang. Wisatawan pasti penasaran dan ingin mengetahui arti bahasa daerah yang tentunya asing bagi mereka. Sejatinya, kewajiban menggunakan bahasa Indonesia telah tertu­ ang dalam Undang­Undang Nomor 24 Tahun 2009 tentang Ben­ dera, Bahasa, dan Lambang Negara, serta Lagu Kebangsaan. Dalam Ayat (2) berbunyi: Bahasa Indonesia wajib digunakan untuk nama bangunan atau gedung, jalan, apartemen atau permukiman, per­ kantoran, kompleks perdagangan, merek dagang, lembaga usaha, lembaga pendidikan, organisasi yang didirikan atau dimiliki warga negara Indonesia atau badan hukum Indonesia. *Staf Kantor Bahasa Provinsi Lampung

±

RUBRIK ini terselenggara atas kerja sama Lampung Post dan Kantor Bahasa Provinsi Lampung. Redaksi menerima tulisan, maksimal 5.000 karakter, dikirim ke Lampung Post , Jalan Soekarno-Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung, atau melalui surat elektronik ke redaksilampost@yahoo. com atau ke Kantor Bahasa Provinsi Lampung, Kompleks Gubernuran, Jalan Beringin, Bandar Lampung. Tulisan yang dimuat akan diberi honorarium.

±

n antaRa

Sejumlah siswa melaksanakan kegiatan belajar-mengajar di kelas SD negeri 04 Gobang, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, Jabar, Senin (19-12). pemerintah mengatakan RapBn untuk pendidikan pada 2012 menganggarkan Rp286,6 triliun atau naik Rp20 triliun dari tahun sebelumnya, dan berharap 10%—15% total keseluruhan SD dan SMp yang rusak di Indonesia akan terbenahi.

FGII Tolak Ujian Nasional BANDAR LAMPUNG (Lampost): Federasi Guru Independen Indonesia (FGII) dan Forum Martabat Guru Indonesia (FMGI) Lampung merekomendasikan kepada Komisi X DPR dan Balitbang pusat untuk menolak ujian nasional (UN) dan akan mengawal desentralisasi pendidikan. Hal itu dikatakan Sekretaris FGII Lampung Hadi Aspirin, Selasa (20-12), yang menyatakan pada Jumat (16-12) lalu, perwakilan FGII dari lima daerah, yaitu Lampung, Jakarta, Semarang, Jawa Barat, dan Sulawesi menemui Komisi X dan menyampaikan rekomendasi menolak UN karena dinilai praktek UN dipenuhi ketidakjujuran. Menurut dia, data dari Balitbang Pusat, hanya terdapat tiga provinsi

di Indonesia yang dinyatakan jujur dalam pelaksanaan UN, salah satunya Yogyakarta. Komisi X ikut memantau UN di seluruh Indonesia, dan hasil yang didapat hampir sama dengan temuan FGII. “Kesimpulan bersama yang bisa ditarik adalah dana yang dikeluarkan untuk UN selama ini sia-sia,” kata dia. Hasil pertemuan tersebut, kata Hadi, Komisi X sepakat mencari

konsep lain untuk memperbaiki UN. Selanjutnya Komisi X akan berkoordinasi dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terkait dengan hal ini. FGII mendesak pemerintah mematuhi putusan MA, yang memperkuat putusan pengadilan Jakarta Pusat terkait dengan UN. Pemerintah harus meningkatkan kualitas guru, sarana prasarana, keluasan akses terlebih dahulu sebelum mengeluarkan kebijakan UN. PP 19 Tahun 2005 Pasal 63 Ayat (1), penilaian hasil belajar dilakukan pendidik, satuan pendidik dan pemerintah. Pada Pasal 78 huruf e, tugas pemerintah hanya mengevaluasi kinerja pendidikan. PP tersebut sebagai dasar penyelenggaraan UN bertentangan

±

±

CMYK

±

Lampung Potensi Miliki PTS Baru

BEM FE Unila Gelar Kembali ke Desa dengan kedatangan adik-adik dari BEM FE Unila ini, karena menyempatkan waktunya untuk berbagi ilmu dengan warga desa,” kata Kepala Dusun 7, Desa Lumbirejo. Kegiatan ini juga untuk mempererat tali silaturahmi antara BEM Universitas Lampung dan warga. “Tahun sebelumnya memang telah dilaksanakan desa binaan di dusun VI dan sekarang di dusun VII, insya Allah di bulan Maret nanti kami akan kembali menggelar desa binaan di dusun lainnya, ujar Fajrin. Selama di desa, para mahasiswa menggelar rangkaian kegiatan, seperti rumah cerdas, taman baca, penyuluhan dan kunjungan UMKM, bakti sosial, serta penanaman 2.000 pohon di Desa Lumbirejo. Untuk kegiatan ini, BEM FE Unila bekerja sama dengan PTPN VII (persero). (RlS/S-2)

didikan, termasuk guru, sebagian organisasi guru yang menghendaki sentralisasi guru adalah ungkapan kekecewaan dan warning bagi daerah agar komitmen dalam membangun pendidikan, termasuk menjaga harkat dan martabat guru. Balitbang akan memikirkan sentralisasi guru, dengan pengelolaan guru yang diatur sepenuhnya oleh pusat. Hal ini terkait dengan banyaknya guru yang dipolitisasi dan pemerataan guru yang tidak tepat. “Pengangkatan kepala sekolah tidak transparan dan tidak akuntabel,” kata dia. Seharusnya ada ranking untuk mencatat prestasi guru sehingga yang menjadi kepala sekolah adalah guru yang bena-benar memiliki kompetensi. (MG-4/S-2)

PENDIDIKAN TINGGI

KEGIATAN MAHASISWA

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi Universitas Lampung menggelar acara kembali ke desa dengan sebutan Desa Binaan di Desa Lumbirejo, Kecamatan Negerikaton, Pesawaran, pada 16—18 Desember 2011. Kegiatan yang dipimpin Gubernur BEM FE Fajrin Satria Dwi Kusuma bertujuan mengenalkan kepada mahasiswa tentang kehidupan di desa, juga sebagai wadah implementasi ilmu yang didapat mahasiswa. Kegiatan ini juga, kata Gubernu r BEM, memberi ka n pengalaman tersendiri bagi mahasiswa karena mereka dapat langsung merasakan kehidupan masyarakat yang di bangku kuliah sekadar teori. Kedatangan mahasiswa BEM FE Unila disambut baik warga desa Lumbirejo. “Kami senang

dengan Pasal 58 Sisdiknas yang menyatakan evaluasi hasil belajar dilakukan pendidik. Tugas pemerintah sesuai dengan Pasal 59 Sisdiknas, melakukan evaluasi terhadap pengelolaan satuan, jalur, jemjang, dan jenis pendidikan. Mengenai desentralisasi pendidikan, FGII juga menemui Balitbang Pusat. FGII dan mengakui praktek yang ada di lapangan tidak sesuai dengan yang diharapkan. Menurut FGII, sesentralisasi adalah solusi memajukan pendidikan dengan prinsip kemandirian, keadilan, akuntabel, dan transparan, termasuk adanya dewan pendidikan, KTSP merupakan terobosan besar yang perlu di kawal semua pihak. FGII dan FMGI Lampung konsisten mengawal desentralisasi pen-

n laMpunG poSt/HEnDRIVan GuMaY

DIKLAT JURNALISTIK. Redaktur Lampung Post amiruddin Sormin (dua kanan) memberikan materi saat pendidikan dan latihan jurnalistik yang digelar Himpunan Mahasiswa Komunikasi uBl, Selasa (20-12).

JURNALISTIK

Mengembangkan Profesionalisme BANDAR LAMPUNG (Lampost): Jurnalistik dan fotografi merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Jurusan Ilmu Komunikasi di kampus. Untuk mengetahui lebih dalam tentang hal itu, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Bandar Lampung (UBL) menyelenggarakan diklat jurnalistik dan fotografi dengan tema Peran dan usaha mahasiswa dalam membangun dan mengembang-

kan profesionalisme melalui jurnalistik dan fotografi di kampus setempat, Selasa (20-12). Kegiatan ini menghadirkan beberapa pembicara, yakni Amirudin Sormin (redaktur Lampung Post), Herly Marjoni (TVRI stasiun Lampung), dan Widi (pengurus laboratorium fotografi UBL). Diklat ini dihadiri 70-an peserta yang merupakan mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi UBL. Amirudin Sormin menjadi

±

pembicara pertama dengan materi tentang jurnalistik. Dalam sesi tanya jawab, mahasiswa terlihat antusias melontarkan beberapa pertanyaan seputar jurnalistik. Wenry, salah satu mahasiswa, bertanya tentang fungsi kontrol profesionalisme media. Menurut Amirudin, setiap media harus memiliki profesionalisme yang didasarkan pada undang-undang dan etika jurnalistik. (MG-4/S-3)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Kemungkinan bertambahnya perguruan tinggi swasta (PTS) baru di Lampung di 2012 terbuka. Hal ini terkait dengan kebijakan dari Direktorat Pendidikan Tinggi (Dikti) yang kembali membuka kesempatan bagi PTS baru, setelah sebelumnya ada moratorium. Hal ini dikatakan Koordinator Kopertis Wilayah II Diah Natalisa, Selasa (20-12). Diah menjelaskan sejak 2010 terdapat berbagai usulan untuk mencabut moratorium tersebut. Maka, sejak 2011 ini moratorium dicabut, dan selama 2011 ini terdapat 1 PTS baru di Lampung. “PTS baru tersebut di daerah Pringsewu,” kata dia. Hingga kini jumlah PTS di Lampung tercatat 73 lembaga, dengan rata-rata APK wilayah II (meliputi Bengkulu, Palembang, dan Lampung) sebesar 15%. Proses untuk membuka PTS baru, kewenangannya ada di tangan Dikti, dan untuk berdirinya sebuah PTS harus memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. Persyaratan utama bagi PTS

baru, yaitu mempunyai lahan sendiri, memiliki dosen dengan kualifikasi minimal S-2 untuk sarjana dan diploma, serta fasilitas fisik, seperti gedung, laboratorium, perpustakaan, ruang kuliah, ruang administrasi, dan ruang dosen, kata Diah. Sementara itu, berdasar Keputusan Mendiknas No.234/U/2000 tentang Pedoman Pendirian Perguruan Tinggi pada Bab II Pasal 4, persyaratan pendirian/perubahan perguruan tinggi meliputi rencana induk pengembangan (RIP), kurikulum, tenaga kependidikan, calon mahasiswa, statuta, kode etik sivitas akademika, sumber pembiayaan, sarana dan prasarana, penyelenggara perguruan tinggi. Persyaratan lainnya ada jaminan tersedianya dana yang cukup untuk penyelenggaraan program pendidikan selama empat tahun bagi akademi dan politeknik, dan penyelenggaraan program pendidikan selama enam tahun bagi sekolah tinggi, institut, dan universitas. (MG-4/S-2)

CMYK

±

±


±

±

CMYK

Hiburan

Rabu, 21 desember 2011 lampung post

PAul mccArTNey

Luncurkan Album Baru

± PARA penggemar band legendaris The Beatles siap-siap segera bernostalgia. Salah satu mantan personel band tersebut, Paul McCartney, akan meluncurkan album baru tahun depan. Yang berbeda dari album-album solo McCartney sebelumnya, pada album terbaru ini ia menawarkan musik yang menjadi inspirasi The Beatles. Dalam album tersebut, McCartney juga akan menyelipkan dua lagi asli. Menurutnya, album yang belum diberi titel itu akan dirilis pada 7 Februari 2012 . Album ini akan menggambarkan perjalanan pribadinya yang sangat dalam dari lagu-lagu klasik Amerika, yang juga menginspirasi rekannya, John Lennon, saat menulis lagu. “Ketika saya menulis lagu, saya menyadari bagimana struktur dari lagu-lagi ini, dan saya pikir saya mengambil banyak pelajaran dari mereka,” kata McCartney, Selasa (20-12). “Saya selalu memikirkan seniman seperti Fred Astaire yang sangat cool. Penulis seperti Harold Arlen, Cole Porter, dan semuanya. Saya hanya berpikir itu lagu yang ajaib,” ujarnya. (mi/s-2)

FILM Star Wars telah mengilhami munculnya aliran kepercayaan atau agama baru di Republik Ceko. Lebih dari 15 ribu orang mendaftarkan dirinya sebagai Kesatria Jedis, para penganut sebuah agama yang didasarkan pada kode moral Jedis di

Star Wars Saga. Menurut laporan yang dilansir Aceshowbiz, Selasa (20-12), proposisi terbesar dari penganut agama tersebut tinggal di ibu kota, Praha. Melihat fenomena ini, Wakil Kantor Statistik Ceko Stanislav Drapal pun memberikan komentarnya. “Lima belas ribu pengikut, yang merupakan ukuran kota kecil, bukan merupakan fenomena sosial yang diabaikan.” “Meskipun ada perdebatan sengit

n reuters

tentang apakah itu serius atau tidak, statistik bukan acuan untuk mengatakan apakah itu agama atau bukan,” ujarnya.

Ade NAmNuNg

Kondisi Membaik, Minta Gorengan

n kapanlagi

±

I 16

‘Star Wars’ Lahirkan Aliran Baru

INFO MusIk

KONDISI kesehatan komedian Ade N a m n u n g t e rganggu dan

sempat dirawat di RS Mitra Keluarga Darmo Satelit Surabaya. Ia didiagnosis mengalami pendarahan di otak. Kondisi Ade kini semakin membaik, tapi belum diperbolehkan pulang. Pagi hingga siang tadi komedian bertubuh tambun ini sudah boleh mengonsumsi buah dan puding. Namun, Ade malah meminta gorengan. Kondisinya yang masih terbaring rupanya tak menghalangi naluri melawak bintang Tawa Sutra ini. Buktinya, Ade juga sesekali terlihat mengajak bercanda adik dan kerabatnya yang setia menungguinya di rumah sakit. “Pengin nangis saya rasanya saat

Kantor Statistik Ceko juga mencatat banyak orang yang berpegang kepada nilai-nilai moral Kesatria Jedis Star Wars. Karakter tersebut juga memi-

liki pengaruh yang kuat bagi gerakan serupa di beberapa negara lain. Dalam film Star Wars, Jedis digambarkan sebagai pemegang lightsaber yang menjaga kedamaian Galactic Republic. Ia memiliki kode moral dan filsafat yang banyak memengaruhi para penggemar film tersebut. “Tidak ada emosi, ada kedamaian. Tidak ada kebodohan, ada pengetahuan. Ada gairah, tidak ada ketenangan. Tidak ada kekacauan, tidak ada harmoni,” begitulah kira-kira kode moral dan filsafat Jedis. Selain dari Republik Ceko, Kesatria Jedis juga muncul di negara-negara seperti Selandia Baru, Australia, Kanada, dan Inggris. Pada 2001, sekitar 21 ribu warga Kanada berafiliasi dengan agama tersebut, dan juga terjadi pada sekitar 53 ribu orang di Selandia Baru pada tahun yang sama. (dtC/s-2)

Suka ‘Ngantuk’ di Sekolah

Ade masih bisa melawak dengan adiknya, sambil sedikit pelo dan latah. Doain ya, Mbak,” ujar Raymon, kerabat Ade. Kondisi Ade memang sudah sangat lelah. Ade sebelumnya harus manggung di Kota Malang. Dan pada Minggu (18-12) lalu, Ade juga mengisi acara bersama Rudi Khoirudin di salah satu mal di kawasan Ahmad Yani Surabaya. Ia tiba-tiba pingsan ketika akan kembali ke Jakarta di Bandara Juanda pukul 22.00 WIB. Ade di-scan dan terbukti mengalami pendarahan otak dan stroke ringan. (dtC/s-2)

PENYANYI Ariel Tatum mengaku tak bisa menikmati masa remajanya. Ternyata bukan hanya itu, dara 15 tahun itu juga menilai sekolahnya terganggu garagara kariernya di dunia tarik suara. Ariel yang juga rekan duet Ari Lasso itu mengaku sering merasa ngantuk saat berada di kelas. Pelajar kelas I SMA Harapan Ibu itu juga sering minta izin kepada guru jika kantuk itu menyerangnya. “Jam 9 pagi aku sudah ngantuk gitu. Dulu aku suka begadang, tidur jam 12 lewat gitu,” kata dia saat ditemui di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Senin (19-21). Ariel tampaknya susah untuk menimba ilmu di sekolah reguler. Ia pun merasa tertekan karena harus berangkat pagi. “Waktu pertama kali excite banget, sempat ngedrop karena bangunnya harus pagi banget. Biasanya bangun jam 12 siang. Sekarang harus bangun jam 5 pagi,” ujar dia. Meskipun begitu, Ariel mengaku masih menikmati masa-masa itu. Meskipun tak bisa maksimal, ia masih ingin bertahan. “Aku menemukan kesenangan, ketemu teman-teman, ngerjain tugas bareng. Kalau jenuh, enggak pernah jenuh,” ujarnya. (dtC/

Bingung Jadi Artis atau Pilot satu hal yang tak bisa dia lakukan bersamaan dengan kegiatan syutingnya. “Sebenarnya ngejal aninnya it u b e nt r o k b a n ge t . Kalau artis kerjaannya kurang tidur, kalau pilot harus banyak tidur. Jadi, kalau ada waktu gue usahain untuk tidur, dan kebetulan gue kebo juga,” kata dia saat ditemui di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Senin (19-12). Me nj ad i s e orang pilot me-

±

Ariel TATum

Ali syAkieb

PENSINETRON Ali Syakieb berada di antara dua pilihan dalam menentukan masa depannya. Ia mengaku masih bingung apakah menjadi artis atau seora ng pi lot. Ad i k kandung Nabila Syakieb itu memang kini masih meneruskan pendidikannya demi menjadi seorang pilot. Dan itu adalah

±

CMYK

mang menjadi cita-cita pria kelahiran 6 Juni 1987 itu sejak kecil. Lalu bagaimana dengan karier artisnya? “Karena waktu yang kurang, gue pengin jadi flight instruktur dulu, kan waktu kerjanya sama kayak orang kantor,” kata Ali yang kini tengah menimba ilmu di Deraya Flying School itu. (dtC/s-2)

±

s-2)

n gadis

n detik

ACARA TELEVISI 23.05 Metro Realitas 23.30 Metro Sports 07.05 Bedah Editorial Media Indonesia 08.05 8 Eleven Show 11.05 Advocates of Changes 11.30 Metro Siang 13.05 Inovator 13.30 Jakarta Jakarta 14.05 Metro Xin Wen 15.05 Bisnis Hari Ini 15.30 Newsmaker 16.05 Discover Indonesia 16.30 Sentilan Sentilun 19.05 Suara Anda 21.05 Top Nine News 21.30 Mata Najwa 22.30 Journalist On Duty

±

±

07.30 Crayon Sinchan 08.00 Doraemon 08.30 Dahsyat Weekend 11.00 Intens 12.00 Seputar Indonesia Siang 12.30 Sinema Siang 14.30 Che & Ricek 15.30 Barbie In A Chrismas Carol 17.00 Seputar Indonesia 17.30 Silet 18.00 Dewa 20.00 Mega Sinetron: Putri Yang Ditukar 21.00 Mega Sinetron: Anugerah

CMYK

05.30 Program Rohani: Kata Ustaz Solmed 06.00 Was Was 07.00 SCTV Musik: SL Inbox 09.00 Infotainment: Halo Selebriti 10.00 FTV Pagi: Jesi, Bawa Lari Hatiku 12.00 SL Liputan 6 Siang 12.30 FTV Siang: Cinta Penuh Kejutan 14.30 Status Selebriti 15.00 Uya Emang Kuya 16.03 Jebakan Betmen New 17.30 Parade FTV Istimewa: Ketika Kamu Adalah Aku 19.30 Sinetron: Janji Cinta Aisha 20.03 Sinetron: Janji Cinta Aisha 21.30 Telekuis Polling SCTV Awards 21.33 Sinetron: Pesantren & Rock n Roll Season 2 23.00 FTV Utama

06.00 Fokus Pagi 07.00 Sensasi Selebritis 07.30 FTV Pagi Cintaku Sahabatku 09.30 FTV Drama 11.30 Patroli 12.00 FTV Siang 14.00 Happy Song 15.00 KISS Sore 15.30 Fokus 16.30 Drama Asia (Korea) 17.00 Sinetron Arti Sahabat 18.00 Sinetron Dia Anakku 19.00 Nada dan Cinta 21.00 Sinetron 22.00 Sinema Sinema

±

05.00 Dora The Expoler 05.30 Chalkzone 06.00 Spongebob Squarepants 08.00 Naruto 09.30 Obsesi 10.30 Abdel & Temon Bukan Superstar 11.30 Hot Spot 12.00 Awas Ada Sule: Prikitiew 13.00 Main Kata 14.00 Petualangan Panji 14.30 Deni Manusia Ikan 15.00 Hand Made 15.30 Berita Global 16.00 Top Banget 17.00 The Penguins of Madagascar

17.30 Spongebob Squarepants 19.00 Awas Ade Suse: Session 2 20.00 Ong Bak 2 05.00 Scooby Doo 06.00 Sport7 06.30 Redaksi Pagi 07.30 Selebrita Pagi 08.00 Suamiku Hebat 08.30 Happy Holiday 09.00 Ogah Ngeyel 09.30 Mencari Keadilan 10.00 Aku Mau Tahu 10.00 Spotlite 10.30 Peri Gigi 11.00 Warna 11.30 Redaksi Siang

12.00 Selebrita Siang 12.30 Si Bolang 13.00 Laptop Si Unyil 13.30 Cita-citaku 14.00 Dunia Air 14.30 Ayo Menyanyi 15.00 Koki Cilik 15.30 Asal Usul Flora 16.00 Jejak Petualang 17.30 Orang Pinggiran 18.00 Wara Wiri 18.30 Hitam Putih 19.30 On The Spot Malam 20.00 Opera Van Java 22.00 Bukan Empat Mata 23.30 (Masih) Dunia Lain

±

Sewaktu-waktu acara tv dapat berubah.

CMYK

±


CMYK

Pascamundur sebagai pelatih tim nasional (timnas) U-23, Rahmad Darmawan (RD) mulai menjajaki kontrak dengan klub Pelita Jaya. HAL 18

Badan tinju WBC memerintahkan pertandingan Bernard Hopkins versus Chad Dawson diulang. HAL 19

CMYK

Olahraga

Manchester City Lanjutkan Kampanye ke Puncak Klasemen MANCHESTER (Lampost): Manchester City akan melanjutkan kampanyenya di Liga Premier Inggris dengan menjamu Stoke City, Rabu (21-12) atau Kamis dini hari WIB, di Etihad Stadium. (Siaran langsung Global TV pukul 02.45) Jika dilihat dari hasil kandang terakhir City saat menjamu Arsenal akhir pekan kemarin, anak asuh Roberto Mancini ini tidak akan terlalu mengalami kesulitan dalam menghadapi Stoke. Mancini sepertinya tidak kesulitan mencari pengganti Micah Richards yang cedera hamstring saat melawan Arsenal, pasalnya bek mereka Gael Clichy bisa kembali bermain usai menerima skorsing. Walaupun tak diunggulkan, akan tetap berupaya menampilkan permainan terbaiknya. Mereka juga tengah melambung motivasinya usai mempermalukan Wolves di akhir pekan kemarin. Untuk menahan serangan yang dilakukan oleh Balotelli dan Aguero, Stoke telah menyiapkan bek andalannya, Jonathan Woodgate dan Ryan Shotton yang berjaga melindungi Sorensen dari gempuran duet maut City itu. Stoke akan lebih memanfaatkan serangan lewat sayap kanan mereka yang semakin solid saja. Di lini depan The Potters masih akan mempercayakan Peter Crouch dan juga pemain anyarnya, Wilson Palacios. Tentunya, dengan begitu barisan belakang City yang dipimpin Vincent Kompany harus bisa lebih konsentrasi agar tidak dimanfaatkan oleh para pemain Stoke. Pasalnya, sejauh ini Crouch pintar memanfaatkan kelengahan lawan. City tentunya tak akan mau posisinya tergeser di puncak klasemen dari rival sekotanya Manchester United, apalagi mengingat mereka sejauh ini mendominasi dalam sejarah pertemuannya menghadapi Stoke City. Dari kondisi kekuatan tim The Citizens saat ini, ambisi tiga poin merupakan hal yang wajar untuk diraih. Hanya saja kewaspadaan tetap harus menjadi perhatian ekstra kalau tetap ingin menghadirkan juara setengah musim kepada para fannya. (DBS/O-1)

JAKARTA (Ant/Lampost): Tuntutan Forum Pengprov PSSI untuk menggelar kongres luar biasa (KLB) bakal menguras energi. Jalan yang dipilih bisa jadi terlalu prematur bila melihat kepengurusan PSSI di bawah Djohar Arifin Husin baru berumur sekitar 5 bulan dari 4 tahun masa jabatan.

LIGA SPANYOL

LIGA CHAMPIONS

Keperkasaan Madrid Harus Diakui

Sepak Bola Inggris Alami Kemunduran

MADRID (Lampost): Real Madrid boleh ditekuk Barcelona di laga El Clasico pertama di musim ini, tapi Madrid masih bertakhta di klasemen sementara. Bagi pelatih Madrid Jose Mourinho, peringkat itu merupakan catatan keperkasaan Madrid yang harus diakui. Apa pun predikat Barcelona, raja El Clasico, raksasa Catalan, juara bertahan La Liga dan Liga Champions, serta teranyar jawara Piala Dunia Antarklub, Barca masih di bawah Real Madrid musim ini. Madrid berada di posisi puncak dengan poin 40 hasil 13 kali menang, 1 kali imbang, dan 2 kali kalah. Sedangkan Barca membayangi Madrid di posisi runner-up dengan poin 37. “Jika Anda bisa bersaing dengan mereka, mengalahkan mereka untuk gelar, berada di atas mereka, memiliki poin di atas mereka di 2011, berarti kami layak,” kata Mourinho mengklaim Madrid layak mendapat kredit karena

I 17

KLB PSSI bakal Kuras Energi

LIGA PRIMER INGGRIS

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

kesuksesannya unggul atas Barcelona di klasemen. Di musim pertama menukangi Madrid, Mourinho harus mengakui kehebatan pasukan Pep Guardiola yang mengakhiri liga di posisi puncak dengan selisih empat poin. Musim lalu, satu-satunya catatan bagus ketika menghadapi Barca, yaitu mengalahkan Messi dkk. di final Copa del Rey. Setelah itu Madrid hanya mampu menahan imbang dua kali dan tiga kali tersungkur. “Jika kami memiliki lawan lebih sedikit tentu tugas itu lebih mudah. Jika Madrid bermain di liga lain, kami akan menjadi juara dengan mudah,” kata Mourinho. Optimistis

Sementara itu, operasi striker Barcelona David Villa telah berjalan lancar. Usai operasi, nada optimistis pun keluar dari mulut pemilik nomor punggung 7 ini. Villa mengalami patah tulang kaki kiri saat Barcelona menaklukan

wakil Asia, Al Sadd, dengan skor 4-0. Dia keluar di babak pertama, tepatnya di menit ke-39, dan langsung digantikan Alexis Sanchez. Cedera yang menimpa Villa ternyata memberi perhatian banyak orang, mulai dari rekan setim di Barcelona hingga para pemain Timnas Spanyol. Sebab, Villa yang absen lima bulan terancam gagal membela tim Matador Spanyol di pentas Euro 2012 yang akan digelar Juni—Juli tahun depan. Setelah operasi, Villa mulai mengeluarkan nada optimistis dan yakin akan bisa kembali turun ke lapangan membela Azulgrana dan Timnas Spanyol. Dia juga begitu semangat untuk bangkit dari keadaan yang sekarang dialaminya. “Kepala saya sudah pulih setelah dua jam. Saya akan memulai rehabilitasi kaki ini secepatnya. Saya sangat melihat ke depan akan sembuh lalu saya bisa kembali turun dan bertarung di lapangan,” ujar Villa, Selasa (20-12). (DBS/O-1)

MILAN (Lampost): Mantan pelatih Chelsea, Carlo Ancelotti, mengeluarkan pendapatnya mengenai dua wakil Inggris yang bertemu dua wakil Italia di babak 16 besar Liga Champions nanti. Dia percaya sepak bola Inggris kini tidak terlalu baik. Setelah kedua wakil Inggris asal Manchester (Manchester United & Manchester City) harus turun kasta ke Europa League, kini Italia memiliki wakil terbanyak dengan tiga klub, yaitu AC Milan, Inter Milan, dan Napoli. Tapi pada perjalanannya menuju fase knock out, Ancelotti akui tim-tim Italia memiliki permainan loyo. “Sepak bola Italia telah membuat langkah maju dan setelah tersingkirnya City dan United, sepak bola Inggris tidak terlalu baik,” ujar Ancelotti, Selasa (20-12). “Napoli bisa mengimbangi Chelsea. Napoli telah siap karena

telah melewati periode sulit, dan terlihat mereka telah mendapatkan kembali treknya,” kata dia. Ancelotti yang pernah membawa Milan juara Liga Champions dua kali ini percaya Rossoneri akan nyaman jika bertemu dengan Arsenal di babak 16 besar. Meskipun turun kasta, pemilik Manchester United, David Gill, menyatakan rasa senangnya saat tim yang dimilikinya bertemu dengan Ajax Amsterdam di babak 32 besar Europa League 2011—2012. United akan bertemu Ajax pertama kalinya di kancah Europa League. Ajax akan diberi kesempatan menjadi tuan rumah lebih dulu pada 17 Februari 2012. Baru seminggu kemudian, Setan Merah menjamu wakil asal Belanda itu. “Saya melihat ke depan untuk itu. Kami akan membahas yang harus kami dapatkan dan kesempatan yang jelas adalah Ajax,” kata Gill, Selasa (20-12). (DBS/O-1)

Meskipun demikian, salah satu anggota Exco PSSI, Sihar Sitorus, menyatakan induk organisasi sepak bola Tanah Air ini tetap mengikuti perkembangan terakhir dari pertemuan hari Minggu (18-12) di Hotel Pullman, Jakarta, yang diklaim sebagai Rapat Akbar Sepakbola Nasional (RASN) yang dihadiri 2/3 anggota PSSI dari 583 jumlah anggota PSSI seluruhnya. “Kami terus mengikuti perkembangan terakhir pertemuan hari Minggu lalu di Hotel Pullman. Jika nantinya dokumen mereka telah diserahkan kepada kami, kami pasti akan periksa,” ujar Sihar kepada wartawan di Jakarta, Selasa (20-12). “Kami juga verifikasi dulu apakah anggota-anggota yang hadir di pertemuan itu benar-benar anggota yang sah, apakah ada anggota yang lama tapi sudah tidak menjabat lagi,” kata dia. Mengena i ji ka na nt i nya ternyata setelah diverifikasi oleh PSSI ternyata 2/3 anggota PSSI yang hadir di RASN adalah anggota sah PSSI, Sihar menyatakan PSSI akan mengikuti aturan main. “Kalau memang nanti sudah diverifikasi dan valid, kalau aturannya begitu ya kita ikuti aturan main (KLB).” Namun, menurut Sihar, bila jalan yang dipilih adalah KLB, itu bukan solusi sesungguhnya karena persepakbolaan Indonesia tak akan selesai dengan kisruh berkepanjangan bila terus-menerus hanya membicarakan kongres. “KLB terlalu mengeluarkan energi yang berlebihan, kita kan bicara lingkaran yang akan terjadi kalau seperti ini terus, nanti yang ada KLB terus,” kata Sihar. “Padahal kita kerja baru 5 bulan, hasil kerja belum terlihat, kita baru mau melakukan ini melakukan itu, sudah tidak dipercaya. Bagaimana mau bekerja.” Belum Bersikap

Ketua Umum PSSI Djohar Arifi n Husin belum mau bersikap mengenai hal itu. Selain itu, Djohar juga belum bisa dikonfirmasi tentang penyampaian dokumen oleh FPP tentang hasil rapat akbar tersebut ke kantor PSSI, Senin (19-12) siang.

Djohar sendiri saat dokumen itu disampaikan, dikabarkan masih berada di Jepang untuk menemui AFC. Menurut Sekjen PSSI Tri Goestoro, Ketum atau dalam hal ini PSSI belum bersikap karena pihak FPP hanya mau menyerahkan dokumen itu kepada Ketum atau Sekjen, sementara keduanya tengah berada di Jepang dan baru tiba Senin (19-12) sore di Jakarta. “Saya kira (PSSI) belum bisa bersikap. Yang pertama, ternyata dokumennya hanya mau diserahkan kepada Ketum dan Sekjen sehingga kita belum tahu pasti apa isi dokumennya. Kami juga cuma tahu dari media apa yang mereka inginkan,” kata Tri di kantor PSSI, Senin (19-12) malam.

‘‘

Menurut Sihar, bila jalan yang dipilih adalah KLB, itu bukan solusi sesungguhnya karena persepakbolaan Indonesia tak akan selesai dengan kisruh berkepanjangan.

“Sikap PSSI tidak boleh dinyatakan oleh perorangan, harus bicara lembaga. Lembaga yang punya kewenangan untuk menentukan sikap atas hal ini adalah sidang Exco,” ujarnya. Mengenai kapan sidang Exco bakal digelar, Tri mengaku belum tahu karena semuanya tergantung kepada Ketum yang menentukan. Terkait hal itu, Tri belum mendapat konfirmasi apa pun dari Ketum. FPP juga bakal terus ke kantor PSSI sampai bertemu dengan Ketum ataupun Sekjen PSSI untuk menyampaikan dokumen hasil Rapat Akbar Sepakbola Nasional yang sesungguhnya tidak diakui oleh PSSI karena dianggap tidak terdapat di statuta FIFA maupun PSSI. (O-1)

OFFSIDE

Pamor Messi Geser Maradona

Trezeguet Resmi Milik River Plate

BUENOS AIRES̶Sebelum Lionel Messi mendunia, karakter utama sepak bola Argentina selalu berada di bawah bayang-bayang hegemoni gaya bermain Diego Maradona. Tapi sekarang, sudah berubah kiblat, yakni merujuk kepada Messi. Hal tersebut disampaikan mantan penggawa tim nasional Argentina, Juan Roman Riquelme, baru-baru ini. Mungkin pernyataan tersebut tak mewakili jutaan warga Argentina, tapi sebagai salah insan sepak bola Argentina, pernyataan Riquelme tersebut tak salah untuk dijadikan patokan sepak bola modern Argentina belakangan ini. Menurut Riquelme, pamor Messi telah mengambil alih dogma idola para fan Argentina dan pesepak bola muda Argentina dari sang legenda hidup, Maradona, ke Messi yang telah meraih segalanya (kecuali rangkaian trofi untuk negaranya). Saya cukup beruntung, tumbuh di era keemasan Diego Maradona, yang selalu dielu-elukan orang Argentina sebagai yang terbaik sepanjang masa, kata Riquelme, Selasa (20-12). (O-1)

BOENOS AIRES̶David Trezeguet, mantan striker Timnas Prancis, bersiap bermain di Amerika Latin. Kini pemain yang berjuluk Trezegol ini telah menjalani tes medis di salah satu klub Argentina, River Plate. Hasilnya cukup menggembirakan, dia lulus tes tersebut beberapa waktu lalu. Eks penggawa Juventus itu akan menyelesaikan urusannya dulu dengan klubnya saat ini, Baniyas. Padahal dia baru bergabung dengan klub Uni Emirates Arab dan hanya tampil tiga kali saja. Trezeguet akan bergabung bersama klub barunya itu pada latihan pramusim mulai 4 Januari. Di hari itu River juga akan melakukan konferensi pers tentang perekrutan barunya tersebut. Pemain kelahiran 15 Oktober ini telah melanglang buana ke beberapa klub di Eropa dan Asia. Lima tahun dia bergabung bersama klub Prancis, AS Monaco. Kemudian Juventus tertarik memboyongnya, 10 tahun bersama Bianconeri dia juga pernah mencicipi kerasnya Serie B. Sebab, saat itu Juve terkena Calciopoli yang mengharuskan raksasa Turin itu turun kasta. Selama berbaju hitam putih, Trezeguet telah mencetak 171 gol dari 245 penampilannya. (O-1) LAMPOST/DOK.

CMYK

Kasus Suarez Tunggu Penentuan LIVERPOOL̶Kasus rasisme yang dituduhkan bek kiri Patrice Evra terhadap Luis Suarez akan ditentukan oleh Federasi Sepak Bola Inggris (FA), Selasa (20-12) waktu setempat. Seperti diberitakan sebelumnya, Evra meminta kepada FA untuk memberikan hukuman kepada Suarez. Penyerang asal Uruguay itu dianggap mengeluarkan katakata rasisme berupa warna kulit Evra, ketika Liverpool menjamu Manchester United, 15 Oktober lalu. Meskipun demikian, Suarez sendiri sudah membantah tuduhan itu lewat sebuah proses formal yang dhadiri oleh tiga orang juri, pada Rabu lalu. Jumat sebelumnya, FA mengatakan baru akan mengumumkan hasil penyelidikan kasus rasisme Suarez pada Selasa ini. Praktis, berbagai opini keluar mengenai kasus yang menimpa Suarez. Pelatih Liverpool Kenny Daglish dan arsitek Brighton Gustavo Poyet dengan keras menegas- k a n siap membela Suarez, dari tuduhan rasis itu. (O-1)

LAMPOST/DOK.

LAMPOST/DOK.

CMYK


± ±

± ±

CMYK CMYK

I 18

Olahraga

Rabu, 21 Desember 2011 lampung post

vaRia spoRt

CATUr

Libamanas 2011

Perjuangan Atlet Putri Semakin Berat

Lima atlet Difabel ke London

± ±

SOLO—Usai berlaga di ASEAN Paragames VI, Solo, lima atlet terpilih untuk digembleng guna mengikuti Paralympic London 2012 mewakili Indonesia di ajang pesta olahraga penyandang difable tingkat dunia. Kelima atlet tersebut adalah David Yakob dari tenis meja, Agus Ngaimin dari renang, serta tiga atlet dari atletik, yakni Suyono, Setyo Budi, serta Martin Losu. Sekretaris Jenderal (Sekjen) National Paralympic Committee (NPC), Pribadi, di Boyolali, Selasa (20-12), mengatakan kelima atlet tersebut menunjukkan prestasi yang cukup bagus sehingga layak masuk dalam pembinaan atlet Paralympic London 2012 mendatang. “Prestasi mereka selama ASEAN Paragames cukup bagus. Apalagi cabang olahraga mereka terukur semua, jadi berdasarkan catatan rekor yang mereka miliki, cukup baik,” ujarnya. Sedangkan untuk atlet yang lain harus dilihat dari pembinaan yang dilakukan NPC dan program Prima yang masih terus berlangsung. Disinggung mengenai Paralympic London 2012, kelima atlet yang sudah terpilih berdasarkan prestasi selama APG tersebut, Pribadi mengatakan cukup bisa bersaing dengan atlet dunia, meskipun sangat berat. (DBs/o-1)

indonesia Juara umum Renang

SOLO—Setelah berlaga selama empat hari berturut-turut pada 16—19 Desember 2011, akhirnya kontingen renang Indonesia menempati posisi teratas dalam perolehan emas cabang renang ASEAN Paragames (APG) VI di kolam renang Tirtomoyo Balekambang, Solo, Jawa Tengah. Kontingen renang Indonesia mengumpulkan medali sebanyak 35 emas, 22 perak, dan 18 perunggu. Emas sebanyak itu menempatkan Indonesia pada posisi pertama pada cabang renang. Peringkat kedua diduduki Thailand dengan jumlah medali sebanyak 33 emas, 33 perak, dan 18 perunggu. Posisi ketiga diduduki Vietnam dengan medali 22 emas, 20 perak, dan 8 perunggu. Keempat, Malaysia dengan medali 7 emas, 3 perak, dan 3 perunggu. Kelima, Filipina dengan 7 emas, 3 perak, dan 1 perunggu. Keenam, Singapura meraih 6 emas, 8 perak, dan 6 perunggu. Ketiga posisi terbawah diduduki Myanmar yang memperoleh medali 4 emas, 5 perak, dan 2 perunggu. Kamboja dengan 1 perak dan 3 perunggu serta Laos hanya satu perunggu. (DtC/o-1)

± ±

LONDON—Tidak ada keraguan sedikit pun dengan ambisi dan semangat pembalap Force India Mercedes, Paul Di Resta. Hal ini disampaikan oleh manajernya Anthony Hamilton. Sang manajer mengungkapkan Di Resta sangat berambisi untuk bisa meraih podium dalam setiap seri. Force India akhirnya mengumumkan line-up mereka menyambut musim 2012 nanti. Berkomposisi Nico Hulkenberg dan Di Resta, tim yang dimiliki Vijay Mallya itu akan berusaha sekuat tenaga tampil optimal dengan dukungan dua pembalapnya tersebut. “Itu selalu terlihat dan saya benar-benar tidak pernah memiliki keraguan, tentu saja bukan dari perspektif performa,” kata Di Resta, Selasa (20-12). “Dia sangat pantas untuk melakukan itu dan saya sangat senang dengannya dan ini menenangkan keluarganya,” kata Di Resta. Anthony pun tidak memungkiri, keluarga Di Resta sempat mencemaskan masa depan pembalap asal Skotlandia tersebut. Namun, setidaknya dengan keputusan manajemen tim, membuat kerabat Di Resta bahagia jelang Natal ini. Bahwa mereka tidak bisa mendapat kepastian mengenai masa depan Di Resta. (DBs/o-1)

satria Muda belum terkalahkan

BANDUNG—Satria Muda (SM) Britama Jakarta terus melanjutkan keperkasaannya di Seri I NBL setelah membukukan kemenangan kelimanya. CLS Knights Surabaya juga meraih hasil positif usai mengatasi Satya Wacana Salatiga. Dalam pertandingan di GOR C-Tra Arena, Bandung, Sabtu (17-12), SM berhadapan dengan seteru mereka, Dell Aspac Jakarta. Terus kejarmengejar angka di tiga kuarter, SM akhirnya memenangi pertandingan dengan 72-62. Ketatnya pertandingan tergambar dari perolehan angka kedua tim tak pernah berbeda jauh dalam tiga kuarter. Di kuarter pertama, SM unggul tipis 17-16. Sementara di kuarter kedua, Aspac berbalik unggul 31-29. Kuarter ketiga kembali menjadi milik SM dengan 49-46. Faisal J. Achmad menjadi bintang dengan mencetak 30 poin untuk SM. Dengan kemenangan ini, SM belum terkalahkan di lima pertandingan di Seri I Bandung. (DtC/o-1)

AseAN PArAGAmes VI

63 Rekor Baru Atletik Tercipta

± ±

SOLO (Ant/Lampost): Sebanyak 65 rekor baru di cabang olahraga atletik berhasil diciptakan atlet saat berlaga pada ASEAN Paragames VI/2011 di Stadion Manahan Kota Surakarta (Solo), Jawa Tengah, mulai Jumat (16-12) dan berakhir Senin (19-12). Berdasar data yang dikumpulkan dari panitia pelaksana cabang olahraga atletik di Stadion Manahan Solo, Selasa (2012), menyebutkan dari jumlah tersebut atlet Indonesia berhasil menciptakan 17 rekor baru. Kemudian yang lain Thailand sebagai juara umum cabang ini berhasil menciptakan 19 rekor baru, Malaysia menciptakan 16 rekor baru, Brunei Darussalam menciptakan tiga rekor baru, dan Myanmar menciptakan dua rekor baru. Ke-19 rekor baru yang diciptakan Indonesia dari nomor lempar cakram putri (kelas F55) atas nama Famini dengan lemparan sejauh 16,6 meter sedangkan rekor lama adalah 13,91 meter atas nama Law King View (Malaysia) yang diciptakan di Filipina 2005. Kemudian Suyono yang turun pada nomor lari 100 meter (kelas T38) memecahkan rekor Asia Tenggara dengan catatan waktu 12,53 detik atas nama Niam Lai Heng (Malaysia) 14,27 detik yang dicetak pada ASEAN Paragames 2001 di Malaysia.

± ±

n antaRa/noveRaDika

pebasket udinus, nona Wardani, mendribel bola saat pertandingan melawan ugm pada kompetisi liga Basket mahasiswa nasional (libamanas) 2011 di kampus site Ykpn, Yogyakarta, selasa (20-12). libamanas 2011 merupakan sistem kompetisi baru yang mengadopsi sistem kompetisi bola basket antaruniversitas di amerika serikat, nCaa.

RD Jajaki Pelita Jaya BANDAR LAMPUNG (Lampost): Teka-teki terkait dengan Pelita Jaya,” ujar pelatih bertangan masa depan Rahmad Darmawan (RD) pascamundur

paul Di Resta sangat termotivasi

Marthin Losu yang turun pada nomor lari 100 meter (kelas T46) meraih catatan waktu 11,14 detik, sedangkan rekor lama atas nama Winai Sangchuang (Thailand) 11,83 detik yang dicapai saat tampil di Manila, Filipina, 2005. Muhajar yang turun di nomor lari 200 meter (kelas T37) 26,84 detik memecahkan rekor atas nama Nguyen Thinh Huw (Vietnam) 27,94 detik di Filipina, 2005. Suyono kembali memecahkan rekor atas nama Niam Lai Heng (Malaysia). Mulyono yang turun di lari 200 meter meraih catatan waktu 29,53 detik memecahkan rekor atas nama Kyaw Khaing (Myanmar) 34,96 detik di Filipina, 2005. Marthin Losu kembali memecahkan rekor di lari 200 meter (kelas T46). Kemudian Putu Kristiyani memecahkan rekor atas nama Surang Khamsuk (Thailand) di nomor lempar cakram (kelas F46). Lemparan Putu adalah 26,72 meter, sedangkan rekor lama 20,63 meter di Filipina, 2005, hal yang sama juga dilakukan Priyono di kelompok putra. Wagiyo yang turun di lari 400 meter (kelas T44) memecahkan rekor atas nama Somdee Wanngammiko (Thailand). Catatan waktu Wagiyo 59,84 detik sedangkan rekor lama 1:00,02. (o-1)

CMYK CMYK

± ±

CMYK CMYK

sebagai pelatih Tim nasional (Timnas) U-23 mulai jelas. Pelatih asal Punggur, Lampung Tangah ini, kemungkinan besar akan membesut klub Pelita Jaya. Saat dihubungi Lampung Post melalui telepon, Selasa (20-12), RD mengakui saat ini dirinya sudah melakukan penjajakan kontrak dengan klub yang bermarkas di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Jawa Barat, tersebut. Namun, RD masih enggan terbuka terkait dengan kepastian antara kesepakatannya dengan klub tersebut. “Kemungkinan saya akan ke Pelita Jaya. Tapi belum ada kesepakatan. Rencananya malam ini (tadi malam, red) kami akan diskusi untuk keputusan deal atau tidaknya,” kata RD. RD mengatakan keputusannya untuk membesut klub sepak bola Pelita Jaya sudah melalui pertimbangan yang matang yang meliputi berbagai aspek. Alasannya,

selain pertimbangan mengenai lokasi markas Pelita Jaya yang dekat dengan tempat tinggalnya, juga karena faktor komposisi pemain yang bernaung di Pelita Jaya dianggap cukup kompeten bersaing di Liga Indonesia. RD bahkan mengakui tertarik melatih Pelita Jaya karena mendapatkan penawaran kontrak berdurasi dua tahun. Hal itu berbeda dengan klub lainnya, yang hanya mengajukan penawaran kontrak untuk satu tahun. “Pelita Jaya kebetulan dekat dengan tempat tinggal saya. Selain itu, klub ini memberikan penawaran kontrak dua tahun dan memiliki materi pemain yang cukup baik. Hal itu yang menjadi pertimbangan saya untuk melatih

dingin ini. Selain melatih klub sepak bola, pascamundur sebagai pelatih timnas U-23, RD juga menyampaikan keinginannya yang lain, yakni mengikuti kursus kepelatihan untuk menambah pengetahuan sepak bolanya. Menurut RD, sepak bola merupakan olahraga yang membutuh kan inovasi dan tida k hanya berjalan di tempat. “Ilmu sepak bola tidak akan berhenti di tempat. Jadi, kita harus bisa mengikuti perkembangan yang ada, jika tidak ingin ketinggalan,” kata mantan pemain Pra-PON Lampung era tahun 1980-an ini. Mengenai tempat yang akan dipilihnya untuk mengikuti kursus kepelatihan, RD mengatakan besar kemungkinan dirinya akan memilih Australia atau Amerika. Kedua negara tersebut dinilai RD cukup berpotensi karena geliat sepak bola di negara-

negara tersebut memasuki masa libur kompetisi. “Jika ke Eropa tidak mungkin, karena saat ini kompetisi masih bergulir. Yang memungkinkan, antara Australia atau Amerika,” kata RD. Ketika disinggung mengenai langkah pastinya, apakah lebih memilih untuk mengambil kursus kepelatian atau melatih Pelita Jaya, RD mengatakan jika memungkinkan akan pilih keduanya. Keputusan mundur RD dari kursi pelatih Timnas U-23 secara resmi sudah disampaikan ke PSSI, tertanggal 13 Desember 2011. RD memilih mundur karena merasa gagal menangani Tim Nasional (Timnas) U-23 pada perhelatan SEA Games XXVI. Dari target meraih emas, RD hanya mampu mengantarkan Titus Bonai, dkk. meraih medali perak setelah kalah dengan Malaysia di laga puncak melalui drama adu penalti. (YaR/o-1)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Perjuangan atlet catur Lampung untuk lolos menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Pekanbaru, Riau, semakin berat. Dari dua babak yang sudah di pertandingkan, baik nomor beregu atau perorangan, belum ada satu pun pecatur yang meraih kemenangan. Meskipun belum meraih kemenangan, tapi peluang untuk lolos menuju pesta olahraga terakbar di Tanah Air tahun 2012 mendatang masih ada. Pasalnya masih ada tujuh babak tersisa yang akan kembali dilakoni para duta di Lampung di ajang Pra-PON tersebut. Jika berhasil meraih hasil sempurna, peluang untuk mencatat sejarah lolos pertama kali ke PON bagi cabang catur putri Lampung masih bisa terjadi. Pada prakualifikasi PON (PraPON) yang digelar di Taman Mini Jakarta, Selasa (20-12), dua pecatur andalan Lampung yang turun di nomor perorangan putri Via Lastiningtyas dan Tirai Wisely menelan kekalahan. Via ditumbangkan atlet asal Bali, Kadek Iin serta Tirai ditundukkan atlet Babel, Devi Octania. Kegagalan di nomor perorangan tertular di nomor beregu. Komposisi tim beregu catur putri Lampung yang diperkuat Amelia Shervina Al-Mursyid, Evita Shabrina AlMursyid, Isqora dan Emi Suryati tidak kuasa membendung ketangguhan Tim Sumatera Selatan. Dengan hasil tersebut, dari dua babak yang telah dilombakan, Via Lastiningtyas meraih hasil satu kali remis dan satu kekalahan. Lalu, Tirai Wisely menderita dua kali kekalahan setelah di babak pertama dikandaskan atlet asal Jawa Timur, Atna. Kondisi serupa dialami tim beregu yang sudah mengalami dua kali kalah, setelah sebelumya takluk dari tim beregu Banten. Asisten manajer tim Pra-PON catur Lampung, Jolly Sanggam mengatakan lawan yang dihadapai memang atlet senior yang lebih berpengalaman. (YaR/o-1)

±±

±±

PON XVIII

Satu Pegulat Lampung Lolos BANDAR LAMPUNG (Lampost): Cabang gulat akhirnya bisa bernapas laga. Pasalnya, satu dari sembilan pegulat Lampung dipastikan lolos ke Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII tahun 2012 di Pekanbaru, Riau. Kepastian lolosnya salah satu pegulat Lampung tersebut tertuang melalui surat keputusan (SK) PB PGSI tentang penetapan jumlah dan kelas untuk daerah yang lolos PON XVIII. Dalam SK tersebut tertera nama pegulat Lampung, yakni M. Helmi Apriansyah yang menjadi salah satu atlet gulat yang akan bertanding di PON pada nomor gaya bebas kelas 55 kg. Siswa SMK Bhakti Utama Bandar Lampung ini dipastikan berlaga ke PON setelah me-

nyandang peringkat enam besar yang merupakan batas maksimal untuk lolos pada prakualifikasi PON yang digelar di kompleks GOR Jatidiri, Semarang, 18—25 Oktober 2011. Pelatih gulat Lampung Heri Susanto mengatakan pihaknya sudah melakukan konfirmasi kepada KONI Lampung terkait dengan salah satu atlet gulat Lampung yang lolos ke PON. “Kami sudah konfirmasi ke KONI terkait dengan hal ini (atlet lolos, red),” kata Heri, Selasa (20-10). Heri mengatakan untuk memaksimalkan kemampuan M. Helmi di PON XVIII, pihaknya akan mengupayakan latihan yang intensif dan melakukan persiapan lain secara umum, seperti pematangan fisik, mental, dan

kekuatan fisik. “Kami akan lakukan persiapan yang matang sehingga nantinya bisa meraih prestasi terbaik di PON,” ujarnya. Mengenai target medali, tanpa ragu Heri menyebut perunggu sebagai target cabang gulat di PON XVIII. Namun, Ketua Pengprov PGSI Lampung Dadang Riswa Wahid yang dihubungi Lampung Post, Rabu 26 Oktober 2011, dengan jelas mengatakan jika seluruh pegulat Lampung gagal lolos ke PON XVIII. Menurut Dadang, kegagalan para pegulat Lampung pada PraPON tersebut disebabkan lawan yang dihadapi secara teknik dan pengalaman lebih unggul dibanding para atlet Lampung. (YaR/o-1)

Jajal Tim Malaysia

n antaRa/septianda perdana

pesepak bola psms medan, luis pena (tengah), melewati dua pesepak bola sime Darby pada pertandingan uji coba di stadion teladan medan, sumut, senin (19-12) malam. tim asal kuala lumpur, malaysia, sime Darby FC tersebut mempermalukan psms medan 1-0 pada laga uji coba bertajuk exibisi Football 2011.

± ±

n antaRa/ismaR patRizki

emAs TeNIs. pasangan petenis putra indonesia, namin (kanan) dan nurdin (kiri), mengikuti upacara penyerahan medali dan pengibaran bendera setelah memenangkan laga final ganda putra tenis kursi roda asean paragames (apg) vi di lapangan tenis manahan, solo, Jawa tengah, senin (19-12). keduanya mengalahkan pasangan thailand dua set langsung, 6-0 dan 6-2.

APG 2011

Indonesia Gagal Jadi Juara Umum SOLO (Lampost): Kontingen Indonesia gagal menjadi juara umum pada Asean Paragames, pesta olahraga bagi penyandang difable se-Asia Tenggara. Kegiatan itu resmi ditutup Selasa (20-12) sore oleh Menko Kesra Agung Laksono. Meskipun kontingen Indonesia gagal melengkapi gelar juara SEA Games lalu, tim Merah Putih mendapat obat pelipur lara setelah memastikan menjadi juara umum di empat cabang, yakni bulu tangkis, catur, renang, dan tenis meja. Keempat cabang olahraga yang mengukuhkan tim Indonesia sebagai yang terkuat di Asia Tenggara berasal dari cabang bulu tangkis, catur, renang, tenis meja. Untuk cabang bulu tangkis, meskipun target 9 emas gagal diraih, pada cabang ini Indonesia kokoh sebagai juara umum dengan total raihan 7 emas, 4 perak, dan 8 perunggu.

±±

Tuan rumah unggul atas kontingen Thailand yang merebut 5 emas, 5 perak, dan 10 perunggu di tempat kedua. Sedangkan posisi ketiga diraih Malaysia dengan 5 emas, 4 perak, dan 6 perunggu. Cabang catur juga berjaya dengan torehan 11 emas, 7 perak, dan 2 perunggu. Sedangkan tenis meja menjadi juara umum dengan raihan 14 emas, 16 perak, dan 18 perunggu. Di antara tiga cabang tersebut, prestasi paling fenomenal dicetak pada cabang renang. Kolam renang Tirtomoyo, Manahan, kembali menjadi saksi kedigdayaan Indonesia dengan total 35 emas, 22 perak, serta 18 perunggu. Kontingen renang Indonesia ung gul atas Thailand di tempat kedua dengan 33 emas, 33 perak, dan 33 perunggu. Sedangkan peringkat ketiga cabang ini diraih Vietnam dengan 22 emas, 20 perak, dan 8 perunggu. (DBs/o-1)

CMYK CMYK

± ±


CMYK CMYK

VARIA SPORT Sharapova Siap Bela Rusia

MOSKWA̶Maria Sharapova bertekad tampil membela negaranya Rusia menghadapi Spanyol di babak pertama kejuaraan dunia tenis beregu putri Piala Fed, Februari tahun depan. Hal itu diungkapkan mantan ratu tenis dunia yang kini menempati peringkat empat dunia itu, Senin (19-12). Orang lain mungkin tidak tahu, tetapi saya akan bermain di Piala Fed untuk tim Rusia ketika menghadapi Spanyol setelah Australia Terbuka, ujar petenis jelita itu di situs pribadinya www.mariasharapova.com. Sangat menyenangkan bisa bermain di Moskwa. Saya akan memiliki empat pekan musim panas di Australia, kemudian sepekan musim dingin di Moskwa, kata petenis yang bermukim di Florida, AS, itu. Rusia bakal menjamu Spanyol di Lapangan Tenis Olimpiade, 4̶5 Februari. Sharapova terakhir kali tampil di Piala Fed, Februari lalu, ketika dia dikalahkan petenis Prancis Virginie Razzano dua set langsung. Dia kemudian digantikan petenis lain di hari selanjutnya, pada laga babak perempat final. Rusia akhirnya menang 3-2 atas Prancis, dan menundukkan Italia 5-0 di semifinal. Namun, Rusia harus mengakui keunggulan Republik Ceko di laga pamungkas dengan skor 3-2, pada duel di Moskwa bulan lalu. (MI/O-1)

I 19

Olahraga

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

Clippers Bungkam Lakers LOS ANGELES (MI/Lampost): Bayang-banyang Los Angeles Lakers yang telah lama menghinggapi LA Clippers kini lepas. Masuknya dua bintang, Chris Paul dan Chauncey Billups, pada awal musim ini membuat

Simoncelli Masih Membayangi PARIS̶Pembalap Marco Simoncelli meregang nyawa di Sirkuit Sepang, Malaysia, Oktober 2011 silam. Namun, hingga kini kematian Simoncelli masih membayangi para pembalap MotoGP. Insiden itu terjadi satu tahun setelah insiden pembalap remaja Shoya Tomizawa yang digadang-gadang menjadi salah satu pembalap bintang di masa depan. Simoncelli adalah seorang pembalap flamboyan, yang juga seorang juara dunia Moto2 pada musim 2008. Gaya rambutnya sangat eksentrik, yakni kribo dan sudah menjadi pembalap papan atas pada musim keduanya di MotoGP. Simoncelli berhasil mempersembahkan dua pole position dan dua kali podium buat Honda. Casey Stoner yang baru merayakan gelar juara MotoGP 2011 mengaku masih terpukul dengan insiden yang menimpa Simoncelli. (DBS/O-1)

Clippers bisa disejajarkan dengan Lakers. Buktinya bisa terlihat saat Clippers menggebuk saudara tuanya tersebut 114-95 di laga pramusim NBA.

Citroen Kontrak Pereli Belgia BRUSSELS̶Thierry Neuville merupakan pereli pertama dari Belgia yang dikontrak untuk berlomba dalam kejuaraan reli dunia, sesudah Francois Duval pada 2005, setelah ia menandatangani kontrak dengan Citroen, Senin, sedikitnya untuk turun dalam sembilan dari 13 putaran musim mendatang. Pereli berusia 23 tahun itu̶pemenang dua lomba tier, kedua Kejuaraan IRC musim lalu̶dilihat Citroen sebagai investasi untuk masa mendatang, seperti Sebastien Ogier dari Prancis. Ogier yang berusia 27 tahun, yang menempati urutan ketiga dalam perlombaan kejuaraan reli dunia (WRC) musim ini, setelah memenangi lima perlombaan, dikontrak Volkswagen setelah dilepas Citroen bulan ini. Neuville hanya merendah mengomentari kontraknya dengan Citroen. Saya masih merasakan sukar dipercaya. Musim 2011 amat positif, dua kemenangan dalam lomba reli legendaris dan sulit seperti Tour of Corsica dan Sanremo, katanya. (ANT/O-1)

CMYK CMYK

REUTERS/LUCY NICHOLSON

LA CLIPPERS VS LA LAKERS. Chris Paul, pemain baru Los Angeles Clippers, melompat untuk memasukkan bola ke keranjang saat berhadapan dengan Los Angeles Lakers pada laga pramusim basket NBA di Los Angeles, California, Selasa (20-12) pagi WIB. Pemain Los Angeles Lakers Jason Kapono (kiri) dan Steve Blake (kanan) hanya bisa melihat aksi yang dilakukan Chris itu.

TINJU DUNIA

Pertarungan Hopkins-Dawson Diulang JAKARTA (Dtc/Lampost): Badan tinju WBC memerintahkan pertandingan Bernard Hopkins versus Chad Dawson pada Oktober lalu—yang berakhir kontroversial—diulang. Dari pertemuan tahunan WBC, keputusan itu diambil setelah pertandingan Hopkins-Dawson pada 15 Oktober silam telah dinyatakan “no contest”. Sebelumnya, wasit sempat memberi kemenangan kepada Dawson setelah Hopkins roboh di ronde kedua. Kubu Hopkins memprotes kepu-

tusan itu karena menganggap petinju berjulukan The Executioner itu terjatuh bukan karena pukulan lawannya. Ia pun mencium kanvas dengan posisi badan menindih tangan, sehingga langsung cedera bahu. Dengan dibatalkannya hasil pertandingan tersebut, Hopkins pun masih menyandang predikat juara di kelas berat ringan. Untuk jilid II pertarungan tersebut, WBC memberi sebuah klausul yang memungkinkan kedua petinju melakoni pertandingan lain sebelum melakukan mandatory fight tersebut.

Faktor ekonomi diperkirakan bisa mendikte siapa yang ingin diladeni Hopkins. Juara dunia tertua dalam sejarah tinju itu—akan 47 tahun pada 15 Januari nanti— kabarnya sedang mengincar Lucian Bute, yang belum terkalahkan di kelas menengah super. Namun, Bute konon ingin menghadapi Andre Ward. Hopkins memiliki rekor 52-5 dengan dua kali seri dan 32 KO/ TKO. Adapun Dawson mengoleksi 30 kemenangan (17 KO/TKO) dan satu kekalahan. (O-1)

Bermain di Staples Center, Selasa (20-12) pagi WIB, Lakers menjadi tuan rumah, Clippers benar-benar menjadi ancaman serius bagi Lakers untuk kompetisi musim ini. Kombinasi Paul dan Billups yang mengisi posisi guard dan Blake Griffin di posisi forward membuat Clippers menjadi kekuatan yang menakutkan bagi Lakers. Sama-sama ingin merebut hati warga Los Angeles, kedua tim bermain ketat sejak awal kuarter. Hasilnya, laga yang selalu ditonton selebritas Hollywood ini menyuguhkan atraksi-atraksi menarik dari kedua tim. Trio Paul, Billups, dan Griffin di kubu Clippers melawan trio Lakers Kobe Bryant, Pau Gasol, dan Adrew Bynum. Setelah imbang 28-28 pada kuarter pertama, Clippers berhasil menungguli Lakers di kuarter berikutnya. Unggul 27-22, Clippers berhasil menutup laga hingga turun minum menjadi 56-50. Keunggulan ini berhasil dipertahankan Clippers saat babak kedua. Lewat umpan-umpan akurat Paul yang berperan sebagai pengatur serangan, pemainpemain Clippers sangat leluasa mencetak poin. Hasilnya, Clippers mampu unggul telak 36-17 pada kuarter tiga yang membuat

kedudukan menjadi 92-67. Di kuarter terakhir Lakers mencoba bangkit. Lewat Bryant dan Gasol, finalis wilayah Barat musim lalu tersebut berhasil unggul 28-23, tapi selisih angka yang cukup jauh pada kuarter tiga membuat mereka tidak bisa terhindar dari kekalahan. Kobe Bryant mencetak angka tertinggi bagi Lakers dengan 22 poin disusul Gasol dan Bynum dengan masing-masing mencetak 16 dan 15 points. Sementara di kubu Clippers, Billups memimpin dengan 23 poin disusul Paul dengan 17 poin dan 9 assist, sementara Griffi n menambahkan dengan 12 poin. Kemenangan ini membuat Clippers menjadi tim yang diperhitungkan bagi lawan-lawan mereka, baik di wilayah Barat maupun Timur musim ini. Jika trio baru mereka, Paul, Billups dan Griffin, terus bermain bagus hingga akhir musim, kemungkinan besar mereka akan membuat kejutan. Sementara bagi Lakers, kekalahan ini menjadi peringatan kalau dominasi mereka di Los Angeles siap disalip oleh Clippers. Kehilangan Lamar Odom juga menjadi satu masalah bagi Lakers untuk mencari pemain di posisi empat. (O-1)

CMYK CMYK

CMYK CMYK


Ac Ac bergaransi 3 th, tunai/ kredit, Panasonic, LG, Sharp, Crystal, Hub LINtAs suRyA Tlp. 0721 241101, 7490054 WINDA Ac jual AC/Secd, serv/cuci AC, kulkas, dispenser, PS ms cuci dll, 257556, 7403726 08127921648 & 0721-7174866.Minggu Buka AC spesialis AKIRA 0.5PK 1,5Jt. HITACHI 1PK 2Jt (Trade in), SHARP, LG, AUX,service dll. Hub. INDocooL LAMpuNG, 0721-3581133, 9381199. Anda butuh AC baru/second, cuci AC/rental. Hub.ANuGERAHAc,9799797, 9900540, 9900530. Agen Ac REsMI pABRIk LANGsuNG. TERMURAH !!! Jika lebih mahal diganti selisihnya. Panasonic, LG, Sharp. Terima cuci, repair(Agen resmi) tIMMy ELEctRINDo Tlp 242222, 7444470

AHLI GIGI RAMA DENtAL ahli bikin gigi, psng behel gigi Jl P. Antasari 18/dpn bioskop Sinar Bdl. 0812.7945122, 0721268544 Jl.HOS Cokroaminoto 18 Kebon Jahe.

ANtI cukuR Anti cukur 100% asli dihibahkan. Hub: 085357660811 & 087899901337

BADut tama Ent. Mulai 150rb. Badut, dekor, balon dll. Hub.0812.79742313, 07217426047 ANto Ent. Badut, MC, decorasi balon, photographer, sulap. Hub. 0813.79408364

Bus pARIWIsAtA Sedia Bus untuk Wisata Rohani,Darma Wisata Acara Pernikahan,Keselamatan Penumpang Prioritas kami.Klik WWW. Darmadutawisata.com

cucI spRINGBED Cuci springbed, karpet, sofa, Acs antar jemput bersih hygenis, harum. Hub. 0721-3644254

ELEktRoNIk DIGItAL pARABoLA Spesialis Parabola system distribusi Sales & Service. Sedia Indovision/tor tv dll. Hub. 0811.722855, 475331

tINtA toNER WAWA coM. Dibeli dgn hrg tinggi tinta, canon, toner, laser jet baru/ bekas tipe tinta: 21.22.60B,60C, Canon 810.811.41.40.830.831. Toner Laser Jet 85.35.12.36. Hub. 0821.83659734.

HANDpHoNE sERVER AsLI LpG, trm pendaftaran AGEN Telksl 5:5450, 10:10400,20:20250, Indst 5k:5050, 10k:10050, 25k: 24900 XL 5:5300,10:10300 Flx 5, 15/9.95/19.5 Esia 5,20/10.15. Minami_cel, 085269555333, 0819.779.81001

fuRNItuRE Minimalis produksi,interior + furnitur,spesialis furnitur minimalis modern,Jl.Flamboyan Raya No.14 Tjg Seneng 0721-9085166

HoRDENG “Neo classic ” trm pemesanan/ pemasangan hordeng, vitrage, spiral, vertikal/horizontal blind dll,hsl memuaskan, hrg variatif. Hub. 081369342793,081977972187.

INDEkost Kost executive Penginapan dan Perkantoran DIVkA Residen Faslt AC,TV,Laundry dll Jl.P.Antasari No.114, Telp.0721 269763, 085658800281

Kost karyawan/ti fas. Lengkap, nyaman, parkir luas lok. Enggal. 0811.791229. Trima Kost Mggn, Blnn, Jl Griya Fantasi 2C/8 WHP Hub. 702498, 0812.727.7590

INtERIoR NADIA INtERIoR, Mendesain/ Membuat kitchen set, kmr set, lemari pajangan, counter, bar, counter bank, meja kantor, r. karaoke. Phone 470206, 0811792863 sAfIRA Interior: membuat kichen set, kmr set, lemari pajangan, bar, meja kantor, counter bank, partisi. Showroom: 0813.79129108, 7164443

kEHILANGAN STNK BE 6528 YH, Noka. MH314D0039K543644, Nosin. 14D544003, an. Suwarni. STNK BE 6917 EW, Nk. MH1HB32116K026389, Ns. HB32E-1036302, an. Usman RJ. STNK BE 1832 AL, Noka : JK1005140784 Nosin : JNM84464211 An : Iskandar STNK BE 2696 BJ, Noka. MHFEMRGK34K003357, Nosin. DA04281, an. Fani. STNK BE 3282 DM,NK:MH35D9002 AJ482303,NS:5D9482380,An:Ahm ad Haidar STNK BE 3291 YM, Noka : MH314D003AK765135 Nosin : 14D765203 An : Dio Novriansyah

STNK BE 4849 YR, NK : MH314D204B K031509, NS : 14D204BK031509, NS: 14D1029075, An. Jerdan Ilham. P. STNK BE 5654 YM, NK : MH1J B9128AK143801, NS : JB91E2137739, An. Siswanto STNK BE 6117 YW, NK:MH1JF0218B K101944,NS:JF02E1102150,An:Dra Tartilawati STNK BE 6785 PN, Nk. MH1JBC110A K555411, Ns. JBC1E1545649, an. Surya Nuryawan. STNK BE 6790 YL, NK : MH1JBC119AK91801, NS : JBC1E-1752899, An. Rizal Irawan STNK BE 6380 YG, Noka : MH328D0049K821788 Nosin : 28D823547 An : M. Arifki Zainaro STNK BE 7416 RB, NK : MH330C0029J604614, NS : 30C-604614,An. Sobri STNK BE 8396 FI, Nk. MH1HB62117K237712, Ns. HB62E-1225380, an. Tukiran. STNK BE 8781 NJ, Noka. 7AJ070660, Nosin. TM150FMG, an. Barudin STNK Yamaha Mio’08 BE 4278 Y, Nk. MH328D00023KU74203, Ns. 28D074617, an Fazat Azizah

kEsEHAtAN pIJAt kEBuGARAN I I N M A s s A G E + Lu Lu R . Hub. 0813690 77114, 0721-3610197, 082183333471, 085840811170

pIJAt tRADIsIoNAL VIVI urut tradisional reflexi dll, terima panggil Hub : 085267904681 / 081933591789 & 07217179066 s H I N tA urut llur tradsnl St. Agung Gg.Murai 40. Hb: 7543674/ 081369372811 Siap Pngl yeni Message Urat Perawatan Urat Trima Panggilan. Hub:082181708055 urut tradisional Jl. Pagar Alam (Gg. PU) Perum Gria Sejahtera Blok B No.1 Hub: 082184703889

koLAM RENANG Dunia kolam Renang: Pembtn, prwtn, perbaikan, obat-2 an, peralatan Jl. Hayam Wuruk 198 E Kedamaian tlp. 0721- 7444567

koMputER Jual Laptop asli usA, Dell Intel Centrino/512/30/dvd-cdrw Combo, hg 1,9Jt. Hub. 0813.19900982-9010982 Jual Laptop murah, merk HP Compaq, branded USA, knds 90% mls, DVD/CDRW, harga hanya 1.9 jt. Hub. 081319900982, 9010982

kuRsus MENJAHIt Bisa cpt cari uang disk 20%-50%, bisa disalurkan kerja. Cpt2 ikut kursus menjahit &mode JULIANA JAYA.T.Umar Gg.Kiwi 5.Cp 701677-081540816997

MEJA BILLIARD Sokasi selalu sedia meja billiard 9’’/7 feet Second 95%/ bru + mcm aksesoris Jl. Ridwan Rais No.9 TKT Telp. 081272385555, 07217501705, 085789889853

MEsIN-MEsIN Dijual cepat 1 unit mesin boiler local, bahan kayu bakar, baru 6 bulan, lokasi Metro 19 A, nego. Hub. 0853.83202028

foto copy cV. Mitra Abadi jual, sewa, perbaikan, suku cdg, tinta, foto copy, msn Analog & Digital. Hub. 7505050, 0812. 7909898 Dijual cepat 1 Unit Mesin Boiler Lokal, Bahan Kayu Bakar,Baru 6 Bulan,Lokasi Metro 19A,Nego Hub:085383202028

pELuANG usAHA

MENGATASI KEBOCORAN, Rem-bes,

Dicari Mitra penjualan Air Mnum. Hub. (0721) 255971, 081279155798 Ada banyak keuntungan.

ment, Terowongan, Bak Lim-bah,

B’gabunglah b’sama kami tWINtuLIpWARE, ada banyak keuntungan yg akan anda raih. Hub. Elizabeth 7500308, 081279090979

pENDIDIkAN Dibuka pendaftaran S2 Magister Akuntansi di Univeristas. Info hubung: 0721-9779900

pRIVAt privat siklus Guru dtg kermh semua pelajaran SD,SMP,SMA Hub:07217481330/0857-68003557

pENGINApAN

MusIk ADI Musik: jl/tkr tmb: i5(4) i4(5) i3(5,5) Pa50(7) Pa80 Pa500, PSR900, KN1400, 2400,2600,X50,CORA,Blazer,Beta 3 ,PV16ch,8ch,CS800,AD3600,Behr. 20 ch, a/esis,DOD, AXL. Ph.268983, 081369139529. Korg PA50, PA500, PA800 Yamaha s550,s710,s910,Casio ctk 5000,6000, 7000, EW, Dbx,DOD, PV, sundcraf,allen & heath, marvel, Cora,Yamaha, Sonor,Tama, Peal,Twister, DW, Effect, Alesis, lexicon,carter,RCH & karaoke 30 rb lagu & kmptr system, hrg mrh hny d GM MusIc Jl Gajah Mada No 76 C , 267915 / 081310415106 Disc 30 % khusus Gitar.

cucI GuDANG Paket alat music band Rp.15jt dijual seharga Rp.10jt saja (New) Sound System Tasso T3 ±6000w Rp.48jt (second, new Rp.100jt) OBRAL alat band & soundsystem berbagai merk terkenal, disc s/d 40% Yamaha,JBL,Mackie,Alle n&Heath,AXL,Sonor,Tama,RMV,Iban ez, Artrock,Cort,Best,Rhyme,Gallien Krger,dll Rama swara telp.(0721) 251652-0811792034 sinarta musik pernikahan, sourmatula, orgen tunggal, pesta banataon dlm & luar kota. Hub. 085216105475 n Drs. Edison E. Sinurat.

oBAt-oBAtAN Produk Sensasional Mengatasi Mslah Kesehatan & Kewanitaan Organ Intim Wnt. Hub:0852-86872003

oBAt tELAt BuLAN Anda telat bulan & lancar haid ?? Kini ada solusi cpt & tpt, ckp 1xpake dlm 3jam dijmn lsg lancar 100% bergaransi aman tnp efek smaping. Hb. 0853.56716666, 087893535666

pirnando ARcH Bangunan Komersil, Kantor,Rumah dll.2D,3D, Animasi, Market, Rab. Hub: 082181433450/07219792303 oA s E A r s i t e k t u r b e r p n g l a man merancang bangunan rmh tinggal,ktr,bangunan.hb:081272634488/0721-7410369

BAHAN BANGuNAN ALuMINIuM Spesialis kusen, jndla, partisi, pntu almnium, folding gate, rolling door, rak alm dll, mrh ber garansi. Hub. toko MItRA Jl. Samratulangi 33 A tlp.7477282, 081379200333

foLDING GAtE BINtANG foLDING GAtE khusus terima Pesanan Pintu Folding Gate. Hubung segera Jl.Raya Natar Km 16 No.8 A Srimulyo 1, Pemanggilan Natar TELP. 0721774905, 7324723

MAtERIAL BANGuNAN Toko Material (Paping, Kayu, Bata, Pasir, Split) Jl.Tengku Cik Ditiro Gg.Melati 1. Hub:0721-7773037 & 082180797979

pAGAR ELEktRIk Spesialis Pembuatan Pagar Elektrik/ Pagar Remote,Portal Elektrik.Hub: Jl Yos Sudarso Km 10 B.Lampung.Tlp 0853-57542499

pAGAR pANEL BEtoN Kami mengutamakan kualitas , terbukti pemasangan tetap kokoh selama 11 thn Hub. 087899907333, 085380500999

GuDANG DIsEWAkAN Disewakan Gdg tertutup Ls 2340 m2 & open storage 72 x 36 u/ masa Des’2011 s/d MAret 2012 di Jl.Ir.sutami No.225 TK Timur Bdl + 8km dr pelabuhan pjng. Hub. 0811722018.

kANtoR & GEDuNG Dijual/disewakan kntr 9x12m & Gdg 12x15m dgn tnh 1336m,SHM,IMB,Jl Tirtayasa Gg.Suharto min 10 th, Hub: 0811722018

kEBuN DIJuAL Dijual kebun sawit Ls 10.5 ha, lks Ds skdana Ilir kec.Bunga Mayang Lu. Hub. 0812.7901445

kIos DIJuAL Dijual KIOS BKS lantai dasar dekat stasiun kereta Api, harga 150 Juta nego. Hubungi: 0815.4177492

koLAM DIJuAL koLAM IkAN cck utk lobster, Kp Baru Unila, SHM, 1400 m2, 750 jt/ nego. Hub. 0812.72738989, 771704, 081379789456

RuMAH DIJuAL Dijual Rmh + Usaha Ft Copy,Pulsa & Warnet,Omset 1jt/hari ,Lt Full Keramik,Sumur Bor,Dekat Sekolah Lok.Kemiling.425 jt Nego.085669626209, 085669660399 RMH perum Ragom Gawi F1/16 Kemiling Permai, LT/LB 130/75, 3KT, s.bor, grs, 300 m dr Samsat. Hub. 0813.69112128 Rmh LB 2x14 m2, 3 KT, LT. 500m2, SHM, jl. turi 1 No. 17 tanjung seneng. Hub. 081379005204

Dijual rumah + tanah LT 275 m2, Jl. p. senopati Gg. pertemuan Jatimulyo Blok 2 RT 11 B. Hub. 0812.79315233, 0812.72213950.

DIJuAL- DIkoNtRAkAN Rumah baru renov Villa citra 2, LT 249m2, LB 225m2, 3KT, 3KM, hub. 08154061111

Ruko Ruko Artha Makmur 3 Lantai 4,5x18,2M.Jl.s.Agung No.28 Dpn Lap Sofboll.W.Halim. Hub: Yudi/Milan TLP 07217450752.081369556767 Jual Ruko tanpa perantara.Jl.Imam Bonjol No.236.C,3Lt. Gedong Air T.Karang Barat. Hub: 082191148857, 081272557272, 081369319234. An:Bpk H.Muslieh Nurjaya

Indah Blok A7 No. 9 KT 3, Bor, PAM LT/ LB : 156 M2 Ng. Hub: 0811726298

35 Jt/Kav Hub : 07217539918 & 087899331993 Tnh Kav. Jl u. suropati Gg. yudistira Kel. Harapan Jaya dkt lpgn Golf Sukarame LS : 10 x 16 M2 Hub : 07217539918 & 087899331993

MEtRo tANAH DIJuAL Dijual tanah kav Ds. Badransari blkg Pasar Pekalongan uk 420 m2 & 1820 m2, tanpa SMS & Tanpa Perantara nego hub. 082175920925.

dpn polsek natar Lamsel, cck u/ spbu-showroom. HUB 08127960101 Jual tanah uk 35 x 72 m, Jl. soekarno Hatta, sblh FIF Honda, SHM, nego. Hub. 0811.722018. Tnah Ls 430 m2, SHM, pgr beton

JuAL

keliling, Jl. Hotmik, LB 15 m2, di Jl.

kAVLING tANAH sIAp BANGuN (ksB) “VILLA pINANG JAyA” cAsH & kREDIt

purnawirawan No.7 Gg. 1, hrg 175

0853.69441100.

Dijual rmh di perum Bukit Bakung

TBB dkt Citra Garden harga mulai

jalan utama trans sumatra lks strategis

Dijual tanah & bangunan LT:1200 M2, LB:230 M2, Jl Ratu Dibalau No 88 Tj. Seneng, cck u/ Ruko/Perusahaan Distributor. Hub : 0811728622

Rmh dijual cpt 2 rumah,LT/LB 361/108 & LT/LB 213/216,Jl. W. Monginsidi Gg.Murai 26 T.Betung,garasi luas,SHM. Hub:0821-81050309,0721-273348

ukuran Jl. AMD kotajawa Kel. NOG

Tanah LS 9500m2, 800 rb/m2, pinggir

jt/nego. Hub. 0821.32841567

Rmh LT 300m, bgnn full, SHM, 3KT, 3KM, r.krja, musola, gdg, grs, perum korpri. Hub. 0816402728

Dijual tnh Kavpling dgn berbagai

tANAH

Dijual cpt rmh Jl.P.Kelagian Kedamaian, Ls46 m2, SHM, 60,5jt ng.Hb.081977972187 No.SMS

Dijul rmh Perum Griya sukarame Blok G 3 No 19, 3 KT, 2 KM, Ls : 120 M2 Renov. Nego Hub : 081279266310

tANAH kAVLING

Tanah Ls 16,5 x 22 m2, SHM, Jl. Jati Durian payung TKP. Hub.

-

Pembeli mendapat sERtIpIkAt Sistim 1 pintu (cluster) Pemadangan kota (city view) Hadiah langsung Blackberry HuB: 08526944521 No sMs

Dijual tANAH & BANGuNAN cucian mobil Kali Balok Jl.p.Antasari No.156 Ls 2367 m2, SHM, tanpa perantara Peminat serius segera hubungi 081905820777. Bu jual cpt tnh Ls 6104 m2, 50rb/ m2, Dsn Banjarsari Merak Batin Natar Lamsel belakang RS Natar Medika. Hb.

JuAL kAVLING tANAH sIAp BANGuN (ksB) “cANDIMAs NAtAR” cAsH & kREDIt - Pembeli mendapat sERtIpIkAt - Jalan komplek kavling sudah dibangun dengan lebar 5m,fasilitas saluran air dll - Jumlah kavling terbatas - HuB: 085269445211 - No sMs

0815.41433080 TP tnh Ls ± 8.000 M2 lok pgr jln trans smtra ±km 31 arah tegineneng utara branti, lampung segel 150/ m2 lgs tanpa perantara Hp. 085330283694 Tnh L.1400m, SHM, Jl. p. singkep sukarame, Nego. Hub. 085769779391, 085268205857, No SMS.

ObAt teLAt buLAN Anda Telat? Produk Import untuk telat 5-7 Jam pasti Lancar aman & bergaransi. Hub : Apotek sinar farma Jl. Ampera 88-B Tanggerang Hp. 085330091112 GARANsI LuAR kotA Obat dipakai baru dilunasi.

AtAsI kEBocoRAN

Siap bantu dana cpt dg jaminan BPKB mtr/mbl, cpt terjamin & professional. Hub. 081272432244, 0857.58517071

poNDok pALApA, HARGA MULAI DARI 80 RBU, DI PUSAT KOTA, FAS : AC, TV, KM PRIBADI, BREAKFAST, PAR KER LUAS, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 08538151888 poNDok INAp ANtAsARI/ Penginapan & Homestay & kost: harian / mingguan / bulanan, Fas : AC/TV, KM didlm, parkir luas, aman Hub: 07213651116 & 082183437171 Jl. Antasari 171 Bdl hrg mulai 75 rb/hari

pENGoBAtAN tERApI LINtAH,Mengatasi Stro k,Jantung,Hipertensi,Kolestrol,As am Urat, Vertigo, Migrani, Gatal2. Hub:081272729660 Sedia obat herbal batuk, tifus, kencing manis, asam urat, alergi, anak & dewasa. Hub. Bashir 087899296123. Ekstrak ikan gabus sari mina, asli, dpt naikan kdr albumin, prs penyembuhan stroke, kanker. Hub. Evi 081377752488

pERALAtAN pEstA suLtHAN TENDA SEWAKAN PERALATAN PESTA, TENDA, KURSI, PANGGUNG, KATERING, dll, tlp. 7392111, 0812. 79436222.

RupA - RupA tREEs AGEstIEN: TOLONG SEGERA. HUBUNGI MAMA. PENTING SEKALI ! MAMA & ROTUA (0219380 8432). IM2 berhadiah motor. Daftarkan IM2 kamu sgera. Kunjungi toko komputer terdkt. Hub. 085658919293 (Joko) n

AtAsI MAMpEt sedot Wc penuh, pipa-2 & westafel mampet hilangkan bau tnp bongkar paling mrh garansi. Hub.7400060

properti ARsItEk

I 20

Pariwara

RABU, 21 DESEMBER 2011 lampung post

LOWONGAN

Retak/Pecah pd bangn Anda, sprti: K.Mandi, Dak, Talang, Karpus, Basedpt kami atasi dg Grouting/Injeksi Beton, Couting, Waterpro-ning, Renov bangnn. Specialis Pengctn Crant Container/Tower Telkom, Gypsum, Polis Marmer. HELDINA 0813.79918592, 0721-7520154

sALsA/ yoGA/DANsA Membentuk badan jadi padat & berisi, mengobati stress. Hub. 0721473097

sANGGAR BuNGA sanggar Bunga fanny, menerima pesanan bunga papan medan (sewa) & bunga segar Jl.jend.Sudirman No.110 tlp.0721-9928989, 3666219. Lampung florist menerima psnan U/ smua ucpn Bunga ppn medan (sewa) disk 25% & bunga ppn beli Jl. I. Bonjol No.169 Lebak Budi bdl telp 3664588, 085279714488 (24jam)

sERVIcE DARMIN Elktrnik trm srvice pnggil TV, VCD, DVD, speakr active, k.angin, strika dll (bs tukr tmbh). Hub. 082184364724, 087899506812 RIZky Service kulkas, p. air, mesin cuci, AC, Dispenser, water heater, k.gas, tbg elpiji, k. angin, m.com, J.beli AC baru&cuci AC. Hb. 7506931, 082185021331. GRANSI 6 BLN sERVIcE pANGGIL AC, Kulkas, Frezer, M. Cuci, W. Heater, dll. Hub. 081272590428

n

suMuR BoR Win Jaya Bor terima buat sumur bor & servis, pakai mesin manual. Hub. 081272471119, 085369644488.

tRAVEL HAJI & uMRoH MAGfIRAH travel haji & umroh sesuai sunnah rasullah SAW, fas bintang 5 hub. Marina 08127934546, 0721 709198

VIDEo sHootING BDu production terima company profile, praweding/weding, video shooting. Hub. 0721-77724439779900

WALEt Buana Jaya Walet Jl.Kartini 98 (sbrg BNI) tlp.262686 jual alat-2 Walet, telur, sound sytem, Twiter dll.

Dicari bagian Administrasi / seketaris berpengalaman kerja, kirim lamaran ke Jl. P. Antasari no. 52 Sorum JB motor Bth cpt Baby sitter, peg toko & resto u/ Jkt & Batam, gaji 1- 2 Jt, tdk ditmpg(lsg terbang lsg kerja). Hb. 0812.25085900. Dbthkn Staf Reservasi & Customer Service u/ tour & travel (1) P & W usia max 25 th (2) Berpdkn min SMK (Pariwisata)/sdrjt (3) berpglmn dlm mengoperasikan M.Office & Internet (E-mail,Internet Explorer,Mozilla) (4) brpenampiln mnrk & professional. Lmr dikirim ke HRD VINA TOUR & TRAVEL Perum Villa Citra I Blok J No.1 Tanjungkarang Bandar Lampung 35132. Sanggar Bunga bth sgra Krywn utk Rangkai Bunga Papan Medan,Lulusan Karya Seni Rupa Kirimkan Lamaran Ke PO BOX 1139

Dibutuhkan Pemijat Reflexy, Shiatsu, Thai Massage, Urut Tradisional. Hub:Pusat Kebugaran SEHAT. Jl.W. Monginsidi No.111 Bandar Lampung. Tlp 0721-481561,Hp 0811-797168

D i b u t u h k a n pe m a i n p i a n o s o l o & G u i t ar S o lo u / mengi si acara di Lounge (prioritas bagi Pianist yang bisa nyanyi. Telp. 0812.72210000.

Dbthkn sgr Karyw Laki-2 utk Gudang, pdk min SMA, max 25 th. Lmr krm ke Jl.Cut Nyak Dien Gg.KH.Abdul Hamid No.10 tlp.3699124

Bth cpt resepsionis 5 orang, penampilan menarik, ramah dan PRT 5 orang, rajin Hub : 0721-240616

Dist besi beton di Jkt bth sales utk pmsrn di Lampung dan sktr.Laki/ penglman Lmrn dan gaji yg dhrpkan kirim ke PT.Serijaya Steel Pamulang. Jl.Ry Pajajaran Kav 248249, Pamulang,Tangerang Selatan Dicari Pekerja berpengalamn di bidang Handphone & Komputer (u/ menjadi kepada Divisi). Bravass Apple & Sony Dealer Jl. Katamso No. 31 – 33 Tanjung Karang

DibutuhkAN

DibutuhkAN

Kami Perusahaan bergerak di Tower Cellular membutuhkan beberapa

supERVIsoR Qc INGREDIENt

tekNisi Syarat: 1. Laki-laki, umur max 27 thn, single 2. Memiliki SIM A 3. Lulusan SMK / STM Jurusan Listrik / Elektro 4. Jujur & Tanggung Jawab Hubungi 0721-7176245, 0852-79958671

• Laki-laki • Pendidikan S1 jurusan : peternakan, kimia, teknik kimia, biologi, science. • Pengalaman 1 – 2 tahun ( fresh graduate) • Bisa mengoperasikan computer windows, bisa berbahasa inggris, teliti, tidak buta warna, kepribadian baik.

supERVIsoR MIkRoscopIst • Perempuan • Pendidikan S1 : Biologi, Mikrobiologi • Pengalaman 1 – 2 tahun ( presh graduate ) • Bisa mengoperasikan computer windows, bisa berbahasa inggris, teliti, tidak buta warna, kepribadian baik. Kirimkan lamaran ke : PO bOX 1241 / tJk 35001

Ingin berkesempatan bekerja ke luar negeri yang aman & terjamin hanya di pt MMG bth pria/wanita, usia 18 s/d 35 th, Pria : job pabrik, konstruksi untuk dimalaysia gratis gaji ± 2 jt, wanita untuk di singapura uang saku 5 jt bersih + gaji ± 2,8 jt Jl. Pagar alam ( PU) Gg cendana no. 95 B kedaton. Tlp 0721 782227, 081272376199, 081541032777

LOWONGAN

Dibutuhkan Karyawan untuk: AkuNtAN Syarat: • Wanita, usia min 23 th • Berpenampilan menarik • Pendidikan S1 Ekonomi Akuntansi • Berpengalaman min 2 thn • Bisa mengoperasikan computer • IPK min 3.00 skala 4 • Bisa mengoperasikan system Aplikasi Akuntansi Lamaran dikirim ke: pt. tEBu RAyA touR & tRAVEL Jl. Zainal Abiidn No. A/6 Rajabasa Bandar Lampung


I 21

Pariwara

RABU, 21 DESEMBER 2011 lampung post

OTOMOTIF ALAT GPS MURAH GPS mobil termurah & terlengkap. Bisa lacak mbl via komputer/HP. Bisa matikan mbl via SMS. Bisa sadap pembicaraan. Bebas biaya abudemen. Cocok u/ mbl rental & mbl pribadi. Call Center 24 jam bantu pelacakan. “Harga hanya 1,75 Jt “. Hubungi CV. RADISTA GPS 0856.64622000

BOX & BAK MOBIL PERKASA MOTOR: Jual-Beli, TT bak baru, boks Kabin. Hub. 705054, 7570889, 08154043056

MOBIL PENGANTIN Disewakan MoBil PenGanTin Mercy new eyes Warna Silver. Berminat hub. 0721-7361700-0811728117

MOBIL DISEwAKAN Trlkp & mewah, alphard, camri, pejero sport, double cabin fortuner, mercy, BMW, inova, Terios, avanza, Hub : 081369695051, 3588881, Ready driver hafal jakarta & jawa, siap antar jemput Bandara. SATRIA PERDANA RENT C AR Xenia, avanza,Jazz armada baru. Hub:085263539003 /7377246 (Hrn/ Bln) low Price & Good Service CV. SAMANIA. Cary/Futura 125 – 175 rb Bmdra 100 PU/Kda 150-200, avz/ Xen/apv/Kjg 200-250, inv 300-350. Hub. 0721-7344447, 9901230 ******** OTO RENT CAR ******* ******** Xenia / aVanZa ******* ***** 200 rb/hari – 4Jt/ bln ******* ***** syarat mudah - harga murah *** Call 241241, 7301153, 081279773313 MINANGA OKU CAR , sedia : innoVa, aVanZa, Xenia, aPV, Hub: 0721 7165600, 0812 72056000 Disewakan mbl TOYOTA ALPHARD/ FORTUNER. Hub. 0721-7349118. ****** OONK RENTAL CAR ****** Sewakan Sedan Pengantin, innova, avanza, Xenia. Hub: 0721-7471813, n 0811.799813. **** ARLENDI RENT CAR **** Menyewakan avanza, Xenia, innova, Sedan Pengantin. Hubungi. 0857.68362979, 081279085447 n ****** ALFAN RENT CAR ****** Menyewakan avanza, Xenia, innova, Sedan Pengantin. Hubungi. 07217525657 – 0813.69705657. n JONI NIAGA RENT CAR: inoova, Kijang Capsul, avanza, Xenia, aPV, altis, alphard. Hub. 7403700, 7692086, 0812.7264905

MOBIL DIJUAL Honda stream MT Tahun 2005, Toyota yaris e tahun 2007, Kijang inova V tahun 2006, disel, inova G, bensin tahun 2005 & 2006, Panther touring tahun 2002, Panther lV tahun 2004, Panther lM tahun 2005, Suzuki aPV tahun 2007, Baleno tahun 97, yang berminat, Hub, BUDI wAHANA MOTOR Jl. Raden Intan No 68 T. karang ( depan BRI ) n

DAIHATSU PROMO DAIHATSU all neW Xenia TeRioS GRanD MaX PU GRanD MaX MB SiRion lUXio

DP Rp 24 Jt-an DP Rp 23 Jt-an DP Rp 10 Jt-an DP Rp 15 Jt-an DP Rp 23 Jt-an DP Rp 17 jt-an

Free Jasa Service 50.000 KM, melayani liwa, W.Kanan, T.Bawang, Kt.Bumi, Tanggamus,Kalianda dll. Proses mudah & cepat. Hub. ANGGA DAIHATSU 0813.69538676, 3661581. Dijual Feroza Th’1994, Biru Metalik, astrea Ban 31, kondisi istimewa, nego. Hub. 0812.7222286. Xenia Li 1.0 vvti 2010 Be Hitam ac.rt,pw,ps,ct Mobil Bagus dan Terawat Hub: 0812-7221250 Xenia Li Spor ty ’ 09, seper ti baru, harga 112 juta nego, hub. n 081379766664 engkel Daihatsu Delta Bak’79, Be, pajak hidup, bak cargo, siap pakai. Hub. 0813.79986809 n Taft Hiline’92, hitam, 142jt/nego. Hub. 081541287866 n Daihatsu Feroza’94, hitam mulus, aC, TP, ban cangkul, p. sendiri, faktur, VR, hub. 081272305000 n Xenia ’04, gold, ac,tape, Hub. RaJaBaSa MoToR .089631118222 n Grand Max PU’2009, hitam Be kodya, kondisi oke dan mulus, hrg nego hub. 0813795926692 n Taft Rocky’1987, ban 33, Be kodya, siap pakai. nego. Hub. 081279236565 n

Terios TX, 2010, bensin, hitam, pajak bulan 7, Be, , terawat, mesin ok, harga nego Hub. 0721266706 n Luxio, th 2009, hitam, Be, mulus mesin oK, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n Grand Max Blind Pen 2011, hitam, Be, terawat, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n Taft Hiline’92, hitam, 142jt/nego. Hub. 081541287866 n

CHEVROLET ZAFIRA Th’2003 MT, Warna Gold, istimewa, Plat Be. Hub. 082178751411

FORD Ford Ranger’2005, silver, Be, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n Lancer’94 akhir, Be kodya, ungu, aC, tape, VRBR, bodi mulus, s.pakai, mesin oke. Hrg 17jt/nego. Hub 085658945168 n Ford Langer 2,9, th 2005, silver, Be kodya, s. pakai, pajak panjang. Hub. 7493939, 085381467883, n 081369587000

HONDA CR-V 2005 silver stone aC, Cl, PS, PW, sound system automatic 2000 cc komplit istmw tgn 1 dr baru brg simpanan 0721 - 7474070 Accord SV46M M/T’1997, abu-2 Muda Met, hrg dasar 65 Jt. Hub. 0852.69613331, 02196133212, 085311481994 Honda Accord’89,Hitam Metalik, Plat B, mulus ,aC,PS.nego. Hub: 082183212193 HONDA CRV 2.0 AT’2003, Be, Warna Hitam, harga 150 Juta. Hubungi: Telp. 0721-7422285. Jual cpt CRV’2007 CC 2.4 Be mulus, pjk panjang, abu-2 Tua Met, km rendah, nego. Hub. 0821.78874709 no. SMS Jazz ‘2005, matic, silver, plat B, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n Sedan Prestige ’86, Be kodya, abu-2, body mulus, siap pakai, tidak menyesal. hrg nego,z Hub. 081379986809n Civic wonder’86 abu-abu ac tape s,paki. Hub. RaJaBaSa MoToR .089631118222 n JAZZ idsi A/T ‘04 bensin, hitam , pjk bln 11, B, mulus, s. pakai, Cash & Credit hub. Melana 2 telp 0721 7529555 n CRV2.0 A/V‘03, bensin, abu2, pjk bln 6, Be, mls, s.pakai, Cash & Credit hub. Melana 2 telp 0721 7529555 n New CRV 2.0 aT’03, bensin, hitam pjk bulan 6, plat Be, Hub.0721 268706 n Jazz IDSI ‘05, matic, silver, B, mulus, terawat, pjk panjang. Hub. 7493939, 085381467883, 081369587000 n Ciello’ 94, merah, B, full s.system, bagus banget & mls, nego, s. pakai. Hb.0813 69411030, 085378709022n Honda CRV 2.0, AT, 04, hitam met, Be kodya, pajak Jan 12, KM Rendah, istimewa Hub. 0721. 7524751 n

ISUZU Panther TBR 54’1998, Merah Met, hrg dasar 60 Jt. Hub. 0852.69613331, 02196133212, 085311481994 Panther Higrade’96, aC,BR,RT,Be Kodya. over Kredit 52 jt,ang 1.5 jt x 15. Hub: 0853-57542499 Panther’91, aC, BR, RT, Be Kodya, an. Sendiri, hrg 36 Jt nego. Hub. 0812.7280411 Panther’ 06, plat B, hitam, siap pakai n hub. 081369587000 Panther’05, hijau, plat B,istimewa, siap pakai hub. 081369587000 n Panther’04, plat B, biru, orisinil, c a t m u l u s , s i a p p a k a i h u b. 081369587000 n Panter Pick Up’2007, kondisi masih bawaan, hrg 97jt/nego. Hub. 081396161683 n Panther LM 25’2006, silver met, solar, plat B, pjk panjang, orisinil, kondisi oke dan mulus, hrg nego hub. 0813795926692 n Panther LS’2001, matic, plat B, biru met, kondisi oke dan mulus, hrg nego hub. 0813795926692 n Panther PU, 2001, solar biru, pajak bulan 7, Be hub. 0721 253817 n Panter LM-LV, th 2004, silver, plat B, mulus dan terawat, pajak panjang. Hub. 7493939, 085381467883, 081369587000 n

Xenia VVTI XI, 2006, bensin, hitam, pajak bulan 10, plat B, hub. ReGiTa MoToR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n

Panter Royal, th 1996, matic, biru, plat B, mulus dan terawat, pajak panjang. Hub. 7493939, 085381467883, 081369587000 n

Xenia Li VVTI, 2008, bensin, hitam pajak bulan 2, plat B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. Melana 2 telp 0721 7529555 n

Panther Grand Deluxe ’96, Be, aC, PS, PW, VR, BR, TR, Merah, 60 Jt nego. Hubungi 0721-3624000 Jl.Ridwan Rais 68. n

Panther Royal 2.5 Th’97, Be, aC, PS, TR, Biru Met, 66 jt nego. Hb. 07213624000 Jl.Ridwan Rais 68. n

MERCY Mercy C 180, th 1994, silver, plat B, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n Mercy F 300, th 1992, hitam, Be,s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

MITSUBISHI L300 Pick Up’89 Solar, Be Kdy, bisa tukar tambah. Hb. 0853.69441100 New Mitsubishi Colt T 120 SS, DP 7 Jt angs 2Jtan * Khusus Colt 1300 DP 19Jt angs 4jtan * Spesial. (Cold Diesel Paket) (Paket Pajero). Hub. UDA RONI 0812.79041010. Kuda GLS Diesel 2,5 ’01, Be, aC, VR, BR, TR, Hitam Met, PS, PW, 79 Jt. Hb. 0721-3624000 Jl.Ridwan Rais 68. n Mitsubishi Engkel’2004, siap pakai. Hub. 0811.724576. n Mitsubishi Engkel’2005 Box, siap pakai. Hub. 0811.724576. n Mitsubishi PS 120’2002, siap pakai. n Hub. 0811.724576. Mitsubishi PS 120’2005, siap pakai. n Hub. 0811.724576 Lancer’ 90, putih, bdi kaleng, new, aC, PS, PW, Tape, pjk hidup, Be kodya, nego. Hub. 081379008866 n Colt Diesel PS 120’ 94, siap cari duit Hub. 081379986809 n Kuda ‘00, hitam, Be, ors, terawat, siap pakai bisa cash & credit Hub. n 081379766664 Truck PS 120’94, siap pakai 85 jt, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n Colt Diesel’96, body mulus, s. pakai, bak tinggi, hrg nego Hub. 081379986809 n Grandia 2.0, 2003, bensin, silver, pjk bulan 11, B, , Hub. ReGiTa MoToR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n L 300 PU, 2010, solar, hitam, pajak bln 12, plat a, harga nego. Hub. 0721266706 n Kuda Grandia 1.6, 2002, bensin, coklat, pjk bulan 7, Plat Be, mulus l/D harga nego Hub. 0721266706 n

NISSAN Nissan Grand Livina 1,8 XV aT’ 07 Jok kulit/sound system abu2 met mls seperti baru 082183519993 Nisan X-Trail’2004, abu-abu met, terawat dan mulus spt baru, mesin oke, hrg nego. Hub. 081396161683 n

Baleno’ 00, biru ac tipe, s.pakai, Honda city’05, coklat muda, ac, tape , s. pakai, avanza’ 08, gold, ac,tape, s.pakai, Xenia ’04, gold, ac,tape, Civic ’97, merah met, ac, tape, Kijang ‘ 95, abu-abu met, ac tape, Civic Wonder’86 abu-abu ac tape s,paki. Hub. RaJaBaSa MoToR .089631118222 n Baleno’ 00, biru ac tipe, s.pakai, . Hub. RaJaBaSa MoToR .089631118222 n AVP GL, th 2009, Be, hitam, pajak baru, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n APV GE, th 2010, putih, Be, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

TIMOR TIMOR ’00, dohc, be, merah , rt, full, interior, 38 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n Timor’01, silber, B, 40jt/nego. Hub. 07217380904 n

TRUK DIJUAL Truk Dyna ET 110 Th’08, kndsi terawatt, siap kerja. Hub. 0812.7901445 Truck Rino PS115’96, Be, orisinil, siap pakai Hub. 081379986809 n Truck Rino/Dump Truck th’1991, merah, plat B, s. pakai dan siap kerja berat, hrg nego, Hub. 081379986809n

TOYOTA Inova Diesel 2.5e’ 07/08, mbl pribadi, mulus , istimewa, hitam, an sendiri dr br, Be kdy, pjk 12/2012, aCDB, allrisk plus, int lux exlusive, nego hub. 08127205721 Kijang Lgx Des 2002, Warna Biru Metalix. Harga nego. Hub.081540811888 STARLET Kotak 1.3 Se Th’89 Be KDY Putih, Body mls 95% orsnl, msn oke, irit, intri rapi –srg Jok,5 Ban Baru VR,CD,DVD FD,CTR lock Remote,tdk Kecewa utk Pemakai 34,5 jt ng Dikit T.P. Hp 085758516866

Baleno Nex ‘G’03, Hitam, cat ors, gress, 91Jt ng. Hb. ari 087899971776 Suzuki Karimun Estilo’08 Plat Be, Warna Ungu, Velg Racing, bodi kit, kondisi bagus sekali. Hub. 0813.79492222 Sidekick 97/98, PS,aC,TiP,FSl,SilVeR 75 Jt/ng, ada Faktur Hub: 0721703787 / 081540841644 Carry 1.0’93, mini pintu belakang, Be. Hub. 0813.79986809.

Kijang Lx’ 04, aCDB, PS, harga 108 juta nego hub. 081379766664 n Dijual cpt Toyota Soluna th 2001 wrn Silver/pilih warna sendiri, hrg mulai 32,5 jt. Hub: 021-94154080, 081311163084 Sedan Vios Matic’07, Plat B 1 angka, Silver, KM 39 rb, 147 Jt. Hb. 0721n 3624000 Jl.Ridwan Rais 68.

Avanza G’2008, Be Kodya, Silver Met, pajak’08 km rendah, istimewa. Hub. 0812.79572228. n Sedan Corona Ex Saloon’87, B, Merah, 25 Jt nego. Hb. 0812 72241557 n Kijang LGX Solar’01, Coklat Gold, 65 Jt nego. Sisa 24 bln lagi. Hb. Bp. ayub 0812 72241557 n

Toyota Hartop’1980, hijau, Be kodya, ban 33, mesin ok, kondisi sip. nego. n Hub. 081279236565 Kijang Rovers’1989, plat B, siap pakai, nego. Hub. 081279236565 n Avanza G VVTI 2008, bensin, hitam, pajak bulan 1, plat B, , hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n Kijang LGX, 2001, solar, coklat, pajak bulan 12, plat B 3 digit, , hub. ReGiTa MoToR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n Kijang LGX 1.8 NM, 2003, bensin, biru, pajak bulan 7, plat B, , hub. ReGiTa MoToR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n Kijang LGX 2.0 NM 2003, bensin, kuning, pjk bulan 1, plat B, hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 (Cash & Credit ) n Inova G 2007, bensin , silver, pajak bulan 3, palt B, , hub. ReGiTa MoToR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n Kijang Inova G 2004, bensin, hitam pajak bulan 11, plat B, mulus siap pakai, cash & credit, hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 (Cash & n Credit) Avanza G 2006, bensin, hitam pajak bulan 5, Plat B dua digit, mulus siap pakai, cash & credit hub. MELANA IV telp 253812 n

Vios G 2003, bensin, silver, pajak bulan 11, plat B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n Kijang Krista ‘00, solar, biru, pajak bulan 10, plat B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n Inova G 2005, bensin, silver pajak bulan 1, palt B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n

Kijang Kapsul SX’97, biru, Be, mesin & body bagus Hub. 081369450489 n Kijang Super Excite, solar, aCDB 78 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n Kijang SSX’97, hijau met, super bagus plat B 80 jt, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n

Forsa’ 86, merah, plat D, msn katana, siap pakai nego hub. 08992283077 n

Kijang LGX’2001, diesel, biru muda metalic, terawat dan mulus spt baru, mesin oke, hrg 116jt/nego. Hub. 081396161683 n

Suzuki Apv X, 2007, silver, B, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n

Yaris Type S’2006, mobil sangat terawat dan mulus seperti mulus, hrg 137jt/nego. Hub. 081396161683 n

CARRY’2002, abu2 met, hrg 80jt/ nego. hub. 089631118222 n

Kijang LGX’ 02, B, biru, mulus, full ak sesoris, nego Hub. 085381467883 n

J.Katana’ 96, merah, Be, s. pakai mulus mesin oke Hub. 081369450489 n

Yaris tipe E’06, metik,hitam km msh 30 rb, B, tgn pertama/wanita, nego Hub. 085381467883 n Kijang PU’91 Biru &’92 putih hrg 42,5 Juta nego, mls, siap pakai. Hb. 0721-705054. n Kijang ‘ 95, abu-abu met, ac tape, Hub. RaJaBaSa MoToR .089631118222 n Avanza’ 08, gold, ac,tape, s.pakai, Hub. RaJaBaSa MoToR .089631118222 n

Honda Revo’2010, hitam, mesin ok, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Supra Fit X’2008, silver hitam, 6,75jt/ nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Vario’2007, merah hitam, hrg 7,5jt/ nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Honda Absolute Revo’2010, hitam, hrg 8,6jt/nego, bisa cash/ credit. Hub. Rafi motor 081272445005, n 082184070770 Absolute Revo’11, hitam, seperti baru, mesin oke. Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Suzuki Smash’2010, biru, velg jarin jari. Hub. 081369635666 Suzuki Smash Titan‘2010, merah hitam, Be lamsel, motor masih mulus. Hub. Taba Motor 07217395342, n 08127915724 bisa cash/credit Suzuki Smash’2008, hitam, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. n Bagus Motor 081379723355 Suzuki Smash Cw’2007, merah hitam, hrg 7jt/nego. bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Suzuki Thunder 125cc’2008, hitam, Be, hrg nego, Hub. 081369635666 n Suzuki Sky wave 125cc’2008, biru, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor 081379723355 n Suzuki Spin 125cc’2008, merah hitam, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor n 081379723355 Suzuki Smash’2006, silver, VR, Be, hrg nego Hub. 081369635666 n Suzuki Smash’2009, gold hitam, Be kodya, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Suzuki Shogun’2008, silver hitam, mulus dan terawat, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Viar N 10R’2010, matic seperti mio, merah, Be lamsel, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Viva Mercury Z’2008, biru hitam, Be lamsel. Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Viva’2010, hijau, Be kodya, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Inova type E’ th 2007, merah, Be, orisinil, mulus, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

Yamaha RX King’2004, biru, Be lamsel, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Avanza type G, th 2006, hitam, Be, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

Mio Sporty’2009, merah maroon, Be kodya, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Inova G th 2008, solar, hitam, pajak bln 9, plat B, mulus, terawat s. pakai, nego. Hub. 0721266706 n

Mio Sporty’2009, merah, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor 081379723355 n

Kijang LGX 2.0 th 2003, bensin, kuning, pjk bln 2, mulus, terawat s. pakai, nego. Hub. 0721266706 n

Corolla Al New th’1997, hitam, body orisini, mulus dan terawat, s. pakai. hrg nego, Hub. 081379986809 n

AVP arena GX 2008, bensin, hitam, pajak bulan 5, plat B, terawat, mesin ok, harga nego Hub. 0721266706 n

Supra X’2006, biru, Be kodya, mesin oke, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Sedan Corolla DX’81, B pajak hidup, aC, body mulus siap pakai, Cash & Credit Hub. 081379986809 n

F U T U R A’ 2 0 0 4 , m e r a h , s i a p pakai, harga 58 juta nego, hub. n 081379766664

Futura MB ’93, hijau, s. paka, mesin oke, hrg nego, Hub. 081379986809 n

Camri’2004, hitam, harga 176jt/ nego, siap pakai, mesin ok hub. 081369161683

Kijang Grand MB’96, Hijau, mulus, Plat B, nego. Hub. 705054 n

Kijang Super’88, merah, vr, br, ac, rt, 37 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n

Futura GRV, 00 biru muda, orisinil, 55 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n

Honda Revo Vit’2011, hitam, masih seperti baru, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Kijang Inova G, th 2005, bensin, silver, pajak bln 2, plat B, mulus, terawat s. pakai, nego. Hub. 0721266706 n

Jimny Katana GX ’97, Be Kodya, mulus, s.pakai, aC, VR, BR, RT, 48 jt nego. Hub. 0812.7937256, 0721-7553110

Swift ’2007, abu-2, Be, Built-up, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n

Altis type Z’2002, silver met, mulus dan terawat, hrg 123jt/nego. hub. 081369161683 n

Kijang LGX 2000, solar, coklat, pajak bulan 10, orisinil, Be, mulus siap pakai, cash & credit hub. MELANA IV telp 253812 n

Avanza Tipe E Press Up’2008, Hitam metailk, pajak baru, bag, istmewa. 0813.69519239. n

SUZUKI

Jialing’2011, hitam, Be lamsel, Hub. Taba Motor 07217395342, n 08127915724 bisa cash/credit

Kijang PU’91, Be, Biru, siap pakai. Hub. 0813.79986809

Grand Livina LXVI, 2007, bensin, hitam, pajak bulan 6, plat B, hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n

Blazer LT 16 V, ‘98, silver, B, mulus & terawat, pjk panjang. Hub. 7493939, 085381467883, 081369587000 n

Avanza S’08, silver Be kodya, VRBR, aC,PW, kondisi oke dan mulus, s.pakai, hrg nego hub. 0813795926692 n

Kijang LGX, 2000, solar, silver, pajak bulan 11, orisinil, palt B, mulus siap pakai, cash & credit hub. MELANA IV telp 253812 n

NISSAN TERANO’97, silver, hrg 85 jt.ng. hub. 089631118222 n

OPEL

Jialing’2010, hitam, mesin oke, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Kijang Krista ’99 Solar Biru,KM82 ribuan. asli Service Record Jrg Pakai, Ban Baru, Mulus, Mesin Kering 102 jt nego Hub:0721-7301871

Truk Dina 125 HT Th’04, Merah, 118 Jt. Hb. 0721-3624000 Jl.Ridwan Rais 68. n

Grand Livina XV, 2007, bensin, abu-2, pajak bulan 1, Be, terawat, mesin ok, cash & credit ,Hub. 0721266706 n

Inova G’2006, silver met, bensin, plat B, siap pakai, kondisi oke dan mulus, hrg nego hub. 0813795926692 n

OVER KREDIT Kijang Inova Type G’2007 euro, full variasi, Dp. 70jt, siap pakai. Hub. 085279986688 n Inova Diesel’ 2005, kondisi baik pajak panjang, tidak menyesal,angsuran 3,85 jt, 34 bln lagi, hub. 081369161683 n

MOTOR DIJUAL Mio Soul bln 4 Th’2011, Merah, ada asuransi, 12,5 Jt nego. Hb. 085380672578. n Vixion ’09, hitam Be kdy, mesin oke, mulus terawat sekali, + Helm harga 17 jt nego Hub. 087899946603 n Honda Mega Pro’2007, hitam, mulus dan mengkilat, full variasi bergaya touring + box givi sh33, VR 17 tapak lebar palang 3, hrg 15,5jt/nego. Hub. 085266894900 n Yamaha Vega R’2005, hitam orange, mulu, mesin masih grass, hrg 6,5jt/ nego. Hub. 081369342793 n Suzuki Satria Fu150cc’2010 akhir, merah hitam, mulus, veleg jari-jari DBS, cakram+tromol ninja. Hrg. 18jt/ nego. Hub 07219973444 n Yamaha New Jupiter Z’2010 bln 7, merah maroon, mulus, kondisi oke, hrg 11jt/nego. Hub. 085768970200n Jialing’2002, merah ducati, mesin masih oke, tangan pertama, harga n damai, Hub. 082181322987

Mio Sporty’2008, merah, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor 081379723355 n Mio Soul’2010, hijau, mulus, hrg 9,5 jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Vega R’2005, orange, hrg 6jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Mio Soul’2009, merah, mulus, trawat. n Hub. 081369635666 Vega R’2005, biru, hrg 6jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n New Vega’2006, silver hitam, VR, hrg 7,5jt/ng, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Vega ZR’2009, hitam, hrg 9jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Mio Soul’2009, biru, Be lamsel, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Vega ZR’2011, hitam, mesin oke, seperti baru, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Mio Soul’2009, merah, Be lamtim, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

PERCETAKAN MEDIA TANJUNG KARANG Terima OC OLIVER 58 : 2 Mesin Jl. Duku Pasir Gintung Telp. 0721-256169 Percetakan & Reklame Media Jl. Z.a. Pagar alam labuhan Ratu depan Jl. Sukardi Hamdani/Palapa Terima Pesanan: n Undangan n Brosur n Stamp warna n Stamp Kristal n Plank Merk n Buku Nota

TELP. 0721-782 937 Konsultasi :

Bp. MahMudI 0815.4054.469 0812.7948.2321 0721-755.3961


±

±

CMYK

CMYK

I 22

Ruwa Jurai

Rabu, 21 desember 2011 lampung post

LINTAS

mONUmeN

LMND Tetap Tolak Patung yang Sudah Berdiri

Guru Ikut Sosialisasi Sribu

±

KALIANDA—Sebanyak 2.000 guru yang membidangi olahraga mengikuti Senam Ria Indonesia Baru (Sribu) yang digelar Dinas Pendidikan (Disdik) Lampung Selatan, Selasa (20-12), di lapangan Korpri Pemkab setempat. Kepala Disdik Lamsel Sulpakar mengatakan kegiatan itu merupakan sosialisasi senam baru, yakni Sribu, kepada guru bidang pelajaran olahraga di daerahnya. Pasalnya, Sribu nantinya dimasukan materi pembelajaran siswa PAUD, TK, SD, dan SMP. “Dalam sosialisasi dan pelatihan Sribu, kami menghadirkan intruktur senam dari Kementerian Pemuda dan Olahraga,” kata dia. (toR/D-2)

Pancaroba, Warga Diminta Waspadai DBD

METRO—Meskipun penyakit DBD di Metro relatif turun dibanding tahun-tahun sebelumnya, hendaknya penyakit itu harus diwaspadai ketika memasuki pacaroba dari kemarau ke musim hujan. Dinas Kesehatan Metro meminta masyarakat untuk proaktif melakukan gerakan 3M. Di Metro, jumlah warga terjangkit DBD hingga kemarin (20-12) sebanyak empat kasus. Tahun-tahun sebelumnya di bulan yang sama di atas 10 kasus. “Meski menurun, tapi tetap harus menjadi kewaspadaan,” ujar Wahyu, kasi P2P Dinas Kesehatan Metro. Saat ditemui Selasa (20-12), dia mengatakan Dinas Kesehatan sudah jauh hari melakukan antisipasi guna menekan perkembangan penyakit DBD. Pasalnya, beberapa tahun sebelumnya DBD di Metro cukup tinggi, bahkan pernah masuk kategori KLB. Data di Dinas Kesehatan menyebutkan selama kurun 2010, jumlah kasus DBD di Metro mencapai 117, sedangkan pada 2011 menurun drastis hanya terdapat 26 kasus, suspek DBD terdapat 5 kasus. (Can/D-2)

Tiga Perwira Polres Dimutasi

KALIANDA—Untuk meningkatkan motivasi dan prestasi kerja, tiga perwira Polres Lampung Selatan dimutasi ke tempat baru, Senin (19-12). Mereka ialah Kapolsek Tanjungbintang Kompol Kodari yang digantikan AKP Deri Agung Wijaya yang sebelumnya menjabat kasat Reskrim Polres Lamteng. Kodari menempati jabatan baru sebagai kapolsek Kalianda. Kemudian Kapolsek Kalianda AKP Marhan Zainal menempati jabatan baru sebagai kasubag Kajianalisa Bag RBP Rorena Polda Lampung. Selain itu, jabatan kasubag Humas Polres Lamsel yang dipegang AKP Suryadi digantikan AKP Feri Anda Eka Putra yang sebelumnya menjabat kasat Shabara Polres Lamteng. AKP Suryadi sendiri menempati jabatan baru sebagai kanit IV Satuan PJR Ditlantas Polda Lampung. Kapolres Lamsel AKBP Harri Muharram Firmansyah mengatakan mutasi itu berdasarkan telegram Kapolda Lampung Nomor STR/1253/XII/2011, 08 Desember 2011. “Khusus untuk AKP Mahan Zainal dan AKP Suryadi, saya ucapkan terima kasih, sebab telah memberikan kontribusi dalam kemajuan Polres Lamsel,” kata Kapolres pada acara serah-terima jabatan (sertijab) di aula Mapolres setempat, Senin (19-12). (KRI/D-2)

KeseJAHTerAAN

Lamsel Urutan Tiga Termiskin di Lampung ±

KALIANDA (Lampost): Kabupaten Lampung Selatan merupakan kabupaten termiskin urutan ketiga di Provinsi Lampung, setelah Lampung Tengah dan Lampung Timur. Hal itu dibuktikan banyaknya jumlah penerima beras untuk rakyat miskin (raskin) di Lamsel yang mencapai 114 ribu. “Oleh karena itu, peran ibu rumah tangga sangat dibutuhkan dalam meningkatkan perekonomian keluarga. Misalnya, dengan membuka usaha bagi peningkatan ekonomi keluarganya,” ujar Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Lamsel Sutono, Senin (19-12), saat membuka rangkaian kegiatan yang dilaksanakan kaum perempuan di lingkup Pemkab Lamsel. Hal senada dikatakan Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPP dan KB) Lamsel Fauziah Arief. Munurut dia, kaum perempuan merupakan salah satu

penyumbang investasi bangsa Indonesia. Sebab, segala usaha yang ditangani kaum perempuan tidak pernah gulung tikar. “Hal itu karena kaum ibu lebih mengedapankan kerapian dan kejujuran dalam usahanya. Maka, dalam serangkaian kegiatan yang dilakukan pada peringatan Hari ibu, kami mengambil tema Dengan semangat Hari Ibu, kita bangun kemitraan perempuan dan laki-laki dalam meningkatkan ekonomi rumah tangga,” kata Fauziah Arief, yang juga ketua pelaksana kegiatan donor darah dan bakti sosial ke panti asuhan, serta lomba memakai jilbab dan memakai dasi. Lebih lanjut Fauziah Arief menjelaskan untuk lomba memakai dasi diikuti seluruh kepala dinas dan camat seKabupaten Lamsel. Sedangkan lomba memakai jilbab diikuti kaum perempuan dari semua insatansi di lingkungan Pemkab setempat. (toR/D-2)

DPRD Geram Pejabat Kirim Perwakilan ±

±

n lampung post/aan KRIDolaKsono

TOLAK PATUNG. sekitar 15 anggota liga mahasiswa untuk nasional Demokrasi (lmnD) Kabupaten lamsel berunjuk rasa menolak pembangunan patung Zainal abidin pagaralam yang berdiri di jalan utama Kota Kalianda, selasa (20-12).

Pengadaan X-Trail Mubazir METRO (Lampost): anggaran siluman pengadaan kendaraan dinas mobil Nissan X-Trail untuk dua Wakil Ketua DPRD Metro dinilai mubazir. Pasalnya, hingga kini, 24 dari 25 anggota lembaga legislatif itu sudah mendapatkan mobil dinas. Pengadaan mobil dinas Nissan X-Trail itu membuat geram kalangan anggota DPRD dan masyarakat. Pasalnya pengadaan mobil dinas senilai Rp1,2 miliar akan mubazir, jika para wakil rakyat itu harus meninggalkan pemakaian kendaraan yang sudah ada. Kini tingga l satu anggota DPRD Kota Metro yang belum memiliki mobil dinas. Itu pun lantaran dia baru dua bulan lalu dilantik untuk mengisi kekosongan kursi dari fraksi Partai Golkar. Sehingga dengan tambahan empat kendaraan mewah yang baru, mobil dinas di DPRD berlebih jumlahnya, mubazir, dan pemborosan. Semua kendaraan, baik Kijang dan Avanza, yang ada juga ratarata terhitung masih di bawah lima tahun. “Mungkin hanya di DPRD Metro yang semua

anggotanya dikasih inventaris kendaraan. Karena di tempat lain hanya pimpinan yang punya mobil dinas,” ujar salah seorang anggota Dewan. Sebelumnya, salah seorang warga, Supardi, pegawai swasta yang tinggal di Kelurahan Yosodadi, Metro Timur, mengatakan tidak sepakat jika DPRD membeli mobil baru yang mahal. Apalagi pengadaannya terkesan dipaksakan, tanpa melalui pembahasan. “Saya saja malu menjadi warga Metro, ketika KPK menilai pelayanan publik Metro terburuk yang indikatornya syarat dengan korupsi dan gratifikasi. Semestinya Dewan jauh lebih malu,” ujarnya, ditemui Minggu (18-12). Hal senada juga disampaikan Syaiful Anwar, ketua KAMMI— Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia Metro. Dia

menuturkan selayaknya DPRD— yang wakil rakyat—menjadi teladan. Di tengah kemiskinan yang meningkat, semestinya anggota DPRD mampu menunjukkan kesederhanaan. “Bukan justru berfoya-foya dengan mengganti mobil dinas mewah,” kata dia. Menanggapi hal itu, Wakil Ketua DPRD Herman Sismono yang ditemui di kantornya, Selasa (20-12), mengaku dirinya tak pernah menginginkan mobil dinas Nissan X-Trail. “Yang ada saja sudah bersyukur,” kata dia. Namun, sejumlah anggota Dewan justru mengatakan usulan pengadaan mobil dinas tambahan untuk pimpinan DPRD adalah wakil ketuanya. Bahkan sejumlah fraksi meminta Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. mencoret pos anggaran pengadaan mobil dinas itu saat revisi APBD Metro 2012. mobil ‘Ngadat’

Lain lagi dengan alasan DPRD Lampung Tengah yang mengusulkan pengadaan tiga unit mobil dinas untuk tiga pimpinan senilai Rp1,05 miliar lebih atau

akan dibahas adalah menyangkut pengalian PAD. Dia menilai pejabat terkait tak menggubris keinginan Wali Kota yang meminta eksekutif dan legislatif bersinergi. “Kita maraton berusaha agar bisa secepatnya selesai, sebaliknya eksekutif terkesan tidak serius,” kata Megasari. Megasari berharap perhatian Wali Kota agar pembahasan Pansus pajak daerah retribusi jasa usaha bisa terealisasikan sebelum 2012 ini. Menurutnya, DPRD selalu siap kapan saja untuk membahasnya jika eksekutif siap. “Kami di dewan ini menunggu kesiapan eksekutif. Hari ini mereka siap, jam ini mereka siap, Dewan siap untuk membahasnya,” kata Ketua Pansus Solehan di ruang kerjanya, Selasa (20-12). Menanggapi hal itu, Sekkot Metro Fitter Syahbudin mengatakan pejabat yang tidak hadir sudah ditegur. Bahkan dimintakan untuk proaktif dalam membahas setiap raperda. “Saya sudah sikapi. Mereka sudah saya tegur,” ujarnya kemarin. (Can/D-2)

CMYK

per unit masing-masing senilai Rp350 juta. Mereka beralasan mobil dinas yang ada mulai ngadat sehingga menghambat kinerja mereka dalam melayani masyarakat. Wakil Ketua DPRD Lamteng Mufti Salim membenarkan rencana itu. “Saya memang tidak menolak pembahasan anggaran itu. Sebab bukan sekadar nilai prestise tapi untuk melayani masyarakat karena kondisi kendaraan yang ada sekarang tidak memadai. Tidak usah saya jelaskan, kita semua tahu kondisi dan luas wilayah Lamteng,” kata Mufti, ditemui di ruang kerjanya, kemarin. Mufti Salim juga membeberkan beberapa fakta yang kerap menghambat kinerja tiga wakil pimpinan lantaran mobilisasi. “Pak Zugiri sudah beberapa kali terlambat menghadiri undangan provinsi lantaran mobil dinas Teranonya ngadat,” kata Mufti Salim. “Honda CRV dinas yang saya pakai hampir setahun ini sudah menghabiskan biaya servis Rp28 juta. Walaupun pakai dana APBD, sepertinya tidak efektif lagi,” kata dia. (Can/DRa/D-2)

KALIANDA (Lampost): Sekitar 15 anggota Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Kabupaten Lampung Selatan menggelar aksi demonstrasi menolak pembangunan patung Zainal Abidin Pagaralam (ZAP), Selasa (20-12). Pasalnya, pembangunan patung yang sudah berdiri di simpang tiga Kalianda kota itu menelan biaya Rp1,7 miliar dinilai hanya pemborosan angggaran. “Rakyat tidak butuh patung. Rakyat butuh kesehatan, pendidikan gratis 12 tahun, dan lapangan pekerjaan,” kata Ahmad Jaylani, ketua LMND Lamsel, dalam orasinya di atas patung ZAP Kalianda, Lamsel, Selasa (20-12). Mereka yang berjumlah sekitar 15 orang itu terus meneriakan yel-yel penolakan pembangunan patung Z.A. PagarAlam yang sudah berdiri tegak di jalan poros ibu kota Kabupaten Lamsel. Ahmad Jaylani mengatakan berdirinya patung ZAP ini telah menghina puakhi seunyinni tokoh adat, agama, pemuda, dan tokoh masyarakat Lamsel. Dia juga mengungkapkan, marga Ratu, marga Legundi, marga Dantaran, marga Rajabasa, dan marga Ketibung merasa terhina dan murka dengan berdirinya patung yang menghabiskan dana publik itu. “Seberapa besar jasa Zainal Abidin Pagaralam sehingga mengorbankan anggaran yang lebih penting, seperti kesehatan dan pendidikan yang belum diterima seluruh lapisan masyarakat. Apakah pembangunan patung ini tidak lebih dari nepotisme belaka?” ujar Jaylani. Dia yang berorasi bersama Dody menilai pemerintah keliru mempercantik Kota Kalianda dan membangun sarana pendukung kegiatan MTQ tahun 2012 di Lamsel dengan membangun patung. “Jika ingin memajukan Kota Kalianda lebih baik bangun dulu SDM. Sejahterakan dulu kehidupan perkonomian,” kata dia. (KRI/D-2)

KePANdUAN

KeNYAmANAN

Kwaran Katibung Gelar Kemah Liburan Sekolah

Bising, Warga Protes Pembangunan Gedung KPKNL

n lampung post/usDIman gEntY

KINerJA

M ETRO (La mpost): DPR D geram melihat kinerja pejabat Metro yang tidak proaktif menuntaskan Raperda Pajak Daerah, Retribusi, dan Jasa. Ketua Pansus raperda itu terpaksa menghentikan rapat pada Sabtu (18-12) malam, lantaran pejabat terkait yang semestinya hadir justru mangkir dan mengirim perwakilan bawahannya. Padahal, target pansus menyelesaikan raperda hanya tinggal hitungan hari hingga akhir Desember 2011. “Kalau tidak, evaluasi APBD bisa dibatalkan,” ujar anggota Pansus, Supriadi Dharma. Selain itu, penyelesaian pembahasan raperda itu juga akan berdampak terhadap anugerah wajar tanpa pengecualian (WTP) yang didapat kota itu. “Reward WTP bisa hilang karena aturan yang harus diselesaikan tidak selesai,” kata dia. Hal senada juga disampaikan Megasari, anggota Pansus yang juga Ketua Komisi II DPRD. Dia mengaku kecewa terhadap kinerja eksekutif yang terkesan menyepelekan, padahal yang

±

API UNGGUN. perkemahan liburan sekolah yang digelar Korwil gugus II gerakan pramuka Kwaran Katibung dimeriahkan dengan api unggun, senin (19-12) malam.

KATIBUNG (Lampost): Gerakan Pramuka Koordinator Wilayah Gugus Kwartir Ranting (Kwaran) Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, menggelar perkemahan liburan semester gasal tahun pelajaran 2011-2012. Kemah itu digelar di Lapangan Sepak Bola MTs GUPPI 1 Babatan. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, Senin—Selasa (19—20 Desember) yang diikuti pramuka dari tujuh sekolah yaitu SDN 1 Tanjungagung, SDN Tarahan 2, SDN 2 Babatan, SDN 3 Babatan, MI GUPPI 1 Babatan, MTs GUPPI 1 Babatan, dan MI

YPI Umbulbandung. Jumlah peserta sebanyak 150 orang dengan pembina 50 orang. Ket ua Kord iator Wi laya h Gugus Wilayah II Gusleni mengatakan maksud digelarnya kegiatan ini untuk membekali anggota pramu ka dengan pengetahuan, wawasan, dan keterampilan. Tujuannya agar pramuka dapat mengembangkan dan dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas anggota gerakan pramuka. “Kegiatan dalam perkemahan ini, antara lain berbagai keterampilan pramuka, lomba bersifat keagamaan, dan berbagai

kegiatan lainnya, baik berkenaan dengan dunia kepramukaan maupun umum,” ujar Gusleni yang sehari-harinya sebagai kepala SDN 3 Babatan ini. Sementara itu, Idham Kholid, ketua pelaksana kegiatan, mengatakan kegiatan itu rutin digelar sejak beberapa tahun terakhir. Korwil Gugus II menggelarnya setiap libur semester baik semester gasal maupun genap. “Perkemahan ini sudah secara rutin dengan peserta gugus depan (gudep--kelompok pramuka di tiap sekolah) yang tergabung dalam Korwil Gugus II,” ujar Idham Kholid. (usD/D-2)

METRO (Lampost): Pembangunan gedung Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) cabang Kota Metro yang terletak di Jalan A.H. Nasution, Kelurahan Yosodadi, Metro Timur, menuai protes warga. Bahkan, warga mengklaim pembangunan gedung itu belum mendapatkan persetujuan lingkungan setempat. Seperti diungkapkan Hasan Basri (45), salah seorang warga setempat, kemarin (20-12). Menurut dia, keluarganya sangat terganggu dengan aktivitas pembangunan gedung KPKNL. Sebab, selain bersebelahan dengan rumahnya, landasan tembok parkir gedung itu tepat menempel pada tembok pagar rumahnya. “Kami sangat terganggu dengan pembangunan gedung KPKNL tersebut,” kata Hasan Basri. Dia juga mempertanyakan izin lingkungan, sebagai salah seorang warga yang rumahnya paling dekat dengan lokasi pembangunan. Sebab, dia sama sekali belum dimintai atau menandatangani surat izin persetujuan lingkungan, yang menjadi syarat mendapatkan izin mendirikan bangunan (IMB). Padahal hal itu diatur dalam Peraturan Daerah (Perda) Kota

Metro No. 10/2010 tentang bangunan gedung. “Saya juga belum pernah dimintai atau menandatangani surat persetujuan lingkungan. Apalagi, pembangunan gedung tersebut terdiri dari empat lantai,” ujarnya. Sebagai bentuk protes dan keberatannya, dia melayangkan surat keberatan kepada pelaksana pembangunan gedung KPKNL yang diterima penanggung jawab pembangunan, Rahmat. Rahmat mengatakan surat keberatan dari warga itu akan diteruskan ke kantor pusat agar ditindaklanjuti. “Surat keberatan dari warga atas pembangunan gedung ini akan saya teruskan ke kantor pusat untuk ditindaklanjuti,” kata Rahmat. Selain melayangkan surat keberatan kepada pelaksana pembangunan gedung KPKNL, Hasan Basri juga meneruskan surat keberatannya ke DPRD Kota Metro. Menanggapi surat keberatan dari warga, Ketua DPRD Kota Metro Sudarsono mengatakan akan meneruskan surat tersebut kepada komisi teknis untuk menindaklanjutinya. “Saya akan teruskan surat ini ke komisi teknis agar ditindaklanjuti,” kata Sudarsono. (ogI/D-2)

PerAYAAN KeAGAmAAN

500 Polisi Amankan Natal dan Tahun Baru KALIANDA (Lampost): Untuk menciptakan suasana yang kondusif pada perayaan Natal 2011 dan Tahun Baru 2012, Kepolisian Resort (Polres) Lampung Selatan menerjunkan 500 personel pada Operasi Lilin Krakatau. Kegiatan itu digelar mulai 23 Desember 2011 hingga 2 Januari 2012. Kapolres Lamsel AKBP Harri Muharram Firmansyah mengatakan 500 personel di jajarannya itu dikerahkan ditambah dengan kekuatan dari TNI dan unsur lain-

nya. “Keberhasilan Polri ditentukan oleh dukungan masyarakat. Untuk itu, saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk saling membina toleransi dalam kerukunan beragama. Menghormati kebebasan umat beragama dalam menjalankan ibadah, sehingga perayaan Natal dan Tahun Baru berjalan lancar dan aman,” kata Kapolres saat berada di halaman Mapolres setempat, Selasa (20-12). Dia juga mengharapkan umat Kristiani

±

di Lamsel dan Pesawaran yang akan merayakan Natal untuk tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap berbagai aksi teror, yang dapat mengganggu perayaan Natal. “Aksi teror dapat terjadi di manapun. Untuk itu, saya mengajak umat Kristiani untuk tetap meningkatkan kewaspadaan,” kata Mantan Kapolres Lambar itu. Selain menempatkan petugas di tempattempat perayaan Natal, Kapolres menjelaskan sejumlah personel pengamanan per-

ayaan Natal dan Tahun Baru ditempatkan pada titik rawan kemacetan serta rawan kecelakaan lalu lintas dan kriminalitas. Titik rawan itu seperti di Pelabuhan Bakauheni, jalinpatim Kecamatan Ketapang, Taman Hiburan Rakyat (THR) Pasir Putih, Bandara Radin Inten II, jalinsum Tarahan, Padangcermin, dan Natar. “Prioritas titik-titik itu karena rawan kemacetan, lakalantas, dan kriminal,” ujar Harri. (KRI/D-2)

CMYK

±

±

±

±


CMYK

I 23

Ruwa Jurai

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

CMYK

LINTAS RSUD Tambah 3 Dokter Spesialis

KOTAAGUNG̶Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotaagung, Tanggamus, menambah tiga dokter spesialis. Ketiganya adalah dokter spesialias anatesi, kulit dan kelamin, serta spesialis radiologi. Untuk tahun ini, kami akan menambah sekitar tiga dokter spesialis untuk memberikan pelayanan terbaik pada pasien, kata Direktur RSUD Kotaagung Ansyori Razak, Senin (19-12). Dengan tambahan tiga dokter spesialis ini, RSUD Kotaagung memiliki tujuh dokter spesialis. Sebelumnya empat dokter spesialis yang dimilikinya adalah spesialis kebidanan atau kandungan, penyakit dalam, bedah, dan spesialis anak. Jadi tidak usah repot-repot berobat ke Pringsewu atau ke Bandar Lampung karena di RSUD Kotaagung sudah ada dokter spesialis, kata Ansyori. (UTI/D-2)

Bupati Buka Peringatan Hari Ibu KOTABUMI̶Bupati Lampung Utara Zainal Abidin membuka secara resmi peringatan Hari Ibu ke-83 dan HUT ke-12 Dharma Wanita Persatuan (DWP) di Gedung Pusiban Agung, Kotabumi, Selasa (20-12). Dalam sambutannya, Bupati mengatakan peringatan itu mesti menjadi titik tolak organisasi wanita itu untuk melakukan introspeksi diri. Kiprah perempuan bukan hanya sebatas pendamping suami. Tapi perannya, mesti menjadi salah satu motor penggerak pembangunan di daerah, kata Bupati. Dalam posisi tertentu, kata Zainal, kiprah perempuan dapat melangkah lebih jauh dalam berbagai bidang dan dapat disejajarkan dengan kaum pria. Seperti dalam politik, ekonomi, sosial, budaya, maupun pertahanan dan keamanan. Karena itu, perempuan menempati posisi strategis dalam pembangunan. Untuk membangun daerah, perempuan dapat memulai dari hal yang terkecil, yakni keluarga. Dengan mewujudkan keluarga sejahtera, kata Zainal. (YUD/D-2)

LAMPUNG POST/SUDIONO

COFFEE MORNING . Pemkab Pringsewu menggelar coffee morning bersama pengusaha dan perbankan yang ada di daerah itu, di pendopo kabupaten setempat, kemarin (20-12). Kegiatan yang digelar secara rutin itu untuk ekspos pembangunan dan menggali investasi dari luar untuk membangun Pringsewu.

Kotaagung Timur akan Miliki SMK Pertanian KOTAAGUNG̶Camat Kotaagung Timur Ahmad Fadholi memastikan pada 2012 mendatang daerahnya memiliki SMK Pertanian. Ia mengharapkan dukungan dari Pemkab Tanggamus melengkapi sarana dan prasarana, serta tenaga guru melalui penerimaan guru honorer. Pembangunan sekolah itu tidak lepas dari kebaikan keluarga besar Hj. Zahara Romas yang menghibahkan tanah seluas 1 hektare di Dusun Tulunggistang, Pekon Kampungbaru. Jarak calon gedung SMK dengan jalan lintas barat sekitar 200 meter dan lokasi itu hibah dari masyarakat. Hal ini membuktikan warga sangat mendukung kemajuan di kecamatan pemangku administrasi Kabupaten Tanggamus, kata dia, Senin (19-12). Fadholi menjelaskan untuk awalnya dibangun 1 unit gedung sekolah dengan 3 lokal kelas sehingga pada 2012 sudah bisa memulai penerimaan siswa baru (PSB) di SMK itu dengan meminjam ruang kelas di SMP Negeri 1 Kagungan sembari menunggu gedung selesai dibangun. Tetap harus didukung Pemkab Tanggamus untuk kemajuan dan terciptanya siswa yang andal khususnya jurusan pertanian, ujarnya. (*/D-2)

DANA HIBAH

KPUD Pringsewu Belum Sampaikan LPj. Pilkada

PRINGSEWU (Lampost): KPUD Kabupaten Pringsewu hingga kini, kemarin (20-12), belum menyampaikan laporan pertanggungjawaban (LPj.) atas penggunaan dana hibah Rp8,6 miliar untuk pilkada kabupaten itu. Hal itu dikatakan Sekkab Pringsewu Idrus Effendi usai mengikuti cofee morning Bupati dengan seluruh jajaran pemerintahan kabupaten setempat di pendopo, Selasa (20-12). “Ya, sampai hari ini KPUD belum memberikan laporan terkait penggunaan uang hibah tersebut,” katanya. Menu r ut nya, seyog ia nya KPUD segera memberikan laporan penggunaan uang hibah dari pemerintah atas pelaksanaan pilkada itu. Berdasarkan data yang dihimpun Lampung Post, pelaksanaan Pilkada Pringsewu dianggarkan dengan dana Rp8,6 miliar. Sementara Panwas Kabupaten, Pemkab menganggarkan Rp1,3 miliar. Anggota Komisi A DPRD Pringsewu yang juga anggota Badan Anggaran (Banang) dari Fraksi Partai Golkar Herman mengatakan pihaknya juga be-

lum mengetahui jumlah uang pemerintah yang habis untuk penyelenggaraan pilkada. Menurutnya, anggota DPRD tidak berhak menanyakan LPj. itu. Namun, sebagai anggota Banang dia berhak mengetahui jumlah uang yang terpakai. Herman mengatakan dari informasi yang diperolehnya, anggaran pilkada senilai Rp8,6 miliar belum habis digunakan. Bahkan, anggaran itu hanya terpakai sekitar Rp4 miliar. “Secara resmi KPUD belum memberikan laporan berapa uang yang terpakai dan berapa yang tersisa,” katanya. KPUD, menurut Herman, hendaknya segera memberikan laporan baik ke Pemkab maupun ke DPRD sehingga persoalannya bisa jelas dan gamblang. Sejauh ini Sekretaris KPUD Pringsew u Yospi Qori, saat dikonfi rmasi wartawan terkait dengan penggunaan anggaran pilkada, selalu menyatakan masih dalam proses penyusunan. Bahkan, Yospi Qori juga belum bisa memberikan keterangan seputar penggunaan anggaran pilkada. (WID/D-2)

APARATUR

PNS di Daerah Pelosok Jangan Ajukan Pindah KOTAAGUNG (Lampost): Para pegawai negeri sipil (PNS) yang ditempatkan di daerah pelosok atau terpencil diminta tidak mengajukan permohonan pindah tempat kerja. Hal itu mengingat warga di daerah tersebut membutuhkan tenaga mereka. Kepala Bidang Mutasi, Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Tanggamus, Nurifi n, mengatakan, “Hal ini sesuai dengan instruksi Bupati Tanggamus beberapa waktu lalu dan ini berlaku bagi mereka yang bekerja mulai tahun 2005,” ujarnya di ruang kerjanya, Selasa (20-12). Hal itu juga bertujuan memeratakan tenaga aparat terkait dengan moratorium keputusan tiga menteri yang menghentikan pengangkatan tenaga PNS baru. Dia menjelaskan pada 2011 pihaknya sudah mengusulkan

2.809 calon PNS untuk mengisi kekurangan. Usulan mencakup tenaga guru 1.194, tenaga kesehatan 428, dan tenaga teknis dan penyuluh 1.187. “Namun semua itu belum bisa terwujud dengan adanya keputusan tersebut,” katanya. Ada dua kategori calon PNS yang akan diangkat, yaitu tenaga honorer yang dibiayai APBN atau APBD dan honorer yang dibiayai anggaran non-APBN atau APBD. “Tahun 2012 ini kami tetap mengajukan, tetapi berdasarkan analisis jabatan,” kata dia. “Diharapkan, ke depan ada kebijakan untuk menambah tenaga pegawai, terutama penyuluh. Alasannya, potensi alam Kabupaten Tanggamus cukup besar di bidang pertanian dan perkebunan yang dapat diandalkan,” kata dia. (*/D-2)

CMYK

EKONOMI

HPN Diminta Bantu Pengusaha Kecil PRINGSEWU (Lampost): Bupati Pringsewu Sujadi Saddat menyambut baik kehadiran Himpunan Pengusaha Nahdliyin (HPN) yang dipelopori tokoh organisasi massa (ormas) Nahdlatul Ulama (NU). Sujadi yang juga mantan ketua NU Pringsewu dan Tanggamus meminta HPN bisa membantu pengusaha kecil. “Saya menaruh harapan pada HPN,” kata mantan Wakil Bupati Tanggamus itu di Pringsewu, Selasa (20-12). Sujadi menjelaskan HPN adalah sebuah wadah yang bertujuan membantu anggotanya agar

bisa lebih sejahtera. Sehingga, dia berharap di Pringsewu juga bisa segera berdiri HPN, sebab banyak pengusaha-pengusaha kecil dan menengah yang berasal dari keluarga Nahdliyin. “Setidaknya dengan bergabung di HPN, para pengusaha kecil bisa di bantu pemasarannya oleh pengusaha besar. Akhirnya, pendapatan pengusaha kecil bisa meningkat,” katanya. Sujadi menambahkan Pringsewu butuh sentuhan para enterpreuner guna menggairahkan perekonomian lokal. Keberadaan HPN di Pringsewu, setidaknya bisa berper-

an demi kemajuan para pengusaha lokal untuk bisa berkembang. “HPN sangat baik untuk menjadi wahana tukar informasi bisnis sesama anggota. Dari tukar informasi itulah bisa membuka peluang bisnis baru,” ujar nya. Sementara pengurus Bidang Pendidikan HPN Lampung Fauzi mengatakan organisasi bentukan NU itu terbentuk pada 14 Juli 2011. Pembentukannya dilandasi semangat dan belajar dari kiprah Nahdlatul Tujjra yang didirikan ulama NU sebelum kemerdekaan. (WID/ONO/D-2)

PENYAKIT BERBAHAYA

Tekan Lonjakan DBD, Dinkes Asapi 150 Titik

LAMPUNG POST/YUDHI HARDIYANTO

PENGASAPAN. Petugas Dinkes Lampung Utara, didampingi pengawas fogging dari Puskesmas Kotabumi II Bintaro, meninjau pelaksanaan pengasapan di Kelurahan Tanjungaman, Kecamatan Kotabumi Selatan, Selasa (20-12).

KOTABUMI (Lampost): Guna menekan lonjakan kasus deman berdarah dengue (DBD) sehingga menjadi katagori kejadian luar biasa (KLB) di Lampung Utara, Dinas Kesehatan (Dinkes) melakukan fogging focus atau pengasapan di 150 titik di wilayah endemik. Sekretaris Dinkes Lampura Afrizal Rio di ruang kerjanya, Selasa (20-12), mengatakan pengasapan telah dilakukan di lima kecamatan yang masuk wilayah endemik DBD. Kelima kecamatan itu, Kotabumi Utara, Kotabumi Kota, Kotabumi Selatan, Abung Selatan, dan Bukit Kemuning. Hal ini dilakukan guna memutus mata rantai penyebarannya setelah me-

nyusul lonjakan kasus DBD yang terjadi dalam setahun terakhir. “Tim kesehatan telah melakukan fogging focus di 150 titik yang terletak di lima kecamatan wilayah endemik,” kata Afrizal. Berdasar catatan Dinkes, angka lonjakan DBD hingga kemarin mencapai 210 kasus. Angka tersebut melonjak drastis sekitar 450% jika dibanding dengan angka penderita 2010 yang tercatat hanya 46 kasus. “Di 2011, tercatat lima orang meninggal dunia karena DBD, yakni pada April dan Oktober masing-masing meninggal satu orang dan Desember meninggal tiga orang. Sedangkan pada 2010,

tidak ada orang yang tercatat meninggal karena kasus serupa,” ujarnya. Langkah preventif pencegahannya, kata Afrizal, dibutuhkan peran serta seluruh lapisan masyarakat untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS). Melalui pelaksanaan program 3M—menguras, menutup, dan mengubur- plus di lingkungan sekitar. Masyarakat diminta menguras dan menutup tempat penampungan air serta mengubur barang bekas yang dapat menampung air. Ditambah pemberian bubuk abate di penampungan air yang sulit dikuras. (YUD/D-2)

Sujadi Siap Dikritik dan Dikoreksi PRINGSEWU (Lampost): Bupati Pringsewu Sujadi Saddat menyatakan siap dikritik dan dikoreksi bila dalam menjalankan roda pemerintahan terdapat kekeliruan dan kesalahan. Pernyataan itu disampaikan Bupati saat

coffee morning bersama Muspida dan pejabat Pemkab setempat di pendopo, Selasa (20-12). Coffee morning yang dilakukan setengah hari itu merupakan yang pertama sejak Sujadi-Handitya Narapati dilantik sebagai bupati dan wakil bupati Pringsewu periode 2011—2016. Dalam arahannya, Sujadi menyatakan kegiatan semacam itu bisa menjadi ajang silaturahmi sesama pejabat dan anggota Forkopimda Pringsewu. Selain itu, juga banyak persoalan yang bisa dicarikan solusinya. Dia mengajak seluruh jajarannya tidak takut mengoreksi dan mengkritik yang membangun demi perbaikan manajemen pemerintahan sehingga pelayanan terhadap masyarakat bisa dilakukan maksimal. “Kami berdua yang masih minim pengalaman sehingga butuh kerja sama masukan dan kritik membangun demi percepatan pembangunan. Tanpa kerja sama semua pihak tidak ada artinya jabatan bupati dan wakil bupati.” Pada kesempatan tersebut, Bupati Sujadi juga menginstruksikan dinas terkait karena di Pekon Gumukmas, Kecamatan Pagelaran, kini terdapat calon bangunan besar, tetapi belum jelas perizinannya. Bangunan di lokasi persawahan sekitar 4 ha tersebut sudah memasuki tahap pembuatan pagar dan penimbunan. Camat Pagelaran M. Khotim mengaku tidak memiliki kewenangan menerbitkan izin berdirinya bangunan besar, bahkan sampai kini calon bangunan itu belum jelas akan dibuat apa. “Setahu saya baru izin kepala pekon,” ujarnya. Sementara itu, Kepala Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu (KP2T) Pringsewu Naziruddin menyatakan sampai kini belum ada secarik kertas pun yang dikeluarkan untuk perizinan bangunan

yang disebutkan Bupati itu. Dia menjelaskan terbitnya perizinan harus didahului dengan terbitnya beberapa izin lain: izin alih fungsi lahan dari Dinas Pertanian, izin tata ruang yang dikeluarkan Dinas PU, dan izin limbah dari Dinas Lingkungan Hidup. “Nah, setelah semua persyaratan perizinan itu terbit, barulah keluar izin usaha yang dikeluarkan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu,” ujar Naziruddin. Dia menjelaskan

‘‘

Bupati mengajak seluruh jajarannya tidak takut mengoreksi dan mengkritik yang membangun demi perbaikan manajemen pemerintahan.

berkaitan dengan perizinan tersebut, semua instansi harus terlibat, bukan hanya Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu. Berdasar pada informasi yang telah berkembang di masyarakat, bangunan besar yang sampai kini belum ada izinnya akan diperuntuk kan pabrik Mayora dan pabrik sarung tangan. Sebelumnya, ber tempat di kediaman Bupati di Pekon Gemahripah, Kecamatan Pagelaran, Sujadi mewacanakan rencana membentuk dinas baru demi menyukseskan program pembangunan. Alasannya, masih banyak dinas-dinas yang perlu dipecah demi memperlancar tugas-tugas kedinasan. (WID/D-3)

KRIMINALITAS

Pencuri Spesialis Warung Manisan Tertangkap Tangan ABUNG SELATAN (Lampost): Bapak satu anak diamankan petugas Polsek Abung Selatan, Lampung Utara, karena tertangkap tangan mencuri dompet di warung manisan milik warga setempat, Senin (19-12), sekitar pukul 14.00. Selain mengamankan tersangka, petugas menyita barang bukti sepeda motor Yamaha Mio milik tersangka dan dompet berwarna cokelat milik korban yang berisikan surat-surat berharga serta uang tunai Rp175 ribu. Tersangka Junaidi (27), warga Yukum-

jaya, Lampung Tengah, kini ditahan di Polsek Abung Selatan guna mempertanggungjawabkan perbuatannya. Kapolsek Abung Selatan AKP Asrul Sani, Selasa (20-12), mengatakan tersangka ditangkap warga ketika hendak mencuri untuk kedua kalinya di salah satu warung manisan di Desa Bandar Kagunganraya, Abung Selatan. Tersangka yang saat itu belum sempat mengambil barang curian ditangkap pemilik warung yang memergokinya keluar dari kamar di warung tersebut.

Pemilik warung lalu menggelandang tersangka ke Polsek Abung Selatan berikut sepeda motornya. “Ketika menggeledah jok sepeda motor tersangka, petugas menemukan dompet curian yang berisi surat-surat berharga dan uang tunai,” ujar Asrul. Dompet itu milik Mila Irawati (30), warga Desa Kalibalangan, Abung Selatan, berdasar pada kartu identitas di dalamnya, yang dicuri tersangka satu jam sebelum tertangkap. Korban Mila Irawati membenarkan dompet itu miliknya yang dicuri tersangka

saat dia tengah berada di ruangan belakang warung bersama anaknya. “Saya sempat melihat tersangka masuk warung mengambil dompet di laci, tapi saya tidak dapat berbuat-apa-apa karena takut dibunuh jika memergoki aksi pelaku,” ujar Asrul menirukan perkataan Mila. Sedangkan tersangka Junaidi mengaku pencurian itu dilakukan karena tidak memiliki uang untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. “Saya mencuri karena kepepet tidak mempunyai uang untuk membiayai kebutuhan keluarga.” (HAR/D-3)

CMYK


CMYK

RABU, 21 DESEMBER 2011 LAMPUNG POST

CMYK

Ruwa Jurai

I 24

Peringatkan Pengemudi Truk

LINTAS Dishut Lambar Gelar Tanam Pohon

LIWA̶Dinas Kehutanan (Dishut) Lampung Barat menggelar penanaman pohon dalam rangka program Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) yang dipusatkan di kelompok tani Rukun Lestari Sejahtra, Pekon Sidangpagar, Sumberjaya, Selasa (20-12). Penanaman pohon secara simbolis dilakukan Bupati Mukhlis Basri. Dalam sambutannya, Bupati menjelaskan penanaman pohon merupakan tindak lanjut Amanat Presiden tentang Gerakan Penanaman Satu Miliar Pohon. Tujuannya, menambah tutupan lahan dan mencegah bencana banjir serta longsor. Kemudian konservasi keanekaragaman hayati serta mendukung pembangunan ketahanan pangan dan sebagainya. Sedangkan Kabid Rehabilitasi Hutan Dishut Lambar Bambang Susilo menjelaskan untuk Lambar jumlah bibit kayu yang ditanam mencapai 100 ribu batang yang berasal dari Dinas Kehutanan Provinsi, Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai, dan Dinas Kehutanan Kabupaten. Penanaman dilakukan di seluruh kecamatan dan telah dimulai sejak beberapa pekan lalu. (ELI/D-3)

Bantuan Perangkat Data Pendidikan PANARAGAN̶Dinas Pendidikan Kabupaten Tulangbawang Barat mendapatkan bantuan perangkat pengembangan jaringan pangkalan data pendidikan dari Pemerintah Pusat. Bantuan itu berupa seperangkat komputer, server, printer, dan genset. Kabid Pendidik dan Tenaga Kependidikan Mansyur Y.S., mendampingi Kadis Pendidikan Tulangbawang Barat Perana Putera, Senin (19-12), menjelaskan bantuan itu untuk menunjang pengiriman dan penerimaan data kependidikan secara online dari dan ke Pemerintah Pusat. Bantuan ini dikucurkan melalui program infrastruktur daerah untuk pengembangan jaringan pangkalan data pendidikan dan pemetaan pangkalan data output. Selain Tuba Barat, bantuan pusat ini diterima tiga kabupaten lain di Lampung yaitu Mesuji, Pesawaran, dan Pringsewu. Untuk pemakaian perangkat yang telah diterima, dinas setempat masih mencari tempat yang memadai. Kantor dinas sudah sempit. Untuk pemakaiannya, kami masih mencari tempat. (MER/D-3)

LAMPUNG POST/SYAIFULLOH

Seorang petugas tengah memperingatkan pengemudi truk yang melintas di Jalan Merdeka, Way Sindi, Krui, Lampung Barat, karena mengangkut muatan melebihi tonase, beberapa waktu lalu. Hingga kini, peraturan yang mengatur muatan melebihi tonase belum jelas diberlakukan dan kondisi tersebut sering disalahgunakan oknum-oknum yang sering beroperasi di jalan raya.

Lambar Gelar Lomba Cipta Menu LIWA̶Kantor Ketahanan Pangan Lampung Barat bekerja sama Tim Penggerak PKK setempat, Senin (19-12), menggelar lomba cipta menu berbasis potensi sumber daya wilayah yang diikuti 33 organisasi Dharma Wanita dan 25 kecamatan. Lomba di GSG Liwa itu dibuka Ketua TP PKK Lambar Helwiati Mukhlis Basri dengan tim juri terdiri dari unsur Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian, dan lain-lain. Helwiati menjelaskan untuk dapat hidup yang sehat berkualitas, setiap individu memerlukan lima kelompok sekaligus zat gizi yang harus dikonsumsi. Kelima kelompok makanan bergizi itu berupa makanan yang mengandung sumber karbohidrat/energi, protein, lemak, vitamin, dan mineral dalam jumlah yang cukup. Lomba cipta menu berbasis potensi wilayah ini merupakan salah satu upaya pemerintah meningkatkan pola pangan masyarakat yang beragama, bergizi, dan berimbang. Kegiatan ini sekaligus sebagai rangkaian memperingati Hari Ibu pada tanggal 22 Desember. (ELI/D-3)

Tim Kembali Sisir TNBBS LIWA (Lampost): Tim terpadu penurunan perambah Kabupaten Lampung Barat kembali menggelar operasi di kawasan TNBBS Kecamatan Lemong untuk membersihkan kawasan dari aksi perambah. Hal itu sebagai tindak lanjut upaya mengembalikan fungsi TNBBS dari kerusakan.

TERPIDANA KORUPSI

Disdik Lambar Pastikan Copot Jabatan Sirgo LIWA (Lampost): Kepala SDN Sukabanjar, Kecamatan Ngambur, Lampung Barat, dipastikan diganti. Sebab, kepala sekolah yang kini menjabat, Sirgo, tersangkut kasus korupsi dana alokasi khusus (DAK) tahun 2009 dan dinyatakan bersalah oleh Pengadilan Tipikor Bandar Lampung yang diganjar hu kuman 1 tahun pejara dan denda Rp48 juta. Kepala Bidang Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Pendidikan (PMPTK) Muhamad Muazamsyah, mendampingi Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Lampung Barat Nukman M.S., Selasa (20-12), mengatakan sejak Sirgo menjalani proses persidangan terkait dengan dugaan korupsi DAK tahun 2009, jabatan kepala sekolah dilimpahkan sementara kepada

guru lain sambil menunggu kepastian putusan pengadilan. Hal itu dimaksudkan agar tidak mengambat aktivitas kegiatan belajar-mengajar (KBM) siswa. “Sejak mulai persidangan, memang jabatan kepala sekolah di-Pj.-kan, jadi tidak ada pengaruhnya dengan KBM di sekolah tersebut,” kata Muhamad Muazamsyah. Dengan diputus bersalah oleh pengdilan, ujar dia, Dinas Pendidikan masih menunggu tembusan salinan putusan dari sebagai landasan menjatuhkan sanksi terhadap terpidana yang mulai menjalani masa hukuman. “Kalau tembusan salinan sudah diterima dinas, kami akan jadikan dasar untuk menjatuhkan sanksi dan mengganti jabatan kepala SDN Sukabanjar.” (*/D-3)

PILKADA TULANGBAWANG

Pemkab Siapkan Dana Rp25 Miliar MENGGALA (Lampost): Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Tu la ngbawa ng tinggal hitungan bulan, dan dana penyelenggaraan pesta demokrasi itu telah tersedia Rp25 miliar dari dana hibah. Hal itu dikatakan Ketua DPRD Winarti yang ditemui di ruang kerjanya, Senin (19-12). “KPU Tulangbawang sendiri telah mengajukan kebutuhan dana pilkada Rp21 miliar untuk dua kali putaran. Namun, kini kebutuhan dana pilkada masih digodok di Komisi A dan diharapkan bisa turun dari yang diajukan KPU,” ujar Winarti. Menurut Ketua Dewan itu, semua warga Indonesia mempunyai hak yang sama mencalonkan dan dicalonkan sebagai calon bupati Tulangbawang. “Pada prinsipnya niatnya dulu, kalau niatnya tidak bagus, tentunya sudah kelihatan. Membangun Tulangbawang ini tidak

mudah karena terdapat beragam suku di dalamnya.” Perlu diketahui, Kabupaten Tulangbawang banyak menyimpan kekayaan alam, sehingga tentu SDM-nya juga harus lebih baik. “Baik pimpinan perusahaan maupun masyarakat ini mempunyai hak yang sama dan mereka saling membutuhkan. Untuk menyinkronkan keduanya, lakukan kompromi sebagaimana hak dan kewajiban masing-masing dan jangan melanggar aturan,” ujarnya. Mengenai pemasangan baliho, menurut Winarti, boleh-boleh saja dan di mana saja yang penting tidak mengganggu ketertiban umum. Sebelum memasang, setidaknya meminta izin kepada lingkungan setempat agar baliho itu ada yang menjaga. “Nanti setelah KPU mengeluarkan aturan, para bakal calon tentu harus mengikutinya,” kata dia. (UNA/D-3)

CMYK

Kepala Subbagian Humas Polres Lambar AKP Zulkarnain mendampingi Kapolres AKBP Tatar Nugroho, saat dikonfirmasi melalui ponselnya, Selasa (20-12), mengatakan penggelaran operasi tersebut berdasar laporan masyarakat di wilayah pesisir bahwa ada perambah yang kembali memasuki TNBBS di wilayah tersebut pascaoperasi beberapa bulan lalu. Padahal, sebelumnnya tim gabungan yang

dipimpin Polda Lampung telah mensterilkan TNBBS dari aktivitas perambah. “Waktu itu semua perambah sudah keluar saat operasi. Kemudian masuk laporan masyarakat yang mengatakan ada perambah yang kembali lagi, makanya tim kembali melakukan pengosongan,” kata Zulkarnain. Alasan kembali masuknya perambah, ujar Kasubbag Humas, untuk mengambil hasil kebun

mereka yang tidak sempat dibawa saat penurunan beberapa waktu

‘‘

Penyisiran kawasan TNBBS Kecamatan Lemong dilakukan karena disinyalir perambah kembali masuk pascaoperasi beberapa bulan lalu. lalu. Namun, apa pun alasan perambah, petugas tidak dapat menoleransi. Menurut Kepala Bidang Taman

red), kami sudah membersihkan 65 hektare areal perkebunan yang ada di dalam TNBBS. Namun, tidak ada satu pun perambah yang terdapat di dalamnya,” kata dia. Jika nanti tim menemukan adanya perambah yang masih nekat bertahan di dalam kawasan, pihaknya akan langsung memproses secara hukum. Sebab, pihaknya telah berkali-kali memberikan peringatan kepada perambah untuk meninggalkan kawasan. “Kami sudah berkali-kali meminta perambah turun. Jadi kalau nanti masih ada perambah bertahan di dalam kawasan, kami langsung proses. Kami bertindak sesuai undang-undang yang berlaku,” kata Edy. (*/D-3)

Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) Wilayah II Liwa Edy Susanto, yang mengaku tengah ber ada di lokasi, operasi penurunan perambah tersebut dilakukan tim terpadu yang terdiri dari personel TNBBS, TNI, kepolisian, dan Dinas Kehutanan, Satpol PP, dan beberapa unsur lain. Jumlah petugas yang diterjunkan sebanyak 210 personel. Dia menambahkan operasi yang dilakukan tim terpadu berlangsung sejak Senin (19-12) dan rencananya berakhir hari ini (21-12). Tim beroperasi dengan menyusuri beberapa lokasi TNBBS yang diduga masih ditempati perambah yang beralasan mengambil hasil bumi yang mereka tanam. “Hingga hari ini (kemarin,

BANTUAN PEMPROV

LISTRIK PERDESAAN

Guru Mengaji-Penghulu Dapat Insentif

Pemkab Way Kanan Audiensi dengan PLN Lampung

PA N A R AG A N ( L a m p o s t ) : Pemerintah Provinsi Lampung memberikan bantuan insentif kepada 100 guru mengaji dan 79 penghulu se-Tulangbawang Barat. Bantuan insentif tersebut diberikan per tahun dan telah terealisasi pada awal Desember 2011. Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Tu langbawang Barat Khamami Ria mengatakan pemberian insentif kepada guru mengaji dan penghulu tersebut merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap peningkatan kesejahteraan guru mengaji dan penghulu. Insentif yang diberikan untuk guru mengaji Rp800 ribu/tahun dan penghulu Rp600/tahun. “Ini merupakan program Pemer-

intah Provinsi dalam memperhatikan kesejahteraan guru mengaji dan penghulu,” kata Khamami Ria, Senin (19-12). Dia menjelaskan guru mengaji yang mendapatkan bantuan insentif tersebut tersebar di delapan kecamatan. Di kecamatan Tulangbawang Tengah terdapat 17 orang, Tumijajar (17), Tulangbawang Udik (16), Pagardewa (4), Lambukibang (10), Gunungterang (15), Way Kenanga (9), dan Gunungagung 12 orang. “Untuk penghulu yang mendapatkan dana insentif ini hanya 79 orang. Penerima ini berdasar pada jumlah kampung yang ada,” ujarnya. Khamami mengatakan program pemberian insentif terhadap guru

mengaji itu akan berlanjut tahun depan. Bahkan, Pemkab setempat juga akan menganggarkan dana insentif tersebut yang diperuntukkan 150 orang guru mengaji dan 50 pengurus pondok pesantren. “Satu guru mengaji dan pengurus ponpes akan mendapatkan dana Rp150 ribu/tahun. Program ini masih digodok di DPRD dan mudah-mudahan terealisasi.” Untuk pendataan guru mengaji dan pengurus ponpes penerima insentif tersebut, kata dia, Pemkab akan bekerja sama dengan Kementerian Agama. “Semoga DPRD dapat merealisasikan program ini sehingga ke depan kesejahteraan guru mengaji di kabupaten ini dapat terbantu.” (MER/D-3)

Lantik Ulang Pejabat

BLAMBANGAN UMPU (Lampost): Bupati Way Kanan Bustami Zainudin menggelar audiensi dengan PT PLN Wilayah Lampung di Pemkab setempat, baru-baru ini. Audiensi itu dalam rangka mengembangkan dan memelihara sistem jaringan listrik yang efektif, efisien, dan sinergi yang sematamata untuk mewujudkan Way Kanan terang benderang. “Tujuan audiensi itu untuk mewujudkan Kabupaten Way Kanan terang benderang,” ujar Bupati. Bustami mengatakan pelayanan jaringan listrik PLN di Kabupaten Way Kanan pada tahun 2010—2011 telah menjangkau 130 dari total 210 kampung/kelurahan yang tersebar di 14 kecamatan. “Untuk jumlah pelanggan mencapai 28.861 rumah tangga (KK) atau 24,69% berdasar pada rasio elektrifikasi rumah tangga (KK). Sedangkan kampung yang belum terlayani jaringan listrik PLN sebanyak 80 kampung/ kelurahan,” kata dia.

Pembangunan jaringan listrik perdesaan tidak hanya dilaksanakan PT PLN, tapi Pemerintah Kabupaten Way Kanan juga telah melaksanakan pembangunan jaringan listrik sejak tahun 2009. Namun, program Pemkab untuk mempercepat terwujudnya infrastruktur dasar masyarakat secara memadai dengan target Way Kanan malam terang benderang terkendala. Awalnya, PT PLN tidak dapat mempertimbangkan Kabupaten Way Kanan untuk dibangun jaringan. Hal itu karena pembangunan jaringan listrik dan pemancangan tiang-tiang yang dikelola Pemkab setempat tidak sesuai dengan poros pokok PT PLN tentang tata letak peta perencanaan program pokok pembangunan jaringan listrik perdesaan (lisdes) di Way Kanan. Na mu n, setela h Pem kab melakukan sejumlah terobosan dan aktif berkoordinasi dengan PT PLN, peluang kerja sama pun kembali terbuka. (RLS/D-3)

Kegiatan APBD 2011 Pembangunan Jaringan Listrik Kecamatan

Gununglabuhan Kasui Pakuonratu Blambangan Umpu Gunung DOK. HUMAS PEMKAB WAY KANAN

Bupati Way Kanan Bustami Zainudin melantik ulang pejabat eselon II̶IV, kepala sekolah, dan pengawas sekolah di kabupaten setempat. Pelantikan digelar di kantor Pemkab Way Kanan, Selasa (20-12).

Kampung

Way Tuba Talangmangga Kasui Lama Pakuonratu Negeribatin sangkaran

Total

Jumlah KK yang akan teraliri 145 100 100 150 100 500 1.095 KK

Sumber: Humas Pemkab Way Kanan

CMYK


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.