Haluan 05 Feb 2011

Page 1

email: redaksi_haluan@yahoo.com web: www.harianhaluan.com

EDISI : 383 TAHUN LXII

Sabtu

HARI INI TERBIT 24 HALAMAN HARGA ECERAN

5 FEBRUARI 2011 M /2 RABIUL AWAL 1432 H

Rp2500

SEJARAH MENCATAT, HALUAN TERBIT SEJAK 1948 DAN MENJADI TUAN RUMAH DI NEGERI SENDIRI Sesungguhnya Kami menghidupkan orang-orang mati dan Kami menuliskan apa yang telah mereka kerjakan dan bekas-bekas yang mereka tinggalkan. Dan segala sesuatu Kami kumpulkan dalam Kitab Induk yang nyata (Lauh Mahfuzh). (QS: Al-Yaasin, ayat: 12 )

SUBUH ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA

05.09 WIB 12.32 WIB 15.54 WIB 18.34 WIB 19.46 WIB

EVAKUASI WNI KEDUA — Dua orang petugas mendorong Dewi (21) Mahasiswa yang kuliah di Mesir karena sakit saat mendarat di terminal haji Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (4/2). Sebanyak 421 orang Warga Negara Indonesia berhasil di evakuasi dari Mesir, proses evakuasi saat ini terus memprioritaskan anak-anak dan perempuan. Rombongan evakuasi yang ke dua ini di sambut oleh Wakil Presiden RI Boediono.

Sumber: www.pkpu.or.id

People Power Jilid II? OLEH: KASRA SCORPI PEOPLE power adalah gerakan rakyat untuk menumbangkan sebuah rezim. Istilah people power sangat populer tahun 1986 ketika rakyat Filipina menyerbu Istana Malacanang untuk menurunkan diktator Ferdinan Edralin Marcos. Tetapi gerakan dengan aksi demonstrasi jalanan itu sebenarnya telah berlangsung sejak lama. Beratus-ratus tahun lalu rakyat Prancis menumbangkan rezim raja Louis yang berkuasa secara semena-mena juga dengan aksi people power di jalanan. Tahun 1980, Lech Walesa, tukang listrik di galangan kapal Leninwerft, Polandia, memimpin gerakan people power terhadap rezim komunis yang berkuasa dan gerakan itu kemudian berhasil menjadikan Polandia sebagai negara demokrasi. Di Indonesia sendiri bulan Mei tahun 1998 jutaan rakyat turun ke jalanan menuntut mundur presiden Soeharto yang berkuasa selama 32 tahun secara otoriter dan sarat KKN. Sekarang gerakan people power sedang melanda negara-negara arab, yakni Tunisia, Mesir dan Yaman. Sementara di Indonesia ada tokoh menenggarai bahwa people power jilid II bisa saja terjadi karena gelagat ke arah itu telah terlihat dengan maraknya aksi protes terhadap pemerintah.

bersambung ke Halaman 11

ANTARA

Mubarak Serahkan Kekuasaan ke Dekons

PRESIDEN Barack Obama telah mendiskusikan dengan tokoh-tokoh Mesir untuk penyerahan kekuasaan Mubarak kepada sebuah Dewan Konstitusional (Dekons). KAIRO, HALUAN — Bagaimana cara cara Hosni Mubarak turun dari kekuasaannya? Itulah yang tengah didiskusikan Amerika

Serikat dengan tokoh-tokoh Mesir sebagaimana dikutip BBC News, Jumat malam tadi. “Laporan menyebutkan salah

HOSNI MUBARAK

satu opsi adalah Mubarak mundur secepatnya dan menyerahkan kekuasan ke Dewan Konstitusional (Dekons) yang beranggotakan tiga orang,” demikian BBC News. Koran Amerika Serikat, New York Times, mengutip sumbersumber diplomat Arab dan Amerika Serikat melaporkan, Pemerintahan Obama telah ber-

TURUN PESAWAT DARI MESIR

Katupek Pitalah dari Bungo Tanjung PITALAH , HALUAN — Katupek (ketupat) pitalah adalah salah satu makanan spesifik di pasar Pitalah yang ramainya setiap hari Minggu. Katupek pitalah dan karupuak pitalah sebenarnya berasal dari Bungo Tanjung, tapi yang terkenal adalah katupek pitalah. Antara Pitalah dan Bungo Tanjung sebenarnya orangnya satu. Mereka menyatu dan populer dengan istilah “ Pita Bunga “( Pitalah Bungo Tanjung). Makanya kedua nagari tak saling komplain. Katupek pitalah terbungkus dalam sarang katupek yang dibuat khusus dari daun kelapa. Sedangkan gulainya terdiri dari cubadak, lobak, rebung dan bumbu. Ciri-ciri gulai katupek pitalah, potongan cempedak gulainya agak besar, kuahnya agak kental. Katupek pitalah sudah banyak di jual di berbagai kota bahkan di Jakarta di jumpai juga katupek pitalah. Bila kita masuk ke pasar Pitalah, akan terlihat sejumlah pedagang katupek berjejer di loos pasar berbaur dengan penjual makan lainnya. Los pasar Pitalah memang bukan khusus menjual katupat saja. Ada karupuak jangek ( kerupuk kulit) kerupuk pitalah, kacang goreng dan nasi. Semua memajang dagangannya di dalam los tersebut.

bersambung ke Halaman 11

Mahasiswa Minang Pingsan

JAKARTA, HALUAN—Sebanyak 421 warga negara Indonesia tiba di Tanah Air, Jumat (4/2) siang menggunakan maskapai penerbangan Garuda Indonesia yang membawa mereka dari Kairo, Mesir. Namun Ramiz Rahma Wita (18), mahasiswi asal Minang yang baru saja tiba dari sungai Nil

ini ditemukan pingsan. Rekan-rekan korban langsung membopong dia ke luar ruangan dan meminta petugas memanggil ambulans. Setelah ambulans datang, Ramiz langsung diangkat ke tandu dorong yang sudah disiapkan. Mahasiswi Universitas Al Azhar ini kemudian dilarikan RS

ADEKA CHANDRA

Haji Pondok Gede. Menurut salah satu petugas kesehatan, Ramiz diduga menderita radang paru-paru. Ia kelelahan menunggu di dalam aula Gedung Serbaguna Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur. bersambung ke Halaman 11

“Saya Takut tak Bertemu Lagi dengan Anak-anak” PADANG, HALUAN — Warga Indonesia yang berada di Mesir, secara bertahap mulai dipulangkan. Setelah diinapkan di Asrama Haji Pondok Gede, mereka menuju wilayah asal masingmasing. Sebanyak 24 orang menuju Sumbar pada Jumat (4/2). Salah seorang masyarakat Minang tersebut adalah Adeka Chandra. Ia tiba di rumahnya di Kompleks Perumahan Singgalang pukul 13.00 WIB. Ia disambut ibunya Maidarlis dengan sumringah. bersambung ke Halaman 11 ADEKA Chandra (berkacamata) disambut kerabatnya. Adeka adalah mahasiswa di Universitas Al Azhar Kairo angkatan 2006 yang sampai di Padang.

diskusi dengan para pejabat Mesir mengenai proposal pengunduran diri Mubarak secepatnya. Menurut skenario itu, bila Mubarak mundur, dan pemerintahan Mesir dinyatakan transisional. Pemimpin pemerintahan transisi diserahkan kepada Omar Suleiman, pejabat yang diangkat bersambung ke Halaman 11

Gubernur Usulkan Lima Agenda

PADANG, HALUAN — Gubernur Sumbar Irwan Prayitno mengusulkan lima agenda pembangunan dan sepuluh program prioritas kepada DPRD Sumbar, Jumat (4/2). Usulan tersebut merupakan penjabaran dari visi dan misi gu- IRWAN PRAYITNO bernur untuk lima tahun ke depan. Jabaran visi dan misi yang dikemas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Sumbar itu, dirancang berdasarkan kondisi kekinian, dan berpedoman pada RPJPD Sumbar 2005-2025, Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Sumbar, dan capaian dari RPJMD 2005-2010. Lima agenda pembangunan itu adalah, peningkatan penerapan ajaran agama dan budaya daerah, perbaikan tata kelola pemerintahan daerah, peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM), peningkatan kegiatan ekonomi dan kesejateraan masyarakat, dan bersambung ke Halaman 11


dfl

SELASA, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Utama Tiga Kecamatan Panen Raya 2

Kilas Utama

PAINAN, HALUAN — Ditengah tingginya harga beras, tiga kecamatan di Pesisir Selatan saat ini juateru panen raya. Ketiga kecamatan tersebut adalah Lengayang, Batang Kapas dan IV Nagari Bayang Utara.

HUMAS

BANTUAN KAKBAH— Kakanwil Kemenag Sumbar H. Darwas didampingi Kabid Hazawa H. Japeri, menyerahkan sumbangan senilai Rp10 juta dari jemaah haji embarkasi/ debarkasi Padang, untuk membangun miniatur kabah di Mentawai di Musala Mambaul Ikhlas, Jumat (4/2).

Miniatur Kakbah Dibangun di Mentawai PADANG, HALUAN — Alat peraga manasik haji berupa miniatur Kakbah segera dibangun di Kepulauan Mentawai. Dana pembangunan diawali sumbangan Rp10 juta dari jemaah haji embarkasi dan debarkasi Padang tahun 1431/ 2010. Sumbangan tersebut diserahkan Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Sumbar, H. Darwas didampingi Kabid Hazawa, Japeri yang diterima Kepala Kantor Kemenag Mentawai, H. Syamsuir Ilyas di Musala Ikhlas di lingkungan kantor Kemenag Sumbar, Jumat (4/2). Darwas mengharapkan, pembangunan alat peraga itu segera direalisasikan dalam tahun ini juga. Manfaatkan dana itu sesuai dengan peruntukannya. Sehingga, calon jemaah haji sebanyak 35 orang saat ini yang telah mendaftar melalui Bank Penerima Setoran- Biaya Penyelenggara Ibadah Haji (BPS-BPIH) bisa melaksanakan manasik haji di Kabupaten Kepulauan Mentawai tersebut. “Meskipun para dhuyufurrahman ini telah mendaftar dan mendapatkan nomor porsi, kami di Kemenag Sumbar akan berusaha ke Kemenag pusat memperjuangkannya bisa memberangkatkan musim haji tahun 2011. Do’a dari jemaah sangat kami harapkan,’’ katanya. Perlu dipahami, kata Darwas, kepada seluruh kepala kantor Kemenag, khususnya di Mentawai jangan buru-buru memastikan kalau calon jemaah tersebut diberi kata harap, kalau mereka bisa berangkat tahun ini juga. Bahasa yang pas untuk tamu Allah itu adalah, diusahakan dan segera diperjuangkan ke Kementrian Agama Pusat. “Soal hasilnya bergantung dari panggilan Allah SWT, terhadap jemaah tersebut,’’ katanya. Perjuangan ke arah itu, saat ini memang agak terbuka, pasalnya, ketika Sekjen Kementrian Agama Bahrul Hayat, yang hadir di Padang, beberapa hari lalu, pernah meminta Sumbar untuk berjuang ketingkat pusat kiranya ada laporan dari daerah-daerah terpencil yang jemaah hajinya sudah mendapat nomor porsi diusahakan bisa berangkat secepatnya. “Kita usahakan untuk itu. Nanti kami dengan Kabid Hazawa Japeri dan Kakan. Kemenag Mentawai Syamsuir Ilyas akan terbang ke Jakarta melobi, kiranya ada kebijakan yang siftanya istimewa untuk daerah kita itu,’’ katanya lagi. (h/vid)

PETANI sedang panen padi di Limau Limau, Kecamatan IV Nagari Bayang Utara.

HAK ANGKET MAFIUA PAJAK

Tiga Pimpinan DPR Ikut Tandatangani JAKARTA, HALUAN — Tiga Pimpinan DPR-RI, yaitu Priyo Budi Santoso (Golkar) dan Anis Matta (PKS) dan Pramono Anung (PDIP), ikut menandatangani usulan Hak Angket Mafia Pajak. Pengusul hak angket itu juga terus bertambah yang semula hanya 111 menjadi 114 onggota Dewan. “Saya ikut meneken angket meski tidak lazim. Tapi karena ini penting, darurat, maka dengan membaca bismillah saya teken. Ini teken yang kedua setelah skandal century,” kata Wakil Ketua DPR RI Priyo Budi Santoso dalam Fo r u m J u m a t a n , d i r u a n g a n wartawan DPR, Jumat (4/2). Selain dirinya, juga dua Wakil Ketua DPR ikut menandatangani usulan hak angket tersebut, yaitu Pramono Anung dan Anis Matta. “Saya tidak tahu apakah Ketua DPR RI Marzuki Alie ikut bertandatangan atau tidak,” jelas Priyo. Menurut Priyo, usulan hak angket

tersebut sudah menjadi salah satu surat yang masuk ke pimpinan DPR yang akan dilaporkan dalam Rapat Paripurna , Selasa (8/2), pekan depan. Setelah dilaporkan di rapat paripurna, kemudian dibahas di rapat Badan Musyawara (Bamus) dan setelah itu baru diputuskan dalam Paripurna berikutnya. Proses di Bamus kata Priyo, tidak mudah. Prosesnya lama bahkan akan ada yang mengusulkan dibahas tahun 2012 atau tahun 2015. Namun berdasarkan Tatip dan aturan dewan, biasanya Bamus tidak berkehendak untuk menganulir hak anggota, meski Bamus itu merupakan miniature dari fraksi-fraksi. “Hanya saja pasti akan mendapatkan gugatan kalau angket pajak tersebut tidak diagendakan. Jadi Bamus bisa meyakinkan kalau angket ini belum dianggap perlu, sehingga bisa diagendakan tahun depan atau akhir masa jabatan DPR. Itulah kemung-

kinan yang akan terjadi. Tapi FPG saya harap konsisten,” ujar Priyo. Sementara itu Ketua FPDIP, Tjahjo Kumolo mensinyalir, ada upaya penggalangan kekuatan untuk membatalkan usulan hak angket mafia pajak yang sedang berproses. “Ada gelagat akan ramai-ramai membatalkan Pansus mafia pajak DPR. Ya, sangat disayangkan sekali kalau sampai ada penggalangan untuk pembatalan pansus mafia pajak. Kenapa ada yang takut ya?” katanya mempertanyakan. Dia menyayangkan jika niat baik DPR membongkar skandal mafia pajak sampai gagal. “Seharusnya sebagai wakil rakyat, anggota DPR mempunyai komitmen bersama rakyat untuk memberantas korupsi penyelenggaraan negara dan mafia pajak. Lembaga DPR adalah dewan perwakilan rakyat yang terhormat. Setiap keputusan politik DPR tentunya mendasar pada amanah rakyat dan mempertanggungjawabkannya,” ujar Tjahjo. (h/sam)

Pemko Padang Panjang Operasi Beras Murah

PADANGPANJANG, HALUAN— Tidak kunjung turunnya harga beras, bahkan cenderung terus meningkat naik, membuat Pemko Padang Panjang turun tangan dengan menggelar operasi pasar (OP). OP bekerja sama dengan Badan Logistik (Bulog) Bukittinggi, di halaman gedung M. Syafei Padang Panjang, Jumat (4/2). OP hari pertama itu diserbu warga sejak pagi hari. Mereka tak hanya datang dari kelurahan di kota Padang Panjang saja. Melainkan dari daerah sekitar Batipuh dan X Koto Tanah Datar dan Padang Pariaman. Karena, OP digelar pas hari Jumat bertepatan dengan hari pasar Padang Panjang.

Antusias warga membeli beras dengan harga murah itu, membuat Bulog Bukittinggi kehabisan stok. Persediaan hanya 5 ton beras. Lantaran tingginya antusiasme warga, pihak Bulog terpaksa menambah 5 ton beras lagi. Kasub Bulog, Majelwan mengatakan, beras yang dijual dalam OP tersebut merupakan beras vietnam kualitas sedang dan layak makan. Beras tersebut dijual dengan harga Rp6.400/kg, jauh lebih murah dari harga pasaran. “OP ini bisa digelar lebih lama tergantung permintaan pemerintah. Jika diminta, maka kami akan menggelarnya. Sebagai lembaga yang ditugasi mengawasi peredaran beras, Bulog juga melindungi

konsumen, dan juga tidak merugikan petani,” ujar Majelwan. Walikota H. Suir Syam mengatakan, pihak pemko terpaksa harus menggelar OP di karenakan harga beras yang tidak kunjung turun dan bahkan memperlihatkan kecendrungan meningkat terus. Berdasarkan pantauan Dinas Koperindag setempat, kenaikan harga beras sudah mencapai 26,7 persen dibanding dua bulan yang lalu. “Kalau kenaikannya sudah 25 persen saja sudah boleh kita menggelar OP. Nah, kenaikannya kini justru sudah mencapai 26,7 persen, makanya kita memutuskan menggelar OP. Kepada Bulog Bukittinggi pun saya sudah minta

agar menggelar dua kali OP lagi, satu di Kantor Camat Padang Panjang Barat (Sabtu) dan satu lagi di Kantor Camat Padang Panjang Timur (Minggu),” ucap walikota. Terkait permintaan walikota itu, Majelwan mengaku pihaknya akan menyiapkan 10 ton beras di kedua tempat itu. Di tempat yang sama. Asisten II Drs Mastoti, menambahkan, semua sudah berimbas pada kebutuhan sembilan bahan pokok, mulai dari gula pasir, minyak goreng, telur, dan yang menjadi dilema sehari hari kelangkaan minyak tanah. “Jadi, dengan adanya OP ini, sedikit banyaknya masyarakat bisa terbantu, “ ujar Mastoti. (H/one/son)

Para petani yang saat ini tengah melaksanakan panen berharap harga beras tidak turun, bahkan hingga panen berakhir harga gabah tetap bertahan pada level yang menguntungkan. “Dengan demikian kami selaku petani bisa mendapatkan keuntungan dari bertanam padi,” ujar Amir (40) petani di Lengayang. Irjal, Camat Bayang Utara menyebutkan, di kecamatan yang dipimpinnya, saat ini, tidak kurang dari 30 hektar lahan pertanian yang dalam masa panen. “Panen tahun ini memang terlaksana lebih cepat, karena petani melakukan penanaman padi akhir November tahun lalu,” kata Irjal. Panen raya di IV Nagari Bayang Utara menurut Irjal, paling tidak bisa mengamankan ketersediaan pangan ditingkat petani. Selain itu, panen kali ini juga akan berpengaruh pada harga gabah di Pasaran. Sementara itu Kepala Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Pesisir Selatan Afrizon Nazar, Kamis (3/2) menyebutkan, memang tidak seluruh kecamatana yang melaksanakan panen. Karena terjadi perbedaan masa tanam diawal tahun ini. Penanaman terpencar pencar di beberpa kecamatan. Di Lengayang misalnya, luas lahan yang dipanen sekitar 50 hektar, sementara di Batang Kapas sekitar 35 hektar. “Berdasarkan laporan para penyuluh, kecamatan yang melaksanakan tanam semenjak Akhir Oktober tahun lalu tersebut rata rata tidak mengalami kendala. Bahkan tidak ada yang terdeteksi gagal panen. Hasil panen masyarakat bagus,” katanya. Selain itu Afrizon mengingatkan, para petani setelah panen tidak menjual habis hasil pertaniannya. Selanjutnya, petani juga diminta untuk tidak menunggu lama untuk turun kesawah. “Setelah panen, segera lakukan kegiatan pengolahan lahan, dengan demikian masyarakat petani bisa mencapai target panen empat bulan kedepan. Artinya, ada upaya untuk menjaga ketahanan pangan di tingkat petani,” ujar Afrizon. (h/har)

Satu Unit Rumah Terkena Longsor PADANG, HALUAN — Hujan yang mengguyur Kota Padang, Kamis (3/1) malam mengakibatkan longsor di Seberang Pangalangan, Kelurahan Batang Arau, Kecamatan Padang Selatan, Padang. Satu rumah semi permanen mengalami rusak di bagian ruang makan bagian belakang. Rumah tersebut sudah lama dihuni oleh guru SMPN 3 Padang, Deni (40) dan dua anaknya yaitu Irfan (17) dan Kevin (13). Pada saat itu hujan terus menerus, sehingga air masuk ke dalam rumah bagian ruang makan yang ada di belakang berpapasan dengan tebing bukit. Kemudian Deni bersama kedua anaknya segera membersikan ruangan tersebut. Kemudian sekitar pukul 22.00 WIB, Deni mendengar bunyi suara dari luar seperti patahan kayu. Mendengar suara tersebut, Deni dan dua anaknya langsung berlarian ke depan rumah, ternyata tanah dan kayu sudah berjatuhan dan menimpa rumahnya bagian belakang. Menurut Deni, penyebab longsor ini karena beberapa hari belakangan hujan turun, ditambah di bukit sudah banyak pohon yang berfungsi penyerap air ditebang oleh warga. Ketua RT 05 RW 03, Kelurahan Batang Arau, Azwar (50) mengatakan, setelah peristiwa longsor itu, beberapa pengurus kuburan warga Tionghoa dan lurah setempat melihat lokasi kejadian. Azwar meminta kepada pengurus kuburan Tionghoa agar memindahkan kuburannya, karena kuburan tersebut sangat berbahaya terhadap rumah warga yang ada di bawah ketika terjadi longsor. Menurut informasi, pengurus kuburan Tionghoa akan mengadakan rapat membicarakan masalah ini. Ahli waris tanah tersebut masih berada di luar negeri. (h/nas)


Nasional

SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 5 RABIUL AWAL 1432 H

3

SETELAH CIA

Pengumpul Koin SBY Jangan Dikriminalisasi JAKARTA, HALUAN—Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) meminta penegak hukum tidak mengkriminalisasi para penggagas pengumpulan koin untuk Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Komnas HAM menilai aksi itu merupakan ekspresi warga negara dalam berpolitik, sehingga tak pantas dikriminalisasi. “Jangan terlalu berlebihan menanggapi aksi politik warga negara, masalah seperti ini tidak boleh diselesaikan dengan masalah lain,” kata anggota Komnas HAM, Ridha Saleh, di kantornya, Jumat (4/2). Dia mengatakan, aspirasi politik warga negara lewat pengumpulan koin itu jangan dilihat dari kacamata kuda. Ridha menyampaikan hal itu menanggapi upaya beberapa anggota DPR yang akan membawa aksi pengumpulan koin bagi Presiden ini ke polisi. Hal itu didasarkan alasan bahwa pengumpulan koin tersebut merupakan penghinaan kepada Presiden sebagai simbol negara. Seperti diketahui, pengumpulan koin juga dilakukan oleh Komisi III DPR pekan lalu. Menurut Ridha, pelaporan terhadap polisi atas aksi itu akan menimbulkan masalah baru. “Kalau ada kriminalisasi dalam menyampaikan aspirasi politik, akan jadi masalah baru,” Ridha menegaskan. Sejauh ini, Ridha memandang aksi pengumpulan koin itu belum pantas dilaporkan kepada polisi.(rm)

Ada FBI di Kasus Gayus

JAKARTA, HALUAN—Setelah Gayus Tambunan mengungkapkan keterlibatan Central Intelligence Agency (CIA) dalam kasusnya, kini Kejaksaan Agung membuka keterlibatan FBI (Federal Bureau of Investigation) dalam pengungkapan aliran dana milik Gayus.

DTC

SOLIDARITAS-Seekor Merpati dilepas dalam aksi Masyarakat Dunia untuk Demokrasi dan Hak Asasi Manusia (Windoms) di Bundaran HI, Jakarta. Mereka mengecam kekerasan militer terhadap demonstrans anti-Mubarak.

FORUM REKTOR INDONESIA

Masih Seperti Orba, Prilaku Pemerintah Belum Berubah JAKARTA, HALUAN — Forum Rektor Indonesia sepertinya tidak mau kalah dengan para tokoh agama dalam hal memberikan masukan kepada pemerintah. Forum Rektor bahkan mengklaim lebih dahulu mengritik pemerintah sebelum para tokoh agama membeberkan adanya sejumlah dugaan kebohongan yang dilakukan rezim yang berkuasa. “Sebenarnya sebelum tokoh agama ini meluncurkan kebohongan pemerintah, Forum Rektor sudah mendeklarasikan apaapa yang jadi persoalan bangsa,” ujar Ketua Forum Rektor Indonesia, Badia Parizade Hendrik dalam pernyataan bersama dengan tokoh agama di kampus Universitas Negeri Jakarta Rawamangan, Jakarta Timur (Jumat, 4/1). Namun, tentang isi peringatan itu dia meminta wartawan untuk melihat sendiri di website Universitas Sriwijaya dan website kampus lainnya. Karena ada masalah-masalah tersebut, Badia Parizade Hendrik, yang juga Rektor Unsri ini, mengaku ingin ikut berperan dalam menyelasikan permaslahan-permasalahan

yang ada. Setelah ditelusur ke web Unsri ternyasta memang pada 13-15 Januari 2011 Forum Rektor telah melaksanakan pertemuan dan melahirkan Deklarasi sebagai berikut: Deklarasi Forum Rektor Indonesia Mencermati perkembangan situasi di tanah air sampai saat ini dengan segala gejolak dan dinamikanya, Forum Rektor Indonesia (FRI) sebagai salah satu komponen pencetus reformasi dan kekuatan moral dan intelektual bangsa Indonesia terpanggil untuk menyampaikan pernyataan sebagai berikut: 1. Setelah berjalan lebih dari satu dekade, terlihat kecenderungan bahwa gerakan reformasi yang digulirkan sejak tahun 1998 belum mencapai tujuan reformasi dan membuahkan perubahan kelembagaan (institutional change) yang efektif dan belum juga berhasil meningkatkan kesejahteraan rakyat secara merata dan bermakna. Personalia pemimpin memang berubah, tetapi kebiasaan dan perilakunya masih tetap saja seperti

yang dulu. 2. Proses dan prosedur pemilihan pemimpin dalam berbagai aras (level) dengan sistem politik dan demokrasi yang berlangsung dewasa ini selain mahal juga tidak menghasilkan pemimpin-pemimpin terbaik yang memiliki integritas, moral, dan karakter terpuji yang dapat mengemban amanat rakyat. Untuk itu, dibutuhkan prasyarat moral (integritas kepribadian), kompetensi, fit and proper test, dan rekam jejak (track record) para calon pemimpin. 3. Mewabahnya korupsi dengan intensitas yang sangat tinggi tanpa dibarengi pencegahan (prevention) dan penindakan (kuratif) dengan kesungguhan dan kecepatan dalam penanggulangannya menyebabkan kian merosotnya kadar kepercayaan rakyat terhadap pemerintah, dan bila dibiarkan berlarut-larut sangat berbahaya bagi kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara. 4. Para pemimpin bangsa yang telah mendapat amanah dari rakyat dihimbau agar lebih mementingkan kepentingan bangsa (publik) daripada kepentingan individu dan

kelompoknya, tidak salingbertikai, bertengkar, jatuhmenjatuhkan, atau hujat-menghujat hanya demi kepentingan kekuasaan dan kelompoknya sendiri, yang pada akhirnya akan merugikan kepentingan bangsa dan negara. Kritik memang selalu diperlukan, tetapi seyogyanya disampaikan dengan cara yang santun dan mampu mengoreksi secara efektif kekeliruan dan kesalahan yang terjadi. Pendekatan budaya dalam membangun bangsa yang majemuk (plural) seyogyanya digunakan dengan sikap kenegarawanan. 5. Tingkat ketergantungan yang tinggi terhadap produk luar negeri dalam wujud berbagai macam impor dinilai akan menurunkan kemandirian sebagai bangsa. Disarankan agar segenap pihak, termasuk dunia pendidikan tinggi, merangsang upaya agar sumberdaya manusia Indonesia menjadi lebih produktif, kreatif, dan inovatif dengan memanfaatkan kearifan lokal melalui aneka kemitraan untuk meningkatkan daya saing bangsa. Prinsip-prinsip ekonomi kerakyatan agar diterapkan secara konsisten guna menangkal pengaruh negatif

dari ancaman liberalisme global. 6. Kalangan perguruan tinggi, baik negeri maupun swasta, sebagai infrastruktur intelektual yang berurusan dengan pengungkapan dan penegakan kebenaran melalui otonominya, mesti lebih aktif berkiprah meluruskan kemencengan arah reformasi. Kampus seyogyanya berfungsi sebagai pemasok nation change agents yang kompeten dan bermoral. Untuk itu, pendidikan karakter perlu dilaksanakan secara intensif dan nyata. 7. Segenap elemen pendidikan agar selalu berupaya menjadikan dirinya sebagai teladan dan garda terdepan, tidak hanya dalam pengembangan keilmuan, melainkan juga dalam pendidikan karakter sebagai warga bangsa yang selalu kritis namun tetap beradab (berkeadaban publik). Elit politik yang sudah jelas terbukti berkarakter negatif bagi kepentingan bangsa dan negara selayaknya tidak diikutkan lagi dalam proses perpolitikan nasional dan daerah, dan diletakkan dalam posisi drop out. (rp/rm)

MASIH MISTERIUS

Total Korban KMP Laut Teduh II CILEGON, HALUAN—Sepekan pascamusibah terbakarnya Kapal Motor Penumpang (KMP) Laut Teduh II, korban yang ditemukan tewas terus bertambah. Seperti dilansir re[ublika Jumat petang, Tim Search And Rescue (SAR) kembali menemukan dua korban di dalam kapal. Dengan demikian, jumlah korban tewas menjadi 30 orang. Meski jumlah korban yang ditemukan terus bertambah, namun tidak diketahui

secara pasti berapa sebenarnya jumlah penumpang kapal tersebut. “Saya minta Administrator Pelabuhan Banten membuka manifes yang sebenarnya,” timpal a Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Josef Umar Hadi, Jumat (4/2). Umar menyesalkan tidak adanya catatan pasti berapa jumlah penumpang kapal yang sebenarnya. Akibatnya, jumlah korban yang sebenarnya hilang hingga kini

masih misterius. Hingga kini terdapat 48 keluarga yang merasa kehilangan anggota keluarganya dalam kejadian tersebut. Sementara itu Administrator Pelabuhan Merak hanya mencatat 34 penumpang pejalan kaki yang ikut dalam kapal tersebut dan 93 unit kendaraan berbagai jenis. Namun jumlah penumpang yang selamat ternyata mencapai 427 orang.(h)

Batu Ginjalnya itu Keluar Bersama Kencing Gara-gara menderita kencing batu, sudah bertahun-tahun fisik Suwarno sakit-sakitan. Karena sering minum obat, pinggang kanan dan kirinya sering sekali sakit. Bahkan ginjal lelaki 50 tahun ini pun kena serangan penyakit. “Bila kambuh, saya tidak bisa apa-apa. Walaupun diobati, tetap saja sering kambuh,” ujar ayah enam anak yang mencari nafkah dengan berwiraswasta ini. Dan akibat dari hal itu, berat badan pria dengan tinggi 170 cm yang tadinya 76 kg ini turun menjadi 55. Untunglah beberapa waktu yang lalu ada yang menganjurkan kakek dua cucu ini untuk meminum New Mandala 525. Ia pun setuju, dan mengonsumsi kedelai bubuk instan itu secara rutin setiap hari. Hasilnya? “Setelah saya menghabiskannya sebanyak 12 kotak dalam waktu dua bulan, keluarlah semacam pasir-pasir halus bersama air kencing,” ucap penduduk Kelurahan Jetis, Kecamatan Kota Kendal, Kabupaten Kendal, Provinsi Jawa Tengah, ini. Dan sejak saat itu sampai sekarang, tak muncul lagi keluhan itu. Tapi, untuk jaga-jaga, saya masih tetap meminum produk itu tiap hari, walau hanya satu kali,” ungkap Suwarno saat ditemui di rumahnya. Manusia memiliki sepasang ginjal, yang terletak di sebelah kanan dan kiri pinggang. Organ tersebut antara lain berfungsi untuk memproduksi sel darah merah; mengatur kondisi cairan tubuh, garam, asam, dan kandungan darah; Suwarno serta membuang zat-zat sisa metabolisme yang tidak lagi dibutuhkan oleh tubuh. Jika tidak dibuang, zat-zat tersebut dapat menjadi racun yang berbahaya bagi tubuh. Jika ginjal tak dapat lagi berfungsi dengan baik, sel darah merah tak akan dapat lagi diproduksi secara optimal. Akibatnya, penderitanya akan mengalami kekurangan darah alias anemia. Dan akibat lainnya adalah: zat-zat sisa tidak lagi terbuang secara sempurna sehingga darah akan dipenuhi zat-zat racun. Untuk membuangnya, penderita harus menjalani cuci darah. Oleh sebab itu, perlu dijaga supaya gangguan batu ginjal itu berlanjut menjadi gagal ginjal. Di sebuah rubrik tanya-jawab, Prof. dr. M. Yogiantoro menulis, setiap orang dapat kena

Sebelumnya, Kejaksaan Agung (Kejagung) meminta bantuan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk menelusuri asal muasal uang Gayus Tambunan senilai Rp 28 miliar dan Rp 74 miliar. Namun karena temui kesulitan, FBI dilibatkan. Hal tersebut dikatakan Jampidsus M. Amari di Kantor Kejaksaan Agung, Jalan Sultan Hasanuddin, Jakarta, Jumat (4/ 2). “Atas inisiatif saya, untuk menelusuri uang Gayus tersebut, kami bekerjasama dengan kawan-kawan di PPATK. Tapi, ternyata untuk mencari aliran dana itu susah. Kita juga meminta bantuan ke FBI, intelijen Amerika, untuk bisa mendeteksi uang itu dari mana,” kata Amari. FBI dilibatkan, karena uang Gayus tersebut ketika ditemukan di safety box masih dibungkus bundel uang asli Bank Amerika Serikat. Untuk penelusuran emas Gayus di

safety box, Amari menegaskan, pihaknya belum meminta bantuan dan masukan siapapun untuk menyelidiki asal muasalnya. Ngomong Bakrie Sementara itu pengacara terpidana kasus mafia pajak Gayus HP Tambunan, Hotma Sitompul, menuding aktivis ICW Febridiansyah selalu mengatakan perusahan Aburizal Bakrie ikut terlibat dalam kasus kliennya. “Padahal Gayus sudah membantah hal tersebut, tapi berita itu selalu dibesar-besarkan Febridiansyah,” ujar Hotma. Menurutnya, dia heran kenapa Febri selalu bilang Bakrie, dan kenapa tidak bilang bongkar 151 perusahaan atau bongkar 44 perusahaan. “Ngomongnya 3 perusahaan Bakrie terus yang sudah dibantah Gayus. Kenapa Gayus sebut 3 perusahaan itu karena Deny,” ujar Hotma. (d/rm/rp)

MANTAN KSAD

Jangan Tabukan Revolusi

JAKARTA, HALUAN—Mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Tyasno Sudarto, kembali menyatakan keprihatinan akan situasi Indonesia saat ini. Terutama, dalam hal mentalitas dan moralitas rezim yang berkuasa. “Perjuangan kita sebenarnya adalah membebaskan rakyat dari penindasan. Baik itu dari luar ataupun dari kita sendiri, yang sesuai dengan pembukaan UUD 1945,” kata Tyasno dalam sebuah diskusi di Jalan Tambak, Jakarta Selatan, tadi siang. Menurut Tyasno, perubahan di Indonesia tidak boleh bersifat tambal sulam. Tapi, perubahan harus fundamental dan mendasar. Ia lalu mengutip pernyataan Ki Hajar Dewantara, bagaimana sebenarnya sebuah perubahan dalam peradaban manusia. Pada dasarnya perubahan dalam peradaban manusia haruslah melalui evolusi. Akan tetapi, bila perubahan secara evolusi itu terhenti, perubahan bisa dilakukan dengan adanya bencana alam dan melalui revolusi. Dan hendaknya, perubahan itu terjadi dalam dua hal yakni, pergantian sistem dan rezim. Selain itu, ia juga mengatakan agar jangan anggap revolusi itu tabu. Ia juga menghimbau kepada TNI, agar juga ikut berperan dalam mengawal perubahan tersebut. “Kalau Demokrasi Pancasila sudah dibelokkan menjadi Demokrasi Liberal, TNI jangan diam saja,” kata Tyasno dengan tegas.(rml)

ADVERTORIAL

penyakit ginjal. Dokter spesialis penyakit ginjal itu melanjutkan bahwa pemeriksaan ginjal secara dini perlu dilakukan oleh mereka yang berisiko tinggi. Mereka adalah penderita diabetes, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, keluarga yang mempunya riwayat sakit ginjal, perokok, dan pengguna obat anti-inflamasi nonsteroid, yaitu sejenis obat antiradang dan antinyeri. Gejala-gejala yang muncul pada penderita sakit ginjal biasanya adalah: tekanan darah meninggi, terdapat darah dalam kencing, bengkak pada kelopak mata di saat bangun pagi, terjadi perubahan volume dan frekuensi kencing, lemas, sulit tidur, nafsu makan hilang, kepala sakit, gatal-gatal, napas sesak, sering muntah, dan lain-lain. Terkadang, gejalagejala ini baru terasa setelah seorang penderita telah kehilangan 90% fungsi ginjalnya. New Mandala 525 sangat laku di seluruh wilayah pemasaran karena manfaatnya yang nyata dan produknya yang diolah secara higienis. Ini amat ditunjang oleh mulai tumbuhnya kesadaran masyarakat masa kini untuk beralih ke bahan-bahan nabati dalam memelihara kesehatan. Produk ini bukan obat melainkan minuman kesehatan untuk keluarga. New Mandala 525 sekarang sudah tersedia di Apotik/T.O terkemuka di kota anda atau ingin tahu lebih jauh, hubungi perwakilan kami untuk wilayah Sumbar : (0751) 7854443 atau Distributor wilayah : Padang Panjang 081266713023, Bukittinggi (0752) 34189, Payakumbuh (0752) 92813, Batusangkar (0752) 73498, 081374366690, Pariaman (0751) 9009875, Padang Pariaman 081363143179, Lb Basung 081374505630, Pasaman Barat 0813 14285681, Lb Sikaping 081363978162, Painan (0756) 21314, Solok (0755) 20327, Sawahlunto 081374643868, Muaro Sijunjung (0754) 21363, 0812170305226, Dharmasraya 085274678529, Muaro Labuah (0755) 70342

DINKES: PIRT No. 15320503590


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Opini 4

Nan Kodoh Basa

Haluan Kita Banjir Padang Kapan Berakhir?

KOTA PADANG sampai saat ini memang belum bisa seratus persen mengatasi banjir. Dari dulu di kota yang terletak di bibir pantai ini, banjir masih menjadi momok apalbila hujanturun terus menerus. Pada kurun lima belas tahun terakhir, proyekl pengendalian banjir sudah dimodernisasi. Artinya banjir kanaal yang dibuat oleh Belanda dilanjutkan dengan bangunan dan konstruksi yang lebih modern. Namun sejumlah proyek pengendalian banjir itu masih belum bisa menjawab masalah. Karena itu dari waktu ke waktu proyek pengendalian banjir tetap diupayakan pemerintah untuk diteruskan guna mengurangi dampak banjir. Tahun 2011 ini, Pemprov Sumbar bakal melanjutkan pembangunan proyek pengendalian banjir di Kota Padang yang memasuki tahap III masing-masing pengendalian banjir di Batang Anai, Batang Kandis dan Batang Kasang. Sementara di Kabupaten Limapuluh Kota akan dibangun pengendalian banjir Batang Mahek. Pekerjaan proyek pengendalian banjir di Kota Padang ini merupakan lanjutan dari proyek Banjir Kanal, Batang Kuranji dan Air Dingin. Anggarannya bersumber dari pinjaman Jepang sebesar Rp200 miliar. Diperkirakan pada bulan Mei nanti sudah dimulai pelaksanaan tendernya. Diharapkan dengan pembangunan pengendalian banjir ini maka masyarakat Kota Padang yang bermukim di bagian utara tidak lagi kebanjiran di saat hujan turun dengan intensitas tinggi. Selama ini, kawasan Padang bagian utara itu kerap dilanda banjir, seperti Lubuk Buaya dan sekitarnya. Kawasan pemukiman di Kota Padang dari perspektif sejarah memang dimulai dari kawasan yang paling rendah yakni di bagian bibir pantai. Ditengarai pemukiman mulai ramai dihuni penduduk pada permulaannya adalah di sekitar Batang Arau. Tetapi persebaran dan populasi penduduk yang terus menin gkat membuat penduduk mulai merambah makin ke pedalaman. Ketika masih pusat kegiatan ada di sekitar pantai, banjir tidak terlalu menekan kota. Disamping hutan-hutan di kawasan ketinggian seperti di Kuranji, Pauh dan Lubuk Begalung sampai ke Indarung masih terjaga. Tapi kemudian pemukiman yang meluas sampai ke timur membuat daerah-daerah hutan jadi terbuka. Aktifitas penduduk yang makin meningkat membuat kawasan serapan air juga kian tertutup oleh bangunan. Setiap kali hujan, tidak lagi terserap oleh tanah melainkan langsung hanyut ke sungai-sungai yang tidak kiat menahannya. Lalu air itu meluap sampai jauh dan menyebabkan banjir. Masih ingat peristiwa November 1980? Ketika itu hampir 2/3 kota Padang terendam banjir. Ketika itu proyek pengandalian banjir belum dimulai. Ternyata banjir itu bersumber dari Batang Arau. Sekitar 40 cm saja air sungai itu naik, ancaman sudah ada di ambang pintu rumahrumah penduduk di sekitarnya. Lebih celaka lagi, karena arus sungai itu cukup deras. Sehingga dalam waktu singkat mampu menyapu rumah-rumah yang kebanyakan dari papan di sana. Walikota Padang ketika itu Hasan Basri Durin, menyadari betapa pentingnya pengendalian banjir. Ketika itu ia menenggarai bahwa berbagai penyebab banjir. Tapi yang terpenting rupanya pendangkalan Batang Arau dan Batang Kurani yang meliuk-liuk di tengah kota. Sebenarnya Pemerintah Kolonial Belanda sudah memikirkan sejak lama bagaimana menata ruang kota Padang ini. Para arsitek Belanda sudah memikirkan bagaimana membangun Kota Padang dengan karakteristik yang rawan banjir itu. Karena itu Belanda membangun Banda Bakali untuk mengatasi banjir. Ini tidak terlepas dari keadaan geografis Padang yang terletak di tepi pantai dan muara dari beberapa sungai yang sangat rentan banjir. Sama seperti sejumlah kota di Indonesia, ternyata tidak semua lini di kota ini siap menghadapi banjir. Terutama di bulan-bulan penghujan seperti sekarang. Sehingga kebanyakan warga kota hanya pasrah, sambil bersiap-siap mengangkat barang-barang ke bubungan rumah atau tempat yang lebih tinggi lainnya. Musim hujan sudah dating lagi. Dan seperti tahuntahun sebelumnya Padang akan terus terendam. Meskipun sudah tidak lagi sampai menghannyutkan bangunan, tetapi kalau hal itu terjadi sampai tiga kali setahun, tidakkah itu akan menganggu kenyamanan warga juga? Kini saatnya proyek banjir atau pengendalian banjir menjadi konsentrasi Pemko Padang lagi disamping mengupayakan pencegahan terhadap sumber-sumber banjir.***

Haluan Aspirasi

08163253248

Pungutan Lagi di SMPN 12 Padang MOHON perhatian Pak Kadinas Pendidikan Kota Padang, sejak Kepsek Rosdiana SMPN 12 Padang menjabat kepala, ia rajin lakukan pungutan. Misalnya, untuk jalan-jalan ke Malibau Anai dengan bus selama 1 hari pada Kamis (3/2), setiap murid dipungut Rp55 ribu tanpa makan dan minum. Padahal jika sewa bus biasa maksimal Rp20 ribu/orang pulang-pergi. Katanya, sisa uang Rp35 ribu untuk ongkos guru pendamping serta keluarganya. Mana janji pemerintah yang tak akan lalukan pungutan lagi pada murid? Terima kasih +6285278379***

Pegawai Kemenkeu wajib laporkan pajak pribadi z Kecuali Gayus Akbar: Anggota DPR sebaiknya terima BibitCandra z Supaya tidak terima bibit kemarahan rakyat KELASI

Terbit Sejak 1948 Pendiri H. Kasoema

Penerbit: PT Haluan Sumbar Mandiri (Haluan Media Group). SIUPP No 014.SK.Menpen.SIUPP A.7 1985 tanggal 19 November 1985.

64 TAHUN HMI

Restorasi dan Tantangan Zaman Oleh: HARRY FEBRI

Ketua HMI Komisariat Ekonomi Universitas Andalas 2005-2006

PADA 5 Februari, seluruh kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di seluruh Nusantara akan merayakan milad HMI ke 64. Suatu usia yang sangat matang bagi sebuah organisasi mahasiswa. Kalau diibaratkan manusia, usia tersebut sudah cukup tua dan sudah mendekati kematian. Pada usia ini kebanyakan manusia telah menjadi pikun dan tidak kuat lagi menjalankan aktivitas sehari-sehari seperti layaknya orang muda. Akankah HMI bernasib demikian? Pertanyaan ini perlu direnungi dan diresapi bersama. Mengingat beratnya tantangan yang dihadapi oleh HMI, baik dari eksternal organisasi maupun dari internal organisasi sendiri. Pada awal berdirinya, HMI telah diuji dengan perjuangan bersenjata melawan penjajah Belanda, selanjutnya pada dekade 60-an HMI juga telah berhasil melewati fase genting ketika PKI hendak membubarkan HMI. Begitu juga pada masa Orde Baru, ketika Orde Baru hendak menguasai seluruh organisasi dengan pemaksaan asas tunggal (Pancasila), HMI masih bisa eksis dan bertahan sebagai kekuatan pemuda garis depan, meskipun harus dibayar dengan dengan harga mahal, dengan terpecahnya HMI menjadi dua, yaitu MPO dan DIPO. Bagaimana dengan zaman sekarang? Harus diakui bahwa HMI sebagai sebuah organisasi menghadapi kondisi yang sangat berat. Dari sisi eksternal, dengan hadirnya organisasi-organisasi mahasiswa lain yang mengusung berbagai ideologi dan dengan strategi yang berbeda, HMI menjadi pilihan yang terdengar kurang menjual. Apalagi dengan isu-isu yang dihembuskan oleh pihak lain berkaitan dengan perilaku sebagian kecil alumni HMI yang bobrok, membuat HMI semakin jauh dari sumbernya

yaitu mahasiswa. Padahal tidak ada hubungan organisatoris antara HMI dengan alumninya. Yang ada hanya hubungan emosional, sebagai sesama orang yang pernah berkiprah di HMI. Adalah sangat wajar sekali, organisasi yang telah berumur 60 tahun, dengan jumlah alumni yang sangat banyak dan tentunya dengan lapangan pengabdian yang berbeda, kemungkinan alumninya untuk berbuat salah juga besar, meskipun alumni yang mempunyai prestasi dan integritas tinggi juga tidak sedikit. Bandingkan dengan organisasi mahasiswa lain yang baru berdiri, bisa jadi mengklaim diri paling bersih dan peduli, tetapi siapa yang dapat menjamin ketika sudah berada pada posisi yang cukup berpengaruh dapat terus mempertahankan kebersihan dan kepeduliannya?. Kondisi mahasiswa saat ini yang menjadi tanah bagi tumbuhnya pohon HMI juga sangat memprihatinkan. Budaya pop yang disebabkan oleh kemajuan teknologi dan informasi, meracuni sedemikian rupa para pemuda termasuk mahasiswa. Masalah-masalah sosial tidak begitu menjadi perhatian lagi. Para mahasiswa telah menjelma menjadi makhluk apatis yang cenderung individualis yang ingin mendapatkan segala sesuatu secara instan. Kondisi ini harus dihadapi oleh seluruh organisasi mahasiswa saat ini. Banyak fakta membuktikan, berapa banyak mahasiswa yang melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Berapa banyak mahasiswa yang bersedia melakukan aksi

terhadap ketidakadilan sebagai suatu bentuk kontrol sosial. Sebaliknya berapa banyak mahasiswa yang mengikuti kegiatan-kegiatan yang bersifat hiburan, meskipun harus membayar dengan harga yang cukup mahal. Menghadapi persoalan diatas, HMI perlu mereposisi diri. Charles Darwin pernah mengatakan, bukan siapa yang terkuat, tapi siapa yang mampu menyesuaikan diri yang akan bertahan. Kita boleh mengatakan saat ini HMI merupakan organisasi mahasiswa tertua dan terbesar yang ada di Indonesia. Dengan sebaran cabang yang merata di tiap pelosok negeri. Belum lagi potensi alumni HMI yang mengabdi di setiap lini kehidupan berbangsa dan bernegara. Tapi fakta lain berbicara, berapa banyak mahasiswa yang tahu tentang HMI?. Dari jumlah yang tahu itu berapa orang yang tertarik masuk menjadi anggota HMI?. Pertanyaan ini harus dijawab dengan jujur bahwa sedikit sekali mahasiswa yang tahu tentang HMI. Kalaupun ada, lebih karena faktor ikut-ikutan, orang tua atau keluarga yang HMI (HMI keturunan) atau malah karena “di karuangan” oleh pengurus atau anggota HMI. Jarang sekali ditemukan para calon anggota HMI masuk karena motivasi dari dalam diri, karena tahu pergerakan HMI atau karena ingin memperbaiki nasib bangsa ini. Hal ini terjadi karena sebagai organisasi HMI tidak ‘sexy’ lagi, tidak ada magnet yang membuat mahasiswa tahu dan tertarik dengan HMI. Kalaupun ada anggota HMI di kampus, tapi tidak memperlihatkan kiprah yang signifikan. Tidak ada manfaat lain yang didapatkan dari ber HMI apabila dibanding mahasiswa yang mengikuti organisasi mahasiswa intra kampus, organisasi mahasiswa ekstra kampus lainnya atau bahkan Multi Level Marketing. HMI tidak punya ‘core competency’ yang membuat para anggota dan kader mendapatkan manfaat lebih dari ber HMI.

Kalau dulu para senior bercerita, bahwa dengan HMI mereka mendapatkan ilmu berorganisasi, ilmu agama dan segala macam ilmu yang membentuk karakter dan perilaku yang membuat mereka menjadi tokoh di tempat mereka berkiprah, apakah itu sewaktu mahasiswa ataupun ketika sudah terjun ke masyarakat. Saat ini perlu dipertanyakan lagi, apakah yang didapatkan anggota HMI dari berkegiatan di HMI. HMI saat ini tidak punya arah yang jelas dalam bergerak. Disebut organisasi pergerakan, tanggung. Karena tidak ada arah gerakan yang jelas. NDP dan Mission HMI yang menjadi Ideologi HMI hanya menjadi cuap-cuap di ruangan Training HMI. Bukan menjadi dasar dan landasan untuk bergerak. Banyak fenomena sosial di masyarakat yang tidak mampu disikapi dengan baik oleh HMI. Pengurus HMI hanya sibuk dengan diri sendiri dengan agenda politik untuk merebut dan mempertahankan posisi meskipun dengan resiko mengorbankan organisasi HMI sendiri. Jika disebut organisasi kader berbasiskan kajian juga tidak bisa. Karena tidak ada kajian yang benar-benar solid. Saat ini sangat jarang ditemui diskusi rutin di HMI, baik itu di tingkatan Komisariat apalagi di tingkatan yang lebih tinggi. Kalaupun ada, hanya bersifat artifisial dan seremonial. Tidak benar-benar kajian seperti yang pernah dilakukan oleh Ahmad Wahib, Johan Effendi dan kawan-kawan di masa lalu. Hal lain yang membuat HMI semakin susah untuk berbuat adalah pola pentrainingan di HMI yang tidak mengikuti pola mahasiswa saat ini. Pentrainingan saat ini seperti isi kulkas yang telah lama tidak diganti. Penuh dengan berbagai jenis makanan dan sayuran, tapi tidak segar lagi dan kering bahkan membusuk. Seperti itulah analogi pentrainingan sekarang. Hanya berisi seremonial, materi-materi dan tradisi-tradisi.

Training sekarang miskin nilai. Target bagi pengurus hanya untuk memenuhi kewajiban melaksanakan Latihan Kader, dan target bagi pengelola hanya untuk memberikan materi. Tidak ada nilainilai dan doktrin yang ditanamkan. Padahal esensi training adalah bagaimana peserta mendapatkan pencerahan. Dan dengan kesadaran yang didapatkan bisa ditransformasikan di kampus masing-masing sebagai kader HMI. Menyikapi keadaan ini, pengurus HMI perlu melakukan langkah-langkah luar biasa. HMI harus merestorasi diri. Seperti yang telah dilakukan Kaisar Meiji di Jepang pada abad ke 19 untuk mengejar ketinggalan Jepang dari negara lain. Yang mampu membalikkan keadaan dari negara miskin menjadi salah satu negara besar dan bermartabat. HMI harus berubah. Perlu sebuah kajian yang mendalam mengenai arah dan strategi organisasi ke depan. Kajian yang menjadi acuan gerakan HMI, baik jangka panjang, menengah dan jangka pendek. Sebuah kajian yang menghasilkan gagasan bernas untuk menjawab tantangan zaman yang sudah tidak sama dengan yang dulu. HMI harus menyesuaikan diri dengan keadaan apabila tidak mau digilas zaman. HMI harus mampu menjadi organisasi mahasiswa yang modern. HMI harus menjadi gaya hidup dengan semua keunggulan mahasiswa harus ada di HMI. HMI harus mampu menghasilkan profil kader unggulan yang menjadi magnet bagi para mahasiswa lain di kampus. Dari proses rekrutmen bisa dimulai dengan merekrut calon anggota yang punya potensi untuk membesarkan organisasi. Dengan menerjemahkan NDP dan mission HMI ke kehidupan kekinian, diharapkan HMI kembali menjadi primadona yang menjadi magnet bagi mahasiswa di Indonesia. Bahagia HMI... Yakin Usaha Sampai...

Pemimpin Umum: H. Basrizal Koto. Konsultan Pengembangan Media: H. Hasril Chaniago, Pemimpin Redaksi: Zul Effendi, Pemimpin Perusahaan: Irfan Jasri, Dewan Redaksi: H. Basrizal Koto, H. Hasril Chaniago, H. Desfandri Madjid, Zul Effendi, H. Fachrul Rasyid, H.F., Eko Yanche Edrie, Irfan Jasri, Ismet Fanani M.D. Tim Kerja Redaksi: Eko Yanche Edrie (Koordinator), Ismet Fanany MD, Nasrul Azwar, Atviarni, Dodi Nurja, Syamsu Rizal, Afrianita, Gusni Yenti Putri, David Ramadian, Nova Anggraini, Aci Indrawadi, Perdana Putra, Ahmad Kharisma, Rahmatul Akbar, Gustedria, Reporter: Andika Destika Khagen, Ade Budi Kurniati, Suswinda Ningsih, Mice Angelasari, Rudi Antono, Haswandi, Koresponden: Syamsuardi S, Jon Indra, Ridwan (Bukittinggi), Dedi Salim (Pariaman), Zulkifli, Syafril Nita (Payakumbuh), Atos Indria (Lubuk Sikaping), Miazuddin, Kasra Scorpi (Lubuk Basung), Iwan DN, Darwin Danin (Padang Panjang), Yuldaveri, Emrizal (Batusangkar), M.Junir, Gusmizar (Pasaman Barat), Sabrul Bayang, M.Joni, Haridman (Painan), Syamsuardi Hasan, Riswan Jaya, Alfian, Almito (Solok), Marnus Chaniago (Solok Selatan), Alamsyah Halim, Fadilla Jusman (Sawahlunto), Azneldi (Sijunjung), Maryadi (Dharmasraya), Biro Jakarta: Syafruddin Al (Koordinator), Syafril Amir, Jamalis Jamin, Surya, Biro Riau: Hasan Basril Biro Kepri: Yon Erizon Tim Kerja Usaha: Isbadri Bakri (Koordinator Sirkulasi), Alfarino Ikhsan (Koordinator Promosi), Koordinator Pracetak: Andri Idra. Alamat Redaksi/Bisnis: Komplek Bandara Tabing, Jl Hamka Padang. Telp. (0751)4488700, 4488701, 4488702, 4488703, Fax (0751) 4488704 Email: redaksi_haluan@yahoo.com, website: http/harianhaluan.com, Kantor Jakarta: Basko Group, Jalan H.R. Rasuna Said Kav. H1-2 Kuningan, Jakarta 12920, telp.: 021-5250868, faks: 021-5273310, Harga Langganan/iklan: Harga langganan bulanan dalam kota Padang Rp57.000, Harga eceran Rp2.500,- Tarif iklan: FC: Rp25.000/mm kolom, Produk BW: Rp 10.000/mmkolom, Spot Colour: Rp20.000/mmkolom, Display: Rp 10.000/mmkolom, Sosial BW: Rp 8.000/mmkolom, Sosial FC: Rp 15.000/mmkolom, Iklan Mini(Max 1kolom X50mm) Rp 100.000/1 kali muat, Iklan Baris: Rp 10.000/ baris Bank: BRI Cabang Padang Rek No: 0058-01-001430-30-8, PT Haluan Sumbar Mandiri Dicetak oleh Unit Percetakan PT Haluan Sumbar Mandiri Padang. Klik http://www.harianhaluan.com


5

KL ASEMEN

Inter Mulai Ancam Milan BARI, HALUAN — Inter Milan butuh menunggu sampai paruh akhir pertandingan untuk bisa menundukkan tuan rumah Bari. Inter pada akhirnya sukses membekuk lawannya itu tiga gol tanpa balas. Pada laga yang berlangsung di Stadion San Nicola, Jumat (4/2) dinihari WIB, dua dari tiga gol Inter diciptakan oleh pemain-pemain yang baru mereka boyong pada bursa transfer musim dingin ini; Houssine Kharja dan Giampaolo Pazzini. Kharja memecah kebuntuan Inter pada menit 70 sebelum Pazzini menggandakan keunggulan tim tamu di menit 90. Kemenangan Inter pun menjadi lengkap berkat gol Wesley Sneijder di injury time. Bari yang relatif bisa mengimbangi Inter sepanjang pertandingan pun harus puas menelan pil pahit di hadapan pendukung sendiri. Catatan penguasaan bola 49:51 tak berarti banyak di hadapan Inter. Berkat kemenangan ini, Inter kini duduk di posisi tiga klasemen dengan nilai 41. Sedangkan Bari belum beranjak dari urutan terbawah dengan koleksi nilai 14. Pelatih Inter, Leonardo menyebut beberapa faktor yang membuat timnya sulit mencetak gol seraya mengakui bahwa Bari memang tampil baik. Inter tercatat memenangi penguasaan bola dengan selisih yang cukup tipis, yakni 51:49. La Beneamata melepaskan 14 tembakan sepanjang pertandingan, di mana setengahnya tepat sasaran. Jumlah tersebut juga tak beda jauh dengan catatan Bari yang melepaskan 10 tembakan, di mana empat di antaranya on target. “Bari bermain dengan baik. Di babak pertama kami tak banyak mengalirkan bola ke depan dan benar, jika ada lebih banyak kans atau sebuah gol, pertandingannya akan berubah,” ujar Leonardo di Football Italia. “Kami kesulitan untuk memenangi bola kembali, sedangkan di babak pertama kami mundur terlalu dalam dan kesulitan melakukan serangan balik.” Berkat kemenangan 3-0 ini Inter naik ke posisi tiga klasemen dengan nilai 41, atau tertinggal tujuh angka di belakang si pemuncak klasemen, AC Milan. Inter masih memiliki peluang untuk memangkas jarak tersebut menjadi empat poin saja karena mereka masih memiliki satu pertandingan sisa. “Dari tujuh pertandingan di Seri A, kami telah memenangi enam. Tapi bukan waktunya melakukan penilaian sekarang,” ucap Leonardo. (dtc/pp)

Diego Forlan

Giampaolo Pazzini

Lionel Messi

SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M / 2 RABIUL AWAL 1432 H

David Villa

BARCELONA, HALUAN-Barcelona diambang sejarah baru di Liga Primera Spanyol. Jika Barca sukses mengalahkan Atletico dalam lanjutan La Liga, Sabtu ini maka Barca memecahkan rekor kemenangan 15 kali berturut-turut milik Real Madrid yang berusia setengah abad. Pekan lalu, Barca sudah menyamainya dan sekarang waktunya memecahkannya. Striker Barcelona David Villa yang baru bergabung musim ini, menyatakan bahwa dia merasa klubnya sedang membuat sebuah sejarah. “Seperti halnya kami berhasil menjaga filosofi sepakbola kami, pelatih berhasil menyatukan pemainpemain yang memiliki karakteristik yang sangat unik, yang diadaptasi dan dilebur menjadi satu dengan sempurna. Melihat semua itu, saya pikir kami pantas menyebutnya sebagai sebuah era. Saya harap begitu,” ujar Villa kepada Fifa.com. Melihat kemampuan Barca musim ini, sepertinya rekor tersebut akan pecah. Maklum, tim sekelas Real Madrid saja digunduli 5-0 di Nou Camp. Bisa dibayangkan jika yang dihadapi hanya Atletico Madrid. Namun, ini adalah sepakbola bukan matematika. Segala sesuatu bisa terjadi. Bisa jadi rekor tersebut tertahan oleh Atletico yang hanya membutuhkan hasil imbang untuk menahan rekor itu. Gelandang Atletico Madrid, Tiago Mendes, menyatakan timnya harus tampil tanpa beban saat

bertandang ke Barcelona dalam lanjutan La Liga Spanyol. Los Colchoneros kini terpaku di posisi tujuh klasemen sementara setelah hanya meraih satu kemenangan dari lima gim terakhir, sementara Barca digdaya di puncak dengan rekor sempurna dalam 15 jornada terakhir. Meski mengakui lawatan ke Camp Nou merupakan salah satu tantangan terberat yang harus dihadapi Atletico, Tiago menegaskan kemenangan akan sangat penting untuk mengembalikan kepercayaan diri klubnya. “Ada beberapa momen sulit karena kami tak mampu keluar dari situasi rumit. Sekarang yang kami perlukan adalah meraih kemenangan dan memperoleh kepercayaan diri,” ujar gelandang pinjaman dari Juventus itu kepada El Mundo Deportivo. “Ini gim sempurna untuk meraih kembali kepercayaan diri. Kami akan tampil tanpa beban, mereka adalah lawan yang sangat kuat di kandang maupun kandang, tapi kami memiliki kesempatan besar untuk

mengangkat moral.” Pemain asal Portugal itu juga menegaskan timnya tak akan seperti tetangga sekota, Real Madrid, yang kebobolan lima gol dari tim asuhan Pep Guardiola. “Orang-orang berpikir Barca akan mencetak lima gol melawan semua tim. Mereka melakukannya saat menghadapi Madrid dan tampaknya mereka akan melakukan hal yang sama terhadap tim-tim lain, tapi kami tak memercayai itu.” “Kami akan pergi ke sana dengan keinginan tampil baik dan bersatu, karena dengan bersatu, kami bisa mendapatkan sesuatu dari pertandingan nanti.” “Kami harus tampil lepas dan berusaha menang, karena, seperti yang telah saya katakan, tak ada beban yang kami rasakan. Tak seorang pun yang yakin terhadap kami, tapi kami akan mengerahkan segalanya untuk mencoba meraih kemenangan tandang.” Namun demikian, Tiago mengungkapkan Atletico juga akan cukup puas jika bisa meraih satu poin dari Blaugrana. “Hasil seri melawan Barca juga akan memberi kami kepercayaan diri yang besar. Hal itu tergantung dari bagaimana Anda mendapatkan hasil seri tersebut, tapi saat ini seri juga akan berarti sesuatu untuk kami. Ini bukan masalah satu poin saja, tapi lebih kepada makna psikologisnya untuk tim,” ujarnya. (dtc/pp)

Barca akan Ciptakan Sejarah OLEH: SYAFRIANTO RUSLI PERTANDINGAN antara Barcelona melawan Atletico merupakan salah satu partai yang ditunggu banyak pecandu sepakbola di dunia. Maklum, dua tim merupakan raksasa Spanyol. Meski, akhirakhir ini Atletico grafiknya sedang menurun, namun hal itu tidak akan mengurangi greget pertandingan. Pasalnya, materi Atletico cukup mumpungi seperti Diego Forlan, Sergio Aguero, Jose Antonio Reyes dan lainnya. Kalau di kubu Barca tidak perlu disebutkan lagi. Semuanya hampir bisa dikatakan pemain bintang menyusul hasil gemilang Barca dalam setiap pertandingan. Pertandingan ini patut disimak. Pasalnya, hasil pertandingan bisa mencatat sejarah baru di Liga Primera Spanyol. Jika Barca menang maka sejarah tercipta

yaitu adanya sebuah tim yang mencatat kemenangan beruntun sebanyak 16 kali. Pada pekan lalu, Barca telah menyamai rekor Madrid yang mencatat kemenangan 15 kali beruntun. Rekor itu sudah bertahan sampai setengah abad. Melihat grafik permainan kedua tim, diatas kertas Barca bisa memenangkan pertandingan. Bahkan kejadian tim satu kota Atletico, Real Madrid bisa terulang lagi. Real Madrid digunduli Barca dengan lima gol tanpa balas. Tapi, Atletico jelas telah mengantisipasinya. Pelatih Atletico, Quique Sanchez jelas telah mempersiapkan senjata untuk menahan laju Barca. Atletico dipastikan tidak akan berani bermain terbuka di awal-awal pertandingan. Maklum, Quique Sanchez sudah paham dengan kedahsyatan daya gedor Barca. Sanchez diprediksi akan bermain aman dengan lebih condong bermain bertahan. Pola yang sepertinya dipakai Atletico adalah 4-4-1-1 dengan menempatkan Forlan atau Aguero menjadi striker gantung guna membantu lapangan tengah. Atletico jelas akan memanfaatkan

kelengahan Barca melalui serangan balik yang cepat. Barca sering kecolongan dalam menghadapi serangan balik lawan. Disini peran Reyes dan Elias di kedua sisi lapangan akan sangat berperan. Begitu juga dengan peran Aguero di tengah yang akan menyuplai atau menjeput bola. Kondisi akan berbeda jika Atletico kecolongan terlebih dahulu. Bisa jadi, Atletico keluar menyerang untuk menyamakan kedudukan. Jika hal ini terjadi maka pertandingan sangat menarik karena kedua tim bermain terbuka. Jual beli serangan akan terjadi sehingga skor besar bisa terjadi. Di kubu Barca, sebagai penganut filosofi sepakbola menyerang maka dipastikan Barca tampil dengan permainan terbuka. Pola-pola pendek sudah menjadi khas Barca. Trio striker Barca, Messi, Villa dan Pedro memang striker bertubuh mungil. Namun, persoalan pendeknya fisik tiga striker itu dapat ditutupi sangat sempurna dengan kemampuan driblling, penempatan posisi serta tendangan akurat. Tiga striker ini sangat tajam di Liga

Spanyol dengan menorehkan 47 gol. Perinciannya, Lionel Messi 21 gol, David Villa 14 gol dan Pedro 12 gol. Kelemahan Barca hanya terletak kepada faktor emosi pemain. Jika Barca menghadapi tim yang memiliki pertahanan rapat maka pemain Barca bisa cepat frustasi sehingga lini belakang ikut maju membantu penyerangan. Kondisi ini jelas sangat rentan jika lawan melakukan serangan balik. Meskipun demikian, Barca merupakan tim yang memiliki daya gedor sangat dahsyat. Atletico sendiri bukanlah tim yang berfilosofi mengutamakan pertahanan. Hal itu terlihat dari rapuhnya lini belakang Atletico. Tercatat dalam 21 pertandingan, Atletico sudah kebobolan 26 gol. Nah, dengan demikian Barca diprediksi akan mampu mencetak sejarah pada pertandingan ini. Malahan dengan kemenangan lebih dari dua gol. Tapi sekali lagi, bola itu bundar. Atletico masih bisa memutarbalikkan prediksi. Jadi, silahkan saksikan sendiri. (Penulis adalah mantan pemain dan pelatih Semen Padang)

PREMIERSHIP INGGRIS 01. Man. United 24 15 9 02. Arsenal 24 15 4 03. Man. City 25 13 7 04. Chelsea 24 13 5 05. Tottenham 24 11 8 06. Sunderland 25 9 10 07. Liverpool 25 10 5 08. Bolton 25 8 9 09. Blackburn 25 9 4 10. Newcastle 24 8 6 11. Stoke City 24 9 3 12. Fulham 25 6 11 13. Blackpool 24 8 4 14. Aston Villa 25 7 7 15. Everton 24 5 12 16. West Brom 24 7 5 17. Birmingham 23 4 12 18. West Ham 25 5 9 19. Wigan 25 4 11 20. Wolves 24 6 3

0 5 5 6 5 6 10 8 12 10 12 8 12 11 7 12 7 11 10 15

(54-22) (50-23) (39-22) (46-21) (33-26) (30-28) (33-31) (35-35) (31-38) (36-34) (28-30) (26-26) (35-44) (28-43) (28-31) (31-45) (23-33) (27-44) (22-41) (24-42)

54 49 46 44 41 37 35 33 31 30 30 29 28 28 27 26 24 24 23 21

Jadwal Sabtu (5/2) Stoke vs Sunderland Aston Villa vs Fulham Everton vs Blackpool Man. City vs West Bromwich Newcastle vs Arsenal Tottenham vs Bolton Wigan vs Blackburn Wolverhampton vs Man. United Minggu (6/2) West Ham vs Birmingham Chelsea vs Liverpool TOP SKORER 19-Dimitar Berbatov (Man. United) 14-Carlos Tevez (Man. City) SERIE A IT ALIA ITALIA 01. Milan 02. Napoli 03. Inter 04. Lazio 05. Roma 06. Udinese 07. Palermo 08. Juventus 09. Cagliari 10. Chievo 11. Bologna 12. Fiorentina 13. Sampdoria 14. Genoa 15. Parma 16. Lecce 17. Catania 18. Cesena 19. Brescia 20. Bari

23 23 22 23 22 23 23 23 23 23 22 22 22 22 23 23 23 23 23 23

14 13 12 12 11 11 11 9 9 7 7 7 6 7 6 6 5 5 5 3

6 4 5 5 6 4 4 8 5 9 8 7 9 6 7 6 8 6 4 5

3 6 5 6 5 8 8 6 9 7 7 8 7 9 10 11 10 12 14 15

(39-18) (36-22) (39-25) (29-21) (32-25) (37-30) (38-29) (37-29) (27-23) (25-22) (24-30) (22-23) (20-23) (18-21) (22-29) (22-39) (19-30) (17-29) (18-31) (14-37)

48 43 41 41 39 37 37 35 32 30 29 28 27 27 25 24 23 21 18 14

(67-11) (48-18) (41-21) (34-24) (28-27) (34-31) (31-26) (33-35) (32-33) (29-34) (23-29) (22-27) (25-31) (18-30) (20-33) (20-28) (16-30) (22-34) (20-36) (28-47)

58 51 45 41 37 35 30 30 28 27 27 22 22 22 22 21 21 18 17 17

Hasil Kamis (3/2) Bari vs Inter: 0-3 Jadwal Sabtu (5/2) Udinese vs Sampdoria Cagliari vs Juventus Minggu (6/2) Bologna vs Catania Brescia vs Bari Genoa vs Milan Lazio vs Chievo Lecce vs Palermo Napoli vs Cesena Parma vs Fiorentina Inter vs Roma TOP SKORER 17-Edison Cavani (Napoli) 15-Antonio Di Natale (Udinese) PRIMERA SPANYOL 01. Barcelona 21 02. Madrid 21 03. Villarreal 21 04. Valencia 21 05. Espanyol 21 06. Bilbao 21 07. Atletico 21 08. Sevilla 21 09. Sociedad 21 10. Getafe 21 11. Mallorca 21 12. Gijon 21 13. Hercules 21 14. La Coruna 21 15. Zaragoza 21 16. Osasuna 21 17. Santander 21 18. Levante 21 19. Almeria 21 20. Malaga 21

19 16 14 12 12 11 9 9 9 8 8 5 6 5 5 5 5 5 3 5

1 3 3 5 1 2 3 3 1 3 3 7 4 7 7 6 6 3 8 2

Jadwal Sabtu (5/2) Almeria vs Espanyol Bilbao vs Gijon Getafe vs La Coruna Osasuna vs Mallorca Zaragoza vs Santander Villarreal vs Levante Barcelona vs Atletico Minggu (6/2) Sevilla vs Malaga Madrid vs Sociedad Valencia vs Hercules TOP SKORER 22-Cristiano Ronaldo (Madrid) 21-Lionel Messi (Barcelona)

1 2 4 4 8 8 9 9 11 10 10 9 11 9 9 10 10 13 10 14


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Olahraga 6

LIGA SUPER INDONESIA Klasemen Sementara 01.Persipura 02.Semen Padang 03.Persija 04.Persiwa 05.Arema 06.PSPS 07.Persisam 08.Deltras 09.Sriwijaya 10.Persijap 11.Persela 12.Persiba 13.Pelita Jaya 14.Persib 15.Bontang

12 12 12 13 12 11 11 13 11 12 13 12 12 11 11

10 7 7 6 5 5 5 5 4 4 3 3 3 2 2

2 4 2 3 5 2 1 1 2 2 4 3 1 2 2

0 1 3 4 2 4 5 7 5 6 6 6 8 7 7

(39-9) (20-9) (17-8) (19-18) (20-9) (16-14) (12-13) (17-21) (15-18) (13-24) (7-15) (13-18) (13-18) (11-24) (13-28)

32 25 23 21 20 17 16 16 14 14 13 12 10 8 8

Jadwal Pertandingan Sabtu (5/2) Persiba vs PSPS

ALLAN ARTHUR

MENGHADAPI Persebaya 1927, Skuad Minangkabau FC berlatih keras untuk menghadang tim asuhan Aji Santoso dan meraih kemenangan pertama pada kompetisi Liga Premier Indonesia. Minangkabau FC sendiri dijadwalkan akan menjamu Persebaya 1927, Sabtu(5/ 2) sore ini di Stadion H Agussalim

Lima Pemain Timnas Cedera Jelang Ujicoba JAKARTA, HALUAN — Lima pemain timnas Pra-Olimpiade 2012 mengalami cedera menjelang pertandingan uji coba melawan Pelita Jaya U-21 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (5/2). Kelima pemain yang harus menjalani penyembuhan itu adalah Oktovianus Maniani, Dendi Santoso, Egi Melgiansyah, Nasution Karubaba dan Rishadi Fauzi. "Saya tidak akan memaksakan diri untuk menurunkan pemain yang cedera pada pertandingan uji coba nanti. Terlalu berisiko," kata pelatih timnas Alfred Riedl usai latihan di Lapangan PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat. Menurut dia, kelima pemain itu hampir semuanya mengalami cedera yang sama yaitu otot. Dengan kondisi tersebut, pihaknya menginstruktsikan kepada tim medis untuk memantau perkembangan mereka. Pada latihan rutin, kelima pemain hanya berlatih ringan seperti berlari dan dibimbing langsung oleh tim medis. Waktu latihanpun tidak sama dengan pemain tidak cedera. "Kami akan terus memantau perkembangannya. Semoga pada pertandingan resmi nanti semuanya telah membaik," ucapnya, menambahkan. Dengan absenya kelima pemain pada uji coba melawan Pelita Jaya U-21, bisa dipastikan formasi akan berubah karena hampir pemain yang cedera adalah calon pemain inti. Meski demikian, dengan banyaknya pemain yang ada, pelatih asal Austria itu dipastikan tidak akan kesulitan untuk mencari pengganti pemain yang cedera. Khusus untuk lini tengah, stok pemain yang ada di antaranya Hendro Siswanto, Engelbert Sani, Aris Alfiansyah, David Lali maupun Johan Yoga. Uji coba melawan Pelita Jaya U-21 adalah yang pertama bagi timnas Pra-Olimpiade 2012 sebelum melakukan pertandingan resmi melawan Turkmenistan di Stadion Jakabaring, Palembang, 23 Februari 2011. Selain dengan tim lokal, Yongky Ariwibowo dan kawan-kawan juga dijadwalkan melakukan pertandingan uji coba internasional melawan timnas U-23 Hong Kong dan klub lokal Hong Kong, 9 dan 11 Februari 2011.(ant)

MANAJEMEN MINANGKABAU FC PENUHI KEWAJIBAN

Tim Siap Hadang Persebaya 1927 PADANG, HALUAN-Motivasi pemain Minangkabau FC menghadapi Persebaya 1927 dalam lanjutan kompetisi Liga Premier Indonesia (LPI) di Stadion H. Agus Salim Padang, Sabtu sore ini meninggi. Penyebabnya, uang kontrak pemain sudah dicairkan PT Padang Sportindo sebagai pengelola Minangkabau FC.

“Kami bermain untuk makan. Jadi kami tidak munafik, kami sangat mengharapkan uang kontrak dan gaji. Setelah kami dapat kabar uang itu sudah cair maka kami siap mati-matian untuk meraih kemenangan ketika menghadapi Persebaya 1927,” ujar Kapten Tim Minangkabau FC, Jumadi Rais, Jumat (4/2) di Padang. Jumadi yang biasa dipanggil Dedet itu mengatakan kabar sudah cairnya uang kontrak didapat dari pelatih kepala Divaldo Alves yang dikontak CEO PT Padang Sportindo, Lamdelif. Kabar gembira jelang pertandingan itu, menurut Dedet merupakan pelecut motivasi Minangkabau FC untuk meraih kemenangan pertamanya di LPI. “Mohon doa restunya agar Minangkabau FC bisa mengalahkan Persebaya 1927. Mudah-

mudahan kami bisa mencapainya,” kata Dedet yang diamini rekannya, Imran Hadi dan Revelino. Sementara pelatih kepala, Divaldo Alves yang dikonfirmasi mengakui bahwa uang kontrak pemain sudah keluar. Hal itu, menurutnya membuat para pemainnya sangat bergairah dan termotivasi untuk memenangkan pertandingan. Meskipun demikian, mantan pelatih Persijap Jepara itu tetap mewanti-wanti pemain agar tetap fokus kepada pertandingan. Persebaya 1927, menurut pelatih asal Portugal itu merupakan tim yang sangat bagus di LPI ini. Di Persebaya ada Erol Iba, John Trakpor dan pemain lain yang memiliki banyak pengalaman bermain di kompetisi Indonesia. “Hanya saja Persebaya bukanlah tim yang tidak bisa

dikalahkan. Bermain di kandang sendiri dan untuk menarik penonton datang, jelas kami ingin mencatat kemenangan,” katanya. Menghadapi Persebaya 1927, Minangkabau FC dipastikan mendapat tambahan amunisi baru yaitu Rudi Fredi. Pemain yang berposisi di bek kanan itu sudah didaftarkan ke LPI dan diperkirakan surat izinnya keluar menjelang pertandingan. “Rudi Fredi sudah didaftarkan. Mudah-mudahan izinnya keluar sebelum pertandingan sehingga bisa diturunkan. Soal, Agus Murod kemungkinan besar tidak bisa diturunkan,” jelanya. Sementara dikubu lawan, pelatih Persebaya 1927, Aji Santoso berambisi mempertahankan rekor kemenangan. Laga melawan Minangkabau FC merupakan pertandingan tandang kedua bagi Persebaya 1927. Pada laga tandang sebelumnya melawan tuan rumah Tangerang Molves, Erol Iba dan kawankawan sukses meraih kemenangan besar 4-0. Persebaya belum terkalahkan dalam tiga laga LPI dan memimpin klasemen sementara. Selain Tangerang Wolves, dua kemenangan lainnya diraih pada laga kandang melawan Bandung FC (2-1) dan Bogor Raya (2-0). (pp)

Riedl akan Depak Lima Pemain Timnas Pra Olimpiade

JAKARTA, HALUAN — Pelatih Tim Nasioal (Timnas) Alfred Riedl akan mendepak lima pemain Timnas Pra-Olipiade 2012 yang saat ini menjalani pelatnas di Lapangan PSSI, Senayan, Jakarta. Pemain yang saat ini menjalani pemusatan latihan sejak 24 Januari, sebanyak 24 pemain termasuk satu orang pemain keturunan IndonesiaBelanda, Diego Michiels. "Dua pemain akan dicoret setelah uji coba melawan Pelita Jaya U-21 dan tiga pemain setelah uji coba melawan Hongkong," kata Alfred Riedl usai latihan di Lapangan PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat. Uji coba melawan Pelita Jaya U-21 digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (5/2) dan pertandingan melawan Hongkong, 9 dan 11 Februari di Hongkong. Menurut dia, khusus untuk pertandingan uji coba melawan Timnas U23 Hongkong pihaknya akan membawa 21 pemain tidak termasuk Diego Michiels yang akan kembali ke Belanda. Dengan demikian sudah ada dua

pemain yang dicoret dari skuad muda Merah Putih yang diproyeksikan turun pada Pra-Olimpiade 2012 melawan Turkmenistan, di Stadion Jakabaring, Palembang, 23 Februari 2011. "Kami akan melihat kemampuan individu pemain pada pertandingan uji coba nanti. Kami berharap semua pemain bisa bermain dengan maksimal," kata pelatih asal Autria itu. Hingga hari ke-12 pelaksanaan pelatnas Pra-Olimpiade, sedikitnya lima pemain telah dipulangkan yaitu Saiful Amar, Jordy de Kat, Ramdani Lestaluhu, Fahrudin dan Alan Martha. Riedl menjelaskan, dengan mencoret lima pemain yang ada maka jumlah pemain akan sesuai dengan kuota yang ditetapkan untuk sebuah pertandingan PraOlimpiade 2012 yaitu 18 pemain. Ke-18 pemain itu nantinya akan masuk dalam susunan pemain yang akan diturunkan pada pertandingan resmi. Hanya saja jumlah pemain yang didaftarkan ke Komite Olimpiade sebanyak 40 pemain. (ant)

ANTARA

JELANG UJICOBA. Timnas Pra-Olimpiade 2012 usai menjalani latihan pada pelatnas Pra-Olimpiade 2012 di Lapangan PSSI, Senayan, Jakarta, Kamis (3/2). Timnas dijadwalkan melakukan pertandingan uji coba melawan Tim Pelita Jaya U-21 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (5/2) sebelum turun melawan Turkmenistan, 23 Februari 2011.

Minggu (6/2) Persisam vs Persela Bontang FC vs Deltras Arema vs Persipura Sriwijaya FC vs Semen Padang Persib vs Pelita Jaya Top Scorer BOAZ SALOSSA ( PERSIPURA ) EDWARD J WILSON ( SEMEN PADANG) HERMAN DZUMAFO EPANDI ( PSPS ) MARCIO SOUZA DASILVA(DELTRAS) CHRISTIANO LOPES F(DELTRAS) FODAY BOAKAY EDDY ( PERSIWA ) KENJI ADACHIHARA ( BONTANG FC ) IAN LOUIS KABES ( PERSIPURA )

Sudarmaji selaku media officer Arema kepada situs berita olahraga, www.goal.com, perihal keinginan Arema untuk tetap memaksimalkan tenaga Meiga di LCA. Kiper Arema yang kini tengah mengikuti pemusatan latihan bersama timnas U-23 untuk persiapan Pra Olimpiade dan SEA Games ini dianggap menjadi pemain kunci sehingga sangat diharapkan bisa tampil

6

LPI Rangkul Media PADANG, HALUAN — Liga Premier Indonesia (LPI) terus melakukan gebrakan untuk memajukan kompetisi buatan pengusaha kaya, Arifin Panigoro itu. Dalam waktu dekat, LPI akan membuat aliansi suporter LPI dan asosiasi media LPI. Selain itu, dalam bulan ini LPI akan mewujudkan adanya wasit AVIAN E.T asing yang memimpin pertandingan. “Suporter dan media merupakan dua unsur yang sangat penting untuk memajukan sepakbola Indonesia. Untuk itu, kami tidak menutup mata keberadaannya. Kami akan memfasilitasi sehingga terbentuknya aliansi suporter dan asosiasi media LPI,” ujar Vice President LPI Area Sumatera dan Aceh, Avian E.Tumengkol kepada wartawan, Jumat (4/2) di Padang. Avian yang datang ke Padang didampingi asistennya, Ira mengakui bahwa selama ini dua unsur itu masih belum tergarap dengan maksimal oleh LPI. Untuk itu, pihaknya berjanji dalam waktu dekat akan terbentuk aliansi suporter dan asosiasi media LPI. “Pembentukan aliansi dan asosiasi itu harus berawal dari klub. Klub harus memiliki kelompok suporter dan media yang secara spartan mendukung klub di kompetisi LPI. Setelah itu, baru pihak regional akan lebih meluaskan ruang lingkupnya hingga tingkar regional dan selanjutnya nasional,” ujar Pimpinan Redaksi Waspada Online itu. Avian mengakui sedikitnya jumlah penonton tersebut disebabkan masih adanya keraguan masyarakat terhadap keberadaan LPI. "Ada banyak suporter yang terus menanyakan tentang peluang LPI ke depan," ujar Avian. Avian menjelaskan, pihaknya akan memberikan perhatian khusus terhadap suporter karena mereka merupakan aset penting bagi industri sepakbola. "Program ini sedang dirancang dan nantinya akan menguntungkan semua tim di LPI, khususnya regional Sumatera dan Aceh. Memang sangat penting bagi tim untuk bisa didukung oleh para suporter mereka. Oleh karena itu, harus ada program integral bagi semua kalangan dan kelompok suporter," tambahnya. Soal wasit asing, Avian memastikan bahwa dalam bulan ini sudah ada wasit asing yang memimpin pertandingan LPI. Hal itu, menurutnya disebabkan karena wasit di Indonesia masih perlu meningkatkan kinerjanya dalam memimpin pertandingan. Dalam pertemuan dengan wartawan, Avian selain didampingi asistennya Ira, juga hadir pelatih kepala Minangkabau FC, Divaldo Alves serta lima pemain yaitu Jumadi Rais (kapten tim), Revelino, Imran Hadi, Mario Karlivic dan David. (pp)

Arema Butuh Kurnia Meiga di LCA

MALANG, HALUAN — Manajemen Arema telah melayangkan surat peminjaman pemain timnas kepada Badan Tim Nasional (BTN) PSSI. Harapan Arema, PSSI mempertimbangkan level kompetisi Liga Champions Asia (LCA) yang diikuti Arema membawa nama baik Indonesia. "Kita sudah mengirim surat pada BTN, dengan tembusannya kepada BLI [Badan Liga Indonesia]," ungkap

14 9 7 6 6 6 6

bersama Arema di LCA. Untuk itu, manajemen Arema kabarnya meminta bantuan BLI atau PT Liga Indonesia untuk meminjam Meiga dari BTN. Bahkan pengajuan surat peminjaman Meiga pada BTN itu atas rekomendasi kepala eksekutif PT Liga Indonesia, Joko Driyono. Pertimbangan BLI 'membantu' Arema untuk meminjam Meiga karena penampilan tim berjuluk Singo Edan

ini di ajang LCA nanti juga akan membawa nama Indonesia, khususnya menyangkut kualitas Superliga Indonesia. Sementara itu, untuk mengantisipasi BTN tak memenuhi keinginan Arema meminjam Meiga, manajemen tim berlogo kepala Singa ini sudah mendaftarkan tambahan satu kiper baru ke LCA, yakni Syaifudin yang diboyong dari Persibo Bojonegoro. (net)


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Olahraga 7

SEPAKBOLA HPN 2011

Sijunjung dan Sawahlunto ke Semifinal

SIJUNJUNG, HALUAN -— Kesebelasan PWI Perwakilan Sijunjung dan Sawahlunto berhasil mengalahkan kesebelasan PWI Perwakilan Bukittinggi dengan skor akhir, 3-0 pada pertandingan lanjutan sepak bola dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN), di lapangan Ombilin Sawahlunto, Jumat kemarin. GOL perdana PWI Sijunjung dan Sawahlunto diciptakan, Kapolres Sawahlunto AKBP Ano Munarto pada menit ke-10 melalui tandukan kepala setelah menerima umpan lambung dari Wakil Walikota Sawahlunto, Erizal Ridwan. Dan, gol berikutnya dihasilkan oleh Ketua DPRD Kota Sawahlunto, Ali Yusuf pada menit ke- 21, dan Pasi Teritorial Kodim 0310 SSD, Kapten, Sunardi menit ke-41. Pertandingan yang dipimpin wasit, Robbert, PWI Sijun-

jung dan Sawahlunto diperkuat muspida, seperti Wakil Walikota Sawahlunto Erizal Ridwan, Kapolres Sawahlunto AKBP Ano Munarto, Kapolres Sijunjung, AKBP Sumarto, Dandim 0310 Letkol Inf Basuki GS, Kabag Min Polres Sawahlunto Kompol Baktiar Pane, Pasi Ter Kodim, Kapten Sunardi bermain menyerang. Serangan yang dilancarkan para pejabat kedua daerah ini membuat, tim PWI Bukittingi yang dikomandoi, Adek Rossy, kewalahan. Beberapa, serangan yang dibangun PWI Sijunjung

dan Sawahlunto nyaris membobolkan gawang, PWI Bukiittinggi yang dikawal, Rika Rinaldi. Serangan PWI tuan rumah baru membuahkan hasil pada menit ke-10. Umpan lambung Erizal Ridwan kemulut gawang, PWI Bukittingi disambut tandukan kepala, Ano Munarto. Tandukan, Ano tak dapat ditahan, Rika Rinaldi sehingga skor berubah 1-0. Menang satu angka, tak membuat, tim tuan rumah puas.Serangan demi serangan terus dibangun.Menit ke-21, Ali Yusuf berhasil mengandakan kemenangan PWI Sijunjung dan Sawahlunto melalui tendangan kaki kanannya dari luar garis 16. Tendangan keras, Ali Yusuf, tidak dapat ditahan oleh, Rika Rinaldi. Hingga turun minum kedudukan tetap 2 – 0. Memasuki babak kedua, Adek Roosy dkk berupaya memperkecil kekalahan. Sera-

ngan dan umpan penjang dilancar, tim PWI Bukittinggi.Sayangnya, serangan, wartawan Kota Bukittinggi ini dapat dihalau, pemain belakang tuan rumah.Apalagi, penjaga gawang, wartawan Sijunjung dan Sawahlunto, Hendri Saputra sore itu bermain cemerlang. Masuknya Kapolres Sijunjung, Sumarto dan Kasi Ter Kodim, Sunardi mengantikan Ketua PWI Sijunjung, Syaiful Husein dan Kabag Min Polres Sawahlunto, Baktiar Pane, membuat tim PWI Bukittinggi kelabakan.Serangan yang dilancarkan, tuan rumah sulit dihalau, pemain belakang Bukittinggi. Menit ke-41, Sunardi menambah kemenangan PWI Sijunjung dan Sawahlunto. Tendangan keras dari sisi kanan, tidak dapat ditahan, Rika Rinaldi.Hingga berakhirnya pertandingan, kedudukan 3-0. (h/azn)

Waka Medprom Agus Mardi. Irwan Prayitno menyampaikan, Undang-undang Sistem Keolahragaan Nasional (UU SKN) Tahun 2005 bagian Ketiga tentang Hak dan Kewajiban Masyarakat Pasal 10 (1) menyebutkan masyarakat mempunyai hak untuk berperan serta dalam perencanaan, pengembangan, pelaksanaan, dan pengawasan kegiatan keolahragaan (2) Masyarakat berkewajiban memberikan dukungan sumber daya dalam penyelenggaraan keolahragaan. “Masyarakat ikut serta mendorong upaya pembinaan dan pengembangan keolahragaan. Bahkan Sumber pendanaan keolahragaan dapat dipe-

roleh dari masyarakat melalui berbagai kegiatan berdasarkan ketentuan yang berlaku, diantaranya kerja sama yang saling menguntungkan,” rinci Gubernur Irwan Prayitno. Guna memenuhi angka kecukupan gizi, memberikan ruang dan peluang kepada pelaku usaha, tokoh masyarakat dan para perantau dan pemangku kepentingan lainnya. “Kami amat mengharapkan dukungan dunia usaha sesuai dengan UU SKN Tahun 2005. Silahkan KONI Sumbar mengundang Asosiasi Perbankan dan Industri serta asosiasi pengusaha, Tokoh Perantau dan masyarakat untuk menghimpun dana,” ujarnya. (pp)

Pemprov Sumbar Dukung KONI

PADANG, HALUAN —Pemprov Sumbar menyambut baik adanya rencana Komite Olahraga Indonesia (KONI) Sumatera Barat memberikan ruang dan kesempatan seluas-luasnya kepada dunia usaha dan BUMN/BUMD serta para profesional diberbagai bidang untuk dapat memberikan dukungan nyata dalam bentuk finansial, fasilitas dan moral agar turut mendukung pembinaan atlet andalan Sumbar. Hal itu disampaikan Gubernur Irwan Prayitno saat menerima Ketua Umum KONI Sumbar, H. Syahrial Bakhtiar dan Waketum III, Budi Syukur di kediaman Gubernur, Rabu (3/2). Turut

IRWAN PRAYITNO

hadir Sekum, Indra Jaya, Bidang Dana dan Usaha, Aldi Yunaldi dan Adib Al Fikri, Ketua Medprom, Firdaus dan

Getty Images

JUMPING — Pebasket San Antonio Spurs, Antonio McDyess (34) melakukan jumping untuk memasukkan bola ke keranjang dalam lanjutan basket NBA antara Spurs melawan Lakers, kemarin di Staples Center.

Spurs Permalukan Lekers

LOS ANGELES, HALUAN — San Antonio Spurs harus berterima kasih kepada Antonio McDyess. Berkat McDyess, Spurs mempermalukan Los Angeles Lakers 89-88. Kemenangan Spurs di Staples Center, Jumat (4/2), juga berkat penampilan gemilang Tony Parker. Pemain asal Prancis itu menyumbang angka terbanyak buat tim tamu dengan 21 poin dan Richard Jefferson menambah lewat torehan 18 poin. Pebasket Pau Gasol menjadi bintang bagi Lakers dengan mengemas 19 poin dan tujuh rebounds. Sementara itu, Kobe Bryant kali ini hanya mampu menghasilkan 16 poin dan 10 assists bagi tim tuan rumah. Duel sengit ini sudah terjadi sejak awal pertandingan. Meski sempat ketinggalan 2218 pada kuarter pertama, namun Lakers tidak menyerah begitu saja.

KONI Se-Sumatera akan Bahas Porwil

Sulsel Jadi Pusat Karate Nasional MAKASSAR, HALUAN — Kementerian Pemuda dan Olahraga menetapkan Sulawesi Selatan sebagai pusat pembinaan dan pelatihan olahraga karate nasional bersama DKI Jaya dan Jawa Barat. Sulsel dan dua provinsi lainnya tersebut ditetapkan Kementerian Pemuda dan Olahraga sebagai pusat pembinaan karate karena dinilai sukses dalam melahirkan karateka berprestasi nasional dan internasional, kata pelatih karate Sulsel Mursalim Bado’o di Makassar, Jumat. Penunjukan ke tiga daerah ini sebagai bagian dari kegiatan Forki yang membuat program pembinaan dan peningkatan prestasi lewat program nasional Prima Pratama untuk usia dini 13-16 tahun, Prima Muda usia 18 tahun ke atas dan Prima Utama untuk atlet persiapan SEA Games. Kementerian Pemuda dan Olahraga juga menunjuk tiga pelatih karate nasional, salah satu diantaranya adalah pelatih asal Sulsel Mursalim Bado’o. Mursalim yang terpilih sebagai pelatih terbaik pilihan SIWO-PWI Sulsel 2010 mengatakan bahwa penunjukan itu sebagai bukti bahwa pembinaan atlet karate di Sulsel cukup berhasil yang saat ini menempatkan sembilan karateka di Pelatnas SEA Games. Sementara anggota Dewan Guru PB Forki Elong Tjandra mengatakan penunjukan Sulsel sebagai pusat pembinaan atlet karate nasional perlu disikapi secara serius dengan menyediakan sarana untuk latihan. Sebab, menurut Elong yang juga Dirut Bank Sulselbar, sarana dan fasilitas latihan karate di Sulsel sangat minum, karenanya dengan penunjukan tersebut perlu dilengkapi sarana tempat latihan, ujarnya. (ant)

PADANG, HALUAN — Komite Olahraga Nasional Indonesia se-Sumatera akan membahas persiapan Pekan Olahraga Wilayah di Batam pada Sabtu (5/2) untuk menyeleksi atlet yang akan diturunkan pada Pekan Olahraga Nasional, Riau 2012. Ketua Umum KONI Subar, Syahrial Bakhtiar Jumat mengatakan, pihaknya akan membahas persiapan Porwil yang berlangsung di kepulauan Riau pada Juni 2011 nanti. Dalam rapat yang dihadiri utusan KONI se-Sumatera itu akan dibicarakan antara lain cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada Porwil tersebut. Selain itu nantinya juga akan dibahas tempat pertan-

dingan serta penginapan para atlet yang akan ikut pada pesta olahraga se Sumatera tersebut. Begitu juga lokasi dan tempat pertandingan juga akan ditentukan dalam rapat pengurus KONI se-Sumatera tersebut, kata. “Yang jelas semua sarana dan prasarana dibutuhkan dalam Porwil itu akan dibicarakan sehingga provinsi yang mengikuti seleksi atlet untuk diturunkan pada PON nanti mengetahuinya, ujar dia. Porwil Sumatera 2011 mempertandingkan tujuh cabang masing-masing renang, sepak takraw, bulutangkis, pencak silat, atletik, bola basket dan catur. Untuk Sumbar sekarang ini, tujuh cabang tersebut telah

SYAHRIAL BAKHTIAR

melakukan Pelatda Porwil 2011 guna merebut tiket sebanyak-banyak ke PON 2012 mendatang. (pp)

PACU KUDA LUAK LIMO PULUAH

Panitia Sudah Siap

mus

RAPAT – Wabup Limapuluh Kota Drs. Asyirwan Yunus, sedang mengikuti rapat panitia pacu bersama panitia lainnya. LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Persiapan pacu kuda Payakumbuh- Limapuluh Kota 2011 di Gelanggang Kubu Gadang 6-7 Februari telah hampir rampung 100 persen. Hal itu terungkap dalam rapat koordinasi hingga tengah malam, Kamis(3/2) kemaren di aula Kantor DPRD lama. Dalam rapat yang dihadiri ketua pelaksana Asyirwan Yunus, Wakil Ketua, H. Irwandi tersebut, seluruh ketua seksi dalam kepanitiaan melaporkan

hasil kerja mereka selama satu bulan terakhir. “Laporan dari seluruh seksi telah kita terima, dan kita simpulkan 95 persen berjalan dengan baik,” kata Asyirwan didampingi sekretaris umum Andra Awal Wahid, Jum’at(4/ 2) di Sekretariat panitia pacuan kuda kawasan Gelanggang Kubu Gadang. Dikatakan Asyirwan memang ada beberapa seksi yang masih menghadapi kendala, namun kendala tersebut diya-

kini dapat diselesaikan dengan baik. Dalam segi dana, menurut Asyirwan, seluruh panitia terutama seksi dana telah berusaha maksimal untuk mengumpulkan dana demi terselenggaranya dan suksesnya Alek Nagari ini. “Ketua seksi dana, Indra Nazwar telah melaporkan hasil sementara perolehan dana untuk pacu kuda 2011 ini, namun karena masih banyak proposal yang dijanjikan hari ini baru sampai ke tangan panitia, maka kita belum dapat memastikan jumlah dana yang terkumpul,” kata Asyirwan. Meski demikian, Asyirwan meyakinkan bahwa segi dana tidak akan menjadi masalah besar, karena Alek Nagari ini didukung oleh dua daerah, Payakumbuh dan Limapuluh Kota. “Dengan dukungan dari dua daerah ini kita yakin masalah dana dapat ditanggulangi,”

ujarnya, Untuk keamanan, dikatakan Asyirwan Yunus, panitia juga berkoordinasi dengan TNI dan Polri yang telah menyatakan kesediaannya untuk mengamankan jalannya acara. Sementara itu, dari hasil drawing pacu kuda Payakumbuh-Limapuluh Kota di di Bukittinggi beberapa waktu lalu, sebanyak 85 ekor kuda dipastikan akan meramaikan acara. Sekretaris umum pelaksana acara, Andra Awal Wahid, Jum’at (4/2) di Payakumbuh menginformasikan, 85 ekor kuda tersebut akan berlaga memperebutkan juara di 24 race yang akan diadakan. “Hari pertama tanggal 6 Februari kita mengadakan 11 Race dan hari kedua digelar 13 race,” kata Andra. Ke-24 race tersebut dikatakan Andra terbagi atas beberapa kelas, diantaranya, kelas CD 3 tahun(calon remaja) Div.

I 1400 M, CD-3 tahun(Calon remaja) Div. II 1400 M, AB3 Tahun(Calon Derby) Div. I 1600 M, AB-3 Tahun(Calon Derby) Div.II 1600 M, AB Terbuka 1200 M, Kelas Terbuka 1600 M, kelas C Terbuka 1200M, kelas CD-2 Tahun Pemula Perdana A 600 M, CD2 Tahun Pemula Perdana B 600 M, AB-2 Tahun Pemula Perdana 800 M, CD-2 Tahun Pemula Divisi I 1200 M, CD2 Tahun Pemula Divisi II 1200M, Kelas C Terbuka 1200 M, Boko 1600 M, dan AB2 Tahun Pemula 1400 M. “Kami yakin, seluruh race akan memberikan tontonan yang sangat memuaskan, apalagi kuda-kuda dari luar daerah juga akan ikut meramaikan acara, karena itu kita menghimbau kepada seluruh masyarakat pecinta pacuan kuda untuk tidak ketinggalan menikmati alek nagari ini,” himbau Andra. (mus/zkf)

Juara bertahan NBA berhasil menyamakan kedudukan menjadi 42-42 pada akhir kuarter kedua. Kejar-mengejar angka terjadi hingga kuarter terakhir. Sebenarnya, Gasol sempat membawa Lakers memimpin satu angka 88-87 lewat dua tembakan bebas dengan waktu tersisa 22,7 detik lagi. Petaka buat Lakers terjadi disisa akhir pertandingan. Meski Manu Ginobili dan Pakerer gagal memasukan bola, namun Spurs masih melakukan rebounds. Kemudian, tembakan Tim Duncan yang tidak masuk berhasil diteruskan McDyess untuk membawa tim tamu menang. Di pertandingan lainnya, Milwaukee Bucks tak berdaya saat melawat ke kandang Golden State Warriors. Brandon Jennings dkk harus mengakui keunggulan tuan rumah Warriors dengan skor 94-100. (okz/pp)

SM tak Hanya Fokus pada Pelita

JAKARTA, HALUAN — Pelatih klub Satria Muda (SM) Britama Fictor Roring mengaku pihaknya tidak hanya fokus untuk menghadapi Pelita Jaya pada National Basketball League (NBL) seri lima di Hall A Senayan, Jakarta, 513 Februari. Selain Pelita Jaya Jakarta, klub-klub yang diwaspadai oleh juara IBL 2010 itu adalah Dell Aspac Jakarta, CLS Knight Surabaya dan Garuda Flexi Bandung. “Seri lima ini memang sangat berpengaruh. Jika ingin menjadi juara reguler kami harus mampu menyapu bersih pertandingan termasuk lawan Pelita Jaya,” kata Fictor Roring di Jakarta, Jumat. Satria Muda selama gelaran NBL 2010/2011 telah mengalami dua kali kekalahan dari Pelita Jaya. Kondisi itu membuat posisi diklasemen hanya berada diposisi dua dibawah anak asuh Rastafari Horongbala itu. Menurut dia, jika mampu bermain bagus dan konsisten selama kompetisi reguler bisa dipastikan akan mempermudah pada babak play off atau Championship Series bulan Maret 2011. “Semua pertandingan penting, apalagi saat ini Satria Muda masih berada diposisi kedua. Jadi kami harus fokus pada seri ini,” kata pelatih yang akrap dipanggil Ito itu. Ito menjelaskan, pada seri lima ini selain akan menentukan juara reguler juga akan menentukan calon lawan pada babak play off di Surabaya nanti. Posisi akan menentukan calon lawan pada play off. Pada NBL seri lima ini Satria Muda akan bertanding sebanyak enam kali. Selain melawan klub-klub besar tersebut, Faisal Ahmad dan kawan-kawan akan menghadapi Stadium Jakarta dan Satyawacana Angsapura. Permainan maksimal juga akan diperagakan oleh Dell Aspac. Klub asal Jakarta akan mengincar finis diposisi ketiga klasemen yang saat ini dihuni oleh klub asal Surabaya, CLS Knights. “Kami harus mampu menang termasuk lawan Satria Muda dan Pelita Jaya meski kami tidak mengecilkan Muba Hang Tuah,” kata asisten pelatih Dell Aspac Mayckel Ferdinandus saat dikonfirmasi. Menurut dia, untuk mengejar target yang telah ditetapkan pihaknya telah menyiapkan tim dengan baik berdasarkan hasil evaluasi pada empat seri sebelumnya. Salah satunya dengan memperkuat sistem penyerangan dan bertahan. Sementara itu, Commissioner NBL Indonesia Azrul Ananda mengatakan, pertandingan seri lima dipastikan akan lebih seru karena akan menentukan klub mana yang akan lolos ke babak play off. “Hanya delapan dari sepuluh klub saja yang lolos ke babak play off. Jadi persaingan akan lebih keras. Segala kemungkinan akan terjadi,” katanya saat dikonfirmasi. Menurut dia, pada play off nanti format yang akan digunakan adalah peringkat pertama akan berhadapan dengan peringkat delapan, peringkat dua melawan peringkat tujuh, peringkat tiga melawan peringkat enam dan peringkat empat melawan peringkat lima. (ant)


8

SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

INFO SIGAP Konsep Pembangunan Hunian Tetap Mentawai Dilaksanakan dalam 3 tahap: Tahap pertama, hunian sementara: penduduk ditampung ditenda sementara sampai pembangunan huntara selesai Tahap kedua, hunian tetap: pembangunan hunian tetap disekitar lokasi huntara Tahap ketiga, mitigasi dan pengurangan risiko bencana: relokasi semua dusun di tepi pantai barat ke jalan poros kawasan HPH Penduduk korban tsunami menempati tenda darurat selama-lamanya 2 bulan sampai dengan bangunan hunian sementara selesai. Hunian sementara ditempati selama-lamanya 2 tahun sampai dengan hunian tetap selesai dibangun. Hunian tetap akan di bangun di lahan seluas 25x30m disekitar lokasi hunian sementara dengan pertimbangan agar supaya penduduk yang di relokasi dapat melanjutkan kegiatan usaha baru sebagai sumber mata pencaharian Jumlah penduduk yang akan direlokasi adalah 2.072 KK terdiri dari KK terdampak dan KK yang bertempat tinggal di pesisir yang bersedia dipindahkan, Pendekatan Pelaksanaan Rehab Rekon Mentawai Menggunakan kegiatan rehabilitasi dan rekonstruksi untuk mewujudkan pemenuhan kebutuhan dasar manusia dan sarana pengembangan kapasitas masyarakat dalam peningkatan kesiapsiagaan dan pengurangan risiko bencana; Menggunakan kegiatan rehabilitasi dan rekonstruksi untuk menstimulasi ekonomi masyarakat; dalam rangka mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan jangka menengah dan panjang; Menggunakan pendekatan mitigasi bencana dalam penataan ruang, pemanfaatan ruang dan pengendalian pemanfaatan ruang di Kabupaten Kepulauan Mentawai bagi pengembangan permukiman. Menggunakan pendekatan penggunaan atas sebagian kawasan hutan untuk kepentingan pembangunan diluar kegiatan kehutanan tanpa mengubah fungsi dan peruntukan kawasan hutan Rehabilitasi dan rekonstruksi dilaksanakan dengan pendekatan transparansi, dengan cara memberikan pedoman, bimbingan teknis dan informasi yang akurat mengenai hak dan kewajiban masyarakat korban dalam proses rehabilitasi dan rekonstruksi yang mengedepankan pengurangan risiko bencana. (h/BNPB Sumbar)

Rencana Aksi Pengurangan Risiko Bencana Direvisi

PADANG, HALUAN — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang bersama Komunitas Siaga Tsunami (Kogami) Indonesia dan lembaga bantuan internasional Mercy Malaysia merevisi kembali rencana aksi daerah pengurangan risiko bencana di daerah itu.

HUMAS PMI SUMBAR

PERIKSA KESEHATAN – Petugas medis dari PMI tengah memeriksa kesehatan salah seorang warga di lokasi pengungsian korban tsunami Mentawai.

BPBD Riau Susun Program Antisipasi Bencana

PEKANBARU, HALUAN — Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Chairusyah, mengatakan pihaknya saat ini tengah menyusun program untuk mengantisipasi terjadinya bencana."Beberapa program sudah disusun seperti upaya tanggap darurat dan bantuan apa saja yang akan diberikan kepada masyarakat," ujar dia di Pekanbaru baru-baru ini. Ia mengatakan program yang akan dilakukan seperti perbaikan sarana dan prasara maupun bantuan kebutuhan dasar yang diberikan kepada masyarakat jika terjadi bencana. "Selain itu juga melakukan

pemetaan terhadap daerah mana saja yang rawan bencana. Peta rawan bencana ini nantinya akan dibuat dengan menggunakan APBN sebesar Rp2,4 miliar," katanya. Dia menjelaskan pihaknya juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat bagaimana menghadapi bencana yang terjadi. Ia menyebutkan untuk Riau terdapat beberapa bencana yang biasa datang seperti banjir dan kabut asap. "Pada saat musim penghujan seperti ini yang perlu diwaspadai adalah banjir yang hampir terjadi di seluruh wilayah Riau. Dan yang kedua adalah kabut asap ketika musim

kemarau," katanya. Ia mengharapkan dengan adanya badan baru bentukan Pemprov Riau ini bisa menjadi andalan ketika menghadapi bencana.Saat ini pihaknya tengah menunggu bantuan tiga unit mobil rescue dan water treatment dan dua motor trail yang akan digunakan untuk menghadapi bencana. (ant)

Revisi telah dimulai dan berlangsung selama enam bulan serta telah dilaksanakan konsultasi publik terhadap hasil revisi yang telah dilakukan, kata Ketua Tim Revisi Rencana Aksi Daerah Pengurangan Risiko Bencana Padang Irsyadul Halim kepada ANTARA di Padang Kamis. Ia menyebutkan, konsultasi publik dilaksanakan tim dengan melibatkan 30 orang yang berasal dari perwakilan institusi terkait dalam penanggulanggan bencana dan perwakilan dari 11 kecamatan se-Kota Padang. Menurut dia, revisi akan dapat diselesaikan pada akhir Februari 2011, di mana sebelumnya dilakukan pula proses analisis dan penjaringan masukan melalui diskusi terfokus pada 11 kecamatan di Kota Padang. Sementara itu, Kepala BPBD Padang Dedi Henidal, selaku koordinator tim revisi mengharapkan revisi rencana

aksi daerah penanggulangan bencana tersebut perlu cepat sehingga semua upaya penanggulangan bencana dapat disinkronkan dalam kegiatan pembangunan pada lima tahun ke depan. Selain itu, rencana hasil revisi tersebut juga dapat dijadikan acuan dalam pelaksanaan kegiatan penanggulangan bencana di kota Padang dalam lima tahun kedepan. Pada bagian lain, Manajer Perencanaan dan Pengawasan Kogami Multazam Fetri Ardi menyebutkan, masih ada beberapa diskusi lanjutan di tingkat tim kerja untuk merumuskan dokumen akhir rencana aksi daerah kota Padang tersebut. Rencana hasil revisi pada akhirnya akan disosialisasikan melalui Loka Karya sekaligus menutup secara resmi kegiatan revisi rencana aksi daerah pengurangan risiko bencana Kota Padang, tambahnya. (h/ant)

MAISONDRA

Standby kan Keperluan untuk Mengungsi Tinggal di kawasan yang dekat dengan bibir pantai di Kota Padang, jelas membuat sebagian orang ciut nyalinya. Tapi tidak demikian dengan Drs. H. Maisondra MPd., Dipl. Ed, 42. Kepala Bidang Diklat Teknis Badan Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Sumbar ini, mengatakan, siap tak siap ia memang harus tinggal di rumahnya di Jl. Cendrawasih I, Air Tawar Barat. “Ini adalah rumah orangtua saya. Dan saya serta istri, Yulia Yasmin, 28, tinggal di sini,”

katanya tentang alasannya bertahan di daerah zona merah itu. Baginya, bencana bisa datang kapan saja. Yang penting adalah, bagaimana kesiapan kita menghadapinya. Karena itulah, di mobilnya, selalu tersedia berbagai keperluan yang dibutuhkan saat mengungsi. Ada sebuah tas berisi dokumen-dokumen penting, makanan dan beberapa helai pakaian. Selain itu, juga ada bantal tiup, tikar dan pelampung. “Pada saat gempa, kami sudah sepakat, agar menyelamatkan diri dulu masing-masing. Caranya, carilah lokasi yang lapang, yang jauh dari bangunan-bangunan tinggi yang diperkirakan akan runtuh,” kata pria yang pernah mengambil S2 di Jepang ini. Ia juga menghindari untuk tidur di rumah yang bertingkat. Meski sebagian rumahnya bertingkat, namun ia memilih untuk tidur di bagian yang tidak bertingkat, karena hal itu akan memperkecil kemungkinan tertimpa reruntuhan bahan bangunan jika terjadi gempa besar. Ia juga sudah menghafal jalur evakuasi dari rumahnya jika terjadi gempa. “Selagi bisa menghindar dengan mobil, saya akan mengendarainya. Tapi jika sampai pada titik dimana kemacetan sudah terjadi, saya akan tinggalkan mobil itu dan membawa tas tadi untuk berlari ke lokasi yang aman,” katanya. Satu hal yang baginya sangat penting, adalah adanya jalur jalan yang lebar, terutama di jalur evakuasi. “Kalau boleh, Pemko Padang membuka pembatas jalan di depan Basko Mall, karena pembatas jalan itu mempersulit kami untuk berbalik arah menuju jalur evakuasi. Kalaupun hendak diberi pembatas juga, buatlah pembatas yang bisa dibuka/ diangkat oleh beberapa orang. Jadi, begitu ada gempa yang berpotensi bencana, pembatas jalan itu bisa diangkat dan dibuka ramai-ramai,” harapnya. Selain itu, ia juga berharap pemerintah memperbanyak shelter-shelter dan menginformasikannya pada masyarakat. “Kalau bisa bangunanbangunan tinggi yang masih kokoh pun, pada saat gempa yang berpotensi tsunami bisa dibuka untuk masyarakat. Jadi, jangan sampai pintunya nanti ditutup rapat-rapat,” lanjut Maisondra. (h/atv)


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Luar Negeri 9

Kabar dari Mesir 18 Jurnalis “Diculik”

KAIRO, HALUAN—Militer Mesir menjamin 18 wartawan yang ditangkap oleh preman dalam kondisi aman. Mereka kini berada “di sebuah tempat yang aman” di Kairo. Tidak disebutkan dari media mana saja para wartawan itu bekerja atau di mana mereka telah diambil. CNN mengaku tidak bisa mengkonfirmasi laporan ini. Wartawan yang meliput kerusuhan di Mesir melaporkan dipukuli, ditangkap, dan dilecehkan oleh pasukan keamanan dan polisi Kamis. Hal ini menuai protes para jurnalis hingga beberapa pemimpin negara asing. Jaringan media, termasuk BBC, Al-Arabiya, ABC News, Washington Post, Fox News, Al Jazeera, dan CNN - mengatakan anggota staf mereka telah diserang atau ditargetkan. Amnesty International dan Human Rights Watch juga melaporkan bahwa staf mereka ditahan. The Committee to Protect Journalists (CPJ), sebuah organisasi advokasi berbasis di New York, engatakan Kamis malam itu tercatat 24 wartawan ditahan, 21 diserang, dan dan lima kasus penyitaan peralatan peliputan dalam 24 jam terakhir. Seorang blogger Mesir populer ada di antara mereka yang melaporkan dipukuli. “Dengan ini pergantian peristiwa, Mesir berusaha untuk menciptakan kekosongan informasi. Insiden ini adalah penindas terburuk di dunia, sejajar dengan Birma, Iran, dan Kuba,” kata Direktur Eksekutif CPJ, Joel Simon. (rp)

Mahasiswa di Mesir Tertahan di Kos

HALUAN — Mahasiswa Indonesia asal Sumatera Barat yang kuliah di Mesir mengaku dalam kondisi baik. Hanya saja semenjak ratusan ribu orang tumpah ke jalanan menuntut Presiden Hosni Mubarak, para mahasiswa itu tertahan di rumah kontrakan. Ancaman yang mengintai mereka adalah minim dan meroketnya persediaan Sembako paska kerusuhan itu. Salah seorang mahasiswa program master jurusan Tafsir dan Ilmu Al Quran., Fakultas Ushuluddin, Universitas Al Azhar, Ahsanul Husna, mengabarkan bahwa sejumlah supermarket ramai dipadati pembeli. "Jumlah pengunjung supermarket jauh lebih banyak dari hari-hari biasa. Ini adalah salah satu bentuk kekhawatiran mereka," kata Ahsanul saat wawancara dengan lewat facebook, Jumat (4/1). Ahsanul merupakan santri Pondok Pesantren Thawalib, Padang Panjang, Sumbar. (vvn)

‘Mahasiswa Abadi’ Minta Dievakuasi JAKARTA, HALUAN—Ribuan WNI yang berada di Mesir mayoritas mahasiswa/pelajar. Saat ini jumlah pelajar yang minta dievakuasi bertambah dari jumlah yang diperkirakan sebelumnya. “Karena keadaan di sana semakin gawat, maka jumlah yang pulang bertambah,” kata Mendiknas M Nuh saat jumpa pers di Kemendiknas, Jl Sudirman, Jakarta, Jumat (4/1). Tidak pasti berapa penambahan jumlah pelajar yang ingin segera meninggalkan Mesir. Menurutnya, sejak krisis melanda Mesir tiba-tiba saja jumlah pelajar yang ingin meninggalkan Mesir mencapai 5.000-an orang. Nuh mengira bertambahnya jumlah pelajar ini karena “mahasiswa abadi” (mahasiswa tak juga lulus) yang baru saja mendaftarkan keberadaan mereka karena situasi Mesir yang semakin tidak kondusif. Nuh menyebut mereka-mereka ini dengan istilah fosil. “Fosil-fosil itu keluar semua. Fosil itu istilah untuk pelajar atau mahasiswa yang tidak lulus-lulus 10 tahun atau 11 tahun dan itu tidak mau mendaftar karena mungkin malu atau sungkan karena 11 tahun nggak lulus-lulus. Tapi karena ada kejadian ini mau tidak mau mereka itu terpaksa daftar sehingga jumlahnya bertambah jadi lima ribuan,” beber mantan Rektor ITS ini. Menurut Kemlu, WNI yang berada di Mesir berjumlah 6.147 orang. Namun tidak semua WNI bersedia dievakuasi. Pemerintah RI hanya mengevakuasi kurang lebih 4.100-an WNI. Untuk kloter pertama pemerintah telah berhasil mengevakuasi 411 orang pada Rabu (2/2), sedangkan untuk kloter kedua hari ini telah tiba 421 WNI. Demikmian detik,com. (h)

Anis Matta: Kuliah Harus Utama

JAKARTA, HALUAN—Respons pemerintah yang cepat mengevakuasi warga negara Indonesia, termasuk mahasiwa yang sedang kuliah di Mesir seiring terjadi pergolakan politik, diapresiasi. Namun, diingatkan, tugas pemerintah tidak hanya memulangkan WNI ke tanah air saja. “Cuma ada tugas pemerintah di sini,” ujar Sekjen PKS Anis Matta kepada wartawan di gedung DPR, Jakarta, Jumat (5/1). Pemerintah juga harus memikirkan proses pemulangan kembali mahasiwa untuk meneruskan kuliah mereka di negara seribu menara itu. “Masyarakat yang sudah pulang ini kan mahasiswa. Ini harus pulang lagi kesana untuk melanjutkan sekolahnya. Ini kan perlu dipikirkan oleh pemerintah. Jadi jangan dipulangkan, terus sekolahnya terbengkalai,” tegas wakil Ketua DPR ini. (dtc)

RIBUAN demonstran yang menuntut Presiden Hosni Mubarak mundur mulai memadati lapangan At Tahrir di Kairo, Jumat (4/2). Mereka mengdengarkan orasi ulama Mesir Sheikh Yusuf al-Qaradawi sebelum salat jumat digelar.

IKHWANUL MUSIM SOAL PENGGANTI MUBARAK

‘Kami tak Berminat’

MOSKOW, HALUAN—Gerakan Ikhwanul Muslimin yang dituding Presiden Hosni Mubarak sebagai penggerak demo massa di Mesir tidak memiliki agenda untuk mengajukan calon dalam pemilihan presiden September mendatang. Demikmian penegasan juru bicara Ikhwanul Muslim, Mohammed al-Beltagi, kepada saluran TV Al Jazeera, Jumat.“Kami telah mengatakan dengan jelas bahwa kita tidak memiliki ambisi untuk mencalonkan diri sebagai presiden, atau posting dalam pemerintahan koalisi,” katanya disaat media Barat terus gencar memblow up isu organisasi ini

sebagai militan . Organisasi massa terbesar di Mesir, Ikhwanul Muslimin, telah berada di bawah sorotan di tengah protes massa anti-pemerintah di Mesir, yang meletus sejak tanggal 25 Januari. Kerusuhan telah merenggut nyawa hingga 300 orang, dengan 4.000 lainnya dilaporkan terluka. Sejumlah pengamat telah menyuarakan keprihatinan bahwa gerakan

Islam yang dilarang itu pada akhirnya akan mengambil alih kekuasaan di Mesir. Al-Beltagi mengaku pemerintah telah mengundang perwakilan Ikhwanul Muslim untuk melakukan perundingan tentang reformasi politik. Ia mengisyaratkan bahwa kelompok tersebut akan menerima pengakuan resmi sebagai sebuah partai. Sebelumnya, rezim Membuat undangundang yang membuat organisasi itu mustahil untuk berubah menjadi sebuah partai politik. “Kami siap untuk bernegosiasi, tapi setelah Mubarak mundur,” kata al-Beltagi. Sementara itu media Barat

terus mem-blow up isu organisasi ini sebagai “gerakan yang sangat konservatif, yang ingin membawa Mesir dari sekularisme dan kembali ke aturan Quran”.

“Saya akan Mati Disini!” Sementara itu dari kairo dilaporkan, penguasa yang telah di ujung tanduk-Hosni Mubaraktak henti mengritik demonstrasi rakyat Mesir yang kian menjadijadi. Menurutnya apa yang dimulai dengan beradab berubah menjadi peristiwa kekerasan yang dikendalikan oleh pengecut. “Peristiwa beberapa hari terakhir ini mengharuskan kita semua untuk membuat pilihan

antara kekacauan dan stabilitas, serta menentukan kondisi dan realitas Mesir yang baru,” katanya dalam pidato tadi malam waktu setempat, seperti dikutip dari Al Jazeera. Ia mengatakan telah menawarkan pertemuan dengan oposisi tetapi direspons penolakan. “Ini adalah negara saya. Ini adalah tempat saya tinggal, saya berjuang dan membela tanah air ini, kedaulatan serta kepentingan, dan saya akan mati disini,” kata dia. Sementara, pemimpin oposisi Mohamed ElBaradei yang juga pemenang Nobel Perdamaian, menuding pernyataan Mubarak sebagai “trik” untuk tetap berkuasa. (d/ajz/ap)

Surat dari Kairo

Assalamu’alaikum Dunsanak..., Sampai hari gelombang demonstrasi masih terus berlanjut. Bahkan hari Jumat (4/2) dilakukan demo besar-besaran dengan target menggulingkan Presiden Muhammad Husni Mubarak. Selaku pendatang, mahasiswa/i asal Sumbar sampai saat ini tidak pernah terlibat dengan demonstrasi yang terus bergulir. Secara umum, Alhamdulillah masyarakat minang yang bergabung dengan KMM (Kesepakatan Mahasiswa Minangkabau) Mesir yang berjumlah 380 orang, masih dalam keadaaan aman dan belum merasakan efek langsung dari prilaku anarkis demonstran. Hal ini dirasakan di Kairo dan di provinsi-provinsi selain Kairo. Namun demikian semua masyarakat minang selalu waspada terhadap segala kemungkinan

Gas langka, Dapur tak mengepul lagi yang terjadi dan masih merasa was-was dengan situasi di Ibukota. Dengan kondisi Mesir saat ini, tidak bisa dipungkiri bahwa masyarakat minang di Mesir, sudah mulai merasa risau dan cemas. Pemeriksaan oleh pihak keamanan mulai diperketat kepada para pelajar asing yang masih berada di Mesir. Tak ayal, beberapa warga minang di Mesir merasa tidak nyaman dengan situasi yang sedang berkembang. Umumnya mereka sudah sangat menginginkan agar segera dievakuasi ke kampung halaman. Tidak lagi betah di negeri “seribu menara” yang selama ini sudah terasa seperti kampung halaman sendiri. Seluler KMM Mesir nyaris tidak berhenti berdering, menerima pengaduan dan harapan warga minang di Mesir untuk segera di evakuasi. Tak ada lagi Gas

Untuk logistik, di sebagian tempat dirasakan sudah mulai langka. Komoditi pangan memang masih bisa didapatkan di pasar, tapi harga-hagra tidak senormal kondisi biasanya. Saat ini yang paling dicemaskan oleh warga minang adalah kelangkaan tabung gas. Karena pedagang tabung gas sudah tidak lagi tampak batang hidungnya mengelilingi komplek pemukiman penduduk untuk menjajakan tabung gas dengan mobilmobil pick up atau kendaraaan roda dua. Sejauh pengamatan kami, distribusi sembako di kota Kairo sudah nampak mandeg di pasaran. Di Ibukota, para pedagang sudah banyak yang pulang kampung dan sebagian pedagang yang ada pun masih belum membuka pertokoan mereka. Tentu saja ini akan mendong-

krak harga melambung. Meskipun secara umum masih tidak terlalu jauh dari garis stabil. Tepat pukul 21.00 Waktu Kairo (Kamis, 3/2) sebanyak 63 orang warga minang take off dari Bandara Internasional Kairo untuk evakuasi gelombang kedua WNI di Mesir, 17 diantaranya balita. Rombongan ini mayoritas terdiri dari para mahasiswi yang berdomisili di luar asrama. Rombongan ini insya Allah bertolak dari Kairo pada pukul 21.00 Waktu Kairo menuju Indonesia melalui Jeddah. Direncanakan pesawat ini akan mendarat di Cengkareng pada hari Jum‘at (4/2) sekitar pukul 14.30 WIB. Untuk kemudian diistirahatkan sejenak di Jakarta , sebelum di sebar ke daerah masing-masing oleh pemerintah RI. Saat ini masyarakat Bundo Kanduang KMM Mesir yang

masih di Kairo terdiri dari 12 Bundo Kanduang di asrama Jam‘iyyah Syari‘yah, 4 di asrama Jam‘iyah Al Khairiyah Al Muqatam, dan 1 di asrama putri Al Azhar. Dan satu Bundo Kanduang, Meisyafitri masih tinggal di flat penduduk. Untuk mahasiswa yang laki-laki, masih menunggu perkembangan politik Mesir dan keputusan dari KBRI Kairo berkoordinasi dengan pemerintah RI di Jakarta. Sebelumnya pada hari Selasa lalu, warga minang yang sudah dievakuasi berjumlah 26 dewasa dan 19 orang balita. Selaku ketua KMM Mesir, dari Kairo saya berharap agar Pemda dan DPRD Sumbar menyambut mereka di Jakarta dan menfasilitasi untuk evakuasi lanjutan menuju Padang . Jangan sampai mereka terabaikan di negeri sendiri! Wassalam, Alnofiandri Dinar(Ketua KMM Mesir)

WNI Tuntut Evakuasi Total KAIRO, HALUAN—Belum ada kepastian dari pemerintah pusat, Masyarakat Indonesia di Mesir (Masisir) mendesak agar seluruh WNI dievakuasi total. Desakan tersebut mereka salurkan dalam sebuah group di Facebook yang

“Puisi Untuk Bapak Dubes Pak Fachir” Beras kami tinggal secangkir, Kami kawatir lidah kami semakin getir, Tidak tahukah kau kejadian semalam di-’Asyir, Demonstrasi di-Tahrir imbasnya sampai di ‘Asyir, Suara tembakan bersahutan, Warga mesir berkeliaran; berkejaran, Sembari berteriak dan membawa pentungan, Soal tembakan kami aman, Soal pangan kami tak karuan, Pak Fachir yang mutakhir, Bisul kami belum sembuh, Maag kami menyusul kambuh, Kepada yang terhormat Duta Besar Indonesia untuk Mesir Bapak A.M. Fachir, kami berharap evakuasi tidak setengah hati.” (Ditulis oleh Islamul Haq/dari offline yahoo.)

bertajuk “Mendesak Evakuasi Total Masisir”. Sebelumnya, Duta Besar RI A.M. Fachir telah menjelaskan bahwa untuk sementara ini, pesawat yang dipastikan akan mengevakuasi WNI di Mesir baru berjumlah tiga unit. Namun apakah seluruh WNI akan dievakuasi secara total atau tidak, masih belum ada kepastian. Fachir juga berdalih bahwa keputusan untuk mengevakuasi dan mengirimkan pesawat itu ada di pemerintah pusat. “Keputusan untuk mengirimkan pesawat itu ada di pusat, bukan di tangan saya,” tegas Fachir kepada tim evakuasi. Dilaporkan juga, beberapa staff KBRI Kairo juga sempat ditahan oleh pihak keamanan Mesir. Baru sekitar jam 7 pagi dapat dibebaskan. Persatuan Pelajar Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir juga

menghimbau kepada mahasiswa yang visanya sudah habis, agar tidak keluar rumah. Hal ini menyusul adanya informasi penangkapan yang dilakukan oleh aparat keamanan Mesir. Keluhan-keluhan mahasiswa mengenai kesulitan hidup di sini juga sudah mulai keluar. Bahkan ada yang menuliskan puisi untuk Duta Besar RI. Isinya sebagai berikut: Meski kondisi di Mesir semakin tidak menentu dan sudah dua gelombang evakusi diberangkatkan, beberapa mahasiswa masih ada yang memilih untuk tetap tinggal di sini dulu, melihat perkembangan kondisi Mesir. Mereka memilih untuk dievakuasi pada gelombang akhir saja. “Aku masih mau di sini dulu. Tempatku di Qattamiyah masih aman. Kalau pun mau

WARGA Negara Indonesia yang dievakuasi dari Mesir tiba di Terminal Haji, Bandara Soekarno Hatta

dievakuasi, aku milih kloter akhir aja,” tutur Mufti. Beberapa teman-teman memang masih banyak merasa aman-aman saja. Namun yang

menjadi kekhawatiran utama adalah persediaan logistik. Apalagi sampai sekarang transaksi pengambilan uang di ATM masih susah.(d/yho)


Ekonomi Bisnis

SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 5 RABIUL AWAL 1432 H

10 net

KURS TRANSAKSI BANK INDONESIA Mata Uang

Nilai

Kurs Jual

Kurs Beli

AUD EUR JPY SGD USD

1.00 1.00 100.00 1.00 1.00

9,171.65 12,544.53 11,120.38 7,116.38 9,062.00

9,076.08 12,418.15 11,005.89 7,040.18 8,972.00

Update Terakhir 34 Februari 2011

SRIWIJAYA AIR — Setelah sukses mengambil alih rute penerbangan Padang-Batam yang ditinggal Mandala, Sriwijaya kini melirik rute penerbangan jarak dekat seperti Pekanbaru, Bengkulu, Jambi dan ke Gunung Sitoli (Sumut)

Kupon Sukuk Ritel 8,15 Persen JAKARTA, HALUAN — Pemerintah memberikan kupon atau imbal hasil untuk sukuk ritel atau sukri seri SR003 sebesar 8,15%. Instrumen ini akan terbit pada 23 Februari 2011. Demikian disampaikan oleh Dirjen Pengelolaan Utang Kemenkeu Rahmat Waluyanto, Jumat (4/2). “Sukri SR003 bakal memiliki tenor 3 tahun dengan premi risiko yang relatif kecil karena kenaikan ekspektasi inflasi. Premi tersebut diberikan mengingat umumnya investor individu memegang Sukri sampai jatuh tempo,” tuturnya. Di tempat terpisah, Direktur Pembiayaan Syariah Dahlan Siamat mengatakan Sukri merupakan instrumen yang menguntungkan dan aman bagi masyarakat. “Imbal hasilnya lebih besar dibandingkan deposito. Kupon dibayar bulanan. likuid, aman karena 100% dijamin pemerintah. Jadi menurut saya tak ada alasan untuk tidak berinvestasi di Sukri seri SR003,” tukas Dahlan seperti dilansir detikfinance.com Seperti diketahui, Sukri SR003 akan mulai ditawarkan ke masyarakat mulai 7-18 Februari 2011. Selanjutkan akan lakukan penjatahan, kemudian dari order yang masuk, lalu lakukan bookbuilding. Minimal pembelian yang bisa dilakukan adalah Rp 5 juta. ( ita/*)

BI Rate Naik Jadi 6,75 Persen JAKARTA, HALUAN — Bank Indonesia (BI) akhirnya menaikkan tingkat BI Rate sebesar 25 bps menjadi 6,75% . Keputusan ini diambil akibat peningkatan inflasi yang dipicu oleh pergerakan harga pangan dunia yang tinggi. Demikian disampaikan oleh Kepala Biro Hubungan Masyarakat BI, Difi Ahmad Johansyah dalam siaran pers di Jakarta, Jumat (4/2). “Keputusan kenaikan BI Rate diambil sebagai langkah antisipatif untuk mengendalikan ekspektasi inflasi ke depan yang mulai meningkat,” jelas Difi seperti dilansir detikfinance.com Selain lewat BI Rate, BI juga akan menjaga tekanan inflasi lewat kebijakan nilai tukar dan pengendalian likuiditas. Dewan Gubernur BI meyakini inflasi di 2011 ini bisa dijaga di lecel 5% plus minus 1% dan 4,5% plus minus 1% di 2012. Selain itu, Dewan Gubernur BI juga menyatakan prospek ekonomi dunia terus membaik dan lebih tinggi. Perekonomian Indonesia di 2011 ini diprediksi bakal bertumbuh 6-6,5%. Pada triwulan I-2011 pertumbuhan ekonomi bakal mencapai 6,4%. ( ita/*)

Peredaran Uang Dikuasai Industri Besar PADANG, HALUAN — industri kecil yang jumlahnya hanya 0,1 persen dari total industry yang ada, peredaran uangnya mencapai 45 persen. Sedangkan jumlah industry 99,9 persen, peredaran uangnya hanya 55 persen. “Peredaran uang diindustri ternyata dikuasai oleh secuil industri besar dari pada industri kecil yang jumlahnya begitu banyak,” kata Susi Susanti Ketua Jurusan Fakultas Ekonomi Unand Padang pada Haluan, Jumat ( 4/1). Dikatakannya, sebuah lembaga sosial di Fakultas Teknik Industri (TI) Universitas Andalas (Unand) Padang, sedang merancang pola pengembangan industri menengah ke bawah di Sumbar. “Agar nantinya bisa menjadi industri besar dan menyaingi produk dari industri-indutri dari luar negeri. Harapannya industri dalam Negeri nantinya tidak hanya menjadi industri pengekspor bahan mentah. Tapi nantinya industri kecil dan menengah khususnya yang ada di Sumbar bisa menjadi industri pengekspor bahan jadi atau minimal bahan setengah jadi,” terangnya. Dikatakannya, jumlah industri besar di Sumbar sangat sedikit dibandingkan julah industri kecil di Sumbar.” Hal itulah yang menggerakkan hati kami untuk menyusun sebuah pola yang nantinya akan menyentuh pengusahapengusaha tingkat bawah,” katanya lagi. ( h/dfl)

TAHUN INI

Sriwijaya Buka Rute Penerbangan Jarak Pendek

PADANG, HALUAN — Sriwijaya Air terus mengepakkan sayapnya. Setelah sukses mengambil alih rute penerbangan Padang-Batam dan sebaliknya yang ditinggal Mandala Airline, operator penerbangan itu kini melirik rute penerbangan jarak dekat. Dan tentunya, masyarakat di daerah ini tak perlu lagi berlama-lama untuk sampai ke Pekanbaru, Bengkulu, Jambi dan ke Gunung Sitoli (Sumut). “Rute penerbangan jarak pendek ini akan kita realisasikan tahun ini juga. Pesawat yang kita gunakan jenis Embraerar buatan Brazil dengan lama penerbangan sekitar 30 menit hingga 40 menit. Saat ini kita sedang melakukan studi kelayakannya,” ujar District manager Sriwijaya Air Padang, Yudo kepada Haluan kemarin di ruang kerjanya. Terobosan baru ini beranjak dari pemikiran tingkat kunjungan ke Sumbar dan sebaliknya cukup tinggi. Perantau Minang sangat banyak yang berdomisili di propinsi-propinsi tetangga dan mereka punya kecendrungan suka pulang kampung. Bila mereka

ingin ke Padang, tak ada jalan lain selain lewat jalan darat. Sebab belum ada maskapai lain yang serius menggarap rute jarak dekat ini. Rute jarak dekat yang akan dilayani Sriwijaya Air diantaranya adalah Padang-Jambi, PadangGunung Sitoli, Padang-Pekanbaru dan Padang-Bengkulu. Pesawat jenis Embraerar produk Brazil, dengan kapasitas 70-80 kursi telah dipesan sebanyak 20 unit pesawat. Full Service Care Sementara untuk rute reguler, kata Yudo, Sriwiyaja Air juga akan menambah armada baru jenis Boeing 737-800 dengan kapasitas 180 kursi, disamping pesawat yang telah ada. Maskapai yang mengusung motto your flying partner ini, secara rutin kini melayani rute penerbangan rutin Padang-Jakarta, Padang-Medan dan Padang-Batam dengan pesawat jenis Boeing 737-300 dan Boeing 737-400. Rute Padang-Batam merupakan rute baru dan mulai dijelajahi sejak 16 Januari lalu. Hanya saja karena Sriwijaya Air tak sendiri

maka harga tiket tak semahal saat didominasi Mandala Air dulu. Harga tiket Padang-Batam cukup murah pada kisaran Rp300 ribuan. Di tengah ketatnya persaingan di dunia penerbangan, Sriwijaya Air tetap memegang teguh komitmen memberikan layanan optimal kepada pelanggannya. Setiap penumpang yang menempuh perjalanan cukup lama, diatas 2 jam akan diberikan sarapan pagi atau makan siang di pesawat. Sedangkan bagi mereka yang menghabiskan waktunya di perjalanan kurang dari 2 jam tetapi lebih dari 1 jam, pihak maskapai melayaninya dengan memberikan heavy snack, makan ringan yang mengenyangkan. Penumpang juga dimanjakan dengan menyediakan bacaan seperti majalah. Bila terjadi keterlambatan penerbangan, Sriwijaya Air juga memberikan pelayanan semaksimal mungkin. Kekecewaan penumpang itu hendaknya tidak membuatnya kapok. Apalagi keterlambatan itu disebabkan cuaca yang buruk. (h/vie)

BRI Genjot KPR

JAKARTA, HALUAN — PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) sedang menggenjot pengucuran Kredit Kepemilikan Rumah (KPR). Untuk itu BRI menggandeng 200 developer dan menawarkan bunga KPR murah di bawah 10%. Sekretaris Perusahaaan BRI Muhamad Ali mengatakan, sampai September 2010, BRI telah mengucurkan KPR sebesar Rp 7,5 triliun. “Meski kita pemain baru, Bank BRI optimis ke depan bisa bersaing dan proyeksi kami meningkat sebesar 40% di 2011,” jelas Ali dalam siaran persnya, Jumat (4/2). Untuk mendukung renca-

nanya menggenjot KPR, BRI menurut Ali seperti dilansir Detikfinance.com, mengandalkan produk KPR Extra dengan dua pilihan yaitu bunga 8% fix 2 tahun dan program lainnya yaitu suku bunga 9,75% fix 3 tahun dan CAP 11% di tahun ke-4 dan ke-5, dengan angsuran tetap selama lima tahun. Kemudian BRI juga memudahkan proses administrasi untuk mendapatkan KPR tersebut. Cukup menyertakan dokumen berupa fotokopi KTP, kartu keluarga, NPWP Pribadi, rekening koran tabungan atau giro (3 bulan terakhir atas nama pribadi atau pasangan nikah).

Lalu slip gaji asli/surat keterangan kerja sementara untuk pengusaha dan professional digantikan dengan fotokopi laporan keuangan dan rekapitulasi penghasilan per bulan. Bagi pengusaha ditambahkan pula fotokopi SIUP, TDP dan Akta Perusahaan, sedangkan bagi professional ditambahkan fotokopi legalitas praktik/Surat Izin Praktek yang masih berlaku. Hingga saat ini, KPR BRI telah bekerjasama dengan lebih dari 200 developer atau lebih dari 300 proyek perumahan di seluruh Indonesia. Developer besar yang sudah bekerjasama dengan KPR BRI antara lain Ciputra Group, Perumnas, Lippo Group, Agung Podomoro Group, dan Pakuwon Group. (ita/*)

Hari Ini, Sharp Gelar Japanesia Fair Road Show

HALUAN, PADANG — Hari ini, Sabtu ( 5/2), PT. Sharp Elektronics Indonesia mengadakan serangkaian acara yang bertajuk Sharp Japanesia Fair Road Show. Eksibisi akan dilaksanakan di SD Adabiah Jalan Perintis Kemerdekaan. Dengan kegiatan ini Sharp ingin mengajak konsumenya lebih mengenal lagi kekayaan seni budaya Indonesia dan mendekatkan konsumen kepada seni budaya Jepang. Sharp juga menunjukkan kepeduliannya kepada lingkungan dengan melakukan penanaman pohon di SD Ambacang Belakang Tangsi. “ Program kampanye Sharp ini digelar di empat kota besar lainya di Indonesia yaitu Medan, Pekanbaru, Denpasar dan Jakarta. Program kepedulian terhadap dunia seni budaya dan lingkungan tersebut adalah program CSR ( corporate social responbility) kami “ kata Dody Hidayat Branch Promotion PT. Sharp Elektronics Indonesia kepada Haluan. Dikatakanya, khusus untuk penanaman pohon, Sharp akan dilakukan di SD Ambacang Belakang Tangsi. Hal ini menandakan Sharp tidak semata peduli dengan perkembangan elektronik terbaru dan inovasi, namun sharp juga sangat memperhatikan lingkungan. terlebioh lagi kepada perkembangan Seni dan budaya di Indonesia. Eksibishi ini direncanakan dihadiri oleh kepada bagian CSR PT Sharp Elektronik Indonesia Jakarta dan undangan dari Pemda Setempat. Melalui kesempatan ini Sharp juga akan menghadirkan produk-produk elektronik terkni dan terdepan dari sharp. Sharp Japanesia Fair road Show menggabungkan kegiatan Brand activation dan program CSR. Ditambahkan Dody, program acara Road Show ini akan dimulai pada pukul 08.00 sampai selesai di SD Adabiah. “ Kami ingin menjadikan Sharp lebih dekat kepada konsumen, tidak saja dengan produk-produk andalan kami, juga dengan program CSR yang rutin kami lakukan, termasuk di kota Bingkuang ini, “ ujarnya. (h/ita)

Target Penjualan Viar 120 Ribu Unit pada 2011

MESIR BERGOLAK

PADANG, HALUAN — Kendati Mesir tengah bergolak, namun Martabak Mesir tetap laris manis diburu pembeli. Bahkan pada hari libur, kedai makanan dengan bahan utama dari daging ini terlihat ramai pengunjung. Sebab Martabak Mesir sama sekali tak ada

Martabak Mesir Tetap Laris

kaitannya dengan salah satu negeri di tanah Arab itu. Hanya suatu kebetulan nama martabak ini disangkut pautkan dengan Mesir. Masyarakat di daerah lain lebih mengenalnya dengan nama martabak telor. Hanya saja bedanya, martabak telor dimakan dengan menam-

Devie

MARTABAK MESIR - Di tengah gejolak negara Mesir, martabak mesir di Padang tetap laris manis

bahkan kuah kari kambing atau sejenisnya, sedangkan martabak mesir dihidangkan dengan kuah kecap rasa manis dan asam. Seperti yang terlihat petang kemarin di kedai martabak mesir di kawasan Siteba Padang. Hujan baru saja reda dan udara tentunya cukup dingin. Sejumlah orang terlihat antri menanti pesanan martabak mesir. Di sore yang dingin itu, hidangan martabak mesir menjadi pilihan yang tepat bagi keluarga atau kelompok anak muda sambil menanti masuknya waktu magrib. Pemilik kedai, Nina kepada Haluan kemarin menyebutkan, seperti hari yang lain, tingkat kunjungan ke kedainya tetap seperti biasa. Tidak ada penurunan pesanan martabak mesir walau Mesir sendiri kini dilanda kesuruhan. Ditanya tentang asal mula nama martabak mesir, Nina mengaku tidak tahu persis asal muasal nama martabak mesir

itu. Yang dia tahu, sang ayah dulunya merupakan karyawan Bofet Kubang di Jalan M. Yamin Padang. Setelah bisa mandiri, lalu membuka kedai sendiri di kawasan Siteba Padang. Kini sang ayah telah tiada, dan Nina melanjutkan usaha orang tuanya. Menurut Nina yang sudah berjualan sejak 32 tahun lalu ini, martabak mesir itu hanya sebuah nama saja. Sebagian orang juga menyebut martabak mesir ini dengan martabak kubang, karena identik dengan pemilik warungnya. Sebab pada umumnya para pedagang martabak mesir ini adalah orang Kubang, Kabupaten Limapuluh Kota. “Saya tidak tahu asal mula nama martabak mesir ini. Saya kira hanya kebetulan saja. Namun belakangan ini orang sering pula menyebutnya martabak kubang. Kalau nama ini identik dengan pedagangnya yang umumnya berasal dari

Kubang,” katanya. Nina juga berasal dari Kubang. Dia melanjutkan usaha orang tuanya berdagang martabak mesir. Seluruh anaknya yang berjumlah 9 orang turut membantunya. Meski sudah menjadi mahasiswa, namun anak-anak Nina tak pernah merasa canggung. Salah satunya Riko yang petang itu sedang sibuk membuat martabak mesir. Dengan cekatan, tangan Riko memasukkan aneka macam bawang ke dalam mangkok adonan martabaknya. Lalu dimasukkan pula segumpal daging cincang dan telur. Selesai diaduk, Riko mengambil segumpal adonan tepung untuk dijadikan kulit. Tangannya menari-nari kian kemari melayangkan kulit martabak agar pipih. Tak lama kemudian, campuran adonan daging, aneka bawang dicampur telur diletakkan di atas kulit. Selesai ditutup, diletakkan di penggorengan berbentuk wadah yang datar. (vie)

JAKARTA, HALUAN — PT Triangle Motorindo selaku produsen motor “Viar” menargetkan penjualan pada tahun 2011 mencapai 120 ribu unit. Jumlah itu meningkat 24 persen dibanding penjualan tahun 2010 yang hanya sebanyak 96.807 unit. General Manager Penjualan dan Pemasaran PT Triangle Motorindo, Akhmad Zafitra Dalie, mengatakan kontribusi terbesar dari penjualan motor bebek sekitar 74 persen. “lalu sisanya dari jenis motor niaga (roda tiga), sport dan skutermatik (skutik),” katanya. Penjualan produk Viar secara nasional saat ini menempati posisi keempat setelah Honda, Yamaha dan Suzuki. Dengan pangsa pasar Viar baru sekitar 1,3 persennya dari total penjualan sepeda motor pada tahun 2010 yang mencapai sekitar 7,49 juta unit. Guna mengejar pertumbuhan penjualan, Triangle Motorindo merilis ulang motor skutik “Vior 125” yang tahun 2010 mendapat respon positif dari pasar. Untuk menjaga kualitas produksi, PT Triangle Motorindo juga telah mendapat standarisasi dari lembaga riset pemerintah (BPPT) terkait standar ketahanan mesin dan standar uji emisi Euro 2000. “Penjualan motor Viar ditargetkan bisa mencapai 1,6 juta unit dalam lima tahun ke depan. Sementara kapasitas produksi pabrik yang ada saat ini baru sekitar 20.000 unit motor per bulan,” ujar Dalie. Saat ini, dikatakannya Triangle Motorindo sedang menyelesaikan pembangunan pabrik baru di Semarang yang diproyeksikan memiliki kapasitas produksi 40.000-60.000 unit per bulan dengan nilai investasi mencapai 20 juta dolar AS. (h/ita/*)


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 5 RABIUL AWAL 1432 H

11

Mubarak Serahkan ........................................ dari Hal.1 Hosni Mubarak menjadi wakil presiden setelah demonstrasi marak di Kairo. Mubarak dilaporkan bersedia mundur tapi mengkhawatirkan kekacauan di negeri yang dipimpinnya hampir 30 tahun terakhir. Dunia sedang menunggu perkembangan beberapa jam ke depan untuk menjawab pertanyaan, “Inikah Hari Terakhir Husni Mubarak?” menyerahkan kekuasaan kepada Dewan Konstitusional yang beranggotakan tiga orang,” demikian BBC News tadi malam. Hari Kemenangan Jumat petang kemarin (tadi malam), Tahrir Square (yang berarti lapangan kemerdekaan), pusat Kairo, kembali menjadi saksi protes besarbesaran yang menginginkan Presiden Hosni Mubarak mengakhiri 30 tahun kepemimpinannya. Rakyat menyebutnya Day of Departure, yang serlangsung setelah shalat Jumat. Penyelenggara unjuk rasa meminta rakyat dari seluruh penjuru negeri untuk beranjak menuju Tahrir Square. Tahrir merupakan jantung Kairo dimana terdapat gedung parlemen dan televisi nasional. Kemarin puluhan ribu rakyat Mesir berdoa di Tahrir Square. Mereka melakukan salat Jumat bersama, dan berdoa Presiden Hosni Mubarak bersedia mundur dari jabatannya hari ini. “Kami ingin pimpinan rezim (Mubarak) mundur dari jabatannya,” teriak para pengunjuk rasa usai salat Jumat, seperti dikutip Reuters, Jumat (4/2/2011). Massa pun tampak terus berdatangan ke Tahrir Square usai shalat Jumat. Mereka meneriakan “Allahu Akbar” seraya menuntut Presiden Mubarak untuk meletakkan jabatannya. Pengunjuk rasa sendiri datang dari berbagai kelompok masyarakat dan agama yang berbeda. Mereka bersatu demi tujuan yang sama yakni menuntut agar Mubarak turun dari jabatan yang telah ia emban selama 30 tahun. “Hari ini adalah hari terakhir (untuk Mubarak turun),” teriak para pengunjuk rasa. Sebelumnya, sebuah kunjungan kejutan dilakukan oleh Menteri Pertahanan Mohamed Hussein Tantawi bersama para komandan militer, ke pusat kota tersebut. PM baru Mesir Ahmed Shafiq menyatakan Tantawi tak seharusnya menghalangi unjuk rasa damai. Hal tersebut dinilai sebagai sebuah skenario untuk transisi

kekuasaan. serta permintaan militer Mesir yang tak ingin ada kekerasan. Militer Mesir telah berjanji tidak akan menembaki demonstran. Komitmen itu disampaikan Panglima Angkatan Bersenjata Mesir dalam pembicaraan telepon dengan Panglima Militer Amerika Serikat Laksamana Mike Mullen. Kedatangan Menhan Hussein Tantawi di tengah-tengah massa antiMubarak ditanggapi beragam para pengunjuk rasa. Sebagian menyambut baik dan mengatakan kepada Hussein bahwa mereka adalah anakanak kebebasan. Namun sebagian lain meneriaki Hussein sebagai antek Mubarak. Massa bahkan mengusir Hussein dari lapangan Tahrir. Ingin Turun Terhormat Sebelumnya, Perdana Menteri baru Mesir, Ahmed Shafiq, menyatakan Presiden Hosni Mubarak akan turun, tapi dengan terhormat. Bukan ‘sekarang’, sebagaimana permintaan AS dan Barat. “Mubarak akan meninggalkan jabatannya, tapi dengan penuh hormat. Ia memang akan turun beberapa bulan lagi, jadi tak perlu mengeluarkan kata perintah,” ujarnya. Komentar ini merupakan tanggapan atas perkataan Presiden Barack Obama, bahwa Mesir harus mengadakan transisi sekarang juga. Pernyataan tersebut terkait kerusuhan akibat unjuk rasa yang kian memanas dan menelan korban. Shafiq meminta maaf atas kerusuhan yang terus menelan korban. “Akan ada penyelidikan mengenai hal ini,” ujar PM yang dipilih setelah Mubarak membubarkan pemerintah itu. Tekanan dari negara-negara Barat agar Presiden Mesir Hosni Mubarak segera turun dari jabatannya makin besar setelah korban terus berjatuhan dalam bentrokan antara kelompok penentang dan pendukung Mubarak, Kamis lalu. Lima pemimpin negara Eropa, yakni Inggris, Perancis, Jerman, Italia, dan Spanyol, mengeluarkan pernyataan bersama untuk mengutuk kekerasan yang terjadi di Mesir. “Kami mengutuk semua pihak yang menggunakan dan mendorong terjadinya kekerasan, yang hanya akan memperburuk krisis politik Mesir,” demikian bunyi pernyataan bersama, yang dirilis Kantor Kepresidenan Perancis di Paris. Kelima pemimpin negara-negara utama di Eropa itu juga mendesak agar peralihan kekuasaan segera

dilakukan di Mesir. “Hanya peralihan yang cepat dan tertib menuju pemerintahan yang lebih representatif yang memungkinkan Mesir menghadapi berbagai tantangan ini. Peralihan ini harus dimulai sekarang,” kata pernyataan itu, yang juga menyebut “tidak bisa menerima” aksi kekerasan terhadap wartawan. Pernyataan lima pemimpin Eropa ini memperkuat pernyataan Presiden AS Barack Obama yang mendesak peralihan kekuasaan harus segera dilakukan. Berbicara melalui telepon dengan Mubarak, Obama mengatakan bahwa peralihan kekuasaan yang tertib harus benar-benar bermakna, berlangsung secara damai, dan harus dimulai saat ini. “Sekarang berarti sekarang,” ujar Juru Bicara Gedung Putih Robert Gibbs, sambil mengulang ancaman bahwa kontinuitas bantuan dari AS bergantung pada respons Pemerintah Mesir terhadap krisis saat ini. Senator John McCain dari Partai Republik, yang menjadi rival Obama dalam pemilu presiden AS, 2008, mendesak agar AS berbuat lebih untuk menegakkan demokrasi di Timur Tengah. Menurut McCain, “saatnya sudah tiba” bagi Mubarak untuk memulai transisi kekuasaan. Korban berjatuhan Kepala Kantor Komisi Tinggi PBB Urusan Hak Asasi Manusia (OHCHR) Navi Pillay mengatakan, korban tewas sejak demonstrasi antipemerintah terjadi di seluruh Mesir, pekan lalu, bisa mencapai 300 orang. Sekretaris Jenderal PBB Ban Kimoon mendesak semua pihak di Mesir untuk menahan diri dan menjauhi kekerasan. Ban juga mengingatkan pentingnya transisi kekuasaan secara damai. “Saya mendesak semua pihak untuk memulai proses (peralihan kekuasaan) tanpa ditunda-tunda lagi. Kita tidak boleh meremehkan bahaya (merambatnya) instabilitas ini ke seluruh Timur Tengah,” kata Ban dalam konferensi pers di London, Inggris, kemarin Seorang pejabat tinggi Pemerintah Mesir, yang dekat dengan Mubarak, berkomentar, desakan negara-negara Barat, terutama dari AS, itu kontradiktif. Di satu sisi AS ingin Mubarak melakukan peralihan kekuasaan secara tertib dan bertahap, tetapi di sisi lain mereka ingin Mubarak segera lengser. (h/ant/bbc/hc)

Katupek Pitalah.............................................. dari Hal.1 Yang datang mencari katupek pitalah ke pasar Pitalah selain masyarakat sekitar, ada juga pejabat dari kota lain. Mereka sengaja datang sekadar makan katupek. Sepiring isi satu buah ketupat dijual seharga Rp 5 ribu. Itu sudah cukup menahan lapar perut. Buk Ani warga Bungo Tanjung Batipuh pedagang katupek pitalah sudah menggalas ketupat sejak tahun 1943, waktu. Itu Indonesia masih di jajah Jepang. “ Saya masa itu sudah duduk di kelas 3 sekolah rakyat dan sudah membantu ibu menggalas katupek. Hingga kini galeh ibu saya

terus saya geluti “ kata buk Ani kepada Haluan . Disamping berjualan katupek di pasar Pitalah setiap hari Minggu, buk Ani juga berdagang katupek dari pasar ke pasar. Hari Jumat di pasar Padangpanjang, hari Senin di Simabur Batusangkar. Di pasar Pitalah, kata buk Ani, sekurangnya habis terjual 1500 s.d 2000 buah katupek sehari. Dan di Padangpanjang juga laku sekitar 2000 buah. Ada yang makan katupek di bangku bangku samping dagangannya. Ada pula yang membungkus untuk dibawa pulang. Buk Ani membawa galehnya

dengan bus langganan. Jam 5 pagi sudah bersangkat dari rumah. Gulainya di bawa dengan kaleng roti dan di letakkan di tenda mobil. Buk Ani mempekerjakan 6 karyawan untuk membuat sarang ketupat dan memasak gulai. Katupek Bu Any sangat laris dan sudah terkenal. Tak heran jika banyak langganan berulang kali datang mencari katupeknya . Dari hasil usaha ini, buk Ani bisa menyekolahkan anak anaknya sampai di perguruan tinggi. Empat orang diantaranya sudah sarjana dan bekerja. (h/one)

Kepala Daerah Korupsi untuk Kembalikan Modal

JAKARTA, HALUAN — Banyaknya kepala daerah terseret melakukan tindak pidana korupsi tidak terlepas dari sistem pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang berbiaya tinggi. Akibat biaya tinggi itu, maka pada saat menjadi kepala daerah berusaha untuk mengembalikan modal yang sudah dikeluarkan saat Pilkada. Demikian dikatakan Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Djohermansyah Djohan dalam Talkshow DPD RI Perspektif Indonesia bertema “Karut-marut Pilkada dan Korupsi di Daerah”, di Pressroom DPD RI, Jumat (4/2). Setidaknya menurut Djohermansyah, ada dua hal yang menyebabkan karut- marutnya penyelenggaraan Pilkada, yaitu persoalan perundang-undangan yang terlalu maju dan implementasi dari UU tersebut. Guru besar Institut Ilmu Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) itu menilai, perundang-undangan yang

ada terlalu maju dibandingkan dengan pergerakan unsur lainnya yang mengiringi pemilihan kepala daerah. “Pemilihan sebelumnya saja yang tidak langsung masih belum mapan, kini timbul pemilihan dengan cara langsung. Sementara itu, rakyat belum siap dengan pemilihan langsung, partai politik terutama aktornya belum memadai kemampuan politiknya, kapasitas profesionalisme penyelenggara pemilu juga belum cukup,” kata Djohermansyah. Terkait implementasi, lanjut Djohermansyah, meski UU sudah melangkah lebih maju dari kesiapan, tapi dalam pelaksanaannya masih terkendala oleh banyak masalah, di antaranya pemilih yang belum dewasa sehingga belum menjadi pemilih yang rasional, tidak memilih secara obyektif sesuai kebutuhan bahwa yang dipilih akan membawa kemajuan pada daerahnya dan memilih orang yang salah. Dua penyebab tersebut dilengkapi

juga dengan unsur lainnya. Seperti ketidaknetralan penyelenggaraan pemilu di tempat-tempat tertentu, KPUD-KPUD tidak netral/memihak, hingga aktor-aktor politik yang menyewakan kendaraan politik. “Seharusnya mereka yang menghimpun dana untuk calon yang diusung, bukan justru para aktor itu meminta dana dari calon yang diusung,” katanya. Kondisi-kondisi tersebut kata Djohermansyah, tidak pelak lagi membawa efek negatif. “Korupsi menjadi salah satu penyebab unggulan. Ini karena para calon tersebut harus mengembalikan modal pemilihan yang tinggi,” ujar Djohermansyah. Untuk mengembalikan modal tersebut, kata Djohermansyah, kepala daerah kerap melakukan tekanan kekuasaan, memberikan perizinanperizinan untuk mendapatkan uang, pengadaan tender-tender, hingga memungut dana dari pegawai yang baru mau masuk bekerja. (h/sam)

“Saya Takut .................................................... dari Hal.1 Maidialis jelas khawatir, lima orang keluarga besarnya berada di Mesir. Adeka bersama istri dan anaknya (Yona Ronanda dan Rizkana Mushida), adik dan keponakan Huzaifah dan Neneng Atrida. Ketika keluarga besarnya kembali berkumpul, senyum terus mengembang di wajah Mardialis. “Saya takut tidak bertemu lagi dengan anak-anak,” ujarnya. Tetangga pun berdatangan. Mereka menyalami dan terus berucap Alhamdulillah. Adeka adalah mahasiswa di Universitas Al Azhar Kairo angkatan 2006. Ia bersama istrinya tinggal Nasser City. Di Al Azhar, ia belajar Dasar-dasar Islam. Konflik yang menderu Mesir, membuat warga asing di sana merasa tidak aman. Pemerintah Indonesia

menarik pulang untuk keselamatan warga. Menurut Ade, hingga kini, khusus untuk masyarakat Minang, belum ada korban jiwa. Ongkos kepulangan, sepenuhnya ditanggung pemerintah RI. Ia dibawa oleh pesawat Garuda dari Mesir. Setelah diinapkan sehari di Asrama Haji, kepulangan menggunakan pesawat Lion Air. Adeka sebenarnya tidak ingin pulang. Kuliahnya tinggal menyelesaikan enam mata kuliah lagi. “Di Al Azhar, tidak ada skripsi. Selesai semua mata kuliah, bisa langsung wisuda,” ujarnya. Total beban Sistem Kredit Semester (SKS) yang harus diselesaikan 14 mata kuliah per tahun. Meski telah berada di kampung halaman, satu kaki Adeka seperti berada di Mesir. Sangat sayang, karena

konflik tersebut, ia tak dapat menyelesaikan kuliahnya. Al Ikhlas, alumni Al Azhar 2007 yang datang bertamu ke rumah Adeka Jumat siang itu menyebutkan, sebenarnya, warga Mesir sangat ramah terhadap tamu, terutama yang menuntut ilmu. Menurutnya, selama tujuh tahun berada di Mesir, tak pernah mendapat gangguang berarti dari penduduk setempat. “Namun, konflik kali ini, sepertinya beda. Tentu keselamatan mesti dipertimbangkan,” ujarnya. Yang membuat Adeka lebih kuatir, ia tidak bisa memprediksi konflik di Mesir, berlangsung sampai kapan. Ia juga tidak tahu, sampai sekarang, kapan bisa kembali lagi ke Al Azhar menyelesaikan kuliahnya. (h/rud/adk)

People Power................................................... dari Hal.1 Namun harus diakui bahwa menggerakkan people power perkara tidak gampang, hanya bisa dilakukan jika mayoritas rakyat tertekan dan terhambat untuk mendapatkan hak-hak mereka sebagai warga negara dan muncul kejenuhan terhadap pimpinan yang terlalu lama berkuasa serta adanya tokoh penggerak yang betul-betul teruji ketokohannya. Diantara hak-hak yang selalu menjadi tuntutan rakyat terhadap rezim berkuasa adalah hak berdemokrasi, hak mendapatkan pelayanan ekonomi dan sosial serta hak mendapatkan keadilan hukum. Sebagai pengalaman sejarah, pada rezim Orde Baru pimpinan Soeharto, hak-hak rakyat tersebut mendapat pengkebirian luar biasa. Dalam hal demokrasi rakyat diharuskan “yes man”, harus menyetujui apa yan dikatakan penguasa, lembaga-lembaga negara di bawah kendali presiden, sementara pelayanan dan keadilan hanya dinikmati oleh orang tertentu yang termasuk dinasti dan kroni penguasa. Hal itulah sebenarnya yang memunculkan jargon Korupsi, Kolusi dan Nepotisme(KKN). Tetapi semua itu berpuncak kepada sikap pimpinan yang otoriter

yang menganggap dirinya memiliki bangunan kekuasaan yang kokoh yang bakal tidak dapat ditumbangkan oleh siapapun, apalagi bangunan kekuasaan itu disangga pula oleh kekuatan militer secara struktural. Sekarang, memasuki tahun ke 13 pasca people power dan era reformasi, item-item negatif dalam sejarah Orde Baru itu belum terkikis tuntas, masih banyak hak-hak rakyat yang belum terakomodir secara baik. Okelah! Dalam berdemokrasi kita mengalami kemajuan cukup pesat, kran kebebasan dibuka semakin lebar, bahkan kebebaan itu kadang dimanfaatkan secara bablas oleh kelompok tertentu, tetapi rakyat kebanyakan masih sulit mendapatkan pelayanan yang fair dan masih terdera oleh perasaan ketidakadilan. Betapa tidak, rakyat kecil terutama kelompok petani, nelayan, pedagang asongan dan buruh belum mendapatkan pelayanan berusaha dan mendapatkan fasilitas sosial yang memadai sehingga mereka belum terbebas dari pergelutan dengan kemiskinan dan keterbelakangan. Sementara rasa ketidakadilan “menyanak-nyanak” di dada rakyat akibat proses hukum yang tebang pilih dan tidak berlaku secara umum.

Di kalangan elite korupsi masih saja menggurita. Tak terkecuali, gubernur, mantan menteri, anggota DPR, polisi, jaksa, hakim, pengacara, pendidik, toh kiai haji juga ikut-ikutan korupsi. Sementara penanganan hukum terhadap orang-orang penting itu terkesan “berele-ele”. Kadang diinterevensi pula oleh kekuatan politik. Tak seperti penanganan hukum yang lugas dan tuntas terhadap Nenek Minah yang mencuri 3 buah kakao. Bahkan koruptor juga bisa cepatcepat keluar tahanan dengan pemberian remisi beralasan mereka berkelakuan baik selama di penjara, walaupun koruptor itu masih menyogok petugas dalam tahanan, seperti yang dilakukan Artalyta Suryani. Ada kasus yang mengapung melibatkan orang elite cukup diselesaikan dengan bantahan bahwa hal tidak benar, bukan diselesaikan dengan sebuah penyelidikan dan penyidikan. Nah di era reformasi yang telah memasuki tahun ke-13 ini yang menjadi persoalan utama bagi rakyat adalah keterhambatan mendapatkan hak pelayanan ekonomi dan sosial serta rasa ketidakadilan hukum. Hal itulah yang masih berpotensi sebagai pemicu people power jilid II***

terakhir perbaikan kualitas lingkungan hidup. Untuk program prioritas, gubernur melihat pengamalan agama, ABS-SBK dalam kehidupan masyarakat sebagai prioritas pertama. Reformasi birokrasi menjadi prioritas kedua, dengan menargetkan audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), dari discleamer menjadi Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Prioritas ketiga terfokus pada peningkatan pemerataan dan kualitas pendidikan. Pemerataan pendidikan ini ditandai dengan Angka Partisipasi Murni (APM) SD/MI/SDLB/paket A dari 99,85 persen pada tahun 2009, menjadi 100 persen tahun 2015. APM SMP/MTsN/SMPLB/ paket B menjadi 85 persen, dari 78,56 persen di tahun 2009. APM SMA/ MA/SMK/SMALB/paket C menjadi 80 persen, dari 62,13 tahun 2009. Kesehatan menjadi prioritas keempat gubernur. Peningkatan derajat kesehatan masyarakat ini ditandai dengan meningkatnya angka harapan hidup, dari 70,40 persen pertahun, menjadi 72,56 persen tahun 2015. Angka kematian ibu yang 208 per 100.000 KH menjadi 181,60 per 100.000 KH di tahun 2015. Sementara angka kematian bayi menjadi 14,00 per 1000 KH, dari 26,00 per 1000 KH. Sedangkan angka gizi kurang (BB/ TB) bakal diturunkan gubernur

menjadi 6,6 persen, dari 10,5 persen. Sektor pertani dilirik gubernur pada urutan kelima. peningkatan pada sektor ini ditandai dengan berkembangnya kawasan sentra pertanian menjadi 111 kawasan di tahun 2015. Sentra kawasan ini meliputi pangan, holtikultura, perkebunan, perikanan. Dilakukan peningkatan jumlah petani yang memiliki sapi, dari 180.236 KK menjadi 250.000 KK. untuk perkebunan dilakukan peningkatan lahan kakao menjadi 139.000 ha tahun 2015, dari 82.000 ha. Produksi daging juga dinaikan menjadi 88.922 ton tiap tahun, dari 51.996 ton tahun 2009. Pada perikanan budidaya juga meningkat menjadi 386.700 ton, dari 84.864 ton tahun 2009. Ikan tangkap juga meningkat menjadi 261.900, dari199.985 ton tahun 2009. Produksi jagung juga meningkat menjadi 629.618 ton tahun 2015, dari 404.816 ton di tahun 2009. Sementara produksi pada meningkat menjadi 2.884.827 ton, dari 2.104.469 ton tahun 2009. Masalah industri dan perdagangan menjadi perioritas keenam, dengan menargetkan jumlah industri pengolahan meningkat menjadi 30 perusahaan, peningkat nilai investasi industri pengolahan sebesar 29,93 persen, meningkatnya nilai produksi menjadi 9,39 persen, dari 5,63 persen, koperasi berkualitas juga meningkat sebanyak 60 unit, tahun 2015.

Sektor wisata dan budaya menjadi perioritas ketujuh. Dengan 10 destinasi wisata daerah, gubernur menargetkan peningkatan jumlah kunjungan luar negeri sebesar 50 persen. Perioritas kedepelan, tertuju pada pengentasan kemiskinan dan pengangguran. Gubernur menargetkan penurunan tingkat kemiskinan menjadi 7,5 persen, dari 9,5 prsen, pengangguran turun menjadi 5,65 persen dari 6,95 persen. Infrastruktur sebagai penunjang ekonomi menjadi kesembilan. sektor ini ditandai dengan pemantapan jalan provinsi, dari 83,32 persen menjadi 87,52 persen, irigasi meningkat menjadi 42,5 persen dari 31,15 persen di tahun 2009.rasio elektrifikasi juga meningkat menjadi 78,43 persen, dari 64,93 persen tahun 2009. “Perioritas terakhir tertuju pada penanggulangan bencana alam dan pelestarian lingkungan,” kata gubernur, dalam rapat paripurna DPRD Sumbar. Sementara wakil ketua DPRD Sumbar Leonardy Harmainy mengatakan, sebagai acuan pelaksanaan program pemerintah daerah, RPJMD mesti dilaksanakan secepatnya. “Walau agak terlambat, hendaknya pembahasan RPJMD dapat mengakomodir kondisi kekinian. Tentunya dengan tetap mengacu pada RPJP dan RTRW,” katanya. (h/rud)

Mahasiswa Minang ........................................ dari Hal.1 Gubernur Usulkan ......................................... dari Hal.1 Gubernur Sumbar Irwan Prayitno mengatakan mahasiswa Minang di Mesir tidak akan dipulangkan semuanya ke tanah air. Mereka yang dievakuasi, diutamakan perempuan dan anak-anak. untuk mahasiswa tetap bertahan, karena mereka aman di asrama mahasiswa. "Bagi mahasiswa yang masih muda, dan masih kuat, untuk apa pulang. Karena situasi di asrama masih aman, dan jauh dari pusat konflik," katanya, Jumat (4/2) di kantor DPRD Sumbar. Soal evakuasi keluarga mahasiswa, dan anak-anak, katanya sepenuhnya tanggungjawab kementrian luar negeri. Ketika ditanyakan upaya pemprov untuk memfasilitasi keluarga mahasiswa supaya sampai di Padang. Kata gubernur, harus melalui permintaan resmi, dari mahasiswa Minang. "Untuk pulang ke Padang, yang bersangkutan harus mengajukan surat resmi, tidak bisa melalui email. Sebab dana yang dipakai untuk pemulangan mereka, adalah dana APBD, bukan dana pribadi dari gubernur," katanya. Sampai saat ini masih terdapat mahasiswa Minang di Mesir, jumlahnya sebanyak 380 orang. Beberapa keluarga mahasiswa sudah dievakuasi, dan evakuasi tahap I sudah memu-

langkan 39 orang keluarga asal Sumbar. Sedangkan evakuasi tahap II, Kamis malam (3/2) juga sudah diberangkatkan sebanyak 54 orang mahasiswa. "Mereka yang diberangkatkan, sebagian besar perempuan, dan anakanak. Mereka juga tinggal di luar asrama. Sedangkan mahasiswa yang tinggal di asrama, tetap tinggal. Karena asrama cukup aman, dan penjaga asramanya juga ada," kata Ketua Kesepatakan Mahasiswa Minang (KMM) Alnof, via telepon. Tahap II Menurut Ketua Tim Evakuasi WNI Hassan Wirajuda, 421 WNI yang kembali dari Mesir kemarin terdiri atas 340 orang dewasa dan selebihnya adalah anak-anak. Sebagian besar dari mereka adalah mahasiswa serta pekerja yang berada di Kota Alexandria, sekitar 120 km dari Kairo. Evakuasi WNI tersebut merupakan tahap kedua dan pihaknya mempersiapkan pemulangan untuk tahap ketiga sebanyak 800 warga yang direncanakan tiba Sabtu (5/2). Warga Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, serta Banten dipulangkan dengan menggunakan bus yang telah disediakan pemerintah. "Bagi warga dari luar Jawa pemerintah telah menyiapkan kepulangan menggunakan pesawat terbang," kata

mantan Menteri Luar Negeri itu. Dirut PT Garuda Indonesia, Emirsyah Satar mengatakan, keterlibatan maskapai ini dalam proses evakuasi WNI merupakan bentuk partisipasi perusahaan milik negara ini. "Memang selain Garuda ada maskapai lain yang diminta pemerintah untuk memulangkan WNI, tapi sampai saat ini baru Garuda yang bisa melakukan. Ini bentuk komitmen kami," kata Emirsyah ditemui pada pameran Garuda International Islamic Expo ke-6. Sebelumnya, saat raker dengan Komisi I DPR Menlu Marty Natalegawa menjelaskan bahwa ada dua hal mendasar yang dilakukan pemerintah dalam proses penanganan WNI di Mesir, yakni menjamin keamanan, keselamatan, kebutuhan logistik serta memfasilitasi evakuasi WNI. Menlu menegaskan, prioritas pemerintah adalah penyelamatan WNI. Dalam pendataan di KBRI terdapat 6,149 WNI yang terdiri atas 4.297 mahasiswa, 1.002 TKI, dan sisanya di luar itu. Untuk mempercepat langkah evakuasi, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga membentuk Satuan Tugas (Satgas) WNI di Mesir yang dipimpin Mantan Menteri Luar Negeri dan Duta Besar Indonesia di Mesir Hasan Wirajuda. (h/ks/rud)


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Feature

MESIR PENUH PESONA MESIR makin terkenal. Pergolakan politik yang terjadi di negara ini membuat mata dunia tertuju kepada Mesir. Negara yang kini dipimpin Hosni Mubarak yang sedang berkecamuk itu memiliki banyak nilai sejarah. Tanah Sungai Nil, misalnya, memiliki salah satu peradaban paling kuno dan terbesar dalam sejarah umat manusia. Orang-orang yang tinggal di sana ribuan tahun yang lalu telah meninggalkan warisan yang menakjubkan di balik seni, arsitektur dan sastra. Mungkin fitur yang membedakan tunggal terbesar Mesir adalah sungai Nil yang besar. Mengalir melalui seluruh panjang tanah dan merupakan satu-satunya sungai di dunia mengalir dari selatan ke utara. Sebuah pesiar Nil sebuah kapal luar negeri / felucca dapat menjadi pengalaman perjalanan yang paling menarik dan santai

Anda pernah miliki. Mistik, daya tarik dan keindahan Kairo menarik ribuan wisatawan ke Mesir setiap tahun. Museum of Antiquities Mesir rumah koleksi besar peninggalan dan artefak dari hampir setiap periode Mesir kuno. Islam Kairo, sebuah kuartal abad pertengahan tua akan membawa Anda kembali enam atau tujuh abad. Beberapa Islam Kairo menyoroti termasuk salah satu masjid terbesar di dunia, abad ke-9 Masjid Ibnu Tulun, makam Imam abu-

Syafi’i, salah satu orang kudus Islam Terbesar dan Benteng, yang mengesankan benteng abad pertengahan yang kursi kekuasaan Mesir selama 700 tahun. Kota Benteng Babel, kota Roma, mendominasi bagian selatan kota. Dikembangkan sebagai pembangkit tenaga listrik Kristen asli, tanda yang membedakan adalah Museum Koptik yang menampilkan beberapa abad pertengahan gereja dan pameran yang mencakup era Kristen Mesir antara 300 dan 1000 Masehi. Tersebar di beberapa kilometer di pinggiran Kairo, adalah piramida. Selama berabad-abad, jutaan orang di seluruh dunia telah terpesona oleh misteri, yang mengelilingi mereka. Piramida Agung Giza adalah salah satu dari Tujuh Keajaiban Dunia Kuno. Ini “Pi-

ramida Agung� telah selamat dari naik turunnya berbagai dinasti dan penakluk. Sphinx dan piramida dan kuil yang lebih kecil lainnya dapat dilihat di daerah yang sama, The arsitektur monumental yang megah membuat Luxor salah satu tujuan wisata terbesar Mesir. Kuil Luxor dan Kuil Karnack adalah dua situs yang paling bersejarah dari kota kuno tapi terawat baik. Dari candi lain di kota Hatesphut Temple, Edfu dan Kam Ombo candi yang paling sering dikunjungi. Dikembangkan oleh Alexander Agung, GraecoRoman Alexandria’s Museum yang berisi peninggalan tanggal kembali ke abad ke-3 SM. Ada patung granit hitammegah Apis, banteng suci disembah oleh orang Mesir. Anda juga akan dapat melihat mumi, sarcophaguses, tembikar,

12 perhiasan dan permadani kuno. The Roman Amphitheatre ditemukan baru-baru ini dan merupakan satu-satunya amfiteater, mana Roma telah dibangun di Mesir. Aswan adalah kota-selatan sebagian besar dari Mesir. Berikut Nil paling-paling megah sebagaimana ia membuat jalan turun Bendungan Tinggi besar dan Danau Nasser. Kuil dan reruntuhan di daerah tersebut tidak serta dipertahankan sebagai tempat lain tapi tetap Aswan akan menjadi pengalaman tak terlupakan. Beberapa candi lebih terkenal di Aswan adalah Obelisk belum jadi dan Philae Temple. Di selatan, di sepanjang perbatasan dengan Sudan, adalah Gurun Nubia sementara di utara adalah Semenanjung Sinai yang terdiri dari gurun pasir dan pegunungan terjal. Mount Catherine (Jabal Katrinah) (2637 m / 8652 ft), titik tertinggi di Mesir, adalah di Semenanjung Sinai, seperti Gunung Sinai (Jabal Mosa), di mana, menurut Perjanjian Lama, Musa menerima Sepuluh Perintah Allah. Ada banyak fasilitas budaya di negeri ini. Ini termasuk selain lain, Pocket Teater, Teater Wayang Nasional, Opera House, dan Symphony Nasional. Mesir terkenal dengan menari perutnya. Sebagian besar penari di resort dan hotel wisata Eropa atau Amerika, karena dianggap tidak layak bagi perempuan Arab untuk berperilaku begitu provokatif. Waktu terbaik untuk mengunjungi Mesir adalah antara pertengahan April dan pertengahan Mei sebagai Anda dapat menikmati hari-hari yang hangat tanpa merasa panas tengah hari puncak musim panas. Namun jika Anda ingin pergi ke Mesir Atas dan Luxor, bulan-bulan musim panas bisa panas dan tidak nyaman karena itu, musim dingin pasti waktu terbaik untuk berada di sana.***


BMKG

13

SABTU, 5 FEBRUARII 2011 M / 2 RABIUL AWAL 1432

Selingkar Kota

Taman Balaikota Dibenahi

PETUGAS SATPOL PP DPRD MANGKIR

Anggota Dewan tak Nyaman

PADANG, HALUAN — Kalangan Anggota DPRD Kota Padang mulai tidak nyaman di kantor mereka sendiri di gedung Bundar, Jalan H. Agus Salim Sawahan Padang. Ini terasa, karena banyaknya pencurian dan perusakan terhadap aset, sementara petugas keamanan dari Satpol PP tak kelihatan lagi bertugas sejak sebulanan belakangan.

PADANG, HALUAN — Taman Balaikota Padang sekarang mulai tercelak kembali setelah dibenahi Bagian Umum. Taman yang didalamnya terdapat prasasti semangat juang Bagindo Azizchan itu bersih dan hijau. Pembenahan taman tersebut juga tak lepas dari ‘lakek tangan’ Kabag Umum yang baru, Irwansyah menggantikan Raju Minropa beberapa hari lalu. Tidak taman saja, tetapi sekeliling gedung Balaikota yang merupakan bangunan peninggalan Belanda itu juga dihiasi bunga-bunga dalam pot. Kondisi ini jelas menambah asri lingkungannya. “Namun sayangnya, pembenahan WC belum optimal. Air sudah mulai agak lancar, tapi kran dan grendel pintu WC tak ada, sehingga masih tak nyaman orang masuk WC ini,” kata DR, salah seorang tamu yang sering berurusan ke Balaikota tersebut. Namun demikian, katanya, apresiasi perlu diberikan kepada jajaran Bagian Umum, karena hampir tiap hari Kabag Umum Irwansyah bersama stafnya melakukan pembenahan dan termasuk meningkatkan kebersihan, ketertiban dan keindahan (K3) di lingkungan kantor tersebut. (h/vid)

Cuaca di Sumatera Barat cerah berawan dan berpeluang hujan pada malam hari. Suhu udara 21-32 derajat celcius. Udara 60-92%. Angin bergerak dari barat laut dengan kecepatan 10-12 km/jam. Tinggi gelombang air laut 2 meter.

Usman Ismail dari Fraksi Partai Demokrat mengakui kaca mobilnya pernah dipecah oleh pihak yang tidak bertanggung. Bahkan, anggota dewan lainnya ada yang kehilangan uang, laptop dan handphone yang diletakkan didalam mobilnya. Ketua DPRD Kota Padang Zulherman juga mengakui, banyaknya pencurian dan kerusakan digedung wakil rakyat itu, karena tidak adanya pengamanan dari Satpol PP Kota Padang. Sementara masyarakat yang masuk ke gedung bundar ini berseliweran sesuka hati tanpa ada seleksi yang ketat. Bahkan, pedagang-pedagang yang berjualan kerupuk, jam, obat dan lainnya bebas masuk ke gedung DPRD. Sehingga, masyarakat yang masuk ke DPRD ini tidak tahu apakah benar-benar masyarakat ataukah maling yang mengintai.

“Kalau Satpol PP mengharapkan, uang kopi dan lauk pauk akan kami anggarkan di APBD Perubahan tahun 2011. Tapi, kalau uang saku tidak dibolehkan, sebab menyalahi aturan,” katanya. Ketua Komisi I DPRD Jumadi menambahkan, kedepan diharapkan ke depan Kepala Dinas Satpol PP agar segera menugaskan anggotanya untuk melakukan pengamanan di gedung bundar ini. “Bahkan, kalau bisa Senin (7/ 1) sudah ada Satpol PP di DPRD Kota Padang. Karena, nampaknya maling semakin merajalela saja,” kata kader Golkar itu. Kepala Satpol PP Kota Padang Yandrison mengatakan, tidak adanya Satpol PP memberikan pengamanan di gedung DPRD Kota Padang ini disebabkan personilnya yang kurang. Padahal sama-sama diketahui personil Satpol PP Padang

cukup banyak. Selain itu, selama ini terjadinya krisis manajement di institusi Satpol PP. “Tahun lalu kami memiliki personil sebanyak 600 orang, dan sekarang mengalami penurunan hingga 396 orang. Sehingga, 396 personil itu harus dibagi-bagi bertugas Balaikota, rumah dinas walikota, wakil walikota dan sekda,DPRD ,RSUD, bahkan hingga ke kecamatan dan kelurahan,” katanya.

Terkait kekosongan petugas Satpol PP di gedung dewan tersebut, Yadrison mengatakan, pihaknya secara institusi tidak pernah melakukan penarikan terhadap Satpol PP baik, secara tertulis maupun lisan. “Namun, anggota itu terkadang mengeluhkan merasa tidak diacuhkan atau tidak mendapatkan uang kopi. Sehingga, mereka malas bertugas di DPRD,” katanya. Walau bagaimanapun, dalam dua hari ini kami akan menin-

daklanjuti permintaan dari DPRD untuk melakukan pengamanan di gedung bundar. Sementara itu, Sekretaris Dewan (Sekwan), Sastri Yunizarty Bakri menambahkan, pengamanan gedung DPRD Kota Padang akan diperketat dengan mendirikan Pos Penjagaan di gerbang masuk dan dilengkapi kamera pengintai (CCTV). “Petugas Satpol PP akan ditempatkan kembali. (h/ade)

KAKANWIL KEMENAG SUMBAR KRITIK TPA/TPSA

Bacaan Belum Benar, Santri Sudah Dikhatam KAKANWIL Kemenag H. Darwas memberikan ucapan selamat kepada ketua umum pengurus BKS-TPA/TPSA usai dikukuhkan, Jumat (4/2). PADANG, HALUAN — Kritikan beberapa orang tua terhadap proses pendidikan di TPA/TPSA yang tak optimal ternyata juga diakui Kepala Kanwil Kemenag Sumbar, H. Dawras. Bahkan, parahnya lagi ada santri TPA/ TPSA yang belum bisa baca Alquran dengan benar, ternyata sudah dikhatam. Menurutnya, pelaksanaan pendidikan di TPA/TPSA sejak beberapa

waktu terakhir hanya sedang-sedang saja. Begitu juga diakui salah seorang guru TPA/TPSA di Korong Gadang, Kecamatan Kuranji yang tidak mau disebutkan namanya. Katanya, kesadaran orang tua terhadap pendidikan Alquran anaknya masih minim. Bahkan, orang tua lebih memperhatikan pendidikan ilmu pengetahuan umum, dibandingkan

balajar mengaji di TPA. “Kalau sudah mau ujian, orang tua anak ini mambana-mabana mencari guru agar bisa ujian. Bahkan, ada pula anak yang tak terdaftar sebagai santri TPA, tapi ngotot pula minta ujian, karena sertifikat TPA syarat wajib bisa melanjutkan pendidikan,” katanya kepada Haluan, Jumat (4/2). Menyikapi hal tersebut, Kakanwil Darwas melontarkan kritikan tajam kepada pengurus Badan Kerja Sama (BKS) TPA/ TPSA Sumbar. Kritikan disampaikan saat pengukuhan kepengurusan periode 2010/2014 yang dipimpin Rifki SAg di Mushala Ikhlas, Kanwil Kemenag Sumbar, kemarin (4/2). Di samping proses belajar di TPA, dia juga mengritik tajam terhadap prosesi pelaksanaan khatam Alquran yang menggunakan toga, sebab itu kebiasaan yang baru dibanding pelaksanaan puluhan tahun lalu. (h/vid)

ALLAN

BARONGSAI — Klup kesenian Barongsai HTT menghibur warga kerumah-rumah untuk semarakkan Imlek tahun ini.

TANPA BARONGSAI

Semarak Imlek di Rumah Saja

PADANG, HALUAN — Perayaan Imlek sederhana terlihat saat malam pergantian tahun Cina ini, Kamis (3/2). Jika 2008 lalu atau Imlek 2559 begitu meriah dengan tampilan tarian khas tionghoa dan lampion, namun tahun ini tidak demikian halnya. Imlek banyak dirayakan di rumahrumah warga saja. Bahkan, tampilan Barongsai atau Liong yang rutin sejak 2000 tidak ditampilkan saat Imlek tahun ini. untuk menghibur

masyarakat. Hanya lentera (lampion) yang menggantung di platfon masyarakat Pecinan, sebagai penanda perayaan itu. Indra menyebutkan, kesederhanaan perayaan ini tak berarti mengurangi maknanya. “Kita, juga semua masyarakat Sumbar, masih berduka,” ujarnya. Sangat tidak etis, bila perayaan dilakukan besar-besaran. Indra yang berasal dari Marga Huang ini juga menuturkan, tahun ini, Imlek lebih banyak dirayakan

di rumah-rumah warga. Amau misalnya, yang ditemui Kamis (3/1) mengaku merayakan Imlek hanya di rumah. Selain hujan, menurutnya, ia bisa merayakan bersama keluarga tercinta. Sebab, sejak gempa 2009, anak dan istrinya pergi ke Pekanbaru. Sementara ia sendiri tetap berada di Padang. Sekali sebulan, ia menjeguk istrinya. “Tahun ini, kami semua berkumpul. Ini makna terbesarnya,” ujar Amau berbinar-binar. (h/adk)

BATAS AKHIR MARET 2011

Penerima Pensiun Wajib Serahkan SPTB

PADANG, HALUAN — PT Taspen (Tabungan Asuransi Pegawai Negeri) Cabang Padang seluruh penerima pensiun segera mengisi Surat Pengesahan

Tanda Bukti Diri (SPTB) dan dikembalikan ke kantor Taspen Cabang Padang. Taspen menerima SPTB yang disahkan lurah/kepala desa itu paling

lambat akhir Maret 2011. “Kepada seluruh penerima pensiun kami minta segera laksanakan imbauan ini. Jika tidak, pensiunnya dialihkan

sementara,” kata Kepala Cabang Taspen Padang, Mohamad Jufri didampingi Kabid Personalia dan Umum MOHAMAD JUFRI (Persum), Suprayugi di ruang kerjanya, kemarin. Pembaharuan SPTB tersebut sesuai Surat Edaran bersama Direktur Jendera Anggaran dan PT Taspen (Persero) nomor: SE-99/A/ 2003 dan nomor SE-09/DIR/ 2003 tertanggal 2 Juni 2003 tentang tata cara penyelenggaraan pembayaran pensiun yang dilaksanakan setiap tahun ganjil. “Setiap tahun ganjil SPTB ini dilakukan sebagai alat bukti bagi penerima pensiun yang masih hidup serta mengetahui dimana keberadaanya. Proses pengurusan SPTB ini tanpa dipungut biaya,” katanya. Sebab, lanjut Jufri, kemungkinan penerima pensiunan pindah atau sudah wafat itu ada. Misalnya, bagi SK pensiun duda bagi suaminya dan SK Janda bagi istrinya. “Ada ke mungkinan pen siunannya dipu tus, karena sudah meninggal atau menikah lagi. Makanya, perlu didata lagi melalui formulis SPTB ini,” katanya. Blanko SPTB dapat diambil di kantor bayar masing-masing. Sedangkan untuk penerima pensiun melalui rekening, Saat ini penerima pensiun di Taspen Cabang Padang tercatat 39.445 orang. Se dangkan di Cabang Bukittinggi tercatat 26.539 orang. (h/vid)


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Sentral Kota 14

KOMISI I DPRD TAK TAHU

Polresta

0751-93535

Damkar

0751-92113

DPRD

0751-690960

BPBD

0751-91547

Walikota

0751-92202

RSUD

0751-93550

PLN

0751-91106

Lintas Kota Tersangka Perampokan Motor Dirawat PADANG, HALUAN—Yudison, 23, tersangka perampokan motor di beberapa wilayah di Kota Padang masih terbaring di Rumah Sakit Bhayangkara, Jalan Perintis Kemerdekaan, Padang. Dia masih dalam perawatan medis di rumah sakit tersebut, karena mengalami luka tembak di betis kaki sebelah kanan. Yudison dijaga beberapa anggota polis, agar tidak kabur lagi. Sedangkan tersangka lainnya, Deni, 25, dibawa beberapa petugas ke daerah Pesisir Selatan dan Pasaman Barat untuk mengetahui keberadaan motor curian tersebut dan identitas rekannya yang lain. Kapolresta Padang Kombes Pol. Muhammad Seno Putro didampingi Kasat Reskrim, Jumat (4/ 2), mengatakan, pihaknya masih melakukan pengembangan dan penyelidikan atas kasus pencurian motor. “Kami membawa Deni dengan beberapa personil polisi untuk mencari tahu keberadaan rekannya dan mencari motor yang telah berhasil dicuri,” ujarnya. Dari hasil penyelidikan petugas, ternyata tahun 2007, Yudison dan rekannya Syafrianto telah membunuh salah satu pengunjung di Café Dipo, Jalan Diponegoro, yaitu Holon Mandolon warga Medan. Kini Syafrianto sedang menjalani hukuman di Lembaga Permasyarakatan (LP) Muaro. Dia dihukum 9 tahun. “Setelah membunuh korban, dia langsung melarikan diri dengan cara pergi ke luar daerah beberapa bulan. Setelah itu, ia kembali lagi dan beraksi mencuri motor dengan cara kekerasan,” jelas Seno. Sementara rekan tersangka Adek, 25, ditangkap Polres Padang Panjang seminggu yang lalu, atas kasus pencurian sepeda motor. Polresta Padang kini masih mencari enam pelaku lainnya dan telah berkoordinasi dengan sejumlah Polres di Sumbar. Sebelumnya diberitakan, dua tersangka perampokan kendaraan bermotor (ranmor) di beberapa Kota Padang berhasil diciduk Tim Satuan Reskrim Polresta Padang di dua lokasi kejadian, Rabu (2/2). Salah satunya, yakni Yudison terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas yang mengenai kakinya. Mereka ini sudah lama masuk menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO)Polresta Padang dan mengaku telah berhasil menjual sebanyak 22 unit kendaran sepeda motor dengan berbagai jenis bersama sembilan rekannya. (h/nas)

Tawuran Lagi, Kepsek Dicopot PADANG, HALUAN—Aksi tawuran pelajar yang telah menimbulkan korban jiwa di Padang membuat Walikota Fauzi Bahar geram. Dia mengatakan, jika ada lagi tawuran pelajar, maka kepala sekolah, yang siswanya terlibat akan dicopot dari jabatannya. “Untuk itu, mulai sekarang tingkatkan disiplin dan tegakan aturan kepada siswa di seluruh sekolah, agar anak-anak takut melakukan tawuran lagi. Jenis disiplin silahkan disusun sekolah masing-masing,” kata Fauzi Bahar kepada wartawan di Padang, Selasa (1/2). Bebarapa hari lalu sering terjadi tawuran di jalan umum dan fasilitas umum, bahkan tawuran tidak lagi khawatir terhadap lalu lintas kendaraan di jalan raya. “Makanya, bagi para kepala sekolah yang anak muridnya terlibat dengan tawuran, akan diberikan tindakan tegas, karena tidak dapat mengawasi/memberikan pembinaan dan arahan di sekolah kepada anak didikannya. Kapan perlu dicopot dari jabatannya,” katanya lagi. Menurutnya, selama ini dunia pendidikan di Kota Padang aman dan terkendali, meski ada riakriak kecil, tapi segara dapat diatasi pihak keamanan. Tapi beberapa hari terakhir, tawuran palajar sudah masuk ambang batas tidak wajar, karena telah menelan korban jiwa dan luka-luka. Di samping kepala sekolah, Walikota juga mengingatkan siswa untuk tidak lagi melakukan tawuran. “Selain menimbulkan kerugian bagi diri sendiri dan proses pendidikan, tawuran juga telah membuat orang tua di rumah cemas.,” ujar Fauzi. (h/vid)

Pengadaan Barang dan Jasa DPRD Oleh Koperasi

PADANG, HALUAN—Pengadaan barang dan jasa yang selama ini langsung diambil alih Koperasi DPRD Padang, tenyata tidak diketahui anggota Komisi I DPRD. Selain itu, hal tersebut juga dinilai tidak sesuai aturan yang ada. Untuk itu kalangan anggota DPRD meminta pengurus Koperasi DPRD Padang lebih transparan. “Koperasi DPRD hendaknya, jangan melakukan kegiatan yang bertentangan dengan aturan hukum yang ada,” kata Anggota Komisi I, Syamsusulin, Jumat (4/2). Ia terkejut, begitu mendapat informasi melalui media massa, bahwa Koperasi DPRD mengambil alih pengadaan barang dan jasa. “Apalagi Ketua Koperasinya Sekwan,” ujarnya. Menurut Syamsusulin, sesuai aturan yang ada tidak dibenarkan seorang PNS ikut tender. Perpres No 54 tahun 2010 telah mengatur hal itu, pengurus koperasi harus berpedoman dengan aturan yang ada. Sesuai dengan aturan yang ada, pengadaan barang dan jasa dikelola oleh Unit Layanan Pengadaan (ULP). “Satuan Kegiatan Perangkat Daerah (SKPD) tidak dibenarkan untuk menggikuti tender. Apabila nilai kontrak kerja di atas Rp100 juta, maka wajib ditenderkan. Di bawah angka itu baru bisa dilakukan dengan penunjukan langsung atau swakelola,” ujarnya Aturan soal pengadaan itu diatur secara lebih rinci dalam Peraturan Presiden No 54 Tahun 2010 tentang Pengadaan Barang dan Jasa. “Saya hanya mengingatkan, jangan sampai koperasi DPRD salah langkah,” kata kader

PADANG, HALUAN— Adanya penolakan dari sejumlah elemen terhadap pembangunan Pasar Raya Padang, sebenarnya tak perlu terjadi jika semua pihak memahami mekanisme dan prosedural pembangunannya. “Jika pasar tersebut dibangun dengan dukungan APBD dan APBN, berarti pembangunannya sah. Sebagaimana kesepakatan yang dibuat sebelumnya, pembangunannya harus melalui prosedural resmi dan didukung

Partai Demokrat ini. Terhitung 1 Januari 2011, tidak dibenarkan SKPD melakukan tender sendiri. Hal ini juga diatur dalam Perwako No 32 tahun 2010 tentang Pengadaan Barang dan Jasa. Sehingga tidak ada alasan kondisi terdesak, SKPD dapat melakukan penunjukan langsung di luar ketentuan perundang- undangan. Jika nilai kontraknya di atas angka itu, wajib ditenderkan dan tender itu harus dilakukan secara terbuka. ”Sepanjang hal itu tidak dilakukan, akan ada konsekwensi hukum pada akhirnya. Pernyataan pengamat hukum, soal koperasi DPRD tidak boleh main di kandang sendiri ada benarnya. Sebab hal itu, sangat berpotensi terjadinya kolusi dan nepotisme,” tambahnya. Unit usaha yang dikembangkan koperasi DPRD, memiliki potensi tinggi terhadap tindakan menyimpangan. Makanya, Koperasi DPRD harus mengikuti prosedur yang ada. “Jangan lari dari ketentuan yang ada,” tegasnya Sementara Anggota Komisi I lainnya, Muhammad Fauzi mengatakan, secara aturan memang tidak ada larangan Usaha Kecil Menegah (UKM) mengikuti tender. Namun, hendaknya tetap mengacu pada aturan yang ada. ”Jika koperasi DPRD ingin

PASANG DUPA – Salahseorang warga Tionghoa, melakukan ritual pemasangan dupa yang telah dibakar setelah sembahyang Imlek di Kelenteng See Hien Kiong Jalan Kelenteng kawasan Pondok Padang. Perayaan tahun baru Imlek di Kota Padang berlangsung sederhana, tidak seperti beberapa tahun lalu. Haswandi bermain juga ikuti prosedur yang ada,” kata kader Gerindra ini. Menanggapi hal itu, Ketua Koperasi DPRD Padang Satri Y Bakrie menjamin dirinya tidak akan melanggar aturan yang telah ditentukan Perpres Soal Pengadaan Barang dan Jasa. Ia juga mengatakan, tidak mungkin dia mempertaruhkan kredibilitasnya hanya untuk perbuatan yang bertentangan dengan aturan yang ada. “Pengadaan memang telah pernah dilakukannya di tahun 2011 ini, namun hal itu sifatnya mendesak dan itu hanya untuk kegiatan rutin semata,” katanya. Dikatakannya, jika menunggu ULP terbentuk dulu tentu tak mungkin. Sementara, di awal

tahun aktivitas kegiatan telah berjalan. “Misalnya, untuk kegiatan kebersihan di DPRD saja , jika sekretariat harus menunggu ULP terbentuk dulu, maka, pelayanan kebersihan akan terganggu. “Sehingga saya putuskan, untuk penunjukan langsung saja,” ujarnya. Ia tetap mematuhi aturan yang ada, meski ia pengguna anggaran sekaligus Ketua Koperasi DPRD, dia tidak akan memprioritas koperasi DPRD. ” Koperasi DPRD tetap harus ikut aturan yang ada. Jika ingin dapatkan tender, ikuti aturan tender yang ada. Saya tidak akan memberikan prioritas terhadap Koperasi DPRD untuk me-

Jika Didukung APBD dan APBN Pembangunan Pasar Raya Sah

anggaran dari APBD dan APBN. Nah, setelah harapan itu terkabul, tentu tak ada alasan untuk menolaknya,” kata wakil ketua Forum Warga Kota (FWK), Rizal Tanjung, Jumat (4/2). Rizal yang ditemui disela kesibukannya mempersiapkan Mubes Dewan Kesenian Sumatera Barat menjelaskan, selain bisa menerima pembangunan tersebut, dia juga menganggap wajar pemindahan pedagang ke pasar penampungan yang disiap-

kan pemerintah. Ketua tim sembilan FWK ini menyebutkan, melihat kondisi terkini, maka kebijakan memindahkan pedagang ke pasar penampungan adalah sebuah kewajaran. “Kenapa saya sebut wajar, karena pedagang tetap ditempatkan di pusat kota. Sehingga sentuhan dan hubungan yang terbina antara pedagang dan konsumen tetap terjaga,” katanya beralasan. Menurutnya, masalah baru timbul, jika pasar penampungan

dibangun instansi terkait di daerah Rimbo Kaluang, Tunggul Hitam atau di Air Pacah. Selagi semua kebijakan yang dilakukan pemerintah daerah wajar, sesuai dengan mekanisme dan prosedural yang berlaku, serta diterima pedagang, maka semua pihak harus menerima. Terkait pembangunan Pasar Raya Padang, Rizal menambahkan, yang perlu menjadi perhatian semua pihak adalah bagaimana hak-hak pedagang

menangkan tender jika memang tidak layak untuk mendapatkannya,” sebutnya. Unit usaha yang akan dikelola Koperasi DPRD diantaranya, cafetarian,pengadaan barang dan jasa untuk pemerintahan, fhotocopy, tichketing, catering, waserba, simpan pinjam dan perumahan. Unit koperasi tersebut, telah berbadan hukum dan memiliki akte notaris. Kendati Koperasi DPRD telah aktif, tidak berarti Koperasi DPRD bisa memenangkan seluruh tender yang dilakukan oleh Sekretariat DPRD. ”Tidak ada aturan yang dilanggar, jika unit usaha itu kami kembangkan,” tambahnya.(h/ade)

tidak terabaikan. “Untuk itu, perlu dibentuk tim negosiator yang akan memberikan garansi kepada pedagang akan hak mereka. Sehingga saat pembangunan selesai, pemegang kartu kuning dan pemegang surat penunjukan hak mereka tetap jelas dan tak dihilangkan,” tambahnya. Kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan pedagang, Rizal berharap untuk benar-benar berbuat sesuai keinginan pedagang.(h/ted)

Musim Panen tak Pengaruhi OP PADANG, HALUAN—Masuknya musim panen tidak akan mempengaruhi operasi pasar (OP). Pemerintah Kota (Pemko) Padang tidak akan memberhentikan operasi pasar di setiap titik yang telah ada. “Memasuki musim panen nanti kita hanya akan mengurangi jumlah titik OP,” kata Kepala Dinas Koperasi, Industri dan Perdagangan (Koperindag) Kota Padang, Zabendri, Jumat (4/1). Selama 34 hari kerja di Kota Padang, total beras yang telah didistribusikan telah menacapai

1.500 ton beras yang tersebar di 267 titik. Diantaranya, di Kecamatan Kota Tangah sebanyak 51 titik, Padang Selatan berjumlah 38 titik, dan 44 titik di Lubuk Begabung. Selanjutnya di Kuranji tersedia 25 titik, serta 27 titk lagi di Padang Timur dan ada sekitar 7 titik di daerah Bungus. “Kendala yang dihadapi Pemko Padang dan Bulog ketika mendistribusikan beras-beras ini di daerah terpencil, namun bukan berarti OP tidak kami laksanakan,” jelasnya.

Dari hasi evaluasi OP yang telah dilakukan, selama pendistribusian belum ditemukan adanya kecurangan. Harga jual sesuai ketentuan pemerintah yang menetapkan, harga beras Rp 10.800/ gantang. Untuk evaluasi tersebut, menurutnya, Pemko Padang membentuk sebuah tim . Sementara itu untuk musim panen, dia berharap, masyarakat tidak mendisitribusikan beras lokal tersebut keluar Padang. (h/mce)

BIM SEMPAT DITUTUP SEMENTARA

Setiap Hujan Lebat, Padang Banjir

DIPERBAIKI – Sejumlah pekerja memperbaiki bangunan gedung tua di Jalan Batang Arau Padang. Bangunan peninggalan koloni Belanda ini diperbaiki dengan tetap mempertahankan nuansa kuno. Haswandi

PADANG, HALUAN—Setiap kali hujan deras, Kota Padang selalu terendam banjir, seperti yang terjadi, Kamis (3/2) malam. Hujan deras yang mengguyur kota Padang dan sekitarnya, Kamis malam telah mengakibatkan sejumlah rusa jalan digenangi air, meski air di saluran utama Bandar Bekali dan Batang Arau tidak penuh. Onang, salah seorang warga yang tinggal di kawasan Jalan Joni Anwar Lapai menyebutkan, saluran air di sepanjang jalan itu tak mampu menampung air, apalagi di saat hujan turun lebat. Akibatnya ruas jalan di kawasan tersebut selalu menjadi langganan banjir, seperti yang terjadi Kamis malam. "Air bahkan masih menggenangi jalan hingga Jumat pagi. Air merendam separuh ban kendaraan, sehingga pengendara terpaksa harus berjalan pelanpelan, agar air tidak masuk ke mesin

kendaraan," ujarnya. Onang berharap, Pemko Padang segera mengatasi persoalan rutin tersebut. Sebab hingga kini banjir selalu mengancam. Kawasan Lapai merupakan satu diantara daerah lainnya di kota Padang yang rawan banjir. Warga lainnya juga mengatakan hal yang sama. Saluran tersier kota tak mampu menyerap curahan air hujan. Dia tak tahu pasti, apakah karena saluran tersebut tersumbat atau karena ukurannya kurang besar sehingga tak cukup menampung hujan deras. Sementara saluran utama yang bermuara ke laut lepas, debit airnya tak banyak bertambah meski hujan lebat. Dari data yang dimiliki Haluan, saluran utama pengendali banjir masingmasing Banjir Kanal (Bandar Bekali), Batang Kuranji dan Batang Arau, sudah selesai dibangun. Banjir Kanal dengan lebar

40 meter dan Batang Arau yang memiliki lebar 60 meter dirasa cukup menampung curahan air yang berasal dari saluran tersier. Begitu pula pengendalian banjir Batang Kuranji, dengan lebar 55 meter dan panjangnya sekitar 14,4 km, diharapkan mampu mengurangi dampak banjir di tengah kota.

Hujan lebat, BIM ditutup Hujan lebat yang mengguyur Padang Kamis kemarin, ternyata juga mengganggu lalu lintas penerbangan. Tak ayal, Bandara Internasional Minangkabau (BIM) sempat ditutup beberapa saat. Dua penerbangan dari Jakarta tujuan Padang terpaksa dialihkan mendarat ke Bandara Polonia Medan, masingmasing Sriwijaya Air dan Lion Air. Kepala Divisi Pelayanan Operasional BIM PT. Angkasa Pura II Padang,

H.Hasturman yang dihubungi Haluan kemarin membenarkannya. Operasional BIM terpaksa ditutup pada pukul 21.00 WIB, Kamis malam, akibat hujan lebat yang disertai angin kencang. “Kita terpaksa menutup operasional bandara beberapa saat pada pukul 21.15 WIB, karena hujan lebat dan angin kencang yang melanda Kota Padang kemarin sangat membahayakan lalu lintas penerbangan,” katanya. Beberapa saat setelah itu, ketika cuaca kembali normal bandara juga kembali dibuka. Kedua maskapai tersebut akhirnya berhasil mendarat di BIM lewat tengah malam, mulai pukul 00.30 WIB. Peristiwa penutupan bandara akibat cuaca buruk ini sudah 2 kali terjadi. Kali pertama terjadi sekitar 3 bulan lalu, penutupan bandara terjadi pada siang hari. (h/vie)


Satelit Kota

SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

15

Dari Kelurahan

Humas

WAKIL Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah didampingi Camat Lubuk Kilangan Mursalim, meninjau Kelurahan Tarantang dan Beringin yang diharapkan bisa menjadi sentral padi dan buah-buahan utama di Kota Padang.

Pemasok Beras Utama

Teddy

SEKITAR 90 hektare areal persawahan di Kelurahan Tarantang dan Kelurahan Beringin, Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang, jika diurus dan dikelola secara maksimal, akan mengantarkan daerah itu sebagai pemasok beras utama di Kota Padang. Tak hanya beras, kedua wilayah bertentangga itu pun punya potensi untuk dikembangkan sebagai sentra buah yang juga terbesar di Kota Padang. “kedua kelurahan memiliki potensi yang cukup besar. Tak hanya untuk padi dan buahbuahan, alamnya juga bisa dikembangkan untuk menjadi kawasan peternakan dan perikanan,” kata wakil walikota Padang, Mahyeldi Ansharullah, saat meninjau kedua wilayah itu, kemarin. Dengan segala potensi yang cukup besar itu, diharapkan semua elemen masyarakat bisa mengelolanya secara maksimal. Sehingga potensi yang ada bisa terkelola dengan baik. Mahyeldi yang didampingi Camat Lubuk Kilangan, Mursalim, juga mengatakan, kedua kelurahan memiliki wilayah yang cukup luas. Terdiri dari areal persawahan, perbukitan serta pekarangan rumah yang masih banyak kosong. “Bila ini di manfaatkan semaksimal mungkin, pasti akan menambah pendapatan keluarga. Karena itu, saya minta lahan yang kosong bisa diberdayakan,” imbuhnya. Mahyeldi menambahkan, untuk menjadikan Lubuk Kilangan sebagai sentral ekonomi, tentu tidak mudah. Semuanya perlu koordinasi dan kerjasama. Selain itu, juga harus ada sikap pro aktif dari masyarakatnya. Dalam kesempatan itu, Mahyeldi juga meminta aparat kelurahan di kedua daerah agar mendata warganya dengan benar. “Yang harus didata adalah warga miskin, penerima bantuan beras miskin dan warga yang memiliki ternak dan sebagainya,” katanya mengakhiri. Ketua RW 01, Busri, dalam kesempatan itu meminta pemerintah untuk memperbaiki irigasi yang rusak. Padahal, irigasi itu sangat diperlukan untuk mengaliri sawah masyarakat. “Jika ingin menjadikan Tarantang dan Beringin sebagai sentra padi dan buah-buahan, tentu irigasi perlu dibenahi,” katanya berharap. Camat Lubuk Kilangan, Mursalim dalam pertemuan itu meminta masyarakat bisa memaksimalkan kunjungan wakil walikota Padang dengan menyampaikan keinginan dan harapan. Sehingga kemajuan kedua wilayah bisa lebih cepat tercapai.(h/rel)

Ternyata Masih ada Daerah Terisolir di Padang

PADANG, HALUAN—Keberadaan Kota Padang di jantung Sumatera Barat, ternyata belum menjamin terlepasnya seluruh wilayah di daerah itu dari keterisolasian. Buktinya, masih ada wilayah di Kota Padang yang belum terjamah penerangan listrik, telekomunikasi, dan jalan beraspal. “Kondisi memiriskan itu, masih ditemukan di kawasan Bungus Teluk Kabung, Lubuk Kilangan, Pauh, Kuranji dan Koto Tangah,” kata wakil ketua DPRD Kota Padang, Budiman, kemarin.

bisa dilakukan di kawasan bersangkutan. Budiman berpendapat, masih ditemukannya daerah terisolir di Kota Padang disebabkan tersedotnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk belanja langsung pegawai. “Hampir 75 persen PAD tersedot ke gaji pegawai. Sehingga, Pemko Padang kesulitan untuk melakukan pemerataan pembangunan,” kata kader PKS ini. Agar di Kota Padang tak ada lagi daerah terisolir, Budiman meminta Pemko Padang mema-

Terjadinya hal sebagaimana disebutkan di atas, kata Budiman disebabkan karena tidak meratanya pembangunan. Sehingga, banyak program pembangunan yang direncanakan tak

HINDARI OTB

Seluruh Organisasi akan Didata PADANG, HALUAN—Kemunculan sejumlah organisasi yang tidak terstruktur dan tidak terorganisir, memaksa Pemko Padang untuk segera melakukan pendataan. Hal ini dilakukan untuk menghindari makin maraknya organisasi tanpa bentuk (OTB) yang keberadaannya meresahkan. “Kalau tidak segera didata,

akan menyulitkan nantinya. Apalagi, sejumlah organisasi massa dan organisasi kemasyarakatan yang ada telah menyuarakan pendataan organisasi itu,” kata Kakan Kesbangpol dan Linmas Kota Padang, Erios Rahman, kemarin. Pendataan organisasi-organisasi itu, kata Erios mendesak dilakukan. Jika dibiarkan terus

Teddy

PR

MO

O

hadir, justru akan menghadirkan masalah baru di Kota Padang. Terkait kehadiran organisasi baru di Kota Padang, pemerintah kata Erios tak akan pernah melarang ataupun mendiktenya. Asalkan organisasi itu memenuhi segala persyaratan yang telah ditetapkan. “Jika legal dan jelas strukturnya, tidak ada alasan bagi pemerintah untuk melarangnya,” kata dia. Walaupun tak melarang kemunculan organisasi baru, Erios meminta kepada pengurus untuk tetap mendaftarkan keberadaannya pada pemerintah daerah. “Kalau pengurusnya diamdiam saja dan tidak melaporkan, kami akan masukkan organisasi tersebut pada kelompok OTB,” kata mantan Kabag Organisasi ini tegas. Ke depan, Pemko Padang akan mengambil tindakan yang lebih tegas terhadap keberadaan organisasi-organisasi yang ada di ibu kota provinsi itu. Kalau memang ilegal, pemerintah tidak akan kompromi sama sekali. “Kalau liar dan tak jelas keberadaannya, pemerintah jelas akan memberikan sanksi tegas dan tak tertutup kemungkinan dibubarkan,” kata Erios mengakhiri.(h/ted)

BUAH bengkuang masih bertengger manis di sejumlah tugu di perbatasan Kota Padang seperti tugu selamat datang di perbatasan Kabupaten Solok dan Kota Padang. Namun, bengkuang yang digadang-gadang sebagai ikon Kota Padang mulai hilang dari areal pertanian masyarakat.

FREE HEADSET + BLUETOOTH MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD LCD CLEANER

MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD LCD CLEANER

PICO PJM 715

Rp. 4.599.000,-

ZETTA MLM 2015

Rp 2.499.000,- (Black) Rp 2.575.000,- (Red & Blue)

Intel Core 2 Duo Processor P7370 1GB DDR2 RAM, 250GB HDD

Lite Atom Processor N455 (1,6 GHz, 512K cache)

R

ZETTA MLM 2422

Rp. 4.899.000,Intel Core 2 Duo Processor T8300 (2.40 GH), 2GB DDR2 RAM, 320GB HDD

hari libur tetap buka dari pukul 09.00 s/d 21.00 WIB

MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD, LCD CLEANER

NEON CNC 3422

Rp 4.599.000,Intel Core i3-370M Processor (2,4 Ghz,3M Cache), 2GB DDR3 RAM,320GB HDD,14.0"Wide (16,9) LCD,eSATA Port,HDMI Output,WI-Fi, DVDDual,Card Reader,WebCam

NEON CNC 3422 Rp 3.999.000,Intel Pentium Processor P6000 (3M Cache 1,86 GHz), 1GB DDR3 RAM,250GB HDD

TERISOLIR-Penerimaan daerah dari sektor PAD yang belum maksimal, membuat sejumlah wilayah di Kota Padang masih bergelut dengan keterisolasian. Hal ini merupakan pekerjaan rumah (PR) yang harus segera diselesaikan pemerintah agar seluruh warga Kota Padang bisa menikmati pembangunan secara merata.

FREE MODEM GSM 7,2 MBps MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD LCD CLEANER

FREE MODEM CDMA FREE MOUSE LOGITECH MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD, LCD CLEANER + COOLING PAD, LCD CLEANER

NEON CLW 5620

NEON CLW 5520

NEON CLW 3522

NEON CLW P022

Rp 6.099.000,-

Rp 5.999.000,-

Rp 5.099.000,-

Rp 4.599.000,-

Intel Core i5-480M Processor (2.80 GHz, 3M Cache) with Turbo Boost up to 2.93 GHz, 2GB DDR3 RAM, 500GB HDD

Intel Core i5-460M Processor (2.53 GHz, 3M Cache) with Turbo Boost up to 2.8 GHz, 2GB DDR3 RAM, 500GB HDD

Intel Core i3-380M Processor (2.53 GHz, 3M Cache), 2GB DDR3 RAM, 320GB HDD

Intel Pentium Dual Core Processor P6100 (3M Cache 2.00 GHz), 2GB DDR3 RAM, 320GB HDD

Axioo NEON CLW Includes 12"Wide(16,9) LCD,HDMI,Out Put,Bluetooth,WI-Fi,DVD Dual,Card Reader, Web Cam, Multi Gesture, Touch Pad 4 cell battery (up to 278 minute battery life) MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD, LCD CLEANER

MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD, LCD CLEANER

NEON MNW 2015

MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + COOLING PAD, LCD CLEANER

NEON MNV P315

NEON MNV C915

Rp 4.099.000,-

Rp 3.699.000,-

Rp 3.399.000,-

Intel Core 2Duo Processor P7370 (2.00 GHz,3M Cache), 14.1" Wide WXGA,TFT,1GB DDR2 RAM,250GB HDD,WI-Fi,DVD Dual,Web Cam

Intel Pentium Dual Core 14500 (2.30 GHz 1M Cache), 14.1" Wide WXGA TFT,1GB DDR2 RAM,250GHz HDD,WI-Fi,DVD Dual Card Reader,Web Cam

Intel Celeron Processor I3100 (1.90GHz), 1GB,DDR2 RAM 250 GB HDD

ksimalkan penerimaan daerah. “Kalau ini telah dilakukan, seluruh masyarakat di Kota Padang dapat merasakan pembangunan secara merata,” katanya menambahkan. Sementara itu, anggota Komisi IV DPRD Kota Padang, Gustin Pramona mengatakan, pemerataan pembangunan di Kota Padang dapat terwujud jika Pemko Padang lebih pro aktif untuk mengejar target PAD. “Kalau penerimaan dari PAD bisa maksimal, maka ke-

lebihannya bisa dialokasikan untuk pemerataan pembangunan,” tuturnya. Gustin berharap, pada 2011 ini Pemko Padang lebih bekerja keras dalam memungut retribusi. Kapan perlu, retribusi pada sektor yang biasanya terabaikan bisa dioptimalkan. “Kunci pemerataan pembangunan adalah anggaran. Dengan maksimalnya penerimaan, tentu keterisolasian di sejumlah daerah bisa diantisipasi,” katanya mengakhiri.(h/ade)

Pemerintah Diminta Tingkatkan Lobi

PADANG, HALUAN—Tersendatnya pembangunan di Kota Padang karena banyaknya anggaran yang terserap untuk program rehabilitasi dan revitalisasi pascagempa 2009, tak seharusnya terjadi jika daya lobi pemerintah daerah ke pusat kuat. Karena, daya lobi juga sangat menentukan besaran anggaran yang bisa didapat daerah untuk melanjutkan program pembangunan yang telah direncanakan. “Karena besarnya pengaruh daya lobi terhadap anggaran, ALBERT HENDRA LUKMAN. kami minta pemerintah daerah bisa meningkatkannya. Sebab, Kota Padang masih membutuhkan banyak anggaran untuk membangun,” kata anggota DPRD Kota Padang, Albert Hendra Lukman. Kepada Haluan, kemarin, kader PDI Perjuangan ini mengatakan, daya lobi pemerintah daerah dan juga lembaga bisnis ke pusat, masih sangat lemah dan perlu ditingkatkan. “Mudah-mudahan kondisi yang terjadi saat ini bisa mengingatkan pemerintah daerah, akan pentingnya memaksimalkan daya lobi tersebut,” imbuhnya. Pria yang bernama Tionghoa Lim Thian Lin ini menambahkan, selagi daya lobi pemerintah daerah masih belum bisa ditingkatkan, maka pemerintah daerah akan tetap kesulitan menghimpun anggaran untuk membangun Kota Padang. Dengan masih lemahnya daya lobi, maka tugas pemerintah dalam pemberdayaan dan pembangunan di Kota Padang menjadi semakin sulit. Sebab kata Albert, apapun program yang disiapkan selalu berhubungan dengan anggaran. “Bagaimana mungkin anggaran untuk Padang meningkat, kalau pemerintah daerah tak bisa meyakinkan pemerintah pusat,” katanya mengakhiri.(h/ted)

FREE MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + LCD CLEANER

FREE MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + LCD CLEANER

ACER D255

ACER 4253

- Intel atom Dual Core 550 - DDR 3 1GB - HDD 320 GB - 10.1" LED - WebCam

- AMD Dual Core - DDR 3 1GB - TEDD 320GB - 14" - DVD RW - Web Camp - WI-Fi

Rp.2.975.000,-

Rp.4.100.000,-

FREE MOUSE + KEYBOARD PROTECTOR + LCD CLEANER

ACER 4738 381650Mnk - Core i3 380 - DDR 3 1GB - HDD 500GB - 14" - DVD RW - Web Camp - Card Reader

cashdit &cre

Rp.4.900.000,-

Juga Tersedia : hub-printer-meja lesehan-meja standart-kursi-meja operatorkabel Lan-rg 45-MODEM GSMLAPTOP-cardreader-tinta-headsetkeyboard mouse-kabel listrik-UPSSpeaker-jasa pemasangan warnetservis paket bulanan-layanan konsultasi gratis-layanan antar alamat (dalam kota gratis)

COMPUTER CV.

PERSADA

PADANG BUKITTINGGI

DIGITAL ANDALAS

Telp. 0751-7050563, 081266648000 Jl. M. Hatta No. 41 Simp. Tigo Pasar Baru Telp. 0751-778691, 081363741339 : Jl. Hamka No. 42 Simp. Lanbow Gurun Panjang Telp. 0752-35838

: Jl. Hamka No. 5D Samping SPBU Air Tawar


SABTU, 5 JANUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Rantau 16

SIAGA BENCANA

Bengkulu Siapkan 1.200 Ton Beras

BENGKULU, HALUAN — Badan Urusan Logistik Divisi Regional Bengkulu menyiapkan plafon beras siaga bencana sebanyak 1.200 ton untuk 10 kabupaten dan kota di daerah itu.

(antara)

PERINGATAN — Kapal Fery KMP BRR NAD-Nias meninggalkan pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh. BMKG mengeluarkan peringatan dini bagi jasa pelayaran dan kapal nelayan terhadap cuaca ekstrim dan puting beliung

Lintas Rantau Minyak Tanah Rp8 Ribu Per Liter BANDARLAMPUNG, HALUAN — Harga eceran minyak tanah di Bandarlampung pekan ini masih bertahan tinggi, yakni Rp8.000 per liter, karena pasokannya terbatas dan sebagian warga kota itu masih menggunakannya sebagai bahan bakar memasak. Sejumlah warga Bandarlampung, Jumat, menyebutkan harga bahan bakar setinggi itu bertahan sejak tahun lalu. “Harga minyak tanah masih tinggi, yakni Rp8.000/liter. Harganya jauh lebih mahal dibandingkan harga solar dan premium,” kata Yakob, salah satu warga Sukarame Bandarlampung. Beberapa warga menyebutkan masih menggunakan minyak tanah karena merasa lebih aman dibandingkan menggunakan elpiji. Sementara itu, para nelayan di pesisir Bandarlampung kini tidak lagi menggunakan campuran minyak tanah sebagai bahan bakar untuk melaut, karena harganya jauh lebih mahal dibandingkan solar dan premium. Ketika harga minyak tanah jauh lebih murah dibandingkan solar dan premium beberapa tahun lalu, para nelayan di pesisir Teluk Lampung menggunakannya sebagai bahan oplosan bahan bakar. Nelayan menggunakannya untuk menekan biaya melaut. Konversi penggunaan minyak tanah ke gas diberlakukan di tujuh kabupaten/kota di Lampung pada Mei 2009, kemudian dilanjutkan di 7 kabupaten/kota lainnya pada 2010. Harga minyak tanah sekarang ini tentu jauh melampaui harga eceran tertinggi (HET) minyak tanah, serta lebih mahal daripada harga premium, solar dan pertamax. Harga eceran tertinggi minyak tanah di Bandarlampung tahun lalu sebesar Rp2.790/liter. Dengan HET sebesar itu, harga minyak tanah normalnya Rp3.100/liter di tingkat agen dan Rp3.800/liter di tingkat pengecer. (ant)

Kopi Ateng Diminati Warga Asing SIPIROK, HALUAN — Kopi ateng asal Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, tidak hanya diminati di Medan dan Pulau Jawa, tetapi juga di Malaysia dan Singapura. Salah seorang petani kopi asal Desa Sigiringgiring Dolok, Kecamatan Sipirok, Chaidir Hasibuan, Jumat, mengatakan, kopi tersebut sangat disukai karena aromanya yang harum dan cita rasanya yang enak. Selain sangat mudah ditanam dan juga cepat menghasilkan atau panen, menurut dia, kopi ateng ini harganya juga sangat mahal. Petani kopi di Kecamatan Sipirok saat ini berlomba-lomba dan lebih banyak menanam kopi ateng. Sebelumnya, warga di daerah itu, paling banyak menanam kopi jenis arabika. “Kopi ateng itu juga sangat mudah laku dan sangat dicari konsumen yang ada di Sumatera Utara,” kata Hasibuan. Hasibuan mengatakan, setelah kopi ateng itu dibeli pengusaha atau eksportir kopi, kemudian mereka olah lagi dan dijual ke Malaysia, Jepang, dan Singapura. Bahkan, kopi ateng ini menurut beberapa pengusaha memilik kelebihan dibandingkan kopi jenis arabika, sehingga sangat banyak diminati dan laku keras di pasaran Asia. “Kopi ateng ini bijinya sangat padat dan saat ini paling dicari bagi pecandu minumun kopi di Pulau Jawa dan Sumatera. Tanaman ini juga mudah hidup di Kabupaten Tapanuli Selatan, Dairi, dan Humbang Hasundutan di wilayah Sumatera Utara,” katanya. (ant)

“PLAFON beras siaga bencana untuk pemerintah provinsi 200 ton, dan untuk 10 kabupaten dan kota, masing-masing disiagakan 100 ton beras yang siap disalurkan saat terjadi bencana,” kata Humas Bulog Divre Bengkulu David Susanto di Bengkulu, Jumat. Plafon beras siaga bencana

tersebut masih sama dengan 2010 namun tidak ada penyaluran sebab tidak ada bencana alam yang terjadi di daerah itu. Wilayah Bengkulu yang rawan bencana gempa bumi dan tsunami sangat penting untuk menyiagakan pangan yang akan dibutuhkan saat bencana terjadi. “Karena Beng-

FLU BURUNG

Lima Desa Diisolasi

JAMBI, HALUAN — Lima desa tersebar di dua kecamatan di Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi yang terjangkit flu burung (H5N1) diisolasi, agar tidak meluas dan menyebar ke daerah lainnya. “Isolasi dilakukan dalam bentuk pelarangan ternak unggas yang berasal dari lima desa tersebut untuk dibawa ataupun diperjualbelikan ke desa lain,” kata Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Kabupaten Kerinci, Ariyan, Jumat. Ke lima desa itu meliputi, Desa Sleman di Kecamatan Danau Kerinci, serta Desa Sebukar, Semerah, Tanjung Muda, Koto Baru Hiang dan Pendung Tengah di Kecamatan Sitinjau Laut. Kematian ayam di lima desa itu kini terus terjadi, kendati jumlahnya tidak sebanyak kejadian sebelumnya yang mencapai 4.164 ekor. Tingkat kematian, kendati menurun atau tidak dalam jumlah massal, namun tiap hari ada saja ternak ayam yang mati. Dinas Peternakan Kabupaten Kerinci bekerja sama dengan berbagai instansi terkait kini terus berupaya keras melakukan pencegahan lewat pembinaan pada warga dan melakukan penyemprotan. Ayam yang mati itu meliputi ayam potong, ayam petelur dan ayam kampung, yang mati mendadak secara masal sejak sepekan terakhir.

Dua Kecamatan dan lima desa yang terserang wabah flu burung itu kini menjadi perhatian serius Dinas Peternakan setempat melakukan pembinaan pada warganya supaya memusnahkan ayam yang teridentifikasi terular penyakit berbahaya tersebut. Kini sudah banyak warga yang menyadari bahaya penyakit tersebut, dan sudah mau memusnahkan ayamnya yang terjangkit dengan mengubur serta membakarnya lebih dulu. Masyarakat gencar memusnahkan ayam yang teridentifikasi tertular penyakit tersebut, namun yang masih sehat dilakukan upaya pencegahan. Selanjutnya bagi ayam yang mati warga tidak lagi membuang ke sungai dan ke jalan seperti yang sebelumnya dilakukan, namun dikubur dan dibakar. “Warga juga diminta tidak bersentuhan langsung dengan ayam yang mati akibat terserang flu burung tersebut dan menggunakan sarung tangan,” ujarnya. Tim kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kerinci dikerahkan ke lima desa yang terserang flu burung itu. Kabag Humas Kabupaten Kerinci, Amri Swarta mengatakan, tim kesehatan kini gencar memberikan penyuluhan pada warga di lima desa tersebar di dua kecamatan supaya tidak terular virus yang mematikan itu. “Kendati sampai saat ini

belum ada laporan warga yang tertular penyakit flu burung, namun upaya antisipasi atau pencegahan terus dilakukan,” katanya. Tim kesehatan gencar melakukan penyuluhan, mengajak warga di lima desa itu supaya menghindari atau tidak bersentuhan dengan hewan yang terjangkit penyakit flu burung. Selanjutnya, bagi warga atau peternak yang tidak bisa menghindari untuk bersentuhan, harus menggunkan sarung tangan, setelah itu mencuci tangan atau mandi bersih menggunakan sabun. Warga juga diimbau secepatnya melaporkan pada Dinas Kesehatan setempat bila ada keluarganya yang terserang demam panas. Dikirim ke Bukittinggi Sampel ayam yang mati mendadak diduga karena terserang virus avian influenza (H5NI) atau flu burung saat ini telah dikirim ke Bukittinggi, Sumatera Barat untuk diperiksa demi memastikan apakah ayam-ayam yang mati tersebut terserang penyakit flu burung atau bukan. “Saat ini sampel ayam yang mati mendadak itu telah dikirim ke BPPT Bukittinggi untuk diperiksa, kita masih menunggu, hasilnya akan dikirim ke Kerinci dalam satu atau dua hari ini,” kata Kabag Humas Pemkab Kerinci Amri Swarta ketika dihubungi di Kerinci, Jumat. (ant)

Bengkulu Tawarkan Tiga Lokasi Peluncuran Satelit

BENGKULU, HALUAN — Pemerintah Provinsi Bengkulu menawarkan tiga lokasi pembangunan stasiun peluncur satelit kepada Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) di Pulau Enggano Kecamatan Enggano Kabupaten Bengkulu Utara. “Kami sudah melakukan survei awal dan ada tiga titik lokasi yang menjadi alternatif dan akan ditawarkan kepada Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional atau Lapan,” kata Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Bengkulu Winarkus di Bengkulu, Jumat. Hal itu dikatakannya usai menggelar pemaparan hasil survei awal lokasi pembangunan stasiun peluncur satelit kepada para pihak yang ada di daerah itu. Hadir dalam pemaparan terse-

but antara lain Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bengkulu Utara dan Provinsi Bengkulu, Universitas Bengkulu, Badan Lingkungan Hidup, dan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bengkulu. Tiga lokasi tersebut yakni Tanjung Komang, Kioyo dan Tanjung Laboko, yang ketiganya berada di sebelah Selatan pulau atau di sisi sebalik pemukiman warga. “Tiga titik lokasi ini berada di Selatan pulau atau masyarakat menyebutnya sebalik pulau, karena tidak ada pemukiman disana, ini sangat sesuai dengan kriteria Lapan,” katanya. Dari tiga lokasi tersebut, Tanjung Laboko merupakan yang paling strategis karena bisa meluncurkan satelit langsung ke

HARGA PROMO SARUNG JOK SEMI KULIT SINTETIS + KARPET DASAR (PEREDAM) UNTUK AVANZA/INNOVA Rp. 1.100.000,-

ALFA ACCESORIES Jl. KAMPUNG NIAS II No.45 BELAKANG PONDOK TELP : 0751-35576-37056 FAX : 0751-23299

Gratis 2x Angsuran Bonus Aksesories

Xenia, Grand Max, Terios Luxio, Sirion Hub :

TDP MULAI

8

Rp. jtan Bunga Mulai

0%

Hub :

FERRY ASTRA

082173140240 / 0751 - 9846138

ASTRA DAIHATSU XENIA TERIOS GM PICK UP GM MINIBUS LUXIO Hub :

TDP TDP TDP TDP TDP

Ready Stock

15 Jtan 19 Jtan Cash Back 8 Jtan 15 Jt* 10 Jtan Bunga mulai 0% 14 Jtan Free miniatur

THIA ASTRA

GRATIS 2x angsuran

081266223485 / 0751 - 8525111

BLANGKEJEREN, HALUAN — Pemerintah Aceh pada 2011 akan mengembangkan gampong (desa) binaan bebas narkoba di lima dari 23 kabupaten/kota di provinsi itu guna mencegah penggunaan barang haram tersebut, khususnya para generasi muda. Wakil Gubernur Aceh Muhammad Nazar pada pelantikan Kelompok Informasi Gampong (KIG) dan pengukuhan Gampong Badak, Kecamatan Dabun Gelang, Kabupaten Gayo Lues sebagai Gampong Binaan Bebas Narkoba, Kamis. Selain Kabupaten Gayo Lues, juga dikembangkan di Kabupaten Aceh Tengah, Pidie Jaya, Aceh Selatan dan Kota Langsa. Pada 2009 Pemerintah Aceh menetapkan dua gampong di Aceh sebagai desa binaan bebas narkoba yakni Gampong Kulu Kuta, Kecamatan Kuta Blang dan Cot Geulumpang Baroh, Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireuen. “Gampong binaan merupakan sebuah program untuk membendung pemuda dan masyarakat agar tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkotika,” kata Nazar. KIG merupakan sebuah organisasi yang dibentuk guna memaksimalkan sosialisasi dan pencegahan pengaruh narkoba di gampong-gampong yang ada di provinsi paling ujung barat Indonesia itu. “Pencegahan narkoba yang dilakukan tetap berbasis keagamaan dalam membentengi diri seluruh generasi dari barang terlarang dan merusak moral tersebut,” katanya. Nazar yang juga Ketua Badan Narkotika Provinsi (BNP) Aceh itu mengatakan pemerintah provinsi terus mendorong semua elemen gampong agar dapat mengawal dan memproteksi lingkungannya dari pengaruh narkoba. Karena itu, seluruh orang tua, komponen masyarakat gampong dapat bersama-sama dalam meningkatkan sosialisasi dan menjaga generasi bangsa dari penggunaan narkoba dan pergaulan bebas. “Kami targetkan pada 2015 Aceh terbebas dari narkoba dan ini akan terwujud jika semua komponen masyarakat terutama orang tua benar-benar melakukan langkah pencegahan dan pemberantasan barang haram yang marak beredar di daerah ini,” katanya. (ant)

BIMBINGAN BELAJAR Xenia 1.0 Xenia 1.3 Luxio GM Minibus GM Pick Up Terios

DP15.585.000 Angs 3.025.000 DP 18.176.000 Angs 3.556.000 DP 15.288.000 Angs 3.708.000 DP 16.829.000 Angs 3.059.000 DP 9.125.000 Angs 2.480.000 DP 19.204.000 Angs 4.074.000 081266115060 (0751) 8200228

MUKHLIS

KEHILANGAN STNK hilang dengan plat nomor BA 5463 CR atas nama Andre Idra (081364300783)

sangat penting karena Bengkulu merupakan daerah rawan gempa dan tsunami. “Apalagi pasca gempa Mentawai, Bengkulu sudah ditetapkan statusnya menjadi waspada bencana gempa sehingga persediaan kebutuhan beras sangat penting jika sewaktu-waktu terjadi bencana,” katanya. Ia mengatakan beras sebagai bahan pangan utama akan sangat dibutuhkan saat bencana terjadi sehingga sebelum bantuan dari luar tiba maka stok saat tanggap darurat agar disiapkan. (ant)

Aceh Kembangkan Gampong Bebas Narkoba

orbit. Letak kawasan tersebut berada 20 meter di atas permukaan laut dan jauh dari pemukiman, sesuai dengan kriteria yang ditetapkan LAPAN. Namun, lokasi ini berada di dalam kawasan Taman Buru Gunung Nanua register 59 yang merupakan kawasan dilindungi dan berada di bawah pengelolaan BKSDA Bengkulu. “Kami juga mengundang BKSDA dalam pemaparan ini, dan meminta masukan. Pada dasarnya mereka mendukung, asalkan sesuai prosedur pinjam pakai kawasan hutan yang disetujui Kementerian Kehutanan,” katanya. Winarkus mengatakan pembangunan stasiun peluncur itu hanya membutuhkan lokasi 1 hektare, namun harus steril dalam radius 200 hektare. (ant)

ASTRA DAIHATSU READY STOCK Cash Back Rp.15 jt

kulu memang daerah rawan gempa bumi maka cadangan beras harus selalu diamankan karena kita tidak tahu kapan bencana terjadi,” katanya. Saat ini, persediaan beras yang ada di Bulog Bengkulu sebanyak 6.683 ton dan akan ditambah sebanyak 353 ton dari Lampung. Persediaan beras yang ada tersebut kata dia cukup untuk memenuhi kebutuhan pangan hingga empat bulan. Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu Parial mengatakan persediaan pangan untuk mengantisipasi bencana

BELAJAR BAHASA INGGRIS UNTUK PUTRA/ PUTRI ANDA TINGKAT DASAR DAN MENENGAH. HUB HP No. 085274975112


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Sumatera Barat Sijunjung akan Punya Masjid Raya Rp5,5 Miliar

17

Lintas Sumbar

JON INDRA

BUPATI AGAM Indra Catri menyematkan lencana Camat Ampek Angkek Endrizal dalam prosesi pelantikan camat di halaman Kantor Camat Ampek Angkek, Jumat (4/2).

Tiga Camat Dimutasi BUKITTINGGI, HALUAN — Tiga camat di Kabupaten Agam menjalani proses mutasi. Mereka adalah Camat Sungai Pua Budi Perwira Negara, Camat Baso I Putu Venda dan Camat Ampek Angkek Endrizal. Ketiganya dilantik oleh Bupati Agam Indra Catri, Jumat (4/2). Sebelum dimutasi ke Sungai Pua, Budi adalah Camat Ampek Angkek. Budi kini menggantikan I Putu Venda, yang sebelumnya adalah Camat Sungai Pua. Sedangkan Endrizal, sebelumnya Kabag Perekonomian di Setdakab Agam. Catri dalam sambutannya saat pelantikan Camat Sungai Pua Budi Perwira Negara, mengatakan, camat merupakan perpanjangan pemerintah kabupaten. Karena itu, camat wajib mempermudah urusan masyarakat."Camat jangan mempersulit masyarakat. Camat juga harus berkoordinasi dengan pemerintah nagari-nagari demi kemajuan kecamatan di segala bidang," kata Catri, di Kantor Camat Sungai Pua, kemarin. Pelantikan ketiga camat itu dihadiri seluruh SKPD Agam dan anggota DPRD Agam Yosiano Mukhtar. Menurut Yosiano, pergantian camat bukanlah sekedar mutasi, tetapi merupakan suksesi kepemimpinan. "Dengan rolling camat ini kita harapkan akan menambah pengetahuan camat bersangkutan," katanya. (h/jon)

Siswa SMPN 6 Dipersiapkan Hadapi UN DHARMASRAYA, HALUAN — Kepala SMPN 6 Sitiung Supratman M mengimbau siswa kelas IX agar lebih fokus belajar dalam tiga bulan ke depan untuk menghadapi Ujian Nasional (UN). Hal itu disampaikannya kepada kepada siswa, guru dan wali murid kelas IX SMPN 6, Jumat (4/2) di Kenagarian Taratak Tinggi Kecamatan Timpeh. Menurut dia, berdasarkan Permendiknas RI Nomor 23/2006 tanggal 23 Mei 2006 tentang Kompetensi Lulusan dinyatakan bahwa Standar Kompetensi Lulusan untuk satuan pendidikan dasar dan menengah digunakan sebagai pedoman penilaian dalam menentukan kelulusan peserta didik. Selain itu, berdasarkan Permendiknas RI Nomor 20/2007 tanggal 20 Juni 2007 tentang Standar Penilaian Pendidikan dinyatakan bahwa penilaian hasil belajar peserta didik pada jenjang pendidikan dasar dan menengah dilaksanakan berdasarkan standar penilaian pendidikan yang berlaku secara nasional. "Kriteria kelulusan siswa pada 2011 telah dinyatakan dalam POS UN 2011, bahwa peserta dinyatakan lulus UN apabila mencapai nilai rata-rata dari semua mata pelajaran paling rendah 5,5 dan memperoleh nilai paling rendah 4,0," ujarnya. (h/fma)

SIJUNJUNG, HALUAN — Masyarakat Sungai Tambang Kenagarian Kunangan Parit Rantang (Kunpar) Kecamatan Kamang Baru, Kabupaten Sijunjung, bakal memiliki sebuah masjid megah senilai Rp5,5 miliar.

Pembangunan masjid Raya Jamik itu dimulai kemarin, yang ditandai peletakan batu pertama oleh Bupati Sijunjung Yuswir Arifin. Masjid raya dengan ukuran 31,5 x 31,5 meter ini dibangun berlantai dua, berada di pinggir jalan nasional menuju Provinsi Riau. Camat Kamang Baru Medison menjelaskan, untuk pembangun masjid raya ini dana yang dipergunakan untuk tahap awal ini berasal dari bantuan Pemkab Sijunjung sebesar Rp300 juta ditambah swadaya masyarakat sebesar Rp400 juta. "Khusus swadaya masyarakat yang berupa uang tunai baru sebesar Rp100 juta, sedangkan yang

Rp300 juta lagi adalah sumbangan lahan yang dipergunakan untuk pembangunan masjid, dimana lahan yang disumbangkan itu luasnya mencapai 6000 meter," terangnya. Medison menghimbau kepada seluruh warga Kuangan Parit Rantang, baik yang berada di kampung halaman maupun yang berada di perantauan untuk tetap menjaga kekompakan serta selalu bahu membahu dalam melaksanakan pembangunan, demi suksesnya pembangunan masjid. "Apalagi yang dibangun ini masjid. Marilah kita berlombalomba membangun rumah Allah ini untuk mencapai kemenangan di kemudian hari," ujarnya. (h/ant)

Proyek Pengendalian Banjir Dilanjutkan

PADANG, HALUAN — Persoalan banjir memang belum dapat diatasi sepenuhnya, terutama yang terjadi di tengah kota. Namun sejumlah proyek pengendalian banjir tetap diupayakan pemerintah untuk mengurangi dampak banjir di tengah masyarakat. Tahun 2011 ini, Pemprov Sumbar bakal melanjutkan pembangunan proyek pengendalian banjir di Kota Padang yang memasuki tahap III masing-masing pengendalian banjir di Batang Anai, Batang Kandis dan Batang Kasang. Sementara di Kabupaten Limapuluh Kota akan dibangun pengendalian banjir Batang Mahek. Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Sumbar Ali Musri kepada Haluan, kemarin, di Padang, menjelaskan, pekerjaan proyek pengendalian banjir di Kota Padang ini merupakan lanjutan dari proyek Banjir Kanal, Batang Kuranji dan Air Dingin. Anggarannya bersumber dari pinjaman Jepang sebesar Rp200 miliar. “Kita akan lanjutkan pembangunan pengendalian banjir di Kota Padang tahun ini dengan alokasi

dana sebesar Rp200 miliar yang bersumber dari Jepang. Dana ini akan kita gunakan untuk pengendalian banjir Batang Anai, Batang Kandis dan Batang Kasang,” ujar Ali Musri. Diharapkan dengan pembangunan pengendalian banjir ini maka masyarakat Kota Padang yang bermukim di bagian utara tidak lagi kebanjiran di saat hujan turun dengan intensitas tinggi. Selama ini, kawasan Padang bagian utara itu kerap dilanda banjir, seperti Lubuk Buaya dan sekitarnya. Diperkirakan pada bulan Mei nanti sudah dimulai pelaksanaan tendernya. Sementara di Kabupaten Limapuluh Kota, proyek pengendalian banjir Batang Mahek yang segera pula pekerjaannya dengan alokasi dana Rp5 miliar. Proyek ini diharapkan dapat melindungi masyarakat Pangkalan yang sering kebanjiran di saat hujan. Dikatakan Ali, banjir di Pangkalan terjadi akibat pertemuan 5 sungai yang mengalir ke Batang Mahek, di antaranya Batang Mahek bagian hulu, Batang Samo, Batang Panimpun, Batang Maligi dan Batang Manggilang. (h/vie)

ANTARA

GETAH KARET — Seorang warga memeriksa getah karet hasil sadapannya di Kecamatan Pulau Punjung, Dharmasraya. Kabupaten Dharmasraya yang terletak 200 km dari Kota Padang, merupakan salah satu sentra kebun karet yang memiliki lahan sekitar 47 ribu hektar dan masih dikembangkan oleh petani setempat.

TAHUN 2010

Kasus Perceraian di Pasbar Tinggi

PASAMAN BARAT, HALUAN — Kasus perceraian di Pengadilan Agama (PA) Pasaman Barat (Pasbar) cukup tinggi. Dalam tahun 2010 saja, kasus perceraian yang masuk mencapai 738 perkara, belum termasuk tunggakan kasus tahun 2009 sebanyak 50 kasus. "Tingginya sisa kasus tahun 2009 disebabkan perkara tersebut masuk di bulan Desember dan dilanjutkan pada perkara tahun 2010," ungkap Ketua PA Pasbar Syafril melalui Wakil Sekretaris Yadria kepada wartawan, Jumat (4/2). Dijelaskannya, dari 738 perkara tersebut, terdiri dari cerai talak 115 kasus, cerai gugat 160 kasus, isbat nikah 456 kasus, harta bersama dan wali adhal masing-masing dua kasus, nafkah anak, penunjukan wali dan izin poligamai masingmasing satu kasus. Sedangkan sisa perkara tahun 2009 terdiri dari cerai talak 18 kasus, cerai gugat 21

kasus, isbat nikah 7 kasus, harta bersama, asal usul pengangkatan anak dan kewarisan masingmasing satu kasus. Dari 738 perkara yang masuk ke PA Pasbar yang paling dominan adalah isbat nikah atau nikah kembali. Sedangkan sisa perkara tahun 2009 yang paling hangat adalah cerai gugat. "Tingginya perkara isbat nikah di PA Pasbar karna masih banyak masyarakat yang nikah siri dan tidak memiliki buku nikah resmi dari pemerintah," ujarnya. Yandria merinci beberapa perkara lainnya seperti perkara yang diselesaikan dengan dikabulkan sebanyak 610 buah terdiri dari izin poligami, penunjukan wali, wali adhal dan permohonan ahli waris masingmasing satu kasus, cerai talak 93 kasus, cerai gugat 140 kasus, harta bersama 3 kasus isbat nikah 370 kasus diselesaikan dengan dikabulkan 610 perkara. Kemudian perkara yang

ditolak 35 kasus, di antaranya cerai talak 13 kasus, cerai gugat 11 kasus, isbat nikah 10 kasus dan pengangkatan anak satua kasus. Namun perkara yang ditokal oleh PA pasbar sebanyak empat kasus yakni cerai talak, nafkah anak masingmasing satu kasus dan isbad nikah 2 kasus. Begitu juga perkara yang diputus dengan tidak diterima satu kasus yakni cerai talak, perkara yang diputus dengan digugurkan 6 kasus yakni isbat nikah. Perkara yang diputus dengan dicoret dari register 4 kasus antara lain cerai talak 3 kasus dan hibah satu kasus. "Dari semua perkara yang masuk ke PA Pasbar, juga masih ada sisa parkara tahun 2010 sebanyak 128 kasus, terdiri dari cerai talak 21 kasus, cerai gugat 31 kasus isbat nikah 75 kasus dan wali adhal satu kasus. Sisa Perkara itu akan dilanjutkan pada tahun 2011," jelasnya. (h/ant)


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Sumatera Barat 18

Lintas Sumbar

PEMKAB LIMAPULUH KOTA

Tak Sanggup Tanggulangi Sampah Pasar Ternak

Camat Harapkan Dukungan Masyarakat DHARMASRAYA, HALUAN — Camat IX Koto Rinaldi Putra mengharapkan dukungan ninik mamak dan tokoh masyarakat. "Bagaimana pun pintarnya seorang camat, tanpa dukungan tentu akan sia-sia," katanya, saat dikukuhkan menjadi Camat IX Koto oleh Wakil Bupati Dharmasraya Syafruddin R, Jumat (4/2), di Gedung Pertemuan Umum (GPU) IX Koto. Sementara itu, Wakil Bupati Dharmasraya Syafruddin R, mengatakan, camat mesti dapat menampung aspirasi masyarakat, mengkoordinasikan segala kebijakan pemerintah ke jajarannya di Kecamatan IX Koto. Camat IX Koto Rinaldi Putra berharap Pemkab Dharmasraya menuntaskan tiga titik pembangunan jalan di wilayahnya, menyediakan layanan Puskesmas 24 jam dan pembangunan SMAN serta permohonan bantuan bibit pertanian gratis, karena banyaknya lahan tidur di wilayahnya. (h/fma)

Defrial Gantikan Maisul PADANG PANJANG, HALUAN — Terjawab sudah teka-teki siapa pengganti Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum (PU) Kota Padang Panjang, pasca ditinggal pejabat lama Maisul. Defrial, mantan Kepala Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Padang Panjang dilantik oleh Walikota Padang Panjang Suir Syam, Selasa (1/ 2), menggantikan Maisul yang pindah ke Kabupaten Dharmasraya. Suir Syam dalam sambutannya mengatakan, terkait kepindahan Maisul ke Dharmasraya, walikota menyatakan bahwa yang bersangkutan diminta khusus oleh Bupati Adi Gunawan. "Bupati Dharmasraya sangat membutuhkan Pak Maisul. Meski berat, kita merelakan beliau pindah," katanya. Selain Defrial, dalam mutasi itu juga dilantik dua pejabat eselon III, empat pejabat eselon IV dan 19 orang kepala sekolah. Posisi Defrial sebagai Kepala KLH digantikan Iriansyah Tanjung, yang sebelumnya adalah Kabid Ekonomi di Bappeda Padang Panjang. Posisi yang ditinggal Iriansyah diisi oleh Sri Syawitri. Sementara untuk mengisi jabatan Kepala SMAN 2 dan SMAN 3 Padang Panjang, walikota mempercayakan kepada Ernawati Syafar (guru SMPN 8 Padang) dan Herry Martin (guru SMAN 8 Padang). (h/one/son)

LIMBANANG, HALUAN — Pemkab Limapuluh Kota tak mampu mengatasi persoalan sampah di pasar ternak Limbanang Kecamatan Suliki. Hingga kini, sampah masih berserakan di tempat transaksi jual beli sapi itu. Kepala Dinas Peternakan Limapuluh Kota Yunirwan Khatib, kemarin, di ruang kerjanya, mengaku persoalan sampah tak dapat ditanggulangi secara drastis. Pengangkutan sampah, katanya, sudah ada kemajuan, dilakukan secara bertahap sesuai dengan kemapuan bidang kebersihan dan pertamanan. "Saya menilai sudah ada kemajuan pengangkutan sampah dari lokasi dengan menggunakan mobil sampah, beca roda tiga. Pengaduan pedagang ternak tentang sampah yag berserakan, mudah-mudahan akan tertanggulangi," ujar Yunirwan. Dia mengharapkan, masyarakat pengunjung, maupun para pedagang yang berjualan di Pasar Limbanang, agar tidak membuang sampah di sembarang tempat, apalagi di lokasi pasar ternak. "Sebaiknya sampah dibuang ke dalam kontainer yang sudah disediakan, sehingga petugas

SAMPAH — Sampah di pasar ternak Limbanang Kecamatan Suliki sampai kini belum tertanggulangi, terlihat dalam gambar sampah plastik berserakan di lokasi. ZULKIFLI

kebersihan lebih mudah dan cepat mengangkut sampah tersebut," katanya. Sementara itu, Kepala Bidang Pertamanan dan Kebersihan Limapuluh Kota Herizon, yang dihubungi lewat telepon selularnya, kemarin, menuturkan, petugas kebersihan sudah ditempatkan di Pasar Limbanang sebanyak dua orang dan satu unit kontainer tempat sampah.

Mungkin ada keterlambatan dalam pengangkutan sampah ke tempat pembuangan akhir akibat gangguan hujan. Dari pantauan Haluan di lapangan, pasar ternak Limbanang Kecamatan Suliki masih dipenuhi sampah, utamanya sampah plastik yang berserakan di tempat penjualan sapi. Onggokan sampah selain merusak pemandangan, juga menim-

12 BUMN Gelar OP Beras

IWAN DN

PEMKO PADANG Panjang bekerja sama dengan Badan Logistik (Bulog) Bukittinggi turun tangan dengan menggelar operasi pasar (OP) di halaman gedung M Syafei Padang Panjang, Jumat (4/2). OP hari pertama itu diserbu warga sejak pagi hari. PADANG PARIAMAN, HALUAN — Mengatasi melonjaknya harga kebutuhan bahan pokok, 12 belas BUMN yang dikoordinir oleh BRI akan melaksanakan operasi pasar murah di Padang Pariaman. Operasi pasar (OP) tersebut direncanakan akan dimulai Sabtu (12/2). Rencana akan digelarnya OP murah tersebut disampaikan pimpinan wilayah BRI Padang Ano Kurniadi di hadapan Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni dan Wakil Bupati Damsuar, pimpinan SKPD di lingkungan Pemkab Padang Pariaman dan pengusaha nasional asal Pariaman, H Basrizal Koto, Jumat (4/2).

PASBAR, HALUAN — Gelombang rotasi dan mutasi kembali dilaksanakan di lingkungan pemerintah Kabupaten Pasaman Barat. Pada Jumat (4/2) sebanyak 9 orang pejabat eselon III, IV dan Kepala sekolah dilantik oleh Sekretaris Daerah Pasbar, Hermanto mewakili Bupati Pasaman Barat, Baharuddin R. Hermanto menegaskan, mutasi dan rotasi kali ini guna mengisi jabatan yang kosong karena pejabat lama pindah tugas atau pensiun. Menurut Hermanto, pengisian kekosongan tersebut sengaja dipercepat guna memaksimalkan kinerja perangkat daerah,mengingat se-

Menurut Ano Kurniadi, karena tidak seimbangnya harga kebutuhan pokok seperti, beras, gula, minyak goreng dan kebutuhan lainnya dengan nilai tukar rupiah,maka Menteri BUMN menganjurkan 12 BUMN untuk melakukan OP murah di beberapa daerah Sumatera Barat. "Kami diberi tanggung jawab sebagai koordinator penyaluran dari 12 BUMN tersebut", terang Ano. Menurut Ano, pada OP murah tersebut BUMN akan memberikan subsidi pada tiga kebutuhan pokok masyarakat (beras, gula dan minyak goreng).

Masing-masing kepala keluarga (KK), kata Ano, akan mendapat pasar murah tiga kebutuhan pokok tersebut dengan harga subsidi sebesar 30 persen, dengan kapasitas untuk 7.500 KK yang ada di Padang Pariaman. "Masing-masing KK akan dapat OP murah 10 kg beras, 2 kg minyak goreng dan 1 kg gula", terang Ano. Dijelaskan Ano, dalam penyalurannya akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat, karena dalam penyaluran ini akan direlevansikan dengan data KK miskin yang ada di suatu daerah. Sementara itu pengusaha nasional asal Padang Pariaman, H. Basrizal Koto dalam kesempatan tersebut, akan mengambil bagian dalam peningkatan kesejahteraan ekonomi dan pembukaan lapangan kerja di Padang Pariaman. Salah satu upaya tersebut akan diujudkan dengan berinvestasi membangun industri air mineral yang akan direalisasikan bulan Maret 2011 ini di Tarok Nagari Kapalo Hilalang Kecamatan 2 x 11 Kayutanam. Bupati Padang Pariaman, H. Ali Mukhni dalam kesempatan tersebut, merasa mendapat durian runtuh. Secara spontan Ali Mukhni mengungkapkan, hari ini adalah Jumat berkah bagi Padang Pariaman. "Ini pertanda angin segar untuk peningkatan ekonomi dan lapangan kerja di Padang Pariaman", kata Ali Mukhni. Usai pertemuan tersebut, bupati bersama Basrizal Koto langsung meninjau lokasi tempat pembangunan industri air mineral yang akan dibangun oleh PT Aiqa Spring Water Indonesia di Tarok Kapalo Hilalang kecamatan 2 x 11 Kayutanam. (h/ded)

Mutasi Digulir Lagi

makin beratnya tugas daerah untuk membangun Pasbar yang lebih maju. Dengan dilantiknya pejabat baru tersebut, ujar Hermanto, sudah sekitar 75 persen, jabatan struktural dan fungsional yang terisi dilingkungan Pemda Pasbar. "Mulai saat ini, tidak ada lagi alasan terkendala kerja, karena seluruh pejabatnya sudah terisi,"katanya. Selain itu, Sekda juga mengutarakan mutasi dilakukan pada dasarnya agar dapat menempatkan sosok aparatur sesuai dengan kompetensi yang dimiliki dengan tugas pokok dan fungsi sesuai jabatan yang diduduki. "Tidak tertutup kemungki-

nan, apa yang kita lakukan belum memuaskan semua pihak. Hal itu akan terus diupayakan agar bisa diviasinya semakin kecil, sehingga pelaksanaan tugas betulbetul dapat dilakukan oleh pejabat tersebut," ungkap Hermanto. Dia berharap, seluruh pegawai melaksanakan tugas dengan baik guna membantu bupati mewujudkan visi dan misi selama periode lima tahun ke depan. Pejabat baru juga tidak perlu mengungkit kelemahan pejabat lama. Jabatan merupakan salah satu yang membahagiakan bagi PNS dalam menempuh jenjang karinya. Namun jabatan itu adalah amanah dan tanggung

jawab yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Bekerja sepenuh hati, tanggung jawab tinggi, bekerja sesuai aturan serta tidak melakukan perbuatan-perbuatan yang tidak terpuji. "Jadilah pejabat yang baik, menjadi tauladan dimata masyarakat dan panutan di lingkungan kerja. Melayani, mengayomi masyarakat dan sebaliknya jangan minta dilayani atau minta pamrih," terangnya. Adapun pejabat dilantik tersebut, antara lain Getri Adenis, sebagai Kabag Kesejahteraan Rakyat, Fauzi sebagai Kasi SLTP/SLTA Dinas Pendidikan, Reflisman (Kasi. Sarana Prasarana SLTP/SLTA), Ali Awar (Kasi).(h/nir)

bulkan aroma tidak sedap akibat basah oleh air hujan. Para pedagang ternak mempertanyakan kurang pedulinya pihak terkait terhadap kebersihan pasar ternak yang diramaikan setiap hari Kamis itu. "Sampai kini belum ada perubahan, onggokan sampah cukup banyak, malah banyak sampah plastik yang berserakan," ujar salah seorang toke ternak

Limbanang, H Bur, yang ditemui Jumat (4/1). "Bila kebersihan tidak diperhatikan, saya khawatir toke ternak akan enggan membawa ternak sapi dan kerbau ke pasar ternak ini. Padahal di lokasi itu sudah dilengkapi dengan dua los tambatan ternak permanen. Kebersihan lokasi perlu diperhatikan," ungkap Kasmir menambahkan. (h/zkf)

Masyarakat Enggan Kandangkan Sapi

PAINAN, HALUAN — Masyarakat Pesisir Selatan masih enggan mengandangkan hewan ternak sapi mereka. Ternak sapi masih saja berkeliaran di berbagai tempat di daerah itu. "Pemilik sapi tidak ambil pusing dengan sistem pemeliharaan ternak, karena pemiliknya menilai pemeliharan lepas seperti ini tidak merepotkan dan juga tidak akan

memakan biaya besar terutama untuk pembuatan kandang. Pemilik juga tidak perlu menyiapkan rumput untuk pakan ternak," kata salah seorang warga Painan, Andi, Jumat (4/2). Di Kota Painan, pemilik ternak adalah warga kota sehingga sapi mereka pun digembalakan di dalam kota. Jumlahnya puluhan

ekor, dan sering menggangu ketentraman lingkungan masyarakat. Keengganan masyarakat mengandangkan sapi sangat bertentangan dengan kebijakan Pemda Pessel yang telah mengeluaran Peraturan Daerah (Perda) No 22 tahun 1997 tentang Penertiban Ternak Sapi. Juga Peraturan Nagari Painan No 4 tahun 2010. (h/mjn)

Perantau Minta Jalan Lubuk Minturun-Paninggahan Dilanjutkan PADANG PANJANG, HALUAN — Perantau Paninggahan Jakarta H Bahar Yusuf Dt Rajo Bukik meminta Gubernur Sumbar Irwan Prayitno merealisasikan lanjutan pembangunan jalan Lubuk MinturunPaninggahan yang terbengkalai sejak tahun 1997 silam. Ruas jalan Lubuk Minturun menuju Paninggahan tidak saja sebagai jalan alternatif menuju Kota Padang, mengingat rawannya jalan Solok Sitinjau Laut, juga akan meningkatkan perekonomian masyarakat di daerah itu.

Harapan itu langsung disampaikannya kepada gubernur di Padang Panjang saat peresmian Graha Serambi Mekah, beberapa hari lalu. Menanggapi harapan itu, Irwan Prayitno belum memberikan komentarnya. Ia masih terdiam dan belum memberikan respon. Tetapi setidaknya suara hati masyarakat yang memilihnya sudah didengar. “Kita berharap agar harapan itu dapat menjadi catatan dalam membangun ranah Minang yang dipimpinnya saat ini,” ujar H Bahar menambahkan. (h/one)

Keluarga Besar

Mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya Atas berpulangnya ke rahmatullah

SITI ANNISA DEVINO Putri dari Elvin Devino (Karyawan Haluan) & Devina Meninggal Hari Jumat, 4 Februari 2011 Jam 11.15 Wib Di Pariaman Semoga Arwah Almarhumah diterima disisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan tabah dalam menghadapi cobaan ini. Amin

Tertanda H. BASRIZAL KOTO Chairman / CEO


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Riau & Kepri 19

MULAI MARET

Lintas Riau Kepri

Konsumen Premium Wajib Gunakan KF

Dumai Kian Panas DUMAI, HALUAN — Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Kota Dumai, Riau, memprediksi kepunahan tumbuhan bakau merupakan salah satu penyebab suhu di kota berjuluk Mutiara Pantai Sumatera itu kian panas. “Akibat panas yang menyengat itu, lingkungan di Dumai menjadi tidak nyaman dan dikhawatirkan dapat berdampak buruk terhadap kesehatan manusia,” kata Kepala KLH Dumai, Basri, di Dumai, Jumat. Berdasarkan analisis kepunahan tanaman bakau di bibir pantai Dumai menyebabkan panas atau terik matahari tidak memiliki penahan. Pancaran cahaya tersebut kata Basri langsung mengarah ke permukaan laut dan panasnya memantul ke daratan yang kondisinya saat ini mulai gundul atau minim pepohonan. Kondisi tersebut menurut Basri diperparah lagi dengan banyaknya tangki-tangki timbun raksasa di tepian laut, sehingga panasnya juga menguap. “Hal ini yang membuat suhu udara di Dumai kian panas dan makin terasa tidak nyaman dirasakan oleh banyak masyarakat di Dumai,” katanya.(ant)

Minyak Tanah Diduga Diselewengkan BATAM, HALUAN — Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Sumber Daya Mineral Kota Batam mensinyalir terjadi penyelundupan minyak tanah subsidi dari Karimun ke Batam. Kepala Dinas Perindag dan ESDM Kota Batam, Ahmad Hijazi mengatakan di Batam, Jumat, minyak tanah dengan harga subsidi masih beredar di Batam, padahal Pertamina sudah mencabut seluruh minyak tanah bersubsidi dari Kota Industri. “Kami sinyalir itu selundupan dari Karimun, yang paling dekat,” kata Hijazi. Ia mengatakan laporan dari masyarkat yang menyebutkan masih ada pangkalan minyak tanah yang menjual dengan harga subsidi paling mahal Rp3.000 per liter. Padahal, dengan minyak tanah subsidi nol, seharusnya bahan bakar itu dijual sekitar Rp8.000 per liter di Batam. Ditanya jumlah minyak tanah subsidi yang diselundupkan dari Karimun, ia mengatakan tidak dapat meprediksi. “Kami tidak tahu, itu di lapangan,” katanya Disperindag Batam, kata dia, tidak bisa mengawasi peredaran minyak tanah subsidi dari Karimun, karena bukan wilayah kerjanya. Meski begitu, kata dia, Disperindag Batam melapor ke Badan Pengatur Hilir Migas mengenai kebocoran peredaran minyak tanah bersubsidi.(ant)

BATAM, HALUAN — Konsumen diwajibkan menggunakan kartu fasilitas saat membeli bahan bakar minyak premium bersubsidi di Batam mulai Maret 2011. “Mulai Maret, semua harus menggunakan kartu fasilitas (KF) saat membeli premium bersubsidi,” kata Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Sumber Daya Mineral Kota Batam Ahmad Hijazi di Batam, Jumat. KF merupakan kartu perekam data untuk mendeteksi pemakaian premium bersubsidi. Batam dijadikan kota pertama yang menerapkan KF sebelum diterapkan di daerah lain di Indonesia. Saat ini Pemko Batam bersama Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas baru mengeluarkan 180.000 KF dari 300.000 pemilik kendaraan di Batam. “Pemerintah memberikan waktu sebulan bagi pemilik kendaraan untuk memiliki KF. KF dapat difungsikan pada pertengahan April 2011,” katanya. Dari 27 stasiun pengisian bahan bakar minyak umum yang beroperasi di Batam, baru 12 yang sudah terpasang alat KF yang terintegrasi dengan BPH. “Pertengahan Februari kami harap semua SPBU sudah terintegrasi,” kata Hijazi. Wali Kota akan mengeluarkan Peraturan Wali Kota sebagai landasan hukum kewajiban perekaman data. KF merupakan kartu dengan “chip” untuk merekam transaksi penjualan premium bersubsidi. Diharapkan dengan menggunakan KF, pemerintah mengetahui dan memantau peredaran premium agar subsidi tepat sasaran. Dalam praktik KFserver di SPBU akan merekam penjualan premium baik jumlah maupun nomor seri kendaraan yang membelinya. Hijazi membantah penunjukkan Batam sebagai kota pertama penggunaan KF karena terjadi banyak penyelewengan pemakaian premium bersubsidi. “Batam dipilih sebagai `pilot project` karena masyarakatnya melek teknologi,”tuturnya Warga Batam katanya sudah terbiasa dengan penggunaan berbagai kartu seperti kartu kredit. “Masyarakat Batam sering ke Singapura, sudah terbiasa dengan parkir menggunakan kartu dan sebagainya,”lanjutnya. (hk/ant)

CARI IKAN — Sejumlah warga mencari ikan di tengah derasnya air Sungai Kemang, Rantau Panjang, Siak, Riau.Aktivitas seperti ini kerap dilakukan warga saat musim hujan, banyak ikan yang bermain di derasnya air HR/JAILANI

Kejaksaan Diminta Evaluasi Pembangunan Pusat Pemerintahan

TANJUNGPINANG, HALUAN — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Riau mendesak pihak kejaksaan setempat mengevaluasi secara hukum pembangunan pusat pemerintahan di Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang. “Kami berharap kajian hukum terhadap pelaksanaan proyek pembangunan pusat Pemerintahan Kepri dapat diselesaikan oleh pihak kejaksaan sebelum memasuki

anggaran perubahan tahun 2011,” kata Ketua DPRD Kepri Nur Syafriadi di Tanjungpinang, Jumat. Pihaknya telah meminta secara resmi kepada pihak kejaksaan dalam rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kepri untuk mengkaji secara hukum pelaksanaan proyek pembangunan pusat pemerintahan di Pulau Dompak. DPRD Kepri juga menyarankan kepada Gubernur Kepri untuk menunggu rekomendasi dari pihak

kejaksaan. Pihak kejaksaanberkewajiban mengkaji secara hukum pelaksanaan proyek tahun jamak tersebut, apalagi hal tersebut diminta oleh pemimpin daerah. “Hingga sekarang kami belum mendapat hasil kajian hukum terhadap pelaksanaan proyek tersebut. Rekomendasi pihak kejaksaan merupakan upaya pencegahan pelanggaran hukum yang kemungkinan dapat terjadi dalam pelaksanaan pembangunan pusat

pemerintahan,” ujarnya. Proyek yang dikerjakan sejak tahun 2007-2010 dengan anggaran sebesar Rp1,3 triliun hingga sekarang belum selesai. Persentase penyelesaian gedung perkantoran pada pembangunan pusat pemerintahan tersebut 45-90 persen, terdiri dari gedung Universitas Maritim Raja Ali Haji, Lembaga Adat Melayu, Kantor DPRD Kepri dan jembatan satu. DPRD Kepri enggan menye-

tujui proyek tersebut dilanjutkan kembali tahun ini sebelum mendapat rekomendasi dari pihak kejaksaan. “Proyek itu tidak dianggarkan pada APBD Kepri 2011, karena DPRD Kepri khawatir akan melanggar ketentuan. Proyek itu paling cepat dilaksanakan pada anggaran perubahan tahun 2011,” ungkapnya. Badan Anggaran DPRD Kepri sepakat proyek tahun jamak tersebut terlebih dahulu diaudit oleh tim

independen sebelum dilanjutkan. Hasil audit akan diketahui berapa besar pelanggaran yang terjadi dalam pelaksanaan proyek tersebut. Jika auditor menemukan pelanggaran hukum dalam pelaksanaan proyek tersebut, maka akan ditindaklanjuti secara hukum. “Hasil audit akan terlihat berapa besar penyerapan anggaran untuk pembangunan atau anggaran yang belum bisa diserap sama sekali,” katanya. (hk/ant)

PLN Relokasi Empat Pembangkit ke Duri

SOERANG WARGA melihat kitab kuno peninggalan Dalai Lama berusia 100 tahun dari Nepal yang hingga kini terawat rapi di Wihara Tri Ratna Budhis Centre di Kampung Melayu Tionghoa, Senapelan, Pekanbaru, Riau. ANTARA

Putusan MK Diserahkan ke DPRD

BATAM, HALUAN — Komisi Pemilihan Umum Batam menyerahkan surat putusan Mahkamah Konstitusi kepada DPRD Kota Batam mengenai penetapan Ahmad Dahlan-Rudi sebagai WaliKota dan Wakil Walikota Batam 2011-2016. “Suratnya tadi sudah saya tandatangani dan hari ini sudah disampaikan ke DPRD Batam,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum Batam Hendriyanto di Batam, Jumat. Surat itu merupakan susulan sebagai konsiderans dari putusan KPU untuk penetapan wali kotawakil wali kota terpilih. Surat ini sebagai landasan DPRD menyurati Gubernur untuk melantik walikota terpilih. Keputusan MK sudah final menetapkan Ahmad Dahlan dan Rudi sebagai kepala daerah Batam selama

lima tahun ke depan. “Intinya tidak ada lagi persoalan dan tinggal menunggu jadwal pelantikan yang akan ditentukan dewan,” katanya. Mengenai pelantikan, ia mengatakan diatur DPRD Batam setelah berkoordinasi dan menerima keputusan Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Kepri. Di tempat terpisah, Ketua DPRD Batam Surya Sardi mengatakan pelantikan wali kota-wakil wali kota terpilih direncanakan 27 atau 28 Februari 2011 “Masa berakhirnya jabatan Wali Kota saat ini, Maret 2011, tapi kemungkinan 28 Februari pelantikan, tapi itu tentatif,” katanya Kini DPRD masih memproses dokumen pelantikan kepala daerah untuk diserahkan ke Gubernur Kepri Muhammad Sani. “Hari ini kami terima surat dari KPU Batam. Kami akan segera menyampaikan ke

Gubernur Kepri,” lanjutnya Pasangan Ahmad Dahlan-Rudi terpilih menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam, melalui Pilkada Batam, 5 Januari 2011. Suara Dahlan-Rudi unggul dari empat pasangan lain dengan persentase sekitar 34,6 persen diikuti Ria Saptarika-Zainal Abidin sebanyak 78.926 suara atau 26,03 persen, Nada -Nuryanto memperoleh 36.165 suara atau 11,93 persen, Aripin-Irwansyah 17.841 suara atau 5,88 persen dan Hakim-Syamsul 60.261 suara atau 19,88 persen. Namun, keputusan KPU mengenai perhitungan suara sah digugat empat orang dari tiga pasangan calon kepala daerah Pada Rabu (2/2), Mahkamah Konstitusi menolak seluruh gugatan pemohon dan kembali mengukuhkan keputusan KPU Batam. (ant)

PEKANBARU, HALUAN — PT Perusahaan Listrik Negara akan merelokasi empat pembangkit listrik tenaga gas berdaya 82 Megawatt pada tahun ini dari Jawa ke Duri, Provinsi Riau, untuk membantu mengatasi kekurangan daya listrik di daerah kaya minyak itu. “Pemasangan empat pembangkit ditargetkan rampung bulan September tahun ini,” kata Manajer SDM dan Humas PLN Wilayah Riau-Kepri, Suhatman di Pekanbaru, Kamis. Empat unit pembangkit yang akan direlokasi terdiri dari satu unit PLTG Gilitimur di Madura dengan daya 20 MW, satu unit PLTG Sunyaragi dari Cirebon berdaya 18 MW dan dua Unit PLTG Cilacap dengan daya 2 x 22 MW. PLN sebenarnya merencanakan relokasi tujuh pembangkit dari Jawa ke Duri. Namun, rencana tersebut dilakukan secara bertahap hingga 2012. Tiga unit pembangkit yang akan direlokasi berikutnya diperkirakan memiliki total kapasitas hingga mencapai 60 MW. Terdiri dari satu Unit PLTG Priok dengan daya 20 MW dan dua unit pembangkit “combine cycle” (bahan bakar kombinasi) dengan daya 2 x 20 MW yang kini berada di Perak, Surabaya. Di tempat terpisah, Manajer Umum Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban Sumatera (P3BS), Yurman, mengatakan program relokasi PLTG dari Jawa ke Duri merupakan bagian dari 12 strategi PLN untuk menambah daya listrik pada tahun 2011 di sistem interkoneksi Pulau Sumatera. Penambahan daya listrik di Riau sudah sangat mendesak karena daerah tersebut juga akan

menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII pada 2012. “Pembenahan di Riau mendapat perhatian tersendiri karena dinilai sangat mendesak,” ujarnya. Berdasarkan data terakhir PLN Riau kondisi kelistrikan hingga akhir 2010 masih mengalami defisit daya hingga 117,6 MW pada saat beban puncak. Kebutuhan listrik Riau sangat bergantung pada sistem interkoneksi Sumatera, sedangkan pertumbuhan pelanggan sangat tinggi seperti yang terjadi di Pekanbaru mencapai sekitar 16 persen per tahun. Hingga kini kondisi kelistrikan di Riau masih memprihatinkan. Tingkat elektrifikasi yaitu jumlah warga yang telah mendapat layanan listrik PLN, baru mencapai 40 persen dari populasi penduduki sekitar 5 juta jiwa. Jumlah itu juga lebih rendah dari tingkat elektrifikasi nasional yang mencapai 60 persen. BP Migas Tolak Badan Pelaksana dan Pengelolaan Hulu Minyak dan Gas Bumi (BP Migas) menolak permintaan Perusahaan Gas Negara (PGN) agar pemerintah mengembalikan pasokan gas sebesar 100 juta kaki kubik (MMSCFD) untuk kebutuhan pembangkit listrik PLN. Kepala Dinas Humas dan Hubungan Kelembagaan BP Migas Elan Biantoro mengatakan, saat ini pasokan gas tersebut dialirkan ke PT Chevron Pasific Indonesia di Riau. “Tentu ini akan sangat berdampak buruk pada pemenuhan produksi minyak yang akan mempengaruhi devisa negara,” katanya. Hal tersebut untuk menanggapi pernyataan Direktur Utama

PT PGN Hendi P Santoso yang meminta pemerintah kembali ke komitmen semula untuk mengalirkan gas 100 MMSCFD ke pembangkit PLN beberapa waktu lalu. Hendi menjelaskan, sebenarnya pasokan tersebut memang ditujukan untuk PLN. Namun, sejak Februari 2010, alokasi gas sebesar 100 MMSCFD tersebut dialihkan dari PGN ke Chevron guna mendukung produksi minyak,sehingga berakibat PLN terpaksa menutup kekurangan gas dengan menggunakan bahan bakar minyak (BBM). “Pilihan keduanya memang bagai buah simalakama. Tapi sekarang apa kita siap kehilangan devisa yang banyak dengan mengalihkan gas ke PLN,” ujar Elan. Menurut dia, pengalihan gas tersebut akan sangat berdampak pada pemenuhan target produksi minyak tahun ini. Apalagi, lanjutnya, produksi minyak di Duri juga belum pulih sepenuhnya akibat insiden kebocoran pipa gas di Riau yang membuat pasokan listrik ke lapangan Duri terhenti sementara pada tahun 2010. “Lapangan Duri maksimal bisa memproduksi 180 ribu barrel per hari, tapi sekarang belum juga pulih dan akan sangat berdampak apabila gas PGN dialihkan dari sana,” katanya. Ia menduga, keinginan PGN tersebut juga dilandasi motif bisnis karena perusahaan tersebut akan mendapat keuntungan yang lebih besar jika menjual gas ke PLN. “Keinginan itu saya lihat motif bisnis. Dari pasokan gas ke Chevron, PGH hanya mendapat pemasukan dari biaya pipa. Sedangkan jika ke PLN mereka akan mendapat `fee margin` dari penjualan,”lanjutnya. (hr/ant)


Reportase

SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

20

EKSOTISME PULAU KOMODO

Terancam Hilang dari ‘Tujuh Keajaiban Dunia’

PULAU Komodo terletak di Propinsi Nusa Tenggara Timur. Berada di sebelah timur Pulau Sumbawa, yang dipisahkan oleh Selat Sape TAMAN Nasional Komodo yang terletak di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur masuk dalam 28 finalis 7Wonders of Nature atau tujuh keajaiban dunia. Namun, keikutsertaan Indonesia dalam ajang tersebut terancam karena masalah dana. Maka, Pulau Komodo pun terancam akan hilang dari daftar tujuh keajaiban dunia. Menteri Kebudayaan dan Pariwisata, Jero Wacik, menjelaskan kisruh Komodo ini. Awalnya, Jero tidak melihat ada masalah. Tetapi belakangan, menteri yang juga politisi Demokrat ini ‘mencium’ aroma tak sedap di balik yayasan yang juga panitia penyelenggara. Semua berawal dari permintaan panitia agar Indonesia menjadi tuan rumah pengumuman atau deklarasi kemena-

ngan tujuh keajaiban dunia terbaru pada tanggal 11 November 2011 atau 11-11-2011. Uang itu ternyata hanya sebagai komitmen pengumuman juara keajaiban dunia terbaru. Panitia masih meminta lagi sekitar US$35 juta untuk pelaksanaan acara. Indonesia harus membayar lebih dari Rp450 miliar dan belum tentu memenangkan kontes tersebut. “Saya hitung-hitung layak atau tidak mengeluarkan Rp450 miliar untuk menjadi tuan rumah yang belum tentu menang. Saya kan bekas pengusaha, saya hitung lagi,” kata Jero. Tapi menurut Jero, angka itu tidak sepadan. “Tidak sampai hati mengeluarkan uang sebesar itu.” Dikutip dari laman resmi 7Wonders, panitia kemudian mempertimbangkan untuk

mencoret keikutsertaan Taman Nasional Komodo setelah tidak mendapatkan titik temu dari permasalahan hukum terkait penyelenggaraan acara pemilihan pemenang yang rencananya akan diadakan di Jakarta pada 11 November 2011. Jero Wacik mengungkapkan bahwa panitia 7Wonders juga memberikan ‘ancaman’ jika Indonesia tidak membayar sejumlah uang itu. Apa ancamannya? “Indonesia kalau tidak mau menjadi tuan rumah nanti bisa kami delete,” kata Jero mengutip panitia. Terang saja hal itu membuat kecewa Indonesia. Padahal masih ada 27 finalis dari 27 negara yang juga masuk dalam daftar. “Ada Abu Dhabi, China, dan lain-lain. Saya berpikir, kalau Indonesia tidak mau,

KOMODO adalah hewan asli Kepulauan Flores, Nusa Tenggara. Pulau yang paling banyak ditempati komodo ini diberi nama sesuai dengan nama hewan ini saat ditemukan pada 1910, yakni Pulau Komodo (Komodo Island) seharusnya negara lain bisa. Tidak masalah bila berlangsung di negara lain, yang penting kita bisa vote (Komodo). Rupanya mereka mengancam saya, mengancam Indonesia,” sesal Jero. Indonesia pun memutuskan untuk tidak memberikan uang tersebut. Jika hal ini membuat Taman Nasional Komodo dihapus, menurut Jero Wacik, Indonesia masih diuntungkan. “Sejak New7Wonders itu digembar-gemborkan, sudah ada peningkatan (wisatawan) 400 persen. Jadi, untungnya sudah kita dapat,” ungkapnya. Jero meminta semua pihak tidak berkecil hati. Karena Jero mensinyalir, yayasan itu juga memiliki kepentingan bisnis. Bagaimana kalau Komodo dicopot dari nominasi? “Delete

saja. Kami akan tetap berpromosi. Paling juga tiga tahun tidak ada lagi,” yakin Jero dikutip dari vivanews.com. Komodo menempati posisi yang kuat dalam nominasi baru tujuh keajaiban dunia (nature). Berdasarkan data Yayasan, Komodo menempati posisi ke26 dalam pemilihan internasional, dan posisi tiga dalam pemilihan lokal. Kemungkinan, Komodo akan dapat menempati posisi ke-11 dari 28 nominasi lainnya. Posisi Komodo juga stabil dengan kemungkinan terus maju. Jika terpilih, Komodo akan memberikan keuntungan besar bagi Indonesia. Webber memperkirakan Komodo akan menghasilkan lebih dari US$5 miliar profit ekonomi, pariwisata dan simbol nasional. (h/*)

KADAL-kadal raksasa ini termasuk hewan yang nyaris punah dengan jumlah populasi di alam liar kurang dari 4.000 ekor

PENDUDUK asli pulau Komodo menyebut komodo dengan nama setempat ora

KOMODO ternyata mampu berlari 20 kilometer per jam dalam jarak yang pendek, memanjat pohon

Jadwal TV 04:30 Liputan 6 Pagi 06:00Was Was 07:00Inbox 09:03Hot Shot 10:00FTV: Surat Cinta Buat Retno 12:00Liputan 6 Siang 12:30Usaha Anda 12:34FTV Siang: Cinta Gadis Penjual Donat 14:30Status Selebriti 15:00FTV: Get Married The Series 17:00Liputan 6 Petang 17:30Uya Emang Kuya 18:00Sinetron : Islam KTP 21:00Sinetron : Arini 2 22:33Sinema : Tentang Cinta

04:00Assalamu’alaikum Ustadz 04:30Seputar Indonesia Pagi 06:00Go Spot 07:00Film Keluarga: Brother Bear 2 09:00Dahsyat 11:00Intens 12:00Seputar Indonesia Siang 12:30Sinema Siang: Ada Cinta di Hati 14:30Si Kecil Berhati Besar 15:00Kabar Kabari

KADAL raksasa ini dipublikasikan pertama kali tahun 1912 di sebuah koran nasional Hindia Belanda. Peter A. Ouwens, Direktur Museum Zoologi di Bogor yang mengenalkannya kepada dunia

Sabtu 5 Februari 2011 16:00Bedah Rumah 17:00Seputar Indonesia 17:30Sinetron: Lagu Cinta Nirmala 19:30Sinetron: Putri yang Ditukar 22:30Film: Daredevil

04.30Captain Tsubasa 05.00Dora the Explorer 05.30Chalkzone 06.00Spongebob Squarepants 08.00The Penguins of Madagascar 09.00One Piece 10.00Danamon Semangat Bisa 10.30Turtles Can Fly 12.30Kabaret Show 13.30Genie 14.00One Cubed 14.30Petualangan Panji 15.00Ill Feel 15.30Ugly Betty 16.30Berita Global 17.00Spongebob Squarepants 18.00Superhero Kocak 19.00Mong 19.15EPL: Stoke City vs Sunderland 21.45Tom Yum Goong

KOMODO, reptil raksasa penghuni Taman Nasional Komodo di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur

SINOPSIS FILM

Daredevil RCTI, 22.30 WIB Pemain: Ben Affleck, Jennifer Garner, Collin Farrell

DIKISAHKAN tentang seorang anak lelaki yang bernama Matt Murdock (Scott Terra) menyelamatkan seorang pria tua dari hantaman sebuah truk. Walau pria tua itu selamat, Matt mendapat kecelakaan karena tong sampah radioaktif yang diangkut truk itu tumpah dan menimpa Matt. Memang Matt selamat namun mengalami kebutaan pada matanya. Tetapi tidak seorangpun tahu bahwa sampah radioaktif itu justru membuat empat pancaindera Matt yang tersisa menjadi sangat peka dan jauh di atas batas normal. Sehingga iapun mendapat kemampuan seperti radar yang dapat memantau keadaan sekitar dirinya. Matt tumbuh menjadi jaksa penuntut terkenal di Hell’s Kitchen, sebuah wilayah kumuh di Manhattan, New York. Matt dewasa (Ben Affleck) bersama rekannya Foggy Nelson (Jon Favreau), sering menuntut kasus kejahatan yang berkaitan dengan Kingpin dan tangan kanannya, Bullseye. Walau tidak jarang Matt menang dalam kasus melawan anak buah Kingpin, namun ia juga sering kalah sehingga para kriminal pun bebas. Tetapi Matt tidak membiarkan mereka karena pada malam harinya, Matt berubah menjadi superhero yang bernama Daredevil. Dengan kemampuan akrobatik yang dilatih selama bertahun-tahun dan kemampuan mengindera supernya, Matt sebagai Daredevil membasmi penjahat di luar jalur hukum. Dalam perjalanan Matt sebagai Daredevil, tidak jarang ia berhadapan dengan Kingpin dan Bullseye yang menganggap Daredevil sebagai musuh berbuyutan. Selain itu, Matt juga harus menghadapi seorang wanita pembunuh bayaran, Elektra Natchios yang ingin membunuh Daredevil karena dianggap Elektra sebagai pihak bertanggungjawab atas kematian ayahnya. Masalahnya antara Daredevil dan Elektra juga tumbuh ketertarikan satu sama lain. Sehingga timbul situasi yang cukup membingungkan karena mereka jadi tidak tahu apakah saling menghancurkan atau saling mencintai. *


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Sawahlunto

Menuju Kota Utama 21

Lingkar Sawahlunto 1.500 Sambungan Gratis Siap Pertengahan Tahun SAWAHLUNTO, HALUAN — Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Sawahlunto mentargetkan, 1.500 sambungan gratis menggunakan dana hibah USAID akan terpasang menjelang pertengahan tahun 2011 ini. Namun demikian, sebelumnya akhir Februari konsultan dari pusat akan menentukan mana yang layak. “Jika dinyatakan layak oleh konsultan, maka akan langsung dipasang dan akan langsung dialiri air PDAM,” ujar Direktur PDAM Sawahlunto, Syafnil kepada Haluan, di ruang kerjanya, Kamis (3/2). Syafnil mengatakan sambungan gratis yang akan dipasang tersebut merupakan sambungan standar, yakni untuk satu batang pipa dari sambungan induk. Sedangkan sisanya, tentu tanggung jawab dari pelanggan sendiri. Hingga saat ini, Syafnil mengatakan alokasi sambungan gratis yang didanai USAID tersebut sudah penuh. Namun, kalau pun ada masyarakat yang ingin, PDAM masih membuka kesempatan. Kesulitan yang dihadapi, menurut Syafnil, PDAM masih tergantung dengan listrik, untuk menaikkan air dari sumber air. Bahkan, dalam satu hari terkadang mencapai 16 jam, yang membuat tagihan listrik PDAM selalu membengkak. Bayangkan, untuk tagihan Januari saja PDAM menghabiskan dana Rp123 juta. Hal itu diakibatkan kurangnya hujan di bulan tersebut, yang membuat PDAM harus mengambil semua kebutuhan air dengan menyedot dari sumbernya. “Kalau musim hujan tiba, PDAM sedikit tertolong air dari langit, sehingga dapat menekan biaya operasional, khususnya untuk pembayaran listrik. Apalagi, saat ini PDAM tidak lagi mendapatkan subsidi dari pemerintah,” tambah Syafnil.(h/dil)

Enam Draf Ranperda Digabung Jadi Satu SAWAHLUNTO, HALUAN — Belum sempat dibahas, enam draf rancangan peraturan daerah (Ranperda) terkait retribusi yang diajukan Pemerintah Sawahlunto digabung menjadi satu, dalam Ranperda Retribusi Jasa Usaha. Keenam Ranperda tersebut masing-masing, Ranperda Retribusi Pemakaian Kekayaan Daerah, Ranperda Retribusi Tempat Rekreasi dan Olahraga, Ranperda Retribusi Tempat Khusus Parkir, Ranperda Retribusi Tempat Penginapan, dan Ranperda Retribusi Rumah Potong Hewan, serta Ranperda Retribusi Penjualan Produksi Usaha Daerah. “Keenam Ranperda tersebut digabung menjadi satu sebelum dibahas, menjadi Ranperda Retribusi Jasa Usaha,” kata Ketua DPRD Sawahlunto, Ali Yusuf kepada Haluan, Rabu (2/2). Penggabungan itu menurut Ali, sudah melewati beberapa tahapan rapat pimpinan dewan, yang mengambil kesimpulan dilakukan penggabungan, karena keenamnya memiliki kesamaan sifat. Dengan demikian, lanjut pria yang telah tiga periode dipercaya menjadi wakil rakyat itu, dalam bulan Februari ini, dewan akan membahas 7 ranperda saja. Sebelumnya, Pemerintah Sawahlunto mengajukan 12 draf Ranperda, namun enam diantaranya digabung menjadi satu Ranperda saja. Enam Ranperda lainnya masing-masing, Ranperda Pajak Daerah, Ranperda Penyertaan Modal Pemerintah Kota pada Perseroan Terbatas Balairung Citra Jaya Sumbar. Selanjutnya Ranperda Pengelolaan Kegiatan Usaha Pertambangan Mineral dan Batubara, Ranperda Pemberian dan Pemamfaatan Insentif Pajak Daerah dan Reribusi Daerah. Seterusnya Ranperda perubahan atas Perda Kota Sawahlunto Nomor 19 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah, dan terakhir Ranperda Pencabutan Perda nomor 12 tahun 2004 Retribusi Pelayanan Kesehatan di Rumah Sakit Umum dan perubahannya. Ranperda Retribusi Pelayanan Kesehatan di RSUD tersebut bertujuan, agar sistim Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) yang diterapkan di RSUD Sawahlunto lebih efektif dan efisien dalam pengelolaan keuangan yang ada.(h/dil)

Sawahlunto Sertakan Modal Pembangunan BCJ SAWAHLUNTO, HALUAN — Pemerintah Kota Sawahlunto akan menanamkan investasi berupa penyertaan modal, dalam pembangunan gedung Balairung Citra Jaya (BCJ) Sumbar, yang berlokasi di Jalan Matraman nomor 19 Jakarta. Investasi terhadap pembangunan dan pengelolaan BCJ tersebut, direncanakan sebesar Rp2,82 miliar. “Untuk investasi penyertaan modal ini, pemerintah sedang mengajukan rancangan peraturan daerah (Ranperda) terkait penyertaan modal pada PT BCJ Sumbar, ke DPRD Sawahlunto,” ujar Wakil Walikota Sawahlunto, Erizal Ridwan, kepada Haluan, Rabu (2/2). Jika Ranperda itu rampung dibahas dan disahkan dewan, maka pemerintah sudah dapat langsung berinvestasi dalam pembangunan dan pengelolaan gedung balairung Sumbar, yang nantinya berdiri dengan 13 lantai dan 3 basement tersebut. “Harapan pemerintah dengan penyertaan modal ini, akan menjadi investasi yang akan memberikan pendapatan yang pantas kepada daerah secara berkelanjutan berupa deviden. Tentu, pengelolaan balairung nantinya diharapkan dilakukan manajemen yang profesional dan independen,” tambah Erizal. Menanggapi hal itu, Wakil Ketua DPRD Sawahlunto, Emeldi mengatakan investasi yang dilakukan terhadap pembangunan balairung Sumbar di Jakarta itu merupakan salah satu langkah positif, terutama untuk meningkatkan pendapatan daerah. “Balairung Sumbar di Matraman Jakarta memiliki potensi besar dalam mendatangkan pemasukan. Sebab, selain tempat pertemuan juga merupakan penginapan. Jika seluruh daerah memanfaatkan gedung tersebut dengan maksimal, uang yang dimiliki pemerintah di Sumbar akan kembali lagi ke Sumbar,” ujar Emeldi. Politisi dan Ketua Partai Pesatuan Pembangunan Kota Sawahlunto itu juga mengatakan, tinggal bagaimana pemerintah yang ada di Sumbar, dalam memanfaatkan potensi yang dimiliki berupa balairung di Jakarta tersebut. “Kami dari fraksi PPP sangat mendukung penyertaan modal dan investasi tersebut. Sebab, investasi yang bersifat jangka panjang ini akan dapat memberikan pemasukan tetap bagi daerah nantinya,” tambahnya.(h/dil)

14 Titik Hot Spot Tersebar di Sawahlunto SAWAHLUNTO, HALUAN — Belasan unit sambungan internet berbasis hot spot tersebar di berbagai sudut ‘Kota Arang’, mulai dari perkantoran, perusahaan, kawasan objek wisata hingga areal perumahan. Berdirinya sambungan hot spot di setiap sudut kota, ditujukan untuk memberikan akses internet gratis bagi masyarakat dan pengunjung yang datang ke Sawahlunto. Cukup dengan membawa laptop maupun notebook jinjing, langsung bisa berselancar di dunia maya, tanpa harus mengeluarkan biaya. “Saat ini sudah ada 14 unit hot spot yang tersebar di 14 titik keramaian, baik kawasan wisata, perkantoran hingga perumahan,” ujar Desismon, Kasubag Pengelolaan Data dan Elektronik Humas Setdako Sawahlunto kepada Haluan, Jumat (4/2). Desismon mengatakan, seperti kawasan Lapangan Segi-

tiga, selain hot spot perusahaan dan salah satu partai, pemerintah juga memberikan satu hot spot yang dipancarkan dari Gedung Pusat Kebudayaan Sawahlunto. Sementara itu, kawasan Pasar Talawi, Dinas Pendidikan, Dinas Pekerjaan Umum, Kantor Camat Silungkang, Balaikota, hingga kawasan wisata air water boom dan beberapa lainnya juga sudah dapat digunakan masyarakat sebagai akses berinternet. Tahun 2011 sendiri, Desismon menargetkan pemasangan hot spot untuk kawasan Pasar Silungkang. Sedangkan untuk kawasan objek wisata Kandih, masih dalam tahap menunggu sambungan telepon. Keberadaan sambungan hot spot memang sangat memberikan arti bagi masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke Sawahlunto, apa lagi

kaum pelajar. Lihat saja, hot spot yang ada di kawasan Gedung Pusat Kebudayaan Sawahlunto, ketika jam sekolah berakhir akan selalu ramai digunakan siswa dan pelajar. Desismon hanya berharap masyarakat juga harus ikut memperhatikan anak-anaknya, dalam mengakses internet. Jangan sampai, akses internet yang disediakan pemerintah secara gratis dimanfaatkan hanya untuk hal yang sia-sia. “Kalau di sini sambungan internetnya kan gratis. Kita pun bebas menggunakannya. Cukup dengan membawa laptop atau notebook saja,” ujar Sisri (16), salah seorang siswa sekolah menengah atas di ‘Kota Arang’. Tidak hanya Sisri, Hendra (14), siswa yang masih duduk di bangku SMP itu setiap akhir pekan mengaku membawa orang tuanya ke GPK, untuk mengakses internet. Maklum,

DIL

MASYARAKAT Sawahlunto menikmati akses internet menggunakan jaringan hot spot gratis di Gedung Pusat Kebudayaan Sawahlunto. Hendri sendiri tinggal sedikit jauh dari GPK. “Kalau bisa, setiap desa dan kelurahan memiliki jaringan sambungan hot spot. Sehingga

setiap sudut Sawahlunto dari pedesaan hingga pusat kota, dapat mengakses internet dengan mudah,” ujar Ginyang (42) warga Desa Santur.(h/dil)

MESKI HUJAN

Pasokan Batu Bara PLTU Ombilin Aman

SAWAHLUNTO, HALUAN — Kendati hujan terus mengguyur Kota Sawahlunto dalam dua pekan terakhir, namun tidak membuat pasokan batu bara ke PLTU Sektor Ombilin terhambat.

Bahkan, stok ‘mutiara hitam’ di stok file pembangkit berkekuatan 200 Megawatt itu cukup untuk dua bulan ke depan.

DIL

MAKIN RUSAK — Ruas jalan Dinas Pekerjaan Umum menuju Kawasan Objek Wisata Kandih yang semakin rusak

TERBENGKALAI

Ruas Jalan Dinas PU ke Kandih Makin Rusak

SAWAHLUNTO, HALUAN — Setelah proyek pelebaran ruas jalan Kantor Pekerjaan Umum menuju objek wisata Kandih terbengkalai, akibat tidak rampungnya oleh kontraktor, kini jalan tersebut juga mengalami kerusakan semakin parah. Terbengkalai dan bertambah rusaknya jalan menuju objek wisata Danau Kandih dan Taman Satwa itu membuat masyarakat dan wisatawan yang melalui jalan tersebut mengalami kesulitan. Selain aspal terkelupas, jalan yang harus dilalui pun memiliki banyak lubang-lubang, yang membuat pengguna jalan harus exsta hati-hati. “Padahal, jalan ini belum genap berumur dua

tahun. Tahun 2009 lalu, jalannya baru saja dibangun, tetapi masuk 2010 sudah mengalami kerusakan. Ketika akan diperlebar tahun 2010, jalannya malah semakin rusak,” ujar Afif (30) salah seorang warga yang bermukim tidak jauh dari ruas jalan tersebut. Afif juga mengatakan sangat heran dengan kondisi jalan yang dibangun beberapa waktu terakhir. Aspal yang dipasangkan kontraktor terlihat sangat mudah terkelupas. Berbeda dengan aspal pada jalan lainnya, yang meski telah dilalui belasan tahun, tidak mengalami kerusakan yang berarti. Terbengkalainya proyek pelebaran jalan juga terjadi di

ruas Simpang Santur menuju Kantor Dinas Pekerjaan Umum. Pada ruas ini, kontraktor meninggalkan jalan dalam kondisi bagian sisi yang belum diaspal. Terakhir, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Sawahlunto, Ir Radam kepada wartawan mengatakan Pemerintah Kota Sawahlunto akan membentuk tim hukum, dalam mempelajari kontrak dengan rekanan yang mengerjakan proyek pembangunan jalan tersebut. “Tim hukum pemerintah tengah mempelajari kontrak pekerjaan tersebut, setelah itu baru ditentukan apakah akan dilanjutkan atau akan diputus,” ujar Radam.(h/dil)

Saat ini, stok file PLTU Ombilin memiliki 75 ribu ton batu bara. Dan setiap hari jumlah batu bara yang masuk terus bertambah. Baik batu bara Sawahlunto, maupun yang berasal dari luar. Besarnya stok batu bara di PLTU Ombilin tidak terlepas da ri m eningka tny a ha sil produksi batu bara Kuasa Penambangan (KP) lokal. “Pemilik KP lokal lagi dapat batu bara yang banyak, sehingga mereka memasok seluruh produksinya ke PL TU Ombilin,” ujar Asisten Manager Pengadaan Batu Bara PLTU Ombilin, Suhariyanto kepada Haluan, Jumat (4/2). Suhariyanto mengatakan seluruh produksi batu bara KP lokal saat ini ditampung PLTU Ombilin, meskipun pemilik KP telah memenuhi kontraknya. Namun demikian, untuk pembayaran yang terkait dengan kontrak, tetap dilakukan sesuai dengan bulan kontrak yang ditetapkan. Besarnya produksi batu bara dari KP lokal, menurut Suhariyanto tidak lantas membuat PLN harus meningkatkan jumlah kontrak pasokan batu bara bagi KP lokal. Sebab, produksi KP lokal juga tidak bisa ditentukan. Hal itu dikarenakan sistem penambangan yang diterapkan KP lokal masih terbilang tradisional atau masih belum terukur. Sehingga produksi setiap bulannya tidak memiliki kesamaan. “Kelemahan yang ada, KP lokal tidak memiliki kepastian akan pasokan yang ada. Terkadang melimpah, lain waktu kering tanpa produksi. Sehingga untuk memberikan kontrak yang lebih besar

sangat sulit. Sebab, jika tidak terpenuhi akan merugikan KP lokal maupun PLTU Ombilin sendiri,” ujar pria bertubuh jangkung itu. Banyaknya stok batu bara itu akan memudahkan dapur PLTU Ombilin dalam menghasilkan tenaga listrik untuk penerangan pulau Sumatera. Satu Unit Pembangkit Istirahat Sementara itu, satu unit pembangkit PLTU Ombilin berkekuatan 100 Megawatt istirahat selama satu bulan, guna menjalani perbaikan atau servis. Namun demikian, Manager PLTU Ombilin, Luthfy Tri Heru mengatakan tidak akan ada pemadaman. “Tidak ada pemadaman, meskipun selama satu bulan mulai 9 Februari hingga awal Maret, satu unit PLT U Ombilin tidak beroperasi. Karena pembangkit sektor Tarahan sudah aktif awal februari ini,” ujar Luthfy yang didampingi Asisten Manager Operasi, Syaiful Ishak. Dalam tahun 2011 ini menurut Luthfy, untuk memperbaiki operasional, pihaknya menaikkan batasan tolak batu bara. Untuk besaran kalori, dari sebelumnya 5670 kalori, dinaikan menjadi 5800 kalori, sedangkan untuk batasan abu, dari 18 persen pada tahun 2010, tahun ini menjadi 16 persen. “Untuk sempurna memang belum, tetapi operasional sudah menuju ke arah yang baik. Sebab, desain boiler pembangkit saat ini kadar abunya 13 persen, sedangkan abu kandungan batu bara untuk KP lokal saja lebih tinggi sedikit,” tambah Syaiful.(h/dil)

Jadikan Pekarangan Rumah Lebih Produktif

SAWAHLUNTO, HALUAN — Memanfaatkan pekarangan rumah dengan menanam tanaman yang produktif, menjadi solusi bagi kaum hawa dalam menghadapi kenaikan harga berbagai kebutuhan pokok, dalam beberapa bulan terakhir. Setidaknya itulah yang dirasakan Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Sawahlunto, Ny Jendri Erizal, yang memanfaatkan pekarangan rumah dinas suaminya, Wakil Walikota Sawahlunto, dengan menanam tanaman produktif. Mulai dari cabai, terung, kacang panjang, hingga seledri, bayam dan kangkung menghiasi bagian samping rumah dinas yang telah ditempati selama dua tahun itu. “Sangat-sangat terbantu, apalagi ketika harga cabai yang melambung hingga Rp80 ribu per kilogram,” ujar Jendri kepada Haluan, Kamis (3/2). Sebenarnya menurut Jendri, kaum ibu tidak harus dipusingkan dengan kenaikan beberapa kebutuhan pokok

dalam beberapa waktu terakhir, jika mampu memanfaatkan halaman dan pekarangan rumah dengan menanam tanaman produktif. Halaman dan pekarangan rumah, juga terlihat indah dengan hadirnya tanaman produktif yang dapat menjadi tempat mengadu dikala kesulitan atau saat harga melambung, seperti saat ini. Mungkin sebagian besar kaum hawa lebih memilih menghiasi pekarangan rumah dengan berbagai bunga-bunga. Jika bunga-bunga yang hijau itu diselingi dengan cabai, bayam dan kangkung, tentu akan semakin terlihat indah lagi. Apalagi, berbagai tanaman produktif tersebut tidak terlalu sulit untuk menanamnya. Sama halnya dengan menanam bunga, tanaman produktif juga dapat ditanam dengan memanfaatkan pot maupun polibek atau bahkan kalengkaleng bekas cat maupun ember. Tanah yang digunakan tidak jauh berbeda dengan tanam untuk bunga, bahkan bisa memanfaatkan tanah bekas

dari kotoran hewan baik kambing maupun sapi. “Rasanya lebih mahal beli tanah untuk bunga ketimbang membeli tanah untuk tanaman produktif, layaknya cabai dan lainnya. Namun manfaatnya jauh lebih besar tanaman produktif ketimbang bunga-bunga. Sehingga pekarangan rumah lebih produktif dan membantu mengatasi kebutuhan kehidupan,” ujar ibu empat anak itu. Selain untuk memenuhi kebutuhan keluarga, motivasi Jendri dalam memanfaatkan pekarangan rumah sebagai tempat menanam tanaman produktif, juga memberikan contoh kepada ibu-ibu masyarakat sendiri. “Harapannya, tentu ibu-ibu yang lain juga memanfaatkan halaman dan pekarangan untuk menanam tanaman produktif kebutuhan pokok. Sehingga halaman juga menjadi tempat mengadu bagi kaum ibu ketika terdesak kebutuhan yang semakin sulit akhir-akhir ini,” tambahnya.(h/dil)

DIL

KETUA GOW Sawahlunto, Ny Jendri Erizal ketika memetik cabai yang ditanam di pekarangan rumah dinasnya.


SABTU, 5 FEBRUARI 2011 M 2 RABIUL AWAL 1432 H

Sumatera 22

Lingkar Sumatera WH Tangkap Warga Keturunan Jual Miras BANDA ACEH, HALUN — Petugas Wilayatul Hisbah (polisi syariah/WH) menangkap Awi (47), warga keturunan, yang diduga sebagai penjual minuman keras di kawasan Jalan Teuku Umar Banda Aceh, Jumat dini hari. "Tersangka kami tangkap di tokonya atas laporan yang diberikan masyarakat sekitar," ujar Kepala Dinas Satpol PP dan WH Aceh Marzuki di Banda Aceh, Jumat. Bersamaan dengan penangkapan Awi, petugas juga menyita 32 duz minuman keras kemasan kaleng berbagai merek yang siap jual, di antaranya Bir Bintang, Henneiken dan Anker Bir. "Tersangka dengan mudah kami tangkap karena petugas memang langsung mendatangi tokonya, dan tersangkapun tidak melakukan perlawanan," katanya. Disebutkan Marzuki, tersangka terbukti melanggar Qanun Nomor 12 tahun 2002, tentang khamar, dengan ancaman hukuman kurungan penjara. "Jika peminum, ancamannya hukuman cambuk, sedangkan penjual khamar diancam penjara," katanya. Lagi pula, sebut Marzuki, setelah dilakukan pemeriksaan, tersangka diketahui sebagai warga non muslim. "Nanti tersangka akan kami serahkan kepada pihak kepolisian, untuk diproses hukum lebih lanjut sesuai dengan Kitab Undang-undang Hukum Pidana karena dia adalah non muslim," katanya. (ant)

Harimau Terkam Warga Di Banyung Lincir JAMBI, HALUAN — Seekor harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) menerkam seorang pekerja PT Pratama Orbit Centuri Raya, hingga tewas di pinggiran hutan kawasan Kabupaten Bayung Lincir, Sumatra Selatan pada Kamis (3/2). Korban tewas diterkam harimau bernama Ketani (52) warga Kebun Agung Pacitan, Jawa Timur yang bekerja di PT POC. Tubuhnya divisum di RSUD Raden Mattaher Jambi yang kemudian langsung dibawa ke kampung halamannya, kata Amir petugas kamar mayat rumah sakit tersebut, Jumat. Berdasarkan hasil visum kondisi tubuh korban sangat menggenaskan di mana bagian tubuh sudah tidak utuh dan terpisah yakni bagian kepala dan badan akibat dimakan binatang buas tersebut. Keterangan dari teman korban yang mengantarkan jasad ke rumah sakit tersebut menegaskan kejadian tersebut begitu cepat sekitar pukul 18.30 WIB. Sebelum kejadian menimpa korban sekitar pukul 16.00 WIB, teman korban sudah bertemu dengan harimau yang sedang berkeliaran di areal hutan akasia perusahaan tersebut. Melihat ada harimau melintas di hutan itu, teman-teman korban langsung berlari ke tempat penginapan mereka dan pada waktu itu korban tidak melihat harimau itu karena korban melakukan pekerjaan. Setelah melihat harimau di sekitar tempat mereka bekerja, para pekerja PT POC beristirahat dan memasak makanan untuk makan malam, namun korban hendak mencuci tangannya di dapur, ketika itulah korban melihat harimau tersebut. Korban berteriak mengajak temannya berlari, dengan mengatakan ada harimau yang langsung mengejar para pekerja tersebut dan di tengah perjalanan korban terjatuh dan harimau itu berhasil menangkap dan menerkam korban hingga tewas. Di lokasi kejadian ditemukan badan dan kepala secara terpisah sekitar 10 meter, dan korban ditemukan oleh temannya setelah 13 jam kemudian yang kemudian dibawa ke rumah sakit untuk divisum sebelum jasadnya dibawa ke kampung halaman korban di Pacitan, Jawa Timur. (ant)

BELUM KEMBALIKAN TUNGGAKAN DAN DENDA KETERLAMBATAN PEKERJAAN.

Inspektorat Laporkan Rekanan Bandel Ke Kejaksaan

JAMBI, HALUAN — Inspektorat Daerah Provinsi Jambi akan melaporkan ke Kejaksaan Tinggi setempat para rekanan yang dinilai bandel seperti hingga kini

TAHUN 2015 Aceh ditargetkan terbebas dari narkoba. Ini akan terwujud jika semua komponen masyarakat benarbenar melakukan langkah pencegahan.

Pemerintah Aceh Kembangkan Gampong Bebas Narkoba

BLANGKEJEREN, HALUAN — Pemerintah Aceh pada 2011 akan mengembangkan gampong (desa) binaan bebas narkoba di lima dari 23 kabupaten/kota di provinsi itu guna mencegah penggunaan barang haram tersebut, khususnya para generasi muda. Hal itu dikatakan Wakil Gubernur Aceh Muhammad Nazar pada pelantikan Kelompok Informasi Gampong (KIG) dan pengukuhan Gampong Badak, Kecamatan Dabun Gelang, Kabupaten Gayo Lues sebagai Gampong Binaan Bebas Narkoba, Kamis. Selain Kabupaten Gayo Lues, juga dikembangkan di Kabupaten Aceh Tengah, Pidie Jaya, Aceh Selatan dan Kota Langsa. Wagub menyatakan, pada 2009 Pemerintah Aceh menetapkan dua gampong di Aceh sebagai desa binaan bebas narkoba yakni Gampong Kulu Kuta, Kecamatan Kuta Blang dan Cot Geulumpang Baroh, Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireuen. "Gampong binaan merupakan

sebuah program untuk membendung pemuda dan masyarakat agar tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkotika," kata Nazar. Selanjutnya, KIG merupakan sebuah organisasi yang dibentuk guna memaksimalkan sosialisasi dan pencegahan pengaruh narkoba di gampong-gampong yang ada di provinsi paling ujung barat Indonesia itu. "Pencegahan narkoba yang dilakukan tetap berbasis keagamaan dalam membentengi diri seluruh generasi dari barang terlarang dan merusak moral tersebut," katanya. Nazar yang juga Ketua Badan Narkotika Provinsi (BNP) Aceh itu mengatakan pemerintah provinsi terus mendorong semua elemen gampong agar dapat mengawal dan memproteksi lingkungannya dari pengaruh narkoba. Karena itu, seluruh orang tua, komponen masyarakat gampong dapat bersama-sama dalam meningkatkan sosialisasi dan menjaga generasi bangsa dari penggunaan narkoba dan pergaulan bebas.

"Kami targetkan pada 2015 Aceh terbebas dari narkoba dan ini akan terwujud jika semua komponen masyarakat terutama orang tua benar-benar melakukan langkah pencegahan dan pemberantasan barang haram yang marak beredar di daerah ini," katanya. Ia berharap dengan adanya dukungan semua pihak dalam pemberantasan dan pencegahan terhadap peredaran narkoba di Aceh upaya mewujudkan daerah bebas dari zat terlarang tersebut dapat terwujud di masa mendatang. (ant)

"Kalau tidak mau bayar, tunggu bulan Maret 2011 saya akan laporkan ke Kejati Jambi. Kalau perlu media massa mendampingi untuk publikasi," kata Kepala Inspektorat Jambi, Erwan Malik di Jambi, Jumat. Inspektorat masih memberikan tenggang waktu hingga Maret mendatang. Jika tidak membayar, dirinya tak segansegan melaporkan hal ini ke kejaksaan. Saat ini, sebagian perusahaan sudah mengembalikan dana tersebut. Berdasarkan temuan BPK, 23 perusahan di sejumlah SKPD Pemprov Jambi belum mengembalikan denda sejak tahun 2005 lalu. Total tunggakan bersarkan temuan BPK tersebut mencapai Rp3,05 miliar. "Tapi sebagian besar sudah mengangsur, palingpaling sekitar Rp1 miliar lagi tunggakannya," jelasnya. Ia mencontohkan, misalnya pada Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Jambi yang terdapat temuan BPK sebesar Rp1,470 miliar dari 9 rekanan. Sebagian besar sudah diangsur, hal ini diketahui dari laporan dinas PU dan berdasarkan surat pernyataan. "Buktinya ada surat pernyataan, mudah-mudahan akhir maret nanti selesai," katanya. Sikap tegas yang munculkan Inspektorat ini, menurut Erwan dikarenakan keinginan Pemprov Jambi untuk mengejar target Wajib Tanpa Pengeculian (WTP). Tolak ukur mendapatkan predikat ini, jelasnya dapat dilihat dari kinerja SKPD untuk mentaati aturan dalam penggunaan anggaran. Kalau semua SKPD patuh mudah-mudahan WTP bisa kita capai, tambahnya. Tunggakan yang dilakukan ke-23 perusahaan ini telah terjadi sejak kurun waktu tahun 2005 lalu hingga sekarang. Jika tidak melunasi, Inspektorat akan melaporkan secara pidana bagi perusahaan yang menunggak. Jika laporan ini sudah sampai ke kejaksaan tidak hanya rekanan saja yang terkena, tetapi Kepala SKPD maupun PPTK (Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan) ini bakal terkait semua. (ant)


JUMAT, 4 FEBRUARI 2011 M 4 RABIUL AWAL 1432 H

Wanita dan Keluarga Hindari jadi Korban Mode

23

Konsultasi Kecantikan dan Tata Rias Riasan Wajah Ringan untuk Kuliah

KORBAN MODE sering menghinggapi orang-orang yang dianggap tidak fashionable atau tak pernah mengikuti tren busana. Sebenarnya tak harus rajin mengikuti perkembangan mode, dan membeli busana baru agar tetap dianggap gaul.

Pada dasarnya wanita memiliki potensi tetap terlihat cantik dan percaya diri dengan apapun keadaannya. Setiap wanita memiliki kesempurnaannya masing-masing. Kaki jenjang, senyum manis menggoda, payudara besar atau pantat padat yang dimiliki sebagian wanita terkadang membuat Anda iri luar biasa, pun membuat kepercayaan diri Anda jatuh di titik nadir. Gali potensi diri dan cobalah menutupi kekurangan dengan menonjolkan segala kelebihan Anda. Meski tak pandai bergaya atau pintar memadupadankan busana, sebagai awalan yang bagus, Anda bisa mencoba beberapa hal berikut ini: From runway to everyday Agar tidak dianggap “kormod”, sebaiknya kenakan busana bermotif besar dengan pelengkap aksesoris seperti anting kecil. Hindari antinganting besar, gelang atau tas besar yang membuat Anda seakan ‘tenggelam’ dengan aksesoris serba

Fashion Style Lewat Horoskop

JIKA ANDA sudah familiar dengan astrologi, Anda pasti tahu bahwa tanda-tanda dalam zodiak dapat memberikan wawasan signifikan mengenai kepribadian, selera dan sikap kita dalam menghadapi situasi tertentu. Lantaran penampilan atau gaya Anda adalah refleksi dari kepribadian Anda, maka zodiak dapat membantu Anda menjelajahi tren fashion dan menemukan busana tepat dan sesuai karakteristik astrologi yang Anda miliki. Berikut adalah fashion berdasarkan horoskop Anda, plus beberapa saran penampilan. Capricorn Terorganisir dan elegan, Capricorn lebih menghargai kualitas daripada kemewahan. Anda ingin terlihat menarik. Penampilan yang sedikit berantakan dan acak-acakan adalah bukan untuk Anda. Sebaliknya, Anda lebih suka dengan pola-pola dan potongan menarik. Kenakan gaun bercorak dengan tights gelap dan higheels atau flat shoes, lalu tambahkan sweater berbahan ringan. Aquarius Zodiac ini melambangkan semangat kebebasan. Anda adalah orang yang unik, sedikit kaku dan panjang akal. Jika ada seseorang yang tampil berani dengan menggabungkan pola bermotif dan bercorak, itu adalah Anda. Rok balon dengan atasan pursuit garisgaris adalah pasangan busana yang tepat untuk Anda. Pisces Sepatu adalah hal penting bagi Anda yang bernaung di rasi ini. Rok dan gaun dengan bahan mengilap membuat Anda bahagia. Pilihlah tie back dress dan sandal metalik emas karena ini akan terlihat fantastis pada penampilan Anda. Aries Anda seorang yang impulsif dan berani, sehingga gaya Anda harus mencerminkan sifat-sifat ini. Kontrol Aries ada di kepala, jadi topi dan syal adalah aksesoris yang sempurna untuk melengkapi penampilan Anda. Sebagai pilihan busana, pasangkan tunik smocked berwarna cerah dengan belt, straight leg jeans, dan

sandal kulit coklat. Taurus Dikenal dengan wataknya yang keras kepala dan menolak perubahan. Umumnya, perempuan Taurus tertarik dengan busana berbahan nyaman di kulit. Mereka yang berada di bawah naungan bintang ini menyukai warna-warna netral, namun juga tertarik dengan warna pop. Cobalah mengenakan celana berbahan katun dengan tunik sebagai atasan dan sandal. Gemini Para Gemini cenderung kontradiksi dan mudah bosan. Carilah model busana dengan corak print grafis atau bentuk geometris, atau bermainlah dalam androgini style yang dipadu sepatu feminin. Capuchon dan

besar itu. Sebaliknya, jadikan peragaan busana untuk menginspirasi Anda dalam menciptakan penampilan lebih unik dan berbeda, sesuai kepribadian Anda. Bijak dengan ukuran Artinya, saat berbusana yang terpenting adalah membangun rasa nyaman. Anda harus memperhatikan ukuran busana sesuai tubuh. Lalu, busana apa tepat untuk menyembunyikan timbunan lemak di tubuh.Jaket ditengarai bisa menyamarkan lemak di perut, potongan jaket yang tepat dengan garis jahitan yang pas di tubuh, membantu membentuk kurva atau siluet pada tubuh yang terlihat bagai jam pasir. Perlunya makeover Makeover sangat membantu mengetahui apa yang harus ditutupi dan ditambah dari penampilan Anda. Dengan sedikit usaha dan sentuhan dari ujung rambut hingga ujung kaki, membantu mengubah penampilan Anda terlihat lebih segar dan berbeda. Jadi, ketika ada kesempatan di-makeover, tak ada salahnya untuk mencoba. (h/inl)

boyfriend jeans yang dipadu platform pumps sangat cocok untuk Anda. Cancer Perempuan yang lahir di bawah naungan rasa Cancer tertarik dengan yang berbau vintage atau terinpisrasi gaya retro yang feminin dan cantik. Warna-warna seperti putih, abu-abu dan hijau tampaknya merangsang rasi air ini. Gaun sebatas lutut yang chic dipadu wedges kuning akan menambah daya tarik Anda. Leo Perempuan Leo selalu ingin menjadi pusat perhatian. Potongan busana yang dramatik dan mewah sesuai dengan kebutuhan Anda. Busana floral dengan skinnie jeans bisa menjadi pilihan yang tepat.Tambahkan perhiasan emas sebagai aksesoris pelengkap. Lengan yang dipenuhi gelang sederhana merupakan pokok fashion untuk Leo. Virgo Detail dan selalu perfeksionis adalah ciri khas Virgo. Anda menghindari fashion yang terlalu mencolok ataupun yang tidak terlalu mencolok. Anda lebih menyukai penampilan yang terlihat lembut dan klasik. Cami adalah gaya Anda, terutama bila dipasangkan dengan celana bootcut dan sepasang alas kaki espadrilles. Libra Perempuan Libra sangat romantis, berjiwa sosial, penuh cinta dan perhatian. Warna-warna musim semi sangat sempurna untuk Anda. One shoulder dress dipadu sandal dan cincin koktail besar bisa Anda coba. Scorpio Sangat mandiri dan terkontrol, perempuan Scorpio selalu pantang menyerah. Ketika memilih penampilan, gaya edgier lebih baik untuk Anda. Harem pants berbahan sutra akan terlihat luar biasa dengan atasan asimetris. Seperti biasa, kacamata hitam juga akan menambah sisi misteri Anda. Sagitarius Liar, berpetualang dan selalu ingin tahu. Itulah ciri dari pemilik bintang Sagitarius. Dalam fashion, Anda berani mencoba apapun. Anda tertarik pada nuansa ungu, yang sangat cocok untuk musim semi. Meskipun demikian, kenyamanan adalah prioritas Anda. (h/inl)

Tanya: UNI YANTI… saya Nita, seorang mahasiswi. Saya ingin tampil cantik saat ke kampus. Tapi saya bingung tatarias seperti apa yang saya pake agar tidak terlalu menor, tapi tetap cantik dan segar sepanjang hari selama di kampus. Saya ingin tatarias yang minimalis saja agar tidak ada efek sampingnya pada kulit saya. Terimakasih Uni Yanti… Salam, Nita, Padang

YANTI YUNUS (Penata Rias/ Pemilik Ranee

Jawab: Salon) Oke Nita, sebagai seorang mahasiswi penampilan menarik selama di kampus tentu saja menjadi dayatarik tersendiri, asalkan tidak terlalu menor. Ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Yang pertama lakukan pembersihan pada wajah dengan menggunakan cleansing milk yang biasa kamu gunakan. Kemudian pakailah pelembab sebagai dasar untuk melindungi kulitmu dari sinar matahari. Setelah ittu lanjutkan dengan memakai liquid foundation sebagai dasar make up yang sesuai dengan jenis kulit kamu, agar bisa menutupi kekurangan pada wajah sehingga kulit tampak halus dan bersinar. Berikutnya. Bubuhkan loosse powder/ bedak halus untuk semua jenis kulit. Jangan lupa untuk membingkai wajah kamu, gunakan pensil alis secara tipis, agar alis mata lebih rapi dan jelas. Jika kamu ingin menggunakan blusher untuk menambah penampilan kamu dan memperindah pipi, juga tak masalah. Terakhir agar kelihatan wajah lebih cerah lagi, jagan lupa memakai lipgloss yang memberi kelembaban bibir. Pilihlah warna yang lembut agar kamu semakin cerah. ***

Zaitun, untuk Tampil Lebih Cantik MITOS BUAH zaitun merupakan buah yang diberkahi terjawab sudah. Banyak para peneliti dan ilmuwan menemukan manfaat dan khasiat dari pohon zaitun, seperti membuat perempuan tampil lebih cantik. Zaitun atau oliva memiliki nama ilmiah Olea europaea. Berbentuk pohon perdu dan malar hijau, berdaun kecil menjangat, bunganya kuning, buahnya pelok membulat telur. Buahnya yang muda berwarna hijau kekuningan khas dan segar dapat dimakan mentah ataupun sesudah diawetkan. Buahnya yang tua diperas dan minyaknya diekstrak dan dapat digunakan untuk berbagai macam keperluan. Buah zaitun yang diawetkan sering digunakan sebagai campuran hidangan seperti salad, pizza, mezze dari Yunani atau untuk campuran tapas dari Spanyol. Selain zaitun utuh, minyaknya pun sangat terkenal. Sejak dahulu kala hingga kini, minyak zaitun (olive oil) merupakan andalan bangsa Mesir dan Romawi kuno. Bukan hanya untuk menambah nilai gizi pada masakan, tetapi juga peranannya dalam menjaga kesehatan dan merawat kecantikan. Limbah minyak zaitun masih dapat dipergunakan sebagai bahan bakar, pupuk, makanan hewan, dan minyak pelumas. Sedangkan biji zaitun dapat digunakan sebagai produk cetakan plastik. Spanyol dan Italia merupakan negara terdepan dalam memproduksi minyak zaitun. Beberapa manfaat minyak zaitun adalah: 1. Mengurangi keriput pada wajah. Pijat bagian yang

kendur dengan campuran minyak zaitun dan jus jeruk segar sebelum tidur. 2. Mengobati luka. Teteskan dan lumuri air zaitun pada kulit yang terkena luka atau gatal. Air zaitun yang asin baik untuk bekas luka karena kebakaran dan menghilangkan gatal. 3. Mengatasi keringat tak sedap, mengeluarkan racun, mengatasi cacingan. Minumlah air rebusan zaitun sekali dalam sehari. 4. Mencegah kanker payudara. Wanita yang mengonsumsi minyak zaitun lebih dari satu kali dalam sehari memiliki peluang terkena kanker payudara 25% lebih rendah dibanding wanita jarang mengonsumsinya. Ini karena minyak zaitun banyak mengandung vitamin E dan polifenol yang berperan sebagai penghadang radikal be-

bas untuk menghentikan kerusakan sel-sel pemicu kanker. 5. Mengatasi kulit kering. Campur alpukat dengan tiga sendok makan minyak zaitun, lalu diblender. Usapkan campuran itu ke seluruh wajah. Biarkan 10 menit dan bilas. Hasilnya kulit yang semula kering akan terasa lembap untuk waktu yang relatif lama. 6. Mengurangi lelah dan stres. Pijat bagian otot wajah yang lelah dan tegang akibat aktivitas keseharian yang terlalu berat dengan minyak zaitun. Selain itu, minyak zaitun juga dapat mempercepat proses pencernaan, pencegah kanker usus, penyakit kandung kemih, penyakit jantung, dan menurunkan kadar kolesterol. Konsumsilah menu makanan yang mengandung minyak dan buah zaitun. (h/inl)


JUMAT, 4 FEBRUARI 2011 M 1RABIUL AWAL 1432 H

Pokok

Tokoh 24

ISRIL BERD

SERINGNYA bencana yang terjadi, tak terlepas karena ulah manusia dalam mengeksploitasi potensi SDA (Sumber Daya Alam) yang tak kendali. Menurut Pakar lingkungan dari Universitas Andalas (Unand) Padang, Prof. Dr. Isril Berd, potensi terjadi bencana hanya sebagian kecil yang faktornya dipicu karena alam itu sendiri, tapi penyebab terbesar adalah

Bersahabat dengan Alam

ulah manusia, ujarnya. Dosen Teladan I Fakultas Pertanian Unand Tahun 1983 ini, berharap momentum peringatan hari bumi se-dunia nanti, masyarakat harus menyiapkan hal-hal yang mendukung perbaikan lingkungan. Selain itu, pemerintah harus terus mempunyai program yang berkelanjutan, tentunya dengan melibatkan masyarakat sehingga

sasaran yang diinginkan bisa tercapai. “Jangan hanya eksploitasi saja,” kata lelaki yang dilahirkan di Duku-Kasang ini. Untuk pengembangan pemukiman maupun memanfaatkan potensi alam juga harus diiringi dengan program yang berkesinambungan. Tujuannya, lanjut Guru Besar Teknik Pertanian ini,

supaya kondisi bumi yang ditempati ini tetap stabil dan bisa mengurangi timbulnya bencana, baik tanah longsor maupun banjir bandang (air bah). “Justru itu, semua elemen masyarakat sudah saatnya menunjukan dan meningkatkan hidup bersahabat dengan alam dan lingkungan supaya ekosistem di bumi ini lebih ter-

OKI SETIANA DEWI

GURUH SOEKARNO PUTRA

Sedih Lihat Kondisi Mesir

Sakit, Masih Pikirkan Orang Lain

KESEHATAN Guruh Soekarno Putra semakin membaik pasca-serangan jantung ringan yang menimpanya dua hari lalu. Meski sempat mengalami rasa sakit dan tak bisa apa-apa dia sempat memikirkan kesehatan orang lain. “Saat itu beliau diam, saya bilang, mas jangan bengong, mending dibawa tidur aja. Dia bilang, saya kan alhamdulillah punya duit, teman banyak. Bagaimana ya kalau orang miskin. Dalam keadaan seperti itu dia masih sempat berpikir seperti itu,” papar Hifdal asisten dari Guruh yang terbang dari Jakarta menuju ke Solo setelah mendengar kabar. “Saat beliau di Solo, saya kan di Jakarta. Mendengar itu, saya langsung merapat ke beliau, pakai pesawat khusus,” ujarnya saat dijumpai di rumah sakit Harapan Kita, Jakarta Barat, Jumat (4/2). Beberapa kerabat dan sahabat juga berusaha menjenguk Guruh. Namun karena kondisinya baru saja membaik Guruh tidak diperkenankan untuk menerima tamu. “Tadi sih Bu Acin mau jenguk, tapi saya bilang, ibu boleh datang, isi buku tamu, nanti saya kabarin ke Mas Guruh (Gak bisa ditemui). Mas Guruh bilang jangan sampai menolak tamu. Dan alhamdulillah mereka ngerti,” urai Hifdal. Di rawat di rumah sakit Harapan KIta, Jakarta Barat Guruh mendapatkan perawatan kelas satu. “Alhamdulillah, beliau kan anggota DPR, kan dapat kartu akses, standar menteri, dia dirawat VIP,” tukasnya. (h/*)

jaga,” katanya. Menurut dosen yang telah pernah studi banding ke Al Azhar University, Cairo University dan Studi Lapang Pengelolaan sistim irigasi dan Sungai Nil di Mesir ini, masyarakat mesti lebih meningkatkan kepedulian dan kesadaran terhadap lingkungan sehingga bisa jauh dari bahaya bencana. (h/win)

ARTIS Oki Setiana Dewi memiliki kenangan indah dengan Mesir, negara yang kini dilanda revolusi kepemimpinan. Selama sekitar 35 hari, bintang film Ketika Cinta Bertasbih itu syuting di negeri Hoesni Mubarak, yang elok nan kaya peninggalan sejarah.

“Kita tinggal di sana untuk syuting KCB dari akhir Oktober sampai akhir November 2008. Sekitar 95% syutingnya, di Kairo dan Alexandria. Terus, situasinya tenang, bebas ke mana saja. Sampai malam pun tetap hidup, banyak orang,” terang Oki, Jumat (4/2). “Bebas ke mana saja, kan banyak wisatawan di sana. Mesir kan negera yang pendapatannya terbesar dari pariwisata, karena di sana peradaban bersejarah banyak

banget, ada Romawi, Yunani,” sambungnya. Oki menyayangkan dengan gejolak yang terjadi di Mesir saat ini. Kisah kehidupan religius yang berkembang di sana, membuat pemeran Anna di KCB itu merasa dekat. Apalagi banyak orang Indonesia yang tinggal di sana, terutama mahasiswa yang menuntut ilmu. “Lihat kerusuhan yang terjadi, Oki sedih. Bagi Oki, mesir negara kedua Oki. Merasa cinta dan nggak asing karena banyak orang Indonesia. Masyarakat mesir baik. Pokoknya Mesir itu bikin rindu. Kalo adzan, sholat lima waktu kan mereka saut-sautan dari menara satu ke yang lain,” ulasnya dikutip dari kapanlagi.com. Sudah seminggu lebih, konflik di Mesir semakin parah. Para demonstran semakin anarki, apalagi dengan kemunculan kelompok yang mendukung Hoesni Mubarak, keadaan semakin mencekam dan beberapa kali terjadi saling serang. “Sedih negeri yang Oki cintai sekarang kondisinya tidak menentu. Itu hanya nunggu waktu saja,” tegasnya. (h/*)

DELIA ECOUTEZ

Tertipu oleh Teman Sendiri

TERTIPU oleh teman sendiri membuat Delia Ecoutez harus ekstra hati-hati dalam memilih tawaran pekerjaan. Ia sempat shock lantaran penampilannya di Blok M Square pada tanggal 4 dan 5 Desember lalu belum juga dibayar. Padahal sudah beberapa kali ia dan ibunya mendatangi pihak panitia. “(Delia) shocknya kesal aja, ‘Gila ya, gue nggak dibayar, dengan teman sendiri gue percaya aja’. Maksudnya itu, selama ini kan kita pakai kontrak, kalau itu kan mendadak, malam telepon, besok minta tolong. Makanya sekarang pengalaman lah, walaupun dengan teman sendiri, biarpun malam, harus ada surat kontraknya lah,” kata ibunda Delia. Diceritakan sang bunda, awalnya Delia memang tidak memakai kontrak di pekerjaannya kali ini. Karena waktu sangat singkat dan tawaran dari temannya sendiri, Delia langsung mau tampil di acara Blok M Square Idol. Sayangnya,

teman yang ternyata hanya menjadi marketing penyedia artis itu tidak mau bertanggung jawab atas pembayaran. Ia lebih menyerahkan kepada 8T Management selaku event organizer. Celakanya, pihak EO pun tidak bisa membayar dengan alasan mengalami kerugian atas acara tersebut. Bukan hanya Delia, artis lainnya yang tampil di acara itupun belum dilunasi pembayarannya. Ibunda Delia mengaku, memang tidak banyak kerugian yang dialami, namun tetap saja perlakuan EO yang tidak profesional akan tetap ditindaklanjuti ke jalur hukum. “Puluhan sih cuman, cuma kita rugi waktu ya. 15 jam (Delia harus bekerja di situ). Maksudnya tuh, hargailah secara profesional, hargailah kerja kerasnya orang, bukan juga soal materiilnya ya, tapi mata pencarian kita kan juga di sini ya,” ujar sang bunda. Lantas, bagaimana keadaan Delia saat ini? “Ya kayaknya kalau Delia bangkit. Banyak

artis kayak bintang tamu juga belum dibayar semua, sepertinya akan bangkit juga nih,” ungkapnya dikutip dari kapanlagi.com. Untuk pembayaran ini, Delia dan ibunya memberi

kesempatan ke pihak EO untuk melunasinya. Jika sampai tanggal 14 Februari masih juga belum ada tanggapan, maka masalah ini akan dilaporkan ke kepolisian. (h/*)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.